20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

36
ENGINE KERJA SISTEM BAHAN BAKAR BENSIN OTO.KR02.014.01 MODUL 1 DARI 2 BUKU PENILAIAN

Transcript of 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Page 1: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

ENGINE

KERJA SISTEMBAHAN BAKAR BENSINOTO.KR02.014.01

MODUL 1 DARI 2

BUKUPENILAIAN

Page 2: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Daftar Isi Halaman

Bagian – 1 2

Pendahuluan 2

Definisi Pelatih, Peserta Pelatihan dan Pelatihan 2

Disain Modul 2

Isi Modul 3

Pelaksanaan Modul 3

Hasil Pelatihan 5

Pengenalan 5

Prasyarat 5

Pengakuan Kompetensi Tertentu (RCC) 5

Bagian - 2 6

Kegiatan 1 6Langkah 1 - Pelajaran 6Langkah 2 - Respon dan Praktek 6Langkah 3 - Penilaian 15

Kegiatan 2 16Langkah 1 - Pelajaran 16Langkah 2 - Respon dan Praktek 16Langkah 3 - Penilaian 21

Kegiatan 3 22Langkah 1 - Pelajaran 22Langkah 2 - Respon dan Praktek 22Langkah 3 - Penilaian 25

Langkah Akhir; Penilaian 26

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 1/26

Page 3: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Bagian – 1

Pendahuluan

Modul ini terdiri dari tiga buku petunjuk yaitu Buku Informasi, Buku Kerja dan Buku Penilaian. Ketiga buku tersebut saling berhubungan dan menjadi referensi Modul Pelatihan. Berikut ini adalah Buku Penilaian.

Modul Pelatihan ini menggunakan Pelatihan Berbasis Kompetensi sebagai pendekatan untuk mendapatkan keterampilan yang sesuai di tempat kerja.

Pelatihan Berbasis Kompetensi memfokuskan pada keterampilan seseorang yang harus dimiliki di tempat kerja. Fokusnya adalah pada pencapaian keterampilan dan bukan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengikuti pelatihan.

Modul Pelatihan ini berdasarkan pada Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI). Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) adalah pernyataan pengetahuan, sikap dan keterampilan yang diakui secara nasional yang diperlukan untuk penanganan perbaikan disektor otomotif.

Modul Pelatihan ini terutama digunakan sebagai Kriteria Penilaian terhadap Standar Kompetensi Kerja Nasional (SKKNI) OTO.KR02.014.01

Definisi Pelatih, Peserta Pelatihan dan Pelatiha

Pada modul Pelatihan ini, seseorang yang menyampaikan materi pelatihan lebih dikenal dengan sebutan Pelatih. Di sekolah-sekolah, institusi-institusi dan pusat-pusat pelatihan, orang tersebut lebih dikenal dengan sebutan guru, instruktur, pembimbing atau sebutan lainnya.

Berkaitan dengan keterangan di atas, seseorang yang berusaha mencapai kemampuan disebut Peserta Pelatihan. Pada sekolah-sekolah, institusi-institusi dan pusat-pusat pelatihan, orang tersebut lebih dikenal dengan sebutan siswa, murid, pelajar, peserta, atau sebutan lainnya.

Pelatihan adalah proses pengajaran yang berlangsung di sekolah, institusi ataupun Balai Latihan Kerja.

Disain Modul

Modul ini didisain untuk dapat digunakan pada Pelatihan Klasikal dan Pelatihan Individual/mandiri :

Pelatihan Klasikal adalah pelatihan yang disampaikan oleh seorang pelatih.

Pelatihan Individual/mandiri adalah pelatihan yang dilaksanakan oleh peserta dengan menambahkan unsur-unsur/sumber-sumber yang diperlukan dengan bantuan dari pelatih.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 2/26

Page 4: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Isi Modul

Buku Informasi

Buku Informasi ini adalah sumber untuk pelatihan maupun peserta pelatihan dan berisi : informasi yang dibutuhkan oleh peserta pelatihan sebelum melaksanakan

praktek kerja.

Buku Kerja

Buku Kerja ini harus digunakan oleh peserta pelatiahan untuk mencatat setiap pertanyaan dan kegiatan praktek baik dalam Pelatihan Klasikal maupun Pelatihan Individual/mandiri.

Buku ini diberikan kepada peserta pelatihan dan berisi: kegiatan-kegiatan akan membantu peserta pelatihan untuk mempelajari dan

memahami informasi kegiatan pemeriksaan yang digunakan untuk memonitor pencapaian

kemampuan/ketrampilan peserta pelatihan. kegiatan penilaian untuk menilai pengetahuan peserta pelatihan kegiatan penilaian untuk menilai kemampuan peserta pelatihan dalam

melaksanakan praktek kerja.

