BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

16
BULETIN SARIPUTRA Jurnal Ilmu-Ilmu Multidisiplin Volume II, Nomor 1, Februari 2012 Hubungan Antara Jarak Tanam Bibit Terhadap Pertumbuhan Rumput Laut Meita Jeane Wini Lepar 1 9 Modelling The Indonesian Rice Export 1970 2008: Application of Vector Error Correction Model Mario V. Poluakan 10 19 Pengaruh 2,4 D Terhadap Pembentukan Kalus Padi (Oryza Sativa L.) Yessie Kelly Lengkey 20 - 23 Potensi Pemanfaatan Tetes Tebu (Molase) Sebagai Alternatif Pupuk Organik Cair Terhadap Sawi Hijau (Brastica juncea var. Tosakan) Desy Wulan Ariani 24 28 Analisis Hubungan Umur dan Pengalaman dengan Pendapatan Wanita Pekerja Kerawang di Gorontalo Gratia Nova Lengkong 29 33 Kajian Sistem Manajemen Sumber Daya Manusia Ditinjau Dari Sisi Fungsi, Ancaman dan Prosedur Pengendalian Billy W. Kountul 34 - 40 Implementasi Pengelolaan Dokumen Proyek Secara Elektronik pada Proyek Perluasan Plaza Indonesia Tahap Kedua Grace Bororing 41 48 Perancangan Sistem Informasi Berbasis Teknologi Barcode dan Digitalisasi Perpustakaan di Universitas Negeri Manado Johan Reimon Batmetan 49 59 Perbaikan Kualitas Sifat Mekanik Mata Bor Baja Perkakas Melalui Proses Perlakuan Panas Stevanny Gumalang 60 70 Analisis Kebutuhan Gedung Sekolah Lanjutan Tingkat Akhir Berdasarkan Pemetaan Sekolah Menggunakan Sistem Informasi Geografis di Kota Tomohon Fransisca J. Pontoh 71 77 Analisis Hubungan Karakteristik Individu dan Motivasi Kerja dengan Kinerja Perawat Jetty Elsje Mongdong 78 87 Hubungan Pengetahuan Keluarga dengan Perawatan Diri Lansia di Rumah Tinny Akay 88 93 Hubungan Pola Asuh Orangtua dengan Perkembangan Anak Usia Sekolah di SD INPRES 4/82 Walian Tomohon Peeki Rondonuwu 94 100 Perancangan Modul Penginputan Data dan Pembuatan Jadwal untuk Sistem Informasi Akademik Universitas Sariputra Indonesia Tomohon Pingkan Rumimper 101 108 Diterbitkan oleh Yayasan Dharma Bhakti Indonesia ISSN 2089-0613

description

BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

Transcript of BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

Page 1: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

BULETIN SARIPUTRA Jurnal Ilmu-Ilmu Multidisiplin

Volume II, Nomor 1, Februari 2012

Hubungan Antara Jarak Tanam Bibit Terhadap Pertumbuhan Rumput Laut Meita Jeane Wini Lepar

1 – 9

Modelling The Indonesian Rice Export 1970 – 2008: Application of Vector Error Correction Model Mario V. Poluakan

10 – 19

Pengaruh 2,4 – D Terhadap Pembentukan Kalus Padi (Oryza Sativa L.) Yessie Kelly Lengkey

20 - 23

Potensi Pemanfaatan Tetes Tebu (Molase) Sebagai Alternatif Pupuk Organik Cair Terhadap Sawi Hijau (Brastica juncea var. Tosakan) Desy Wulan Ariani

24 – 28

Analisis Hubungan Umur dan Pengalaman dengan Pendapatan Wanita Pekerja Kerawang di Gorontalo Gratia Nova Lengkong

29 – 33

Kajian Sistem Manajemen Sumber Daya Manusia Ditinjau Dari Sisi Fungsi, Ancaman dan Prosedur Pengendalian Billy W. Kountul

34 - 40

Implementasi Pengelolaan Dokumen Proyek Secara Elektronik pada Proyek Perluasan Plaza Indonesia Tahap Kedua Grace Bororing

41 – 48

Perancangan Sistem Informasi Berbasis Teknologi Barcode dan Digitalisasi Perpustakaan di Universitas Negeri Manado Johan Reimon Batmetan

49 – 59

Perbaikan Kualitas Sifat Mekanik Mata Bor Baja Perkakas Melalui Proses Perlakuan Panas Stevanny Gumalang

60 – 70

Analisis Kebutuhan Gedung Sekolah Lanjutan Tingkat Akhir Berdasarkan Pemetaan Sekolah Menggunakan Sistem Informasi Geografis di Kota Tomohon Fransisca J. Pontoh

71 – 77

Analisis Hubungan Karakteristik Individu dan Motivasi Kerja dengan Kinerja Perawat Jetty Elsje Mongdong

78 – 87

Hubungan Pengetahuan Keluarga dengan Perawatan Diri Lansia di Rumah Tinny Akay

88 – 93

Hubungan Pola Asuh Orangtua dengan Perkembangan Anak Usia Sekolah di SD INPRES 4/82 Walian Tomohon Peeki Rondonuwu

94 – 100

Perancangan Modul Penginputan Data dan Pembuatan Jadwal untuk Sistem Informasi Akademik Universitas Sariputra Indonesia Tomohon Pingkan Rumimper

101 – 108

Diterbitkan oleh

Yayasan Dharma Bhakti Indonesia

ISSN 2089-0613

Page 2: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

BULETIN SARIPUTRA: JURNAL ILMU-ILMU MULTIDISIPLIN merupakan Jurnal Ilmu-Ilmu

Multidisiplin yang di kelolah dan diterbitkan oleh Yayasan Dharma Bhakti Indonesia (YDBI).

