Proposal Upgrading Jaringan - Aila Moleknian Ayu_97847

download Proposal Upgrading Jaringan - Aila Moleknian Ayu_97847

of 11

Transcript of Proposal Upgrading Jaringan - Aila Moleknian Ayu_97847

PROPOSAL Upgrading Jaringan Komputer di SPREPOleh : Aila Moleknian Ayu 09 / 97847 Pend. Teknik Informatika

BAB 1 PENDAHULUAN Apa itu SPREP ?SPREP regional yang adalah organisasi oleh dalam yang telah Komisi

didirikan

pemerintah regional pasifik yang memberikan kegiatan lingkungan. yang pelayanaan kegiatan ini di

diselenggarakan untuk melindungi Organisasi tumbuh dari sebuah program kecil diselenggarakan Pasifik Selatan tahun 1980-an, yang kemudian menjadi organisasi utama antar-pemerintah di regional pasifik dengan tanggung jawab melindungi dan mengatur lingkungan dan sumber daya alami. Organisasi ini bermarkas di Apia, Samoa dengan lebih dari 70 orang staff. Visi SPREP adalah manusia di pulau pulau Pasifik dapat merancang, melindungi dan mengatur serta menggunakan lingkungan mereka menuju perkembangan yang lebih baik. Fokus unik yang dimiliki SPREP adalah untuk meneruskan keutuhan ekosistem di pulaupulau regional pasifik untuk mendukung kehidupan dan masa masa kehidupan hari ini dan masa yang akan datang. Misi atau tugas dari lembaga ini adalah mempromosikan kerjasama antara 21 negara di pulau dan teritorial pasifik dalam isu isu lingkungan di regional pasifik dan untuk menyediakan bantuan dalam melindungi dan meningkatkan kondisi lingkungan serta memberikan dorongan bagi perkembangan generasi sekarang dan masa yang akan datang. Pemerintah dan pihak administrasi di pulau pulau pasifik melihat kebutuhan SPREP yang melayani penyaluran kegiatan yang berhubungan dengan lingkungan di tingkat regional. Pembentukan SPREP juga memberikan tanda yang jelas untuk komunitas global dengan komitmen mendalam bagi pemerintah dan pihak administrasi pulau pulau pasifik menuju lingkungan yang lebih baik.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

1

BAB 2 RELEVANSII. LATAR BELAKANG Departemen IT di organisasi SPREP telah mengembangkan jaringan komputer disekretariatnya dengan fokus utama pada perangkat jaringan dan sistem komunikasi email. Pengembangan jaringan komputer di organisasi ini telah dibangun sejak tahun 2000 dengan beberapa kali pergantian perangkat baik itu dari pihak asuransi maupun pergantian dari organisasi sendiri. Saat ini, struktur jaringan komputer pada organisasi SPREP perlu diadakan pemindahan dan beberapa perbaikan perangkat atau bahkan pergantian perangkat jaringan. Berikut adalah gambar jaringan komputer di organisasi ini yang dibangun dengan topologi jaringan Extended STAR yang terdiri dari 8 segment jaringan dibawahnya.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

2

II. Struktur Jaringan Komputer di SPREP Dari latar belakang sebelumnya, dapat dilihat bahwa jaringan komputer SPREP menggunakan topologi Extended STAR dengan 8 segment jaringan. Struktur jaringan tersebut lebih jelasnya dapat dilihat dari ilustrasi packet tracer di bawah ini :

III. IDENTIFIKASI MASALAH Setelah dilakukan analisa oleh departemen IT di organisasi tersebut, dapat disimpulkan bahwa organisasi ini mengalami beberapa masalah dalam perangkat keras maupun lunak di jaringan komputernya. Masalah tersebut meliputi : A. Masalah Pertama Swicth utama (Planet FGSW-008) yang merupakan perangkat penting dalam jaringan berada di tengah topologi star dengan 8 buah port. Switch yang pada awalnya adalah FGSW-800 yang dibeli pada bulan May 2000, berharga $9500 AUD, namun kemudian diganti ketika swicth ini rusak pada bulan juli 2004 dengan sebuah FGSW008, yang mengahbiskan biaya sebesar $4273NZ$. Dan kemudian swicth ini kembai rusak namun diganti dengan asuransi produk. 4 port yang ada di switch FGS-08 ini telah rusak dan perusahaan tidak mendapatkan pengganti bagianbagian tersebut sehingga switch ini perlu diganti.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