Buku Penilaian

Buku Penilaian ini digunakan oleh pelatih untuk menilai jawaban dan tanggapan peserta pelatihan pada Buku Kerja dan berisi : kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh peserta pelatihan sebagai pernyataan

kemampuan metode-metode yang disarankan dalam proses penilaian

kemampuan/ketrampilan peserta pelatihan sumber-sumber yang dapat digunakan oleh peserta pelatihan untuk mencapai

kemampuan/ketrampilan semua jawaban/tanggapan pada setiap pertanyaan yang diisikan pada Buku

Kerja petunjuk bagi pelatih untuk menilai setiap kegiatan praktek catatan pencapaian kemampuan/ketrampilan peserta pelatihan.

Pelaksanaan modul

Pada Pelatihan Klasikal, pelatih akan : menyediakan Buku Informasi yang dapat digunakan peserta pelatihan sebagai

sumber pelatihan menyediakan salinan Buku Kerja kepada setiap peserta pelatihan menggunakan Buku Informasi sebagai sumber utama dalam penyelenggaraan

pelatihan memastikan setiap peserta pelatihan memberikan jawaban/tanggapan dan

menuliskan hasil tugas prakteknya pada Buku Kerja menggunakan Buku Penilaian untuk menilai jawaban/tanggapan dan hasil-hasil

peserta pelatihan pada Buku Kerja.

Pada Pelatihan Individual/mandiri, peserta pelatihan akan :

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 3/26

Page 5: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

menggunakan Buku Informasi sebagai sumber utama pelatihan menyelesaikan setiap kegiatan yang terdapat pada Buku Kerja memberikan jawaban/tanggapan pada Buku Kerja mengisikan hasil tugas praktek pada Buku Kerja memiliki tanggapan-tanggapan dan hasil penilaian oleh Pelatih.

Hasil Pelatihan

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 4/26

Page 6: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Setelah menyelesaikan materi pelatihan ini, tanpa bantuan peserta pelatihan lain peserta pelatihan dapat :

Menjelaskan kerja dari sistem bahan bakar karburator Menjelaskan kerja sistem injeksi bahan bakar. Menjelaskan kerja dari semua komponen-komponen sistem bahan bakar bensin.

Pengenalan

Untuk memahami sistem bahan bakar bensin kendaraan, merupakan hal penting peserta pelatihan menjadi terbiasa dengan komponen-komponen dan kerja dari berbagai macam rancangan pada kendaraan-kendaraan saat ini . Sistem-sistem tersebut memerlukan perawatan berkaitan dengan jadwal-jadwal pembuat dan kondisi kerja kendaraan.

Prasyarat

Sebelum mengikuti modul ini, peserta pelatihan harus sudah menyelesaikan modul berikut ini :

OTO.KR01.016.01- Mengikuti Prosedur Kesehatan dan Keselamatan Kerja OTO.KR01.017.01- Penggunaan dan Pemeliharaan Peralatan dan

Perlengkapan Tempat Kerja

Pengakuan Kompetensi Tertentu (RCC)

Peserta pelatihan boleh mengajukan keterampilannya atau kompetensi-kompetensi yang diakui melalui proses Penerapan Hasil Belajar (RPL : Recognition of Prior Learning). Pelatih harus membuat rencana pengujian pengetahuan dan keterampilan peserta pelatihan. Pembuktian kompetensi dilakukan berdasarkan prinsip-prinsip dan praktek-praktek dari Penerapan Hasil Belajar (RPL). Jika dinilai peserta pelatihan dapat melakukan keterampilan sesuai dengan standar yang diberikan di dalam Lembar Pemeriksaan Hasil Belajar.

Bagian - 2

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 5/26

Page 7: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

KEGIATAN 1

Peserta pelatihan harus dapat menjelaskan kerja dari sistem bahan bakar karburator pada kendaraan.

Langkah 1 - PELAJARAN

Sumber Referensi

Buku informasi OTO.KR02.014.01 modul 1 Buku manual bengkel Buku May and Crouse 6 th Edition Vol. 2 Chap.10

Prosedur

1. Baca buku manual yang diperlukan dan resapi informasi.2. Jawab pertanyaan dalam kegiatan.3. Mintalah pelatih untuk memeriksa semua jawaban dan menandatangani pada

tabel pemeriksaan.

