Resume an Dan Manajemen Strategi

download Resume an Dan Manajemen Strategi

of 4

Transcript of Resume an Dan Manajemen Strategi

RESUME PERENCANAAN DAN MANAJEMEN STRATEGI( Untuk memenuhi tugas Pengantar Manajemen )

Moch Rezha Hafied ( 09081020 1007 )

Program Studi Ekonomi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Jember 2011

I. PERENCANAAN A. Definisi Perencanaan Adalah suatu jenis pembuatan keputusan untuk masa depan yang spesifik yang dikehendaki oleh manajer bagi organisasi mereka. Perencanaan merupakan hal pertama dari empat kegiatan utama dalam proses manajemen. Dapat di analogikan jika perencanaan sebagai lokomotif penarik gerbong kereta yang terdiri dari aktivitas mengorganisasikan, memimpin, dan mengendalikan yang sangat demikian penting bagi manajer.

B. Pentingnya Perencanaan 1. SASARAN MEMBERIKAN ARAH Tanpa sasaran, baik individu maupun kelompok tidak akan dapat berjalan sebagaimana mestinya, juga akan menimbulkan reaksi yang tidak jelas mengenai apa yang sebenarnya akan ditentukan. Namun dengan menetapkan sasaran, semuanya akan menjadi jelas kemana arah dan tujuan individu atau sebuah organisasi.

2. SASARAN MEMFOKUSKAN USAHA KITA Sebuah organisasi dan individu mempunyai keterbatasan sumber daya,dan sejumlah besar cara memanfaatkan sumber daya tadi. Dalam mementukn sasaran tersebut kita menetapkan standar prioritas yang penting bagi organisasi.

3.SASARAN MENJADI PEDOMAN RENCANA DAN KEPUTUSAN Keputusan akan membentuk rencana jangka panjang dan jangka pendek. Serta membantu untuk membuat banyak keputusan penting di masa mendatang.

4. SASARAN MEMBANTU MENGEVALUASI PENCAPAIAN Sasaran yang dibuat dengan sedemikian rupa, jelas, dan tepat dapat menjadi standar prestasi yang membuat individu dan manajer mengevaluasi kemajuan mereka.

C. Perbedaan Recana Strategis dan Rencana Operasional Manajer dalam sebuah organisasi menggunakan dua macam rencana utama yaitu rencana rencana strategis dan rencana operasional. Rencana strategis didesain untuk menapai sasaran organisasi secara luas, sementara rencana operasional menunjukkan bagaimana rencana srtategis akan di implementasikan dalam usaha sehari-hari. Rencana strategis dan operasional berbeda dalam rentang waktu, cakupannya, dan tingkat rinciannya. Kurun Waktu Rencana strategis cenderung untuk melihat ke depan beberapa tahun atau bahkan dekade. Bagi rencana operasional, satu tahun sering kali merupakan periode yang relevan. Cakupan Rencana strategis mempengaruhi aktivitas organisasi secara luas, sedangkan rencana operasional mempunyai rencana yang lebih sempit dan terbatas. Tingkat Rincian Sering kali sasaran strategis dinyatakan dalam istilah yang tampaknya menyederhanakan dan umuu. Tetapi cakupan yang luas ini perlu untuk mengarahkan orang dalam organisasi untuk memikirkan operasi perusahaan secara keseluruhan. Sebaliknya dengan rencana operasional, yang diturunkan dari rencana strategis.

II. MANAJEMEN STRATEGI A. Definisi Manajemen Strategi Manajemen strategi merupakan sebuah proses pengarahan usaha perencanaan strategi dan menjamin strategi tersebut dilaksanakan dengan ba ik sehingga menjamin kesuksesan organisasi dalam jangka panjang. B. Tahapan Manajemen Strategi Tahap manajemen strategi: 1. Penetapan sasaran 2. Merumuskan strategi 3. Administrasi 4. Pengendalian strategi

Strategi yang digunakan organisasi Tiga tingkatan strategi yang digunakan organisasi: 1. strategi korporasi (corporate strategy) Tujuan: pengalokasian sumber daya iuntuk perusahaan secara total. Srtategi ini digunakan pada tingkat korporasi. 2. strategi bisnis (business strategy) strategi untuk bisnis satu produk lini. Strategi ini digunakan pada tingkat divisi. 3. strategi fungsional (functional strategy) mengarah ke bidang fungsional khusus untuk beroperasi. Strategi ini digunakan pada tingkat fungsional seperti penelitian dan pengembangan, sumber daya, manufaktur, pemasaran, dll.