PKN

download PKN

of 18

description

PKN

Transcript of PKN

TUGAS MAKALAHPEMAHAMAN PANCASILA DI LINGKUNGAN SEKITAR

Disusun oleh:Laily Shahadati

5212412047

Teknik Mesin,S1FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANGBAB IPENDAHULUANA. LATAR BELAKANG

Pada zaman modern ini, kita mengetahui bahwa banyak bangsa kita ini, bangsa Indonesia mengalami degradasi moral yang sangat signifikan. Masalahnya sekarang, Dimanakah letak filsafat Negara kita, Dimanakah letak dasar Negara kita, Kemanakah Pancasila saat ini.

Fenomena dalam kehidupan sehari-hari tidak lagi menempatkan Pancasila sebagai Ideologi, Dasar Negara dan Pandangan hidup bangsa. Hal ini terbukti dengan peristiwa-peristiwa yang marak terjadi saat ini,seperti :

a. Banyaknya pejabat-pejabat yang melakukan tindak korupsi yang di sanksi dengan tidak tegas dan tidak jelas. Sementara itu, rakyat miskin yang mencuri sandal jepit dijatuhi hokum pidana yang tegas dan jelas. Dimanakah letak keadilan di negeri tercinta ini?b. Pejabat-pejabat kita dengan bangga menggunakan mobil mewah sementara di balik kemewahan itu, masih banyak saudara-saudara kita di kolong jembatan, di samping rel-rel kereta api, tidur hanya beralaskan Koran tanpa memakai selimut yang tebal bahkan, memakan makanan sisa yang tidak layak lagi dikonsumsi. Dimanakah letak empati dan rasa kekeluargaan kita antar sesama manusia?c. Konflik antar suku, antar agama, tawuran antar pelajar sering terdengar dimana-mana, bahkan ada sebagian daerah yang ingin memerdekakan diri, ingin berpisah dari NKRI sebagai wujud kekecewaan terhadap pemerintah. Dimanakah letak persatuan dan kesatuan kita, apakah rasa nasionalisme kita kepada NKRI sudah memudar?

Dari fenomena diatas, maka sangat perlu kita sebagai masyarakat. Indonesia untuk memperdalam pemahaman kita terhadap Pancasila. Tidak hanya paham tetapi kita juga harus menghayati,mengamalkan dan melestarikan nilai-nilai dari sila Pancasila, supaya keadilan, keamanan, kemakmuran dan kesejahteraan benar-benar terwujud dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Kita harus sadar dalam melaksanakan Pancasila mulai dari hari ini dan hari-hari yang akan dating. Dengan adanya kesadaran itu dialamilah segala sesuatu sifat dan keadaan daripada hak yang disadari itu yang terdapat pada pribadi sendiri. Untuk menjamin terselenggaranya Pancasila maka di dalam diri pribadi harus selalu meneliti diri sendiri, mengamati diri sendiri, sehingga kita selalu mengetahui dan mengalami sendiri senantiasa dalam keadaan terdorong dan taat untuk melaksanakan Pancasila.B. RUMUSAN MASALAH

1. Sejauh mana Anda menerapkan nilai-nilai Pancasila yang berhubungan dengan bela negara?

2. Akhir-akhir ini di negara kita sedang marak memakai busana korea, sedangkan busana Batik yang merupakan produk dalam negeri terlupakan. Menurut Anda apakah hal itu mencerminkan sikap cinta tanah air?3. Jika Anda mempunyai pilihan, Anda lebih memilih bekerja di luar negeri atau di negara kita sendiri?4. Dari usia kecil sampai sekarang, apa yang sudah Anda lakukan untuk negara?5. Negara Indonesia dikenal sebagai negara agraris yang banyak ditumbuhi berbagai macam tanaman. Namun mengapa Menteri Pertanian dan Perikanan lebih memilih atu berpihak pada produk luar negeri?C. TUJUAN YANG DICAPAI

Tujuan yang dicapai penulis adalah sebagai syarat untuk memenuhi tugas MKU Pancasila, sebagai bahan referensi atau bahan bacaan untuk memperdalam pengetahuan kita tentang Pancasila dan mengkaji lebih lanjut yang ada dalam rumusan masalah.BAB II

PEMBAHASAN

A. HASIL PENGAMATAN

Dari hasil pengamatan yang saya lakukan dengan mencari berbagai narasumber lalu memberikan pertanyaan seputar rumusan masalah yang saya angkat, berikut datanya :a. Titik S. Ibu Rumah Tangga 29 Tahun

~ pancasila adalah dasar NKRI.

