Apakah Yang Disebut Dengan Perut Six Pack

download Apakah Yang Disebut Dengan Perut Six Pack

of 12

Transcript of Apakah Yang Disebut Dengan Perut Six Pack

Apakah yang disebut dengan perut six pack? Perut six pack adalah bentuk otot yang menyerupai susunan enam pak kotak pada bagian perut atau abdominal. Six pack yang dianggap terlihat bagus adalah yang memiliki definisi atau ketajaman yang jelas dan simetris. Bagaimana mendapatkan perut six pack? Proses untuk mendapatkan perut six pack sebenarnya mudah. Pertama, kuatkan otot perut Anda dan hilangkan lemak tubuh. Konsepnya mudah, tetapi menjalankannya tidak mudah. Proses ini memerlukan dedikasi, niat, kesabaran serta waktu yang cukup banyak untuk mendapatkan perut six pack. Tetapi hasilnya akan sepadan dengan perjuangan Anda. Dalam pembentukan program six pack, Anda perlu memperhatikan 4 poin: 1. Pola Makan yang disiplin, artinya makan 5-6x sehari, tinggi protein, rendah karbohidrat dan rendah lemak. Tujuannya untuk meningkatkan metabolisme tubuh dan menajamkan massa otot kita. 2. Pola Latihan yang rutin, artinya menu latihan dalam seminggu rata untuk semua bagian otot kita. Contohnya kita ingin membentuk otot perut tapi tetap perlu memperhatikan latihan kaki. Selain itu, usahakan selalu mendahulukan otot besar (dada, punggung, bahu, kaki) baru otot kecil (lengan, perut dan betis) saat melatih dalam 1 sesi. 3. Pola Istirahat yang cukup, artinya kita merusak otot dalam sesi latihan dan istirahat memperbaiki otot kita menjadi lebih besar dan kuat. Sehingga kualitas dan kuantitas istirahat yang tinggi akan sangat membantu kita mencapai tujuan. 4. Pola Suplemen yang jitu, artinya kita mesti jeli memilih jenis suplemen yang akan membantu program kita. Contohnya dalam program Six Pack, suplemen yang dibutuhkan adalah protein (bisa Amino ataupun Whey protein) dan pembakar lemak (Ultra Ripped FAF atau Red Zone). POLA MAKAN Nutrisi memainkan peranan penting dalam program six pack. Anda bisa saja memiliki satu set otot perut yang kuat dan besar, tetapi jika otot tertutup oleh lapisan lemak, Anda tidak akan bisa melihatnya. Bagi porsi makan Anda menjadi 56 porsi kecil setiap hari untuk mendongkrak metabolisme tubuh. Hentikan makan makanan yang menghambat perkembangan otot six pack seperti nasi putih, pasta, roti putih, permen, es krim, hidangan penutup, fast food, minyak terhidrogenasi, gula dan sirup jagung berfruktosa tinggi. Konsumsilah makanan yang membantu mencapai tujuan program Anda seperti: oatmeal, olive oil, roti gandum utuh (whole wheat bread), buah-buahan, sayur mayur, kacang-kacangan, putih telur, selai kacang natural, dada ayam, ikan, protein, teh hijau dan air. Jadilah realistis, Anda tidak mungkin memperoleh tubuh ideal dalam 12 hari. Lakukan pembenahan pola makan secara bertahap dan teratur. Dalam program untuk mendapatkan perut six pack, yang Anda inginkan adalah makanan sehat yang cukup. Jika makan terlalu sedikit maka otot akan menyusut. Sedangkan bila makan terlalu banyak maka perut akan tertutup oleh lapisan lemak sehingga perut six pack Anda tidak akan terlihat.

