Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

23
Tugas Gizi kerja Konsep makanan dalam perspektif islam Oleh: Sunandar 70200111082 KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA JURUSAN KESEHATAN MASYARAKAT FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR 2013

Transcript of Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Page 1: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Tugas Gizi kerja

Konsep makanan dalam perspektif islam

Oleh:

Sunandar70200111082

KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJAJURUSAN KESEHATAN MASYARAKAT

FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR

2013

Page 2: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Salah satu karunia teragung yang di berikan Allah swt kepada kaum muslim

adalah al-Qur’an. sejak islam mengenal tulis baca lima ribu tahun yang lalu, tiada

satu bacaan pun yang dapat menandingi al-Qur’an. kitab suci al-Qur’an dipelajari

bukan hanya susunan redaksi dan pemilihan kosakatanya, tetapi juga kandungan

yang tersurat maupun tersirat didalamnya. Semua hal tersebut diibaratkan sebuah

sumber yang tidak pernah kering. Al-Qur’an memuat banyak kandungan, di

antaranya berupa larangan dan petunjuk, batas antara yang halal dan haram, nilai

yang baik dan buruk, dan berbagai kisah tentang umat masa selanjutnya. Sebagai

kitab suci yang menuntun manusia dalam mengarungi samudera kehidupan di

dunia ini, setiap pribadi muslim wajib meyakini bahwa al-Qur’an akan membawanya

kepada ke bahagiaan pribadi pada khususnya dan masyarakat pada umumnya baik

di dunia maupun di akhirat kelak.

Islam adalah agama, dimana agama ini sangat mengatur segala sesuatu

baik dalam kehidupan sehari-hari, kapanpun dan dimanapun kita berada. Islam pun

mengajarkan apa yang sebaiknya dilakukan dan apa yang sebaiknya tidak

dilakukan ketika makan dan minum.

Itulah makna sekilas tentang islam sebagai rahmatan lil Alamin. Karena

Islam tidak saja mengatur dan menata hal-hal yang berhubungan dengan ibadah

formal, seperti shalat, zakat, puasa, haji, tetapi juga menaruh perhatian terhadap

seorang muslim dalam melakukan aktifitas dan kegiatan sehari-hari, termasuk

dalam hal makan dan minum.

Mengenai pembahasan seputar makanan, salah satu ayat dalam al-Qur’an

QS ‘Abasa[80]: 24, berbunyi

طعامه ) إلى اإلنسان (24فلينظر

“Maka hendaklah manusia itu memperhatikan makanannya” (QS ‘Abasa> {[80]: 24)

Page 3: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Meskipun ayat ini bersifat umum namun secara khusus dapat dipahami

bahwa terdapat anjuran untuk memperhatikan dan memilih secara cermat jenis

makanan yang akan di komsumsi. Adapun jenis-jenis makanan serta kaidah-

kaidah dalam kegiatan proses mengkomsumsi sesuatu khususnya bagi kaum

mukmin telah diatur dan termaktub dalam al-Qur’an.

B. Masalah

1. Bagaimana perkembangan ilmu gizi dan kesehatan?

2. Bagaimana konsep makanan halal bagi pandangan islam?

3. Bagaimana konsep makanan yang diharamkan dalam islam?

4. Bagaimana hubungan makanan dengan spiritual?

5. Bagaimana konsep gizi seimbang dalam islam?

C. Tujuan

Tujuan penulisan makalah ini ialah untuk meningkatkan pengetahuan para

pembaca mengenai pentingnya makanan dan pemenuhan nilai gizi sesuai

kebutuhan seseorang sesuai kondisi fisik, pekerjaan, usia dan lain sebagainya

sesuai dengan konsep alquran.

Page 4: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

BAB II PEMBAHASAN

A. Ilmu Gizi dan Kesehatan

kebutuhan terhadap makanan dan minuman merupakan kebutuhan pokok

sehari-hari manusia dan makluk hidup lainnya. Sejak lahir hingga meninggal,

manusia senantiasa membutuhkannya. Seluruh makhluk hidup pasti membutuhkan

makanan. Makhluk terkecil sekalipun seperti sel tetap membutuhkan makanan untuk

bertahan hidup.

