Booklet

4
PENDIDIKAN Pendidikan Gebyar Mewarnai Tingkat Paud dan TK se-Desa Tegalwangi 1. Pendahuluan Gebyar mewarnai merupakan program yang diadakan untuk melatih kemampuan motorik siswa Paud dan TK Tegalwangi. Acara ini bertepatan dengan perayaan HUT RI yang diadakan perangkat desa, sehingga yang semula sebatas gebyar mewarnai menjadi lomba mewarnai dengan dukungan perangkat desa setempat. Lomba mewarnai diikuti seluruh siswa Paud dan TK se-Desa Tegalwangi. 2. Tata tertib Adapun tata tertib gebyar mewarnai tingkat Paud dan TK, antara lain:

description

booklet kkn

Transcript of Booklet

PENDIDIKAN

Pendidikan Gebyar Mewarnai Tingkat Paud dan TK se-Desa Tegalwangi1. Pendahuluan

Gebyar mewarnai merupakan program yang diadakan untuk melatih kemampuan motorik siswa Paud dan TK Tegalwangi. Acara ini bertepatan dengan perayaan HUT RI yang diadakan perangkat desa, sehingga yang semula sebatas gebyar mewarnai menjadi lomba mewarnai dengan dukungan perangkat desa setempat. Lomba mewarnai diikuti seluruh siswa Paud dan TK se-Desa Tegalwangi.2. Tata tertib Adapun tata tertib gebyar mewarnai tingkat Paud dan TK, antara lain:

a. Mengikuti registrasi pada pukul 08.00 08.30 WIB

b. Peserta berasal dari Paud dan TK yang ada di Desa Tegalwangi

c. Setiap sekolah berhak mengirimkan perwakilan siswanya

d. Setiap peserta diwajibkan membawa meja lipat dan peralatan mewarnai sendiri

e. Waktu mewarnai 2x45 menit

f. Peserta yang terlambat tidak mendapat perpanjangan waktug. Setiap peserta yang ingin keluar ruangan harus dengan seijin panitia/juri yang bersangkutan

h. Dilarang mengganggu peserta lain dan membuat keributan

i. Pendamping peserta tidak diperkenankan membantu peserta selama lomba dalam bentuk apapun

j. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat

3. Kriteria penilaianDibedakan menjadi dua kategori, yakni Paud dan TK. Kriteria penilaian siswa Paud meliputi:

a. Kejujuran

b. Kerapian dan kebersihan

Sedangkan kriteria penialaian siswa TK adalah:a. Kejujuran

b. Kerapian dan kebersihan

c. Kecermatan atau ketelitian

d. Komposisi warna

4. Kriteria pemilihan gambar untuk PAUD dan TK

Gambar yang terpilih sebagai pemenang adalah gambar yang selama proses pelaksanaannya memiliki nilai tertinggi. Kemudian penilaian dilanjutkan dengan melihat aspek lain, seperti kerapian dan kebersihan, kecermatan atau ketelitian, dan komposisi warna.5. Cara sosialisai Gebyar mewarnai disosialisasikan dengan menyebar undangan ke Paud dan TK di Desa Tegalwangi.