Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

7
LKS INKUIRI KONSEP : GERAK JATUH BEBAS Fenomena: pensil dan penghapus dijatuhkan secara bersamaan… 1. Apakah yang menyebabkan pensil dan penghapus jatuh ke bumi Jawab: yang menyebabkan pensip dan penghapus jatuh ke bumi adalah dikarenakan ada gaya gravitasi bumi yang menarik pensil dan penghapus. 2. Manakah yang lebih sampai jatuh ke bumi? Jawab: keduanya sampai ke bumi secara bersamaan. 3. Kenapa (. . . .) lebih cepat sampai ke bumi?/kenapa pensil dan penghapus tiba ke lantai secara bersamaan? Jawab : karena gaya tarik yang bekerja baik pada pensil maupun pada penghapus sama besar sehingga menyebabkan pensil dan penghapus tiba secara bersamaan. 4. Apakah yang membedakan pensil dan penghapus? Jawab : massa, sedangkan bentuknya hamper mirip. 5. Apakah perbedaan ini mempengaruhi kecepatan pensil dan pulpen tiba di lantai? Jawab: tidak, karena pensil dan pulpen tiba di lantai secara bersamaan.

Transcript of Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

Page 1: Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

LKS INKUIRI

KONSEP : GERAK JATUH BEBAS

Fenomena: pensil dan penghapus dijatuhkan secara bersamaan…

1. Apakah yang menyebabkan pensil dan penghapus jatuh ke bumi

Jawab: yang menyebabkan pensip dan penghapus jatuh ke bumi adalah

dikarenakan ada gaya gravitasi bumi yang menarik pensil dan penghapus.

2. Manakah yang lebih sampai jatuh ke bumi?

Jawab: keduanya sampai ke bumi secara bersamaan.

3. Kenapa (. . . .) lebih cepat sampai ke bumi?/kenapa pensil dan

penghapus tiba ke lantai secara bersamaan?

Jawab : karena gaya tarik yang bekerja baik pada pensil maupun pada

penghapus sama besar sehingga menyebabkan pensil dan penghapus tiba

secara bersamaan.

4. Apakah yang membedakan pensil dan penghapus?

Jawab : massa, sedangkan bentuknya hamper mirip.

5. Apakah perbedaan ini mempengaruhi kecepatan pensil dan pulpen

tiba di lantai?

Jawab: tidak, karena pensil dan pulpen tiba di lantai secara bersamaan.

6. Apakah percepatan yang dialami pensil dan penghapus sama atau

berbeda?

Jawab :sama, yaitu sekitar 9,8 m/s2

7. Selanjutnya coba lemparkan pensil dengan dorongan awal sedangkan

penghapus tanpa ada dorongan awal. mana yang lebih cepat sampai

ke tanah?kenapa?

Jawab : yang lebih cepat sampai ke tanah adalah pensil. Hal ini

dikarenakan dorongan awal menyebabkan pensil mempunyai kecepatan

awal sehingga bisa sampai sedikit lebih cepat dari penghapus.

8. Sekarang coba jatuhkan selembar kertas dengan pensil ke bumi.

Apakah yang terjadi?Manakah yang tiba ke bumi lebih cepat?

Mengapa demikian?

Page 2: Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

Jawab : ternyata yang lebih cepat sampai ke bumi adalah pensil. Hal ini

disebabkan gaya tarik bumi yang bekerja pada pensil lebih besar daripada

gaya yang bekerja pada kertas. Adapun yang membedakan pensil dengan

kertas adalah massa serta bentuknya. Adapun massa tidak berpengaruh

seperti pada kasus pensil dan pulpen yang dijatuhkan. Yang berpengaruh

besar adalah bentuk kertas yang permukaannya melebar sehingga

menimbulkan gaya gesek yang besar yang menghambat laju gerak jatuh

bebas kertas.

9. Bergantung pada apakah percepatan gravitasi yg dialami benda jatuh

bebas?

Jawab: Bergantung pada kedudukan benda terhadap pusat bumi. Semakin

jauh posisi benda terhadap pusat bumi, maka semakin kecil percepatan

bumi. Dan begitu pula sebaliknya, semakin dekat posisi benda terhadap

pusat bumi, maka semakin besar percepatan bumi.

Page 3: Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

LKS INKUIRI

KONSEP INDUKSI ELEKTROMAGNETIK

Fenomena: Magnet batang yang dikeluar-masukan kumparan

1. Coba perhatikan sebuah magnet batang. Coba gambarkan medan

magnet di sekitar batang!

Jawab:

2. Coba susun kumparan lilitan dan multimeter seperti gambar berikut!

Jawab:

Page 4: Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

3. Coba perhatikan sebuah magnet batang yang dikeluar-masukan

kumparan. Gambarkan medan-medan magnet yang masuk atau

keluar kumparan!

4. Coba keluar masukan (secara perlahan) sebuah magnet ke

kumparan. Apakah terjadi perubahan pada layar multimeter?

Mengapa bisa demikian?Dapatkah anda menjelaskan hubungan

medan magnet dengan arus listrik?

Jawab : Pada layar multimeter, asalnya menunjukan angka nol.

Namun,setelah dimasukan magnet batang ke dalam kumparan, angka pada

multimeter berubah menjadi beberapa ampere. Setelah beberapa saat,

multimeter kembali menunjukan angka nol. Adapun ketika magnet batang

dikeluarkan, multimeter kembali menunjukan angka beberapa ampere

hingga kemudian kembali ke angka nol. Hal ini disebabkan fluks medan

magnet batang yang menembus permukaan loop kumparan berubah

terhadap waktu. Adapun secara matematis hubungannya adalah :

ε=−NBlv sin θ

keterangan :

B= besar medan magnet

l= panjang kumparan

v=kecepatan

N=banyaknya kumparan

Page 5: Inkuiri Labfisek Induksi Dan Jatuh Bebas

5. Coba perhatikan sebuah magnet batang yang dikeluar-masukan

kumparan secara cepat. Apakah terjadi perubahan pada layar

multimeter?Bandingkan dengan hasil sebelumnya(yang lambat)!

Mengapa bisa demikian?

Sama seperti pada kasus sebelumnya, akan tetapi angka yang terbaca di

multimeter lebih besar dari percobaan sebelumnya. Hal ini sesuai dengan

dengan persamaan yang diutarakan di nomer sebelumnya, yaitu besarnya

ggl induksi bergantung pada kecepatan fluks medan magnet menembus

bidang (loop).

6. Seandainya kumparan diganti lilitannya dengan yang lilitannya lebih

banyak, bagaimanakah angka yang ditunjukan multimeter?Mengapa

demikian?

Yang menunjukan angka terbaca yang lebih besar adalah yang kumparan

dengan jumlah lilitan yang banyak.hal ini sesuai dengan persamaan di

nomer 4 bahwa semakin besar jumlah lilitan, maka semakin besar ggl

induksi.

7. Seandainya magnet batang yang dikeluar-masukan kumparan

ditambah (misal menjadi 2buah magnet batang), bagaimana angka

yang ditunjukan multimeter?mengapa bisa demikian?

Yang menunjukan angka di multimeter terbesar adalah yang batang

magnetnya ditambah. Hal ini dikarenakan dengan menambah batang

magnet, berarti menambah kuat medan magnet.