Jurnal ini menerbitkan berbagai hasil penelitian (penelitian dasar dan terapan) serta kajian pada berbagai

bidanga ilmu. Media ini diperuntuakan secara luas kepada peneliti di lembaga- lembaga penelitian dan

perguruan tinggi, serta karya-karya lain seperti hasil penelitian akhir mahasiswa pada berbagai strata.

Untuk menulis pada jurnal ini, penulis harus mengikuti ketentuan-ketentuan yang berlaku termsuk gaya

selingkung jurnal.

Jurnal ini di terbitkan sebanyak 3 kali setahun pada bulan Februaari , Juni dan Oktober

Dewan Redaksi

Pemimpin Redaksi : Dr.Ir Max Runtuwene,MSi

Anggota Redaksi : 1. Bhikku Dr.Dharma Surya Mahastavira, MA,MSi

2. Dr.Rooje R.H Rumende,Ssi,M.Kes

3. Ns.Peekie Rondonuwu,SPd, S.Kep

Redaksi Pelaksana : Mario Poluakan, SE., MSc.

Desain dan Komputerisasi : Rizal Pungus,S.Kom

Sekertasis Redaksi (berlangganan, : Riovan Roring

surat menyurat, pengarsipan)

Bendahara : Reynaldo Aotama

Dewan Penelaah : Prof.Dr.Venetia R.Danes,MSc,Ph.D (UNSRAT)

Prof.Dr.H.E.J. Pandaleke,MSc,S.KK(K) (UNSRAT)

Prof.Dr.M Wullur, MS (UNIMA)

Dr.Joost Rumampuk,SE,MS (UNSRIT)

Ir. C.A.L.D Bujung, Dpl,Ing, Agr (UNSRIT)

Don R.G Kabo, SST,MT (Politeknik Negeri Manado )

Ns. Fredna Robot,S.Kep, M.Kep (RSU.Prof.Kandow)

Dr. Hetty J.Tumurang MPd (UNIMA)

Dr.Ir.Edy Lengkong, MSi (UNSRAT)

Dr.Ir. Max Runtuwene, MSi (UNSRAT)

Drs. Jemmy Abidjulu, MSi (UNSRAT)

Prof. Dr.Ir.K.W.N Masengi,M.Sc,Ph.D (UNSRAT)

Dr. Ir Hanny Komalik, MSi (UNSRAT)

Redaksi Buletin Sariputra

Yayasan Dharma Bhakti Indonesia

Jl.Kampus Unsrit, Kakaskasen II Telp. (0431) 356510, 3157127, Fax (0431) 3157126 Kotak Pos 101

Tomohon - Sulawesi Utara

Email: [email protected], [email protected]

Webside: http://www.unsrit.ac.id

Page 3: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

HUBUNGAN ANTARA JARAK TANAM BIBIT TERHADAP PERTUMBUHAN RUMPUT LAUT (Euchema cotonii)

Relationship Between Seed Planting Distance and the Seaweed Growth (Euchema cotonii)

Meita Jeane Wini Lepar

1

1Fakultas Perikanan Universitas Sariputra Indonesia

Abstract. The purpose of this study was to measure the growth rate of Euchema cotonii, grown to the different distance, which was 15 cm, 25 cm, 35 cm uswing a floating raft-cultivation method of size 2 x 5 m. Variables measured were the absolute growth rate, and relative growth rate, growth rate per day. The design of the treatment used in this research was a Complete Randomized Design. The result of absolute growth for each raft was as follows: average of raft A was 212 gr, raft B was 228 gr, raft C was 250 gr. The relative growth of raft A was 432 %, B was 464 %, C was 500 %. The growth rate per day for raft A was 4,06 %, B was 4,20 %, and C was 4,36 %. The statistical analysis of variance showed that the effect of each treatment was very significant difference to the rate of growth. Environmental factors were also play an important role in the growth of seaweed, such as temperature, salinity, pH, brightness, current and sea floor condition. The results of observations and measurements indicated the reasonable limited range of the growth of Euchema cotonii in this area. Keywords: Seaweed Euchema cotonii, absolute growth, and relative growth rate, growth rate per day.

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur laju pertumbuhan Euchema cotonii, yang dibudidayakan dengan ukuran jarak tanam yang berbeda, yaitu 15 cm, 25 cm, dan 35 cm yang menggunakan metode penanaman rakit apung yang berukuran 2 m x 5 m. Peubah-peubah yang diukur adalah pertumbuhan mutlak, pertumbuhan relatif, dan laju pertumbuhan bobot per hari. Rancangan perlakuan yang digunakan dalam perlakuan ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dan dilanjutkan dengan uji BNT. Hasil perhitungan pertumbuhan mutlak untuk masing-masing rakit adalah sbb: rakit A rata-rata sebesar 212 gr, rakit B rata-rata sebesar 228 gr, rakit C rata-rata sebesar 250 gr. Pertumbuhan relatif untuk rakit A rata-rata sebesar 432 %, rakit B rata-rata sebesar 464 %, dan rakit C rata-rata sebesar 500 % . Laju pertumbuhan bobot per hari untuk rakit A rata-rata sebesar 4,06 %, rakit B rata-rata sebesar 4,20 %, rakit C rata-rata sebesar 4,36 %. Hasil sidik ragam memperlihatkan bahwa pengaruh masing-masing perlakuan menunjukkan perbedaan yang sangat nyata terhadap laju pertumbuhan. Faktor lingkungan berperan penting juga dalam pertumbuhan rumput laut, seperti suhu, salinitas, pH, kecerahan, arus dan keadaan dasar perairan. Hasil pengamatan dan pengukuran menunjukkan kisaran dalam batas yang layak untuk pertumbuhan rumput laut Eucheuma cotonii di perairan tersebut. Kata Kunci : Euchema cotonii, pertumbuhan mutlak, pertumbuhan nisbi , laju pertumbuhan bobot per hari

