Mikrobiologi Pertemuan Ke 1

Post on 29-Dec-2015

7 views 0 download

Transcript of Mikrobiologi Pertemuan Ke 1

MIKROBIOLOGI

Drs. Slamet Santosa M.Si.

PendahuluanA. Dipelajari: Organisme kecil-kecil, sifatnya,

kehidupannya, dan penyebarannya.

B. Cabangnya: Virologi (virus), bakteriologi (bakteri) dan mikologi (khamir dan kapang).

C. Manfaat: untuk pembuatan anggur, yogurt, keju, penisilin, dan pemrosesan air limbah serta genetika molekuler.

D. Periode: perintisan, keemasan, dan modern.

E. Perkembangan alat: Mikroskop elektron, elektroforesis, khromatografi, dan PCR .

F. Kerugian: penyebab penyakit dan persenjataan biologis.

Ruang lingkup:1. Bidang kesehatan: kebersihan,

sanitasi dan higiene.2. Bidang bahan makanan: proses

pembuatan, pengawetan, kualitas dan keselamatan.

3. Bidang pertanian: peternakan, perikanan, kehutanan, dan pasca panen.

4. Bidang industri: kimia, obat-obatan, kertas dan tekstil.

5. Bidang lingkungan hidup dan pencemaran.

Habitat:1. Mikrobiologi tanah: pertanian,

kehutanan dan tambang.2. Mikrobiologiair: pertanian,

perikanan/ peternakan, kesehatan dan industri.

3. Mikrobiologi udara: kedokteran/kesehatan, industri dan ruang angkasa.

4. Mikrobiologi rumen: Kesehatan, peternakan/ perikanan dan bahan makanan.

Problem.1.Problem Dasar: ekologi

mikroba, fisiologi mikroba, biokimia mikroba, dan genetika mikroba.

2.Problem terapan mikrobiologi: kesehatan, sanitasi, makanan, pasca panen, industri, analitik, lingkungan, geologi dan pertambangan, dan kesenjataan.

SEL BAKTERIBentuk: Basil, kokus dan spiral.

Ukuran: basil (0.2 – 2.0 μ), kokus (0.5 – 2.5μ), spiral (0.5 – 1.5 μ), mikoplasma (0.1 – 0.15 μ).

Ciri umum: uniseluler, umumnya tidak berklorofil, reproduksi aseksual dengan belah biner, hidup bebas, parasit (patogen pada manusia dan hewan dan tumbuhan), saprofit, hidup di tanah, air, tubuh hewan, manusia dan tumbuhan.

Bentuk Bakteri1. Bakteri Kokus :

a. Monokokus: berupa sel bakteri kokus tunggalb. Diplokokus: dua sel bakteri kokus berdempetanc. Tetrakokus yaitu empat sel bakteri kokus berdempetan berbentuk segi empat.d. Sarkina yaitu delapan sel bakteri kokus berdempetan membentuk kubuse. Streptokokus yaitu lebih dari empat sel bakteri kokus berdempetan membentuk rantai.f. Stapilokokus yaitu lebih dari empat sel bakteri kokus berdempetan seperti buah anggur.

a. Monobasilyaitu berupa sel bakteri basil tunggal

b. Diplobasil yaitu berupa dua sel bakteribasil berdempetan

c. Streptobasil yaitu beberapa sel bakteri basil berdempetan membentuk rantai

a. Spiral yaitu bentuk sel bergelombangb. Spiroseta yaitu bentuk sel seperti sekrupc. Vibrio yaitu bentuk sel seperti tanda baca koma

Ciri – ciri BakteriCiri-ciri Bakteri yang membedakan dengan mahluk

hidup lain:1. Organisme multiselluler2. Prokariot (tidak memiliki membran inti sel )3. Umumnya tidak memiliki klorofil4. Memiliki ukuran antara 0,12 s/d ratusan mikron

dan umumnya ukuran rata-rata 1 s/d 5 mikron.5. Memiliki bentuk tubuh yang beraneka ragam6. Hidup bebas atau parasit7. Hidup di lingkungan ekstrim seperti pada mata air

panas,kawah atau gambut.

Struktur BakteriStruktur bakteri terbagi menjadi dua yaitu:

1. Struktur dasar (hampir dimiliki semua jenis bakteri)Meliputi: dinding sel, membran plasma, sitoplasma, ribosom, DNA, dan granula penyimpanan2. Struktur tambahan (dimiliki oleh jenis bakteri tertentu)Meliputi kapsul, flagelum, pilus, fimbria, Vakuola gas, klorosom/kloroplas, dan endospora.

Cara Perkembangbiakan bakteriBakteri umumnya melakukan reproduksi atau

berkembang biak secara aseksual (vegetatif = tak kawin) dengan membelah diri (pembelahan biner).

Reproduksi bakteri secara seksual yaitu dengan pertukaran materi genetik dengan bakteri lainnya.Pertukaran materi genetik disebut rekombinasi genetik atau rekombinasi DNA.

Rekombinasi genetik dapat dilakukan dengan tiga cara yaitu:1. Transformasi adalah pemindahan sedikit materi genetik, bahkan satu gen saja dari satu sel bakteri ke sel bakteri yang lainnya.

2. Transduksi adalah pemindahan materi genetik satu sel bakteri ke sel bakteri lainnnya dengan perantaraan organisme yang lain yaitu bakteriofage (virus bakteri).

3. Konjugasi adalah pemindahan materi genetik berupa plasmid secara langsung melalui kontak sel dengan membentuk struktur seperti jembatan diantara dua sel bakteri yang berdekatan. Umumnya terjadi pada bakteri gram negatif.