Langkah 2 – RESPON dan PRAKTEK

Respon Peserta

Pertanyaan 1Sebutkan tiga fungsi sebuah karburator !

Jawabana. Untuk mengabutkan bahan bakar kedalam saluran pemasukanb. Untuk mencampur bahan bakar dengan udara dalam perbandingan yang

sesuaic. Mengontrol jumlah campuran bahan bakar dan udara yang disalurkan ke

engin

Pertanyaan 2Apakah maksud pengabutan dalam kaitannya dengan karburator?

JawabanPengabutan adalah pemecahan bahan bakar dalam tetesan-tetesan yang kecil.

Pertanyaan 3

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 6/26

Page 8: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Apakah maksud penguapan dalam kaitannya dengan karburator?

JawabanPenguapan adalah perubahan dari zat cair menjadi gas.

Pertanyaan 4Jelaskan kerja dari venturi ketika terdapat udara yang mengalir.

JawabanKetika udara mengalir melalui venturi kecepatannya meningkat dan tekanannya menurun. Tekanan jatuh dibawah tekanan atmosfer disebut dengan kevakuman.

Pertanyaan 5Beri nama komponen pada gambar berikut:

Jawaban1. Venturi primer2. Jet pompa percepatan3. Nosel utama4. Saluran penyeimbang5. Katup cuk

11. Jarum dan dudukannya12. Katup gas13. Nosel idel dan perpindahan14. Sekrup penyetel campuran idel14a. Saluran sistem idel

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 7/26

Page 9: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

6. Jet udara sistem utama7. Jet udara sistem idel7A Jet idel8. Piston sistem pengaya9. Pegas pompa percepatan10. Pelampung

15. Jet utama16. Katup pengaya17. Katup tekan sistem percepatan18. Katup masuk sistem percepatan

Pertanyaan 6Sebutkan enam (6) sistem dalam karburator dan jelaskan kapan kerjanya.

Jawaban1. Sistem Pelampung

Pelampung dan jarum serta dudukannya menjaga tinggi permukaan bensin didalam ruang pelampung agar konstan.

2. Sistem Idel dan PerpindahanMenyalurkan bahan bakar ketika engin berputar rendah (idel) dan selama katup gas dibuka setelah posisi idel tetapi sebelum sistem utama mulai bekerja.

3. Sistem CukDigunakan ketika engin dingin akan dihidupkan untuk menyediakan campuran yang kaya bahan bakar untuk keperluan star dan hidup engin saat dingin.

4. Sistem UtamaMenyediakan bahan bakar untuk semua keadaan pengendaraan selain keadaan idel dan perpindahan.

5. Sistem PengayaSistem bantu untuk memperkaya bahan bakar pada campuran selama katup gas membuka penuh agar diperoleh daya mesin yang besar.

6. Sistem Pompa PercepatanMenyediakan sebuah semburan bensin dalam waktu yang singkat ketika katup gas dibuka.

Pertanyaan 7Sebutkan tiga (3) gas beracun dan dua gas tidak beracun yang dihasilkan oleh proses pembakaran dari engin.

JawabanGas Beracun Gas Tidak Beracun

1. Hidrocarbon (HC) 1. Carbon Dioxide (CO2)

2. Carbon Monoxide (CO) 2. Air (H2O)

3. Oxides of Nitrogen (NOx)

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 8/26

Page 10: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Pertanyaan 8Apa maksud dari Perbandingan Stochiometric ?

JawabanPerbandingan campuran yang tepat antara bahan bakar dan udara dengan ukuran massa untuk meyakinkan semua bahan bakar terbakar dengan jumlah oksigen yang sesuai dan menghasilkan air dan carbon dioxide.Perbandingan Stoichiometric adalah 14,7 : 1

Pertanyaan 9Beri nama bagian yang ditunjuk

Jawaban

A. Piston peredam F. Jet

B. Piston utama G. Saluran vakum

C. Saluran atmosfer H. Katup gas

D. Jarum I. Ruang atmosfer

E. Venturi J. Ruang vakum

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 9/26

Page 11: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Pertanyaan 10Jelaskan bagaimana perubahan posisi katup gas yang menyebabkan gerakan piston dan memberikan aliran bahan bakar lebih banyak pada karburator dalam pertanyaan 9.

JawabanKetika katup dibuka, hambatan aliran udara meningkat sehingga kecepatan udara melalui venturi meningkat menyebabkan meningkatnya kevakuman. Vakum yang tinggi disalurkan ke bagian atas piston dan tekanan atmosfer dibawah piston menyebabkan piston naik. Ujung jarum yang tirus naik sehingga lubang nosel semakin besar dan bahan bakar tersemprot lebih banyak bercampur dengan udara yang mengalir dengan banyak.

