VISI MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 · 2020. 9. 5. · VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR...

4
VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 Abstract Karimun Berazam yang Madani Bersama Iskandarsyah-Anwar Periode 2020-2024 Mengamati dan Mempelajari dari Potensi Unggulan yang dimiliki Kabupaten Karimun saat ini, Yaitu : Karimun Sebagai Pusat Pembangunan Kawasan sektor Unggulan Meliputi, Perkebunan, Pertanian, dan Industri terhadap Wilayah Hinterland nya, Sebagai Jalur Transit perdagangan Internasional dari Negara Tetangga seperti Malaysia dan Singapura dan Pelabuhan alternatif bagi daerah Hinterland, Mempunyai Lahan yang cukup luas dan produktif untuk pengembangan sebagai kota industri, perdagangan, pelayanan jasa telekomunikasi, Mudah di akses baik melalui sarana transfortasi laut, transfortasi darat ataupun sungai. Memiliki sumber daya manusia yang berkompeten sehingga bisa dikembangkan sebagai modal pembangunan kedepan, Mempunyai sumber daya alam yang dapat dikembangkan di sektor perikanan khusus nya perikanan tangkap dan budidaya. Berlimpahnya sumber daya alam yang terkandung, seperti kandungan mineral, pasir laut dan timah. Kemudian dari Hasil Pengamatan Kami Tersebut dengan Mempelajari Demografis dan Geografis Kabupaten karimun dan Potensi Unggul yang Karimun miliki saat ini, Kami Mencooba Menterjemahkan nya dalam Bentuk VISI,MISI Dan PROGRAM KERJA yang tepat untuk Mewujudkan “Kabupaten Karimun Berazam yang Madani”. Bersama Iskandarsyah- Anwar (Bersinar) untuk Masa Kepemimpinan Lebih Kurang 4 Tahun Kedepan. “Karimun Berazam yang Madani adalah Karimun yang Maju, Cemerlang dan Terbilang (Terkenal), ditandai dengan SDM yang Berkualitas dan Tertatanya Infrastruktur Publik yang Layak dan Nyaman sebagai Hunian masyrakatnya yang Sejahtera, Memiliki Daya Saing dan Bermartabat, Serta Pemerintahan nya yang Bersih, Profesional, dan Berorientasi memberikan Pelayanan Publik yang Maksimal” Iskandarsyah-Anwar

Transcript of VISI MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 · 2020. 9. 5. · VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR...

Page 1: VISI MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 · 2020. 9. 5. · VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 Abstract Karimun Berazam yang Madani Bersama Iskandarsyah-Anwar Periode 2020-2024

VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024

Abstract Karimun Berazam yang Madani Bersama Iskandarsyah-Anwar

Periode 2020-2024

Mengamati dan Mempelajari dari Potensi Unggulan yang dimiliki Kabupaten Karimun

saat ini, Yaitu : Karimun Sebagai Pusat Pembangunan Kawasan sektor Unggulan Meliputi,

Perkebunan, Pertanian, dan Industri terhadap Wilayah Hinterland nya, Sebagai Jalur Transit

perdagangan Internasional dari Negara Tetangga seperti Malaysia dan Singapura dan

Pelabuhan alternatif bagi daerah Hinterland, Mempunyai Lahan yang cukup luas dan

produktif untuk pengembangan sebagai kota industri, perdagangan, pelayanan jasa

telekomunikasi, Mudah di akses baik melalui sarana transfortasi laut, transfortasi darat

ataupun sungai. Memiliki sumber daya manusia yang berkompeten sehingga bisa

dikembangkan sebagai modal pembangunan kedepan, Mempunyai sumber daya alam yang

dapat dikembangkan di sektor perikanan khusus nya perikanan tangkap dan budidaya.

Berlimpahnya sumber daya alam yang terkandung, seperti kandungan mineral, pasir laut

dan timah.

Kemudian dari Hasil Pengamatan Kami Tersebut dengan Mempelajari Demografis

dan Geografis Kabupaten karimun dan Potensi Unggul yang Karimun miliki saat ini, Kami

Mencooba Menterjemahkan nya dalam Bentuk VISI,MISI Dan PROGRAM KERJA yang tepat

untuk Mewujudkan “Kabupaten Karimun Berazam yang Madani”. Bersama Iskandarsyah-

Anwar (Bersinar) untuk Masa Kepemimpinan Lebih Kurang 4 Tahun Kedepan.

“Karimun Berazam yang Madani adalah Karimun yang Maju, Cemerlang dan Terbilang

(Terkenal), ditandai dengan SDM yang Berkualitas dan Tertatanya Infrastruktur Publik

yang Layak dan Nyaman sebagai Hunian masyrakatnya yang Sejahtera, Memiliki Daya

Saing dan Bermartabat, Serta Pemerintahan nya yang Bersih, Profesional, dan

Berorientasi memberikan Pelayanan Publik yang Maksimal”

Iskandarsyah-Anwar

Page 2: VISI MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 · 2020. 9. 5. · VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 Abstract Karimun Berazam yang Madani Bersama Iskandarsyah-Anwar Periode 2020-2024

VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024

VISI :

Mewujudkan Kabupaten Karimun Maju, Sejahtera, Berbudaya, Serta Unggul di Bidang

Maritim (Karimun Madani).

MISI :

Fokus Terhadap Pemantapan dan Peningkatan di semua Sektor dan Aspek Pembangunan,

Yaitu :

1. Meningkatkan kualitas kehidupan beragama dan berbudaya sehingga dapat

mewujudkan Keharmonisan dan ketentraman Bermasyarakat.

2. Menciptakan kondisi masyarakat yang aman, tentram dan dinamis.

3. Melestarikan situs-situs budaya dan kesenian lokal guna meningkatkan kunjungan

wisatawan.

4. Memperkuat tata Kelola pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis dan

transparan.

5. Meningkatkan kualitas hidup Sumber Daya Manusia melalui pendidikan, kesehatan

dan olah raga.

6. Mendorong penguatan kemandirian Pertumbuhan ekonomi yang berbasis pada

pertanian, kelautan, industri serta pengelolaan potensi daerah dan sumber energi

dengan memperhatikan dan Menjaga lingkungan hidup.

Beragama & Berbudaya

Bahagia & Sejahtera

Sehat & Cerdas

Page 3: VISI MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 · 2020. 9. 5. · VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 Abstract Karimun Berazam yang Madani Bersama Iskandarsyah-Anwar Periode 2020-2024

VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024

MAKNA VISI

MAJU Mengandung Makna Kondisi pembangunan daerah yang dilandasi keinginan bersama untuk

mewujudkan masa depan ekonomi, sosial dan lingkungan fisik yang lebih baik, didukung

sumberdaya manusia yang unggul, profesional, berperadaban tinggi, berdaya saing,

berakhlak mulia serta berwawasan ke depan.

SEJAHTERA Mengandung makna dalam waktu lebih kurang lima tahun ke depan akan terjadi semakin

meningkatnya kesejahteraan masyarakat, yang diindikasikan dengan meningkatnya

pendapatan perkapita penduduk yang berdampak pula pada menurunnya angka

kemiskinan, serta peningkatan keterjangkauan pelayanan masyarakat dalam memenuhi

kebutuhan dasar.

BERBUDAYA Mengandung makna kondisi kehidupan masyarakat berbangsa dan bernegara yang

bertumpu pada nilai-nilai budi pekerti dan budaya yang luhur, mengedepankan etika, moral,

maupun norma agama masyarakat yang Peduli terhadap Kelestarian Kultur Budaya Lokal. MARITIM Mengandung Makna Sebagai salah satu daerah yang di kelilingi lebih kurang 96% Laut, oleh

karena itu di butuhkan Pengembangan yang Fokus terhadap Pengelolaan tepat guna

terhadap Sektor Pelayaran, Sektor Perikanan, Sektor Pariwisata Bahari dan Sektor Industri

Maritim. Sehingga Visi Maritim (Kelautan) Merupakan Bagian dari Visi Pembangunan Bangsa

dan Bernegara yang Mengacu pada Visi NKRI.

VISI & MISI MERUPAKAN REFRESENTATIF DARI 4 AZAM KABUPATEN KARIMUN Azam pembangunan ekonomi yang berdimensi ekonomi kerakyatan.

Azam peningkatan iman dam taqwa.

Azam peningkatan kwalitas sumber daya manusia.

Azam pengembangan seni dan budaya.

Beragama & Berbudaya

Bahagia & Sejahtera

Sehat & Cerdas

Page 4: VISI MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 · 2020. 9. 5. · VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024 Abstract Karimun Berazam yang Madani Bersama Iskandarsyah-Anwar Periode 2020-2024

VISI – MISI & PROGRAM BERSINAR 2020-2024

11 JURUS PROGRAM UNGGULAN PEMBANGUNAN

1. Peningkatan Terhadap Kualitas Beragama,Pendidikan dan Kesehatan, agar terciptanya

SDM Kabupaten Karimun yang Unggul.

2. Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi di atas 6% dan mengurangi kesenjangan ekonomi

antara Kecamatan hingga Desa.

3. Menciptakan 5000 Lapangan pekerjaan.

4. Meningkatkan Pembangunan Infrastruktur, Kebutuhan dasar air dan Listrik Masyarakat.

5. Fokus terhadap Penguatan Bidang Maritim, Pariwisata, pertanian, jasa dan industry.

6. Menjaga Ketersediaan Sembako dengan Harga yang Murah.

7. Menciptakan Pengusaha Muda dan Pengusaha Perempuan yang tangguh.

8. Mempermudah dan Mempercepat Proses Perizinan Usaha.

9. Pemodalan Koperasi dan Usaha Kecil Bagi Masyarakat.

10. Menghargai Karya-karya Seni dan Pemberdayaan seniman.

11. Meningkatkan sarana dan prasarana Olahraga.

Mengetahui, Calon Bupati & Wakil Bupati

Kabupaten Karimun Periode 2020-2024

Iskandarsyah Anwar Calon Bupati Calon Wakil Bupati

Beragama & Berbudaya

Bahagia & Sejahtera

Sehat & Cerdas