Kurikulum Berbasis Kompetensi

Post on 06-Jan-2016

57 views 3 download

description

Kurikulum Berbasis Kompetensi. PTIK. Kurkikulum Berbasis Kompetensi (KBK). - PowerPoint PPT Presentation

Transcript of Kurikulum Berbasis Kompetensi

Kurikulum Berbasis Kompetensi

PTIK

Kurkikulum Berbasis Kompetensi (KBK)

• Merupakan perangkat rencana dan pengaturan tentang kompetensi dan hasil belajar yang harus dicapai pebelajar, penilaian, kegiatan belajar-mengajar, dan pemberdayaan sumber daya pendidikan dalam pengembangan kurikulum sekolah (Pusat Kurikulum, Balitbang Depdiknas, dalam Dewa Komang Tantra, 2009).

Kompetensi

• Mengacu pada kompetensi yang dikembangkan Anderson dan Krathwhol (2001), yaitu: 1) factual knowledge2) conceptual knowledge3) procedural knowledge4) metacognitive knowledge

Di Indonesia

Kepmen 045/U/2002, yaitu: • Pengembangan kepribadian (MK)• Pengembangan keahlian dan keterampilan

(MKK)• Pengembangan keahlian berkarya (MKB)• Pengembangan perilaku berkarya (PPB)• Pengembangan berkehidupan bermasyarakat

(PBB).

Acuan Dasar Pengembangan Kurikulum Berbasis Kompetensi

• Pengembangan kurikulum berbasis kompetensi harus di dasarkan pada sebuah kerangka dasar, yaitu

1.Tingkat pengetahuan2.Ketrampilan3.Tata nilai dan sikapKesemuanya harus menyatu dan melebur di

dalam semua kompetensi yang di inginkan (Chomsin S. Widodo & Jasmadi, 2008).

Langkah Penyusunan Kurikulum

(Chomsin S. Widodo & Jasmadi, 2008: 17) langkah yang dapat ditempuh dalam pengembangan kurikulum berbasis kompetensi adalah:

1. Mendefinisikan prasayarat professional yang dibutuhkan dalam kawasan pengetahuan, ketrampilan dan sikap (kompetensi yang dibutuhkan). Informasi tentang prasyarat profesioanal yang dibutukan atau tingkat kompetensi di masyaraakat didapatkan dari masukan para stakeholders.

2. Menentukan prasyarat professional, tujuan pemebelajaran dan sasaran yang ingin dicapai. Peserta didik harus mengetahui kompetensi yang akan di capai setelah mengikuti proses beljar mengajar karena tidak semua kompetensi yang diinginkan dimasyarakat terpenuhi setelah mengikuti kegiatan belajar mengajar.

Langkah Penyusunan Kurikulum …

3. Menerjemahkan tujuan pembelajaran dan sasaran yang ingin dicapai kedalam sebuah rencana pembelajaran yang tergambarkan dalam topic-topik belajar, metode pengajaran yang digunakan, dan sasaran penilaian.

4. Mengembangkan sebuah rencana untuk perbaikan kualitas pembelajaran. Pengembangan ini memaksa penyelenggara pendidikan untuk selalu mengontrol kegiatan belajar mengajar yang dilakukan dan juga selalu mengikuti perkembangan dan peningkatan kompetensi yang diinginkan oleh masyarakat dan dunia kerja.

5. Menerapkan kegiatan dalam belajar mengajar dan mengembangkan strategi evaluasi. Fokus dalam kegiatan belajar mengajar yang dilangsungkan adalah pada performa kompetensi yang akan di capai buka pada materi atau content.

Implementasi Kurikulum Berbasis Kompetensi dalam Pmebelaran

• Peserta didik dituntut untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam belajar (mandiri dan kelompok).

• Pengajar dituntut meningkatkan pengetahuan dan kemampuan dalam materi pembelajaran (content) dan selalu mengikuti perkembangan informasi yang ada di sekitarnya untuk dapat memfungsikan posisinya sebagai pendidik atau pengajar.

• Pengajar (dosen/guru/pelatih) dalam proses pembelajaran harus tetap menggunakan koridor bahwa pembelajaran berbasis kompetensi menekankan pada proses bukan hasil (Chomsin S. Widodo & Jasmadi, 2008)

Model-model Pembelajaran dalam KBK1. Small Group Discussion2. Role-Play & Simulation3. Case Study4. Discovery Learning 5. Self-Directed Learning (Kegiatan belajar mandiri)6. Cooperative Learning (Kerjasama)7. Collaborative Learning (perilaku bersama dalam kerjasama) 8. Contextual Instruction (sesuaikan dengan kenyataan)9. Project Based Learning 10. Problem Based Learning and Inquiry ( proses

pencarian/penggalian)

Pendidik/dosen dapat pula mengembangkan model pembelajarannya sendiri (Dirjen Pendidikan Tinggi, 2008)

Pustaka

• Tantra Dewa, Komang. (2009). Kurikulum Berbasis Kompetensi.

• ….. (2008). Buku Panduan Pengembangan Kurikulum Berbasis Kompetensi Pendidikan Tinggi. Direktorat Akademik Dirjen Pendidikan Tinggi.

• Widodo, Chomsin S. & Jasmadi. (2008). Panduan Menyusun Bahan Ajar Berbasis Kompetensi. Jakarta: Elex Media Komputindo