Pertanyaan 11Jelaskan bagaimana campuran kaya bahan bakar terbentuk pada karburator ini untuk keperluan star.

JawabanJet utama diperendah dan hal ini menimbulkan area lebih besar pada jet berkaitan denga bentuk tirus dari jarum. Hal ini memungkinkan lebih banyak bahan bakar mengalir untuk jumlah udara yang tetap, yang mana dapat dikatakan memberi campuran kaya akan bahan bakar.

Pertanyaan 12Efek seperti apa yang akan tampak apabila pada piston tidak diberi oli peredam?

JawabanTanpa oli peredam, pembukaan piston akan mendadak dan menghasilkan gerakan tidak halus, jika gerakan piston mendadak kecepatan udara melalui venturi hilang dan menghasilkan semprotan kasar.

Pertanyaan 13Apa alasan pada engin yang hisapan pistonnya lebih besar menggunakan karburator empat ruang pencampur (barrel) dengan pembukaan bersama dibandingkan dengan menggunakan karburator ruang pencampur tunggal dengan ukuran besar?

JawabanUntuk meyakinkan bahwa aliran udara ke engin tidak terhambat pada kerja beban tinggi, sebuah karburator ruang pencampur tunggal perlu ruang yang sangat besar. Pada beban rendah aliran udara melalui karburator tersebut tidak menghasilkan kevakuman yang cukup pada venturi untuk mengoperasikan sistem utama. Ini memerlukan sebuah perubahan lanjut dari sistem idel dan perbandingan campuran bahan bakar dan udara akan tidak akurat.

Pertanyaan 14Bagaimana kerja katup kedua dari karburator ruang pencampur banyak?

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 10/26

Page 12: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Jawaban1. Bersama-sama2. Dengan kevakuman3. Secara mekanik

Pertanyaan 15Mengapa katup kedua dicegah dari kerja ketika katup cuk bekerja?

JawabanKarena katup kedua tidak dilengkapi dengan katup cuk maka jika katup kedua terbuka saat katup cuk bekerja mengakibatkan pengecukan tidak efektif.

Pertanyaan 16Bagaimana katup kedua dicegah bekerja ketika katup cuk bekerja?

JawabanDengan sambungan pengunci pada rangkaian sekunder yang mencegah dari pembukaan ketika cuk dioperasikan.

Pertanyaan 17Efek apa yang akan terjadi jika sebuah rangkaian katup selenoid pemutus aliran bahan bakar terputus?

JawabanKendaraan akan terganggu pada putaran idelnya.

Pertanyaan 18Sebutkan tiga metode kerja dari anti dieseling atau selenoid pencegah mesin berputar.

Jawaban1. Menyumbat saluran pemasukan udara dengan katup selenoid.2. Memutus bahan bakar pada saluran idel dengan katup selenoid.3. Memegang plat katup gas terbuka pada posisi idel normal dengan sebuah

selenoid, memungkinkan plat katup gas menutup secara lengkap saat engin dimatikan.

Pertanyaan 19Sebutkan empat (4) jenis kerja cuk:

Jawaban1. Elemen lilin2. Bi-metal listrik3. Thermostatik panas mesin4. Manual

Pertanyaan 20Jelaskan pegas bi-metal yang terpasang pada cuk otomatis.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 11/26

Page 13: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

JawabanSebuah pegas bi-metal terdiri dari dua bahan berbeda yang diikat bersama. Ketika menerima panas mereka mengembang pada tingkat yang berbeda dan pegas bengkok. Jika pegas berbentuk spiral ini akan mengakibatkan semakin kencang atau kendor ketika temperaturnya berubah.

Pertanyaan 21Tuliskan huruf pada nama komponen sebenarnya dalam kolom jawaban.

Jawaban

Sekrup Penyetel Campuran Idel L

Katup Pengaya K

Koreksi udara jet utama tingkat pertama D

Koreksi udara jet utama tigkat kedua A

Plat katup gas tingkat pertama M

Plat katup gas tingkat kedua N

Cuk C

Plunyer pompa percepatan F

Piston sistem pengaya E

Nosel percepatan B

Saluran masuk bahan bakar G

Katup percepatan J

Jarum dan dudukannya H

Penggerak katup kedua kevakuman O

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 12/26

Page 14: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Pertanyaan 22Dari gambar, hubungkan huruf yang benar dengan komponen sistem bahan bakar.