Contoh pola makan Sarapan

2 potong roti gandum / 3-4 sendok oatmeal 1 butir Daily Complete Formula 1 scoop Prostar Whey, Iso Cool, Iso Sensa

Snack Pagi

3 butir Amino 2000 / 2002 / Extreme +?1 buah apel / jeruk / pir + 2 butirUltra Ripped Fast Acting Formula

Makan Siang

100 gram dada ayam / ikan / sapi 50-80 gram beras merah (posisi belum masak) 100 gram sayuran 1 butir Daily Complete Formula

Snack Siang

2 potong roti gandum / 2-3 sendok makan oatmeal 3 butir Amino 2000 / 2002 / Extreme

Sebelum Latihan

2 butir Ultra Ripped Fast Acting Formula + 2 butir Kre-Alkalyn / 4 butir Beta K 1 buah pisang

Sesudah Latihan

1 scoop Prostar Whey / Iso Cool / Iso Sensa 93

Makan Malam

100 gram dada ayam / ikan / sapi 100 gram sayuran

Menjelang Tidur

3 butir Amino 2000 / 2002 / Extreme

Catatan:

Makanan yang ideal adalah rendah lemak, rendah karbohidrat dan tinggi protein. Jenis makanan berlemak adalah yang digoreng, jenis makanan yang memiliki sifat karbohidrat

simple adalah nasi putih, roti putih, gula, kue, es krim dan biscuit; sedangkan karbohidrat yang bisa dikonsumsi adalah karbohidrat complex seperti nasi merah, oatmeal, ubi, roti gandum. Makanan berprotein adalah ayam, ikan, sapi, putih telur, tahu tempe.

Pengolahan daging boleh dimasak dengan direbus, dibakar, atau dipanggang asal tidak digoreng dengan minyak, menggunakan bumbu sarat lemak atau menggunakan gula. Garam diperbolehkan, tetapi dalam jumlah yang sangat kecil (garam diet lebih disarankan). Porsi menu diatas dapat disesuaikan dengan ukuran tubuh Anda. Waktu untuk mengkonsumsi menu diatas tidak mengikat, dapat disesuaikan bagi yang latihan di pagi hari. Yang penting usahakan makan 5-6x sehari dalam porsi yang kecil. Whey Protein Prostar bisa digantikan dengan suplemen protein lainnya seperti Super Whey Amino 2000 / Super Whey Amino 2002 / Super Whey Amino Extreme.

SUPLEMENTASI Suplementasi yang membantu program Six Pack adalah protein dengan kalori yang rendah dan pembakar lemak serta beberapa product yang sifatnya membantu proses latihan dan pembentukan otot. Berikut saran suplemen yang bisa digunakan untuk menunjang program Six Pack: Iso Sensation 93 / Iso Cool / Prostar Whey Merupakan suplemen protein berbentuk susu dengan kadar protein yang tinggi (80% 93%) dan kadar lemak & karbohidrat yang sangat rendah bahkan ada yang nol gram. Fungsi utama untuk mencukupi asupan protein tubuh kita sehari-hari serta membantu perkembangan dan pemulihan massa otot kita yang rusak akibat latihan yang berat. Bagi cowo akan meningkatkan massa otot dan terlihat lebih besar; sedangkan bagi cewe akan mengencangkan otot sehingga terlihat padat. Ultra Ripped Fast Acting Formula Merupakan suplemen pembakar lemak yang bersifat thermogenic berbentuk kapsul. Fungsi utamanya adalah untuk menurunkan kadar lemak, menambah tenaga saat latihan, menahan nafsu makan serta membantu menajamkan massa otot. Yang perlu diperhatikan dari Ultra Ripped Fast Acting Formula adalah suplemen ini mengandung kafein yang cukup tinggi, sehingga ada kontra indikasi bagi mereka yang mempunyai sakit maag akut, hipertensi dan sakit jantung (tidak disarankan mengkonsumsi ini). Super Whey Amino 2000 / 2002 / Extreme Merupakan suplemen protein berbentuk tablet. 1 butir mengandung 1500 2000 mg protein. Ada yang memiliki rasa yang enak untuk memudahkan konsumsinya. Merupakan protein cepat serap dan bisa dikonsumsi pada waktu perut kosong dan menjelang tidur karena kadar kalorinya yang sangat rendah. Fungsi utamanya adalah berperan sebagai makanan otot kita untuk berkembang. Selain itu, amino juga membantu otot untuk melakukan pemulihan saat masa istirahat. L-Carnitine Merupakan suplemen pembakar lemak yang bersifat lipotropic berbentuk tablet dan cairan. Fungsi utamanya adalah untuk mengubah lemak dalam tubuh menjadi energi saat latihan/beraktifitas.

