SOAL LATIHAN EKUITAS

download SOAL LATIHAN EKUITAS

of 2

description

soal latihan akuntansi keuangan menengah

Transcript of SOAL LATIHAN EKUITAS

Soal latihan ekuitasSoal 1 : penerbitan sahamPT Bahari memiliki transaksi-transaksi berikut :1. Menerbitkan 10.000 lembar saham biasa Rp1.000 (par); dijual tunai dengan harga Rp4.500/lembar kepada Tuan Griesc.2. Menerbitkan 1.000 lembar 8% saham preferen Rp100.000 (par); dijual dengan harga tunai Rp150.000/lembar kepada Miss Fitri.3. Menerbitkan 100.000 lembar saham biasa Rp1.000 (par); ditukar dengan peralatan yang memiliki nilai pasar Rp500 juta. Harga pasar saham biasa Bahari Rp4.800/lembar.4. Menerima pemesanan 5.000 lembar saham biasa dengan harga Rp5.500/lembar dari Tuan Charlie. Uang muka yang dibayarkan 20% dari total nilai pemesanan. Saham baru diterbitkan jika Tuan Charlie membayar lunas semua nilai pemesanan.

Diminta : buatlah ayat jurnal dari transaksi di atas.

Soal 2 : penerbitan sahamVicars Co. merupakan perusahaan yang baru memulai operasinya pada tanggal 1 Januari 2012. Di dalam anggaran dasar perusahaan mencantumkan bahwa Vicars mengotorisasi 20.000 lembar saham biasa $1 par dan 4.000 lembar saham preferen $100 par. Berikut ini transaksi yang melibatkan kekayaan pemegang saham yang terjadi pada tahun pertama operasinya.Jan 1menerbitkan 500 lembar saham biasa kepada pendiri perusahaan sebagai pertukaran dengan properti dengan nilai $17,000 dan jasa pendirian perusahaan $7,000. Harga perolehan properti dulunya $9,000 dab tercatat di buku pendiri perusahaan seharga $5,500.Feb 23menerbitkan 1,000 lembar saham preferen $100 par. Harga saham preferen pada saat penerbitan $150/lembar; dan perusahaan membayarkan $7,500 atas biaya penerbitan tersebut.Mar 10menjual 3,000 lembar saham biasa seharga $39/lembar. Biaya penerbitan/penjualan $2,500.Aprl 10menjual 4,000 lembar saham biasa dengan harga pemesanan $45/lembar. Tidak diterima pembayaran tunai pada tanggal ini. Dan saham biasa akan diterbitkan hingga pelunasan penuh atas pemesanan tersebut dilakukan.July 14menukarkan 700 lembar saham biasa dan 140 lembar saham preferen dengan bangunan yang nilai wajarnya $51,000. Bangunan tersebut diperoleh pada awalnya dengan harga $38,000 dan tercatat pada nilai buku pemilik $22,000. Sebagai tambahan transaksi hari ini, diterbitkan 600 lembar saham biasa dengan harga $24,000 tunai.Agust 3menerima pembayaran penuh atas separuh dari jumlah pemesanan dan sisanya merupakan pembayaran dari sebagian pemesanan yang lain. Jumlah kas yang diterima $140,000. Diterbitkan saham biasa yang telah lunas pembayarannya.Dec 1mengumumkan pembayaran dividen tunai $10 tiap lembar saham preferen, akan dibayarkan pada tanggal 31 Desember 2012; dan dividen tunai $2 tiap lembar saham biasa yang akan dibayarkan tanggal 5 Januari tahun berikutnya. (tidak ada pembayaran deviden untuk saham yang belum diterbitkan). 31 membayar deviden saham preferen 31menerima pemberitahuan bahwa 800 lembar saham biasa yg dipesan tidak dilanjutkan lagi kontrak pemesanannya, karena harga pasar saham jatuh ke harga $25/lembar. Jumlah yang tersisa pada kontrak tersebut $30,000. Uang muka yang telah dibayar sebelumnya dinyatakan hangus sesuai dengan kesepakatan kontrak.

Saudara diminta :1. Buatlah jurnal dari transaksi di atas.2. Tunjukkan bagian neraca per 31 Desember yang menggambarkan hasil rangkuman transaksi di atas.