Pertumbuhan, kemampuan fisik dan psikis serta perilaku manusia

dipengaruhi oleh makanan yang dikonsumsinya. Makanan yang baik, benar dan

seimbang membantu kesehatan dan memperpanjang usia manusia. Makanan juga

dibutuhkan untuk pertumbuhan daya pikir dan mental manusia.

Sekitar dua abad silam, jendela ilmu pengetahuan memfokuskan kajiannya

pada pembahasan gizi makanan. Makanan menjadi sebuah disiplin ilmu akademis

dan memiliki berbagai konsentrasi. Kini, jurusan gizi mengalami perkembangan dan

kemajuan signifikan. Pembahasan gizi tidak dikaji secara sistematis di lingkungan

akademis sebelum abad 19. Pola hidup urban dan strukturmasyarakat modern

menyebabkan terjadinya perubahan pada pola konsumsi manusia.

Sejak dahulu kala, makanan dan manfaatnya menjadi perhatian para hakim

dan tabib. Upaya manusia untuk menemukan berbagai jenis makanan dan

manfaatnya bagi kesehatan secara gradual menjadi disiplin ilmu khusus yang

disebut ilmu gizi. Ilmu gizi adalah sebuah disiplin ilmu yang membahas berbagai

jenis makanan mulai bahan mentah hingga siap konsumsi ditinjau dari

kandungannya. Obyek ilmu gizi membahas nilai kandungan makanan dan

penyajiannya bagi kesehatan. Ilmu ini mengajarkan kepada kita bagaimana

makanan dan minuman yang kita konsumsi serta pengaruhnya terhadap fisik dan

mental kita.

Makanan terdiri dari protein, lemak, karbohidrat, mineral, vitamin dan air.

Berbagai kandungan tersebut berguna untuk pertumbuhan dan kesehatan sel-sel

tubuh manusia. Makanan sehat membantu memproduksi sel-sel baru dan muda

dalam tubuh yang merupakan sumber energi paling utama bagi manusia. Makanan

Page 5: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

sehat menjaga suhu badan kita agar tetap stabil. Bisa dikatakan bahwa makanan

adalah segala sesuatu yang dikonsumsi dan berperan baik pada pertumbuhan dan

perkembangan tubuh manusia. Berdasarkan definisi ini, sejumlah jenis makanan

seperti bumbu, pengharum dan pemanis makanan tidak tergolong makanan.

Konsumsi makanan sehat termasuk protein, vitamin dan mineral serta gula harus

sesuai dengan kebutuhan manusia. Semua kandungan ini memiliki peran masing-

masing.

Protein sendiri mempunyai banyak sekali fungsi di tubuh kita. Protein berguna

untuk melindungi dan menjaga jaringan dan struktur sel baru dalam tubuh manusia.

Pada dasarnya protein menunjang keberadaan setiap sel tubuh, dan proses

kekebalan tubuh. Setiap orang dewasa sedikitnya mengkonsumsi 1 gram protein

perkilogram berat tubuhnya. Kebutuhan akan protein bertambah pada perempuan

yang mengandung dan atlet.

Kekurangan Protein bisa berakibat fatal mulai dari kerontokan rambut hingga

yang paling buruk adalah penyakit kekurangan gizi. Penyakit ini biasanya mengidap

anak-anak kecil yang menderita busung lapar akibat filtrasi air di dalam pembuluh

darah. Kekurangan protein yang berlangsung terus-menerus akan menyebabkan

kematian.

Vitamin adalah suatu zat senyawa kompleks yang sangat dibutuhkan oleh

tubuh kita yang berfungsi untuk mambantu pengaturan atau proses kegiatan tubuh.

