6. Soal Pembukuan LKD

download 6. Soal Pembukuan LKD

of 10

Transcript of 6. Soal Pembukuan LKD

BAGAN ALUR PROSES PEMBUKUAN LKD

Penjelasan Alur Pembukuan:1. Setiap transaksi keuangan harus dibuatkan dokumen untuk bukti pembukuan ( Bukti Kas Masuk, Bukti Kas Keluar, dan atau Bukti Pemindah Bukuan)

2. Bukti Kas Keluar/Masuk :2.a Bukti Kas masuk (Model 1A) sebelum dicatat Pembuku dalam Buku Kas Harian (LKD-1) dan Catatan Uang Masuk (LKD-2) ditandatangani Kasir sebagai penerima uang dan Penyetor

2.b Bukti kas keluar (Model 1B) sebelum dibayar oleh Kasir dan dicatat Pembuku dalam Buku Kas Harian (LKD-1) dan Catatan Uang Keluar (LKD-3) selain ditandatangani oleh : Penerima uang, Kasir, Pembuku dan ditanda tangani/disetujui oleh pejabat yang berwenang sesuai ketentuan (misalnya Manajer LKD) Khusus untuk pengeluaran biaya seperti pembelian ATK, komunilasi termasuk pembelian inventaris dilampiri kuitansi dari toko atau perusahaan penerima uang sebagai dokumen sumber.

Bukti Kas keluar untuk penyetoran kelebihan kas ke rekening Simpanan LKD di bank dilampirkan tanda penerimaan setoran dari bank. 3. Bukti pemindahbukuan (Model -1C)sebelum dicatat dalam Buku Besar dan Neraca Saldo (LKD-6) atau Buku Pendapatan dan Biaya (LKD-7) ditandatangani Pembuku dan Manajer LKD4. Pembuku mencatat seluruh transaksi tunai baik penyetoran maupun pengeluaran kedalam Buku Kas Harian (UPK-1) dan secara langsung dapat melihat saldo kas setiap terjadi mutasi.5. Berdasarkan Bukti Kas masuk/Keluar dan Bukti Pemindah Bukuan pembuku mencatat pada:

a. Bukti Kas masuk (Model 1A), dicatat pada:

Buku catatan uang masuk (LKD-2) dengan tinta hitam/biru sebelah Debet Kas dan sebelah Kredit rekening lawannya.

Buku bank (LKD-0) untuk transaksi simpanan LKD di Bank, buku inventaris,(LKD-5) untuk transaksi Inventaris, kartu pinjaman (LKD- 10A dan LKD-10B) dan kartu tabungan (LKD -12A dan LKD -12B) untuk transaksi tabungan Kelompok, yang bermutasi sebelah Kredit dengan tinta hitam/biru

b. Bukti Kas keluar dicatat pada:

Buku catatan uang keluar (5b) dengan tinta hitam/biru sebelah Kredit Kas dan sebelah Debet rekening lawannya.

Buku bank (LKD -0) untuk transaksi simpanan UPK di Bank, buku inventaris,( LKD -5) untuk transaksi Inventaris, kartu pinjaman (LKD - 10A dan LKD -10B) dan kartu tabungan LKD -12A dan LKD -12B) untuk transaksi tabungan Kelompok, yang bermutasi sebelah Debett dengan tinta hitam/biru

c. Bukti Pemindah Bukuan (Model 1C) dicatat dengan tinta merah pada:

Buku Besar & Neraca Saldo (LKD -6) dan atau Buku Pendapata & Biaya (LKD-7).

Buku bank (LKD -0) untuk transaksi simpanan LKD di Bank, buku inventaris,( LKD -5) untuk transaksi Inventaris, kartu pinjaman (LKD - 10A dan LKD -10B) dan kartu tabungan (LKD -12A dan LKD -12B) untuk transaksi tabungan Kelompok, yang bermutasi sebelah Debet/Kredit

Buku catatan uang masuk dan buku catatan uang keluar setiap hari kerja ditutup dan mutasinya dijumlahkan

6. Dari jumlah mutasi Buku Catatan Uang Masuk (LKD -2) dan Buku Catatan Uang Keluar (LKD -3) per rekening dicatat pada Buku Besar & Neraca (LKD -6) serta Buku Besar Pendapatan & Biaya (LKD -7) dengan tinta hitam/biru.