~ sila 1 menjalankan ibadah dan toleransi beragama, sila 5 keadilan social berbuat baik dan bersikap adil terhadap sesame, bergotong-royong dan baik dengan tetangga.

~ minimal dapat mengamalkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari, khususnya generasi muda.

~ layak atau tidak tergantung masyarakatnya. Jika suatu Negara menciptakan aturan hanya untuk dilanggar, maka dengan dasar apapun tidak aka nada manfaatnya.

~ memang disayangkan, kalau hanya pancasila saja tidak hafal, sedangkan iptek begitu kompleksnya.

~ dengan mengamalkan nilai-nilai dalam bermasyarakat.

b. Muzamzam Guru 35 Tahun~ pancasila adalah dasar Negara yang seharusnya menjadi pedoman dalam setiap perilaku masyarakat Indonesia.

~ gotong royong dalam bermasyarakat, bermusyawarah, memeluk agama

~ sangat penting karena pancasila merupakan pedoman di Negara Indonesia

~ layak atau tidak itu sesuai yang menganut akan tetapi pancasila sudah ditetapkan menjadi pedoman Negara Indonesia jadi harus di terapkan dalam kehidupan

~ melalui pendidikan pancasila yang di ajarkan di sekolah , bisa juga di ajarkan dalam lingkungan masyarakat dan terpenting di lingkungan keluarga~ dengan mengamalkan nilai-nilai pancasila sudah merupakan tindakan yang melestarikan pancasila

c. Haris Hasanudin Guru SD 30 Tahun

~ pancasila adalah dasar Negara Indonesia dan merupakan sumber hokum yang berlaku di Negara Indonesia.

~ memilih atau menganut salah satu agama yang diakui di Indonesia (Islam) dan melaksanakan ajaran serta perintah Allah~ menurut saya, memahami Pancasila tidak terlalu penting asalkan kita memahami dan melaksanakan ajaran agama masing-masing, tentunya secara otomatis akan memahami pancasila karena pancasila tidak bertentangan dengan agama di Indonesia

~ sudah, karena pancasila berisi intisari dari nilai-nilai agama yang ada di Indonesia

~ perlunya pendidikan pancasila jika tidak sikap perilaku seorang kurang bahkan tidak disiplin.

~mengamalkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

d. Nazilatul F. Analis 30 Tahun

~ lima dasar Negara yang ditetapkan di Indonesia

~ sudah memahami contohnya membantu warga yang sakit, menolong sesama yang membutuhkan, memeluk agama

~ memahami pancasila sangat penting jika tidak kita akan terjerumus dan terkena tindakan negative yang marak di Negara ini

~ sudah , tetapi masih perlu mendalami nilai-niai pancasila pada umumnya supaya nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila dapat benar-benar layak untuk dijadikan dasar NKRI.

~ perlu diadakannya pendidikan pancasila secara merata jadi antara yang bersekolah dengan tidak dapat mengerti semua akan pentingnya memahami nilai-nilai pancasila

~ dengan mengamalkan nilai-nilai pancasila dan memberikan sosialisasi pentingnya pancasila terhadap masyarakat luase. Febrina P. Mahasiswa Undip 18 Tahun

~ pancasila adalah dasar Negara yang seharusnya menjadi pedoman dalam setiap perilaku masyarakat Indonesia.~ menurut saya, saya sudah memahami dan menerapkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari namun belum maksimal. Saya sudah menjalankan perintah-perintah agama saya, meskipun belum seluruhnya. Saya juga lebih senang mengambil keputusan dengan musyawarah antara lain seperti itu.

~ memahami pancasila itu penting menurut saya , karena rumusan pancasila telah disusun secara matang dan disesuaikan dengan kondisi bangsa Indonesia sehingga makna pancasila penting untuk dipahami karena pancasila merupakan pedoman untuk rakyat Indonesia dalam melaksanakan kehidupan berbangsa dan bernegara.

~ menurut saya, pancasila layak hanya saja masyarakat Indonesia masih banyak yang belum atau bahkan tidak sadar akan hadirnya pancasila. Yang perlu dibenahi bukan pancasilanya tetapi masyarakat dan yang tidak pantas bukan pancasilanya tetapi masyarakatnya.