Page 4: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

MODELLING THE INDONESIAN RICE EXPORT 1970 – 2008: APPLICATION OF VECTOR ERROR CORRECTION MODEL

Pemodelan Ekspor Beras Indonesia 1970 – 2008: Aplikasi Model Koreksi Vektor Galat

Mario V. Poluakan

1)

1)

Agribusiness Department, Faculty of Agriculture, Sariputra University

Abstrak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi determinan Ekspor Beras Indonesia. Ekspor beras dihipotesiskan dijelaskan oleh kelambanan Ekspor Beras, Nilai Tukar IDR/USD dan Harga Beras Internasional. Metode ADF digunakan untuk mengetahui tingkat stasionaritas variabel. Model VECM digunakan untuk menganalisis ekspor setelah dilakukan pengujian panjang kelambanan dan kointegrasi antar variabel. Respon impuls digunakan untuk membaca respon dari tiap variabel sebagai akibat kejutan dari variabel lain sedangkan dekomposisi varians digunakan untuk menganalisis kontribusi tiap variabel. Uji ADF mengindikasikan semua variabel stasioner pada diferensial pertama. Uji kointegrasi menunjukkan adanya kontegrasi antara variabel dengan panjang kelambanan optimal 1. Model Koreksi Vektor Galat menunjukkan masing-masing kelambanan variabel mempengaruhi ekspor. Kata kunci: ekspor beras, nilai tukar, harga beras, model koreksi vektor galat Abstract. This study is aimed to investigate the determinants of Indonesian Rice Export. It is hypothesized explained by its lag(s), Exchange Rate and International Rice Price. ADF is used to identify the stationary of the variables. VECM is employed to analyze Rice Export after confirming the length of the lag by using Akaike Information Criteria (AIC). Impulse response is used to read the response of the variables because of the other shocks. Variance Decompositions is useful to analyze to test the contribution of each variable. ADF test indicates that all variables are stationary at the first difference. Johansen Co-integration Test results a presence of co-integrations, whereas the length of the lag is 1. VECM indicates that Lag of Rice Export, Lag of Production and Lag of Price able to explain the Export. Keywords: rice export, exchange rate, rice price, vector error correction model

Page 5: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

PENGARUH 2,4-D TERHADAP PEMBENTUKAN KALUS PADI (ORYZA SATIVA L.)

The effect of 2,4-D for Callus Formation of the Rice (Oryza sativa L.)

Yessie Kelly Lengkey1

Fakultas Pertanian Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. This research was conducted with the aim to determine the effect of 2,4-D for callus formation of rice, seeds of rice (Oryza sativa L. Var. IR-64) cultured on Murashige and Skoog (MS) medium. Containing 0,0mg/l, 0mg/l, 2,0mg/l, 3,0 mg/l 2,4-D. The best callus growth on medium 2.0 mg/l 2,4-D. Data drawn from this research is the many of the treatment of MS medium explant formed callus was spurrred persentatif of data and qualitative results show in the Gambar. Callus formed on MS medium 2,0 and 3,0 mg/l 2,4-D. Callus is not derived from embryos but derived from parenchymal cells and ex-carries. Kata kunci: 2,4-D, kalus, padi Abstrak. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh 2,4-D terhadap pembentukan kalus padi. Benih padi (Oryza sativa L. Var. IR-64) di kulturkan pada medium Murashige dan Skoog (MS) yang mengandung 0,0 mg/l, 1,0 mg/l, 2,0 mg/l, 3,0 mg/l 2,4-D. Kalus yang paling baik pertumbuhannya pada media 2,0 mg/l 2,4-D. Data yang diambil dari penelitian ini yaitu media MS perlakuan yang banyak memacu explant terbentuk kalus adalah data persentatif dan kualitatif hasilnya ditunjukkan dengan foto. Kalus terbentuk pada media MS 2,0 dan 3,0 mg/l 2,4-D. Kalus tidak berasal dari embrio tetapi berasal dari sel-sel parenkim dan berkas pengangkut. Keywords: 2,4-D, callus, rice

Page 6: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

POTENSI PEMANFAATAN TETES TEBU (MOLASE) SEBAGAI ALTERNATIF PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SAWI HIJAU

(Brassica juncea Var.Tosakan)

The Potential Using Molase as an Alternative Liquid Organic Fertilizer for Mustard (Brassica juncea Var. Tosakan) Growth

