gambaran kewirausahaan

Post on 26-Nov-2015

58 views 3 download

Transcript of gambaran kewirausahaan

Banyak lahan kerja yang dapat menampung ahli gizi. Bahkan dalam berbagai penerbitan internasional dikatakan bahwa nutrisionis dan ahli diet mempunyai kemampuan profesi yang paling signifikan dalam menghadapi perubahan gaya hidup yang semakin cepat. Beberapa hal berkaitan dengan makanan yang mencuat akhir-akhir ini menunjukkan bahwa ahli gizi semakin diperlukan oleh masyarakat, karena pengetahuan dan keterampilannya yang unik dibandingkan dengan profesi lain.Peluang usaha di bidang pangan dan gizi sangatlah banyak. Selama menjalani proses belajar diharapkan saya dapat menggali serta memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang cukup, bahkan lebih untuk bekerja dan bersaing di berbagai bidang kelaknya. Setelah selesai pendidikan berbekal ilmu yang telah diterima saya harap dapat membuka peluang usaha. Adapun gambaran bidang usahanya sebagai berikut.1. Apa bidang usahanya?Usaha di bidang gizi yang ingin saya buat di bidang gizi adalah bidang Jasaboga. Bisnis usaha yang ingin saya tekuni adalah usaha catering box sekolah dengan nama Onnis catering. Perubahan gaya hidup di masyarakat menyebabkan begitu banyak orang tua yang tidak bisa menyiapkan bekal makan makanan untuk anak-anaknya. Apalagi pada bidang ahli gizi dapat membuka penyelenggaraan jasa boga yang merupakan salah satu inovasi bagi orang tua agar tidak perlu khawatir dengan makanan yang dikonsumsi anak-anak mereka di sekolah. Apalagi di zaman sekarang ini begitu banyak makan-makanan tidak higenis bahkan dibuat dari bahan-bahan berbahaya bagi tubuh. Disamping itu anak-anak sangat memerlukan nutrisi yang cukup untuk pertumbuhan mereka. Usaha yang akan saya rintis ini akan menyediakan pemenuhan kebutuhan makanan sehat harian. Usaha tidak hanya usaha komersial yang mencari keuntungan tetapi juga mempertimbangkan keseimbangan gizi, kehigienisan, dan variasi menu yang menarik.. Sehingga dipastikan banyak orang tua yang ingin menghemat waktu tapi juga dapat memperhatikan kebutuhan anaknya.

2. Apa nama produknyaProduk yang akan saya jual adalah paket menu makanan sehat dan juga bervariasi. Karakteristik setiap paket terdiri atas nasi sebagai sumber karbohidrat, lauk hewani dan juga nabati sebagai sumber protein dan juga sayur dan buah sebagai sumber vitamin dan mineral. Keunggulan dari usaha ini adalah memberikan variasi model, warna, jenis makanan yang berbeda setiap harinya. Sehingga memberikan kebutuhan gizi pada pertumbuhan anak, dan juga tampilan yang menarik dan variatif.

3. Ketersediaan bahan bakuPenggunaan bahan baku pangan lokal akan lebih diutamakan. Bahan mentah yang digunakan tentu yang berkualitas. Oleh karena itu, usaha kami akan bekerja sama dengan bebeerapa suplayer bahan baku mentah yang berkualitas untuk tetap menjaga kualitas produk. 4. Siapa pasar/konsumennyaBisnis katering ini diperuntukkan dalam lingkup sekolah terutama siswa SD dan TK dan juga merambah ke area acara-acara tertentu (ulang tahun, hajatan, dll). Udaha ini menetapkan harga lebih terjangkau dan tidak lebih tinggi dari pesaing, namun kualitas produk tetap diutamakan.

5. Tenaga/keahlian yang diperlukanTenaga/ keahlian yang saya perlukan adalah Ahli gizi yang akan mengontrol kandungan gizi disetiap makanan, chef dan cook sebagai bagian produksi, bagian keuangan, bagian pemasaran dan kurir makanan

TUGAS KEWIRAUSAHAANBIDANG GIZI

OLEH : NAMA: Kurnia Philyanti NIM: PO7131012021

POLITEKNIK KESEHATAN DENPASARJURUSAN GIZI2013