GrasBerg PT. Freeport McMoran

Click here to load reader

download GrasBerg PT. Freeport McMoran

of 41

description

Penjelasan mengenai Grasberg dari sebelum eksplorasi hingga pemasaran saat ini

Transcript of GrasBerg PT. Freeport McMoran

Menambang Bijih Tembaga

GRASBERGBagian IIIEksplorasiPara geolog Freeport berusaha menemukan tanda-tanda mineralisasi di daerah kontrak karya yang terbentang luas sekitar 3 juta hektar di irian jaya. Sejauh ini telah ditemukan tidak kurang dari 70 anomali, yakni gejala geologis yang menunjukkan kemungkinan kehadiran mineral yang layak ditambang. Untuk menemukan anomali ini dilakukan berbagai upaya antara lain:Penangkapan citra satelit dan radar dalam jumlah besarMelaksanakan penelitian aeromagnetis dan menganalisis hasilnyaBergelantung pada tali dari helicopterSampai dengan melakukan cara- cara kuno penelitian geologi sederhana dengan mendaki gunung membawa palu dan buku catatan serta kantong contoh batuan.

Semua tambang Freeport yang sedang beroperasi umumnya yang relatif sempit, tetapi penuh dengan endapan bijih. Instrusi Grasberg dan Ertsberg berada di atas persilangan patahan dalam, sekitar 10-15 kilometer di bawah tanah. Patahan ini memungkinkan magma naik ke atas sampai pada kedalam yang dapat di tambang. Para geolog menamakan system patahan dan rekahan ini sistem jaringan pipa, karena funginya seperti jaringan pipa yang membawa magma mengalir ke permukaan. Jika proses instrisi ini terjadi secara berulang-ulang kali maka dapat menciptakan konsentrasi mineral yang mungkin mempunyai nilai ekonomis.Di Grasberg misalmnya, struktur melintang dan struktur melintang regional yang luas merupakan faktor geologi yang sangat penting. Bagian barat wilayah kontrak Freeport terdapat lebih banyak lagi patahan melintang dari pada bagian timur. Dengan data satelit, yakni landsat amerika serikat, SPOT dari perancis dan citra radar dari satelit, dapat dilihat adanya pertemuan patahan yang sangat penting dan struktur inilah yang menjadi sumber bijih mineral berupa sistem jaringan pipa dalam tanah.

Freeport yang bekerja dalam dua wilayah kontrak karya yang meliputi daerah seluas 3 juta hektar, selain menggunakan penginderaan jarak jauh dengan penerbangan, proses yang dinamakan aeromag melibatkan pesawat dengan sayap tetap dan helikopter yang diperlengkapi dengan peralatan yang peka untuk pengukuran emisi magnetis tepat sepanjang garis-garis yang telah ditentukan untuk pengukuran di darat

Data aeromag ini sangat penting karena pada umumnya pembacaan batuan instursi dan gunung berapi menunjukkan perbedaan medan magnit yang tinggi, padahal tembaga porfiri juga merupaka intrusi dan juga emas sering terdapat bersama mineral magnetit, yakni endapan bijih besi yang sangat magnetis. Misalnya Grasberg memiliki tahap mineralisasi dengan magnetis tinggi, yang berarti menunjukkan anomaly magnetis yang luar biasa besarnya.Daerah eksplorasi freeport di irian jaya merupakan daerah pegunungan terjal, berhutan lebat, dan tidak ada jalan satupun. Prosedur yang ditempuh biasanya adalah lebih dahulu mengirimkan regu perintis untuk menebas hutandan mebuat landasan helikpter dan kemudian kegiatan seksplorasi dilakukan darisana. Namun prosedur ini memakan waktu dan biaya serta merusak lingkungan. Karena telah disempurnakannya sistem pengerekan dari helicopter, maka para geologist diturunkan atau dinaikkan dengan tali yang dikerek dari helokopter yang melayang di udara. Operasi ini dilaknsanakan dnegan tingkat ketelitian sebagaimana dilakukan di kalangan militer dan keselamatan adalah factor utama.