Desy Wulan Ariani

1

Fakultas Pertanian Universitas Sariputra Indonesia

Abstract. Molasse is one of side result from sugar industry that can be used as liquid organic’s fertilizer, because it’s mixed from ingredient’s which is contain organic, anorganic and water , also Nitrogen (N), Phospor (P), Kalium (K) element’s which is important for plant’s growth. According to that, a research to find out the influence of molase treat within various concentrate on mustard growth was held. This research is experimental’s research with research objective’s is molase as liquid organic’s fertilizer,within various concentrate as the resulth from anorganic’s fertilizer convertion, and it’s applied to mustard ( (Brassica juncea Var. Tosakan). This research arranged according to Random Group’s Arrangement (RGA) with one treatment’s factor which is liquid organic fertilizer ‘s concentrate within 5 variant, there are 0 ml/l; 6,25 ml/l; 12,50 ml/1; 18,75 ml/l; 24 ml/l, each concentrate variant repeated by 5 times, so that there are 25 units of experiment. The observe’s parameter is the growth of mustard (Brassica juncea Var. Tosakan) which include humid biomass and amount of leave. The data which is obtained from this research, will be statistically analise with one way anava, and continued using BNT test with 5% significant standard. The research’s result shows that there is a significant influence on molasse’s treat to the growth of mustard green’s plant . This research shows that the mustard with 18,75 ml/l amount of liquid organic fertilizer’s treat, have the most of biomass and amount of leave. Key word : Sugar Industry, molasses, liquid organic’s fertilizer, growth, mustard ( (Brassica juncea

Var. Tosakan)

Abstrak. Molase merupakan salah satu hasil samping industri gula yang dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik cair, karena molase merupakan campuran kompleks bahan-bahan organik, anorganik dan air serta kandungan unsur Nitrogen (N), Phospor (P), Kalium (K) yang penting untuk pertumbuhan tanaman. Berdasarkan hal tersebut maka dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian molase dengan berbagai konsentrasi terhadap pertumbuhan tanaman sawi. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental dengan sasaran penelitian adalah molase yang digunakan untuk pupuk organik cair dengan berbagai konsentrasi yang didapat dari hasil konversi pupuk anorganik dan diaplikasikan terhadap tanaman sawi hijau (Brassica juncea Var. Tosakan). Penelitian ini disusun berdasarkan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan satu faktor perlakuan yaitu konsentrasi pupuk organik cair berbahan baku molase dengan 5 variasi yaitu 0 ml/l; 6,25 ml/l; 12,50 ml/1; 18,75 ml/l; 24 ml/l, setiap variasi konsentrasi diulang sebanyak 5 kali, sehingga terdapat 25 unit eksperimen. Parameter yang diukur adalah pertumbuhan tanaman sawi hijau (Brassica juncea Var. Tosakan) yang meliputi biomassa basah dan jumlah daun. Data yang diperoleh dari penelitian ini dianalisis secara statistik dengan menggunakan anava satu arah yang dilanjutkan dengan uji BNT dengan taraf signifikan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang nyata pada pemberian molase terhadap pertumbuhan tanaman sawi. Penelitian ini menunjukkan bahwa tanaman sawi yang diberi pupuk organik cair dengan konsentrasi 18,75 ml/l memiliki jumlah daun dan biomassa yang paling tinggi. Kata kunci : Industri gula, molase (tetes tebu), pupuk organik cair, pertumbuhan, tanaman sawi hijau

(Brassica juncea Var. Tosakan).

Page 7: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

ANALISIS HUBUNGAN UMUR DAN PENGALAMAN DENGAN PENDAPATAN WANITA PEKERJA KERAWANG DI GORONTALO

Relationship Between Age and Experience with the Income of the Filigree Craft Women Labor in Gorontalo

Gratia Nova Lengkong

1

1Fakultas Pertanian Universitas Sariputra Indonesia

Abstract. Filigree craft is a native crafts originating Gorontalo. Craft this filigree is one activity that most of even almost entirely done by women, in an effort to support the family economy. The involvement of these women in addition to increasing the family income, also indirectly increase local revenues and at the same time introducing foreign cultures to the area. Explore the role of women in the filigree craft in this study is to look at and give you an idea how far the condition of women workers as well as age and experience have an influence on women's earnings filigree artisans in Gorontalo. This study uses regression analysis Multiple Correlation Model. good old working woman, and experience working together with the income of working women have a strong enough attachment of 57.7%. So it can be said that age and experience have an influence strong enough attachment to determine the income of working women. Keyword: Ages, Experiences, and Woman Workers Income Abstrak. Kerajinan kerawang merupakan suatu kerajinan asli yang berasal Gorontalo. Kerajinan kerawang ini merupakan salah satu kegiatan yang sebagian besar bahkan hampir seluruhnya dilakukan oleh kaum wanita, sebagai usaha untuk menunjang perekonomian keluarga. Keterlibatan para wanita tersebut disamping dapat meningkatkan pendapatan keluarga, juga secara tidak langsung telah meningkatkan pendapatan daerah dan sekaligus mengenalkan budaya daerah ke mancanegara. Mendalami peran wanita dalam kerajinan kerawang maka dalam penelitian ini adalah untuk melihat dan memberikan gambaran sejauh mana kondisi wanita pekerja dan juga faktor umur dan pengalaman mempunyai pengaruh pada pendapatan wanita pengrajin kerawang di Gorontalo. Penelitian ini menggunakan Model Analisis Regresi Korelasi Berganda. baik umur wanita pekerja, dan pengalaman bekerja secara bersama-sama dengan pendapatan wanita pekerja memiliki keterikatan yang cukup kuat sebesar 57,7 %. Sehingga dapat dikatakan bahwa umur dan pengalaman memiliki pengaruh keterikatan yang cukup kuat untuk menentukan pendapatan wanita pekerja. Kata Kunci: Umur, Pengalaman, Pendapatan Wanita Pekerja

