Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun...

102

Transcript of Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun...

Page 1: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan
Page 2: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan
Page 3: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan
Page 4: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan
Page 5: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

 

 

   

 PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS 

 iii 

Kata Pengantar

Kegiatan Survei Komoditas Strategis Perkebunan untuk Implementasi Pengumpulan Data Komoditas Pertanian Strategis melalui rumah tangga Tahun 2019 (VTEBU2019) merupakan kegiatan survei perkebunan rakyat rumah tangga usaha tanaman tebu yang dilakukan dengan menggunakan teknologi Computer Assisted Personal Interviewing (CAPI) dan kegiatan program STATCAP CERDAS yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas data perkebunan. Survei ini dilaksanakan di tujuh provinsi dan 23 kabupaten di Indonesia.

Tujuan survei adalah untuk mendapatkan data statistik perkebunan rakyat yang akurat mengenai usaha tanaman tebu. Data statistik yang dihasilkan berupa keterangan umum usaha, luas areal, produksi dan distribusi produksi tebu selama Agustus 2018 s.d Juli 2019.

Buku pedoman ini memuat pedoman PMS dalam melakukan kegiatan VTEBU2019. Pedoman PMS mencakup latar belakang kegiatan, tujuan, landasan hukum, cakupan, kegiatan lapangan, petugas, instrumen yang digunakan, jadwal kegiatan, organisasi lapangan, metodologi, panduan koneksi virtual privat network (VPN), pengenalan aplikasi CoolKit Server, alokasi sampel rumah tangga, pemeriksaan VTEBU2019.P, pemeriksaan VTEBU2019.S, dan monitoring pelaksanaan lapangan.

Keberhasilan pelaksanaan survei ini ditentukan oleh niat, tekad, dan kesungguhan kita semua. Oleh karena itu diharapkan agar seluruh pihak dapat melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab. Atas peran serta semua pihak diucapkan terima kasih.

Jakarta, Juni 2019

Deputi Bidang Statistik Produksi

M. Habibullah

Page 6: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan
Page 7: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

v

Daftar Isi

Kata Pengantar .............................................................................................................................iii

Daftar Isi ........................................................................................................................................... v

Daftar Tabel ................................................................................................................................. vii

Daftar Gambar .............................................................................................................................. ix

BAB I. PENDAHULUAN .............................................................................................................. 1

1.1. Latar Belakang ......................................................................................................... 1

1.2. Tujuan ......................................................................................................................... 2

1.3. Landasan Hukum ................................................................................................... 2

1.4. Cakupan ..................................................................................................................... 3

1.5. Kegiatan Lapangan ................................................................................................ 4

1.5.1. Persiapan ...................................................................................................... 4

1.5.2. Pelaksanaan ................................................................................................. 4

1.6. Petugas ...................................................................................................................... 5

1.7. Instrumen .................................................................................................................. 5

1.8. Jadwal Kegiatan ...................................................................................................... 6

BAB II. ORGANISASI LAPANGAN .......................................................................................... 9

2.1. Organisasi di Pusat ................................................................................................ 9

2.2. Organisasi di Provinsi........................................................................ 9

2.3. Organisasi di Kabupaten ................................................................................... 10

2.4. Organisasi Lapangan .......................................................................................... 11

BAB III. METODOLOGI ............................................................................................................. 15

3.1. Kerangka Sampel ................................................................................................. 15

3.2. Rancangan Penarikan Sampel ........................................................................ 15

3.3. Nomor Kode Sampel (NKS) ............................................................................. 16

BAB IV. PANDUAN KONEKSI VIRTUAL PRIVATE NETWORK (VPN)........................ 17

4.1. Sonicwall Mobile Connect (Windows Store atau MacApp Store) .... 17

4.2. Sonicwall Mobile Connect (Google Play Store) ....................................... 22

4.3 Sonicwall Connect Tunnel ................................................................................. 25

BAB V. PENGENALAN APLIKASI COOLKIT SERVER ...................................................... 33

Page 8: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

vi

5.1. Mengakses Aplikasi ............................................................................................. 33

5.1.1. Membuka Aplikasi .................................................................................. 33

5.1.2. Menutup Aplikasi .................................................................................... 34

5.1.3. Membuka dan Menutup Menu ......................................................... 35

5.2. Menu Aplikasi ........................................................................................................ 35

5.2.1. Survey .......................................................................................................... 36

5.2.3. Report .......................................................................................................... 37

5.2.4. Pedoman .................................................................................................... 37

5.3. Data Assignment .................................................................................................. 38

5.3.1. Filter Data ................................................................................................... 38

5.3.2. Kondisi Data .............................................................................................. 39

5.3.3. Status Data ................................................................................................ 40

BAB VI. ALOKASI SAMPEL RUMAH TANGGA ................................................................. 41

6.1. Persiapan Alokasi Sampel ................................................................................. 41

6.2. Pengalokasian Sampel ....................................................................................... 44

BAB VII. PEMERIKSAAN VTEBU2019.P ............................................................................... 49

7.1. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.P ............................................................... 49

7.2. Tata Cara Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.P ........................................... 49

BAB VIII. PEMERIKSAAN VTEBU2019.S .............................................................................. 59

8.1. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S ............................................................... 59

8.2. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok I ................................................... 62

8.3. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok II ................................................. 62

8.4. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok III ................................................ 63

8.5. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok IV ................................................ 71

8.6. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok V ................................................. 76

BAB IX. MONITORING PELAKSANAAN LAPANGAN .................................................... 79

BAB X. PENUTUP ........................................................................................................................ 83

Page 9: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

vii

Daftar Tabel

Tabel 1. 1. Jumlah Sampel VTEBU2019 menurut Provinsi dan Kabupaten .......... 3

Tabel 1. 2. Jadwal Kegiatan VTEBU2019 ............................................................................. 6

Page 10: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

viii

Page 11: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

ix

Daftar Gambar

Gambar 4. 1. Icon Windows Store ...................................................................................... 17

Gambar 4. 2. Pencarian Sonicwall Mobile Connect ..................................................... 18

Gambar 4. 3. Mengunduh Aplikasi Sonnicwall Mobile Connect ............................ 18

Gambar 4. 4. Launch Aplikasi Sonnicwall Mobile Connect ....................................... 18

Gambar 4. 5. Aplikasi Sonnicwall Mobile Connect Ditambah di Menu ............... 19

Gambar 4. 6. Manage VPN Connection............................................................................ 19

Gambar 4. 7. Add VPN Connection .................................................................................... 19

Gambar 4. 8. Detail Add VPN Connection ....................................................................... 20

Gambar 4. 9. Konfigurasi VPN BPS Berhasil .................................................................... 20

Gambar 4. 10. Connect pada Opsi VPN BPS .................................................................. 20

Gambar 4. 11. Pilihan CAPI Internal ................................................................................... 20

Gambar 4. 12. Pengisian Username dan Password ...................................................... 21

Gambar 4. 13. Status Koneksi VPN BPS ............................................................................ 21

Gambar 4. 14. Diskoneksi VPN BPS.................................................................................... 21

Gambar 4. 15. Aplikasi Sonicwall Mobile Connect di Android Playstore ............ 22

Gambar 4. 16. Add Connection di Sonicwall Mobile Connect ................................ 22

Gambar 4. 17. Konfigurasi VPN Sonicwall Mobile Connect ..................................... 23

Gambar 4. 18. Aktivasi Koneksi VPN Sonicwall Mobile Connect ............................ 23

Gambar 4. 19. Log In to CAPI Internal .............................................................................. 23

Gambar 4. 20. Tampilan Login VPN ................................................................................... 24

Gambar 4. 21. Permintaan Koneksi Monitoring Jaringan .......................................... 24

Gambar 4. 22. Status Koneksi VPN BPS Sonicwall Mobile Connect ...................... 24

Gambar 4. 23. Informasi Koneksi VPN BPS Sonicwall Mobile Connect ............... 25

Gambar 4. 24. Menu Properties ........................................................................................... 25

Gambar 4. 25. Tampilan Versi Windows .......................................................................... 26

Gambar 4. 26. Tampilan Versi Windows .......................................................................... 26

Gambar 4. 27. Instalasi Awal Sonicwall Connect Tunnel............................................ 27

Gambar 4. 28. Proses Instalasi Sonicwall ......................................................................... 27

Gambar 4. 29. Tampilan SonicWall VPN Connection .................................................. 28

Page 12: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

x

Gambar 4. 30. Dell VPN Connection Setup Wizard ..................................................... 28

Gambar 4. 31. Pengisian Alamat VPN ............................................................................... 28

Gambar 4. 32. Select or Enter Login Group .................................................................... 29

Gambar 4. 33. Selesai Melakukan Setup VPN ................................................................ 29

Gambar 4. 34. Login SonicWall VPN Connection ......................................................... 30

Gambar 4. 35. Status Koneksi SonicWall VPN Connection ....................................... 30

Gambar 4. 36. Pengecekan Koneksi SonicWall VPN Connection ........................... 30

Gambar 4. 37. Diskoneksi SonicWall VPN Connection ............................................... 31

Gambar 5. 1. Halaman Alamat URL Aplikasi Web ........................................................ 33

Gambar 5. 2. Halaman Login Aplikasi ................................................................................ 34

Gambar 5. 3. Halaman Setelah Login Berhasil ............................................................... 34

Gambar 5. 4. Langkah Melakukan Logout ....................................................................... 34

Gambar 5. 5. Halaman Login Aplikasi Setelah Logout ................................................ 35

Gambar 5. 6. Membuka dan Menutup Menu ................................................................. 35

Gambar 5. 7. List Menu CoolKit Server .............................................................................. 35

Gambar 5. 8. Halaman Menu Survey ................................................................................. 36

Gambar 5. 9. Daftar Survey .................................................................................................... 36

Gambar 5. 10. Memilih Periode Survey Terdaftar ......................................................... 36

Gambar 5. 11. Pilihan Survey Listing atau Survey Utama .......................................... 37

Gambar 5. 12 Halaman Menu Report................................................................................ 37

Gambar 5. 13. Halaman Menu Pedoman ......................................................................... 38

Gambar 5. 14. Halaman Data Assignment ....................................................................... 38

Gambar 5. 15. Fitur Filter Data ............................................................................................. 39

Gambar 5. 16. Pilihan Kondisi Data .................................................................................... 39

Gambar 6. 1. Alokasi Sampel Survey listing .................................................................... 41

Gambar 6. 2. Alokasi Sampel Survey Utama ................................................................... 41

Gambar 6. 3. Information Survey Pemutakhiran ........................................................... 42

Gambar 6. 4. Information Survey Pencacahan ............................................................... 42

Gambar 6. 5. Tombol Blok Sensus ...................................................................................... 42

Gambar 6. 6. Daftar Blok Sensus ......................................................................................... 43

Gambar 6. 7. Aksi Open Blok Sensus ................................................................................. 43

Gambar 6. 8. Tombol Tarik Sampel dan Export Data .................................................. 44

Gambar 6. 9. Download Data Assignment dan Data Petugas ................................. 44

Gambar 6. 10. Upload Data Assignment .......................................................................... 45

Gambar 6. 11. Check Kolom Assign ................................................................................... 45

Gambar 6. 12.Tombol Assign Sampel ............................................................................... 46

Gambar 6. 13. Assign Sampel ke PCS ................................................................................ 46

Gambar 6. 14. Informasi Assign Berhasil .......................................................................... 46

Page 13: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

xi

Gambar 6. 15. Fitur Show dan Search ............................................................................... 47

Gambar 7. 1. Pilihan Survey Listing .................................................................................... 50

Gambar 7. 2. Status Data Pemutakhiran Submited by Pencacah ........................... 50

Gambar 7. 3. Memilih Kepala Rumah Tangga Pemutakhiran .................................. 50

Gambar 7. 4. Halaman Detail Assignment ....................................................................... 51

Gambar 7. 5. Tombol Review Pemutakhiran .................................................................. 52

Gambar 7. 6. Halaman Summary Pemutakhiran ........................................................... 52

Gambar 7. 7. Time Stamp Pemutakhiran .......................................................................... 53

Gambar 7. 8. Menu Data Household Pemutakhiran.................................................... 53

Gambar 7. 9. Rincian Data Household .............................................................................. 54

Gambar 7. 10. Menu Pemutakhiran ................................................................................... 55

Gambar 7. 11. Rincian Pertanyaan Pemutakhiran 308 - 310 .................................. 56

Gambar 7. 12. Fitur Remarks ................................................................................................. 56

Gambar 7. 13. Approve dan Reject Pemutakhiran ....................................................... 56

Gambar 7. 14. Unapprove Pemutakhiran......................................................................... 57

Gambar 8. 1. Pilihan Survey Utama .................................................................................... 59

Gambar 8. 2. Status Data Pencacahan Submited by Pencacah ............................... 59

Gambar 8. 3. Memilih Kepala Rumah Tangga Pencacahan ...................................... 60

Gambar 8. 4. Detail Assignment Survey Utama ............................................................ 60

Gambar 8. 5. Tombol Review Pencacahan ...................................................................... 61

Gambar 8. 6. Halaman Summary Pencacahan ............................................................... 61

Gambar 8. 7. Time Stamp Pencacahan .............................................................................. 61

Gambar 8. 8. Fitur Remarks Pencacahan .......................................................................... 62

Gambar 8. 9. Halaman Blok I Pencacahan ....................................................................... 62

Gambar 8. 10. Rincian Pertanyaan 113 - 115 ................................................................. 62

Gambar 8. 11. Halaman Blok II Pencacahan ................................................................... 63

Gambar 8. 12. Rincian Pertanyaan 201 – 202 ................................................................. 63

Gambar 8. 13. Halaman Blok III Pencacahan .................................................................. 64

Gambar 8. 14. Rincian Pertanyaan 301 ............................................................................. 64

Gambar 8. 15. Rincian Pertanyaan 302a – 302d ............................................................ 65

Gambar 8. 16. Rincian Pertanyaan 303 ............................................................................. 65

