Identifikasi Karakter Animasi

13
Judul : Monster University Sutradara : Dan Scanlon Studio : Walt Disney Pictures Pixar Animation Studios Tahun Pembuatan : 2010 Tanggal Rilis : 21 Juni 2013

description

Karakter Animasi Film Monster University

Transcript of Identifikasi Karakter Animasi

Judul: Monster UniversitySutradara: Dan ScanlonStudio: Walt Disney Pictures Pixar Animation StudiosTahun Pembuatan: 2010Tanggal Rilis: 21 Juni 2013

1. Michael Wazowski (Mike)Michael Mike Wazowski merupakan pemain protagonis dalam film Monster University, suaranya diisi oleh Billy Crystal. Mike adalah monster dengan tubuh bola hijau muda dengan satu mata besar berwarna hijau, dua tanduk abu-abu kecil dikepalanya, mempunyai lengan yang kurus dan kaki yang melekat pada kedua sisi tubuhnya, dan juga gigi yang bergerigi.Mike adalah monster yang memiliki rasa bangga, percaya diri, dan juga pekerja keras. Ia merupakan monster yang diabaikan karena lebih kecil dari pada monster yang lain, tapi dengan kerja kerasnya dalam belajar dia akhirnya diterima dalam sekolah Monster University dan percaya diri berusaha untuk berhasil.Cita-citanya adalah menjadi scarer terbaik yang terkenal dan juga memenangkan sebuah kompetisi Menakut-nakuti (Scare Games) di Monster University. Dia dilihat monster yang lain sebagai monster yang kecil, lemah, dan tidak menyeramkan, akan tetapi dia merupakan monster yang paling pintar diantara yang lain dan juga rajin berlatih. Selain itu kelebihannya ada pada kecepatannya, pintar berkomedi, dan penglihatannya yang tajam. Sampai pada akhirnya dia bersama teamnya bisa memenangkan kompetisi Scare Games di Monster University.2. James Phil Sullivan (Sulley/Jimmy)James Sulley Sullivan adalah pemeran deuteragonist dalam film Monster University, suaranya diisi oleh John Goodman. Dia adalah raksasa yang bertubuh besar dan berotot dengan bulu berwarna biru muda dengan bintik-bintik ungu, gigi putih tajam, dua tanduk abu-abu dikepalanya, cakar, dan ekor yang panjang.Sulley monster yang berusia 18 tahun. Dia memiliki sifat yang licik, lucu, menjengkelkan, sombong. Dia memiliki bakat alami sebagai Scarer dari keluarganya, karena bakat yang dimilikinya itulah dia sedikit lebih sombong, tidak dewasa, dan santai/malas belajar dari pada mahasiswa yang lain di Monster University.Karena kesombongan dan kemalasannya dalam belajar itulah yang membuat Mike bisa mengalahkannya dalam sebuah ujian didalam kelas, pada akhirnya dia menyadari akan kelemahannya itu dan mau belajar. Kelebihan dari Sulley adalah pada kekuatannya, kecepatan, dan cara dia menakut-nakuti (Scaring Skill) yang sangat hebat, selain itu dia rajin dalam bekerja. senjatanya adalah gigi, dan kuku jarinya yang tajam.

3. Randall Boggs (Randy)Randall Randy boggs adalah pemeran antagonis dalam film Monster University, suaranya diisi oleh Steve Buscemi. Randy berbadan menyerupai kadal dengan warna ungu dan biru, tiga jambul berwarna merah muda, empat lengan tangan dan empat kaki.Randy adalah monster yang kutu buku, pemalu, dan juga kurang bisa mengendalikan diri, sedangkan kekuatan, kemampuan, serta senjata andalannya adalah bisa menghilang dan juga berkamuflase/menganti warna tubuhnya sesuai dengan lingkungan sekitar seperti hewan bunglon. Keinginannya bisa menjadi bagian dari anggota geng yang terkenal di sekolah Monster University (Roar Omega Roar), itulah yang membuat Randall yang awalnya berteman baik dengan Mike kemudian menjadi musuh setelah Randall bergabung dengan anggota Roar Omega Roar yang licik, pengaruh negatif itu juga yang membuat sifat Randall yang awalnya malu menjadi kejam dan pendendam. Cita-cita terbesarnya adalah menjadi Scarer terbaik.

4. Johnny Worthington III (The Jaw)Johnny The Jaw Worthington III adalah tokoh antagonis dalam film Monster University, suaranya diisi oleh Nathan Fillion. The Jaw berbadan besar berwarna ungu dengan gigi yang tajam dan dua tanduk besar.Dalam film Monster University The Jaw merupakan pimpinan dalam anggota Roar Omega Roar (ROR). Badannya besar dan menakutkan, dia sangat haus akan kekuasaan, memiliki sifat yang egois dan tak berperasaan. Kesukaannya mengintimidasi orang-orang yang lemah seperti Mike, dan juga memiliki monster elite ditimnya. Keinginannya adalah memenangkan Scare Game yang ada di sekolah Monster University dan merusak reputasi Mike dan Sulley.