Page 8: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

KAJIAN SISTEM MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DITINJAU DARI SISI FUNGSI, ANCAMAN DAN PROSEDUR PENGENDALIAN

Study of Human Resource Management System from the Dimension of Functions, Threats

and Controlling Procedures

Billy W. Kountul1

1Fakultas Ekonomi, Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract : Human resources management systems is or payroll system a set of business activities and operation of data processing that related to manage employee of the company effectively. Knowledge and skills of employee will effect to the quality of good and services surrendered to customer, that finally effect to financial performance of the company. To create accurate human resources management systems, there often depend on function, threat and control procedure of human resources management system. That threat can be solved by the application of good function and control procedure about human resources management system. Keywords: human resources management system, function, threat, control procedure Abstrak. System manajemen sumber daya manusia atau system payroll adalah sekumpulan kegiatan bisnis dan operasi pengolahan data yang berkaitan dengan pengelolaan karyawan dan perusahaan secara efektif. Pengetahuan dan keahlian karyawan akan mempengaruhi kualitas barang dan jasa untuk konsumen, yang pada akhirnya akan berpengaruh pada kinerja keuangan perusahaan. Untuk menciptakan system manajemen SDM yang akurat, tergantung fungsi, ancaman dan prosedur pengendalian system SDM. Ancaman dapat diatasi dengan penerapan fungsi dan prosedur pengandalian system SDM yang baik Kata kunci: system SDM, fungsi, ancaman, prosedur pengendalian

Page 9: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

IMPLEMENTASI PENGELOLAAN DOKUMEN PROYEK SECARA ELEKTRONIK PADA PROYEK PERLUASAN PLAZA INDONESIA TAHAP KEDUA

IMPLEMENTATION OF ELECTRONIC PROJECT DOCUMENTS AT PLAZA INDONESIA’S

SECOND EXPANSION PROJECT

Grace Bororing1

1Fakultas Teknik Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. To remain competitive in today's business environment, companies must continually strive to eliminate redundancy in their electronic records while also improving accessibility and management of sensitive company information. The use of updated information to support decision-making is one of the main challenges of several business processes. Information sharing in industry is made using many kinds of technology bases, but the most reliable form to evidence a business transaction, internal or external in offices, are documents. A document is everything that has been stored into an accessible source. Information Technology and networks are changing the way professionals face many business processes, and, the use of electronic documents systems make us think how to evaluate the enterprise content management problems. Efficient document management system of construction projects is essential for their successful delivery. Management of documents generated in construction projects could be a challenging task due to the huge amount and the dynamically changing nature of engineering deliverables, such as drawings, specifications, schedules, progress reports, and many other items.This paper presents how the implementation of electronic document systems can overcome issues related to low productivity and high cost that are usually associated with management of documents, save time required to enter data pertaining to a wide range of documents, to improve the accuracy of the data acquisition process, people can get the documents they need whenever they need them, and items with due dates aren't forgotten to enhance the performance and efficiency project information doesn't get misplaced. Key words: Electronic Document Management, Construction Project Management, Get the updated information accurately Abstrak. Dalam mempertahankan persaingan dalam lingkungan bisnis saat ini, perusahaan harus secara kontinu menhilangkan gangguan dalam pencatatan elektronik dan meningkatkan aksesibilitas dan manajemen sensitivitas informasi perusahaan. Penggunaan informasi terkini untuk mendukung pembuatan keputusan adalah salah satu tantangan utama dalam beberapa proses bisnis. Pembagian informasi dalam industry dibuat berbasis beberapa jenis teknologi, tapi yang paling reliable adalah berdasarkan bukti transaksi, luar atau dalam kantor dan dokumen. Teknologi informasi dan jaringan mengubah wajah professional dari proses bisnis dan penggunaan dokumen elektronik membuat perusahaan harus berpikir bagaimana mengevaluasi manajemen konten. System manajemen dokumen yang efisien dari proyek konstruksi bisa menjadi tugas yang menantang karena system pengiriman yang dinamis dalam skala besar seperti gambar, spesifikasi, jadwal, laporan dan sebagainya. Penelitian ini menunjukkan bagaimana implementasi system dokumen elektronik bisa menyelesaikan masalah rendahnya produktifitas dan tingginya biaya, pengehematan waktu, dan pengguna bisa mendapatkan dokumen di manapun dan meningkatkan kinerja dan efisiensi informasi proyek Kata kunci: manajemen dokumen elektronik, manajemen proyek konstruksi, mendapatkan informasi terkini yang akurat

Page 10: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI BERBASIS TEKNOLOGI BARCODE DAN DIGITALISASI PERPUSTAKAAN DI UNIVERSITAS NEGERI MANADO

Information System Design Based on Barcode Technology and Digitalization at Library of Manado

