Istilah rancob

7
ISTILAH – ISTILAH DALAM RANCANGAN PERCOBAAN DI SUSUN NAMA ; NUR AFWADI FAK ; PERTANIAN lokal IDI TKT/SMES ; III / V NIM ; 11.01.3.0775 UNIVERSITAS SAMUDRA LANGSA FAKULTAS PERTANIAAN TAHUN 2013

description

 

Transcript of Istilah rancob

Page 1: Istilah rancob

ISTILAH – ISTILAH DALAM RANCANGAN

PERCOBAAN

DI SUSUN

NAMA ; NUR AFWADIFAK ; PERTANIAN lokal IDITKT/SMES ; III / VNIM ; 11.01.3.0775

UNIVERSITAS SAMUDRA LANGSA

FAKULTAS PERTANIAAN

TAHUN 2013

Page 2: Istilah rancob

Istilah Percobaan

Beberapa istilah dalam peneltian adalah perlakuan (treatment), aras (level), kontrol, satuan

percobaan (experimental unit/plot), peubah, variasi (natural variation), rancangan perlakuan,

rancangan percobaan, dan lain-lain.

1. Perlakuan (Treatment)

Perlakuan dapat diartikan sebagai kondisi yang pengaruhnya diamati dalam penelitian.

Perlakuan selalu terkait dengan pertanyaan atau hipothesis yang akan dijawab atau dibuktikan

dalam percobaan.

2. Aras (level)

Aras merupakan perbedaan kondisi suatu perlakuan. Aras biasanya merupakan perluasan atau

pengembangan dari perlakuan. Terdapat aras kualitatif dan aras kuantitatif. Aras kualitatif

misalnya dalam kajian jenis obat dikaji obat sejenis tapi lain pabrik atau lain jenis molekulnya.

Sedangkan aras kuantitatif adalah kadar dari obat yang diuji misalnya 1, 2 dan 3 ppm.

3. Kontrol (control)

Kontrol adalah standar perlakuan yang biasanya digunakan sebagai pembanding dalam

mengkaji pengaruh perlakuaan. Kontrol pada umumnya diartikan sebagai tanpa perlakuan.

Penggunaan kontrol dalam suatu percobaan sangat embantu dalam melihat pengaruh suatu

perlakuan. Penggunaan kontrol memungkinkan peneliti dapat segera melihat kelemahan atau

keunggulan dari perlakuan yang sedang dikaji.

4. (Satuan percobaan (experimental unit/plot)

Satuan percobaan adalah individu atau kelompok individu yang mendapat satu perlakuan.

Pengukuran peubah dilakukan pada setiap satuan percobaan. Berbagai jenis pengukuran dapat

dilakukan dalam setiap satu satuan percobaan.

5. Peubah (variable)

Peubah adalah penampilan unit percobaan yang diamati dan merupakan respon terhadap

perlakuan. Contoh peubah adalah konsumsi ransum, produksi susu, bobot badan atau

pertambahan bobot badan. Peubah yang diukur harus disesuaikan dengan tujuan penelitian atau

hipothesis yang diuji dalam penelitian

6. Keragaman (variation)

Keragaman adalah perbedaan nilai suatu peubah hasil pengukuran antara satu individu dengan

individu lainnya yang diamati. Jika suatu kelompok ternak mempunyai keragaman genetis tinggi

maka tampilan produksi ternak akan sangat beragam walaupun kondisi lingkungannya sama.

Page 3: Istilah rancob

7. Kelompok (group/block)

Kelompok adalah sejumlah individu yang mempunyai kesamaan sifat tertentu. Pada

percobaan biasanya dikenal pengelompokan satuan percobaan. Pengelompokan satuan percobaan

dilakukan untuk mengurangi atau memisahkan sumber keragaman dalam suatu percobaan agar

pengaruh perlakuan yang diuji lebih terlihat

8. Koefisien keragaman (KK)

Koefisien keragaman merupakan indeks keterandalan yang baik suatu percobaan. Nilai

koefisien keragaman menunjukkan derajat ketepatan dalam suatu percobaan tertentu.

9. Asumsi analisis (model)

Asumsi yang biasa digunakan agar upaya pengujian statistik menjadi sah; berupa sifat aditif,

ragam yang seragam (homogen), normalitas dan linieritas model.