~ menerapkan pancasila memang bukan hal yang mudah yang kita bias lakukan adalah memulai dari diri sendiri terlebih dahulu. Jika diri kita sendiri baik, maka orang lain pun akan menganggap diri kita baik , bahkan orang lain mungkin dapat meniru kita dalam mengamalkan pancasila khususnya.~ dengan terus mengamalkan dan tidak melupakan arti penting pancasila, dari hal-hal kecil yang berhubungan. Misalnya : bertoleransi dengan antar umat beragama,selalu rukun dengan orang-orang sekitar,dll

f. Rika Amalia Pelajar SMA 17 Tahun~ lima dasar Negara yang menjadi pedoman,ideology Indonesia.

~ dalam menyelesaikan masalah bersama selalu bermusyawarah untuk mencapai mufakat

~ kita bisa mengamalkan isi pancasila sebagai pedoman untuk kita berkehidupan sebagai warga Negara Indonesia

~ sudah, karena lima sila dalam pancasila sudah mencakup seluruh elemen namun keberadaannya kurang dijamah oleh warga Negara Indonesia

~ bisa jika di ajarkan dengan perlahan oleh orang-orang disekitarnya seperti guru, orangtua,dll

~ dengan terus mengamalkan dan tidak melupakan arti penting pancasila, dari hal-hal kecil yang berhubungan. Misalnya : bertoleransi dengan antar umat beragama,selalu rukun dengan orang-orang sekitar,dllg. Muhammad Hudi Karyawan 32 Tahun~ ideologi bangsa Indonesia

~ memilih atau menganut salah satu agama yang diakui di Indonesia (Islam) dan melaksanakan ajaran serta perintah Allah

~ dalam menyelesaikan masalah bersama selalu bermusyawarah untuk mencapai mufakat

~ sudah, karena pancasila berisi intisari dari nilai-nilai agama yang ada di Indonesia

~ memang disayangkan, kalau hanya pancasila saja tidak hafal, sedangkan iptek begitu kompleksnya.

~ dengan mengamalkan nilai-nilai dalam bermasyarakat.

h. M. Faqihhudin TNI 34 Tahun~ pancasila adalah sumber ideology Negara Indonesia dan sebagai pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

~ menjaga tanah air, menertibkan masyarakat, menjaga masyarakat dari ancaman teroris

~ sangat penting karena dalam berkehidupan pancasila harus diterpkan untuk mencapai masyarakat yang berwibawa

~ sudah karena sudah masuk dalam isi UUD 45 dan sangat disarankan untuk masyarakat untuk mendalami dan mengamalkannya

~ dilakukannya pendidikan pancasila terutama dikhususkan bagi masyarakat terpencil dan jarang sekolah~ caranya yaitu dengan menghormati dam menghargai sesama manusia, mengamalkan nilai-nilai setiap sila pancasilai. Veronica Asvia Mahasiswa Unnes 18 Tahun~ pancasila merupakan ideologi Indonesia yang merupakan pedoman dan pandangan hidup bangsa Indonesia,bisa di artikan pancasila adalah kepribadian bangsa, segala tindakan dan tingkah laku bangsa Indonesia merupakan tindakan yang harus berdasarkan atas pancasila

~ karena pancasila merupakan pedoman hidup bangsa Indonesia dan saya sebagai warga Negara Indonesia, saya harus berperilaku menurut dengan nilai yang terkandung dalam pancasila. Misalnya: sila 1, saya mempunyai agama dan selalu beribadah~ zaman sekarang ini banyak tindakan yang menyimpang dari nilai dasar pancasila, telah disebutkan bahwa pancasila merupakan kepribadian bangsa,maka selayaknya juga harus berperilaku sesuai dengan nilai-niai dalam pancasila, tindakan yang menyimpang dapat dibenahi secara evolusi dengan mengajarkan pendidikan pancasila mulai saat ini sebab generasi muda merupakan tonggak perubahan bangsa menjadi bangsa yang lebih baik. ~ sudah , tetapi masih perlu mendalami nilai-niai pancasila pada umumnya supaya nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila dapat benar-benar layak untuk dijadikan dasar NKRI.

~ perlu diadakannya pendidikan pancasila guna memberikan pemahaman tentang nilai-nilai pancasila, jika nilai-nilai pancasila sudah dipahami maka mudah bagi siswa tersebut dalam menghafal pancasila.