Tanpa vitamin, manusia, hewan dan makhluk hidup lainnya tidak akan dapat

melakukan aktivitas hidup. Kekurangan vitamin dapat memperbesar peluang

terkena penyakit. Vitamin berperan dalam menjaga pertumbuhan normal dan

pencegahan penyakit.

Vitamin memiliki peranan spesifik di dalam tubuh. Bila kadar senyawa ini

tidak mencukupi, tubuh mudah terserang penyakit. Tubuh hanya memerlukan

vitamin dalam jumlah sedikit, tetapi jika kebutuhan ini diabaikan maka metabolisme

di dalam tubuh kita akan terganggu karena fungsinya tidak dapat digantikan oleh

senyawa lain. Konsumsi vitamin sesuai dengan kebutuhan. Misalnya,

mengkonsumsi vitamin A melebihi batas akan menyebabkan keracunan. Demikian

Page 6: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

pula kalori yang berlebihan menyebabkan kelebihan berat badan. Kini, kalangan

medis menilai obesitas, atau kegemukan sebagai penyebab berbagai penyakit.

Masalah makanan mencakup pembahasan yang luas yang terjadi sehari-hari.

kesehatan makanan dan bahan makanan terutama untuk penyakit tertentu seperti

penyakit jantung dan pembuluh darah menjadi perhatian ilmu gizi. Konsumsi

makanan sebagai salah satu kenikmatan manusia, juga harus memperhatikan

prinsip dan komposisinya yang sesuai. Jika program makanan disusun secara

teratur akan mendapatkan kelezatan makanan sekaligus usia yang panjang.

Makanan yang lezat jika dikonsumsi melebihi batas atau mengandung bahan yang

berbahaya bagi tubuh akan menyebabkan timbulnya berbagai penyakit.

Agama Islam sebagai pedoman hidup yang paling sempurna menjelaskan

dengan gamblang berbagai petunjuk bernilai mengenai makanan dan pola makan

yang benar. Islam menjelaskan berbagai petunjuk dari mulai makanan yang bersih,

sehat dan halal hingga tata cara makan dalam berbagai nash al-Quran dan riwayat.

Menariknya, Islam juga menjelaskan pengaruh makanan terhadap moral dan

psikologis manusia. Sains modern mengakui validitas pesan-pesan Islam mengenai

makanan. Contohnya, al-Quran menyinggung manfaat buah-buahan dan bahan

makanan yang belakangan para ilmuwan modern menemukan manfaat dan

kegunaannya.

Al-Quran menjelaskan manfaat madu sebagai obat berbagai penyakit. Dr.

Khodadadi, peneliti medis Qurani dalam berbagai pengujian laboratorium

menemukan manfaat beragam jenis madu untuk mengobati berbagai penyakit. Dr

Khodadadi menuturkan, “Madu diperoleh dari pohon Kunar, bermanfaat dalam

mengontrol penyakit diabetes dan mengurangi gula darah.” Para peneliti di negara-

negara maju menjelaskan manfaat positif madu natural bagi kesehatan manusia.

Sejatinya, menemukan rahasia kesehatan merupakan masalah penting bagi umat

manusia.

Page 7: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

B. Konsep Makanan Halal dan sehat dalam Islam

Kriteria sehat berdasarkan ketentuan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO)

bukan tidak adanya penyakit maupun cacat fisik. WHO menetapkan bahwa

kenyamanan psikologis dan sosial juga mempengaruhi kesehatan individu.

Para dokter dan spesialis medis membahas peran gizi bagi kesehatan dalam

berbagai bentuk. Di masa lalu, orang berpikir bahwa makan tidak menyebabkan

orang terinfeksi kanker. Namun kini, para peneliti telah membuktikan bahwa diet

memainkan peran penting sebagai pemicu maupun pencegah terjadinya penyakit

kanker. Kita membutuhkan makanan dan minuman melebihi yang lainnya. Sepertiga

kematian akibat penyakit kanker berhubungan erat dengan makanan yang

dikonsumsi. Para pakar menilai perubahan pola makanan, meningkatnya kehidupan

urban dan peningkatan konsumsi makanan cepat saji menjadi pemicu utama

munculnya berbagai penyakit berbahaya termasuk kanker di belahan dunia.