10. Keragaman

Keragaman (variation) atau variasi adalah perubahan nilai yang berbeda-beda dari

sekumpulan hasil pengamatan. Misal hasil pengamatan akan menunjukkan angka-angka (nilai

data) yang tidak selalu sama.

11. Peubah

Peubah (variable) merupakan sifat mutu (kaulitas) yang dapat menunjukkan perbedaan

antara satu individu dengan lainnya dalam suatu populasi.

12. Populasi

Populasi (population) merupakan sekumpulan (kumpulan) dari individu.

13. SAMPEL

Suatu bagian dari populasi tertentu yang menjadi perhatian

14. Pengamatan

Pengamatan (observation) merupakan upaya menyelidiki perkem-bangan suatu

pertumbuhan atau pengambilan data suatu percoba-an. Hasil pengamatan (respon) berupa

angka-angka dengan satuan ukuran tertentu.

Page 4: Istilah rancob

15. Satuan Percobaan

Satuan percobaan (experimental unit) adalah media pengamatan yang diperlakukan pada

suatu percobaan

16. Perlakuan (treatment)

Perlakuan : suatu cara yang digunakan untuk menyatakan sesuatu yang diamati atau diselidiki

17. Lokal Kontrol

yang dimaksud adalah berupa upaya pengelompokan, menyeimbangkan satuan-satuan

percobaan.

18. Pengacakan

suatu proses untuk mengambil (menarik, mene-tapkan) sebagian kecil atau besar dari

seluruh individu populasi untuk dijadikan individu contoh atau pewakil

19. Pengulangan

maksudnya mengulang satuan percobaan dengan perlakuan yang sama.

20. Skala interval

Data yang diukur menggunakan skala interval selain mempunyai ciri nominal dan ordinal ,

juga mempunyai ciri interval yang sama. Misalnya nilai ujian (dalam angka), suhu (temperatur),

dan sebagainya.

21. Skala rasio

merupakan skala pengukuran data yang tingkatannya paling tinggi. Selain mempunyai ketiga

ciri dari skala pengukuran diatas, juga mempunyai nilai nol yang bersifat mutlak (absolut).

Misalnya: Umur, berat, pendapatan, dan sebagainya.

22. Skala nominal

Merupakan data yang tingkatannya paling rendah. Data nominal hanya berupa kategori

saja. Misalnya: Jenis kelamin, agama, dan sebagainya.

23. Skala ordinal

Data yang diukur menggunakan skala ordinal selain mempunyai ciri nominal, juga

mempunyai ciri berbentuk peringkat atau jenjang. Istilah ordinal berasal dari kata ordo yang

berarti tatanan atau deret. Misalnya tingkat pendidikan, nilai ujian (dalam huruf).

Page 5: Istilah rancob

24. Probability sampling

setiap anggota populasi memiliki kesempatan yang sama besar untuk dipilih.

25. Keuntungan probability sampling

adalah: sampling error dapat dihitung. Sampling error adalah derajat yang menunjukkan

sejauh mana sampel berbeda dari populasi.

26. Nonprobability sampling

anggota populasi memiliki kesempatan yang tidak sama besar untuk dipilih. Dalam

nonprobability sampling, derajat yang menunjukkan sejauh mana sampel berbeda dari populasi

tidak dapat dihitung.

27.Rancangan PengukuranRancangan pengukuran adalah merupakan rancangan yang

membicarakan bagaimana respon percobaan diambil unit-unit percobaan yang ditelit.

28.Pengamatan BerulangPengamatan berulang adalah pengamatan yang dilakukan berulang kali

dalam waktu yang berbeda pada suatu objek atau satuan amatan yang sama, untuk mengetahui keragaman yang timbul pada responi.

29.AsumsiAnggapan atau dugaan mengenai terpenuhinya syarat cukup dan perlu

terhadap unit percobaan/satuan amatan yang menjadi fokus dalam perancangan percobaan sehingga kesimpulan mengenai data percobaan yang dihasilkan secara Statistika bisa diterima dan diandalkan

30.Taraf/Level Taraf adalah nilai-nilai dari peubah bebas (faktor) yang dicobakan dalam

percobaan

31.Rancangan LingkunganRancangan lingkungan adalah suatu rancangan yang berkaitan dengan

bagaimana perlakuan-perlakuan tersebut ditempatkan pada unit percobaan

IDI , 5 OKTOBER 2013

(NUR AFWADI)

NIM ; 11.01.1.0775