Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

9
A.Latihan/Tugas Program Pemasaran Lembaga Kursus dan Pelatihan 1. Jelaskan pengertian pemasaran, konsep pemasaran dan manajemen pemasaran menurut pendapat para ahli? Kesimpulan Pengertian Pemasaran Menurut Para Ahli adalah pemasaran merupakan konsep menyeluruh yang menyangkut berbagai kegiatan pemasaran yang tercakup dalam satu sistem pemasaran. Pemasaran merupakan salah satu kegiatan pokok yang dilakukan dalam usahanya untuk mempertahankan kelangsungan hidupnya, untuk berkembang dan mendapatkan laba/profit sebanyak- banyaknya Konsep pemasaran adalah sebuah upaya pemasaran terkoordinasi yang berfokus pada pasar dan berorientasi pada pelanggan dengan tujuan memberikan kepuasan pada pelanggan sebagai kunci untuk mencapai tujuan organisasi. 2. Apa yang dimaksud dengan marketing mix 7P. Pada pemasaran barang di kenal istilah 4p yakni product, price, place, dan promotion. Kemudian ditambahkan 3P dalam pemasaran jasa yaitu personal traits, physical evidence dan proses

description

Program Pemasaran Lembaga Kursus

Transcript of Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

Page 1: Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

A. Latihan/Tugas Program Pemasaran Lembaga Kursus dan Pelatihan

1. Jelaskan pengertian pemasaran, konsep pemasaran dan manajemen pemasaran

menurut pendapat para ahli?

Kesimpulan Pengertian Pemasaran Menurut Para Ahli adalah pemasaran

merupakan konsep menyeluruh yang menyangkut berbagai kegiatan

pemasaran yang tercakup dalam satu sistem pemasaran. Pemasaran merupakan

salah satu kegiatan pokok yang dilakukan dalam usahanya untuk

mempertahankan kelangsungan hidupnya, untuk berkembang dan

mendapatkan laba/profit sebanyak-banyaknya

Konsep pemasaran adalah sebuah upaya pemasaran terkoordinasi yang

berfokus pada pasar dan berorientasi pada pelanggan dengan tujuan

memberikan kepuasan pada pelanggan sebagai kunci untuk mencapai tujuan

organisasi.

2. Apa yang dimaksud dengan marketing mix 7P.

Pada pemasaran barang di kenal istilah 4p yakni product, price, place, dan

promotion. Kemudian ditambahkan 3P dalam pemasaran jasa yaitu personal

traits, physical evidence dan proses

a) Product

Produk dalam lembaga kursus adalah jenis program pelatihan yang akan

ditawarkan kepada calon peserta didik, produk yang kita miliki harus sesuai

dengan kebutuhan masyarakat.

b) Price

Harga yang akan di tawarkan kepada peserta didik, di mana harga yang

ditawarkan kepada calon peserta didik adalah harga yang harus terjangkau.

c) Place

Tempat kedudukan lembaga kursus, tempat yang strategis sangat penting

dalam penawaran produk, semakin strategis tempat usaha yang kita miliki

semakin banyak diminati oleh masyarakat.

Page 2: Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

d) Promotion.

Promosi dilakukan dengan tujuan untuk membuat banyak orang datang ke

lembaga kita dan berubah dari calon peserta didik menjadi peserta didik.

e) Personal Traits (tenaga personalia)

Personal traits dalam bauran pemasaran adalah karakter/sifat personalia

meliputi pimpinan dan personal lembaga pendidikan lainnya sebagai pihak

penyedia dan pemberi jasa yang dapat meningkatkan kualitas jasa

pendidikan.

f) Process (Proses)

Proses menciptakan dan memberikan jasa pada pelanggan merupakan

faktor utama dalam marketing mix jasa, karena pelanggan jasa akan

memandang sistem pemberian jasa tersebut sebagai bagian dari jasa itu

sendiri (payne, 2000:210). Proses dalam hal ini seperti: mekanisme

pelayanan, prosedur, jadwal kegiatan serta rutinitas lainnya seperti

mengajar, membimbing, mengevaluasi, kejelasan dari kebijakan, aturan

atau prosedur, kelancaran informasi yang diperlukan, akan sangat

mempengaruhi pada pelanggan dalam menilai kualitas jasa yang diberikan

oleh lembaga.

g) Physical Evidence (Kondisi Fisik)

Kondisi fisik lembaga dapat berupa gedung/ bangunan, dan segala sarana

dan fasilitas yang tersedia. Kondisi fisik dapat membantu positioning dan

organisasi jasa dan pemberian dukungan penting pada pelayanan jasa.

