Iin Norhasanah (Novel Terjemahan)

10
ANALISIS INTRINSTIK DAN EKSTRINSTIK PADA NOVEL " Sunshine Becomes You" KARYA ILANA TAN Identitas buku : Judul : Sunshine Becomes You Pengarang : Ilana Tan Penerbit : BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG PENELITIAN Menurut Sumardjo dan K.M (1987:1), sastra didefinisikan sebagai karya dan kegiatan seni yang berhubungan dengan ekpresi dan penciptaan. Sastra memiliki fungsi sebagai penghalus budi pekerti, peningkatan kepekaan, rasa kemanusiaan atau kepedulian sosial, penumbuhan apresiasi budaya dan penyaluran gagasan, imajinasi dan ekpresi secara kreatif dan konstruktif, baik secara lisan maupun tertulis. Karya sastra memiliki banyak jenis, satu di antara karya sastra itu adalah novel. Dari Wikipedia Bahasa Indonesia dijelaskan bahwa novel merupakan sebuah karya fiksi prosa yang tertulis dan naratif, biasanya dalam bentuk cerita. Novel lebih panjang (setidaknya 40.000 kata) dan lebih kompleks dari cerpen. Sedangkan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) (1995 : 694) dijelaskan bahwa novel merupakan karangan prosa yang panjang

description

rrrrrrrrrr

Transcript of Iin Norhasanah (Novel Terjemahan)

ANALISIS INTRINSTIK DAN EKSTRINSTIK PADA NOVEL " Sunshine Becomes You" KARYA ILANA TANIdentitas buku: Judul: Sunshine Becomes You Pengarang: Ilana TanPenerbit:BAB IPENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG PENELITIANMenurut Sumardjo dan K.M (1987:1),sastra didefinisikan sebagai karya dan kegiatan seni yang berhubungan dengan ekpresi dan penciptaan. Sastra memiliki fungsi sebagai penghalus budi pekerti, peningkatan kepekaan, rasa kemanusiaan atau kepedulian sosial, penumbuhan apresiasi budaya dan penyaluran gagasan, imajinasi dan ekpresi secara kreatif dan konstruktif, baik secara lisan maupun tertulis.Karya sastra memiliki banyak jenis, satu di antara karya sastra itu adalah novel. Dari Wikipedia Bahasa Indonesia dijelaskan bahwa novel merupakan sebuah karya fiksi prosa yang tertulis dan naratif, biasanya dalam bentuk cerita. Novel lebih panjang (setidaknya 40.000 kata) dan lebih kompleks dari cerpen. Sedangkan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) (1995 : 694) dijelaskan bahwa novel merupakan karangan prosa yang panjang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang-orang disekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat pelaku.

Berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP), pengajaran Apresiasi Bahasa dan Sastra Indonesia terdiri dari aspek mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis. Pembelajaran menganalisis novel di kelas XI SMA terdapat dalam aspek membaca dengan Standar Kompetensi Memahami berbagai hikayat, novel Indonesia/novel terjemahan dan Kompetensi Dasar Menemukan unsur-unsur intrinsik dan ekstrinsik hikayat, novel Indonesia atau terjemahan. Masih mengenai hasil karya sastra seorang sastrawan, Ilana Tan adalah satu di antara penulis yang telah banyak menerbitkan hasil karyanya di dunia tulisan. Beberapa novelnya yang sedang memasyarakat saat ini adalah Autumn In Paris, Summer In Seoul, Winter In Tokyo, dan Sunshine becomes you. Meskipun baru menerbitkan empat novel, namun nama Ilana Tan sudah sangat populer di tengah masyarakat, terutama remaja. Ilana Tan sendiri merupakan seseorang yang sangat mencintai pekerjaannya sebagai penulis. Beliau juga sangat menyukai dan menikmati film, buku, dan bahasa asing. Oleh karena itu tidak aneh jika sebagian dari novelnya selalu dihiasi oleh bahasa-bahasa asing. Misalnya seperti bahasa Korea, Jepang, dan Paris. Novelnya yang berjudul Autumn In Paris lebih populer dan menarik dibanding tiga karya lainnya.Berdasarkan karya yang ditulis oleh Ilana Tan ini, penulis memiliki keinginan untuk melakukan analisis unsur intrinstik dan ekstristik terhadap karyanya. Banyak dari masyarakat pembaca yang hanya menikmati jalan cerita yang tersaji dalam novel ini, dan sedikit yang mampu memahami cerita dari sudut pandang penulis berkaitan dengan kehidupan. Masyarakat terlalu sering hanya menjadikan karya ini sebagai hiburan. Padahal jika ditilik, banyak nilai-nilai kehidupan yang dapat kita peroleh di dalam cerita atau karya-karya ini. Lewat penelitian yang dilakukan, penulis akan menganalisis isi novel ini secara mendalam dan mengungkapkan nilai-nilai yang terkandung didalamnya melalui unsur-unsur intrinstik dan ekstrinstik cerita yang terdapat dalam novel. Berdasarkan permasalahan tersebut, penelitian berjudul, Analisis Unsur Intsrinstik dan Ekstrinstik Novel sunshine becomes you Karya Ilana Tan ini akan menganalisis unsur-unsur yang terdapat dalam novel dengan mengacu pada unsur-unsur instrinstik dan ekstrinstik pada novel. Hasil analisis kemudian dijadikan contoh untuk bahan ajar mencari unsur intrinstik dan ekstrinstik pada novel.

