Download - Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

Transcript
  • 7/25/2019 Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

    1/6

    UNDUH DATA SPASIAL RBI (RUPA BUMI INDONESIA) DIGITAL

    MENGGUNAKAN INA-GEOPORTAL

    1.

    Buka websitehttp://portal.ina-sdi.or.id, namun saat ini sedang mengalami perbaikan

    dan sementara berpindah kehttp://tanahair.indonesia.go.id.

    2.

    Klik Sign In pada pojok kanan atas. Kemudian, klik Create New Account, untukmembuat akun pengguna baru. Apabila sudah terdaftar sebagai pengguna, maka

    masukkan username danpassword Anda.

    3. Isilah data yang diperlukan, apabila sedang membuat akun baru. Lalu, klik Create

    Me Account.

    http://portal.ina-sdi.or.id/http://portal.ina-sdi.or.id/http://portal.ina-sdi.or.id/http://tanahair.indonesia.go.id/http://tanahair.indonesia.go.id/http://tanahair.indonesia.go.id/http://tanahair.indonesia.go.id/http://portal.ina-sdi.or.id/
  • 7/25/2019 Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

    2/6

    4. Anda akan kembali ke halaman utama dengan kondisi telah mendapat akses sebagai

    pengguna (Sign In).

    5. Klik gambar Download Peta RBI pada gallery picture, atau ketik rbi pada search

    bar, kemudian enter.

    6.

    Akan muncul data dalam berbagai skala dan berbagai komponen. Skala peta RBI

    tersedia dari 1:250.000 hingga 1:25.000. Sedangkan, komponen dalam peta RBI

    didownload secara terpisah, terdiri atas hipsografi (kontur), hidrografi, penggunaan

    lahan, transportasi, toponimi, utilitas, administrasi , dan titik tinggi. Jadi, format

    download tertulis IGD_25K_Hidrografi atau IGD_50K_Transportasi. Klik data

    yang dipilih.

  • 7/25/2019 Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

    3/6

    7. Sebagai contoh, saya memilih data IGD_25K_Hidrografi, maka akan muncul

    tampilan seperti ini. Peta kemudian akan tampil berkotak-kotak berdasarkan nomor

    pemetaan pada peta RBI skala 1:25.000. Arahkan peta pada lokasi yang diinginkan.

    Pilih satu atau beberapa kotak yang ingin diunduh berdasarkan kebutuhan. Semakinbanyak kotak yang dipilih, maka akan semakin besar ukuran data.

    8. Kemudian isi format file yang dikehendaki:

    a. Vektor: GDB (Geodatabase ArcGIS), shp (shapefile ArcGIS), DXF(AutoCad),

    DGW (AutoCad), DGN

    b. Raster: GDB, IMG, TIFF, PNG, dll

    c. Proyeksi: GCS_WGS_1984 atau lainnya

    9. Setelah selesai, klik Tambah dalam Keranjang.

  • 7/25/2019 Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

    4/6

    10.Muncul halaman pemesanan seperti ini. Kemudian, Klik Unduh.

    11.Tunggu beberapa menit hingga pesanan diperiksa dan diizinkan oleh administrator.

    12.Kemudian, administrator akan mengirimkan e-mail berisi link download barang yang

    telah dipesan. Klik link tersebut!

  • 7/25/2019 Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

    5/6

    13.

    Pada halaman ini, klik Buka, lalu klik unduh. Kemudian tunggu beberapa saat

    hingga data selesai terdownload.

    14.Cek data yang telah didownload pada software yang Anda tuju (ArcGIS, AutoCad).

    Contoh data Sub DAS Gesing

  • 7/25/2019 Unduh Data Spasial Rbi. Ina-Geospasial

    6/6

    15.Minta keterangan administrator apabila data yang diunduh tidak sesuai dengan yang

    diinginkan

    Catatan:

    Data mungkin belum bisa didownload karena adanya perbaikan website portal.ina-

    sdi.or.id.

    Data dapat diunduh secara gratis.

    Data RBI Digital belum mencakup seluruh wilayah Indonesia. Hal ini terjadi karena

    proses updatedan upload data, sera perbaikan sistem yang membutuhkan waktu.

    Data RBI Digital hingga skala 1:25.000 sudah tersedia untuk Pulau Jawa. Sumatera

    hanya mencapai 1:50.000. Sedangkan, pulau lainnya belum diunggah.

    Data RBI Digital dapat langsung diperoleh di kantor pusat BIG, khususnya untuk

    lokasi yang belum diunggah ke website.

    Kontak Badan I nformasi Geospasial (BI G)

    Jl. Raya Jakarta - Bogor KM. 46 Cibinong 16911, INDONESIA

    Telp. 021-8753155 atau 021-8752062 ext.3608/3611/3103

    Fax. 021-87908988/87916647

    E-mail :[email protected]

    mailto:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]