Dampak BTM

18
DAMPAK BAHAN TAMBAHAN PANGAN YANG DILARANG TERHADAP KESEHATAN SEKSI FARMASI MAKANAN DAN MINUMAN DINAS KESEHATAN KABUPATEN GROBOGAN

description

Akibat penggunaan bahan tambahan pangan yang ilegal

Transcript of Dampak BTM

Page 1: Dampak BTM

DAMPAK BAHAN TAMBAHAN PANGAN YANG DILARANG

TERHADAP KESEHATAN

SEKSI FARMASI MAKANAN DAN MINUMAN

DINAS KESEHATAN KABUPATEN GROBOGAN

Page 2: Dampak BTM

Bahan Tambahan Pangan (BTP)

Adalah bahan atau campuran bahan yeng secara alami BUKAN merupakan bagian dari bahan baku pangan, tetapi ditambahkan kedalam pangan untuk mempengaruhi sifat atau bentuk pangan, antara lain bahan pewarna, pengawet, penyedap rasa, anti gumpal, pemucat dan pengental.

Page 3: Dampak BTM

Permenkes RI No.722Menkes/Per/IX/88

BTP adalah bahan yang biasanya tidak digunakan sebagai makanan dan biasanya bukan merupakan inggredien khas makanan, mempunyai atau tidak mempunyai nilai gizi, yang dengan sengaja ditambahkan kedalam makanan untuk maksud teknologi pada proses-proses tertentu untuk mempengaruhi sifat khas makanan tersebut.

Page 4: Dampak BTM

Perlunya Pengetahuan ttg BTP

• BTP sudah digunakan secara umum, termasuk dalam pembuatan makanan jajanan.

• Masih banyak produsen pangan yang menggunakan BTP yang beracun atau yang dilarang.

• Ketidaktahuan produsen pangan mengenai sifat dan keamanan BTP.

• Kurang menyadari bahaya penggunaan BTP yang tidak sesuai dengan peraturan.

Page 5: Dampak BTM

Kegunaan BTP

1. Mengawetkan makanan

2. Membentuk makanan

3. Memberikan warna

4. Meningkatkan kualitas pangan

5. Menghemat biaya

6. Memperbaiki tekstur

7. Meningkatkan citarasa

8. Meningkatkan stabilitas

Page 6: Dampak BTM

Menggolongkan BTP(Permenkes RI/722/Menkes/Per/IX/88)

• Pewarna• Pemanis buatan• Pengawet• Antioksidan• Antikempal• Penyedap rasa dan

aroma, penguat rasa• Pengatur keasaman

• Pemutih atau pematang tepung

• Pengemulsi, pemantap dan pengental

• Pengeras• Sekuestran

Page 7: Dampak BTM

BTP Lain

• Enzim

• Penambah gizi

• Humektan

Page 8: Dampak BTM

Penyimpangan thd BTP

• Menggunakan bahan tambahan yang dilarang penggunaannya.

• Menggunakan BTP melebihi dosis yang diizinkan.

Page 9: Dampak BTM

BTP yang dilarang, a.l:

FORMALIN

• Berupa caiaran dalam suhu ruangan, tidak berbau, bau sangat menyengat. Dan mudah larut dalam air dan alkohol.

• Sebagai desinfektan, cairan pembalsem, pengawet jaringan, pembasmi serangga, juga untuk industri tekstil dan kayu lapis.

Page 10: Dampak BTM

Pengaruh terhadap kesehatan• Jika terhirup, rasa terbakar pada tenggorokan, sukar

bernapas, napas pendek, sakit kepala, kanker paru-paru.

• Jika terkena kulit, akan kemerahan, gatal, kulit terbakar.

• Jika terkena mata, akan kemerahan, gatal, mata berair, kerusdakan mata, pandangan kabur, kebutaan.

• Jika tertelan, akan mual, muntah, perut perih, diare, sakit kepala, pusing, gangguan jantung, kerusakan hati, kerusakan saraf, kulit membiru, hilangnya pendengaran, kejang koma dan kematian.

Page 11: Dampak BTM

JADI, FORMALIN TIDAK BOLEH DIGUNAKAN UNTUK MIE, TAHU DAN UNTUK BAHAN TAMBAHAN PANGAN YANG LAIN.

Page 12: Dampak BTM

BORAKS DAN ASAM BORAKS

• Boraks berupa serbuk kristal putih, tidak berbau, larut dalam air, tidak larut dalam alkohol, PH 9,5.

• Asam boraks berupa serbuk kristal putih, tidak berbau, larut dalam air, alkohol dan glycerol.

• Digunakan untuk pengawet kayu, antiseptik kayu, pengontrol kecoa.

Page 13: Dampak BTM

BAHAYA KESEHATAN

• Diserap melalui usus, kulit yang rusak dan selaput lendir.

• Efek toksik: kumulatif selama penggunaan berulang-ulang.

Page 14: Dampak BTM

Pengaruh thd Kesehatan

• Tanda dan Gejala Akut

Muntah, diare, merah dilendir, konvulsi, depresi SSP.

• Tanda dan gejala kronis

Nafsu makan menurun, gangguan pencernaan, gangguan SSP (bingung, kejang dan bodoh), anemia, rambut rontok, dan (diperkirakan) kanker.

Page 15: Dampak BTM

RODAMIN B• Merupakan pewarna sintetis bebrbentuk kristal,

tidak berbau, berwarna keunguan, dalam larutan berwarna merah terang berpendar.

• Nama lain atau sinonim atau nama dagang:

1. Tetra ethyl rhodamin

2. Rheonine B

3. D&C red No.19

4. C.I Basic Violet 10

5. C.I. No. 45179

Page 16: Dampak BTM

• Digunakan untuk zat warna untuk kertas, tekstil dan reagensia untuk uji antimon, cobalth, bismuth dll.

• DILARANG DIGUNAKAN DALAM OBAT, MAKANAN & KOSMETIK (Permenkes No.239Menkes/PerV/85 tentang Zat Warna tertentu yang dinyatakan sebagai bahan berbahaya)

• Seringkali disalah gunakan untuk pewarna pangan dan ksmetik, seperti sirup, lipstik dll.

Page 17: Dampak BTM

• Pewarna makanan/minuman untuk warna merah, disarankan, memakai pewarna alam atau pewarna sintetik yang aman sesuai dengan Permenkes No.722/Menkes/Per/88 tentang BTM, contohnya: karmin, merah allura.

Page 18: Dampak BTM

Tanda&Gejala Akut bila Terpapar Rodamin B• Jika terhirup dapat menimbulkan iritasi pada

saluran pernafasan.• Jika terkena kulit dapat menimbulkan iritasi pada

kulit.• Jika terkena mata dapat menimbulkan iritasi pada

mata kemerahan, udem pada kelopak mata.• Jika tertelan dapat menimbulkan iritasi pada sluran

pencernaan dan menimbulkan gejala keracunan dan air seni barwarna merah atau merah muda.