Suplemen ini aman dikonsumsi oleh orang yang punya sakit maag, hipertensi dan sakit jantung, jadi merupakan pilihan bagi mereka yang tidak bisa konsumsi Ultra Ripped Fast Acting Formula. Daily Complete Formula Merupakan suplemen multivitamin & multimineral berbentuk tablet. Fungsi utamanya adalah memenuhi asupan vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh kita seharihari yang pasti tidak tercukupi dari makanan. Asupan protein yang kita konsumsi sehari-hari tidak akan semuanya diserap apabila organ kita tidak optimal, kebutuhan vitamin dan mineral yang tercukupi akan membantu kerja organ tubuh kita lebih optimal. Suplemen ini sering diabaikan namun tubuh sangat membutuhkan terutama dalam program diet dan latihan yang keras. Jadi pertimbangkan untuk menambahkan suplemen ini dalam menu Anda. Carb Bloc & Fat Bloc Suplemen pendamping dalam program Six Pack Anda. Carb Bloc merupakan suplemen dengan bahan White Kidney Bean Extract yang berfungsi untuk mengikat karbohidrat agar kalorinya tidak terserap seluruhnya ke dalam badan melalui makanan yang kita asup Fat Bloc merupakan suplemen dengan bahan Chitosan atau kulit kerang yang berfungsi untuk mengikat lemak agar kalorinya tidak terserap seluruh ke dalam badan melalui makanan yang kita asup. Kre-Alkalyn / Beta K Merupakan suplemen creatine yang membantu perkembangan massa otot sehingga lebih cepat terbentuk. Berbentuk kapsul dan mudah dikonsumsi serta tidak ada pantangan bagi yang sedang program Six Pack ataupun menebalkan massa otot. *Catatan: Tidak semua suplemen harus digunakan pada contoh pola makan diatas. Pilih kombinasi yang terbaik untuk Anda. LATIHAN Dalam menu latihan, yang terpenting adalah rutin dan merata untuk semua otot yang Anda miliki meskipun tujuannya adalah untuk membentuk Six Pack. Usahakan kurang lebih dalam 1 sesi latihan, otot besar mendapatkan 9-12 set inti dan otot kecil mendapatkan 6-8 set inti. Kemudian urutkan melatih otot besar dulu baru otot kecil, kecuali Anda berlatih 5x seminggu maka bisa Anda pisah-pisah seperti pada contoh di bawah. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah dalam latihan adalah istirahat antar set cukup 1-2 menit. Ini penting sekali agar otot tetap pumping dan mengembang saat latihan. Dengan demikian total waktu yang dihabiskan dalam 1 sesi latihan beban 45-60 menit dah cukup. Contoh pola latihan SENIN CHEST Flat Barbell Press 4 set x 10-12reps Incline Barbell Press 3 set x 10-12reps Dumbbell Flies 4 set x 10 12reps Cable Crossover 3 set 10-12reps

ABDOMINAL Center Crunch 4 set x 15-20reps CARDIO Treadmill (jalan cepat) 20-30 menit SELASA BACK Lat Pull Down 4 set x 10-12reps Seated Cable Row 4 set x 10-12reps Deadlift 4 set x 10-12reps Straight Arm Pull Down 3 set x 10-12 reps ABDOMINAL Lying Leg Raise 4 set x 15-20reps CARDIO Treadmill (jalan cepat) 20-30 menit RABU OFF KAMIS SHOULDER Overhead Barbell Press 4 set x 10-12reps Side Lateral Raise 3 set x 10-12reps Front Barbell Raise 3 set x 10-12reps Bent Over Lateral Raise 3 set x 10-12reps Barbell Shrug 4 set x 10-12res ABDOMINAL Center Crunch 4 set x 15-20reps CARDIO Treadmill (jalan cepat) 20-30 menit JUMAT LEGS Squat 4 set x 10-12reps Leg Curl 4 set x 10-12reps Leg Extension 4 set x 10-12reps Standing Calf Raise 4 set x 10-12reps ABDOMINAL Side Crunch 4 set x 15-20reps SABTU TRICEPS Skull Crusher 4 set x 10-12reps Reverse Grip Press Down 3 set x 10-12reps BICEPS Concentration Curl 4 set x 10-12reps Hammer Curl 3 set x 10-12reps ABDOMINAL

Lying Leg Raise 4 set x 15-20reps CARDIO Treadmill (jalan cepat) 20-30menit MINGGU OFF Catatan:

Jadwal latihan bisa disesuaikan dengan waktu Anda. Usahakan seminggu berlatih beban minimal 3x seminggu. Urutan yang benar adalah latihan beban dulu baru latihan kardio untuk mengoptimalkan pembakaran lemak. Jadwal dan hari latihan bisa di sesuaikan dengan waktu yang tersedia. Failure adalah repetisi maksimum terakhir yang bisa diangkat dengan form yang baik. Perhatikan agar istirahat antar set adalah 1 menit. Treadmill untuk masuk ke zona pembakaran lemak adalah dengan zig zag, yaitu 2 menit jalan cepat dan 1 menit lari. Bisa juga dilakukan dengan teknik continuous yaitu jalan cepat utk 20 menit secara konstan.

LATIHAN ABDOMINAL Latihan abdominal untuk menimbulkan otot perut adalah dengan cara menambah beban pada latihan kita, sehingga otot perut akan terstimulasi untuk tumbuh dan lebih tebal. Variasi-variasi latihan abdominal baik yang menggunakan alat antara lain:

Cable Crunch Decline Bench Crunch Hanging Knee Raise Hanging Leg Raise Standing Oblique Cable Crunch Ab Wheel Rope Crunch Swiss-Ball Roll Out

Variasi-variasi latihan abdominal baik yang tidak menggunakan alat antara lain:

Reverse Crunch Scissor Kick Curl Up

Side Jackknife Straight-Leg Crunch Hip Thrust Crossover Crunch Leg Raise Twisting Crunch Seated Knee-Up

Hal Ini berkaitan dengan aktivitas harian seperti saat membungkuk atau menopang tubuh bagian atas. Sixpack bisa membuat tubuh kelihatan tegak dan semakin gagah. Mereka yang ingin memperoleh perut sixpack, tapi tidak sempat atau enggan pergi ke gym dan memanfaatkan alat berat, bisa beralih ke cara manual. Oke langsung aja dari pada kelamaan dari tadi muter2cerita2 mulu oke.. Jika ingin variasi, bisa dilakukan di luar ruang atau dengan media khusus seperti tembok ataupun bergelantungan di dahan pohon (kyak monyet gtu) Sebelum latihan khusus ini, usahakan melakukan pemanasan (stretching) selama lima menit. Lantas dilanjutkan dengan latihan kardio yang meliputi lari keliling dunia perumahan, atau naik sepeda, selama 10-15 menit. Sedangkan latihan intinya ini bisa dilakukan selama 30 menit. Jika memiliki waktu luang, latihan bisa dibagi dua (pagi ataupun sore) karena tidak memiliki efek cedera khusus, kecuali terhadap mereka yang memiliki kelainan tulang punggung. Jika dampak latihan awalan memunculkan rasa sakit terhadap tulang leher, punggung, pinggang, bahkan perut, bisa disebut NORMAL. Saat merasa kesakitan, sebaiknya jangan memaksa untuk menekuk kepala atau bagian tubuh lainnya terlalu dalam.

SIXPACK biasanya ada dua macam keinginan orang tentang mengencangkan otot perut, satu ingin membentuk perutnya saja sehingga terlihat sixpack yang kedua ingin perut datar saja tapi memiliki otot perut yang sangat kuat. orang yg memiliki bentuk sixpack belum tentu memiliki otot perut yang kuat,mungkin keras iya tapi tidak untuk dikatakan kuat. sit up memang adalah cara terbaik membentuk perut tanpa peralatan tapi tahapan pun penting karena tidak setiap orang kuat melakukan situp sebanyak 20 langsung apalagi dikali beberapa kali, sebaiknya pemula melakukan peregangan dulu ketika bangun tidur baru sit up itupun dimulai dengan misalnya 5 kali lalu setelah tiga hari baru 8 atau 10 kali. ingat untuk jangan pernah memaksakan otot anda, otot bila terluka atau sobek maka akan lama untuk menyembuhkannya. kebanyakan pemula yg melakukan sit up berlebih dari porsi seharusnya malahan mendapat otot perut yang kendor dan malah terlihat seperti buncit dan akan sulit mendapat sixpack dambaannya. ada 2 macam sit up: 1. sit up pemanasan : yaitu sit up yg dilakukan tanpa aturan napas, cepat dan hanya berfungsi mengencangkan otot luar, biasanya untuk memperindah tubuh dgn bentuk sixpack. 2. sit up otot dalam : yaitu sit up dengan aturan dan ritme napas yg berfungsi mengencangkan otot dalam dan organ tubuh bagian dalam. biasanya untuk olah raga keras seperti thai box, kateda, free fighting dan yang paling utama untuk kesehatan. memperkuat organ dan daya tahan sexual. dan lainnya.