3

Gambar diatas menunjukkan 4 port switch, dengan 1 papan port hilang dan 1 port dibawahnya tidak digunakan, hanya 2 port yang dapat bekerja dengan baik. Ada 4 port lagi di sisi lain switch dengan 2 slot yang dapat bekerja. Swicth yang ada di setiap segment (Planet WGSW-1602) dengan 16 port (dapat ditambah menjadi 24 port). Ke delapan swicth ini dibeli pada bulan May 2000, dengan biaya masing - masing $2300 AUD. 2 dari 8 swicth telah rusak, sedangkan switch lainnya yang dapat bekerja juga mengalami masalah dan kemudian diperbaiki dengan menggunakan bagian bagian dari switch yang telah rusak.Perbaikan ini merupakan perbaikan jangka pendek dengan mengambil bagian bagian yang masih bekerja dari switch yang telah rusak untuk memperbaiki switch lainnya. Selain itu juga menggunakan switch yang lebih murah dengan media konverter.

Gambar diatas merupakan gambar switch yang tidak digunakan lagi yang disimpan di dalam workshop. Pabrik dan distributor switch ini tidak melanjutkan produksinya sehingga pilihan terakhir bagi organisasi adalah dengan mengganti switchswitch tersebut.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

4

B. Masalah Kedua Departemen IT awalnya berlokasi di Gedung Modul E sebelum berpindah tempat di Gedung TEC tahun 2004. Seluruh infrastruktur kabel dalam jaringan (Point of Presence) yang digunakan dalam Gedung Modul E telah dihentikan, sehingga POP perlu dipindahkan ke Gedung TEC dimana departemen IT sekarang berada dengan seluruh server dan perangkat perangkatnya. C. Masalah Ketiga Kebutuhan organisasi yang semakin meningkat terhadap komunikasi e-mail dengan meningkatkannya pengguna dalam organisasi sehingga SPREP membutuhkan penambahan jumlah e-mail box dan folder database bagi pengguna. D. Lain Lain Selain ketiga masalah diatas, organisasi SPREP juga membutuhkan : -

Upgrading Microsoft Exchange Server untuk kelancaran komunikasi dalamorganisasi. Pelatihan yang ditujukan bagi pengguna mengenai pemanfaatan jaringan komputer sebagai media komunikasi dalam organiasi. Pembuatan dan pengembangan website bagi salah satu program dalam organisasi SPREP yaitu PIGGAREP (the Pasific Islands Greenhouse Gas Abatement through Renewable Energy Project).

IV. TUJUAN 1. Mengganti perangkat Switch yang telah lama digunakan. Pergantian ini dibutuhkan karena perangkat yang telah lama digunakan mengakibatkan berbagai masalah dalam jaringan. Walaupun perbaikan jangka pendek yang dilakukan berjalan dengan baik, perbaikan ini mengakibatkan kerja jaringan menjadi lambat sehingga dibutuhkan pergantian perangkat jaringan untuk mempercepat kinerja jaringan yang ada. Pergantian perangkat lama ini juga akan mengurangi down time dalam jaringan.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

