Rencana Pelaksanaan Pembelajaran 1 Smk

download Rencana Pelaksanaan Pembelajaran 1 Smk

of 4

Transcript of Rencana Pelaksanaan Pembelajaran 1 Smk

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan: SMKKelas: XI (Sebelas)Semester: 1 (Satu)Mata pelajaran: Bahasa IndonesiaAlokasi waktu: 6 x 45 menit (2x pertemuan)

A. Standar Kompetensi Berkomunikasi dengan bahasa Indonesia setara tingkat madya.

B. Kompetensi DasarMenyimak untuk menyimpulkan informasi yang tidak bersifat perintah dalam bentuk konteks bekerja.

C. Indikator1. Menjelaskan isi informasi. 2. mengubah informasi dari bentuk verbal ke bentuk non verbal (bagan/tabel/diagram/grafik/denah/matriks).3. Menyampaikan opini melalui simpulan secara deduktif dan induktif.4. Menyimpulkan isi informasi dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

D. Tujuan Pembelajaran1. Siswa mampu menjelaskan isi informasi.2. Siswa mampu mengubah informasi dari bentuk verbal ke bentuk nonverbal (bagan/tabel/diagram/grafik/denah/matriks).3. Siswa mampu menyampaikan opini melalui simpulan secara deduktif dan induktif.4. Siswa mampu menyimpulkan isi informasi dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

E. Materi Pembelajaran1. Pengertian dan macam-macam menyimak2. Pengertian dan contoh informasi verbal dan nonverbal.3. Teknik mengubah informasi dari bentuk verbal ke bentuk nonverbal.4. Contoh ubahan informasi verbal menjadi nonverbal.5. Pengertian dan contoh simpulan deduktif dan induktif6. Teknik menyimpulkan informasi secara deduktif dan induktif.7. Teknik menyampaikan simpulan informasi dengan menggunakan bahasa indonesia yang baik dan benar.

F. Sumber Belajar1. Irman, Mokhamad; Wahyu Prastowo, Tri; Nurdin. 2008. Bahasa Indonesia 2 : untuk SMK/MAK Semua Program Keahlian Kelas XI. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Nasional.2. Marthasari; Yuningsih,Kristari; Sumarjo,F.X. 2008. Bahasa dan Sastra Indonesia 2: SMK/MAK Kelas XI. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.

G. Media Pembelajaran1. Rekaman berita2. Lembar kerja siswa

H. Metode PembelajaranCooperative Script

I. Langkah-langkah PembelajaranPertemuan PertamaI. Apersepsi1. Guru mengucapkan salam.2. Guru memberi motivasi mengenai hakikat menyimak.3. Guru menyampaikan langkah-langkah pembelajaran yang akan dilakukan dengan mengamati tujuan yang akan dicapai.II. Intia. Eksplorasi1. Guru bertanya kepada siswa mengenai menyimak.2. Siswa didorong dengan berbagai pertanyaan untuk merumuskan macam-macam menyimak.3. Siswa diperdengarkan rekaman berita. 4. Siswa menyimak dan memahami isi rekaman berita.5. Siswa bersama guru berdiskusi tentang isi rekaman berita. b. Elaborasi1. Siswa berkelompok secara berpasangan.2. Siswa diperdengarkan rekaman berita yang akan dinilai.3. Siswa secara berpasangan menyimak dan memahami isi berita tersebut.4. Siswa mencatat pokok-pokok informasi dari rekaman berita.5. Tiap pasangan menjelaskan isi informasi yang ada pada rekaman berita.c. Konfirmasi 1. Guru menyimpulkan pendapat siswa mengenai isi informasi dari rekaman berita.2. Guru bertanya tentang kejelasan siswa dalam menerima materi.III. Penutup 1. Guru bertanya jawab mengenai kesulitan dalam memahami informasi.2. Guru memberikan penguatan terhadap pembelajaran yang telah dilaksanakan.3. Guru bersama siswa menyimpulkan pembelajaran yang telah dipelajari.4. Guru mengevaluasi hasil kerja siswa.5. Guru menutup pelajaran dengan salam.