Gw 178cm 65kg sebenernya mo ngebikin six pack gampang. Ga perlu alat apa2. Cuma perlu alas tidur. Gw berhasil kok bentuk six pack. Langkah2nya : 1. Sit UP tiap bangun tidur ma sebelum tidur @ 20 x 6 (yg sering ikut fitnes pasti tau ) 2. Push up tiap bangun tidur ma sebelum tidur @ 20 x 6 (buat membentuk dada, sama aja kan klo six pack tapi dada ga kebentuk ) 20 x 6 maksudnya 20 hitungan 6 sesi Tiap sesi selang seling sit up terus push up Tiap sesi di selingi istirahat lebih kurang 5 menit Dan jangan lupa sering minum air yang banyak , Penting !!! sit up untuk otot dalam memiliki gerakan yang sama dengan sit up biasa hanya saja di iringi dengan aturan ritme napas yang teratur, dengan adanya aturan napas ini bukan hanya otot perut dalam saja yang kuat tapi juga punggung & rusuk. caranya mudah saja: lakukan sikap mulai sit up seperti biasa, terlentang letakan tgn di belakang kepala dan tenangkan pikiran. atur napas sehingga pada saat menarik napas adalah 7 hitungan lalu tahan selama 2 detik dengan perut di tarik kedalam sedikit setelah itu buang selama 7 hitungan. setelah napas teratur maka tarik napas 7 hitungan lalu tahan setelah itu naik perlahan sehingga mencium lutut (bila mampu) lalu kembali terlentang perlahan setelah benar benar terlentang baru buang napas 7 hitungan, lakukan hal ini 5 kali untuk pertama mencoba. lalu jumlah situp diperbanyak sesuai kemampuan. tapi ingat selama tarik n buang napas harus benar2 7 hitungan karena efeknya bila tdk teratur akan sedikit pusing. setelah itu lakukan sit up leg rise (posisi V) dengan aturan napas yg sama. belajarlah menahan napas dengan baik dengan hitungan td dalam keadaan bersila mengahadap kaca sehinga anda tahu bahwa otot leher anda tidak tegang dan usahakan selama menahan napas anda dapat berbicara seperti biasa. selamat mencoba biasanya ada dua macam keinginan orang tentang mengencangkan otot perut, satu ingin membentuk perutnya saja sehingga terlihat sixpack yang kedua ingin perut datar saja tapi memiliki otot perut yang sangat kuat. orang yg memiliki bentuk sixpack belum tentu memiliki otot perut yang kuat,mungkin keras iya tapi tidak untuk dikatakan kuat. sit up memang adalah cara terbaik membentuk perut tanpa peralatan tapi tahapan pun penting karena tidak setiap orang kuat melakukan situp sebanyak 20 langsung apalagi dikali beberapa kali, sebaiknya pemula melakukan peregangan dulu ketika bangun tidur baru sit up itupun dimulai dengan misalnya 5 kali lalu setelah tiga hari baru 8 atau 10 kali. ingat untuk jangan pernah memaksakan otot anda, otot bila terluka atau sobek maka akan lama untuk menyembuhkannya. kebanyakan pemula yg melakukan sit up berlebih dari porsi seharusnya malahan mendapat otot perut yang kendor dan malah terlihat seperti buncit dan akan sulit mendapat sixpack dambaannya kl mw sit up c emang lebih baik tangan d blakang kepala supaya beratny jatoh ke blakang and bukanny k depan jadi angkat perutny lebih kerasa,kl mw yg angkat setengah jg gpp tp kl bwt pemula mendingan tgn taro d blakang ntar kl ud kebentuk baru deh maen setengah angkat aj jg gpp biar ngencengin aja (hohohoho), kl perut lo ud rata c ngebentukny lumayan gampang asal latian rutin tiap hari pasti kebentuk (maen 3-5 set dg 10-20 kali hitungan tiap set) bentuk six pack gampang justru yg susah bentuk otot dada ma sayap mesti kudu pake alat2 fitness (aplg otot sayap behhh susah amatt mw gedeinny T_T ngebentuk c bisa tp gedeinny itu lo >.< ) kalo badannya kayak lo sih mending ga usah sit up dulu tapi banyak2in pemanasan (thread mil, sepeda or lari sih yg paling cepet) yg ngebakar lemak n kurangin deh porsi makan yg berlebihan trus banyakin makan sayuran n buah ..