Soal 3 : transaksi saham treasuriBerikut ini adalah bagian ekuitas dari Thomas Company pada tanggal 31 Desember 2011 :Saham biasa, $1 par, diotorisasi 275,000 lembar; diterbitkan 240,000 lembar$ 240,000Tambahan modal disetor$3,840,000Saldo laba$ 900,000

Pada tanggal 1 Juni 2012, Thomasn menarik kembali 15,000 lembar saham biasa dengan harga $16/lembar. Dan berikut ini adalah transaksi yang terkait dengan saham treasuri tersebut :

Juli 1menjual 5.000 lembar saham dengan harga $20Agustus 1menjual 7,000 lembar saham dengan harga $14Sept 1memberhentikan permanen 1,000 lembar saham.

Saudara diminta :a. Dengan menggunakan metode biaya untuk saham treasuri :1) Buatlah ayat jurnal untuk mencatat transaksi saham treasuri di atas2) Buatlah bagian neraca (stockholders equity section) per 31 Desember 2012, dengan mengasumsikan Saldo Laba akhir tahun $1,005,000 (sebelum terkena dampak dari transaksi saham treasuri di atas).

b. Dengan menggunakan metode nilai par untuk saham treasuri :1) Buatlah ayat jurnal untuk mencatat transaksi saham treasuri di atas2) Buatlah bagian neraca (stockholders equity section) per 31 Desember 2012, dengan mengasumsikan Saldo Laba akhir tahun $1,005,000 (sebelum terkena dampak dari transaksi saham treasuri di atas).

Soal 4 : transaksi devidenBerikut ini bagian ekuitas PT ABDU per 31 Desember 2011 :Bagian modal disetor :10% Saham preferen Rp100.000 par; diotorisasi 100.000 lembarTelah diterbitkan dan beredar 60.000 lembarRp6.000.000.000Tambahan modal disetor dari agio saham preferenRp3.000.000.000Saham biasa Rp1.000 par; 1.000.000 beredarRp1.000.000.000Tambahan modal disetor dari agio saham biasaRp8.000.000.000

Saldo LabaRp4.000.000.000

Berikut ini jurnal dari PT ABDU selama 2012 :Maret 31mengumumkan akan membayarkan deviden tunai kepada pemegang saham preferen maupun pemegang saham biasa. Deviden tunai saham biasa Rp100/lembar.April 30membayar deviden saham preferenMei 15membayar deviden saham biasa.September 1mengumumkan akan membayar deviden saham dengan rasio 10:1 kepada para pemegang saham biasa. Deviden saham ini sebagai tambahan manfaat kepada para pemegang saham yg lama. Harga pasar saham biasa Rp10.200/lembar.Oktober 1menerbitkan saham biasa sebagai pembayaran atas deviden saham yang diumumkan pada tanggal 1 September.Desember 1mengumumkan akan membayar deviden properti. Properti yang akan dibagikan sebagai deviden adalah sebidang tanah yang nilai perolehannya Rp1 milyar dengan harga pasar Rp2 milyar.Desember 31menyerahkan tanah kepada dewan komisaris sebagai pembayaran deviden properti.

Saudara diminta : buatlah jurnal atas transaksi di atas.

Soal 5 : transaksi konversi saham preferen dan pemecahan sahamPineview Corp didirikan pada tanggal 1 Juni 2012, mengotorisasi untuk menerbitkan saham sebagai berikut :80,000 lembar saham preferen 9% konvertible, $100 par250,000 lembar saham biasa $2.50 par

Pada periode berikutnya Pineview melakukan transaksi sebagai berikut :a) Diterima pemesanan 30,000 lembar saham preferen dengan harga $105 dan 90,000 lembar saham biasa dengan harga $26/lembar. Kedua pemesanan tersebut diharuskan membayar uang muka 30% dari harga pemesanan.b) Kedua pemesanan tersebut telah dilunasi kecuali 6,000 lembar saham biasa. Uang muka yang telah dibayarkan diganti dengan penerbitan saham sesuai dengan proporsi pembayaran uang muka. Dan diterbitkan saham biasa untuk pemesanan yang telah dilunasi.c) 15,000 lembar saham biasa ditarik kembali dengan harga $28/lembar. Pineview menggunakan metode biaya.d) Setiap saham preferen dikonversikan ke 4 lembar saham biasa.e) Saham treasuri ditukarkan dengan mesin yang memiliki nilai wajar $130,000.f) Dilakukan pemecahan saham dengan rasio 2-for-1, sehingga nilai parnya menjadi $1.25/lembar.g) Laba tahun berjalan $83,000. Asumsikan semua pendapatan dan beban ditutup ke akun Ikhtisar laba Rugi.

Diminta : buatlah jurnal atas transaksi di atas.