Gambar 8. 17. Rincian Pertanyaan 304 ............................................................................. 65

Gambar 8. 18. Rincian Pertanyaan 305a – 305c ............................................................ 66

Gambar 8. 19. Rincian Pertanyaan 306 ............................................................................. 67

Gambar 8. 20. Rincian Pertanyaan 307 ............................................................................. 67

Gambar 8. 21. Rincian Pertanyaan 308 ............................................................................. 68

Gambar 8. 22. Rincian Pertanyaan 309 ............................................................................. 68

Gambar 8. 23. Rincian Pertanyaan 310a – 310b ............................................................ 69

Page 14: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

xii

Gambar 8. 24. Rincian Pertanyaan 311a -311b .............................................................. 70

Gambar 8. 25. Rincian Pertanyaan 312a -312b .............................................................. 70

Gambar 8. 26. Rincian Pertanyaan 313 ............................................................................. 71

Gambar 8. 27. Rincian Pertanyaan 314 ............................................................................. 71

Gambar 8. 28. Halaman Blok IV Pencacahan .................................................................. 72

Gambar 8. 29. Rincian Blok IV Pertanyaan (2) ................................................................ 72

Gambar 8. 30. Rincian Blok IV Pertanyaan (3) ................................................................ 72

Gambar 8. 31. Rincian Blok IV Pertanyaan (4) ................................................................ 73

Gambar 8. 32. Rincian Blok IV Pertanyaan (5) ................................................................ 73

Gambar 8. 33. Rincian Blok IV Pertanyaan (6) ................................................................ 73

Gambar 8. 34. Rincian Blok IV Pertanyaan (7) ................................................................ 73

Gambar 8. 35. Rincian Blok IV Pertanyaan (8) – (10) ................................................... 74

Gambar 8. 36. Rincian Blok IV Pertanyaan (11) – (14) ................................................. 75

Gambar 8. 37. Rincian Blok IV Pertanyaan (16) – (17) ................................................. 76

Gambar 8. 38. Kembali ke Halaman Blok IV .................................................................... 76

Gambar 8. 39. Halaman Blok V Pencacahan ................................................................... 77

Gambar 8. 40. Rincian Blok V Pertanyaan Catatan ....................................................... 77

Gambar 8. 41. Approve atau Reject Pencacahan............................................................ 77

Gambar 9. 1. Pilihan Daftar Report.... ............................................................................... ..79

Gambar 9. 2. Memilih Daftar Report .................................................................................. 79

Gambar 9. 3. Memilih Kepala Rumah Tangga Pemutakhiran .................................. 80

Gambar 9. 4. Loading Halaman Report ............................................................................ 80

Gambar 9. 5. Halaman Report .............................................................................................. 80

Gambar 9. 6. Penjelasan Masing-masing Grafik Report............................................. 81

Page 15: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Penjabaran Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN)

tahun 2015-2019 merupakan program aksi pemerintah saat ini yang berpedoman

pada rencana Pembangunan Jangka Panjang tahun 2020-2025. Salah satu agenda

pembangunan yang akan dilaksanakan adalah meningkatkan produktivitas rakyat

dan daya saing di pasar Internasional. Mengingat sebagian besar rakyat Indonesia

masih menggantungkan hidupnya dari sektor pertanian maka dalam rentang

periode tersebut perlu informasi tingkat produktivitas masyarakat petani. Sektor

Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan merupakan salah satu penggerak

perekonomian yang diharapkan mandiri untuk menguatkan sendi-sendi

perekonomian nasional dengan memanfaatkan teknologi mutahir sebagai andalan

sistem produksi yang berbasis wilayah potensi, dan memiliki daya saing

Internasional. Bertitik tolak dari kondisi ini, maka perhatian akan ketersediaan data

sektor pertanian yang lengkap, akurat, dan terkini sangat dibutuhkan sebagai acuan

bagi pemerintah maupun para pemangku kepentingan (stakeholders) dalam

perencanaan dan perumusan kebijakan.

Badan Pusat Statistik (BPS) dalam salah satu tugas dan kewenangannya

melakukan penyediaan data terkait dengan sektor pertanian melalui pelaksanaan

berbagai macam survei secara periodik. Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10

(sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013).

Pendataan ST2013 dilakukan secara lengkap dan menyeluruh (baik aktifitas maupun

wilayah), selain memotret kondisi pada tahun tersebut juga digunakan untuk

membangun kerangka sampel (sampling frame) dari seluruh rumah tangga usaha

pertanian, termasuk subsektor perkebunan. Perubahan usaha perkebunan sangat

cepat mengikuti perkembangan teknologi, perubahan musim, dan harga. Oleh

karena itu dipandang perlu dilakukan Survei Komoditas Strategis Perkebunan, salah

satunya adalah komoditas tebu. Pelaksanaan kegiatan Survei Komoditas Strategis

Perkebunan komoditas tebu merupakan bagian penting dari RPJMN di subsektor

perkebunan.

Page 16: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

2

Sesuai key principals pilar transformasi khususnya pilar ke-7 (menggunakan

pengumpulan data tanpa penggunaan kertas), dan pilar ke-8 (survei yang

berkelanjutan), untuk mendukung kebutuhan pengumpulan data secara optimal,

BPS sedang mengkaji perubahan metode pengumpulan data, dari Paper and Pencil

Interviewing (PAPI) ke Computer Assisted Personal Interviewing (CAPI). PAPI

merupakan bentuk wawancara yang selama ini dilakukan BPS dalam mengumpulkan

data dari responden, yaitu menggunakan kuesioner cetak kertas dan alat tulis.

Sedangkan pada CAPI, wawancara dilakukan dengan bantuan komputer portabel

(tablet). Manfaat utama yang diperoleh dari metode CAPI adalah peningkatan

kualitas data, aktualitas, dan penghematan biaya (United Nations Economic and

Social Commission for Asia and the Pacific - UNESCAP, 1999). Pada tahun 2016

pengumpulan data survei bidang produksi dengan CAPI sudah diujicobakan di

Kabupaten Brebes dan Kabupaten Grobogan dengan metode sampling terintegrasi

untuk subsektor hortikultura dan perkebunan (iHOPE).

Tahun 2019 BPS menggunakan metode CAPI pada pengumpulan data Survei

Komoditas Strategis Perkebunan (Komstrat Kebun) untuk Implementasi

Pengumpulan Data Komoditas Pertanian Strategis melalui rumah tangga

(VTEBU2019). VTEBU2019 diharapkan dapat melengkapi data perkebunan tebu

yang dihasilkan dari rumah tangga karena selama ini BPS mengumpulkan data

perkebunan hanya berasal dari perusahaan negara dan swasta. Dengan CAPI

diharapkan dapat menghasilkan data yang akurat, andal, dan tepat waktu sesuai

kebutuhan pengguna data dan pemerintah.

1.2. Tujuan

Tujuan dari kegiatan VTEBU2019 adalah:

1. Melakukan pengumpulan data rumah tangga usaha tebu dengan metode

CAPI.

2. Memperoleh estimasi data luas dan produksi rumah tangga usaha tebu di

level Kabupaten, serta pola distribusi hasil produksi tebu.

3. Mengaplikasikan sistem pendataan secara online dengan manajemen survey

yang terintegrasi mulai dari pengumpulan data, validasi, monitoring (tabulasi),

dan penarikan sampel rumah tangga, weighting, hingga tabulasi online.

1.3. Landasan Hukum

Landasan hukum kegiatan VTEBU2019 adalah :

1. Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik (Lembaran Negara

Republik Indonesia Tahun 1997 Nomor 39, Tambahan Lembaran Negara

Republik Indonesia Nomor 3683);

Page 17: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

3

2. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan

Statistik (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 96,

Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3854);

3. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 86 Tahun 2007 tentang Badan

Pusat Statistik;

4. Keputusan Kepala Badan Pusat Statistik Nomor 121 Tahun 2001 tentang

Organisasi dan Tata Kerja Perwakilan Badan Pusat Statistik di Daerah dan;

5. Peraturan Kepala Badan Pusat Statistik Nomor 7 Tahun 2008 tentang

Organisasi dan Tata Kerja Badan Pusat Statistik.

1.4. Cakupan

Kegiatan VTEBU2019 dilakukan di 7 provinsi dan 23 kabupaten. Rincian

jumlah sampel menurut provinsi dan kabupaten disajikan pada Tabel 1.1.

Tabel 1. 1. Jumlah Sampel VTEBU2019 menurut Provinsi dan Kabupaten

No Provinsi Kabupaten

Jumlah

Sampel

Blok Sensus

Jumlah

Sampel

Rumah

Tangga

(1) (2) (3) (4) (5)

1. Aceh 25 250

Kabupaten Aceh Tengah 10 100

Kabupaten Bener Meriah 15 150

2. Sumatera Barat 91 910

Kabupaten Solok 21 210

Kabupaten Tanah Datar 25 250

Kabupaten Agam 45 450

3. Lampung 12 120

Kabupaten Lampung Utara 12 120

4. Jawa Tengah 156 1560

Kabupaten Sragen 29 290

Kabupaten Rembang 27 270

Kabupaten Kudus 44 440

Kabupaten Jepara 56 560

5. Jawa Timur 300 3000

Kabupaten Ponorogo 71 710

Kabupaten Tulungagung 60 600

Kabupaten Blitar 34 340

Kabupaten Kediri 37 370

Kabupaten Malang 29 290

Kabupaten Lumajang 30 300

Page 18: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

4

No Provinsi Kabupaten

Jumlah

Sampel

Blok Sensus

Jumlah

Sampel

Rumah

Tangga

(1) (2) (3) (4) (5)

Kabupaten Magetan 39 390

6. NTT 253 1830

Kabupaten Kupang 39 190*

Kabupaten Timor Tengah Selatan 112 1120

Kabupaten Timor Tengah Utara 71 370*

Kabupaten Malaka 31 150*

7. Kalimantan

Barat 50 270

Kabupaten Sintang 37 210*

Kabupaten Kapuas Hulu 13 60*

Jumlah 887 7940

Keterangan:

* merupakan target sampel minimum

Data pokok yang dikumpulkan dalam kegiatan ini mencakup luas, produksi,

distribusi produksi, dan beberapa karakteristik lain mengenai usaha tebu.

1.5. Kegiatan Lapangan

Kegiatan lapangan VTEBU2019 meliputi kegiatan persiapan dan pelaksanaan.

1.5.1. Persiapan

1. Rapat persiapan untuk memperoleh informasi mengenai usaha tanaman

tebu.

2. Persiapan rancangan metodologi pengumpulan data dan daftar sampel.

3. Menyusun rancangan tabulasi.

4. Menyusun kuesioner dan buku pedoman.

5. Rapat uji keselarasan kuesioner dalam sistem (in house training).

6. Uji sistem dan kuesioner di lapangan (pre test). Lokasi pre test di Kabupaten

Malang, Provinsi Jawa Timur.

1.5.2. Pelaksanaan

1. Pemutakhiran rumah tangga (updating) VTEBU2019, bertujuan untuk

memperbarui dan mengetahui informasi rumah tangga usaha tanaman tebu

di setiap blok sensus terpilih.

2. Pencacahan sampel rumah tangga usaha tanaman tebu terpilih pada blok

sensus terpilih.

Page 19: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

5

3. Pemeriksaan/monitoring sistem untuk pemutakhiran dan pencacahan sampel

rumah tangga.

4. Diseminasi data VTEBU2019 baik di pusat dan kabupaten.

1.6. Petugas

Petugas yang terlibat pada kegiatan VTEBU2019 terdiri dari :

1. Instruktur pelatihan sebagai berikut :

a. Master Intama, melatih Instruktur Utama (Intama)

b. Intama, melatih Instruktur Nasional (Innas).

c. Innas, melatih petugas lapangan.

2. Petugas lapangan :

a. Pencacah (PCS).

b. Pengawas/pemeriksa (PMS).

3. Petugas penanggung jawab pengelolaan data:

a. Pengawas di BPS Kabupaten.

b. Pemantau data (viewer) di BPS Kabupaten, BPS Provinsi, dan BPS RI.

c. Administrator di BPS Kabupaten dan BPS RI.

1.7. Instrumen

Instrumen yang digunakan pada kegiatan VTEBU2019 meliputi instrumen

pemutakhiran dan pencacahan, aplikasi VTEBU2019, dan buku pedoman, yaitu:

1. Instrumen Pemutakhiran dan Pencacahan

a. Peta desa/kelurahan (SP2010-WA/ST2013-WA/Peta-WA selanjutnya

disebut peta WA) digunakan oleh PMS untuk mengetahui posisi blok

sensus yang menjadi wilayah kerja PCS.

b. Sketsa Peta ST2013-WB/SP2010-WB digunakan sebagai dasar untuk

mengenali wilayah kerja dan panduan cakupan area pada saat

pemutakhiran blok sensus.

c. VTEBU2019.DSBS adalah daftar sampel blok sensus terpilih yang

digunakan pada kegiatan VTEBU2019.

d. E-form VTEBU2019.P adalah daftar pertanyaan yang digunakan untuk

melakukan pemutakhiran keberadaan rumah tangga hasil pemutakhiran

sensus/survei yang terakhir dilakukan di blok sensus tersebut dan

identifikasi rumah tangga yang melakukan usaha tebu dalam satu blok

sensus terpilih. E-form VTEBU2019.P adalah form pemutakhiran yang telah

terisi data responden dan akan dikirimkan ke server.

e. E-form VTEBU2019.DSRT adalah daftar sampel rumah tangga terpilih

VTEBU2019.

Page 20: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

6

f. E-form VTEBU2019.S adalah daftar pertanyaan yang digunakan untuk

pencacahan sampel rumah tangga usaha tebu.

g. Tablet adalah komputer portabel yang dioperasikan melalui layar sentuh

atau pena digital yang digunakan oleh PCS untuk melakukan pencacahan

dengan metode CAPI.