Sebelumnya saya mau tahu dulu perutnya sekarang masih berlipat atau uda rata? Kalau masih terasa berlemak saya sarankan untuk melakukan latihan cardio saja terlebih dahulu seperti lari threadmill (kalo suka fitness ), renang, sepeda, dll. Nah kalau nanti lemaknya sudah hilang baru bisa dilanjutkan dengan tips latihan dibawah ini untuk membentuk SIX PACK anda, Sit up Latihan untuk otot perut bagian atas Duduklah di matras/karpet lalu tekuklah kaki , jika berlatih pada sit ups bench taruhlah kaki pada tempat yang tersedia. Silangkan tangan di dada Kencangkan perut , lalu turunkan badan ke bawah, tahan sebentar, lalu kembali ke posisi semula. Jangan melakukan gerakan sampai punggung menyentuh lantai/bench. Lakukan gerakan dengan perlahan dan terkontrol. Saat kembali ke posisi awal otot perut tetap dikencangkan dan rasakan tekanan pada otot perut saat posisi badan mendekati paha. Untuk repetisi sen bisa coba 15-50 kali tergantung berapa loe sanggup tapi untuk set I tidak usah terlalu banyak. "Kalau masih terasa terlalu ringan, bisa loe tambah dengan beban, tapi jangan berat berat, nter muntah lagi...."

Leg raises Latihan untuk otot perut bagian bawah Ini biasanya yang paling capek & susah, tapi loe tenang aja meskipun capek hasilnya juga maksimal lho.., caranya: Berbaringlah di bangku/lantai datar dan tangan berpegangan pada ujung bangku dibelakang kepala anda, Atau jika dilantai letakkan tangan dibelakang pinggang atau dibelakang kepala. Dengan posisi kaki sedikit bengkok, angkat kaki sehingga membentuk sudut 45 derajat. Tahan sebentar lalu perlahan kembali ke posisi semula.

Side to side Latihan untuk otot perut bagian samping Berdiri tegap dengan kedua tangan memegang dumbbell. Posisi tangan lurus di samping badan. Perlahan-lahan gerakkan tubuh ke kiri sampai otot samping perut merasakan tekanan. Tahan sebentar, kembali ke posisi awal. Perlahan-lahan gerakkan tubuh ke kanan sampai otot samping perut merasakan tekanan. Kembali ke posisi awal. Saat tubuh bergerak ke samping jaga agar tubuh tetap tegak dan tidak membungkuk atau condong ke depan. "Hati hati jangan terlalu capek dan hindari beban terlalu berat, karena apabila terlalu berat bisa menyebabkan cedera pada pinggang." Lakukanlah latihan perut kurang lebih tiga kali seminggu dibarengi dengan program latihan beban lainnya dan tentunya diet dengan kalori dan nutrisi yang seimbang. And ingat kalo Bro emang serius, Bro mesti hindari makanan berlemak dan perbanyak makan buah dan sayuran. Pola makan dalam fitness, apakah ada variasi menu tiap hari/monoton dlm mengkonsumsi telur, beras merah, kacang kedelai dsbnya serta pantangannya.

