Download - Pengertian Persepsi

Transcript
Page 1: Pengertian Persepsi

B. Pengertian Persepsi

Persepsi secara falsafah mengandung arti cara memberikan makna (John R. Wienburg

dan William W. Wilmot dalam Purwasito, 2003: 172).

Menurut Singer (1987), persepsi adalah proses dimana kita mempertahankan

hubungan dengan dunia kita, karena kita biasanya mampu mendengar, melihat, mencium,

menyentuh dan merasa. Kita dapat merasakan sekitar kita dan kita dapat menyadari apa yang

ada di luar kita. Sebenarnya apa yang kita lakukan adalah menciptakan citra dalam segi fisik

dan objek sosial serta peristiwa yang kita temukan dalam lingkungan sekitar (dalam Samovar

dan Porter, 2003: 11).

Menurut Gamble dan Gamble, persepsi merupakan proses seleksi, pengaturan dan

perinterpretasian cara sensor dengan cara yang memungkinkan kita untuk mengerti dunia

kita. Dengan kata lain persepsi merupakan proses dimana orang-orang mengubah kejadian

dan pengalaman eksternal menjadi pengalaman internal yang berarti.

Dalam pengertian yang sederhana, persepsi adalah dimana setiap individu memilih,

mengevaluasi dan mengorganisasikan rangsangan (stimuli) yang berasal dari dunia luar.

Persepsi adalah proses dimana kita mempertahankan hubungan dengan dunia di lingkungan

kita, karena kita biasanya mampu mendengar, melihat, mencium, menyentuh dan merasa.

Kita dapat merasakan lingkungan kita, kita dapat menyadari apa yang terjadi di luar kita .

Sebenarnya apa yang kita lakukan adalah menciptakan citra dari segi fisik dan objek sosial

serta peristiwa yang kita temukan dalam lingkungan.

Daftar Pustaka :

Lubis, Lusiana Andriani. 2016. Pemahaman Praktis Komunikasi Antarbudaya. Medan: USU

Press.