AD Momentum

6
ANGGARAN DASAR MOMENTUM FT UNDIP BAB I NAMA, WAKTU DAN TEMPAT Pasal 1 NAMA Nama organisasi ini adalah Lembaga Pers Mahasiswa Momentum Pasal 2 WAKTU (1)Lembaga Pers Mahasiswa Momentum dibentuk pada tanggal 14 Maret 2011 (2)Lembaga Pers Mahasiswa Momentum dibentuk untuk jangka waktu yang tidak ditentukan Pasal 3 TEMPAT Lembaga Pers Mahasiswa Momentum bertempat di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia BAB II ASAS DAN DASAR Pasal 4 ASAS Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berasaskan Pancasila Pasal 5 DASAR Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berdasarkan Undang-Undang Dasar 1945 dan Kode Etik Jurnalistik BAB III SIFAT Pasal 6 Lembaga Pers Mahasiswa Momentum bersifat independen Pasal 7 Lembaga Pers Mahasiswa Momentum bukan merupakan organisasi sosial politik dan bukan

description

ad art momentum

Transcript of AD Momentum

ANGGARAN DASAR

ANGGARAN DASAR

MOMENTUM FT UNDIPBAB I

NAMA, WAKTU DAN TEMPAT

Pasal 1

NAMA

Nama organisasi ini adalah Lembaga Pers Mahasiswa MomentumPasal 2

WAKTU

(1) Lembaga Pers Mahasiswa Momentum dibentuk pada tanggal 14 Maret 2011(2) Lembaga Pers Mahasiswa Momentum dibentuk untuk jangka waktu yang tidak ditentukan

Pasal 3

TEMPAT

Lembaga Pers Mahasiswa Momentum bertempat di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia

BAB II

ASAS DAN DASAR

Pasal 4

ASAS

Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berasaskan PancasilaPasal 5

DASAR

Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berdasarkan Undang-Undang Dasar 1945 dan Kode Etik JurnalistikBAB III

SIFAT

Pasal 6

Lembaga Pers Mahasiswa Momentum bersifat independen

Pasal 7

Lembaga Pers Mahasiswa Momentum bukan merupakan organisasi sosial politik dan bukan merupakan bagian organisasi sosial politik serta tidak menjalankan politik praktis

BAB IV

BIDANG DAN BENTUK

Pasal 8BIDANG

Lembaga Pers Mahasiswa adalah organisasi mahasiswa yang bergerak dalam bidang jurnalistik kampusPasal 9BENTUKLembaga Pers Mahasiswa Momentum berbentuk Biro tingkat fakultasBAB V

LAMBANG DAN MOTTO ORGANISASI

Pasal 10LAMBANG

Lembaga Pers Mahasiswa Momentum mempunyai lambang organisasi

Pasal 11MOTTO

Motto Momentum adalah Cerdas, Obyektif, TerpercayaBAB VITUJUAN DAN USAHA

Pasal 12TUJUAN

Tujuan Lembaga Pers Mahasiswa Momentum adalah :

(1) Memberikan informasi kepada masyarakat pada umumnya dan mahasiswa Fakultas Teknik pada khususnya.

(2) Sebagai wadah untuk menyampaikan aspirasi Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Diponegoro(3) Media edukasi mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Diponegoro yang cerdas, obyektif dan terpercaya(4) Mewujudkan Tri Dharma Perguruan TinggiPasal 13USAHA

Usaha Momentum adalah :

(1) Menyalurkan aspirasi dan inspirasi mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Diponegoro dalam bentuk media jurnalistik

(2) Menerbitkan poster secara periodik dalam satu tahun kepengurusan(3) Mengelola berita lewat media elektronik (4) Menerbitkan majalah sekurang-kurangnya satu kali dalam satu kepengurusan(5) Melaksanakan fungsi pengkaderan dan pengembangan organisasi

(6) Melaksanakan usaha-usaha penggalangan dana

(7) Menggalang kerjasama dengan berbagai pihak

BAB VIISUSUNAN ORGANISASI

Pasal 14Susunan organisasi Lembaga Pers Mahasiswa Momentum sebagai berikut :

a. Dewan Redaksi Lembaga Pers Mahasiswa Momentumb. Pengurus BAB VIIIDEWAN REDAKSIPasal 15DEWAN REDAKSIDewan Redaksi Lembaga Pers Mahasiswa Momentum adalah:

1. Pimpinan Umum

2. Tim Litbang

3. Pimpinan Redaksi

4. Pimpinan Perusahaan

5. Redaktur PelaksanaPasal 16KEWAJIBAN, HAK, DAN SANKSI DEWAN REDAKSI

(1)Dewan Redaksi Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berkewajiban :

a. Menjaga persatuan dan kesatuan serta rasa kebersamaan Lembaga Pers Mahasiswa Momentumb. Menempatkan kepentingan Lembaga Pers Mahasiswa Momentum di atas kepentingan pribadi dan golongan

c. Mentaati dan melaksanakan segala peraturan yang ada di Lembaga Pers Mahasiswa Momentum(2)Dewan Redaksi Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berhak :

a. Memberikan saran dan kritik membangun demi kemajuan Lembaga Pers Mahasiswa Momentumb. Memanfaatkan fasilitas dari Lembaga Pers Mahasiswa Momentumc. Memanggil pihak diluar Dewan Redaksi untuk mengikuti rapat Dewan Redaksi jika diperlukan.

(3)Dewan Redaksi yang mencemarkan nama baik organisasi dan melanggar peraturan organisasi akan dikenakan sanksi oleh Pimpinan Umum berupa :

a. Peringatan lisan b. Peringatan tertulis c. Pencabutan hak dan kewajiban sebagai dewan redaksiBAB IXPENGURUS

Pasal 17Pengurus Lembaga Pers Mahasiswa Momentum adalah Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Diponegoro yang telah lolos seleksiPasal 18KEWAJIBAN, HAK, DAN SANKSI PENGURUS(1)Pengurus Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berkewajiban :

a) Menjaga persatuan dan kesatuan serta rasa kebersamaan antar pengurus Lembaga Pers Mahasiswa Momentumb) Menempatkan kepentingan Lembaga Pers Mahasiswa Momentum di atas kepentingan pribadi dan golongan

c) Mentaati dan melaksanakan segala peraturan yang ada di Lembaga Pers Mahasiswa Momentum(2)Pengurus Lembaga Pers Mahasiswa Momentum berhak :

a) Memberikan saran dan kritik membangun demi kemajuan Lembaga Pers Mahasiswa Momentumb) Memanfaatkan fasilitas dari Lembaga Pers Mahasiswa Momentum (3)Pengurus yang mencemarkan nama baik organisasi dan melanggar peraturan organisasi akan dikenakan sanksi oleh Dewan Redaksi berupa :

a) Peringatan lisan

b) Peringatan tertulis sebanyak dua kalic) Pencabutan hak dan kewajiban sebagai pengurusBAB X

PERTEMUAN

Pasal 19JENIS PERTEMUAN

Pertemuan dalam Lembaga Pers Mahasiswa Momentum terdiri dari :a. Rapat Kerja

b. Rapat Umum

c. Rapat Dewan Redaksid. Rapat Redaksie. Rapat Perusahaanf. Rapat EvaluasiBAB XIPERTANGGUNGJAWABAN

Pasal 20Pimpinan Umum beserta segenap pengurus menyampaikan laporan pertanggungjawaban pada akhir masa jabatannya dalam Kongres Mahasiswa Fakultas TeknikPasal 21Pertanggungjawaban pengurus di bawah Pimpinan Umum diatur dalam Anggaran Rumah TanggaBAB XIIPIMPINAN UMUM Pasal 22Pimpinan Umum diangkat dalam rapat kerja dan diberhentikan dalam Kongres Mahasiswa Fakultas TeknikPasal 23Pimpinan Umum memegang jabatannya selama satu periode kepengurusanPasal 24Jika Pimpinan Umum berhalangan maka kepemimpinan organisasi dipegang oleh pelaksana tugas yang ditunjuk Pimpinan UmumBAB XIIIPERUBAHAN ANGGARAN DASAR

Pasal 25Perubahan anggaran dasar hanya dapat dilakukan dalam rapat kerja Lembaga Pers Mahasiswa MomentumBAB XIVPEMBUBARAN

Pasal 26Pembubaran Lembaga Pers Mahasiswa Momentum hanya dapat dilakukan dengan persetujuan mahasiswa Fakultas Teknik yang disampaikan melalui kongresBAB XV

ATURAN TAMBAHAN

Pasal 27Segala ketentuan yang belum jelas dan belum diatur dalam Anggaran Dasar, dijelaskan dalam Anggaran Rumah Tangga

Pasal 28 Anggaran Dasar ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan