himalogista.ub.ac.idhimalogista.ub.ac.id/.../01/Artikel-Kunjugan-Haluoleo-1.docx · Web viewTak...

2
Kunjugan Mahasiswa Jurusan Ilmu dan Teknologi Pangan Universitas Haluoleo Pada hari Rabu, 24 Januari 2018 lalu, Himalogista berkesempatan menerima kunjungan dari mahasiswa jurusan Ilmu dan Teknologi Pangan, Fakultas Teknologi dan Industri Pertanian, Universitas Haluoleo Sulawesi Tenggara. Sebanyak 22 orang mahasiswa dan 3 orang pembimbing tiba di Universitas Brawijaya pada pukul 9 pagi. Teman- teman dari Universitas Haluoleo tersebut langsung diarahkan menuju ruang F.2.2 dan disambut oleh Sekretaris Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, yaitu Pak Kiki Fibrianto, STP, M.Phil., PhD. Beliau juga sekaligus mempresentasikan tentang Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, meliputi program-program studi di jurusan THP, prestasi yang telah diraih oleh mahasiswa THP, fasilitas-fasilitas yang ada di jurusan THP, dan masih banyak lagi. Pada sesi selanjutnya, dilakukan presentasi tentang Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian (Himalogista) oleh ketua himpunan, yaitu Rayhan Ero Harninditya F. (THP 2015). Ketua himpunan menjelaskan secara singkat mengenai biro dan divisi yang ada di Himalogista. Perwakilan dari Universitas Haluoleo pun juga mempresentasikan secara singkat mengenai Himpunan Mahasiswa Ilmu dan Teknologi Pangan (Himatep). Tak hanya itu, teman-teman dari Universitas Haluoleo juga diajak untuk mengunjungi beberapa laboratorium yang ada di jurusan Teknologi Hasil Pertanian, yaitu Laboratorium Kimia dan Biokimia Pangan, Laboratorium Rekayasa Pengolahan Pangan, Laboratorium Bioteknologi, Laboratorium Mikrobiologi Pangan, dan Pilot Plant. Selain mengunjungi laboratorium, teman-teman dari Universitas Haluoleo juga mengunjungi Food Production and Training Centre (FPTC) yang dimiliki oleh

Transcript of himalogista.ub.ac.idhimalogista.ub.ac.id/.../01/Artikel-Kunjugan-Haluoleo-1.docx · Web viewTak...

Page 1: himalogista.ub.ac.idhimalogista.ub.ac.id/.../01/Artikel-Kunjugan-Haluoleo-1.docx · Web viewTak hanya itu, teman-teman dari Universitas Haluoleo juga diajak untuk mengunjungi beberapa

Kunjugan Mahasiswa Jurusan Ilmu dan Teknologi Pangan Universitas Haluoleo

Pada hari Rabu, 24 Januari 2018 lalu, Himalogista berkesempatan menerima

kunjungan dari mahasiswa jurusan Ilmu dan Teknologi Pangan, Fakultas Teknologi dan

Industri Pertanian, Universitas Haluoleo Sulawesi Tenggara. Sebanyak 22 orang

mahasiswa dan 3 orang pembimbing tiba di Universitas Brawijaya pada pukul 9 pagi.

Teman-teman dari Universitas Haluoleo tersebut langsung diarahkan menuju ruang F.2.2

dan disambut oleh Sekretaris Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, yaitu Pak Kiki Fibrianto,

STP, M.Phil., PhD. Beliau juga sekaligus mempresentasikan tentang Jurusan Teknologi

Hasil Pertanian, meliputi program-program studi di jurusan THP, prestasi yang telah diraih

oleh mahasiswa THP, fasilitas-fasilitas yang ada di jurusan THP, dan masih banyak lagi.

Pada sesi selanjutnya, dilakukan presentasi tentang Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil

Pertanian (Himalogista) oleh ketua himpunan, yaitu Rayhan Ero Harninditya F. (THP 2015).

Ketua himpunan menjelaskan secara singkat mengenai biro dan divisi yang ada di

Himalogista. Perwakilan dari Universitas Haluoleo pun juga mempresentasikan secara

singkat mengenai Himpunan Mahasiswa Ilmu dan Teknologi Pangan (Himatep).

Tak hanya itu, teman-teman dari Universitas Haluoleo juga diajak untuk mengunjungi

beberapa laboratorium yang ada di jurusan Teknologi Hasil Pertanian, yaitu Laboratorium

Kimia dan Biokimia Pangan, Laboratorium Rekayasa Pengolahan Pangan, Laboratorium

Bioteknologi, Laboratorium Mikrobiologi Pangan, dan Pilot Plant. Selain mengunjungi

laboratorium, teman-teman dari Universitas Haluoleo juga mengunjungi Food Production

and Training Centre (FPTC) yang dimiliki oleh jurusan THP. Selesai mengunjungi

laboratorium-laboratorium THP, teman-teman dari Universitas Haluoleo berkumpul untuk

berfoto bebas di lapangan rektorat dan bundaran Universitas Brawijaya hingga pukul 13.00

WIB.