Jawaban

Pompa Bahan bakar C

Saluran Pemasukan H

Karburator F

Saluran Kembali B

Saringan Bahan Bakar I

Katup Gas G

Saringan Udara E

Saringan Bahan Bakar D

Udara Masuk J

Saluran Pemberi A

Pertanyaan 23Apa kegunaan karburator?

JawabanKegunaan karburator adalah untuk mencampur udara dan bahan bakar secara bersama dalam perbandingan yang benar dan disesuaikan dengan beban yang bervariasi.

Pertanyaan 24Terdapat tiga pipa dari tanki bahan bakar, untuk apakah pipa-pipa itu?

Jawaban1. Saluran pemberi bahan bakar2. Saluran kembali3. Saluran ventilasi

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 13/26

Page 15: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Pertanyaan 25Apa kedua fungsi dari kisi-kisi yang dipasangkan pada tangki?

Jawaban1. Penguat tanki2. Meredam gerakan bahan bakar.

Pertanyaan 26Dari bahan apakah tanki bahan bakar dibuat?

Jawaban1. Lembar baja tipis2. Plastik cor.

Pertanyaan 27Apa kedua fungsi katup “tekanan negatif” yang dipasangkan pada tutup tanki?

JawabanMengijinkan udara masuk ke tanki jika tekanan didalam tanki turun akibat perubahan temperatur.

Pertanyaan 28Apa yang menyebabkan tanki diijinkan bernafas?

JawabanMemungkinkan terjadinya pengembangan dan penyusutan dari bahan bakar untuk menjaga tekanan atmosfer. Hal mengakibatkan tekanan yang berbeda pada pompa bahan bakar.

Pertanyaan 29Langkah keselamatan apa yang harus diperhatikan ketika mereparasi sebuah tanki bahan bakar bensin?

JawabanAdanya bahaya gas bahan bakar didalam tanki yang dapat meledak terkena panas. Tanki bahan bakar harus dilayani dengan hati-hati. Tanki bahan bakar dicuci dan didirikan, lalu isi dengan air atau semprotkan gas sebelum direparasi.

Pertanyaan 30Bagaimana tinggi bahan bakar diukur untuk menyediakan informasi pembacaan jumlah bahan bakar?

JawabanTanki dilengkapi dengan sebuah unit pelampung yang terhubung dengan sebuah tahanan geser. Apabila tinggi permukaan bahan bakar berubah sinyal listrik yang melalui pengukur berubah.

Pertanyaan 31Sebutkan komponen-komponen utama dari sistem pengaliran bahan bakar untuk sistem karburator.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 14/26

Page 16: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Jawaban

1. Tanki bahan bakar2. Saluran bahan bakar3. Pompa pengalir

4. Saringan bahan bakar5. Karburator6. Saringan udara

Pertanyaan 32Dimanakah umumnya pompa pengalir bahan bakar diletakkan?

JawabanPompa mekanik digerakkan oleh poros kam sehingga terletak disekitar poros ini. Pompa listrik dapat didudukkan dalam tanki atau ditempat lain dari sistem.

Pertanyaan 33Mengapa saluran pengembali dipassangkan pada beberapa pompa mekanik?

JawabanUntuk memungkinkan pompa bekerja secara terus menerus termasuk saat karburator penuh bensin, dengan mengalirkan bahan bakar kembali ke tanki.

Langkah 3 – PENILAIAN

Lembar Pemeriksaan Peserta untuk Kegiatan 1

Semua kesalahan harus diperbaiki terlebih dahulu sebelum ditandatangani.

YASudahkah semua tanggapan benar diisikan untuk pertanyaan 1 s/d 33? ………

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 15/26

Page 17: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

KEGIATAN 2

Peserta pelatihan harus dapat menjelaskan kerja dari sistem injeksi bahan bakar pada kendaraan.

Langkah 1 – PELAJARAN

Sumber Referensi

Buku informasi OTO.KR02.014.01 modul 1 Buku manual bengkel Buku May and Crouse 6 th Edition Vol. 2 Chap.12

Prosedur

1. Baca buku manual yang diperlukan dan resapi informasi.2. Jawab pertanyaan dalam kegiatan.3. Mintalah pelatih untuk memeriksa semua jawaban dan menandatangani pada

tabel pemeriksaan.