Geologist yang diterjunkan dari helicopter dikatakan sedang me;akukan pekerjaan junction sampling yang artinya mengambil contoh batuan pada persampingan jalan, Selalu diturunkan di sungai. Di irian jaya sungai merupakan lokasi yang paling baik untuk menganalisis batuan.

Kegiatan eksplorasi terus dilakukan peruasahaan untuk mendapatkan data-data cadangan mineral yang mempunyai prospek ekonomis untuk dikembangkan kedepannya. Pada saat melakukan eksplorasi tersebut pihak perusahaan mendapatkan beberapa kendala,baik itu kendala teknis dan non teknis. Kegiatan eksplorasi dilakukan pada daerah-daerah diluar grasberg. Endapan yang ditemukan diantaranya :

Endapan wabu

Teluk Etna

Endapan Wabu terletak 40 km kearah utara dari grasberg.Endapan ini merupakann endapan tipe skarn yang unik yang pernah ada di dunia.Ditemukan oleh Mark Gillian dan Gary Oonnor pada tahun 1990.Endapan ini mengandung emas yang berkadar cukup tinggi yaitu 126 gram per ton-. Emas disini berasosiasi dengan arsenopyrite. Arsenopyrite merupakan salah satu zat berbahaaya apabila terkena pada manusia. Survey yang dilakukan pada endapan wabu dengan menggunakan helimag (aeromagnetik dengan helikopter) Hasil aeromag menunjukkan satu titik yang benar-benar menyerupai mata banteng.

Perkemahan induk pada teluk etna terletak ditepi pantai pada bagian dalam dari teluk. Untuk menuju kepusat kegiatan eksplorasi dari pelataran helikopter diperlukan penerbangan singkat dengan melewati pegunungan pantai setinggi 900 1500 meter kearah sekatan dan timur. Cuaca di teluk Etna sangat berbeda dengan cuaca di Wabu. Cuaca pada teluk etna sangat panas dan lembab. Eksplorasi yang dilakukan oleh para geolog ialah dengan menyusuri sepanjang aliran sungai dan mencatat setiap rekahan-rekahan yang ada dengan harapan akan menuntun mereka menuju lokasi intrusi disuatu tempat. Eksplorasi yang dilakukan di teluk etna diberi nama Eksplorasi Rolls-Royce.Pemboran eksporasi yang dilakukan pada teluk etna lebih sulit dibandingan dengan pemboran di Wabu. Hal ini dikarenakan struktur batuan pada teluk etna ialah mudah remuk dan tidak kompak. Oleh sebab itu diperlukan penambahan bahan kimia pada air pendingin mata bor,hal ini bertujuan untuk menjadikan batuan lebih stabil dan mencegah melebarnya rekahan pada batuan. Kecepatan pemboran rata-rata di Etna ialah 30 meter per hari. Mesin bor yang digunakan ialah Longyear LF 70.

Penambangan Bijih TembagaTambang Grasberg berlokasi terpencil di daerah pegunungan yang tingginya 4200 m di Kabupaten Timika, Papua.Dibutuhkan lebih dari 1000 orang pekerja bekerja dalam 2 aplos selama 24 jamDalam waktu setahun, Grasberg mencapai hasil produksi sebesar 1 milyar pon tembaga dan 1,4 juta troy ons emas.Tingkat kadar ekonomis bijih Grasberg sebesar 0,8% Setara Tembaga dengan Striping Ratio mencapai 3,67.

Penggalian bijih di Grasberg membutuhkan 22 alat unit bulldozer, 12 grader, 80 dump truck, dan 16 alat pemunggah.Bijih-bijih yang sudah diangkut di pecah menggunakan Gyratory Crusher, dengan kapasitas 8000ton/jam dan di transportasi dengan conveyor menuju Surge Pile.Bijih yang tersimpan di Surge Pile diangkut dengan feeder lalu di transpor lagi dengan conveyor menuju ke pengolahan Mile 74.TAHAP PENAMBANGANPEMBORANMemakai drillTamrock D90KS, T1 190, dan Bucyrus 49R III.Kedalaman drillrata-rata 17 meter.Material Cutting diambil menggunakan pipa PVC 3 inci dan panjan 43 inci untuk diteliti kandungan tembaga, emas, dan pH-nya.