Terkait hal ini al-Quran menyatakan bahwa manusia adalah makhluk yang

berbeda dan lebih mulia dari hewan. Keistimewaan utama manusia dibandingkan

makhluk lain terletak pada karakteristik spiritual dan mentalnya. Quran dan hadis

menegaskan dampak gizi bagi moral dan mental umat manusia. Sumber utama

ajaran Islam ini menegaskan perhatian terhadap aspek spiritual, selain dimensi fisik

dan mental manusianya. Dalam al-Quran surat al-Maidah ayat 88, Allah Swt

berfirman,

“Dan makanlah makanan yang halal lagi baik dari apa yang Allah telah

karuniakan kepadamu, dan bertakwalah kepada Allah yang kamu beriman kepada-

Nya.”

Sedangkan pada Surat al-Mukminun ayat 51 menyebutkan,

Page 8: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

“Hai rasul-rasul, makanlah dari makanan yang baik-baik, dan kerjakanlah

amal yang saleh.Sesungguhnya Aku Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.”

Menurut al-Quran dan Hadis, jiwa manusia sebagaimana tubuh

membutuhkan makanan yang baik. Untuk itu, Allah Swt dalam al-Quran

menegaskan urgensi gizi yang bersih dan sehat bagi jiwa manusia. Al-Quran dalam

surat Abasa ayat 24 menegaskan, “Maka hendaklah manusia itu memperhatikan

makanannya.” Sepintas, ayat ini tampaknya kalimat sederhana. Padahal, jika dikaji

lebih dalam mengandung makna yang tinggi.

Riset fisiologis menunjukan bahwa tubuh manusia membutuhkan berbagai

jenis makanan. Kini kita perhatikan surat Abasa ayat 27 hingga 32, “Lalu Kami

tumbuhkan biji-bijian di bumi itu, anggur dan sayur-sayuran, zaitun dan pohon

kurma, kebun-kebun yang lebat, dan buah-buahan serta rumput-rumputan untuk

kesenanganmu dan untuk binatang-binatang ternakmu.”

Ayat ini menjelaskan jenis makanan yang baik bagi tubuh manusia. Selain itu,

ayat tersebut juga menyinggung tempat yang baik untuk membudidayakan hewan

seperti kambing dan sapi. Menariknya, sejak 14 abad lalu, Islam telah

memperhatikan masalah ini, dan kini menjadi masalah penting bagi para ahli medis

dan gizi. Kini, mereka mengakui bahwa seluruh jenis makanan ini bermanfaat bagi

kesehatan tubuh manusia.

Al-Quran menyebutkan sekitar 49 kali jenis makanan yang menjadi sumber

pertumbuhan, dan 16 kali menyinggung produk olahan hewan dan daging sebagai

sumber gizi bagi manusia. Menariknya, al-Quran menyebutkan bahan makanan

olahan nabati tiga kali lebih banyak dari hewani. Kini pakar medis menyebut sumber

penyakit berbahaya disebabkan konsumsi melebih batas terhadap daging dan

lemak, serta sedikitnya mengkonsumsi buah dan sayuran.

C. Konsep makanan yang haram dalam islam

Salah satu karakteristik utama yang membedakan manusia dengan

makhluk lain adalah kemampuan berbicara, berpikir dan berkreativitas. Pada

dasarnya manusia adalah makhluk yang luar biasa. Dengan pemikirannya,

manusia bisa menemukan hukum alam dan menguasainya.

Page 9: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Allah Swt melarang manusia melakukan sejumlah perbuatan. Salah satunya

adalah melarang memakan makanan dan minuman haram. Islam sangat

memperhatikan masalah ini. Ajaran Islam menjelaskan kemudaratan sejumlah

makanan yang dilarang tersebut. Islam menilai makanan haram menimbulkan

dampak negatif bagi mental dan spiritual manusia. Allah Swt sangat mencintai

orang yang meninggalkan makanan haram.