Langkah 2 – RESPON dan PRAKTEK

Respon Peserta

Pertanyaan 1Jelaskan tanggapan untuk sensor-sensor berikut:

Jawaban1. Saklar Posisi Katup

Untuk mengirimkan informasi ke kontrol unit keadaan katup sedang:a. Pada posisi idelb. Pada posisi membuka penuhc.Sedang pada posisi diantara idel dan membuka penuh.

2. Sensor temperatur udaraMenggunakan sebuah sinyal tegangan geser mengirimkan informasi temperatur dari udara masuk di saluran pemasukan ke kontrol unit.

3. Sensor temperatur air pendinginMenggunakan sebuah sinyal tegangan geser mengirimkan informasi temperatur dari air pendingin ke kontrol unit.

4. Sensor aliran udaraMenggunakan sebuah sinyal tegangan geser mengirimkan informasi jumlah udara yang mengalir melalui saluran pemasukan ke kontrol unit.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 16/26

Page 18: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

5. Sinyal DistributorMengirimkan informasi keadaan poros engkol dan putaran engin ke kontrol unit. Informasi ini memungkinkan Kontrol Unit mengatur waktu injeksi.

Pertanyaan 2Mengapa regulasi tekanan bahan bakar merubah tekanan bahan bakar selama terjadi perbedaan beban engin?

JawabanTanpa tekanan bahan bakar divariasikan dengan perubahan tekanan di saluran pemasukan (intake manifold), adanya perubahan kevakuman didalam saluran pemasukan (intake manifold) dapat menyebabkan sebuah perubahan kecil dalam jumlah injeksi bahan bakar untuk keadaan lama waktu pembukaan yang sama dari injektor.

Pertanyaan 3Apa perbedaan kerja antara injektor star dingi dan injektor yang lainnya?

JawabanInjektor star dingin adalah injektor dengan aliran tetap sementara injektor yang lain alirannya terputus-putus.

Pertanyaan 4Kapan kerja dari injektor star dingin?

JawabanKetika Saklar Waktu Dingin (Thermotime Switch) tertutup dan motor starter dioperasikan.

Pertanyaan 5Dengan sebuah pengukur aliran udara jenis “Flap”, bagaimana kerja campuran idel diatur?

JawabanKetika sekrup campuran diulir keluar, udara dialirkan langsung tanpa lewat “Flap” sehingga tidak terukur, sehingga campuran menjadi kurus.

Pertanyaan 6Mekanisme apa yang mengatur kecepatan idel pada sistem L-Jetronik dan bagaimana kecepatan idel diatur?

JawabanKecepatan idel diatur dengan sebuah pengatur saluran udara langsung (by-pass) pada rumah katup untuk idel normal dan dengan katup udara tambahan (auxiliary air valve) untuk idel dingin. Idel diatur pada sekrup rumah katup, dengan engin pada temperatur kerja.

Pertanyaan 7Bagian apa yang dioperasikan oleh Kontrol Unit pada sistem L-Jetronik?

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 17/26

Page 19: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

JawabanInjektor

Pertanyaan 8Apa nama kedua tipe sistem injeksi bahan bakar bensin?

Jawaban1. Sistem injeksi Satu injektor2. Sistem injeksi Banyak injektor.

Pertanyaan 9Sebutkan perbedaan antara kedua tipe sistem injeksi bahan bakar bensin.

JawabanSistem 1 Sistem 2

Satu injektor didudukkan dipusatyang bekerja seperti sebuah karburator elektrik.

Satu injektor untuk tiap silinder

Pertanyaan 10Sebutkan dengan urut komponen yang membentuk sistem pemasukan udara dari sebuah engin injeksi bahan bakar bensin.

JawabanUdara masuk, Saringan udara, Pengukur aliran udara, Katup Gas, Ruang pencampur, Saluran pemasukan, Katup masuk.

Pertanyaan 11Apa nama pengatur dari injektor bahan bakar

JawabanECU (Elektronic Control Unit)Kontrol Unit Elektronik.

Pertanyaan 12Jelaskan kerja dari MAP sensor.

JawabanMAP sensor membaca tekanan (kevakuman) dalam saluran pemasukan dan mengirim informasi tersebut ke Kontrol Unit sehingga perbandingan udara/bahan bakar, saat pengapian dan kecepatan idel dapat diatur.

Pertanyaan 13Apa perbedaan utama antara karburator dengan sistem injeksi bahan bakar?

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 18/26

Page 20: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

JawabanYaitu penyaluran bahan bakar kedalam silindernya. Karburator berkaitan dengan perbedaan tekanan pada venturi. Sistem injeksi menyemprotkan bahan bakar dengan injektor yang dikontrol secara elektronik.