5. Dean Hardscrabble (Dr. Abigail Hardscrabble)Dean Hardscrabble merupakan salah satu pengajar di sekolah Monster University, suaranya diisi oleh Helen Mirren. Badannya besar berwarna merah gelap dengan kaki seribu dan sayap kelelawar berwarna merah.Dia menerapkan peraturan yang sangat ketat disekolah Monster University, dan dia mempunyai pemikiran bahwa dia selalu benar. Pekerjaannya adalah sebagai pengajar, keinginan/tujuannya untuk melatih siswa-siswanya menjadi Monster yang besar dan menakutkan hingga bisa terkenal, kemampuannya adalah bisa terbang dan kekuatannya yang luar biasa.

6. ArtArt merupakan karakter pendukung dalam film Monster University, suaranya diisi oleh Charlie Day. Dia adalah seorang mahasiswa di sekolah Monster University, dia merupakan monster kelas menengah dengan tubuh yang melengkung melengkung. Dia memiliki dua lengan kecil, badannya berwarna ungu dengan bulu-bulunya, mulut yang besar dengan gigi bulat.Art dianggap sedikit aneh, tapi dia memiliki hati yang baik. Dia cukup terampil dalam berakrobat, menari, dan fleksibilitas tubuhnya.

7. Terri and Terry PerryTerri dan Terry Perry adalah karakter pendukung dalam film Monster University, suara Terri diisi oleh Sean Hayes, sedangkan suara Terry diisi oleh Dave Foley. Mereka merupakan salah satu mahasiswa yang ada di sekolah Monster University, mereka berbadan kuning dan bergaris oranye di kaki-kakinya, bersaudara kembar, memiliki tanduk dimasing-masing kepala. Terri adalah yang terkecil dan memiliki satu tanduk, Terry adalah yang tertinggi dan memiliki dua tanduk. Keduanya memiliki satu mata masing-masing, mereka juga mengenakan kaos hijau dengan dua lubang leher mereka, dan empat lengan.Mereka berdua memiliki sedikit perbedaan, Terri lebih energik dan bersemangat, sedangkan Terry lebih tenang dan santai. Tak jarang mereka berdua biasanya bertengkar, Terri yang suka dengan menari, sementara Terry suka dalam hal sulap. Mereka berdua master seni sihir dan ilusi. Diakhir cerita, mereka akhirnya lulus dan menjadi scarers di Monsters, Inc.

8. Don CarltonDon Carlton adalah karakter pendukung dalam film Monster University, suaranya diisi oleh Joel Murray. Dia merupakan mahasiswa tua yang kembali ke kampus untuk melanjutkan mimpinya sebagai Scarers yang sukses. Pekerjaannya adalah sebagai sales & dia juga merupakan pimpinan dari kelompok Oozma Kappa (OK).Don Carlton berbadan menyerupai gurita raksasa berwarna ungu, kepalanya botak dan memiliki kumis, dua lengan yang lengket, memakai kaos, dan berkacamata. Sebagai pimpinan dari kelompok OK dia memiliki sifat yang jujur, pekerja keras, dan penuh dengan kasih sayang. Keinginannya adalah memenangkan kompetisi Scare Games & memasuki program Scare yang ada di sekolah Monster University. Senjata andalannya adalah tangannya yang lengket dan bisa merambat didinding.

9. Scott Squibbles (Squishy)Scott Squishy Squibbles merupakan karakter pendukung dalam film Monster University, suaranya diisi oleh Peter Sohn. Dia merupakan salah satu mahasiswa di sekolah Monster University & salah satu dari anggota kelompok OK.Squishy adalah seorang mahasiswa 18 tahun yang tidak tahu apa yanng dia inginkan untuk menjadi apa nantinya, badannya seperti jelly berwarna merah muda, bermata lima, beralis tiga, memakai kaos dan juga topi berwarna hijau, memiliki satu tanduk, dan rambut berwarna coklat.

10. Professor KnightProfessor Knight adalah seorang professor di sekolah Monster University, suaranya diisi oleh Alfred Molina. Dia menyerupai dinosaurus, memiliki kulit seperti jeruk, dengan cakar hitam, memakai kacamata, kemeja putih, dan dasi.Dalam film tersebut, Professor Knight sangat cerdas, dia mengajar dikelas Scares 101 & mengajar ratusan mahasiswa baru setiap tahun, Professor harus menyingkirkan yang lemah dan yang tidak berbakat, sekaligus mengidentifikasi siapa yang paling menunjukkan potensi untuk menjadi Scarers yang terbaik.