Daftar Pertanyaan Evolusi 2014 Print

Post on 15-Oct-2015

6 views 0 download

description

upload pertanyaan evolusi

Transcript of Daftar Pertanyaan Evolusi 2014 Print

Daftar Pertanyaan Evolusi1. Siti Feni musdalifah: Bagaimana mengetahui umur suatu fosil?

2. Andi Nurhamsy: Apa dasar yang digunakan untuk menentukan hubungan kekerabatan suatu organisme ?3. Ratnaeni: Bagaimana menentukan umur suatu fosil bahan organik berupa feses dari satu organisme masa lalu?

Jawab

1. Untuk mengetahui umur suatu fosil dapat digunakan metode a. Penentuan-Umur Relatif

Terjebaknya organisme yang mati dalam sedimen akan membekukan fosil untuk selamanya. Dengan demikian, fosil yang terdapat pada lapisan sedimen itu merupakan contoh lokal organisme yang hidup pada waktu sedimen itu diendapkan, karena sedimen yang lebih muda akan menekan sedimen yang lebih tua, tebal lapisan sedimen itu akan memberitahukan umur relative fosil tersebut.b. Penentuan-Umur Absolut

Menentukan umur batuan dan fosil pada waktu skala absolut yakni penentuan umur-umur radiometric (radiometric dating). Dimana fosil yang mengandung isotop unsur yang terakumulasi dalam organisme ketika mereka masih hidup. Karena setiap isotop radioaktif memiliki laju peluruhan yang sudah tetap, isotopi itu akan dapat digunakan untuk menentukan umur suatu spesimen.

Selain penentuan-umur radiometrik, dapat juga digunakan metode rasemisasi pada beberapa fosil. Metode ini dengan menggunakan asam amino yang ditemukan dalam dua isomer, baik dengan simetri kiri dan kanan yang masin-masing diberisimbol L dan D. organisme hanya mensitesis asam amino-L, yang digabungkan dalam molekul protein. Akan tetapi, setelah suatu organisme, populasi asam amino kiri (bentuk L) secara perlahan-lahan diubah yang mengakibatkan suatu campuran asam amino L dan D.2. Dasar yang digunakan untuk menentukan hubungan kekerabatan suatu organisme dapat dilakukan melalui bentuk morfologi, anatomi, fisiologi dan molekuler genetiknya. Selain itu, hubungan kekerabatan juga dapat diketahui melalui pohon filogeni. Pohon filogeni merupakan genealogi (silsilah) atau diagram yang melacak kemungkinan hubungan evolusioner di antara kelompok-kelompok taksonomik. Semakin dekat percabangan suatu organisme dengan organisme lainnya maka semakin erat pula hubungan kekerabatannya. Sebagai contoh, hubugan kekerabatan antara lumut (Bryophyta) dan tumbuhan paku Pteridophyta) akan lebih dekat dibanding dengan hubungan kekerabatan antara lumut (Bryophyta) dengan tumbuhan berbiji (spermatophyta). Hal ini dapat dilihat dengan dekat ataupun jauhnya cabang dari pohon filogeni.

3. Untuk menentukan umur suatu fosil bahan organik berupa feses dari satu organisme masa lalu Dengan melakukan uji waktu paroh yaitu suatu teknik bidang ilmu kimia yang menghitung lamanya peleburan suatu bahan menggunakan larutan tertentu dan radio isotop.