Aplikasi Sms Sederhana Dengan Library Gammu dan Java

11
Aplikasi Sms Sederhana dengan Gammu dan Java Ruang Assisten LABKOM UBL, 7 Maret 2014 [email protected] agungsulistyan.blogspot.com

Transcript of Aplikasi Sms Sederhana Dengan Library Gammu dan Java

Aplikasi Sms Sederhana dengan Gammu dan Java

Ruang Assisten LABKOM UBL, 7 Maret 2014

[email protected] agungsulistyan.blogspot.com

Gammu adalah modul yang dapat digunakan untuk mengelola fungsi pada handphone atau modem contohnya sms. Gammu bukanlah aplikasi jadi, kita dapat menggabungkan dengan berbagai macam bahasa pemrograman web based maupun desktop application, bahkan tanpa pemrograman gammu dapat mengirimkan sms dengan interface command prompt. Pada kesempatan kali ini saya akan share sedikit untuk membuat Aplikasi untuk mengirim sms dengan Java Desktop Application pada Windows. Apa saja yang perlu dipersiapkan ?

1. Editor Java, temen – temen bisa menggunakan editor apa saja, karena editor ini hanya untuk membuat GUI disini saya menggunakan Netbeans.

2. Hp yang terkoneksi dengan Komputer / Modem , tidak semua Hp / Modem dapat dijadikan alat untuk membuat Sms Gateway temen – temen dapat cek disini.. http://wammu.eu/phones/

3. Modul Gammu dapat download disini http://wammu.eu/download/gammu/win32/ saya sarankan mendownload yang .ZIP

Pastikan modem support untuk gammu.. http://wammu.eu/phones/ Saya menggunakan modem Huawei K3765 dengan Connection at

Setelah itu cek PORT modem yang terhubung dengan computer Device Manager

-> Klik kanan pada Vodafone Mobile Broadband Modem (Huawei) -> Properties -> Modems Terlihat modem menggunakan Port COM23

Download .ZIP module gammu.. http://wammu.eu/download/gammu/win32/

Extract hasil download di drive C:\ Ubah nama folder hasil Extract menjadi PATH_GAMMU untuk memudahkan saat mengaksesnya di command prompt. Copy file gammurc dan smsdrc pada direktori C:\PATH_GAMMU\share\doc\gammu\examples\config ke dalam folder C:\PATH_GAMMU\bin

Edit file gammurc pada direktori \bin Pada baris 8 dan 9 sesuaikan dengan PORT pada komputer dan Connection pada modem yang temen – temen gunakan

Dengan menggunakan Command Prompt masuk ke direktori \bin lalu jalankan command gammu --identify untuk mengecek apakah modem yang kita gunakan sudah dikenali oleh gammu.

Untuk mencoba mengirim sms sederhana jalankan command gammu --sendsms TEXT 08960246XXXX –text cobasmsgammu

Sms telah berhasil dikirim. Sampai pada tahap ini temen – temen sudah dapat mengirim sms dengan gammu melalui Command Prompt, selanjutnya temen – temen bisa menggabungkan dengan berbagai macam pemrograman. Intinya pemrograman tersebut yang akan menjalankan perintah pada Command Prompt tersebut.

Contoh sederhana, untuk membuat tampilan GUI pada java. Membuat project baru pada Netbeans.

Membuat Form baru, FormSMS.java.

Sesuaikan desain FormSMS. java Membuat Java Class baru, Gammu.java untuk menjalankan perintah yang akan menerima parameter dari FormSMS.java saat btnKirim diklik.

Program Gammu.java

Program FormSMS.java

Saat btnKirim di klik mengirim parameter kepada Gammu.java

Coba jalankan projectnya..

Sms berhasil dikirim.

Sampai tahap sini temen – temen bisa kembangkan lagi untuk membuat sms broadcast menggunakan database, tapi saya tidak membahasnya pada tutorial ini.

Terima kasih.. Semoga bermanfaat.. Wassalah..