Pencatatan dalam Buku Besar & Neraca serta Buku Pendapatan & Biaya yang bersumber dari catatan uang masuk sebelah Debet Kas dan sebelah kredit rekening lawannya, sedangkan yang bersumber dari Buku Catatatn Uang Keluar sebelah Kredit rekening Kas dan sebelah Debet rekening lawannya.

7. Pencatatan pada Kartu Pinjaman dan Kartu Tabungan

Kartu pinjaman dibuat rangkap dua, yaitu LKD -4A untuk LKD dan LKD -4B untuk Kelompok peminjam dengan sumber pencatatan dari Bukti Kas Masuk, Bukti Kas Keluar dan Bukti Pemindah Bukuan

Kartu Tabungan Kelompok dibuat rangkap dua, yaitu LKD -12A untuk LKD dan LKD -12B sebagai buku tabungan untuk Kelompok penabung dengan sumber pencatatan dari Bukti Kas Masuk, Bukti Kas Keluar dan Bukti Pemindahbukuan

8. Setap akhir bulan pembuku mencatat pada :

a. Register sisa pinjaman (LKD -11) yang bersumber dari mutasi pada kartu pinjaman (LKD -4A).

b. Register tabungan (LKD -13) yang bersumber dari kartu tabungan (LKD -12A)

9. Pada akhir bulan pembuku membuat laporan2 sesuai ketentuan yang berlaku yang bersumber dari Neraca, Laporan Laba-Rugi dan register sisa pinjaman maupun register tabungan Catatan :

1. Untuk kegiatan Tutup Buku Akhir bulan

Sebelum tutup buku akhir bulan dihitung pembebanan :

1.a Biaya Penyusutan Aktiva tetap sesuai ketentuan yang berlaku (untuk inventaris disusutkan selama 60 bulan)

1.b Biaya Cadangan Resiko Pinjaman dihitung berdasarkan selisih dari perhitungan cadangan yang harus ada pada bulan ybs dikurangi dengan cadangan yang telah ada, selisihnya D atau kredit akan menambah/mengurangi biaya cadangan penyusutan dengan dibuatkan Bukti Pemindah Bukuan

Perhitungan pembentukan cadangan berdasarkan kolektibilitas pinjaman sbb.:

1 % dari saldi Pinjaman lancar.

5 % dari saldi pinjaman DPK

15% dari saldo pinjaman Kurang lancar

50% dari saldo pinjaman Diragukan

100% dari saldo pinjaman Maceti

2. Pembukuan akhir Tahun

2.a Dilakukan penihilan Saldo Biaya dan Saldo Pendapatan ke rekening Laba Rugi

2.b Dilakukan penihilan rekening Laba Rugi ke dalam rekening Laba (Rugi) Tahun Berjalan.

2.c Pada tahun berikutnya apabila diputuskan dibaginya laba (berdasarkan RWT) dilakukan jurnal pembagian tersebut dari Laba Tahun lalu.

Untuk lebih memperjelas dan memudahkan dalam pelaksanaan operasional UPK di bidang pembukuan terlampir contoh penatakerjaan formulir pembukuan transaksi selama 2 (dua) bulan .

CONTOH CARA PENATAKERJAAN FORMULIR PEMBUKUAN LKDLKD Banyu Biru , memulai kegiatan pada tanggal 1 Maret 2008 dengan transaksi pembukuan bulan Maret dan April 2008 sebagai berikut :TanggalTransaksi /Mutasi Pembukuan

01-03-2008Diterima Modal sebesar Rp. 100.000.000,- dana tersebut langsung ditransfer ke rekening LKD di Bank X

Diterima tabungan untuk dana tanggung renteng dari Kelompok Bunga Mawar sebesar Rp.100.000,- atas nama 6 anggota dan dari Kelompok Bunga Melati Rp. 160.000,- untuk 8 anggota

03-03-2008Diambil Simpanan di Bank X sebesar Rp. 3.000.000,-

Pembelian Percetakan sebesar Rp. 100.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Mawar sebesar Rp. 2.500.000,- untuk 6 anggota jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan. Diterima titipan/tabungan KSM Kamboja Rp. 60.000,-