State University

Johan Reimon Batmetan1

1Fakultas Teknik Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. This study is aimed to design a library information system using barcode. This can simplify the membership system and circulation. The method is SDLC. SLDC consists of user interface design dan database design. The design employed VB.NET programming language with MySQL database connection. The result is the library information system with barcoding for new membership, user controlling, circulation, searching, catalogue. Keywords: barcode, library information system, digitalization Abstrak. Tujuan penelitian ialah merancang sebuah sistem informasi perpustakaan berbasis barcode yang dapat mempermudah pendataan anggota, kontrol terhadap akses masuk dalam gedung perpustakaan serta memudahkan dan menghemat waktu pada proses sirkulasi buku. Metodologi penelitian yang digunakan adalah metode perancangan sistem informasi System Devolopment Life Cycle (SDLC) . Metode SDLC ini meliputi, analisis kebutuhan sistem, perancangan yang meliputi: perancangan user interface, dan perancangan database. Perancangan sistem informasi ini menggunakan bahasa pemograman VB.NET dengan koneksi database MySQL serta menggunakan teknologi barcode untuk membaca input data. Hasil yang dicapai adalah aplikasi sistem informasi perpustakaan berbasis barcode untuk anggota yang terdiri dari pendaftaran angoota, kontroling user, sirkulasi buku (peminjaman dan pengembalian buku), pencarian buku, katalog, dan usulan pengadaan buku. Kata Kunci : sistem informasi, barcode, perpustakaan, digitaliasasi perpustakaan

Page 11: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

PERBAIKAN KUALITAS SIFAT MEKANIK MATA BOR BAJA PERKAKAS MELALUI PROSES PERLAKUAN PANAS

Quality Improvement of the Mechanical Properties of the Drill Steel Through a Heat Treatment

Proccess

Stevanny Gumalang, ST1

1Fakultas Teknik, Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. HSS as type of tool steel drill which is knew to measure up more beneficial from high carbon steel, in fact its use still can be broken or timeworn. This is indicate that this type of steel indigent to process hard object, so that it still require an efforts to repair the mechanic nature of steel for boosting up its hardness. The expected target in this research is improving the surface hardness of HSS tool drill steel by doing hot treatment and analyse denaturing of tool steel drill by comparing examination data from material before hot treatment to after hot treatment by 3 refrigeration methods.The procedure of this research is covering hot treatment to get better quality of tool drill steel, material denaturing can khow by conducting hardness test and micro structure analyses before and after hot treatment. From result of hardness test, obtained value of hardness before tretment are first sample = 20 HRC , second sample = 22,1 HRC , and third sample = 24 HRC . The average hardness value after treatment with refrigeratin in stove (first sample) is 3,8 HRC , the average hardness value after treatment with water cooler media (second sample) is 41,6 HRC, and The average hardness value after treatment with oil cooler media (third sample) is 61 HRC. Pursuant to result of research got that not all spesimen have improving the hardnes value although they got the same treatment. This is enabled because influence of difference cooler media to each spesimen. The tardy cooling rate (refrigeration in stove) degrading hardness value while very quickly cooling rate (refrigeration with water media and oli) boosting up hardness value. Keywords : hardness testing, hot treatment, tool drill steel. Abstrak. HSS sebagai jenis alat bor baja yang tahu untuk mengukur sampai lebih bermanfaat dari baja karbon tinggi, pada kenyataannya penggunaannya masih dapat rusak atau aus. Hal ini menunjukkan bahwa jenis miskin baja untuk memproses benda keras, sehingga masih memerlukan upaya perbaikan sifat mekanik dari baja untuk menaikkan kekerasannya. Sasaran yang diharapkan dalam penelitian ini adalah meningkatkan kekerasan permukaan dari baja HSS alat bor dengan melakukan pengobatan panas dan menganalisis denaturing bor alat baja dengan membandingkan data dari bahan pemeriksaan sebelum perlakuan panas untuk setelah perawatan panas dengan 3 prosedur pendinginan methods.The penelitian ini adalah meliputi pengobatan panas untuk mendapatkan kualitas yang lebih baik dari alat material baja bor, denaturing dapat khow dengan melakukan uji kekerasan dan analisis struktur mikro sebelum dan sesudah perlakuan panas. Dari hasil uji kekerasan, diperoleh nilai kekerasan sebelum tretment adalah sampel pertama = 20 HRC, sampel kedua = 22,1 HRC, dan sampel ketiga = 24 HRC. Nilai kekerasan rata-rata setelah pengobatan dengan refrigeratin di kompor (contoh pertama) adalah 3,8 HRC, nilai kekerasan rata-rata setelah pengobatan dengan media pendingin air (contoh kedua) adalah 41,6 HRC, dan Nilai kekerasan rata-rata setelah pengobatan dengan oil cooler media (contoh ketiga) adalah 61 HRC. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa tidak semua spesimen telah meningkatkan nilai hardnes meskipun mereka mendapat perlakuan yang sama. Hal ini dimungkinkan karena pengaruh media pendingin perbedaan untuk setiap spesimen. Tingkat lambat pendinginan (pendinginan tungku) nilai kekerasan merendahkan sementara tingkat yang sangat cepat pendinginan (pendinginan dengan air media dan oli) menaikkan nilai kekerasan. Kata kunci: uji kekerasan, perlakuan panas, mata bor baja

Page 12: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

ANALISIS KEBUTUHAN GEDUNG SEKOLAH LANJUTAN TINGKAT AKHIR BERDASARKAN PEMETAAN SEKOLAH MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS DI KOTA

TOMOHON

Analysis of High School Building Needs Based on School Mapping by Using Tomohon GIS