~ mengamalkan setiap sila pancasila dalam kehidupan sehari-hari dan menghindari penyimpangan dari sila-sila pancasila

j. Nurmala Dyah Mahasiswa Unnes 18 Tahun~ ideologi Negara

~ kadang-kadang, contohnya : menolong sesama, menghargai pendapat orang lain

~ untuk menciptakan Negara Indonesia yang sejahtera

~ memberi mentoring kepada masyarakat agar mengerti dan memahami pancasila~ belum, karena banyak rakyat Indonesia yang belum mengerti dan memahami pancasila tersebut

~ memberi penyuluhan kepada masyarakatk. Siti Khotijah Pedagang 40 Tahun

~ panca = lima sila = sila , jadi pancasila adalah lima sila

~ menolong antar sesame manusia, bergotong-royong antar sesama

~ tidak tahu saya tidak pernah sekolah

~ ya dengan sekolah manusia dapat mengerti pancasila

~ saya tidak tahu tidak mudeng

~ saya tidak mudeng B. ANALISA

Menurut riset yang saya lakukan, saya dapat mengelompokkan dari berbagai kalangan di antaranya : masyarakat yang sudah mempunyai pekerjaan dan seorang mahasiswa sudah mempunyai bekal tentang pemahaman pancasila sedangkan, masyarakat yang tidak bersekolah pemahaman pancasilanya sangat kurang.C. PEMBAHASAN

1. Pengertian Pancasila

Dari Segi Etimologi

Pancasila berasal dari bahasa Sansekerta yang artinya :

Panca = lima

Sila = batu sendi, ulas atau dasar atau,Panca = lima

Sila = tingkah laku yang baik

Jadi, pancasila adalah lima tingkah laku yang baik Dari Segi Terminologi

Istilah Pancasila dalam falsafah Negara Indonesia yaitu sebagai 5 dasar Negara RI yang pernah diusulkan Bung Karno atas petunjuk Moh. Yamin pada tanggal 1 Juni 1945 yaitu pada saat bangsa Indonesia sedang menggali apa yang akan dijadikan dasar Negara yang akan didirikan pada waktu itu. Lima dasar Negara yang diberikan nama Pancasila oleh Bung Karno yaitu :

1. Kebangsaan

2. Prikemanusiaan

3. Mufakat

4. Kesejahteraan sosial

5. Ketuhanan YME

Setelah bangsa Indonesia memproklamasikan kemrdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945, disusunlah suatu UUD pada 18 Agustus 1945 yang dalam pembukaannya tercantum dalam pembukaan UUD 45 yaitu :

1. Ketuhanan Yang Maha Esa2. Kemanusiaan yang adil dan beradab

3. Persatuan Indonesia

4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan / perwakilan

5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

2. Tinjauan Historis Rumusan Pancasila

Dasar Filsafat Negara Indonesia yang diberi nama Pancasila secara resmi dirumuskan dalam Pembukaan UUD 1945, walaupun istilah Pacasila tidak disebutkan secara eksplisit dalam Pembukaan tersebut, namun perumusannya sila demi sila secara jelas dicantumkan di dalamnya. Oleh karena itu Pembukaan UUD 1945 disebut sebagai tempat terdapatnya rumusan Pancasila.

Secara historis rumusan-rumusa Pancasila itu dapat diuraikan dalam tiga kelompok:a. Rumusan Pancasila dalam sidang-sidang BPUPKI yang merupakan tahap pengusulan sebagi Dasar Filsafat Negara Indonesia.

b. Rumusan Pancasila yang ditetapkan oleh PPKI sebagai Dasar Filsafat Negara Indonesia.c. Beberapa Rumusan Pancasila dalam perubahan ketatanegaraan Indonesia selama belum berlaku kembali rumusan Pancasila yang terkandung dalam Pembukaan UUD 1945.3. Kesatuan Dan Susunan Dalam Pancasila

Pancasila susunannya adalah majemuk-tunggal, merupakan satu kesatuan yang bersifat organis, yaitu terdiri atas bagian-bagian yang tidak terpisahkan, dalam hal kesatuannya itu masing-masing bagian mempunyai kedudukan dan fungsi tersendiri, yang meskipun berbeda tidak saling bertentangan akan tetapi saling melengkapi, bersatu untuk terwujudnya keseluruhan, dan keseluruhan membina bagian-bagian , maka tidak boleh satu sila pun ditiadakan, merupakan suatu kesatuan keseluruhan.