06-03-2008Diambil Simpanan di Bank X sebesar Rp. 4.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Melati sebesar Rp. 4.000.000,- untuk 8 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Sedap Malam sebesar Rp. 70.000,-

10-03-2008Pengambilan simpanan LKD di Bank X sebesar Rp. 8.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Kamboja sebesar Rp. 3.000.000,- untuk 7 anggota jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Dahlia sebesar Rp. 100.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Sedap Malam untuk 10 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Anggrek sebesar Rp. 50.000

13-03-2008Pengambilan simpanan LKD di Bank X sebesar Rp. 5.000.000,-,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Dahlia untuk 10 anggota a Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Bougenvile sebesar Rp. 150.000,-

17-03-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 2.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Anggrek untuk 5 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Teratai sebesar Rp. 50.000,-

Pembayaran biaya Transfortasi dan Komunikasi Rp. 100,000,-

24-03-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 5.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Bougenvile untuk 10 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Anyelir sebesar Rp. 100.000,-

Pembelian 1 set meja kerja Rp. 300.000,-

27-03-2008Pengambilan Dana Simpanan UPK di Bank X Rp. 6.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Teratai 10 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Tanjung sebesar Rp. 60.000,-

31-03-2008Dibayar biaya Tenaga Kerja LKD (Gaji) bulan Maret 2008 Rp. 500.000,-

Dibentuk Cadangan resiko Pinjaman sebesar 1% dari saldo pinjaman lancar akhir bulan

Aktiva Tetap (meja/Kursi kerja) sebesar Rp. 300.000,- disusutkan selama 60 bulan sehingga pembentukan dan pembebanan ke biaya penyusutan sebesar Rp. 5.000,- per bulan

01-04-2008Pengambilan simpanan LKD di Bank X Rp. 3.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Anyelir untuk 6 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Tulip sebesar Rp. 30.000.-

Diterima setoran dari Kelompok Bunga Mawar untuk angsuran Pokok pinjaman Rp. 250.000, bunga Rp. 50.000,- dan tabungan Rp. 25.000,-

03-04-2008Pengambilan simpanan LKD di Bank X Rp. 4.000.000,-

Realisasi pinjaman Kelompok Bunga Tanjung untuk 10 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan dengan bunga 2% plate rate per bulan.

Diterima titipan/tabungan Kelompok Bunga Kecubung sebesar Rp. 50.000,-

Diterima setoran dari Kelompok Bunga Melati untuk angsuran Pokok pinjaman Rp. 400.000,- bunga Rp. 80.000,- dan tabungan Rp. 40.000,-

07-04-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 5.000.000,-

Realisasi Pinjaman Kelompok Bunga Tulip untuk 10 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 10 bulan bunga 2% plate rate per bulan

Diterima titipan/tabungan Kelompok Permata sebesar Rp. 30.000,-

Diterima setoran dari Kelompok Bunga Kamboja untuk angsuran Pokok pinjaman Rp. 300.000,- bunga Rp. 60.000,- dan tabungan Rp. 35.000,-

10-04-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 4.000.000,-

Realisasi Pinjaman Kelompok Bunga Kecubung untuk 10 anggota @ Rp. 500.000,- jangka waktu 6 bulan bunga 2% plate rate per bulan

Diterima titipan/tabungan Kelompok Intan sebesar Rp.100.000,-

Diterima setoran dari Kelompok Bunga Sedap Malam untuk angsuran Pokok pinjaman Rp. 500.000,- bunga Rp. 100.000,- dan tabungan Rp. 50.000,-

14-04-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 2.000.000,-

Realisasi Pinjaman Kelompok Permata Rp. 3.000.000 untuk 6 anggota jangka waktu 6 bulan bunga 2% plate rate per bulan

Diterima titipan/tabungan Kelompok Diamond sebesar Rp. 80.000,-

Diterima setoran dari Kelompok Bunga Dahlia untuk angsuran Pokok pinjaman Rp. 500.000,- bunga Rp. 100.000,- dan tabungan Rp. 70.000,-

17-04-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 3.000.000,-

Realisasi Pinjaman Kelompok Intan untuk Rp. 3.000.000,- untuk 6 anggota, waktu 6 bulan bunga 2% plate rate per bulan