5

2. Pemindahan Point of Presence (POP) dari Gedung Modul E ke Gedung Training/Education Centre (TEC). Pemindahan POP ini akan meningkatkan kinerja jaringan, karena seluruh perangkat yang penting dalam jaringan ini akan ditempatkan dalam satu tempat yang sama. Pemindahan ini juga akan mempercepat diagnosa masalah yang dapat terjadi berikutnya. 3. Meng-upgrade Microsoft Exchange Server dari versi 2003 ke 2007. 4. Meng-upgrade dan menambahkan jumlah kotak e-mail dan folder database untuk publik. 5. Pelaksanaan training / pelatihan bagi pengguna. 6. Pengembangan website untuk PIGGAREP (the Pasific Islands Greenhouse Gas Abatement through Renewable Energy Project). V. MANFAAT Manfaat dan keuntungan yang dapat diperoleh dengan perbaikan dan pergantian perangkat jaringan komputer dalam organisasi SPREP ini antara lain yaitu : 1. Kinerja jaringan akan meningkat secara signifkan. 2. Dapat menggunakan Teknologi Konvergensi seperti Microsoft Unified Communications (menggabungkan fungsi telepon PABX, video konferensi, email atau pesan elektronik dan lain lain). 3. Lebih cepat dalam mendiagnosa kesalahan dan mengurangi down time jaringan. 4. Staff dan pengguna jaringan komputer dalam organisasi dapat dengan mudah berkomunikasi dan memperoleh informasi dengan jumlah e-mail box dan folder database penggguna. 5. Pelaksanaan training / pelatihan bagi pengguna jairngan komputer akan menambah wawasan dan pengetahuan pengguna dalam pemanfaatan jaringan sebagai media komunikasi yang lebih mudah, efektif dan efisien. 6. Pengembangan website bagi program yang dijalankan oleh SPREP tentunya akan berjalan dengan sangat baik dengan adanya website sebagai penunjang media komunikasi organisasi dengan dunia luar secara lebih luas.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

6

BAB 3 AKTIVITAS PROYEKI. STRUKTUR PELAKSANAAN PROYEKPIMPINAN PROYEK

Manager Departemen iIT SPREPPerusahaan local yang akan mengerjakan instalasi fiber optic Perusahaan yang menyediakan perangkat jaringan yang dibutuhkan Staff Departemen IT Pemesan dan Pengawas instalasi perangkat jaringan

II. LANGKAH PELAKSANAAN PROYEK Bagian 1 Pemindahan POP dari Gedung Modul E ke Gedung TEC Bagian 2 Pergantian perangkat jaringan yang lama Instalasi switch utama (GSW-2453) sebagai pusat topologi jaringan STAR yang baru dalam Gedung TEC. Instalasi switch di setiap segment (WGSW-1602) pada setiap gedung. Pengujian perangkat jaringan yang telah diinstalasi. Instalasi kabel fiber optic 14 core sepanjang 90 meter dari Gedung Modul E ke Gedung TEC melalui saluran yang ada Instalasi panel kabel fiber optic dalam Gedung Modul E dan Gedung TEC dimana kedua ujung kabel fiber optic berakhir. Menguji instalasi kabel fiber optic yang telah diinstalasi.

Bagian 3 Sistem komunikasi E-mail - Kebutuhan evalusi dan identifikasi perangkat lunak dan keras yang dibutuhkan. Pengujian solusi dalam sistem. - Penawaran proyek bagi vendor perusahaan software dan hardware sesuai kebutuhan. - Pengerjaan dan pengujian instalasi. - Pelaksanaan training / pelatihan.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

7

Bagian 4 Pengembangan Website - Pengembangan WEB untuk PIGGAREP (the Pasific Islands Greenhouse Gas Abatement through Renewable Energy Project). III. WAKTU PELAKSANAAN PROYEK

DESKRIPSI Pemesanan perangkat jaringan dan mengajukan pengerjaan instalasi fiber optic Instalasi perangkat jaringan yang baru dan kabel fiber optic serta perangkat pendukungnya Pengujian kabel dan perangkat jaringan yang telah diinstalasi Penyelesaian laporan akhir dan dokumentasi instalasi perangkat jaringan komputer dan analisa hasil pengujian jaringan. Instalasi dan penyelesaian sistem upgrading e-mail Persiapan dan pelaksanaan training / pelatihan bagi pengguna SPREP Pengembangan website salah satu program SPREP yaitu PIGGAREP Pengujian hasil website yang telah dikembangkan