4. Pokok Pikiran Negara Pancasila

Negara sebagai suatu organisasi kemasyarakatan dapat dikemudikan secara terarah dan efisien apabila ada gambaran jelas tentang dasar filsafatnya dalamm Undang-Undang Dasar yang menjadi landasan dan pedoman Negara. Dalam arti mempunyai konsepsi dasar baik tentang ideologi Negara maupun moral Negara yang jelas dan tumbuh dari kehidupan bangsa. Konsepsi dasar itu akan menjadi landasan dan pedoman bagi pembentukan struktur Negara dan pelaksanaan tugas pemerintah dalam arti yang luas maupun yang sempit, bagi partisipasi rakyat, dan bagi kerjasama antara pemerintah sebagai pemimpin dan rakyat sebagai yang di pimpin.

5. Pedoman Pengamalan Pancasila

a. Sifat hubungan dalam masyarakat pancasila

Dalam kehidupan manusia bermasyarakat salah satu masalah pokok adalah bagaimana kita memberi arti dan bagaimana kita memandang hubungan antara manusia dan masyarakatnya. Pandangan mengenai hubungan antara manusia dengan masyarakatnya ini merupakan landasan filsafat bagi kehidupan masyarakat, yang akan memberi corak dan warna dasar dari kehidupan masyarakat.

Pancasila memandang bahwa kebahagiaan hidup manusia akan tercapai jika dapat dikembangkan hubungan yang selaras, serasi, seimbang, dan bekerjasama atas dasar kekluargaan antara manusia individu dengan masyarakatnya. Hal ini bertiti- tolak dari sifat kodrat manusia monodualis, yakni manusia sebagai individu dan sebagai mahluk sosial.

Dalam pandangan pancasila, maka hubungan sosila yang selaras, serasi dan seimbang antara individu dengan masyarakatnya tidaklah netral, melainkan dijiwai oleh nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila sebagai kesatuan.

b. Sikap dasar pengambangan pancasila

Pangkal tolak pengamalan pancasila ialah kemauan dan kemampuan manusia Indonesia dalam mengendalikan diri dan kepentingannya agar dapat melaksanakan kewajibannya sebagai warganegara dan warga masyarakat.

Dengan kesadaran dan pangkal tolak yang demikian tadi, maka sikap hidup manusia Pancasila adalah:

Kepentingan pribadi diletakkan dalam rangka kesadaran dan kewajibannya sebagai makhluk sosial dalam kehidupan masyarakatnya.

kewajiban terhadap masyarakat dirasakan lebih besar dari kepentingan pribadinya demi kesejahteraan bersama.

Karena merupakan pengamalan Pancasila, maka dalam mewujudkan sikap hidup tadi manusia Indonesia diutntun oleh kelima sila dari pancasila.

6. PELESTARIAN PANCASILA

Jika kita bertanya mengenai :bagaimana cara melestarikan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, maka kita perlu melaksanakan Pedoman Pengamalan Pancasila, dengan mendarah-dagingkan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam pancasila. Dengan perkataan lain, dengan petunjuk Pedoman Pedoman Pengamalan Pancasila itu kita masing-masing harus berusaha , agar nilai-nilai, norma-norma, sikap dan tingkah laku yang dijabarkan dari kelima sila Pancasila itu benar-benar menjadi bagian yang utuh dan tidak terpisahkan dari seluruhan cara hidup masyarakat Indonesia.

Mendarah-dagingkan Pengamalan Pancasila adalah proses pendidikan dalam arti luas, oleh karena itu usaha bangsa Indonesia ke arah ini perlu dilakukan secara sadar, teratur dan berencana, sehingga tingkah-laku bangsa Indonesia bergerak ke arah Penghayatan dan Pengamalan nilai-nilai luhur Pancasila. Karena pelaksanaan Pedoman Pengamalan Pancasila yang dirasakan sebagi panggilan untuk bersama-bersama merasakan kehidupan yang lebih baik dan lebih bermakna.

Untuk melaksanakan Pedoman Pengamalan Pancasila perlu usaha yang dilkukan secara berencana dan terarah, berdasarkan suatu pola. Tujuannya adalah agar Pancasila sungguh-sungguh dihayati dan diamalkan oleh segenap warga Negara, baik dalam kehidupan orang seorang maupun dalam kehidupan kemasyarakatan. Berdasarkan pola itu diharapkan lebih terarah usaha-usaha:

Pembinaan manusia Indonesia agar menjadi insan Pancsila;

Pembangunan bangsa untuk mewujudkan masyarakat Pancasila.