Fransisca J. Pontoh1

1Fakultas Teknik, Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

ABSTRACT. Tomohon is a City, whose since long time be familiar as centre of education not only at North Sulawesi district but also regional of East Indonesia. There exist some equality and also discrepancy, especially to have an education. The causes of the increase of high school student who studying in the centre of city, who have not yet available building of educational facilities based on threshold population (school age 16 to 18 years). Nowadays planning and school management official at Tomohon City have not using standard model, effective, efficient to planning, evaluating and optimal the school location. The problem is cause to built and application who make support to get easy school recommendation (relocation and application) of school are optimal. This methodology using System Development Life Cycle (SDLC) starting from study, analysis, design, implementation and maintenance. The system planning and database describe through DFD (Data Flow Program) and ERD (Entity Relational Diagram). The result is an application to search the information of school who shared of any region of Tomohon City be through and authentic, not must have using more of time, labor and money. Keywords: Education, Information, Geographic Information System ABSTRAK. Tomohon adalah sebuah Kota yang sejak lama dikenal sebagai pusat pendidikan, baik di Sulawsei Utara maupun kawasan Timur Indonesia. Berbagai keserasian tetapi juga kesenjangan timbul, khususnya kesenjangan untuk mendapatkan pendidikan. Meningkatnya jumlah siswa SLTA pada pusat-pusat kecamatan di kota Tomohon, merupakan fenomena yang dapat menyebakan stagnasi pendidikan apabila tidak tersedia gedung, dan penambahan ruang-ruang belajar dengan melihat threshold population (penduduk usia SLTA,16-18 tahun). Saat ini perencanaan dan pengelolaan sekolah di Kota Tomohon belum memiliki model yang standar, efektif, dan efisien dalam merencanakan, mengevaluasi, dan mengoptimalkan lokasinya Masalah diatas adalah pemicu untuk membangun aplikasi yang dapat membantu untuk mempermudah mendapatkan rekomendasi lokasi (relokasi dan alokasi) sekolah yang optimal. Metodologi yang digunakan adalah System Development Life Cycle (SDLC) yang merupakan proses pengembangan sistem informasi mulai dari studi kasus, analisis, desain, implementasi dan pemeliharaan. Perancangan sistem dan database digambarkan melalui DFD (Data Flow Diagram) dan ERD (Entity Relational Diagram). Hasil yang dicapai adalah aplikasi untuk mencari informasi tentang sekolah yang tersebar di berbagai wilayah di Kota Tomohon secara lengkap dan jelas, tanpa harus membuang waktu, tenaga dan biaya. Kata Kunci: Pendidikan, Informasi

Page 13: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

ANALISIS HUBUNGAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN MOTIVASI KERJA DENGAN KINERJA PERAWAT

Relationship Between Individual Characteristics and the Nurses Work Motivation

Jetty Elsje Mongdong

1

1Fakultas Keperawatan, Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. This study is aimed to identificate the relationship between individual characteristics (age, sex, education, experience and knowledge) and the work motivation of nurses in Bethesda Hospital, Tomohon. Descriptive analysis is used to analyse the data. The result indicates that age, sex, education and experience do not determine the work motivation, but the work performance is determined by the motivation. Keyword: individual characteristics, work motivation, performance Abstrak. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi hubungan antara karakteristik individu seperti usia, jenis kelamin, pendidikan, pengalaman dan pengetahuan terhadap motivasi kerja paramedis di RSU Bethesda, Tomohon. Data penelitian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usia, jenis kelamin, pendidikan dan pengalaman tidak mempengaruhi motivasi kerja, tapi kinerja dipengaruhi oleh motivasi. Kata kunci. Karakteristik individual, motivasi kerja, kinerja

Page 14: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN PERAWATAN DIRI LANSIA DIRUMAH

THE RELATIONSHIPS OF FAMILY KNOWLEDGE WITH THE ELDERLY TREATMENT AT HOME

Tinny Akay1

1Fakultas Keperawatan Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. The process of aging is a process of disappearance of the slow progress of systeto improve or change themselves and to maintain the function and normal structure so it can not withstand upon of lesion (including infections) and repaired the damage suffered. The role of the family is very important for the survival of the elderly. Factors has affected the elderly care is a family of knowledge about self-care elderly everyday. The research aims will determine the relationship with the family knowledge of self-care elderly at home in Walian Kecamatan Tomohon Selatan. This research method is a method of analytic studies that are cross-sectional. The sampling was 40 people. The results of this study will be using Spearman's rho test statistic indicates to relationship with the families of knowledge self-care in the elderly at home, obtained p = 0.027. It means the p-value less than α5% (p <0,05) with the real level relationships, while the large is the relationship r = 0.350. Thus there is a relationship between knowledge of self-care families with elderly at home. Conclusion: there is a family of knowledge relationships with self-care elderly at home at Walian Kecamatan Tomohon Selatan. Keywords: knowledge and self care Abstrak. Proses menua adalah suatu proses menghilangnya secara perlahan-lahan kemajuan jaringan untuk memperbaiki diri/mengganti diri dan mempertahankan struktur dan fungsi normalnya sehingga tidak dapat bertahan terhadap jejas (termasuk infeksi) dan memperbaiki kerusakan yang diderita. Peran serta keluarga sangatlah penting bagi kelangsungan hidup lansia. Faktor yang mempengaruhi perawatan pada lansia adalah pengetahuan keluarga tentang perawatan diri lansia sehari-hari. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan keluarga dengan perawatan diri lansia di rumah di Kelurahan Walian Kecamatan Tomohon Selatan. Metode penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif analitik yang bersifat cross sectional, jumlah sampel 40 orang. Hasil penelitian ini dengan menggunakan Uji Statistik Spearman rho menunjukkan bahwa hubungan pengetahuan keluarga dengan perawatan diri lansia di rumah didapatkan p=0,027. Artinya nilai p

lebih kecil dari 5% (p0,05) dengan tingkat hubungan nyata, sedangkan besar hubungan adalah r=0,350. Dengan demikian ada hubungan antara pengetahuan keluarga dengan perawatan diri lansia di rumah. Kesimpulan: ada hubungan pengetahuan keluarga dengan perawatan diri lansia di rumah di Kelurahan Walian Kecamatan Tomohon Selatan. Kata kunci: pengetahuan dan perawatan diri