Dalam berbagai ayat al-Quran, Islam secara jelas melarang sejumlah

makanan. Allah Swt mengharamkan sejumlah daging untuk dikonsumsi manusia

seperti daging anjing dan babi. Selain itu, ajaran Islam juga melarang memakan

darah dan bangkai serta sejumlah makanan dan minuman yang menyebabkan

kematian misalnya minuman keras. Dalam agama islam adabeberapa jenis

makanan yang dikategorikan haram, misalkan:

1. makanan tersebut mengandung najis

Najis adalah elemen yang diharamkan oleh syariat Islam. Ini kerana

setiap najis adalah sesuatu yang diharamkan oleh Allah S.W.T. najis

merupakan nama bagi benda yang kotor menurut pandangan Syarak sama ada

najis hukmi atau haqiqi. Najis hukmi adalah kotoran yang ada pada bahagian

anggota badan manusia yang menghalang sahnya sembahyang seperti hadas.

Manakala najis haqiqi terbgi menjadi beberapa jenis yaitu mughallazah (berat),

mutawassitah (pertengahan) dan mukhaffafah (ringan) sama ada dalam bentuk

cairan atau padatan dan yang dapat dilihat atautidak.

2. mengandung sesuatu yang memabukkan (Arak)

Pengharaman ini jelas di dalam firman Allah S.W.T. dalam surah al-

Mai’dah (5) : 90-91:

artinya:

Wahai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) arak, berjudi,

(berkorban untuk) berhala, bertenung nasib dengan panah adalah termasuk

Page 10: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat

keuntungan. Sesungguhnya syaitan itu bermaksud hendak menimbulkan

permusuhan dan kebencian di antara kamu lantaran (meminum) arak dan

berjudi itu, dan menghalangi kamu dari mengingati Allah dan sembahyang.

Maka berhentilah kamu (dari mengerjakan pekerjaan itu).

3. bersumber dari darah hewan

al-Qur’an dan al-Sunnah.3 Firman Allah S.W.T. dalam Surah al-An‘am (6)

artinya:

Katakanlah: "Tiadalah Aku peroleh dalam wahyu yang diwahyukan kepadaku,

sesuatu yang diharamkan bagi orang yang hendak memakannya, kecuali kalau

makanan itu bangkai atau darah yang mengalir atau daging babi. Ini kerena

sesungguhnya semua itu kotor atau binatang yang disembelih atas nama selain

Allah.

4. Bersumber dari manusia

manusia diciptakan dengan penuh kehormatan dan kemuliaan dalam

surah al-‘Isra’ (17) : 70:

Maksudnya:

Dan sesungguhnya telah kami muliakan anak-anak Adam, kami angkut mereka

di daratan dan di lautan, kami beri mereka rezeki daripada yang baik-baik dan

kami lebihkan mereka dengan kelebihan yang sempurna atas kebanyakan

makhluk yang telah kami ciptakan.

5. hewan yang dilarang oleh alquran untuk di komsumsi

Di antara ayat al-Qur’an yangmenegaskan pengharaman ini adalah

firman Allah S.W.T. dalam surah al-Baqarah (2) : 173:

artinya:

Page 11: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Sesungguhnya Allah hanya mengharamkan bagimu bangkai, darah,

daging babi dan binatang yang (ketika disembelih) disebut (nama) selain Allah.