Diterima titipan/tabungan Kelompok Jamrud sebesar Rp.60.000,-

Diterima setoran dari Kelompok Bunga Anggrek untuk angsuran Pokok pinjaman Rp. 100.000,- bunga Rp. 50.000,-

Dibayar biaya transportasi dan komunikasi Rp. 100.000,-

21-04-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 3.000.000,-

Realisasi Pinjaman Kelompok Diamond Rp. 3.000.000,- untuk 6 anggota, waktu 6 bulan bunga 2% plate rate per bulan

Setoran tabungan Kelompok Berlian Rp, 50.000,-

Angsuran pinjaman Kelompok Bougenvile Rp. 400.000,- (Pokok 300.000 bunga Rp. 100.000,-)

Pembelian ATK (biaya Kantor) sebesar Rp. 50.000,-

24-04-2008Pengambilan Dana Simpanan LKD di Bank X Rp. 5.500.000,-

Realisasi Pinjaman Kelompok Jamrud Rp. 3.000.000,- untuk 6 anggota, waktu 6 bulan bunga 2% plate rate per bulan

Realisasi Pinjaman Kelompok Berlian Rp. 5.000.000,- untuk 10 anggota, waktu 6 bulan bunga 2% plate rate per bulan

30-04-2008Dibayar insentip petugas LKD bulan April 2008 sebesar Rp.500.000,-

Dibentuk Cadangan Resiko Pinjaman sebesar 1% dari saldo pinjaman lancar dan 5% dari pinjaman DPK posisi akhir bulan

Dipindahbukukan biaya penyusutan Inventaris & Harta Tetep bulan April 2008 Rp. 5.000,- per bulan

Berdasarkan data tersebut maka petugas Pembukuan/Administrasi melakukan pembukuan transaksi dan penatakerjaan administrasi lainnya sebagai berikut:

1. Untuk penerimaan dana dibuatkan tanda setoran

2. Untuk simpanan ke Bank x dibuatkan tanda pengeluaran (kuitansi)

3. Untuk pembelian percetakan dibuat bukti pengeluaran

4. Untuk realisasi per Kelompok dibuatkan bukti pengeluaran

5. Untuk penerimaan titipan tabungan dibuatkan tanda bukti seoran/penerimaan per Kelompok6. Untuk biaya Tansfortasi dan Komunikasi dibuatkan tanda bukti pengeluaran

7. Untuk Biaya Gaji Tenaga Kerja LKD dibuatkan tanda Bukti pengaluaran

8. Untuk Pengambilan dana dari Simpanan LKD di Bank X dibuatkan bukti setoran

9. Untuk setoran uang ke simpanan LKD di Bank X dibuatkan bukti pengeluaran

10. Untuk penerimaan angsuran pinjaman (pokok + Bunga) dibuatkan Bukti penerimaan

11. Untuk cadangan penghapusan dibuatkan bukti pemindah bukuan

12. Untuk pembukuan biaya penyusutan Aktiva Tetap dibuatkan bukti pemindah bukuan

13. Selanjutnya menatakerjakan buku jurnal harian dan ditutup /direkap setiap akhir hari

14. Berdasarkan hasil rekap Buku jurnal kemudian dimasukan ke buku besar dan buku pembantu

15. Menatakerjakan register sisa pinjaman dan register simpanan

16. Pada akhir bulan membuat neraca dan Laba Rugi.berdasarkan buku besar

Adapun contoh penatakerjaan formulir pembukuan masing-masing transaksi terlampir sbb.Laporan Laba/Rugi

N e r a c a

Buku Besar Pendapatan & Biaya

Buku Besar & Neraca saldo

Bukti Transaksi Non Kas

Transaksi Non Kas

Catatan/Jurnal Uang Keluar

Catatan/Jurnal Uang Masuk

Buku dan Kartu Pinjaman

Buku Kasir / Kas Harian

Bukti Uang Keluar

Bukti Uang Masuk

Transaksi Kas

Catatan/Jurnal Transaksi Non Kas (Pemindahbukuan)

PEMBUKUAN

LEMBAGA KEUANGAN DESA (LKD)