Masalah pembinaan insan Pancisila lebih banyak menyangkut bidang pendidikan. Lewat kegiatan pendidikan diharapkan anak-anak didik menyerap nilai-nilai moral pancasila. Penyerapan nilai-nilai Moral Pancasila diarahkan berjalan secara manusiawi dan alamiah, tidak hanya lewat pemahaman melalui pemikiran, melainkan lewat penghayatan dan pengamalan secara pribadi. Nilai-nilai moral Pancasila tidak untuk sekedar dipahami melainkan untuk dihayati dan diamalkan.

Langkah-langakah dalam Pengamalan Pancasila ini harus disebar-luaskan kepada seluruh lapisan masyarakat dengan menggunakan berbagai jalur dan penciptaan suasana yang menunjang.

Jalur-jalur yang digunakan untuk pedoman pengamalan sekaligus pelestarian Pancasila antara lain, sebagai berikut:

a. Jalur pendidikan

Dalam melaksanakan Pedoman Pengamalan Pancsila peranan pendidikan sangat penting, baik pendidikan formal yakni di sekolah-sekolah, maupun pendidikan non-formal yakni dalam keluarga dan lingkungan masyarakat.

Dalam pendidikan foramal, semua unsur lembaga pendidikan tindak-perbutannya hendaklah mncerminkan nilai-nilai luhur Pancasila. Para Pendidik menjadi contoh tauladan, anak didik hendaklah benar-benar dapat mengahayati dan mengamalkan Pancasila, dan perlu diintegrasikan ke dalam kurikulum.

Di samping pendidikan sekolah penting juga adanya pendidikan keluarga. Peranan keluarga tidak kalah pentingnya dibandingkan pendidikan sekolah, karena pengaruh keluarga jauh mendahului sekolah. Oleh karena itu pengamalan Pancasila harus ditanamkan dan dikembangkan sejak anak-anak masih kecil, sehingga proses pendarah-dagingan nilai-nilai Pancasila berlangsung wajar tanpa paksaan, dan hal ini menuntut suasana rumah tangga yang harmonis sesuai nilai-nilai luhur Pancasila yang dipraktekkan sehari-hari.

b. Jalur media massa

Pola pelaksanaan Pedoman Pengamalan Pancasila melalui media massa dapat digolongkan sebagai salah satu aspek jalur pendidikan dalam arti luas, peranan media massa sedemikian pentingnya sehingga perlu mendapat penonjolannya sebagai suatu jalur tersendiri. Dalam hal ini media dakwah memegang peranan penting, baik berupa media tradisional dalam bentuk kesenian maupun modern seperti pers, radio dan televise. Dalam hal menggunakan komunikasi modern ini perlu dijaga agar siaran-siaran yang tidak menguntungkan bagi pelaksanaan pengamalan Pancasila dihindarkan.

c. Jalur organisasi sosial politk

Sesuai dengan tekad untuk menjunjung tinggi demokrasi dan menegakkan kehidupan konstitusional, maka kiranya semua anggota maupun kader-kader Partai Polotik dan semacamnya hendaklah berusaha sekuat tenaga ikut serta dalam melaksankan Pedoman Pengamalan Pancasila, dan terutama sekali adalah para Pegawai Republik Indonesia, karena mereka adalah abdi Negara dan abdi masyarakat, sehingga Pancasila itu lesatari di Republik Indonesia ini.BAB III

PENUTUP

1. KESIMPULAN

Pancasila merupakan dasar dan ideologi bangsa dan Negara Indonesia yang harus dibina keluhuran serta kemurniannya supaya rakyat Indonesia bias hidup aman, damai dan sejahtera. Oleh karena itu, pancasila harus :a. Dipahami dari berbagai sudut pandang, dari segi pengertiannya, sejarah perumusannya, kesatuan dan susunannya serta pokok pikiran yang terkandung di dalamnya.

b. Dihayati yang dimulai dari pemikiran tentang jiwa bangsa Indonesia sampai dapat dinyatakan sebagai pedoman hidup bangsa.

c. Diamalkan yang meliputi pengamalan sebagai dasar Negara dan pedoman pengamalan Pancasila.

d. Dilestarikan dalam kehidupan sehari-hari,sebagai makhluk yang hidup dalam masyarakat, bangsa dan Negara. Pelestarian pancasila di tempuh melalui jalur pendidikan, jalur media massa dan jalur organisasi social dan politik.2. SARAN

a. Sebagai masyarakat Indonesia kita harus benar-benar memahami, menghayati, mengamalkan dan melestarikan pancasila dalam berbagai aspek kehidupan.

b. Kritik dan saran sangat penulis harapkan dari pembaca sebagai perbaikan san penyempurnaan makalah ini.