Tetapi barangsiapa dalam keadaan terpaksa (memakannya) sedang dia tidak

menginginkannya dan tidak (pula) melampaui batas. Maka tidak ada dosa

baginya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

6. makanan bersumber dari bangkai

Pengharaman ini jelas dalam firmanNya dalam surah al-Ma’idah (5): 3:

artinya:

Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, (daging

hewan) yang disembelih atas nama selain Allah, yang tercekik, yang terpukul,

yang jatuh, yang ditanduk, dan diterkam binatang buas, kecuali yang sempat

kamu menyembelihnya, dan (diharamkan bagimu) yang disembelih untuk

berhala. dan (diharamkan juga) mengundi nasib dengan anak panah,

(mengundi nasib dengan anak panah itu) adalah kefasikan

7. mendatangkan bahaya atau mudharat

Sejumlah ilmuwan menemukan dampak makanan bagi moral dan mental

manusia. Seorang pemikir Iran, Dr. Paknejad, mengatakan, para pakar medis

menemukan peran hormon bagi moral. Para ilmuwan menilai sumber tindakan

moral manusia dipengaruhi oleh hormon yang diperoleh dari makanan dan

minuman. Para ilmuwan menyebut gizi berhubungan erat dengan hormon badan

dan makanan. Dengan demikian, gizi berpengaruh besar terhadap karakter

moralitas manusia.

Dalam berbagai hadis disebutkan bahwa memakan daging binatang buas

meningkatkan karakter buas dalam diri manusia. Selain itu memakan daging babi

menyebabkan meningkatnya sifat ketidaksetiaan bagi pasangan yang berpindah

dari babi kepada manusia.

Page 12: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Berbagai ayat al-Quran menjelaskan keutamaan melakukan tindakan baik

disamping mengkonsumsi makanan dan minuman yang halal dan bersih serta

sehat. Ayat ini selain menyinggung makanan yang halal dan sehat, juga

mengaitkan hubungan khusus antara tindakan terpuji dengan

D. hubungan makanan dan spiritual

Seluruh manusia berharap senantiasa sehat dan tidak ada satu pun penyakit

hinggap di tubuhnya. Pertumbuhan yang normal dan kemampuan untuk melakukan

pekerjaan dengan baik pula sangat dipengaruhi oleh asupan gizi yang seimbang.

Terkait hal ini, Rasulullah Saw mengatakan, “Tidak ada kehidupan tanpa

kesehatan.” Islam memandang salah satu faktor penting yang menjaga kesehatan

adalah menghindari makanan haram. Sebagaimana dijelaskan dalam pembahasan

sebelumnya, Islam menilai daging babi sebagai makanan haram dan menjadi

pemicu sejumlah penyakit fisik serta mental.

Agama Islam menilai makanan halal adalah berbagai jenis makanan yang

bermanfaat bagi fisik dan mental menusia. Selain itu, Islam juga melarang manusia

mengkonsumsi makanan dan minuman yang merugikan diri manusia sendiri.

Daging babi termasuk jenis makanan haram. Jika dicermati lebih jauh, babi

adalah hewan yang hidup di lingkungan yang kotor. Bahkan babi seringkali

memakan kotorannya sendiri maupun hewan lain. Dengan demikian, lambung babi

menjadi sarang berbagai macam mikroba. Beragam mikroba ini menjalar ke

seluruh tubuh babi hingga merasuki daging dan darah. Tidak mengherankan jika al-

Quran mengharamkan daging babi dan menyebutnya merugikan manusia bersama

dengan memakan darah dan bangkai.

Sebaliknya al-Quran menyarankan manusia mengkonsumsi makanan yang

halal dan sehat seperti madu. Al-Quran menyebut madu sebagai obat berbagai

macam penyakit yang mengandung berbagai faktor yang bisa menjaga kesehatan

manusia. Kini, para peneliti yang mengkaji kehidupan lebah menemukan bahwa

lebah memilih bunga dan pohon terbaik serta air terbersih bagi kesehatannya.

Hewan ini tidak pernah menggunakan air limbah maupun kotoran hewan lain. Jika

lebah minum dari air yang kotor, maka lebah lainnya menghalangi supaya tidak

Page 13: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

memasuki sarang, bahkan membunuhnya, sehingga dihasilkan madu terbaik dan

alami yang tidak bercampur dengan kotoran.