2. Aplikasi VTEBU2019

a. Aplikasi CoolKit Mobile, untuk VTEBU2019, yaitu aplikasi berbasis tablet

yang digunakan PCS untuk melakukan pemutakhiran dan pencacahan

sampel rumah tangga pada kegiatan VTEBU2019.

b. Aplikasi CoolKit Server, yaitu aplikasi yang digunakan PMS untuk

memantau progres kegiatan lapangan, alokasi beban tugas, dan

penarikan sampel.

c. Aplikasi Keamanan Jaringan, yaitu aplikasi yang digunakan untuk

mengakses jaringan privat BPS. Seluruh aplikasi yang digunakan

pada kegiatan VTEBU2019 berada pada jaringan internal guna menjaga

keamanan data.

3. Buku Pedoman

a. Pedoman Pencacah (VTEBU2019.PCS) adalah buku pedoman yang

digunakan PCS.

b. Pedoman Pemeriksa/Supervisor (VTEBU2019.PMS) adalah buku pedoman

yang digunakan PMS dan Supervisor.

c. Pedoman Instruktur Nasional (VTEBU2019.INNAS) adalah buku pedoman

yang digunakan oleh Instruktur Nasional (Innas).

d. Pedoman VTEBU2019.TEKNIS adalah buku pedoman teknis yang

digunakan sebagai pedoman bagi pemantau data (viewer), penanggung

jawab di BPS RI, BPS Provinsi, dan BPS Kabupaten dalam melakukan

kegiatan VTEBU2019 secara keseluruhan.

1.8. Jadwal Kegiatan

Tabel 1. 2. Jadwal Kegiatan VTEBU2019

No. Kegiatan Jadwal

(1) (2) (3)

1. Persiapan Januari – Maret 2019

2. In House Training 8 April 2019

3. Pre Test 24 – 26 April 2019

4. Workshop Instruktur Utama 12 – 14 Juni 2019

Page 21: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

7

No. Kegiatan Jadwal

(1) (2) (3)

5. Pelatihan Innas 24 – 28 Juni 2019

6. Pelatihan petugas di provinsi 1 – 5 Juli 2019

7. Pelaksanaan pemutakhiran 6 – 20 Juli 2019

8. Pemeriksaan hasil pemutakhiran 9 – 22 Juli 2019

9. Evaluasi dan Pemilihan sampel rumah tangga 23 – 31 Juli 2019

10. Pelaksanaan pencacahan sampel rumah tangga 1 – 31 Agustus 2019

11. Pemeriksaan pencacahan sampel rumah

tangga

1 Agustus – 5

September 2019

12. Laporan hasil Oktober 2019

Page 22: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

8

Page 23: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

9

BAB 2

ORGANISASI LAPANGAN

Struktur dan organisasi lapangan disusun dengan tujuan agar pelaksanaan

VTEBU2019 dapat dilakukan dengan sebaik-baiknya. Pengawasan dan pemeriksaan

dilakukan sesuai dengan organisasi di pusat, organisasi di provinsi, organisasi di

kabupaten, dan organisasi di lapangan dengan tugas, tanggung jawab, wewenang

dan haknya masing-masing.

2.1. Organisasi di Pusat

Penanggung jawab kegiatan VTEBU2019 adalah Deputi Bidang Statistik

Produksi dibantu Direktur Statistik Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan di

bidang teknis. Penanggung jawab di bidang metodologi dan pengolahan adalah

Deputi Metodologi dan Informasi Statistik dibantu Direktur Pengembangan

Metodologi Sensus dan Survei, dan Direktur Sistem Informasi Statistik. Penanggung

jawab bidang administrasi adalah Sekretaris Utama dibantu Kepala Biro Keuangan,

serta Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Hukum. Penanggung jawab

pengawasan kegiatan adalah Inspektur Utama.

Penanggung jawab pemantau progress data hasil lapangan VTEBU2019

adalah penanggung jawab di bidang teknis, metodologi, maupun administrasi.

Pemantau data (viewer) di BPS RI bertanggung jawab melakukan pemantauan data

hasil VTEBU2019. Hasil pantauan data dapat diinformasikan ke subject matter.

Selanjutnya subject matter akan menindaklanjuti hasil temuan dengan melakukan

supervisi.

2.2. Organisasi di Provinsi

Penanggung jawab pelaksanaan VTEBU2019 di tingkat provinsi adalah Kepala

BPS Provinsi. Dalam melaksanakan wewenang dan tanggung jawabnya, Kepala BPS

Provinsi dibantu oleh Kepala Bidang Statistik Produksi dan Kepala Bidang Integrasi

Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS) sebagai penanggung jawab teknis, serta

Kepala Bagian Tata Usaha sebagai penanggung jawab administrasi.

Penanggung jawab pemantau progress data hasil lapangan VTEBU2019 di BPS

provinsi adalah Kepala BPS provinsi, Kabid Statistik Produksi, Kabid IPDS, dan kasie

Page 24: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

10

yang bertanggung jawab dengan kegiatan VTEBU2019. Viewer bertanggung jawab

melakukan pemantauan data hasil VTEBU2019 untuk kemudian menindaklanjuti

hasil pantauan. Hasil pantauan data dapat diinformasikan ke Kepala BPS provinsi.

Selanjutnya Kepala BPS provinsi akan menindaklanjuti hasil temuan dengan

melakukan supervisi. Selanjutnya viewer dapat menindaklanjuti hasil pantauan untuk

pengecekan lapangan atau verifikasi data atau kunjungan ulang ke kabupaten jika

diperlukan.

2.3. Organisasi di Kabupaten

Penanggung jawab pelaksanaan VTEBU2019 di tingkat kabupaten adalah

Kepala BPS Kabupaten. Dalam melaksanakan tugasnya, Kepala BPS Kabupaten

secara teknis dibantu oleh Kepala Seksi Statistik Produksi dan Kepala Seksi Integrasi

Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS). Penanggung jawab administrasi adalah

Kepala Sub Bagian Tata Usaha.

Organisasi di BPS kabupaten sebagai berikut:

1. Supervisor

Supervisor bertugas sebagai pengawas/pemeriksa kedua dari hasil e-form yang

sudah diperiksa oleh PMS. Supervisor merupakan penentu apakah hasil e-form

diterima atau ditolak sebelum e-form diekspor dari server CAPI yang ada di

Supervisor. Supervisor adalah Staf/Kasi di BPS kabupaten. Seorang Supervisor

bertugas mengawasi 2-3 orang PMS. Tugas dan tanggung jawab Supervisor:

1. Mengikuti pelatihan VTEBU2019;

2. Menyiapkan instrumen pelatihan yang meliputi Peta ST2013-WB atau SP2010-

WB, Daftar Sampel Blok Sensus (VTEBU2019.DSBS), tablet yang sudah

terinstall aplikasi CoolKit Mobile (VTEBU2019), buku pedoman PMS

(VTEBU2019.PMS), dan buku pedoman PCS (VTEBU2019.PCS);

3. Memeriksa hasil E-Form VTEBU2019.S yang telah diperiksa oleh PMS;

4. Mengembalikan E-Form (reject) kepada PMS jika masih ditemukan kesalahan

dan memberikan catatan jika diperlukan. Hal ini dilakukan sampai tidak ada

lagi E-Form yang salah yang dikirim oleh PMS;

5. Melakukan approval E-Form yang sudah clean;

6. Melakukan monitoring kegiatan VTEBU2019;

7. Melakukan komunikasi/diskusi secara berkala dengan PMS tentang kemajuan

dan permasalahan lapangan yang terjadi pada kegiatan

pemutakhiran/pencacahan.

8. Mematuhi mekanisme, tahapan pelaksanaan, dan jadwal waktu yang telah

ditetapkan.

Page 25: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

11

2. Pemantau Data (Viewer)

Pemantau data di kabupaten adalah Kepala BPS Kabupaten yang melakukan

pemantauan data hasil VTEBU2019 untuk kemudian menindaklanjuti hasil

pantauan. Selanjutnya viewer dapat memberi tugas kepada Supervisor atau PMS

untuk pengecekan lapangan atau verifikasi data atau kunjungan ulang jika

diperlukan.

3. Administrator

Administrator di kabupaten adalah Kasie IPDS dan/atau Kasie Statistik Produksi.

Administrator bertugas melakukan administrasi (admin) pengelolaan aplikasi

CoolKit Mobile.

2.4. Organisasi Lapangan

Pelaksanaan lapangan VTEBU2019 dilakukan oleh petugas pencacah (PCS) dan

petugas pengawas/pemeriksa (PMS).

a. PMS merupakan pengawas/pemeriksa pertama hasil e-form (yang telah diisi)

secara lengkap dan dikirimkan ke server oleh PCS. PMS adalah petugas organik

dan atau Koordinator Statistik Kecamatan (KSK) dan atau mitra BPS. Seorang PMS

mengawasi 3-4 orang PCS. PMS memiliki tugas sebagai berikut:

1. Mengikuti pelatihan VTEBU2019;

2. Menerima instrumen pelatihan yang meliputi Peta ST2103-WB atau SP2010-

WB dan Daftar Sampel Blok Sensus (VTEBU2019.DSBS) sesuai dengan wilayah

tugasnya, tablet yang sudah terinstall aplikasi CoolKit Mobile (VTEBU2019),

buku pedoman PMS (VTEBU2019.PMS), serta buku pedoman PCS

(VTEBU2019.PCS);

3. Menerima surat tugas dan tanda pengenal dari BPS kabupaten;

4. Melakukan tahapan persiapan survei yaitu mengalokasikan blok sensus yang

akan dilakukan pemutakhiran dan sampel rumah tangga untuk masing-

masing PCS di bawah tanggung jawabnya;

5. Melakukan tahapan pelaksanaan survei yaitu mendampingi PCS pada saat

melakukan pemutakhiran blok sensus dan pencacahan sampel rumah tangga

untuk masing-masing PCS dan bila dianggap perlu.

6. Menerima dan memeriksa hasil pemutakhiran (E-Form VTEBU2019.P) dan

pencacahan sampel (E-Form VTEBU2019.S) yang telah diisi oleh PCS;

7. Sesegera mungkin melakukan pemeriksaan dan penerimaan/approval atau

penolakan/reject terhadap E-Form VTEBU2019.P atau VTEBU2019.S kepada

PCS, termasuk menambahkan komentar yang diperlukan. Hal ini dilakukan

Page 26: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

12

sampai pekerjaan PCS yang menjadi tanggung jawabnya selesai;

8. Mengembalikan E-Form VTEBU2019.P atau E-Form VTEBU2019.S bila masih

ada kesalahan pengisian kepada PCS, dan hal ini dilakukan sampai pekerjaan

PCS yang menjadi tanggung jawabnya selesai;

9. Melakukan penerimaan/approval secara bertahap E-Form VTEBU2019.P

maupun E-Form VTEBU2019.S untuk pemeriksaan lebih lanjut oleh Supervisor.

Hal ini dilakukan sampai dinyatakan tidak ada yang salah oleh Supervisor;

10. Melakukan monitoring kegiatan VTEBU2019 di blok sensus yang menjadi

tanggung jawabnya;

11. Melakukan komunikasi/diskusi secara berkala dengan PMS tentang kemajuan

dan permasalahan lapangan yang terjadi pada kegiatan

pemutakhiran/pencacahan;

12. Mematuhi jadwal waktu yang telah ditetapkan;

13. Melaksanakan tugas, perintah langsung maupun tidak langsung dari

Pimpinan BPS Kabupaten, serta petunjuk dalam buku pedoman.

b. PCS merupakan petugas lapangan yang bertugas mewawancarai responden dan

menginput data ke dalam e-form serta melakukan sinkronisasi data kedalam

server CAPI. PCS adalah mitra BPS yang minimal berpendidikan SMA sederajat

dan bisa mengoperasikan tablet. Seorang PCS bertugas mencacah 3-4 Blok

Sensus. PCS memiliki tugas sebagai berikut:

1. Mengikuti pelatihan VTEBU2019;

2. Menerima instrumen pelatihan yang meliputi Peta ST2103-WB atau SP2010-

WB, Daftar Sampel Blok Sensus (VTEBU2019.DSBS), tablet yang sudah

terinstall aplikasi CoolKit Mobile (VTEBU2019), buku pedoman PMS

(VTEBU2019.PMS), dan buku pedoman PCS (VTEBU2019.PCS);

3. Menerima surat tugas dan tanda pengenal dari Penanggungjawab (Kasubbag

Tata Usaha) BPS Kabupaten;

4. Bersama PMS melakukan koordinasi dengan penguasa wilayah setempat

(Ketua SLS setempat) untuk menginformasikan kegiatan VTEBU2019;

5. Bersama PMS mengenali batas blok sensus yang akan dilakukan

pemutakhiran rumah tangga yang menjadi tanggung jawabnya;

6. Melakukan pemutakhiran blok sensus dengan E-Form VTEBU2019.P sesuai

alokasi tugas yang menjadi tanggung jawabnya;

7. Menerima daftar sampel rumah tangga yang menjadi tanggung jawabnya;

8. Berdasarkan daftar sampel rumah tangga, melakukan pencacahan sampel

dengan E-Form VTEBU2019.S sesuai alokasi tugas yang menjadi tanggung

jawabnya;

Page 27: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

13

9. Melakukan pengiriman E-Form VTEBU2019.P setelah pemutakhiran satu blok

sensus selesai dan E-Form VTEBU2019.S satu rumah tangga sampel selesai

tanpa harus menunggu seluruh sampel satu blok sensus selesai dikerjakan;

10. Melakukan perbaikan jika dari hasil pemeriksaan oleh PMS ditemukan

kesalahan baik pada E-Form VTEBU2019.P maupun E-Form VTEBU2019.S atau

melakukan konfirmasi isian dengan melakukan kunjungan ulang ke blok

sensus/rumah tangga apabila diperlukan. Hal ini dilakukan sampai tidak

ditemukan lagi kesalahan;

11. Memastikan semua E-Form VTEBU2019.P dan E-Form VTEBU2019.S yang

menjadi tanggung jawabnya sudah disetujui (approved) oleh PMS;

12. Melakukan komunikasi/diskusi secara berkala dengan PMS tentang kemajuan

dan permasalahan lapangan yang terjadi pada kegiatan

pemutakhiran/pencacahan;

13. Mematuhi mekanisme, tahapan, dan jadwal waktu yang telah ditetapkan.

Page 28: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

14

Page 29: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

15

BAB 3

METODOLOGI

3.1. Kerangka Sampel

Kerangka sampel yang digunakan ada 2 jenis, yaitu kerangka sampel untuk

pengambilan blok sensus dan kerangka sampel untuk pengambilan sampel rumah

tangga.