Drill Bucyrus 49R III Drill Tamrock D90KS

PELEDAKANMenggunakan ANFO, campuran ammonium nitrat dan solar. Menggunakan emulsionTiap lubang dirangkai dengan delaydan diatur sesuai urutan peledakanPeledakan dilakukan setiap hari agar tersedia broken muckagar digali oleh shovel

Amonium NitratEmulsion

PENGGALIANShovelmenggali broken muckShovelyang dipakai P&H, Bucyrus, dan O&KKapasitas bucketP&H dan Bucyrus sekitar 42 meter kubik, sedangkan bucket O&K berkapasitas 30 meter kubik

PENGANGKUTANMenggunakan CAT 797 kapasitas 345 ton, CAT 793 kapasitas 218 ton, dan Komatsu kapasitas 290 ton.Material tidak berharga diangkut menuju area penimbunan batuan penutupMaterial yang bernilai ekonomis diangkut ke ore crusher, kemudian diangkut memakai belt conveyormenuju ore passes

Pabrik pengolahan bijih (Mill) mengolah bijih dari tambang melalui daerah konsentrator utama sebagai berikut: Konsentrator Utara/Selatan, Konsentrator #3, dan Konsentrator #4. Kapasitas rancang pengolahan (nameplate) diringkas sebagai berikut (dalam 000 ton metrik per hari):KonsentratorTon3/hariKonsentrator Utara/Selatan,

60.000Konsentrator #3

60.000Konsentrator #4.

115.000TOTAL235.000Peralatan UtamaKonsentrator Utara/Selatan8 Ball Mill 15.5 ftWEMCO 44x1500 ft3Outukumpu 16x1350 ft3 sel flotasiKonsentrator #3SAG 34 ft2 Ball Mill 20 ftWEMCO 36x3000 ft3 sel flotasiKonsentrator #4SAG 38 ft4 Ball Mill 24 ftWEMCO 36x4500 ft3 sel flotasi

Penggunaan dan Penjualan TembagaSejarahTembaga telah digunakan sejak 10.000 tahun lalu di kawasan Turki bagian Timur dan IranAlat penempa yang digunakan adalah batu, sebab teknologi peleburan baru ditemukan 4000 tahun kemudianTembaga murni merupakan logam lunakPerunggu mulai dibuat setelah dikenal teknologi peleburan

Perunggu adalah campuran arsen,antimoni dan ditambah timah putih dalam cairan tembaga yang telah dileburMaka dimulailah zaman perunggu, dimana dikenal teknologi pencampuran logam lain dengan tembaga sehingga menghasilkan logam yang lebih kuatMenjelang tahun 2760 Sebelum Masehi, penduduk Siprus melebur bijih tembaga yang tercampur dengan Oksida Manganium dan besi yang dikenal sebagai bahan zat warna cat coklat dan coklat merah.Pada tahun tersebut Siprus menjadi sumber tembaga yang penting.

Tembaga dan ListrikDinegara-negara maju sepertu Amerika Utara, Eropa dan Jepang 60 persen pemakaaian tembaga digunakan dalam industri perlistrikan dan barang-barang listrik

Logam tembaga mempunyai sifat sifat khusus, antara lain mudah dikerjakan, lunak, mudah dicampur dengan logam lain, tidak mudah berkarat dan warnanya menarik.

Tembaga banyak digunakan dalam industri telekomunikasi, meskupun akhir akhir ini pertumbuhannya sedikit terganggu oleh penggunaan serat optikDalam penggunaan non-listrik, tembaga juga banyak diperlukan, antara lain dalam suku cadang peralatan, dalam rumah tangga, peralatan pengatur udara, mesin pertanian, atap bangunan, Salah satu penggunaan tembaga yang paling banyak dikenal adalah dalam pembuatan amunisi.