1.2 RUMUSAN MASALAH1. Jelaskan unsur intrinstik yang terkandung pada novel sunshine becomes you karya Ilana Tan?2. Jelaskan unsur ekstrinsik yang terkandung pada novel sunshine becomes you karya Ilana Tan?1.3 TUJUAN PENELITIANSesuai dengan rumusan masalah yang dikemukakan di atas, maka penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui:1. Unsur intrinstik dan ekstrinstik yang terkandung pada novel Autumn In Paris karya Ilana Tan.

BAB IIPEMBAHASAN2.1 SINOPSISWalaupun tidak ada hal lain di dunia ini yang bisa kaupercayai, percayalah bahwa aku mencintaimu. Sepenuh hatiku.Ini adalah salah satu kisah yang terjadi di bawah langit kota New YorkIni kisah tentang harapan yang muncul di tengah keputusasaanTentang impian yang bertahan di antara keraguanDan tentang cinta yang memberikan alasan untuk bertahan hidup.Awalnya Alex Hirano lebih memilih jauh-jauh dari gadis itumalaikat kegelapannya yang sudah membuatnya cacat.Kemudian Mia Clark tertawa dan Alex bertanya-tanya bagaimana ia dulu bisa berpikir gadis yang memiliki tawa secerah matahari itu adalah malaikat kegelapannya. Awalnya mata hitam yang menatapnya dengan tajam dan dingin itu membuat Mia gemetar ketakutan dan berharap bumi menelannya detik itu juga. Kemudian Alex Hirano tersenyum dan jantung Mia yang malang melonjak dan berdebar begitu keras sampai Mia takut Alex bisa mendengarnya.2.2 UNSUR INSTRINSIKa. Tokoh / Penokohan 1. Alex Hirano 2. Mia Clark aditya bagus pratama ayu dewi sartika cihal dani ahmad pak karmin gina 3. Ray Hirano b. TemaPercintaanc. Watak 1. Alex Hirano ( Tegar, tidak mudah putus asa, pekerja keras, penyayang) = Protagonis 2. Mia Clark ( Baik hati, lemah, pekerja keras, tabah, tidak mudah putus asa) = Protagonis 3. Ray Hirano (Penyabar, tidak mudah putus asa, baik hati) = Protagonis