DURASI

ORDER & TENDER JARINGAN

4 minggu

IMPLEMENTASI JARINGAN

2 minggu

PENGUJIAN JARINGAN

1 minggu

LAPORAN

2 minggu

PENYELESAIAN E-MAIL BOX & DATABASE

2 minggu

TRAINING

2 minggu

PENGEMBANGAN WEBSITE

2 minggu

PENGUJIAN WEBSITE

1 minggu

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

8

IV. HAL YANG DIBUTUHKAN PERANGKAT 8-port 1000T module for GSW-2453 (pengganti FGSW008) 16 port Gig Switch w/4 SFP (shared) pengganti WGSW1602 Fiber MiniGBIC SFP Module Multimode 3-Slot Modular Gigabit Combo Switch Fiber Optics 16 core multimode 70 meter Aksesoris fiber optics Biaya labor per jam KUANTITAS / JUMLAH 2 buah 8 buah 16 buah 1 buah 90 gulung All 32 jam

SPREP membutuhkan seorang konsultan untuk membantu departemen IT di SPREP dalam menyelesaikan proyek ini, dengan tugas yang secara khusus meliputi : Menyelesaikan instalasi dan pengujian perangkat jaringan yang baru, menyiapkan laporan dan dokumentasi penuh bagi organisasi dari infrastruktur jaringan tersebut. Menyelesaikan pengerjaan dan pengujian upgrading sistem komunikasi e-mail. Menyiapkan dan memberikan pelatihan to pengguna SPREP mengenai produk Microsoft dan bidang IT lainnya yang akan ditentukan kemudian. Pengembangan website untuk PIGGAREP. Segala hal yang berhubungan dengan IT yang dibutuhkan SPREP dari segi konsultan.

-

Keahlian Konsultan Yang Diperlukan Pengalaman yang luas dengan track record yang terbukti dalam pengembangan infrastruktur jaringan komputer. Pengalaman yang luas dengan track record yang terbukti dalam pengembangan Microsoft Exchange Serverdan aplikasi Microsoft lainnya. Memiliki pengetahuan dan menyukai pengalaman kerja sebelumnya dengan peran dan operasi dari organisasi di pasifik terutama SPREP. Pengalaman yang luas dengan track record yang terbukti dalam pengembangan WEB. Kemampuan yang terbukti untuk memberikan hasil sesuai dengan yang dibutuhkan dengan tenggang waktu yang ketat.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

9

BAB 3 PENUTUPDari uraian proposal di atas, dapat disimpulkan bahwa proyek yang diajukan dalam proposal ini meliputi : Pemindahan POP dan instalasi kabel fiber optic tambahan diantara beberapa gedung dan penggantian perangkat jaringan lama. Infrastruktur jaringan komputer yang bertugas sejak tahun 2000 dan perangkat jaringan model lama ini mengakibatkan beberapa masalah. Gedung tambahan yang juga ditambahkan beberapa perubahan dari design aslinya. Meng-upgrade Microsoft Exchange Server dari versi 2003 ke 2007. Meng-upgrade dan menambahkan jumlah kotak e-mail dan folder database untuk publik. Pelaksanaan training / pelatihan bagi pengguna. Pengembangan website untuk PIGGAREP (the Pasific Islands Greenhouse Gas Abatement through Renewable Energy Project). Poin - poin diatas yang merupakan inti dari proyek dalam proposal ini tentunya memiliki tujuan ke arah yang lebih baik, dimana proyek ini dapat mendukung kelancaran komunikasi dalam organisasi dan menambah kinerja jaringan komputer serta mengurangi

down time. Tujuan tujuan tersebut tidak dapat terwujud tanpa dukungan baik dari dalamataupun luar organisasi secara moril dan materil. Untuk itu, kami dari departemen IT di SPREP mengajukan proposal ini untuk kemajuan organisasi. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

Proposal Upgrading Jaringan Komputer

10