Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

18
Al-Qur’an Hadits Ekonomi Produksi dan Industri Disusun oleh: Jawad Sareh (041311433014) Ahmad Hafid Afandi (041311433051) Muhammad Ibnu Sudarianto (041311433058) Muhammad Windi Siliwangi (041311433106) Balkis Sapto Budiyono (041311433160)

description

produksi dan industri islam

Transcript of Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Page 1: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Al-Qur’an Hadits EkonomiProduksi dan Industri

 

Disusun oleh:

Jawad Sareh (041311433014)

Ahmad Hafid Afandi (041311433051)

Muhammad Ibnu Sudarianto (041311433058)

Muhammad Windi Siliwangi (041311433106)

Balkis Sapto Budiyono (041311433160)

Page 2: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Jika mengingat ungkapan kapitalis “sumber daya

yang terbatas dan kebutuhan yang tidak terbatas” dengan

mudah Islam dapat membantahnya. Tidak ada yang dapat

mengelak dari bantahan itu karena Allah sendiri yang

membantahnya. Sebagaimana yang Allah firmankan di

dalam Al-Qur’an surat Hud ayat 6, “Dan tidak ada satu

pun makhluk bergerak (bernyawa) di bumi melainkan

semuanya dijamin Allah rezekinya.”.

Page 3: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Kebutuhan terbatas yang harus kita penuhi,

makan secukupnya, minum secukupnya,

memakai pakaian secukupnya, dan lain

sebagainya. Hingga berubahlah teori itu menurut

Islam “sumber daya yang tidak terbatas dan

kebutuhan yang terbatas”.

Page 4: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Biaya Produksi

Biaya produksi secara umum adalah semua pengeluaran perusahaan

untuk memperoleh faktor-faktor produksi yang akan digunakan untuk

menghasilkan barang-barang produksi oleh perusahaan tersebut. Untuk

analisis biaya produksi perlu diperhatikan dua jangka waktu, yaitu :

1. Jangka panjang, yaitu jangka waktu di mana semua faktor produksi

dapat mengalami perubahan

2. Jangka pendek, yaitu jangka waktu dimana sebagian faktor produksi

dapat berubah dan sebagian lainnya tidak dapat berubah.

Page 5: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Biaya produksi dapat dibedakan ke dalam dua macam, yaitu • Biaya tetap (fixed cost) • Biaya variabel (variable cost).

Page 6: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Pengertian Produksi

Muhammad Abdul Mannan menyatakan bahwa system

produksi dalam Islam harus dikendalikan oleh kriteria

objektif maupun subjektif. Kriteria yang objektif akan

tercermin dalam bentuk kesejahteraan yang dapat diukur dari

segi uang, dan kriteria subjektif dalam bentuk kesejahteraan

yang dapat diukur dari segi etika ekonomi yang didasarkan

atas perintah-perintah kitab suci Al-Qur’an dan Sunnah.

Page 7: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Jadi dalam Islam, keberhasilan sebuah system

ekonomi tidak hanya disandarkan pada segala sesuatu yang

bersifat materi saja, tapi bagaimana agar setiap aktifitas

ekonomi termasuk produksi, bisa menerapkan nilai-nilai,

norma, etika, atau dengan kata lain adalah akhlak yang baik

dalam berproduksi. Sehingga tujuan kemaslahatan umum

bisa tercapai dengan aktifitas produksi yang sempurna.

Page 8: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Ayat dan Hadits Tentang Produksi

Allah berfirman di surat An-Nahl ayat 65-69, yang artinya :

“Dan Allah menurunkan dari langit air (hujan) dan dengan air itu

dihidupkan-Nya bumi sesudah matinya. Sesungguhnya pada yang demikian

itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang

yang mendengarkan (pelajaran). (65) Dan Sesungguhnya pada binatang

ternak itu benar-benar terdapat pelajaran bagi kamu. Kami memberimu

minum dari pada apa yang berada dalam perutnya (berupa) susu yang

bersih antara kotoran dan darah, yang mudah ditelan bagi orang-orang

yang meminumnya. (66)

Page 9: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Dan dari buah kurma dan anggur, kamu membuat

minuman yang memabukkan dan rezki yang baik.

Sesunggguhnya pada yang demikian itu benar-benar

terdapat tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang

memikirkan.(67) Dan Tuhanmu mengilhamkan kepada

lebah: "Buatlah sarang-sarang di gunung-gunung, di

pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin

manusia",(68)

Page 10: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan

tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu).

dari perut lebah itu ke luar minuman (madu) yang bermacam-

macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang

menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang

demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan)

bagi orang-orang yang memikirkan.(69) ( Q.S An-Nahl : 65 –

69)

Page 11: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Dan hadits yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik Radhiallahu Anhu. Ia berkata, “ Kami berperang bersama Rasulullah Saw. Di Tabuk, lalu melintas di depan kami seorang pemuda yang gesit membawa hasil kerjanya, maka kami berkata, ‘ Alangkah bila pemuda itu berjihad dalam perang fisabilillah, maka ia akan mendapatkan yang lebih baik daripada hasil kerjanya itu.’

Page 12: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Akhirnya pembicaraan kami sampai kepada

Rasulullah Saw, maka beliau berkata, ‘ Apa yang telah

kalian katakan?’ kami menjawab, ‘ Demikian, dan

demikian, ‘ Maka beliau berkata, ‘Ketahuilah, bahwa

bila dia bekerja untuk kedua orangtuanya atau salah

satu dari keduanya, maka dia berjuang di jalan Allah.

Page 13: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Jika dia bekerja untuk mencukupi keluarganya, Maka

dia berjuang di jalan Allah. Dan, jika dia bekerja

untuk mencukupi dirinya, maka dia berjuang di jalan

Allah.” (Hadist ini dikeluarkan oleh Al- Mundziri).

Hadist ini menjelaskan keutamaan produksi, baik

yang memanfaatkan dirinya sendiri atau orang lain.

Page 14: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Keuntungan

Al-Qur’an telah memberikan tuntunan visi bisnis

yang jelas yaitu visi bisnis masa depan yaitu untuk

kepentingan mashlahah yang bukan semata-mata

mencari keuntungan sesaat, tetapi dalam keuntungan

sebagai sarana untuk mencapai tujuan hidup

sebagaimana digariskan dalam agama islam, yaitu

kebahagiaan dunia dan akhirat.

Page 15: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

Faktor Produksi

Menurut Al-Maududi dan Abu-Su’ud,

faktor produksi terdiri atas amal/kerja (labor),

tanah (land), dan modal (capital),

Page 16: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

A. Amal/Kerja (Labor)

Amal adalah segala daya dan upaya yang

dicurahkan dalam menghasilkan dan meningkatkan

kegunaan barang dan jasa, baik dalam bentuk

teoritis (pemikiran, ide, konsep) maupun aplikatif

(tenaga, gerakan) yang sesuai dengan syariah.

Page 17: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

B. Bumi/Tanah (Land)

Land (tanah) meliputi segala sesuatu yang

ada di dalam dan di luar ataupun disekitar bumi

yang menjadi sumber-sumber ekonomi, seperti

pertambangan, pasir, tanah pertanian, sungai dan

lain sebagainya.

Page 18: Al-Qur’an Hadits Ekonomi 5

C. Modal (Capital)

Capital adalah bagian dari harta kekayaan

yang digunakan utuk menghasilkan barang dan

jasa, seperti mesin, alat produksi, equipment

(peralatan), gedung, fasilitas kantor, transportasi

dan lain sebagainya.