1. Kerangka sampel blok sensus adalah daftar blok sensus cakupan Sensus

Pertanian 2013 (ST2013) yang terdapat minimal satu rumah tangga yang

mengusahakan tanaman tebu. Seluruh blok sensus pada kerangka sampel

dikelompokkan ke dalam tiga strata menurut potensi tanaman tebu dengan cut

off point tertentu. Kriteria blok sensus eligible untuk pengambilan sampel

ditentukan berdasarkan muatan populasi rumah tangga dalam blok sensus dan

kecukupan populasi blok sensus eligible.

2. Kerangka sampel rumah tangga adalah daftar nama kepala rumah tangga yang

mengusahakan tanaman tebu hasil updating rumah tangga. Rumah tangga

eligible untuk pengambilan sampel rumah tangga (diperoleh dari E-form

VTEBU2019.P) adalah rumah tangga yang mengusahakan tanaman tebu dan

melakukan panen pada periode Agustus 2018 s.d. Juli 2019 (Rincian 309 terisi

“Ya”). Rumah tangga dalam kerangka sampel diurutkan menurut luas panen

selama periode Agustus 2018 s.d. Juli 2019

3.2. Rancangan Penarikan Sampel

Rancangan pengambilan sampel yang diterapkan adalah stratified two-stage

sampling design. Prosedur pengambilan sampel untuk setiap strata dilakukan

sebagai berikut:

a. Tahap satu, dari kerangka sampel blok sensus dipilih sejumlah blok sensus

eligible secara probability proportional to size dengan size jumlah rumah tangga

yang mengusahakan tanaman tebu. Blok sensus dengan size lebih dari interval

Page 30: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

16

pengambilan sampel dipastikan menjadi sampel terpilih. Pengambilan sampel

blok sensus untuk setiap strata dilakukan secara terpisah.

b. Tahap dua, dari kerangka sampel rumah tangga dipilih sejumlah rumah tangga

eligible secara systematic sampling dengan jumlah luas panen (m2) periode

Agustus 2018 s.d Juli 2019 sebagai implicit stratification. Artinya seluruh rumah

tangga usaha tebu dalam blok sensus diurutkan secara menurun menurut luas

panen. Pada metode systematic sampling, agar terhindar dari adanya random

pengambilan sampel rumah tangga pertama (R1) yang bernilai nol, maka hasil

penghitungan seluruh random pengambilan sampel (R1, R2, …, Rm) dilakukan

pada akhir penghitungan dengan pembulatan ke atas.

3.3. Nomor Kode Sampel (NKS)

NKS dibentuk untuk setiap survei dan unique di level kabupaten. NKS survei

ini dibentuk enam digit yang memuat informasi strata pada digit pertama dan

nomor urut blok sensus dalam kabupaten pada lima digit berikutnya. Pada lima digit

terakhir bernilai 00001-49999 menunjukkan blok sensus berada di daerah

perdesaan, sedangkan yang bernilai mulai dari 50001 menunjukkan blok sensus

berada di daerah perkotaan.

Page 31: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

17

BAB 4

PANDUAN KONEKSI VIRTUAL PRIVATE

NETWORK (VPN)

Aplikasi Coolkit Server diinstal pada server yang berada di jaringan privat BPS. Hal ini

bertujuan untuk memperketat keamanan data dan aplikasi itu sendiri, sehingga

aplikasi tidak bisa sembarangan diakses dari internet luar. Aplikasi hanya bisa diakses

oleh pengguna yang berada di jaringan privat BPS.

Apabila PMS atau Supervisor ingin mengakses aplikasi pengolahan VTEBU2019 dari

luar jaringan BPS, Direktorat Sistem Informasi Statistik (SIS) telah menyiapkan

layanan Personal VPN yang dapat diakses oleh seluruh pegawai BPS dimanapun dan

kapanpun berada. Layanan ini ditujukan untuk melindungi jaringan internet ketika

sedang mengakses aplikasi pengolahan dengan metode CAPI ini.

Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk melakukan koneksi VPN, bergantung

dari versi OS (Operating System) dari komputer yang digunakan.

1. Menggunakan Sonicwall Mobile Connect dari Windows Store atau MacApp Store.

2. Menggunakan Sonicwall Mobile Connect dari Google Play Store.

3. Menggunakan Sonicwall Connect Tunnel (Windows 7, 8, 10, Linux, dan Mac OSX).

4.1. Sonicwall Mobile Connect (Windows Store atau MacApp Store)

Untuk Windows 8 dan 10, akses ke layanan Personal VPN BPS dilakukan

menggunakan Sonicwall Mobile Connect yang dapat di-download melalui Windows

Store. Untuk Mac, bisa menggunakan MacApp Store. Berikut akan dijelaskan panduan

untuk sistem operasi Windows 10.

A. INSTALASI

1. Buka aplikasi Windows Store.

Gambar 4. 1. Icon Windows Store

Page 32: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

18

2. Lakukan pencarian di kolom Search yang ada di pojok kanan atas, ketikkan

keyword “Sonicwall Mobile Connect”, lalu klik pada hasil pencarian.

Gambar 4. 2. Pencarian Sonicwall Mobile Connect

3. Klik tombol Get untuk mengunduh aplikasi Sonicwall Mobile Connect.

Gambar 4. 3. Mengunduh Aplikasi Sonnicwall Mobile Connect

4. Apabila telah selesai mengunduh, klik Launch.

Gambar 4. 4. Launch Aplikasi Sonnicwall Mobile Connect

Page 33: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

19

5. Atau dapat juga dilihat pada daftar aplikasi di perangkat Windows, bahwa

aplikasi Sonicwall Mobile Connect sudah berhasil diinstal.

Gambar 4. 5. Aplikasi Sonnicwall Mobile Connect Ditambah di Menu

B. KONFIGURASI

1. Klik Manage VPN Connection pada aplikasi Sonicwall Mobile Connect

yang telah terbuka.

Gambar 4. 6. Manage VPN Connection

2. Pilih Add VPN Connection.

Gambar 4. 7. Add VPN Connection

Isikan masing-masing kolom dengan isian sebagai berikut:

- VPN Provider : Sonicwall Mobile Connect

- Connection Name : VPN BPS

- Server Name or Address : vpn.bps.go.id

Lalu klik Save.

Page 34: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

20

Gambar 4. 8. Detail Add VPN Connection

3. Konfigurasi selesai, dan aplikasi siap digunakan untuk koneksi VPN BPS.

Gambar 4. 9. Konfigurasi VPN BPS Berhasil

C. KONEKSI KE PERSONAL VPN BPS

Langkah ini dilakukan setiap kali akan mengakses layanan Personal VPN BPS.

1. Klik Connect pada opsi VPN BPS.

Gambar 4. 10. Connect pada Opsi VPN BPS

2. Pilih isian Intranet BPS pada pilihan Log in to, lalu klik Next.

Gambar 4. 11. Pilihan Intranet BPS

Page 35: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

21

3. Masukkan username dan password sesuai dengan akun email BPS, lalu klik

Next.

Gambar 4. 12. Pengisian Username dan Password

4. Koneksi ke VPN BPS telah sukses apabila terlihat status Connected pada

opsi VPN BPS.

Gambar 4. 13. Status Koneksi VPN BPS

5. Apabila telah selesai menggunakan layanan Personal VPN BPS, Anda dapat

memutus hubungan koneksi VPN BPS dengan cara klik Disconnect pada

opsi VPN BPS.

Gambar 4. 14. Diskoneksi VPN BPS

Page 36: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

22

4.2. Sonicwall Mobile Connect (Google Play Store)

Aplikasi Coolkit Server bisa juga diakses melalui gadget atau smartphone Android.

Langkah-langkah untuk melakukan koneksi VPN adalah sebagai berikut :

1. Unduh aplikasi Sonicwall Mobile Connect pada Android Playstore.

Gambar 4. 15. Aplikasi Sonicwall Mobile Connect di Android Playstore

2. Buka aplikasi Sonicwall Mobile Connect, lalu pilih Add Connection pada

halaman awal aplikasi.

Gambar 4. 16. Add Connection di Sonicwall Mobile Connect

Page 37: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

23

3. Masukkan parameter berikut ini dalam isian:

- Name : VPN BPS

- Server : vpn.bps.go.id

Klik Save.

Konfigurasi VPN Anda telah tersimpan.

Gambar 4. 17. Konfigurasi VPN Sonicwall Mobile Connect

4. Aktifkan koneksi VPN BPS dengan cara tap/sentuh opsi VPN.

Gambar 4. 18. Aktivasi Koneksi VPN Sonicwall Mobile Connect

5. Kemudian pilih Intranet BPS pada pilihan Log in to.

Gambar 4. 19. Log In to CAPI Internal

Page 38: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

24

6. Aplikasi akan meminta credential Anda untuk login ke VPN. Masukkan

username dan password akun email BPS Anda. Lalu pilih OK.

Gambar 4. 20. Tampilan Login VPN

7. Aplikasi akan meminta permintaan koneksi untuk melakukan monitoring

jaringan. Klik OK untuk melanjutkan.

Gambar 4. 21. Permintaan Koneksi Monitoring Jaringan

8. Koneksi ke Personal VPN BPS telah sukses apabila terlihat status Connected

pada opsi VPN BPS.

Gambar 4. 22. Status Koneksi VPN BPS Sonicwall Mobile Connect

Page 39: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

25

9. Aplikasi Sonicwall Mobile Connect bisa ditutup. Pengecekan apakah gadget

masih terkoneksi dengan Layanan Personal VPN bisa dilihat pada tanda kunci

di atas layar. Dan ketika layar di-swipe ke bawah, akan muncul informasi yang

menunjukkan bahwa gadget masih terkoneksi ke VPN BPS.

Gambar 4. 23. Informasi Koneksi VPN BPS Sonicwall Mobile Connect

4.3 Sonicwall Connect Tunnel

Cara lain untuk mengakses layanan Personal VPN BPS adalah dengan menggunakan

aplikasi Sonicwall Connect Tunnel. Terdapat beberapa aplikasi Sonicwall Connect

Tunnel yang telah disediakan, yakni aplikasi untuk Windows 32 Bit, Windows 64 Bit.,

Linux, dan Mac OSX.

Untuk sistem operasi Windows, sebelum melakukan instalasi Sonicwall Connect

Tunnel, silahkan cek terlebih dahulu versi dari Windows yang digunakan. Berikut

akan dijelaskan panduan untuk sistem operasi Windows 7. Cara mengecek versi

Windows:

1. Buka File Explorer.

2. Klik kanan pada Computer lalu pilih Properties.

Gambar 4. 24. Menu Properties

Page 40: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

26

Selanjutnya akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Versi Windows dapat

dilihat pada rincian System Type (seperti yang ditandai dengan kotak berwarna

merah). Pada contoh di bawah, versi windows yang digunakan adalah 64 bit.

Gambar 4. 25. Tampilan Versi Windows

Setelah mengetahui versi Windows dari PC/laptop, silahkan melakukan instalasi

dan konfigurasi Sonicwall Connect Tunnel sesuai dengan versi Windows yang

digunakan.

A. INSTALASI DAN KONFIGURASI SONICWALL CONNECT TUNNEL

1. Aplikasi dapat diunduh pada link berikut: http://s.bps.go.id/sonicwall

2. Buka folder Aplikasi Connect Tunnel. Pilih folder New – Sonicwall

Connect Tunnel 12.2

Gambar 4. 26. Tampilan Versi Windows

Page 41: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

27

3. Download dan install file Connect Tunnel sesuai dengan sistem operasi

komputer. Untuk Windows, download file ngsetup64_en-12.2.exe untuk 64

bit atau ngsetup_en-12.2.exe untuk 32 bit. Download dan install juga file

SMAClientPkg-12.2.exe.

Gambar 4. 27. Instalasi Awal Sonicwall Connect Tunnel

4. Tunggu beberapa saat sampai instalasi Sonnicwall Connect Tunnel selesai

dijalankan.

Gambar 4. 28. Proses Instalasi Sonicwall

5. Setelah instalasi selesai, silahkan buka aplikasi SonicWall VPN

Connection. Anda dapat mencari aplikasi ini dengan cara memilih menu

Start lalu ketikkan SonicWall VPN Connection pada kotak pencarian.

Page 42: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

28

Gambar 4. 29. Tampilan SonicWall VPN Connection

6. Setelah muncul jendela SonicWall VPN Connection Setup Wizard seperti

gambar di bawah, klik Next.

Gambar 4. 30. Dell VPN Connection Setup Wizard

7. Masukkan vpn.bps.go.id pada kolom isian, lalu klik Next.

Gambar 4. 31. Pengisian Alamat VPN

Page 43: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

29

8. Pada kolom Select or enter your login group, klik tanda panah kebawah

lalu pilih Intranet BPS. Kemudian klik Next.

Gambar 4. 32. Select or Enter Login Group

9. Pilih/klik Finish.

Gambar 4. 33. Selesai Melakukan Setup VPN

B. KONEKSI KE PERSONAL VPN BPS

Langkah ini dilakukan setiap kali akan mengakses layanan Personal VPN BPS .

1. Buka SonicWall VPN Connection.

2. Masukkan username dan password sesuai dengan username dan password email

BPS. Lalu klik Connect.