FAKTOR YG VITAL MEMPENGARUHI PEMBENTUKAN OTOT PERUT :

Kalau mau cepet keluar Sixpacknya bro, harus punya berat badan IDEAL dulu baru kamu bisa konsentrasi pada pembentukan otot perut Six Pack kalau gak lamanya minta ampun bisa2 setahun gak keluar keluar tuh otot Menggunakan rumus berat badan yg simpel ; Rumus berat badan IDEAL : Tinggi badan -110 = Berat badan ideal misal tinggi loe 170 Cm dikurangin 110 hasilnya 60 Kg ada temen gue kuliah dulu ASLI keluar sixpacknya tapi ngeri tuh orang badannya agak kurusan dan juga harus jaga makanan alias makan serba terbatas rugi juga sih dipikir, kalau punya SIXPACK tapi gak jadi artis. berat loeh jaga ototnya paling vital sih perut gak boleh terisi penuh ,supaya lemak gak menyebar kemana mana makan kudu diatur apalagi iman harus kuat lihat cemilan kaya pisang goreng,pizza,donat,susu, makanan yg mengandung gula seperti es krim, coffe cream dan minuman ringan coca cola , Fanta dan Sprite

Buat cowo2 gak ada salahnya nyobain perut six pack ? - bikin badan jadi sehat - bikin badan tambah indah - bikin badan tambah Sexy

Kalau gue sih , ntar aja bentuk Six pack tunggu dapat pacar yg bagusan supaya SEX APPEAL gue meningkat Drastis disertai performa daya tahan fisik juga mengalami peningkatan / Enhanced Mempunyai perut sixpack merupakan hal yang sangat membanggakan, apalagi bagi orang-orang yang rajin ke fitnes. Tetapi untukmendapatkan perut sixpack tidaklah mudah. Dibawah ini ada beberapa tips fitnes, yang mungkin bisa membantu untuk memudahkanmendapatkan perut yang rata dan sixpack. 1. Kuasai gerakan dasar. Gerakan dan koordinasi yang baik sangat diperlukan dalam melakukan latihan untuk otot perut. Jadi sangat penting untuk bisa menguasai gerakan dasar dari latihan perut ini sebelum menambah variasi jenis latihan yang dilakukan. Untuk melatih perut atas, cobalah untuk menguasai gerakan crunch. Dan untukmelatih perut bawah, lakukan lying leg raise. 2. Latihlah semua otot perut. Otot perut terdiri dari 2 bagian, otot perut atas dan otot perut bawah yang masing-masing memiliki cara dan jenis latihan yang berbeda. Dengan melatih keduanya, maka akan didapat hasil perkembangan otot yang baik dan seimbang. 3. Lakukan latihan untuk otot perut bawah terlebih dahulu. Walaupun urutan latihan tidak memegang peran penting dalam perkembangan otot perut, namun latihan untuk otot perut bagian bawah membutuhkan lebih banyak koordinasi dan konsentrasi. 4. Batasi gerakan latihan perut. Beberapa jenis latihan kadang lebih efektif jika dilakukan dengan gerakan penuh agar dapat meningkatkan fleksibilitas dan memaksimalkan jumlah serat otot yang terlatih. Namun dalam melakukan latihan untuk otot perut, sebaiknya gerakan dilakukan dengan membatasi gerakan antara 30-45 derajat dari horisontal agar tekanan pada otot perut dapat dirasakan dengan optimal dan mengurangi keterlibatan punggung bawah dalam gerakan.