Page 15: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN SOSIAL ANAK USIA SEKOLAH DASAR DI SD INPRES 4/82 WALIAN TOMOHON

The Relationship Between Parents Caring Patern and Children Social Growth in INPRES 4/82

Elementary School, Walian Tomohon

Peeki Rondonuwu1

1Fakultas Keperawatan Universitas Sariputra Indonesia Tomohon

Abstract. At primary school age, social development of children will become increasingly complex. At this stage the child can deal with and complete the task or action that can produce results. The purpose of this study was to prove the relationship between parenting parents with the social development of primary school age children in elementary Instruction 4/82 custody Tomohon. The study design used was cross sectional. The population in this study were all students and parents of students grade one to grade six elementary Instruction 4/82 custody Tomohon totaling 86 sets of parents and students, with the number of samples that have met the inclusion criteria were 51 pairs of parents and students. Based on the results of Spearman's rho statistical test showed no significant relationship between type of parenting parents with a child's social development, with a value of significance (α) = 0.05 SPSS v 16.0 through testing found significant value (P) = 0.011 which is smallerof α = 0.05 and thus can be said Ha Ho accepted and rejected.Furthermore the value of Spearman rho correlation coefficient (r) of 0.354 indicates that the strength of the correlation is low. Keywords: Parenting, Parents, Social Development, Child Abstrak. Pada usia sekolah dasar, perkembangan social anak akan menjadi semakin kompleks. ada tahapi ni anak dapat menghadapi dan menyelesaikan tugas atau perbuatan yang dapat membuahkan hasil.Tujuan penelitian ini adalah untuk membuktikan hubungan antara pola asuh orangt ua dengan perkembangan social anak usia sekolah dasar di SD Inpres 4/82 Walian Tomohon. Desain Penelitian yang digunakan adalah CROSS SECTIONAL. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa dan orangtua siswa kelas satu sampai kelas enam SD Inpres 4/82 WalianTomohon yang berjumlah 86 pasang orangtua dan siswa, dengan jumlah sampel yang telah memenuhi criteria inklusi adalah 51 pasang orangtua dan siswa. Berdasarkan data hasil uji statistic Spearman rho menunjukkan ada hubungan yang nyata antara tipe pola asuh orangtua dengan perkembangan social anak ,dengan nilai kemaknaan (α) = 0,05 melalui pengujian SPSS v 16,0 didapatkan nilai signifikan (P) = 0,011 yang lebih kecil dari α = 0,05 dengan demikian maka dapat dikatakan Ha diterima dan Ho ditolak. Selanjutnya nilai koefisien korelasi Spearman rho(r) sebesar 0,354 menunjukkan bahwa kekuatan korelasi yaitu rendah. Kata Kunci: PolaAsuh, Orangtua, Perkembangan Sosial, Anak

Page 16: BULETIN SARIPUTRA Vol II No 1 Februari 2012

PERANCANGAN MODUL PENGINPUTAN DATA DAN PEMBUATAN JADWAL UNTUK SISTEM INFORMASI AKADEMIK UNIVERSITAS SARIPUTRA INDONESIA TOMOHON

Module Design of Data Input and Schedulling for the Academic Information System of

Sariputra Indonesia University Tomohon

Pingkan Rumimper1

¹ Fakultas Teknik, Universitas Sariputra Indonesia Tomohon Abstract. Academic system information is a system which stores all academic related information.

Until today the information in Sariputra Indonesia University Tomohon is still manually recorded. The ever growing information technology gives a possibility of a switch from the manual information system to a computerized. one.The goal of this graduation project is a module design of data input and scheduling for the academic information system of Sariputra Indonesia University Tomohon, which will make it easier for the university in data processing. This academic information system is developed using Visual Basic and Microsoft Access.From the result of the performance test can be concluded that this application can fulfill the university's need of an effective and efficient data processing. Keywords : Academic System Information, Visual Basic, Microsoft Access Abstrak. Sistem Informasi akademik merupakan suatu sistem yang menyimpan semua informasi yang berhubungan dengan dunia pendidikan. Selama ini sistem informasi yang digunakan di Universitas Sariputra Indonesia Tomohon masih bersifat manual. Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi, terdapat kemungkinan untuk terjadi perubahan sistem informasi yang bersifat manual menjadi sistem informasi yang terkomputerisasi. Tujuan dari tugas akhir ini adalah merancang sebuah modul penginputan data dan pembuatan jadwal untuk sistem informasi akademik Universitas Sariputra Indonesia Tomohon, dimana sistem ini akan mengontrol penginputan data dan pembuatan jadwal sehingga mempermudah universitas dalam mengolah data. Sistem informasi akademik dikembangkan dengan menggunakan Visual Basic dan Microsoft Access.Dari hasil pengujian yang sudah dilakukan, didapatkan kesimpulan bahwa aplikasi ini sudah sesuai dengan kebutuhan Universitas Sariputra Indonesia dalam pengolahan data yang efektif dan efisien. Kata Kunci: Sistem Informasi Akademik, Visual Basic, Microsoft Access