Page 44: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

30

Gambar 4. 34. Login SonicWall VPN Connection

3. Tunggu beberapa saat sampai status menjadi Connected.

Gambar 4. 35. Status Koneksi SonicWall VPN Connection

4. Untuk mengecek apakah PC sudah terkoneksi dengan VPN BPS atau belum, klik

tanda pada taskbar desktop Anda lalu arahkan cursor ke arah ikon. Apabila

sudah tertulis Connected to: vpn.bps.go.id (seperti yang di garis merah pada

gambar di bawah), itu berarti PC Anda sudah terhubung dengan layanan VPN

BPS.

Gambar 4. 36. Pengecekan Koneksi SonicWall VPN Connection

Page 45: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

31

5. Apabila telah selesai menggunakan layanan Personal VPN BPS, Anda dapat

memutus hubungan koneksi VPN BPS dengan cara klik kanan pada ikon, lalu

pilih Disconnect.

Gambar 4. 37. Diskoneksi SonicWall VPN Connection

Page 46: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

32

Page 47: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

33

BAB 5

PENGENALAN APLIKASI COOLKIT SERVER

5.1. Mengakses Aplikasi

Dalam kegiatan Survei VTEBU.2019, aplikasi CoolKit Server akan digunakan oleh

semua pengguna yang ingin mengakses sistem, kecuali PCS. Untuk yang berkaitan

langsung dengan kegiatan pemeriksaan hasil pemutakhiran dan pencacahan,

pengguna yang mengakses aplikasi ini adalah PMS dan Supervisor. Seorang PMS

dan Supervisor menggunakan aplikasi CoolKit Server dalam bentuk aplikasi web

untuk mengalokasikan tugas, memeriksa isian e-form, serta approval hasil

pemutakhiran dan pencacahan rumah tangga sampel (approve atau reject).

Untuk membuka aplikasi, maka setiap pengguna harus melakukan login dengan

akun yang terdiri dari username dan password yang telah dibuat. PMS dan Supervisor

harus menggunakan PC/komputer/tablet yang terkoneksi internet dan jaringan VPN

BPS untuk masuk ke dalam aplikasi CoolKit Server ini. Disarankan untuk

menggunakan PC/komputer karena layar monitornya lebih besar dibandingkan

tablet. Hal tersebut akan lebih memudahkan pengguna dalam menjalankan tugas

pemeriksaan dimana layar yang lebar akan menampilkan menu-menu pada aplikasi

secara lebih jelas. Pada contoh-contoh yang ada dalam buku pedoman ini,

menggunakan screenshoot dari PC/komputer.

5.1.1. Membuka Aplikasi

Pada saat membuka aplikasi CoolKit Server, pastikan bahwa sudah terkoneksi

pada jaringan VPN BPS. Langkah-langkah untuk membuka aplikasi adalah sebagai

berikut :

1. Membuka alamat aplikasi web.

Ketik alamat url: http://webcapi.bps.go.id pada browser kemudian enter dan

akan muncul interface Login.

Gambar 5. 1. Halaman Alamat URL Aplikasi Web

Page 48: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

34

2. Login

Akun PMS dan Supervisor terdiri dari username dan password yang telah dibuat

oleh admin BPS-RI. Setelah memasukkan akun, klik tombol Sign In.

Gambar 5. 2. Halaman Login Aplikasi

3. Status Login

Jika Sign In berhasil, maka akan muncul menu-menu sesuai otentifikasinya

apakah pengguna sebagai PMS atau Supervisor.

Gambar 5. 3. Halaman Setelah Login Berhasil

5.1.2. Menutup Aplikasi

Untuk menutup aplikasi CoolKit Server, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

1. Klik pada logo icon di pojok kanan atas, kemudian klik pada Logout.

Gambar 5. 4. Langkah Melakukan Logout

Page 49: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

35

2. Jika logout berhasil, maka akan muncul kembali tampilan halaman login.

Gambar 5. 5. Halaman Login Aplikasi Setelah Logout

5.1.3. Membuka dan Menutup Menu

Pilih icon 3-lines yang berada di kiri atas untuk menutup atau membuka menu.

Menutup menu bisa digunakan supaya tampilan lebih lebar.

Gambar 5. 6. Membuka dan Menutup Menu

5.2. Menu Aplikasi

PMS dan Supervisor mempunyai menu-menu yang sama dalam aplikasi CoolKit

Server yang bisa digunakan sesuai tugas dan kewenangannya. Terdapat 3 menu

yang bisa diakses oleh PMS dan Supervisor, yaitu Survey, Report, dan Pedoman.

Gambar 5. 7. List Menu CoolKit Server

Page 50: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

36

5.2.1. Survey

Menu Survey berisi daftar survei yang menjadi tanggung jawab PMS atau Supervisor.

Untuk memilih survei, langkah-langkah yang harus dilakukan adalah :

1. Pilih menu Survey pada panel sebelah kiri.

Gambar 5. 8. Halaman Menu Survey

2. Dari list survei yang muncul, pilih salah satu survei yang ingin diperiksa.

Gambar 5. 9. Daftar Survey

3. Pilih periode survei.

Gambar 5. 10. Memilih Periode Survey Terdaftar

Page 51: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

37

4. Terdapat 2 tab tentang kegiatan Survei, yaitu Survey Listing untuk kegiatan

pemutakhiran dan Survei Utama untuk kegiatan pencacahan.

Gambar 5. 11. Pilihan Survey Listing atau Survey Utama

5.2.3. Report

Menu ini berisi link untuk mengakses menu report atau monitoring yang digunakan

untuk melihat progress dan membantu pemeriksaan hasil lapangan. Untuk

mengakses menu report ini, PMS dan Supervisor harus melakukan login kembali

dengan akun yang telah dibuat oleh admin BPS-RI.

Gambar 5. 12 Halaman Menu Report

5.2.4. Pedoman

Menu ini berisi daftar pedoman yang bisa digunakan untuk membantu kegiatan

survei. PMS dan Supervisor hanya dapat men-download pedoman yang ada, dan

tidak memiliki hak akses menambah pedoman baru, mengedit dan menghapus

pedoman yang sudah ada.

Page 52: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

38

Gambar 5. 13. Halaman Menu Pedoman

5.3. Data Assignment

PMS dan Supervisor harus memahami setiap kondisi dan status data sampel yang

ada di dalam aplikasi CoolKit Server ini, khususnya di bagian data assignment. Ada

beberapa alur aplikasi dan istilah yang wajib diketahui oleh PMS dan Supervisor.

Di menu Data Asignment terdiri atas filter data serta daftar rumah tangga sesuai

dengan status dan kondisi terakhir setiap rumah tangga tersebut. Terdapat juga

kolom assign serta kotak untuk check list approval di paling kanan.

Gambar 5. 14. Halaman Data Assignment

5.3.1. Filter Data

Ketika filter data dipilih maka akan muncul pilihan

filter data by kecamatan, desa/kelurahan, dan blok

sensus. Pilih filter yang diinginkan kemudian klik

Filter Data, maka akan muncul daftar rumah

tangga berdasarkan filter tersebut.

1

2

3

Page 53: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

39

Gambar 5. 15. Fitur Filter Data

5.3.2. Kondisi Data

PMS dan Supervisor bisa memilih data yang akan ditampilkan berdasarkan kondisi di

atas. Pada setiap kondisi data ditampilkan jumlah sampel dan berapa persentasenya.

Untuk mempermudah PMS dan Supervisor dalam melakukan pemeriksaan dan

pengawasan, kondisi data yang dikirim oleh Pencacah dibedakan menjadi:

Gambar 5. 16. Pilihan Kondisi Data

Penjelasan untuk masing-masing kondisi data adalah sebagai berikut :

1.

Semua, adalah kondisi data semuanya ditampilkan baik

yang masih belum di-assign, clean, remark, atau error.

2.

Clean, adalah kondisi data tersebut sudah memenuhi

semua rule validasi yang dipasang, dan tidak ada komentar

maupun error.

3.

Remark, adalah kondisi data yang ada komentar di

dalamnya, baik yang sudah memenuhi semua rule validasi

ataupun ada rule validasi yang terlanggar.

4.

Error, adalah kondisi data tersebut masih ada pertanyaan

yang melanggar rule validasi yang dipasang.

PMS dan Supervisor bisa memilih data yang akan ditampilkan berdasarkan kondisi

di atas. Pada setiap kondisi data ditampilkan jumlah sampel dan berapa

persentasenya. Dalam 1 data bisa terhitung lebih dari 1 kondisi. Misalnya, kondisi

data yang masih ada kesalahan tetapi diberikan keterangan, maka akan masuk pada

kondisi remark dan error.

Page 54: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

40

5.3.3. Status Data

Status data hasil pencacahan dibagi menjadi 7, yaitu :

1. Open, menyatakan sampel tersebut belum dialokasikan atau sudah

dialokasikan kepada PCS, dan belum diselesaikan/dikirimkan kembali oleh PCS.

2. Submited by Pencacah, menyatakan sampel sudah diselesaikan dan dikirimkan

oleh PCS, tetapi belum diperiksa oleh PMS.

3. Approved by Pengawas, menyatakan sampel sudah di-approve oleh PMS.

Dalam hal ini, PMS sudah melakukan evaluasi terhadap hasil pencacahan dan

kualitas isian, sehingga menyetujui data hasil pencacahan oleh PCS. Setelah e-

form di-approved, dapat dilanjutkan pemeriksaan oleh Supervisor.

4. Rejected by Pengawas, menyatakan sampel yang di-reject oleh PMS dan belum

diperbaiki oleh PCS. Setelah e-form di-reject, maka PCS harus melakukan

sinkronisasi untuk menarik data yang di-reject dari server.

5. Approved by Supervisor, menyatakan sampel sudah di-approve oleh Supervisor.

Supervisor ada di level kabupaten dan provinsi.

6. Rejected by Supervisor, menyatakan sampel yang di-reject oleh Supervisor. PMS

harus mengevaluasi kembali hasil pencacahan dan kualitas isian.

7. Complete, menyatakan status sampel final dan datanya sudah clean.

Pada survei ini digunakan status data yang berbeda untuk approval:

1. Pada data pemutakhiran, status data hanya terdiri dari Open, Submited by

Pencacah, Rejected by Pengawas, dan Complete. Jadi, ketika PMS melakukan

approval terhadap data hasil pemutakhiran, maka tidak diperlukan approval

lagi dari level yang lebih tinggi. Status data langsung berubah menjadi

Complete.

2. Untuk data pencacahan sampel, status data hanya sampai approve by

Supervisor karena pemeriksaan selesai di Kabupaten.

Page 55: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

41

BAB 6

ALOKASI SAMPEL RUMAH TANGGA

Alokasi sampel dilakukan untuk membagi habis sampel kepada PCS. Tugas ini

dilakukan oleh PMS, dimana PMS memilih sendiri akun PCS yang berada langsung di

bawahnya dan pembagian tugasnya. Seluruh sampel harus sudah dialokasikan

sebelum PCS akan melakukan kegiatan pemutakhiran ataupun pencacahan.

6.1. Persiapan Alokasi Sampel

Tahapan untuk persiapan alokasi sampel untuk pemutakhiran atau pencacahan

adalah:

1. Untuk mengalokasikan sampel pemutakhiran, pilih “Survey Listing”.

Gambar 6. 1. Alokasi Sampel Survey listing

Sedangkan untuk mengalokasikan sampel pencacahan, pilih “Survey Utama”.

Gambar 6. 2. Alokasi Sampel Survey Utama

2. Di bawah dari tab Survey yang sudah dipilih, akan muncul bar Informasi

Survey yang tampilannya bisa disembunyikan atau dimunculkan.

Klik tanda – atau + pada ujung kanan kotak Informasi survey, maka akan

muncul Informasi periode survey, Download data sampling, dan Upload data

assignment. Pada informasi periode diberikan informasi tentang survei yang

Page 56: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

42

sedang dikerjakan, dan tombol tentang Ekspor Data dan Tarik Sampel (khusus

PMS).

Tampilan Informasi Survey untuk pemutakhiran :

Gambar 6. 3. Information Survey Pemutakhiran

Tampilan Informasi Survey untuk pencacahan :

Gambar 6. 4. Information Survey Pencacahan

3. Terdapat perbedaan tampilan tombol yang muncul antara halaman

pemutakhiran dan pencacahan. Salah satu informasi yang hanya muncul pada

waktu pemutakhiran adalah tombol Blok Sensus.

Gambar 6. 5. Tombol Blok Sensus

Informasi Blok Sensus berisi daftar seluruh blok sensus yang digunakan di

dalam survei VTEBU2019. Di kolom sebelah kanan, terdapat informasi tentang

Page 57: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

43

kegiatan Listing (pemutakhiran) dan Sampling (penarikan sampel) yang

berisikan dengan tanda × atau √. Informasi tersebut menunjukkan apakah blok

sensus sudah diselesaikan secara penuh untuk kegiatan pemutakhiran atau

sudah ditarik sampel.

.

Gambar 6. 6. Daftar Blok Sensus

Khusus untuk kegiatan pemutakhiran, apabila dalam satu blok sensus sudah

diselesaikan secara penuh, dan PCS sudah mencentang konfirmasi penyelesaian

blok sensus pemutakhiran, maka blok sensus tersebut sudah dianggap selesai

dan tidak bisa ditambahkan lagi informasi di dalamnya. Apabila ternyata

memang ada sesuatu yang harus dirubah di dalam blok sensus tersebut, PMS

bisa membuka kembali blok sensus dengan memilih kolom yang paling kanan,

yaitu Open.

Gambar 6. 7. Aksi Open Blok Sensus

Page 58: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

44

Klik tombol Open apabila memang ingin membuka lock terhadap blok sensus

pemutakhiran yang dimaksud. Tombol tersebut hanya akan aktif apabila

informasi tentang Listing sudah bertanda √.

4. Untuk kedua tombol lainnya, yaitu Export Data dan Tarik Sampel tidak

digunakan oleh PMS dan Supervisor di kegiatan survei VTEBU2019 ini. Fitur

untuk ekspor data dilakukan di web monitoring, sedangkan penarikan sampel

dilakukan di BPS-RI.