Pertanyaan 14Apa maksud dari Pompa “submersible”?

JawabanYaitu pompa yang didudukkan didalam tanki dibawah permukaan bahan bakar.

Pertanyaan 15Pada sistem injeksi dengan injektor banyak, dimanakah letak injektor pada engin?

JawabanBahan bakar disemprotkan kedalam Saluran Katup Pemasukan.

Pertanyaan 16Apa fungsi utama dari Kontrol Unit (ECU)?

JawabanKontrol unit merupakan sebuah komputer yang menerima informasi dan menghitung hasil dan memerintahkan kepada injektor.

Pertanyaan 17Apa fungsi dari Ruang Pembagi Bahan Bakar (Common rail)?

JawabanRuang ini menerima bahan bakar dari pompa dan membagikan ke tiap injektor.

Pertanyaan 18Apa fungsi dari Rumah Katup (Throttle Body)?

JawabanUntuk mengatur aliran udara menuju ke engin dan mengirim informasi ke Kontrol Unit keadaan dari katup (throttle).

Pertanyaan 19Dari gambar berikut, sebutkan komponen utama dari sistem injeksi bahan bakar bensin.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 19/26

Page 21: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Jawaban

A Pompa bahan bakar G Plenum chamberB Saringan Bahan bakar H Saluran masuk bahan bakarC Katup pengatur tekanan I Katup gasD Kontrol Unit Elektronik J Katup pengukur aliran udaraE Saluran kembali bahan bakar K Saringan kasar bahan bakarF Saluran pembagi (rail) L Saringan udara

Pertanyaan 20ApakahRuang Penampung Udara (Plenum chamber ) dan fungsi utamanya?

JawabanPlenum chamber adalah sebuah kotak penampung udara yang dipasangkan pada saluran masuk yang berfungsi sebagai penyedia udara, dan meredam getaran udara.

Pertanyaan 21Apa fungsi dari sensor aliran udara?

JawabanYaitu untuk mengukur jumlah udara yang mengalir masuk ke engin, sehingga dapat digunakan untuk panduan jumlah bahan bakar yang disemprotkan.

Pertanyaan 22Mengapa harus digunakan pompa bahan bakar listrik pada sistem injeksi bahan bakar bensin?

JawabanKarena pada sistem injeksi bahan bakar bensin diperlukan bahan bakar bertekanan untuk menstar engin. Sebuah pompa mekanik hanya dapat bekerja ketika engin berputar.

Pertanyaan 23Apa yang perlu diperhatikan apabila kendaraan dengan sistem injeksi bahan bakar akan disimpan untuk waktu yang cukup lama?

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 20/26

Page 22: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

JawabanBahan bakar harus dikuras dari tanki untuk mencegah bahan bakar dari terbentuknya endapan.

Pertanyaan 24Mengapa berbahaya menservis tanki bahan bakar kosong menggunakan las api?

JawabanKarena gas beracun yang dihasilkan oleh tanki dan adanya kemungkinan ledakan dan kebakaran.

Pertanyaan 25Pencegahan apa yang dianjurkan sebelum mengganti saringan bahan bakar?

JawabanSebelum mengganti komponen sistem bahan bakar, tekanan bahan bakar harus dibocorkan untuk mencegah kemungkinan mengalirnya bahan bakar melalui engin yang menyebabkan api.

Langkah 3 – PENILAIAN

Lembar Pemeriksaan Peserta untuk Kegiatan 2

Semua kesalahan harus dibetulkan sebelum lembar pemeriksaan ditanda tangani.

YASudahkah semua tanggapan benar diisikan untuk pertanyaan 1 s/d 25? ………

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 21/26

Page 23: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

KEGIATAN 3

Peserta pelatihan harus dapat menjelaskan kerja dari semua komponen sistem bahan bakar bensin pada kendaraan

Langkah 1 - PELAJARAN

Sumber Referensi

Buku informasi OTO.KR02.014.01 modul 1 Buku manual bengkel Buku May and Crouse 6 th Edition Vol. 2 Chap.10

Prosedur

1. Baca buku manual yang diperlukan dan resapi informasi.

2. Jawab pertanyaan dalam kegiatan.3. Mintalah pelatih untuk memeriksa semua jawaban dan menandatangani pada

tabel pemeriksaan.

Langkah 2 – RESPON dan PRAKTEK

Respon Peserta

Pertanyaan 1Beri nama komponen pada ilustrsi pompa dibawah ini.

