BAB VI

1
232 BAB VI PENUTUP Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun 2014 diharapkan dapat memberikan gambaran tentang berbagai capaian kinerja, baik makro maupun mikro dalam penyelenggaraan pemerintahan di Kota Sibolga sebagai wujud transparansi dan akuntabilitas dalam melaksanakan berbagai urusan yang menjadi kewenangan dan ketugasan. Pelaksanaan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun Anggaran 2014 secara administratif dapat berjalan lancar, namun dalam pelaksanaannya masih terdapat beberapa kegiatan pembangunan yang belum dapat dilaksanakan atau belum optimal. Penerapan prinsip-prinsip anggaran belum sepenuhnya dapat dilaksanakan dengan maksimal karena adanya berbagai hambatan baik yang menyangkut kualitas sumber daya manusia maupun sistem dan prosedur penganggaran yang relatif sering berubah. Oleh karena itu, masih diperlukan kerja keras semua pihak untuk memperbaiki segala kekurangan-kekurangan yang ada sehingga pelaksanaan tahun-tahun yang akan datang akan lebih baik. Kiranya dimasa mendatang faktor-faktor penghambat penyelenggaraan pemerintahan dapat ditekan ke kondisi yang lebih menguntungkan agar pelayanan prima dapat diberikan kepada masyarakat Kota Sibolga dan sehubungan dengan itu Pemerintah Kota Sibolga mengharapkan bimbingan, petunjuk dan bantuan Pemerintah Atasan dalam menyelenggarakan administrasi Pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan dimasa yang akan datang. Demikianlah Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kota Sibolga ini kami perbuat, menjadi bahan informasi dan sebagai gambaran tentang pelaksanan penyelenggaraan Pemerintahan Kota Sibolga selama Tahun 2014. Sibolga, Maret 2015 WALIKOTA SIBOLGA, Drs. H. M. SYARFI HUTAURUK

Transcript of BAB VI

Page 1: BAB VI

232

BAB VI

P E N U T U P

Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun 2014 diharapkan

dapat memberikan gambaran tentang berbagai capaian kinerja, baik makro maupun

mikro dalam penyelenggaraan pemerintahan di Kota Sibolga sebagai wujud

transparansi dan akuntabilitas dalam melaksanakan berbagai urusan yang menjadi

kewenangan dan ketugasan.

Pelaksanaan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun Anggaran 2014

secara administratif dapat berjalan lancar, namun dalam pelaksanaannya masih

terdapat beberapa kegiatan pembangunan yang belum dapat dilaksanakan atau

belum optimal. Penerapan prinsip-prinsip anggaran belum sepenuhnya dapat

dilaksanakan dengan maksimal karena adanya berbagai hambatan baik yang

menyangkut kualitas sumber daya manusia maupun sistem dan prosedur

penganggaran yang relatif sering berubah. Oleh karena itu, masih diperlukan kerja

keras semua pihak untuk memperbaiki segala kekurangan-kekurangan yang ada

sehingga pelaksanaan tahun-tahun yang akan datang akan lebih baik.

Kiranya dimasa mendatang faktor-faktor penghambat penyelenggaraan

pemerintahan dapat ditekan ke kondisi yang lebih menguntungkan agar pelayanan

prima dapat diberikan kepada masyarakat Kota Sibolga dan sehubungan dengan itu

Pemerintah Kota Sibolga mengharapkan bimbingan, petunjuk dan bantuan

Pemerintah Atasan dalam menyelenggarakan administrasi Pemerintahan,

Pembangunan dan Kemasyarakatan dimasa yang akan datang.

Demikianlah Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kota Sibolga

ini kami perbuat, menjadi bahan informasi dan sebagai gambaran tentang

pelaksanan penyelenggaraan Pemerintahan Kota Sibolga selama Tahun 2014.

Sibolga, Maret 2015

WALIKOTA SIBOLGA,

Drs. H. M. SYARFI HUTAURUK