Gambar 6. 8. Tombol Tarik Sampel dan Export Data

6.2. Pengalokasian Sampel

Ada 2 cara dalam melakukan alokasi sampel, yaitu :

1. Menggunakan file Upload

Untuk dapat melakukan upload data alokasi sampel, lakukan langkah-langkah

berikut:

a) Pilih Download Data Assignment, untuk memperoleh file excel yang berisi

informasi rumah tangga sampel yang akan dialokasikan kepada PCS.

b) Pilih Download Data Petugas, untuk memperoleh file excel yang berisi

informasi PCS yaitu akun username, nama lengkap, dan role survei.

Gambar 6. 9. Download Data Assignment dan Data Petugas

c) Pada file data assignment, terdapat satu kolom kosong di sebelah kanan,

dengan nama kolom „username’. Lakukan alokasi dengan menambahkan

username petugas yang akan mengerjakan rumah tangga sampel tersebut

Page 59: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

45

pada kolom username. Daftar username petugas dapat dilihat di file data

petugas.

d) Save dalam format excel.

e) Upload alokasi sampel menggunakan menu Upload data assignment, lalu

klik Upload.

Gambar 6. 10. Upload Data Assignment

f) Periksa hasil upload sampel apakah sudah sesuai dengan file yang di-

upload sebelumnya.

2. Alokasi Langsung

Selain menggunakan fitur upload assignment, PMS juga dapat mengalokasikan

sampel menggunakan fitur assign, yaitu dengan meng-klik rumah tangga pada

bulatan assign lalu klik tombol assign di bawah daftar. Kemudian akan muncul

pilihan akan di assign untuk siapa lalu klik simpan. Kolom Assign berada di

sebelah kanan kolom status. Pastikan sampel yang akan di-assign memiliki

Status “Open”.

Gambar 6. 11. Check Kolom Assign

Page 60: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

46

Gambar 6. 12.Tombol Assign Sampel

Gambar 6. 13. Assign Sampel ke PCS

Akan muncul informasi ketika assignment berhasil.

Gambar 6. 14. Informasi Assign Berhasil

Untuk alokasi rumah tangga pemutakhiran, alokasi dilakukan per rumah tangga

untuk semua blok sensus. Disarankan PMS menggunakan fitur Show untuk

Page 61: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

47

memastikan bahwa semua sampel sudah ditampilkan dan Search untuk

memastikan semua sampel juga berhasil dialokasikan.

Gambar 6. 15. Fitur Show dan Search

Page 62: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

48

Page 63: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

49

BAB 7

PEMERIKSAAN VTEBU2019.P

7.1. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.P

Pemeriksaan e-form pemutakhiran merupakan salah satu bagian tugas PMS

dalam tahapan approval terhadap sampel yang sudah dikerjakan. Khusus untuk

pemutakhiran, Supervisor tidak melakukan pemeriksaan, karena finalisasi data ada di

level PMS.

Hal-hal yang harus diperhatikan oleh PMS dalam melakukan pemeriksaan

hasil pemutakhiran setiap rumah tangga adalah sebagai berikut :

1. Lakukan pemeriksaan e-form VTEBU2019.P sesegera mungkin setelah PCS

mengirimkan hasil pemutakhiran, tanpa menunggu seluruh rumah tangga

dalam Blok Sensus yang menjadi tanggung jawabnya terkirim.

2. Periksa terlebih dahulu isian blok Summary untuk PMS, sebagai petunjuk awal

untuk melihat status pertanyaan dan jika ada catatan dari PCS yang dapat

membantu dalam pemeriksaan keseluruhan isian rumah tangga.

3. Telitilah apakah semua rincian jawaban dalam satu rumah tangga telah terisi

lengkap.

4. Bila ditemukan lewat isian atau kesalahan pengisian, tuliskan alasan pada kotak

remark di setiap pertanyaan untuk dilakukan perbaikan oleh PCS.

7.2. Tata Cara Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.P

Pemeriksaan dilakukan secara bertahap tanpa menunggu pemutakhiran selesai

secara keseluruhan. Hal ini perlu dilakukan supaya jadwal yang telah ditetapkan

dapat dipenuhi.

Langkah-langkah melakukan kegiatan pemeriksaan adalah sebagai berikut :

1. Pastikan halaman aplikasi berada pada tab “Survey Listing”.

Page 64: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

50

Gambar 7. 1. Pilihan Survey Listing

2. Pilih rumah tangga pemutakhiran yang memiliki status “Submited by

Pencacah”, bisa dibantu dengan fitur Search.

Gambar 7. 2. Status Data Pemutakhiran Submited by Pencacah

3. Untuk memeriksa isian setiap rumah tangga, klik pada nama kepala rumah

tangga.

Gambar 7. 3. Memilih Kepala Rumah Tangga Pemutakhiran

Page 65: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

51

4. Selanjutnya maka akan muncul tampilan informasi, riwayat, dan struktur

assignment sebagai berikut :

Gambar 7. 4. Halaman Detail Assignment

a. Informasi Assignment memuat informasi nama survey, periode survey, tipe

survey, Blok Sensus, Nama, Alamat, Status Assignment, serta tombol

Review.

b. Riwayat Assignment memuat riwayat status hasil pencacahan rumah

tangga tersebut berdasarkan status assignment, pengguna dan tanggal

serta komentar yang ditambahkan.

Pada gambar di atas, menujukkan bahwa data sudah pernah dikirim oleh

PCS, selanjutnya ditolak oleh PMS, dan selanjutnya dikirim lagi oleh PCS.

c. Struktur Assignment memuat struktur alur username petugas yang

bertanggung jawab terhadap sampel rumah tangga pemutakhiran.

5. Untuk melihat hasil pemutakhiran yang dilakukan pencacah, klik tombol

Review.

a

b

c

Page 66: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

52

Gambar 7. 5. Tombol Review Pemutakhiran

6. Halaman approval Survey Listing terdiri atas summary, data household, dan

pemutakhiran. Periksa terlebih dahulu di halaman Summary untuk melihat

keseluruhan hasil pemutakhiran.

Gambar 7. 6. Halaman Summary Pemutakhiran

Pada tab Ringkasan, ditampilkan ringkasan hasil pemutakhiran yang berupa

Status Pertanyaan, Catatan dari Pencacah, dan Durasi Pencacahan. Status

Pertanyaan berisi jumlah pertanyaan yang dijawab, tidak dijawab, dan masih

memiliki kesalahan. Catatan dari Pencacah berisi catatan yang dituliskan oleh

Pencacah. Isian durasi pencacahan adalah khusus untuk pencacahan.

Tab lainnya yang ditampilkan adalah Kesalahan, Komentar, dan Tidak Dijawab.

Tetapi jika bernilai 0, seperti Kesalahan (0), Komentar(0), atau Tidak Dijawab (0),

maka tab tersebut tidak bisa dibuka.

Page 67: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

53

Tab Kesalahan () menampilkan daftar pertanyaan yang masih error. Jika

setiap item daftar pertanyaan tersebut diklik maka akan menuju langsung ke

item pertanyaan untuk dapat diperbaiki.

Tab Komentar (), akan muncul komentar-komentar yang dituliskan oleh

PCS. Jika setiap item komentar tersebut diklik maka akan menuju langsung

ke item komentar untuk dapat dibaca.

Tab Tidak Dijawab (), akan muncul daftar pertanyaan yang tidak dijawab

oleh PCS. Jika setiap item daftar tersebut diklik maka akan menuju langsung

ke item pertanyaan untuk dapat dijawab.

7. Di setiap rincian pertanyaan, terdapat time stamp, yaitu informasi mengenai

tanggal dan waktu pengisian rincian pertanyaan tersebut. Periksa kewajaran

khususnya waktu pada saat menjawab rincian pertanyaan.

Gambar 7. 7. Time Stamp Pemutakhiran

8. Selanjutnya periksa isian yang berada di halaman Data Household.

Data household berisi informasi posisi rumah tangga (koordinat GPS),

keterangan identitas rumah tangga beserta keberadaan rumah tangga hasil

pencacahan.

Gambar 7. 8. Menu Data Household Pemutakhiran

Pemeriksaan data household meliputi :

a. Status keberadaan rumah tangga dan bangunan.

b. Pemeriksaan apakah ada koordinat posisi ruta.

c. Pemeriksaan identitas rumah tangga, meliputi Nomor Bangunan Fisik,

Nomor Bangunan Sensus, dan Nama SLS.

Page 68: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

54

d. Periksa nama KRT dan Alamat.

Gambar 7. 9. Rincian Data Household

Untuk keberadaan sebagai Rumah Tangga Baru, isian Nama SLS, Nomor

Bangunan Fisik, dan Nomor Bangunan Sensus merupakan isian dari Pencacah.

Periksa apakah penomoran rumah tangga baru tersebut, memenuhi kaidah

sebagai berikut :

(a) NBF dan NBS harus berisi alphanumeric (angka dan huruf), jika

dilapangan rumah tangga baru tersebut menempati BF dan BS baru. BF

dan BS ini dianggap baru, jika baru ada setelah sensus/survei

sebelumnya. Bila rumah tangga baru tersebut menempati bangunan

sensus baru dan bangunan fisik baru, maka penomoran bangunan fisik

maupun bangunan sensus memuat alphanumerik misal no bangunan fisik

004A dan no bangunan sensus 005A dengan mengacu pada nomor

bangunan fisik dan bangunan sensus pada rumah tangga sebelumnya.

(b) NBF dan NBS harus berisi angka, jika dilapangan rumah tangga baru

tersebut menempati BF dan BF yang sudah ada sebelumnya misalnya,

nomor bangunan fisik 004 dan nomor bangunan sensus 006, maka

gunakan nomor bangunan fisik dan bangunan sensus yang ada. Hal ini

terjadi bila di blok sensus yang bersangkutan, ada rumah tangga yang

Page 69: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

55

pindah misalnya ke luar blok sensus, selanjutnya ada rumah tangga baru

yang menempati bangunan fisik dan bangunan sensus tersebut, maka

nomor bangunan fisik dan bangunan sensus untuk rumah tangga baru

tersebut, sama dengan nomor rumah tangga yang pindah tersebut.

(c) NBF berisi angka sedangkan NBS berisi alphanumeric (angka dan

huruf), jika dilapangan rumah tangga baru tersebut menempati bangunan

sensus baru, namun bangunan fisiknya merupakan satu fisik dengan

rumah tangga yang lain misal dengan rumah tangga Bapak Sutar, maka

penomoran untuk bangunan sensusnya harus alphanumeric misalnya

007A, sedangkan nomor bangunan fisiknya sama dengan rumah tangga

Pak Sutar misal 006.

9. Pemeriksaan selanjutnya adalah pada menu Pemutakhiran.

Pemutakhiran berisi informasi rumah tangga yang akan menentukan apakah

rumah tangga tersebut eligible untuk terpilih menjadi sampel pada waktu

kegiatan pencacahan.

Gambar 7. 10. Menu Pemutakhiran

Pemeriksaan pemutakhiran meliputi :

a. Jika Rincian 308 terisi pilihan “Ya”, maka akan dilanjutkan ke Rincian 309.

Jika terisi pilihan “Tidak”, maka stop.

b. Jika Rincian 309 terisi pilihan “Ya”, maka akan dilanjutkan ke Rincian 310.

Jika terisi pilihan “Tidak”, maka stop.

c. Isian Rincian 310 harus terisi >0.

Page 70: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

56

Gambar 7. 11. Rincian Pertanyaan Pemutakhiran 308 - 310

10. Pada sebelah kanan terdapat kolom remark untuk setiap pertanyaan, sehingga

PMS atau Supervisor dapat menuliskan komentar yang diperlukan terkait

jawaban yang diberikan oleh PCS. Misalnya, jika jawaban yang diberikan PCS

meragukan, maka PMS bisa menuliskan di kolom remark untuk mengkonfirmasi

isian jawaban.

Gambar 7. 12. Fitur Remarks

11. Setelah PMS yakin isian sudah benar dan tidak perlu diperbaiki kembali, maka

dapat di klik tombol Approve. Sebaliknya, jika PMS belum yakin kebenaran

isian, maka setelah ditambahkan komentar yang diperlukan lanjut klik tombol

Reject. Dengan demikian e-form tersebut akan kembali ke PCS untuk dapat

diperbaiki.

Gambar 7. 13. Approve dan Reject Pemutakhiran

Page 71: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

57

12. Apabila ada kondisi dimana PMS sudah melakukan approve terhadap suatu

sampel, tetapi karena beberapa pertimbangan, ternyata masih perlu adanya

perbaikan, PMS dapat melakukan Unapprove.

Gambar 7. 14. Unapprove Pemutakhiran

Page 72: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

58

Page 73: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

59

BAB 8

PEMERIKSAAN VTEBU2019.S

8.1. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S

PMS harus melakukan pemeriksaan terhadap E-Form pencacahan

VTEBU2019.S sebagai bagian dari tahapan approval data. Pada waktu melakukan

pemeriksaan hasil pencacahan, PMS juga harus memperhatikan hal-hal seperti yang

dilakukan pada waktu pemeriksaan pemutakhiran, seperti yang tertulis pada Subbab

7.1. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.P.

Menu dan langkah-langkah dalam melakukan pemeriksaan pencacahan

hampir sama dengan pada waktu pemeriksaan pemutakhiran sebelumnya, yaitu :

1. Pastikan halaman aplikasi berada pada tab “Survey Utama”.

Gambar 8. 1. Pilihan Survey Utama

2. Pilih rumah tangga pencacahan yang memiliki status “Submited by Pencacah”.

Gambar 8. 2. Status Data Pencacahan Submited by Pencacah

Page 74: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

60

3. Untuk memeriksa isian setiap rumah tangga, klik pada nama kepala rumah

tangga.

Gambar 8. 3. Memilih Kepala Rumah Tangga Pencacahan

4. Selanjutnya maka akan muncul tampilan informasi, riwayat, dan struktur

assignment. Tampilan ini sama dengan tampilan pada waktu kegiatan

pemutakhiran. Penjelasan lengkap tentang tentang Detail Assignment bisa

dilihat di Bab Pemeriksaan VTEBU2019.P.