d. AlurAlur : Majua. Bagian PengenalanAlex Hirano seorang pianis terkenal yang terkena sial ketika Mia Clark seorang penari kontemporer menabraknya dan menyebabkan pergelangan tangannya terkilir dan padahal minggu depan dia harus menggelar konser piano. Tak heran jika setelah itu Alex menganggap Mia adalah Malaikat Kegelapan. Bahkan ketika Mia menawarkan diri menjadi tangan kirinya yang bisa Alex bayangkan adalah bahwa Mia entah bagaimana akan berhasil mematahkan tangan kanan sekaligus kedua kakinya.b. Konflik Mulai MunculMia Clark merasa sangat bersalah karena telah melukai Alex Hirano dan membuat lelaki itu terpaksa membatalkan konser pentingnya. Jadi setelah meminta maaf, Mia berusaha sebaik mungkin menjadi tangan kiri Alex. Mia maklum kalau Alex yang masih kesal bersikap dingin padanya dan Mia dengan tulus menuruti apapun tugas yang Alex bebankan padanya yaitu , menjadi seorang pesuruh. Tugasnya adalah semacam membereskan apartemen Alex, menyiapkan sarapan, makan siang, dan makan malam Alex, berbelanja untuknya, dan mengantar Alex ke rumah sakit untuk mengganti perban.c. Konflik Semakin NaikSedikit demi sedikit mereka mulai dekat, Alex yang mulai terbiasa dengan adanya Mia dirumahnya setiap pagi, Mia yang terbiasa membuatkan kopi untuk Alex setiap hari, Alex yang terpesona melihat kemampuan dance Mia, Mia yang mengagumi lagu-lagu Alex, sampai Alex yang akhirnya menyadari ia tidak mau Ray memiliki Mia dan sampai akhirnya semua orang menyadari bahwa Mia, gadis yang ramah itu memang punya nada bicara yang sama pada Alex maupun Ray, senyum yang sama pada mereka berdua, perlakuan yang sama pada mereka berdua, seakan-akan mereka berdua bukan siapa-siapa baginya, tapi jika kita melihat lebih jeli, kita akan tahu. Mia memiliki cara memandang yang berbeda pada mereka berdua.d. Klimaks Alex akhirnya mengetahui alasan Mia tidak mau ikut club dance ternama meskipun kemampuan dance nya setara dengan mereka, Mia bukan gadis biasa. Dia punya keterbatasan. Suatu penyakit jantung yang membuat dokter melarangnya melakukan kegiatan yang terlalu melelahkan menjadi dancer itu melelahkan, sekalipun tidak baginya.Hingga pada suatu hari Dee Black meminta Mia untuk tampil di puncak acaranya. Mia menyanggupinya walaupun dia tahu bahwa kondisi dirinya tidaklah baik. Mia mengikuti latihan berbeda dengan yang lainnya, karena dia tidak boleh terlalu lelah. Pada puncak acara Mia bisa menampilkan bahwa kemampuan menarinya memang luarbiasa dan sangatlah berbakat. Tapi sesaat sudah tampil di depan pangung yang begitu megahnya saat berada di dalam ruang ganti Mia tidak bisa menopang dirinya sendiri dan akhirnya jatuh pingsan. Untunglah disampingnya ada Alex yang langsung menadah Mia. Lalu Mia pun segera dilarikan ke rumah sakit.e. Konflik menurunRay tahu Mia memilih Alex untuk pria yang dicintainya. Karena itulah Ray mendukung kakaknya agar terus bersama Mia walaupun ini terasa berat baginya karena diapun sama mencintai Mia dan tidak bisa memiliki Mia seutuhnya.Keadaan Mia semakin hari semakin memburuk. Tubuhnya seperti hanya berbalutkan kulit. Dokter Mia mengatakan bahwa Mia membutuhkan jantung baru agar Mia bisa bertahan hidup. Alex yang mencintai Mia ingin selalu tetap bersama dan menemani Mia dalam setiap detik yang dilewatinya. Tapi pada suatu hari Mia tidak ingin bertemu dengan Alex. Hal itu jelas membuat Alex merasa tidak tenang dan membuatnya bertanya-tanya apa salah yang dilakukannya terhadap Mia sehingga Mia tidak mau bertemu dengannya. f. Penyelesain Akhirnya Mia mendapatkan donor jantung dan melakukan operasi. Namun, ternyata hasilnya nihil. Tubuh Mia menolak jantung barunya dan akhirnya Mia meninggal unia. Mendengar hal itu Alex merasa terpukul karena dia tidak bisa selamanya bersama-sama dengan Mia dan menjaga Mia. Setelah kepergian Mia, Alex merasa sangatlah kehilangan. Tetapi walaupun Mia telah tiada tapi Alex selalu merasa Mia hidup didalam hatinya.

e. Latar / setting a. Latar waktu : Pagi hari, siang hari, sore hari dan malam hari. b. Latar tempat : Apartemen Alex, apartemen Mia, rumah sakit, panggung. c.Latar suasana : Mengharukan, bahagia, sedih, menegangkan.

f. Sudut pandang Orang ketiga karena didalam novel pengarang menggunakan nama orang lain.

g. Amanat1.Kita harus memperjuangkan apa yang dicita-citakan2.Harus bisa menerima kenyataan yang ada dan mensyukuri apa yang sudah diberikan oleh tuhan kepada kita.3.Jangan mudah berputus asa.2.3 UNSUR EKSTRINSIK A. nilai1. Nilai Kehidupan Kita harus mencapai apa yang kita cita-citakan, jangan mudah menyerah dalam memperjuangkan hal yang ingin kita capai.2. Nilai Moral Kita tidak boleh mudah berputus asa untuk apa yang ingin kita capai.3. Nilai Sosial Kita tidak bisa memaksakan kehendak demi kepentinan kita sendiri, karena hidup juga perlu memperhatikan orang lain. Harus saling menyayangi antar manusia, tidak menyia-nyiakan orang yang benar-benar mencintai kita.

B. Biografi penulis

C. Gaya bahasaa. personifikasi: gaya bahasa ini mendeskripsikan benda-benda mati dengan cara memberikan sifat-sifat seperti manusia yang terdapat dalam kutipanMia gemetar ketakutan dan berharap bumi menelannya detik itu juga.