Revolusi PengolahanMenjadi kebiasaan dalam industri pertambangan untuk mengirimkan batuan bijih tembaga langsukng ke peleburan tanpa sedikitpun ada usaha untuk memurnikan bijih tersebut di tambangTantangan utama yang dihadapi adalah: kadar bijih tembaga yang kian lama makin rendahPada dekade pertama tahun 1900-an, ditemukan suatu cara pemisahan yang tidak saja merubah total industri tembaga, tetapi juga industri logam dasar pada umumnyaPenemuan ini adalah pemisahan dengan flotasi gelembung, yakni suatu cara pemisahan yang efisien dan ekonomis yang pada saat ini digunakan hampir disemua pertambangan logam dasarKonsentrat dengan kadar yang sangat tinggi memerlukan proses flotasi dalam beberapa tingkat, dan setiap tingkat menaikan kadar mineral

PeleburanKonsentrat Freeport juga dianggap murni karena rendahnya kandungan unsur-unsur yang tidak dikehendaki antara lain unsur antimoni, arsen, bismut, fluor, sengKonsentrat Freeport dijadikan standar dalam industri peleburan serta selalu dikehendaki untuk campuran dengan konsentrat lain yang kualitasnya lebih rendahDengan penambahan sedikit konsentrat Grasberg, konsentrat yang berkualitas rendah dapat dilebur dan juga membantu pihak peleburanuntuk memenuhi baku mutu pencemaran lingkungan

Pada dewasa ini, sekitar 85 persen daru seluruh tembaga primer diperoleh dari bjih sulfidaPada tahun tahun awal dimana baru ada tambang ertsberg, besarnya cadangan dan juga skala operasi Freeport tidak memungkinkan untuk membangun peleburan bijih sendiriTetapi dengan terus meningkatnya produksi dan cadangan bijih, maka keadaan menjadi lainMula mula Freeport membeli kapasitas peleburan dari Rio-Tinto (RTM) Huelva SpanyolSaat tambang RTM mulai kehabisan cadangan bijih, sehingga pabrik peleburan Huelva mempunyai kapasitas lebih tinggi yang sebagian besar digunakan untuk peleburan bijih tembaga Freeport

Peleburan RTM ini kemudian diperluas untuk menampung konsentrat FreeportFreeport juga bergabung dengan Mitsubishi untuk membangun dan mengoperasikan peleburan tembaga di Gresik dekat Surabay, Jawa Timur. Ada kunci keberhasilan dalam usaha peleburan tembaga. Yang pertama adalah adanya pembeli asam sulfat yang merupakan hasil sampingan dari proses peleburan, dan yang kedua ada pelanggan yang membeli logam tembaga.

PasarSampai pada akhir akhir ini, seluruh penjualan konsentrat tembaga yang merupakan satu-satunya produk Freeport , dilakukan di pasar konsentrat yang dikenal dengan nama costum concentrate marketDipasar ini para penambang menjual konsentrat kepada pabrik peleburan yang tidak mengoperasikan tambang terpaduPada umunya smleter belokasi dekat dengan pelabuhan, dimana kapal kapal besar berkapasitas 35.000 Ton berlabuh dengan muatan konsentrat tembagaPada tahun 1995 Freeport menghasilkan 500.000 Ton tembaga, setara dengan 1,6juta ton konsentratSekitar 450.000 ton konsentrat dijual ke perusaaan peleburan yang berafilisasi dengan Freeport di Spanyol, sedangkan sisanya 1,15 juta ton dijual ke pasar konsentrat internasional.Jumlah konsentrat Freeport yang dujual ke pasar mewakili 13,6 persen dari seluruh jumlah penjualan konsentrat tembaga di pasar dunia pada tahun 1995Pesaing Freeport dalam hal jumlah penjualan tembaga ke pasar adalah tambang di Cili, Escondida (17 persen dari penjualan pasar)Konsumsi Tembaga dunia terbanyak masih dipegang oleh negara Amerika Serikat dengan jumlah konsumsi 2.660.000 ton, sedangkan Indonesia hanya 185.000 ton pertahun