Pertemuan KeduaI. Apersepsi1. Guru mengucapkan salam2. Guru memberi motivasi 3. Guru menyampaikan langkah-langkah pembelajaran yang akan dilakukan dengan mengamati tujuan yang akan dicapai.II. Intia. Eksplorasi1. Siswa ditanya mengenai materi sebelumnya terkait menyimak kemudian melanjutkan materi selanjutnya.2. Siswa diberi contoh informasi dalam bentuk verbal dan nonverbal.3. Siswa bersama guru berdiskusi perbedaan informasi dalam bentuk verbal dan nonverbal.4. Siswa bersama guru menyimpulkan pengertian informasi dalam bentuk verbal dan nonverbal.5. Guru menyampaikan teknik mengubah informasi verbal menjadi nonverbal.

b. Elaborasi1. Siswa berkelompok secara berpasangan.2. Tiap kelompok membuka kembali isi informasi yang telah dicatat pada pertemuan sebelumnya.3. Tiap kelompok mengubah isi informasi yang dalam bentuk verbal menjadi nonverbal.c. Konfirmasi 3. Guru menyimpulkan hasil ubahan dan pendapat siswa.4. Guru bertanya tentang kejelasan siswa dalam menerima materi III. Penutup 1. Guru bertanya jawab mengenai kesulitan dalam mengubah informasi verbal menjadi nonverbal.2. Guru memberikan penguatan terhadap pembelajaran yang telah dilaksanakan.3. Guru bersama siswa menyimpulkan pembelajaran yang telah dipelajari.4. Guru mengevaluasi hasil ubahan siswa.5. Guru menutup pelajaran dengan salam.

Pertemuan KetigaI. Apersepsi1. Guru mengucapkan salam2. Guru memberi motivasi 3. Guru menyampaikan langkah-langkah pembelajaran yang akan dilakukan dengan mengamati tujuan yang akan dicapai.II. Intia. Eksplorasi1. Siswa ditanya mengenai materi sebelumnya terkait menyimak kemudian melanjutkan materi selanjutnya.2. Siswa diberi contoh penyampaian pendapat melalui simpulan secara deduktif dan induktif.3. Siswa bersama guru berdiskusi perbedaan penyampaian pendapat melalui simpulan secara deduktif dan induktif.4. Siswa bersama guru menyimpulkan pengertian penyampaian pendapat melalui simpulan secara deduktif dan induktif.5. Guru menyampaikan teknik penyampaian pendapat melalui simpulan secara deduktif dan induktif.

b. Elaborasi1. Siswa berkelompok secara berpasangan.2. Tiap kelompok membuka kembali isi informasi yang telah diubah menjadi nonverbal.3. Tiap kelompok menyampaikan opini masing-masing ke dalam simpulan secara deduktif dan induktif.4. Tiap kelompok menulis laporan simpulan akhir dengan memperhatikan kaidah bahasa Indonesia yang baik dan benar.c. Konfirmasi 1. Guru menyimpulkan hasil laporan simpulan akhir dan pendapat siswa.2. Guru bertanya tentang kejelasan siswa dalam menerima materi III. Penutup 1. Guru bertanya jawab mengenai kesulitan dalam menyampaikan opini pribadi secara deduktif dan induktif serta menyimpulkan dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.2. Guru memberikan penguatan terhadap pembelajaran yang telah dilaksanakan.3. Guru bersama siswa menyimpulkan pembelajaran yang telah dipelajari.4. Guru mengevaluasi hasil laporan simpulan akhir siswa.5. Guru menutup pelajaran dengan salam.

J. Penilaian Jenis: tulis, kelompok, subjektifBentuk: penugasan Instrumen: perintah kerja siswa

PERINTAH KERJA SISWA1. Simaklah rekaman berita berikut dengan seksama!2. Catatlah pokok-pokok isi informasi dari rekaman berita itu!3. Jelaskan isi informasi dari rekaman berita itu!4. Ubahlah isi informasi yang dalam bentuk verbal menjadi nonverbal!5. Tulislah opinimu ke dalam simpulan secara deduktif dan induktif!6. Tulislah hasil laporan simpulan akhir dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar!

Rubrik Penilaian NoAspek yang dinilaiSkor

4321

1Kejelasan isi informasi.

2Kesesuaian penjelasan isi informasi dengan berita yang diperdengarkan.

3Ketepatan ubahan isi informasi dari bentuk verbal menjadi nonverbal.

4Ketepatan penyampaian opini ke dalam simpulan secara deduktif dan induktif.

5Ketepatan penulisan laporan simpulan akhir dengan kaidan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Keterangan: 1 = kurang bagus2 = cukup bagus3 = bagus4 = sangat bagus

NA (NILAI AKHIR)Skor yang diperolehx 100Skor maksimal

MengetahuiKepala Sekolah,Guru Mata Pelajaran,

.......................... ................................