5. Hindari leher dari cidera. Selama melakukan gerakan latihan, usahakan agar kepala, leher, dan bahu berada dalam posisi lurus. Atau dekatkan dagu ke arah dada dan tahan posisi ini selama gerakan. Jaga agar leher tidak bergerak selama gerakan latihan dilakukan. Posisi ini akan menghindarkan dari cidera leher yang sering terjadi. Jika saat latihan kita menaruh tangan dibelakang kepala, maka kepala dapat terdorong kedepan dan leher akan mendapat tekanan yang tidak seharusnya. Jadi sebaiknya taruh tangan disamping kepala atau di depan dada. 6. Kontrol gerakan. Lakukan gerakan dengan kontrol yang baik untuk menghindari dari kesalahan gerakan dan resiko cidera, dan mengoptimalkan latihan yang dilakukan. 7. Konsentrasi dan fokus pada gerakan. Untuk mendapatkan hasil terbaik dari latihan, rasakan kontraksi yang diterima otot saat melakukan latihan. Jika kurang konsentrasi dan tidak fokus, latihan akan menjadi kurang optimal. Salah satu trik yang dapat dilakukan adalah dengan menaruh satu tangan pada otot perut dan merasakan kontraksinya saat dilatih. 8. Gunakan berat badan sebagai beban. Kadang jika kita menggunakan beban, yang diletakan dibelakang kepala atau depan dada, dengan tujuan untuk menambah tekanan pada otot perut, gerakan latihan malah menjadi kurang sempurna sehingga tekanan malah kurang dirasakan pada otot perut tetapi berpindah ke pinggang. Padahal dalam latihan perut, kontraksi maksimal yang terasa saat latihan akan membuat otot perut berkembang lebih baik. Oleh sebab itu lebih baik menggunakan berat badan sendiri sebagai beban, dan jika ingin menambah beban atau intensitas latihan, dapat dilakukan dengan mengatur posisi tubuh dan kemiringan saat berlatih, dan mempersingkat waktu istirahat antar set. Dapat juga dengan menahan pada posisi saat perut kontraksi selama beberapa detik (1-3 detik) sebelum kembali ke posisi relax dan melakukan repetisi berikutnya. 9. Bernafaslah dengan benar. lakukanlah pernafasan dengan benar saat melakukan latihan. Tariklah nafas melalui hidung saat relax dan hembuskan nafas melalui mulut saat otot berkontraksi (kencang). 10. Set dan repetisi. Otot perut merupakan otot kecil yang memerlukan waktu pemulihan tidak lama sehingga dapat dilatih setiap hari. 3-6 set untuk masing-masing otot perut bagian atas dan bawah sudah cukup untuk menstimulasi otot perut agar berkembang dengan baik. Untuk repetisi, lakukan sebanyak mungkin dengan gerakan terkontrol. Ketika melatih perut, kualitas gerakan memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan kuantitasnya. Jika kita dapat melakukan 20 repetisi dalam 1 set dan merasa perut menjadi panas karenanya, maka kita telah melakukan latihan dengan baik. 11. Lakukan variasi latihan jika sudah benar-benar menguasai gerakan dasar untuk melatih otot perut. Dengan melakukan variasi latihan, otot akan mendapat tekanan dari sudut yang berbeda sehingga dapat membuat perkembangan otot perut menjadi lebih maksimal. 12. Lakukan latihan untuk otot obliques. Obliques digunakan saat melakukan berbagai latihan dengan gerakan memutar pinggang. Hampir semua jenis latihan untuk otot perut dapat dimodifikasi atau divariasikan dengan gerakan memutar pinggang/twist. 13. Lakukan latihan untuk otot punggung bawah. Pada dasarnya setiap otot mempunyai lawan yang juga harus dilatih agar tubuh mendapat proporsi dan simetri yang baik. (contoh: bicep-tricep; dada-punggung; hamstring-quads dll). lawan dari otot perut adalah otot punggung bagian bawah (lower back). jadi latihan seperti hyperextension (back up) dan deadlift sebaiknya menjadi bagian dari program latihan. Disamping untuk mendapatkan proporsi tubuh yang simetri, otot yang saling berlawanan dan terlatih dengan baik akan mengurangi resiko cidera. Jika hanya salah satu otot saja yang terlatih dengan baik, maka resiko cidera akan semakin besar pada bagian yang tidak terlatih karena adanya ketidakseimbangan kekuatan. 4. Atur makan dan lakukan latihan kardio. Definisi otot perut yang baik akan sulit didapat jika perut berlemak. Kondisi otot perut yang baik akan lebih mudah didapat dengan melakukan kombinasi pengaturan makanan yang baik untuk menghindari penumpukan lemak baru, dan melakukan aktifitas kardio untuk membakar lemak. Jadi jika hanya melakukan latihan perut saja tanpa didukung dengan pengaturan makan dan aktifitas kardio, maka penampilan otot perut yang baik akan sulit didapat. *****

Hal utama yang umumnya mendorong seseorang untuk memiliki otot perut yang baik adalah untuk menunjang penampilan. Namun sebenarnya otot perut merupakan otot yang berperan penting dalam menopang postur tubuh terutaman tubuh bagian bawah dan mendukung kekuatan punggung bagian bawah. Otot perut merupakan otot bagian tengah tubuh yang sangat penting dari struktur keseimbangan tubuh. itulah sebabnya otot perut sering dikatakan sebagai core muscles, yang berarti otot yang menjadi titik pusat tubuh. Selain otot perut, core muscles lainnya adalah erectors, hip flexors dan otot pelvic.