Ilmu gizi saat ini telah membahas pengaruh makanan terhadap mental dan

moral manusia. Dalam Islam, berbagai hadis menjelaskan pengaruh makanan di

antaranya daging hewan bagi mental manusia. Saking besarnya pengaruh

tersebut, hewan yang paling sering dikonsumsi manusia menyebabkan sifat-sifat

kehewanan tersebut berpindah ke dalam diri manusia. Misalnya memakan daging

babi menyebabkan berpindahnya sifat-sifat buruk babi ke dalam tubuh manusia.

Sebelum Islam turun, larangan memakan daging babi juga diberlakukan pada masa

Nabi Musa as. Injil menyebut para pendosa menyerupai babi.

Hormon pertumbuhan dengan kadar berlebihan dalam daging babi

mengakibatkan pembengkakan dan kelainan bentuk jaringan. Hal itu dapat

menimbulkan penimbunan lemak secara tiba-tiba dan berlebihan. Orang yang

memakan babi pada umumnya memiliki bahaya lebih besar mengidap kegemukan.

Hal itu berkemungkinan mendorong pertumbuhan yang tidak wajar pada tulang

hidung, rahang, tangan dan kaki. Hal paling berbahaya mengenai hormon

pertumbuhan dalam jumlah berlebih adalah terbukanya jalan bagi penyakit kanker.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa daging babi mengandung zat yang

dikenal sebagai “histamin” dan “imtidazol”. Kedua unsur ini menyebabkan gatal

berlebihan. Zat-zat ini juga membuka jalan bagi penyakit-penyakit kulit menular

seperti eksim, dermatitis dan neurodermatitis. Zat-zat ini juga meningkatkan bahaya

terjangkiti bisul, radang usus buntu, penyakit kantung empedu dan infeksi

pembuluh darah nadi. Karenanya, para dokter menyarankan penderita penyakit

jantung agar menghindari makan babi.

Cacing trichina menyebabkan kelumpuhan pada otot-otot gerak mengunyah,

berbicara dan menelan. Hal ini juga menimbulkan penyumbatan pembuluh darah

balik (vena), meningitis dan infeksi otak. Kasus-kasus parah bahkan dapat berujung

pada kematian. Berjangkitnya wabah cacing trichina telah diamati dari waktu ke

waktu di Swedia, Inggris dan Polandia, walaupun sudah dilakukan pengawasan

kesehatan hewan.

Page 14: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

Inilah hikmah di balik larangan Al-Quran memakan daging babi. Al-Quran

sebanyak empat kali menyinggung larangan memakan daging babi. Di antaranya

dalam suarat al-Maidah ayat tiga. Sejatinya, larangan memakan daging babi dalam

ajaran agama ilahi merupakan salah satu mukzijat keilmiahan agama samawi.

Menariknya, hukum tersebut dikeluarkan di saat umat manusia ketika itu belum

mengetahui rahasia mengapa daging babi diharamkan.

Para pakar medis mengungkap berbagai penyakit fisik dan mental akibat

mengkonsumsi daging babi di negara-negara non muslim. Sejatinya,

mengkonsumsi makanan yang sehat dan halal sebagaimana dianjurkan dalam

ajaran Islam, selain menjaga kesehatan fisik juga menjamin kesehatan moral dan

mental manusia.

E. Gizi seimbang dalam islam

Makanan seimbang adalah makanan ideal, baik kuantitas maupun kualitas,

bagi setiap penduduk bumi dengan berbagai macam kepercayaannya. Al-qur’an

telah membuat pondasi dasar yang jelas dan bijak dalam hal makanan ini. Bahkan

Nabi Muhammad Saw telah mengukuhkan dasar tersebut sembari memberikan

beberapa ketentuan dan aturan yang menjamin realisasinya sehingga seorang

muslim benar-benar dapat mengkonsumsi makanan yang sempurna dan simbang,

jasmani maupun ruhani.

Islam benar-benar serius dalam memelihara jiwa dan akal. Pemeliharaan

jiwa dan akal itu dilakukan dengan memberikan makanan sehat sejak masa

kehamilan, kelahiran, kemudian sepanjang tahapan-tahapan kehidupan berikutnya.