Gambar 8. 4. Detail Assignment Survey Utama

5. Untuk melihat hasil pencacahan yang sudah dilakukan PCS, klik tombol Review.

Page 75: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

61

Gambar 8. 5. Tombol Review Pencacahan

6. Halaman approval Survei Utama terdiri atas Summary, Data Household,

Pengenalan Tempat, Keterangan Pencacahan, Keterangan Umum Usaha

Tanaman Tebu, Luas, Produksi, Distribusi Produksi, Harga, dan Rendemen, serta

Catatan. Periksa terlebih dahulu di halaman Summary untuk melihat

keseluruhan hasil pencacahan.

Gambar 8. 6. Halaman Summary Pencacahan

Informasi yang ditampilkan pada Summary juga sama dengan informasi pada

ditampilkan untuk kegiatan pemutakhiran.

7. Di setiap rincian pertanyaan, terdapat time stamp, yaitu informasi mengenai

tanggal dan waktu pengisian rincian pertanyaan tersebut. Periksa kewajaran

khususnya waktu pada saat menjawab rincian pertanyaan.

Gambar 8. 7. Time Stamp Pencacahan

Page 76: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

62

8. Jika ingin menambahkan komentar, tuliskan pada kolom “Remarks”.

Gambar 8. 8. Fitur Remarks Pencacahan

8.2. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok I

Bab I adalah pemeriksaan mengenai Pengenalan Tempat.

Gambar 8. 9. Halaman Blok I Pencacahan

- Periksa isian Nama Kepala Rumah Tangga, Nama Pemberi Informasi, serta Nomor

Telp/HP Pemberi Informasi.

- Isian untuk nomor telpon/HP boleh tidak terisi, dengan nilai default “-“.

Gambar 8. 10. Rincian Pertanyaan 113 - 115

8.3. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok II

Bab II adalah pemeriksaan mengenai Keterangan Pencacahan.

Page 77: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

63

Gambar 8. 11. Halaman Blok II Pencacahan

Rincian 201 : Hasil Pencacahan

- Jika terpilih “Berhasil diwawancarai”, maka akan dilanjutkan ke pertanyaan

selanjutnya.

- Jika terpilih selain “Berhasil diwawancarai” maka blok berikutnya menjadi tidak

aktif.

Rincian 202 : Koordinat lokasi rumah tangga

- Periksa rincian merekam koordinat lokasi.

- Contoh di bawah adalah contoh ketika isian koordinat lokasi rumah tangga

kosong atau tidak terisi. Apabila ada rincian yang melanggar rule validasi, maka

akan berwarna merah dan disertai pesan error.

Gambar 8. 12. Rincian Pertanyaan 201 – 202

8.4. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok III

Bab III adalah pemeriksaan mengenai Keterangan Umum Usaha Tanaman Tebu.

Page 78: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

64

Gambar 8. 13. Halaman Blok III Pencacahan

Rincian 301 : Jenis lahan

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih satu pilihan “Lahan sawah”, “lahan

bukan sawah” atau “lahan sawah dan bukan sawah”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Gambar 8. 14. Rincian Pertanyaan 301

Rincian 302 : Status dan luas lahan

Rincian 302a : Status lahan yang dikuasai

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih satu atau lebih pilihan “1. Milik

Sendiri”, “2. Sewa”, atau “4. Bebas Sewa”. Isian rincian ini boleh terisi lebih dari

satu pilihan.

Rincian 302b : Isikan luas lahan yang dimiliki (meter persegi)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 302a “„1. Milik sendiri” terpilih.

- Periksa kewajaran rincian ini apakah sudah terisi dalam satuan meter persegi.

Rincian 302c : Isikan luas lahan sewa (meter persegi)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 302a “2. Sewa” terpilih.

- Periksa kewajaran rincian ini apakah sudah terisi dalam satuan meter persegi.

Rincian 302d : Isikan luas lahan bebas sewa (meter persegi)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 302a “4. Bebas sewa” terpilih.

- Periksa kewajaran rincian ini apakah sudah terisi dalam satuan meter persegi.

Page 79: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

65

Gambar 8. 15. Rincian Pertanyaan 302a – 302d

Rincian 303 : Varietas yang ditanam

- Periksa rincian ini apakah sudah diisi/dipilih satu atau lebih pilihan “1. GMP”, “2.

BL (Bululawang)””, “4. PS (Pasuruan)”, “8. KK (Kidang Kencana), “16. Kentung”,

atau “32. Lainnya...”. Isian rincian ini boleh terisi lebih dari satu pilihan.

- Jika terisi “Lainnya...”, akan muncul pertanyaan selanjutnya, yaitu nama Varietas

lainnya yang ditanam minimal dua digit.

Gambar 8. 16. Rincian Pertanyaan 303

Rincian 304 : Kualitas Bibit

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan “1. Bersertifikat”,

“2. Tidak bersertifikat” atau “3. Bersertifikat dan Tidak bersertifikat”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Gambar 8. 17. Rincian Pertanyaan 304

Page 80: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

66

Rincian 305 : Cara Penanaman

Rincian 305a : Cara penanaman

- Periksa rincian ini apakah sudah diisi/dipilih salah satu pilihan “1. Bibit”, “2.

Keprasan”, atau “3. Bibit dan Keprasan”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Rincian 305b : Jenis bibit yang ditanam

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 305a “1. Bibit” atau “3. Bibit dan

Keprasan” terpilih.

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1. Bibit

Pucuk”, “2. Bibit batang muda”, “4. Bibit rayungan”, atau “8. Lainnya...”. Isian

rincian ini boleh terisi lebih dari satu pilihan.

- Jika terisi “8. Lainnya...”, periksa apakah pertanyaan Jenis bibit lainnya terisi.

Rincian 305c : Keprasan utama yang ke-....

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 305a “2. Keprasan” atau “3. Bibit dan

Keprasan” terpilih.

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan “1. Keprasan ke-

1”, “2. Keprasan ke-2”, “3. Keprasan ke-3”, “4. Keprasan ke-4”, “5. Keprasan ke-5”,

atau “6. Keprasan ke≥6”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Gambar 8. 18. Rincian Pertanyaan 305a – 305c

Rincian 306 : Jarak Tanam

- Rincian ini terdiri dari 2 isian, yaitu panjang dan lebar.

- Periksa kewajaran isian rincian 306. Isian rincian 306 dalam satuan cm.

Page 81: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

67

Gambar 8. 19. Rincian Pertanyaan 306

Rincian 307 : Jenis Pupuk

- Ditanyakan mengenai jenis pupuk yang digunakan. Periksa rincian ini apakah

sudah diisii/dipilih satu atau lebih pilihan “1. Organik”, “2. Urea”, “4. TSP”, “8.

NPK”, “16. ZA”, “32. KCL”, “64. Lainnya...”, atau “128. Tidak menggunakan pupuk”.‟

- Isian rincian ini boleh lebih dari satu kecuali jika terisi pilihan “Tidak

menggunakan pupuk”.

- Jika terisi “Lainnya...”, periksa apakah rincian nama jenis pupuk lainnya sudah

terisi minimal tiga digit.

Gambar 8. 20. Rincian Pertanyaan 307

Rincian 308 : Jenis OPT

- Ditanyakan mengenai jenis OPT yang pernah menyerang. Periksa rincian ini

apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1. Penggerek pucuk”, “2.

Penggerek batang”, “4. Kutu bulu putih”, “8. Lundi/Uret”, “16. Tikus”, “32.

Lainnya...”, atau “64. Tidak pernah terserang OPT”.

- Isian rincian ini boleh lebih dari satu kecuali jika terisi pilihan “Tidak pernah

terserang OPT”.

- Jika terisi “Lainnya...”, periksa apakah rincian nama Jenis OPT utama lainnya sudah

terisi minimal tiga digit.

Page 82: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

68

Gambar 8. 21. Rincian Pertanyaan 308

Rincian 309 : Persentase Penurunan Produksi

- Rincian ini hanya akan aktif apabila Rincian 308 terisi pilihan “1. Penggerek

pucuk”, “2. Penggerek batang”, “4. Kutu bulu putih”, “8. Uret”, “16. Tikus”, atau

“32. Lainnya...”.

- Ditanyakan mengenai persentase penurunan produksi akibat serangan OPT

terhadap produksi normal. Periksa apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan

“1. <25 persen”, “2. 25-50 persen”, atau “3. > 50 persen”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan

Gambar 8. 22. Rincian Pertanyaan 309

Rincian 310 : Pencegahan/Pengendalian OPT

Rincian 310a : Cara pencegahan/pengendalian OPT yang dilakukan

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1.

Agronomis (pemupukan, pengolahan lahan, pengaturan irigasi, dll)”, “2. Mekanis

(pemagaran/penghalang seperti plastik, pemakaian perangkap, dll)”, “4. Hayati

(memanfaatkan agen hayati/pemangsa alami yang sesuai)”, “8. Kimiawi (pestisida,

dll)”, “16. Lainnya...”, atau “32. Tidak melakukan pencegahan/pengendalian OPT”.

- Isian rincian ini boleh lebih dari satu kecuali jika terisi pilihan “32. Tidak

melakukan pencegahan/pengendalian OPT”.

- Jika terisi “16. Lainnya...”, periksa apakah rincian Cara pencegahan/pengendalian

OPT lainnya terisi.

Rincian 310b : Alasan tidak melakukan pengendalian OPT

- Rincian ini hanya akan aktif apabila Rincian 310.a terpilih “32. Tidak melakukan

pencegahan/pengendalian OPT”.

Page 83: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

69

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1. Tidak

ada biaya/Biaya Mahal”, “2. Lainnya”, “4. Tidak terserang OPT”, atau “8. Tidak tahu

cara pencegahan/pengendalian OPT”.

- Isian rincian ini boleh lebih dari satu kecuali jika terisi pilihan “8. Tidak tahu cara

pencegahan/pengendalian OPT”.

- Jika terisi “2. Lainnya...”, periksa apakah rincian Alasan lainnya terisi.

Gambar 8. 23. Rincian Pertanyaan 310a – 310b

Rincian 311 : Kelompok Tani

Rincian 311a : Apakah menjadi angota kelompok tani

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan “1. Ya” atau “2.

Tidak”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Rincian 311b : Kelompok tani untuk tanaman

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 311a “1. Ya” terpilih.

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1.

Tebu”, “2. Kakao”, “4. Tembakau”, “8. Tanaman perkebunan lainnya”, atau “16.

Selain perkebunan”.

- Isian rincian ini boleh terisi lebih dari satu pilihan.

Page 84: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

70

Gambar 8. 24. Rincian Pertanyaan 311a -311b

Rincian 312 : Jenis Bantuan

Rincian 312a : Apakah pernah memperoleh bantuan budidaya tebu

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan “1. Pernah” atau “2.

Tidak pernah”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Rincian 312b : Jenis bantuan yang diterima

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian 312a “1. Pernah”‟ terpilih.

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1.

Bibit/Benih”, “2. Pupuk/Pestisida”, “4. Bimbingan penyuluhan/pendampingan

budidaya”, atau “8. Lainnya...”.

- Isian rincian ini boleh terisi lebih dari satu pilihan.

- Jika dipilih “8. Lainnya...”, periksa apakah rincian Jenis bantuan lainnya terisi.

Gambar 8. 25. Rincian Pertanyaan 312a -312b

Rincian 313 : Sumber penghasilan utama

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan “1. Ya” atau “2.

Tidak”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Page 85: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

71

Gambar 8. 26. Rincian Pertanyaan 313

Rincian 314 : Olahan hasil Produksi

Rincian 314a. Hasil Produksi tebu yang Diolah Sendiri

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu pilihan “1. Ya” atau “2.

Tidak”.

- Isian rincian ini hanya boleh satu pilihan.

Rincian 314b. Bentuk hasil Olahan

- Periksa rincian ini apakah sudah diisi/dipilih salah satu atau lebih pilihan “1. Gula

Merah”, “2. Minuman”, atau “4. Lainnya...”.

- Isian rincian ini boleh terisi lebih dari satu pilihan.

- Jika dipilih “4. Lainnya...”, periksa apakah rincian bentuk hasil olahan lainnya terisi.

Gambar 8. 27. Rincian Pertanyaan 314

8.5. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok IV

Kegiatan Bab IV adalah pemeriksaan mengenai Luas Produksi, Distribusi Produksi,

Harga, dan Rendemen.

Page 86: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

72

Gambar 8. 28. Halaman Blok IV Pencacahan

Blok IV terdiri dari 12 interface bulanan dari bulan Agustus 2018 hingga Juli 2019.

Untuk setiap bulannya, terdiri dari pertanyaan-pertanyaan yang sama.

Rincian (2) : Luas tanaman awal bulan <nama> (m persegi)

- Isian rincian (2) menyalin dari Luas tanaman awal bulan <nama> sebelumnya,

terkecuali untuk bulan Agustus 2018 diisi dengan bertanya kepada responden.

- Periksa apakah isian sudah terisi pada kotak yang disediakan dan periksa

kewajarannya.

- Isian diisi dalam satuan meter persegi.

Gambar 8. 29. Rincian Blok IV Pertanyaan (2)

Rincian (3) : Luas tanam baru <nama> (m persegi)

- Periksa apakah isian sudah terisi pada kotak yang disediakan dan periksa

kewajarannya.

- Isian diisi dalam satuan meter persegi.

Gambar 8. 30. Rincian Blok IV Pertanyaan (3)

Rincian (4) : Luas panen/tebang <nama> (m persegi)

- Periksa apakah isian sudah terisi pada kotak yang disediakan dan periksa

kewajarannya.

- Pada periode bulan Agustus 2018 s.d Juli 2019, minimal harus ada salah satu

bulan yang terisi atau rincian (4) > 0 (harus ada panen).

- Isian diisi dalam satuan meter persegi.

Page 87: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

73

Gambar 8. 31. Rincian Blok IV Pertanyaan (4)

Rincian (5) : Luas rusak <nama> (m persegi)

- Periksa apakah isian sudah terisi pada kotak yang disediakan dan periksa

kewajarannya.