Jawaban

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 22/26

Page 24: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

1 Tutup 6 Pegas diafrahma2 Katup masuk 7 Tuas penghantar diafrahma3 Rumah atas 8 Tuas penggerak4 Diafrahma 9 Pegas pengembali5 Tuar pompa tangan 10 Katup buang

Pertanyaan 2Apa fungsi dari komponen nomor 5, 10, 9 dari gambar diatas.

JawabanNo. 5, memungkinkan pengoperasian pompa secara manual dengan tanganNo. 10, untuk mengatur aliran bahan bakar pada langkah penekanan.No. 9, untuk menjaga tuas penggerak selalu bersinggungan dengan poros kam.

Pertanyaan 3Tipe engin apa yang menggunakan pompa mirip jenis ini yang ditemukan?

JawabanEngin disel, Mendekati engin karburator.

Pertanyaan 4Jelaskan bagaimana fungsi sebuah pompa bahan bakar sederhana.

JawabanPoros kam berputar menyebabkan tuas penggerak menggerakkan diafrahma/membran. Ketika diafrahma ditarik turun bahan bakar masuk melalui katup isap kedalam ruang pompa. Ketika diafrahma bergerak naik karena kerja penekanan pegas, bahan bakar terdorong dari ruang pompa melalui katup tekan menuju karburator.

Pertanyaan 5Apa fungsi dari pegas diafrahma?

JawabanUntuk mendorong diafrahma naik dan menghasilkan tekanan yang diperlukan.

Pertanyaan 6Mengapa bagian atas dan bawah dari pompa diberi tanda sebelum dibongkar.

JawabanUntuk meyakinkan kedua bagian tersebut akan terpasang dengan benar, berkenaan dengan pipa-pipa yang terhubungkan.

Pertanyaan 7Sebutkan bagian-bagian pompa yang diperiksa setelah dibongkar.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 23/26

Page 25: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Jawaban1. Diafrahma2. Pegas diafrahma3. Tuas penggerak4. Katup isap dan penekanan5. Pegas pengembali tuas penggerak

Pertanyaan 8Jelaskan prinsip kerja dari pompa bahan bakar jenis rotari listrik.

JawabanSebuah motor listrik menggerakkan sebuah pompa “roller cell“. Bahan bakar terhisap masuk ke saluran masuk dan dibawa berkeliling antara roller dan ditekan / dikosongkan.

Pertanyaan 9Berilah nama komponen-komponen utama dari pompa rotari listril dibawah ini.

Jawaban

A Katup pembatas tekananB Pompa “roller cell”C Katup searah / katup anti balikD Magnet tetapE Jangkar / armatur

Pertanyaan 10Apa keuntungan dari bahan bakar dilewatkan melalui motor pompa?

JawabanUntuk mendinginkan pompaUntukmelumasi pompa.

Pertanyaan 11Pada rentang tekanan berapakah pompa bahan bakar listrik bekerja?

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 24/26

Page 26: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Jawaban200 s/d 600 kPa.

Pertanyaan 12Mengapa diperlukan menerapkan sebuah pengaman pemutus aliran listrik pada pompa bahan bakar tipe listrik?

JawabanUntuk mencegah kerja pompa tanpa engin berputar, khususnya saat terjadi sebuah kecelakaan.

Langkah 3 – PENILAIAN

Lembar Pemeriksaan untuk Kegiatan 3

Semua kesalahan harus dibetulkan sebelum lembar pemeriksaan ditanda tangani.

YASudahkah semua tanggapan benar diisikan untuk pertanyaan 1 s/d 12? ………

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 25/26

Page 27: 20 014-1-pelatihan cbt otomotif engine (3)

Sektor Otomotif Sub Sektor Kendaraan Ringan Engine

Langkah Akhir; PENILAIAN

Lembar Pemeriksaan Hasil Pelatihan

Standar kemampuan yang diharapkan untuk dicapai peserta.

YAApakah kegiatan 1 telah diselesaikan dan ditandatangani? ………

Apakah Peserta telah mengumpulkan, menganalisa dan menyusun informasi/keterangan yang sesuai dengan modul Pelatihan?

Apakah peserta memperbaiki kesalahan dan kesulitan yang terjadi berdasarkan pedoman pabrik?

Apakah Peserta telah menggunakan materi dan peralatan berteknologi sesuai dengan standar spesifikasi pabrik?

Apakah Peserta telah menyelesaikan dengan baik tes-tes lisan maupun tertulis?

Semua hal-hal tersebut harus mendapat tanggapan YA.

Kerja Sistem Bahan Bakar Bensin OTO.KR02.014.01Buku Penilaian 26/26