Download - Kebijakan Monitoring Ppirs

Transcript

RUMAH SAKIT UMUM

WIRADADI HUSADA SOKARAJA

Jl. Menteri Supeno No. 25 Telp. (0281) 6846225, 7639336

Fax. (0281) 6846371 email : [email protected]

SOKARAJA BANYUMAS

KEPUTUSAN DIREKTUR RSU WIRADADI HUSADA

Nomor : .......................................

Tentang

KEBIJAKAN MONITORING/PENGAWASAN DARI KOMITE PPI/TIM PPI

RSU WIRADADI HUSADA

Menimbang

:

a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan RSU Wiradadi Husada, maka diperlukan penyelenggaraan pelayanan yang bermutu tinggi dari setiap gugus tugas/ unit pelayanan yang ada;

b. bahwa pelayanan pencegahan dan pengendalian infeksi merupakan salah satu gugus tugas/ unit pelayanan di RS Wiradadi Husada yang harus mendukung pelayanan rumah sakit secara keseluruhan maka diperlukan penyelenggaraan pelayanan pencegahan dan pengendalian infeksi yang bermutu tinggi.

c. bahwa agar pelayanan pencegahan dan pengendalian infeksi dapat terlaksana dengan baik, perlu adanya Surat Keputusan Direktur tentang Kebijakan pelayanan pencegahan dan pengendalian infeksi RSU Wiradadi Husada sebagai landasan bagi penyelenggaraan pelayanan.

d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam a, b dan c, perlu ditetapkan dengan Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit RSU Wiradadi Husada.

Mengingat

:

1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan.

2. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit.

3. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 1277/Menkes/SK/XI/2001 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Departemen Kesehatan.

MEMUTUSKAN

Menetapkan

:

1. Pertama: KEPUTUSAN DIREKTUR RSU WIRADADI HUSADA TENTANG KEBIJAKAN MONITORING/PENGAWASAN DARI KOMITE PPI/TIM PPI RSU WIRADADI HUSADA.

2. Kedua: Kebijakan yang dimaksud dalam keputusan ini adalah kebijakan monitoring/pengawasan program pencegahan dan pengendalian infeksi di lingkungan RSU Wiradadi Husada.

3. Ketiga : Agar pelaksanaan PPI terkoordinasi dengan baik, Direktur membentuk KomitePencegahan dan Pengendalian Infeksi (KPPI) serta Tim Pencegahan danPengendalian Infeksi (TPPI).

4. Keempat : pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan program pencegahan, dan pengendalian infeksi (PPI) di RSU Wiradadi Husada dilaksanakan oleh Direktur RSU Wiradadi Husada.

5. Kelima : Kepala Komite PPI RSU Wiradadi Husada dalam hal ini sub komite PPRA bertanggung jawab atas pelaksanaan sosialisasi kebijakan dan melaporkan pelaksanaan kebijakan tersebut kepada Direktur RSU Wiradadi Husada.

6. Keenam : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila di kemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di

: Sokaraja

Pada tanggal

:

DIREKTUR RSU WIRADADI HUSADA,

dr. LAELI ISTICHARIJAH

NIPRS. 0110001

Lampiran

Keputusan Direktur RSU Wiradadi Husada

Nomor :

Tanggal :

KEBIJAKAN MONITROING/PENGAWASAN PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN INFEKSI DI RSU WIRADADI HUSADA

Kebijakan Umum

1. Dalam rangka melindungi pasien, pengunjung dan petugas terhadap penularan infeksi di Rumah Sakit, maka RSU Wiradadi Husada menjalankan program Pencegahandan Pengendalian Infeksi (PPI).

2. Tim PPI RSU Wiradadi Husada harus berupaya memperoleh, mengolah dan menggunakan informasi secara terintegrasi yang dikomunikasikan secara benar untuk meningkatkan kesehatan pasien serta kinerja rumah sakit baik secara keseluruhan maupun individu.

3. Komite dan Tim PPI mempunyai tugas, fungsi dan kewenangan yang jelas sesuai dengan Pedoman Manajerial Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Rumah Sakit dan fasilitas kesehatan lainnya yang dikeluarkan oleh RSU Wiradadi Husada.

Kebijakan Khusus

1. Tim PPI RSU Wiradadi Husada melakukan kegiatan monitoring secara berkesinambungan untuk menilai pelaksanaan program dan standar PPI RSU Wiradadi Husada yang telah diterbitkan dengan menggunakan tools/instrumen yang telah disusun.

2. Tim PPI RSU Wiradaddi Husada melaksanakan koordinasi dengan Kepala Ruang/unit atau penanggung jawab ruangan sebelum pelaksanaan monitoring dilakukan.

3. Tim PPI RSU Wiradadi Husada melaksanakan pengamatan sesuai dengan prosedur pengamatan yang berlaku di RSU Wiradadi Husada.

4. Tim PPI RSU Wiradadi Husada melaporkan hasil monitoring/pengawasan kepada kepala komite PPI RSU Wiradadi Husada.

DIREKTUR RSU WIRADADI HUSADA,

dr. LAELI ISTICHARIJAH

NIPRS. 0110001