- Isian diisi dalam satuan meter persegi.

Gambar 8. 32. Rincian Blok IV Pertanyaan (5)

Rincian (6) : Masukkan luas tanaman akhir bulan <nama> (m persegi)

- Isian rincian (6) menyalin dari perhitungan yang sudah disediakan oleh aplikasi.

- Periksa apakah isian sudah terisi pada kotak yang disediakan dan periksa

kewajarannya.

- Isian diisi dalam satuan meter persegi.

Gambar 8. 33. Rincian Blok IV Pertanyaan (6)

Rincian (7) : Produksi tebu (kg)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (4) Luas panen/tebang terisi. Jika luas

panen > 0 maka produksi tebu harus terisi > 0.

- Periksa apakah isian sudah terisi pada kotak yang disediakan dan periksa

kewajarannya.

- Isian diisi dalam satuan kilogram.

- Pada periode bulan Agustus 2018 s.d Juli 2019, minimal harus ada salah satu

bulan yang terisi atau Rincian (7) > 0 (harus ada produksi).

- Periksa kewajaran isian dengan menggunakan range produktivitas daerah

setempat. Produktivitas dihitung dengan membagi jumlah produksi dengan luas

panen/tebang dan sudah tersedia otomatis di atas rincian produksi tebu.

Gambar 8. 34. Rincian Blok IV Pertanyaan (7)

Page 88: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

74

Rincian (8) : Distribusi hasil produksi diolah sendiri (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (7) Produksi terisi.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

Rincian (9) : Distribusi hasil produksi dijual ke pihak lain (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (7) Produksi terisi.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

Rincian (10) : Distribusi hasil produksi rusak/susut/hilang/Diberikan ke Pihak

Lain/Lainnya (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (7) Produksi terisi.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

- Total isian Rincian (8)+Rincian (9)+Rincian (10) = 100.

Gambar 8. 35. Rincian Blok IV Pertanyaan (8) – (10)

Rincian (11) : Persentase dijual ke KUD/Koperasi Perkebunan (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (9) Distribusi hasil produksi dijual ke

pihak lain terisi > 0.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

Rincian (12) : Persentase dijual ke pasar (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (9) Distribusi hasil produksi dijual ke

pihak lain terisi > 0.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

Rincian (13) : Persentase dijual ke pedagang pengumpul (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (9) Distribusi hasil produksi dijual ke

pihak lain terisi > 0.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

Rincian (14) : Persentase dijual ke Pabrik Gula (PG)/Industri Gula Merah (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (9) Distribusi hasil produksi dijual ke

pihak lain terisi > 0.

- Isian diisi dalam satuan persentase.

Rincian (15) : Lainnya (%)

Page 89: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

75

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (9) Distribusi hasil produksi dijual ke

pihak lain terisi > 0. Isian diisi dalam satuan persentase.

Gambar 8. 36. Rincian Blok IV Pertanyaan (11) – (14)

Rincian (16) : Pabrik Gula (PG)/Industri Gula Merah

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (14) Persentase dijual ke ke Pabrik

Gula (PG)/Industri Gula Merah terisi > 0.

- Periksa rincian ini apakah sudah diisii/dipilih salah satu atau kedua pilihan “1.

Pabrik Gula (PG)” atau “2. Industri Gula Merah”.

- Isian rincian ini boleh terisi salah satu atau keduanya.

Rincian (17) : Nama Pabrik Gula (PG)/Industri Gula Merah

Rincian (17.a) : Nama Pabrik Gula (PG)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (16) Pabrik Gula (PG) dipilih.

- Isian berupa nama Pabrik Gula (PG).

Rincian (17.b) : Nama Industri Gula Merah

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (16) Industri Gula Merah dipilih.

- Isian berupa nama Industri Gula Merah.

Rincian (18) : Harga tebu per kg (Rp)

Rincian (18.a) : Harga tebu per kg (Rp) Pabrik Gula (PG)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (16) Pabrik Gula (PG) dipilih.

- Periksa kewajaran harga sesuai dengan wilayah setempat dalam satuan

Rupiah/Kilogram.

Rincian (18.b) : Harga tebu per kg (Rp) Industri Gula Merah

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (16) Industri Gula Merah dipilih.

- Periksa kewajaran harga sesuai dengan wilayah setempat dalam satuan

Rupiah/Kilogram.

Page 90: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

76

Rincian (19) : Rendemen tebu (%)

Rincian (19.a) : Rendemen tebu ke gula pasir (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (16) Pabrik Gula (PG) dipilih.

- Periksa kewajaran rendemen gula pasir sesuai dengan wilayah setempat.

Rincian (19.b) : Rendemen tebu ke gula merah (%)

- Rincian ini hanya akan aktif apabila rincian (16) Industri Gula Merah dipilih.

- Periksa kewajaran rendemen gula merah sesuai dengan wilayah setempat.

Gambar 8. 37. Rincian Blok IV Pertanyaan (16) – (17)

Untuk kembali ke rincian bulan lainnya, klik tombol Kembali. Selanjutnya, PMS atau

Supervisor dapat meng-klik bulan selanjutnya untuk memeriksa isian di dalamnya.

Lakukan hal yang sama hingga seluruh bulan selesai diperiksa.

Gambar 8. 38. Kembali ke Halaman Blok IV

8.6. Pemeriksaan E-Form VTEBU2019.S Blok V

Kegiatan Bab V adalah pemeriksaan mengenai Catatan.

Page 91: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

77

Gambar 8. 39. Halaman Blok V Pencacahan

Default dari rincian Catatan adalah “-“. Hal ini disebabkan karena jika dibiarkan

kosong, maka aplikasi akan menganggap bahwa rincian tersebut belum dijawab.

Gambar 8. 40. Rincian Blok V Pertanyaan Catatan

- Klik pilihan catatan untuk mengetahui hal-hal yang mungkin akan membantu

proses pemeriksaan. Pastikan untuk selalu membaca rincian catatan yang

diberikan oleh PCS.

- Jika ingin menambahkan komentar, tuliskan pada kolom “Remarks”. Hal ini

berlaku baik untuk approve atau reject.

- Periksa apakah catatan pada kolom remarks sudah ditulis pada blok catatan.

Approval

Setelah PMS yakin isian PCS sudah benar dan tidak perlu diperbaiki kembali, maka

dapat di klik tombol Approve. Sebaliknya, jika belum yakin kebenaran atau terdapat

ketidakwajaran isian, maka setelah ditambahkan komentar yang diperlukan lanjut

klik tombol Reject. Dengan demikian E-Form tersebut akan kembali ke PCS untuk

dapat diperbaiki.

Gambar 8. 41. Approve atau Reject Pencacahan

Page 92: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

78

Jika PMS melakukan approval, maka pemeriksaan selanjutnya akan dilakukan oleh

Supervisor. Jika Supervisor melakukan approve, maka data sudah bisa dianggap final.

Sedangkan jika Supervisor melakukan reject, maka perlu pemeriksaan kembali oleh

PMS.

Seperti pada waktu kegiatan pemutakhiran, PMS dan Supervisor dapat melakukan

unapproved terhadap sampel yang sebelumnya sudah di-approve.

Page 93: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

79

BAB 9

MONITORING PELAKSANAAN LAPANGAN

Monitoring untuk kegiatan VTEBU2019 dapat dilihat pada menu Report. Langkah-

langkah melakukan kegiatan monitoring pemeriksaan lapangan sebagai berikut :

1. Pastikan aplikasi berada pada halaman “Report”.

Gambar 9. 1. Pilihan Daftar Report

2. Pilih daftar report yang tersedia.

Gambar 9. 2. Memilih Daftar Report

3. PMS dan Supervisor akan diminta login kembali. Pastikan koneksi VPN aktif.

Masukkan username dan password yang sudah diberikan. Klik “OK”.

Page 94: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

80

Gambar 9. 3. Memilih Kepala Rumah Tangga Pemutakhiran

4. Halaman akan me-load tampilan monitoring. Proses ini mungkin membutuhkan

waktu beberapa lama, tergantung koneksi internet.

Gambar 9. 4. Loading Halaman Report

5. Report yang ditampilkan akan dibagi menjadi beberapa halaman.

Gambar 9. 5. Halaman Report

Page 95: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

81

6. Halaman tersebut menampilkan 1 bagian untuk melakukan filter wilayah dan 6

buah grafik yang berbeda. Masing-masing grafik menjelaskan mengenai :

a. Total Assignment per Blok Sensus, menampilkan berapa banyak

rumah tangga pemutakhiran per Blok Sensus saat di-assign.

b. Total Assignment by Status, menampilkan berapa persentase

assignment rumah tangga pemutakhiran berdasarkan status.

c. Ruta per Desa/Kelurahan, menampilkan berapa banyak rumah

tangga pemutakhiran untuk setiap Desa/Kelurahan.

d. Ruta per Kecamatan, menampilkan berapa banyak rumah tangga

pemutakhiran untuk setiap Kecamatan.

e. Ruta per Kabupaten, menampilkan berapa banyak rumah tangga

pemutakhiran untuk setiap Kabupaten.

f. Ruta per Provinsi, menampilkan berapa banyak rumah tangga

pemutakhiran untuk setiap Provinsi.

Gambar 9. 6. Penjelasan Masing-masing Grafik Report

Page 96: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

82

Page 97: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

83

BAB 10

PENUTUP

Keberhasilan Survei Komstrat Tebu 2019 (VTEBU2019) sangat tergantung

kepada kinerja petugas yang berada pada lini paling depan yaitu PCS. Merekalah

yang berhadapan langsung dengan responden, melakukan wawancara dan mencatat

hasilnya dalam daftar yang sesuai. Mereka telah memperoleh pembekalan yang

memadai untuk dapat menjalankan tugas secara profesional dan penuh tanggung

jawab.

Selaku koordinator, PMS perlu memastikan bahwa masing-masing anggota

tim memahami ruang lingkup tugasnya secara baik, memahami dan menerapkan

konsep-konsep yang relevan di lapangan secara konsisten, mengikuti tatacara (SOP)

pemutakhiran rumah tangga dan pencacahan sesuai dengan ketentuan yang

ditetapkan. Merupakan bagian dari tugas PMS adalah memberikan bimbingan dan

dorongan kepada anggotanya agar tetap memiliki disiplin dan semangat kerja yang

tinggi.

Bersama dengan PMS, seorang Supervisor di Kabupaten memiliki peran

sebagai “pengawas” yang bertugas melakukan “pengawasan” di tingkat lapangan.

Dalam kegiatan VTEBU2019 ini sangat strategis karena data yang dihasilkan sudah

“bersih (clean) pada tingkat lapangan. Ini berarti PMS dan Supervisor wajib

memastikan kelengkapan isian, kewajaran, dan konsistensi isian daftar hasil

pemutakhiran rumah tangga dan pencacahan. Buku ini diharapkan berguna bagi

PMS dan Supervisor sebagai panduan umum dalam melakukan tugas yang

diamanatkan kepadanya.

Page 98: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

84

LAMPIRAN

Page 99: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

85

Lampiran 1. Surat Pernyataan Tidak Bersedia Diwawancarai dan BAP

BADAN PUSAT STATISTIK

KABUPATEN …..………

SURAT PERNYATAAN

TIDAK BERSEDIA DIWAWANCARAI

DAFTAR ISIAN VTEBU2019

Yang bertandatangan di bawah ini:

Nama Responden : ……………………………………………………………............

Alamat : ……………………………………………………………………..

……………………………………………………………………..

……………………………………………………………………..

Setelah menerima penjelasan dari Petugas Pencacahan VTEBU2019, dengan ini saya

menyatakan dengan sungguh-sungguh bahwa saya tidak bersedia diwawancarai dan

atau mengisi Daftar VTEBU2019 dalam Survei Komoditas Strategis Perkebunan

(Tanaman Tebu) untuk Implementasi Pengumpulan Data Komoditas Pertanian

Strategis melalui rumah tangga Tahun 2019 dengan alasan

.......................................................................................

Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sebenarnya tanpa ada paksaan dari

pihak manapun.

[…nama kota…], ……………… 2019

Mengetahui, Responden yang bersangkutan

[…….…..……nama………………] [………………nama…………….]

NIP ………………………………….

Page 100: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

86

BADAN PUSAT STATISTIK

KABUPATEN..................

BERITA ACARA RESPONDEN MENOLAK

MENGISI DAN MENANDATANGANI SURAT PERNYATAAN

Pada hari ini ……………. tanggal ………..….. bulan............... tahun dua ribu delapan belas

berdasarkan Surat Tugas Pelaksanaan Pencacahan VTEBU2019 Nomor ……….……

tanggal ……………… maka kami yang tersebut di bawah ini selaku Petugas VTEBU2019

terhadap:

Nama Responden : …………………………………………………………………

Alamat : ……………………………………………………………………..

……………………………………………………………………..

……………………………………………………………………..

Sehubungan responden menolak untuk diwawancarai dan menolak mengisi serta

menandatangani Surat Pernyataan, maka Petugas VTEBU2019 membuat Berita Acara

Responden Menolak Mengisi dan Menandatangani Surat Pernyataan dengan

disaksikan oleh saksi dari pihak lain.

Berdasarkan Berita Acara ini maka akan ditindaklanjuti sesuai dengan ketentuan

yang berlaku.

Demikian Berita Acara ini dibuat dengan sebenarnya.

Saksi Petugas VTEBU2019

Pengawas/Pemeriksa (PMS)

[…………nama……………]

[………………nama…………….]

NIP ………………………………….

Pencacah (PCS)

[………………nama…………….]

NIP ………………………………….

Page 101: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

87

Page 102: Sistem Informasi Rujukan Statistik · Penyelenggaraan Sensus Pertanian setiap 10 (sepuluh) tahun sekali, yang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013 (ST2013). Pendataan ST2013 dilakukan

PEDOMAN PENGAWAS VTEBU2019 | VTEBU2019.PMS

88