Syariat Islam menganjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang beraneka ragam

dan seimbang yang memang dibutuhkan tubuh, sehingga seorang muslim bisa

tumbuh sehat wal afiat dan normal. Benar apa yang disabdakan Rasulullah Saw,

“Orang mukmin yang kuat lebih baik dan lebih disukai Allah daripada mukmin yang

lemah.” (HR. Muslim dan Ibnu Majah)

Tubuh manusia membutuhkan makanan seimbang yang bisa dikonsumsi

dan diserapnya, serta menggantikan zat-zat yang hilang darinya, menghilangkan

rasa lapar, untuk kemudian menjadikannya kuat bekerja dan beraktivitas, serta

memperkuat peran imunitas yang ada di dalamnya guna melawan virus dan

Page 15: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

penyakit. Makanan seimbang adalah kata lain dari makanan sehat, sebagai bentuk

perwujudan bagi keseimbangan yang telah ditetapkan oleh Allah Swt pada segala

sesuatu: “Allah telah meninggikan langit dan Dia meletakkan neraca (keadilan).

Supaya kalian tidak melampaui batas tentang neraca itu. Dan tegakkanlah

timbangan itu dengan adil dan janganlah kalian mengurangi neraca itu.” (QS. Ar-

Rahman [55] : 7-9)

Oleh karena itu, melalui berbagai penelitian kajian mereka, para ahli gizi

telah berusaha mengetahui berbagai kebutuhan makanan yang dibutuhkan

manusia. Kemudian mereka membuat dasar-dasar pijakan yang jelas dan benar

tentang makanan itu sesuai kondisi, lingkungan, serta usia seseorang.

Sebagaimana Islam telah menganjurkan mereka untuk mengkonsumsi

makanan dengan tidak berlebih-lebihan dan tidak juga terlalu kikir sehingga hanya

mengkonsumsi saja dari berbagai makanan yang disediakan. Hal itu sesuai dengan

firman Allah Swt:

“Makan dan minumlah, tapi jangan berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah

tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.” (QS. Al-A’raf [7] : 31)

Allah Swt sendiri telah mempersilahkan hamba-hamba Nya untuk menikmati

semua makanan tersedia. Dia telah cipatakan bagi mereka unta, sapi, domba, dan

kambing, agar mereka bisa memanfaatkan bulu-bulunya sebagai penghangat dan

dagingnya untuk dimakan guna memelihara kelangsungan hidup mereka. Maha

Benar Allah yang telah berfirman,

“Dia telah menciptakan binatang ternak untuk kalian. Padanya terdapat

(bulu) yang menghangatkan dan berbagai manfaat, dan yang sebagian lagi kalian

makan.” (QS. An-Nahl : 5).

Page 16: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan

Dengan merujuk pada pembahasan sebelumnya, dapat ditarik kesimpulan

bahwa segalah sesuatu yang diciptakan Allah itu halal. Tidak ada yang haram,

kecuali jika ada nash yang shahih (tidak cacat periwayatannya) dan sharih (jelas

maknanya) yang mengharamkannya

Makanan yang diharamkan dalam AlQur’an

1) bangkai,

2) darah,

3) daging babi

4) binatang yang ketika disembelih disebut nama selain Allah.

5) makananyang bersumber dari darah

6) Minuman yang diharamkan dalam alquran yaitu : khamr

Dalam alquran juga, allah swt. Menunjukan beberapa aturan yang

mengatur mengenai pengaturan makanan yang halal dan sehat, makanan yang

haram dan pengaturan makan yang baik.

B. Saran

1. Sebelum menggunakan atau mengkomsumsi makanan hendaknya manusia

dapat memilih makanannya sehingga tidak mengganggu kesehatan

2. Manusia utamanya umat islam seharusnya mampu mengetahui konsep dasar

makanan sehat, halal dan haram dalam islam menurut alquran.

Page 17: Gizi Menurut Agama Sunandar 70200111082