3. Jelaskan 5 konsep pemasaran berorientasi pasar?

Manajemen pemasaran pada suatu lembaga kursus dan pelatihan dapat

mengadopsi salah satu dari lima orientasi pasar:

a) Konsep produksi menyatakan bahwa tugas manajemen adalah

meningkatkan efisiensi produksi dan menurunkan harga.

b) Konsep produk menyatakan bahwa konsumen menyukai produk yang

menawarkan kualitas, kinerja, dan fitur inovatif terbaik; agar diperlukan

sedikit usaha promosi.

c) Konsep penjualan menyatakan bahwa konsumen tidak akan membeli

produk organisasi kecuali organisasi mengadakan penjualan dalam skala

besar dan usaha promosi.

Page 3: Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

d) Konsep pemasaran menyatakan bahwa pencapaian tujuan organisasi

tergantung pada penentuan kebutuhan dan keinginan target pasar dan

menghantarkan kepuasan yang diinginkan secara lebih efektif dan efisien

daripada pesaing .

e) Konsep pemasaran berwawasan sosial menyatakan bahwa menghasilkan

kepuasan pelanggan dan kesejahteraan sosial jangka panjang adalah kunci

untuk mencapai tujuan perusahaan dan memenuhi tanggung jawabnya

4. Sebutkan dan jelaskan tahap-tahap perkembangan konsep pemasaran?

Tahap-tahap perkembangan konsep pemasaran sebagai berikut: (Swastha,

1997; 17)

a. Konsep Produksi

Konsep ini mengemukakan bahwa pelanggan akan memahami produk-

produk yang tersedia secara luas dan harganya murah, maka manajemen

harus berkonsentrasi pada peningkatan efisiensi produksi dan distribusi.

b. Konsep Produk

Konsep ini berpendapat bahwa para konsumen akan menyukai produk-

produk berkualitas, penampilan, ciri-ciri terbaik, maka organisasi harus

mencurahkan upaya terus menerus dalam perbaikan produk.

c. Konsep Penjualan

Konsep ini berpendapat bahwa konsumen jika dibiarkan sendiri, biasanya

tidak akan membeli produk-produk dari organisasi perusahaan tersebut,

maka perusahaan harus melakukan kegiatan penjualan yang agresif dan

usaha promosi yang gencar.

d. Konsep Pemasaran.

Konsep pemasaran ini berpendapat bahwa kunci untuk mencapai tujuan-

tujuan organisasi terdiri dari penentuan kebutuhan dan keinginan pasar

sasaran dan penyerahan produk yang memuaskan secara lebih efektif dan

efisien dibanding pesaing.

e. Konsep Pemasaran Sosial

Konsep ini berpegang pada anggapan bahwa tugas lembaga adalah

menentukan kebutuhan, keinginan dan minat dari pasar sasaran serta

memberi kepuasan dengan cara yang lebih efisien dan efektif daripada

Page 4: Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

pesaing, sehingga dapat menjamin atau mendorong kesejahteraan dan

masyarakat.

5. Apa yang dimaksud dengan Lembaga kusus dan pelatihan sebagai organisasi

jasa?

Sebagai lembaga pendidikan non formal, lembaga kursus dapat dipandang

sebagai suatu proses produksi, karena itu dapat diasumsikan sebagai industri

jasa dan produk yang dihasilkan adalah lulusan yang memiliki kemampuan

sesuai layanan pendidikan yang diberikan kepada lulusan yang menerima

layanan pendidikan secara lansung sesuai standar mutu tertentu.

6. Memahami Prosedur pemilihan media pemasaran.

Pemilihan media memerlukan dua keputusan, yaitu media apa yang akan

digunakan dan sarana media apa yang dipakai. Dua metode berikut dapat

digunakan untuk menentukan pemilihan media.

a. Cost-Per-Thousand Contacts Comparison

Dalam metode ini, pemilihan media dilakukan berdasarkan jumlah kontak

yang terjadi tanpa memperhatikan kualitas kontaknya. Metode ini sangat

populer, karena sederhana dan mudah diterapkan. Meskipun demikian,

penggunaan metode ini bisa menyesatkan jika pengiklan memandang

kontak sama dengan eksposur. Eksposur adalah peluang individu

menangkap pesan iklan dari media tertentu. Oleh karena itu kuantitas dan

kualitas eksposur sama-sama penting bagi pengiklan, yang keduanya

diukur melalui :

1) Jangkauan (reach), yaitu jumlah individu yang menerima eksposur

dari media tertentu minimal sekali dalam periode waktu tertentu.

2) Kekerapan (frequency), yaitu berapa kali individu menerima tayangan

atau pesan selama periode waktu tertentu.

3) Dampak (impact), yaitu nilai kualitatif tayangan pada media tertentu.

Misalnya iklan kosmetik lebih banyak faedahnya bila ditempatkan

pada majalah wanita daripada di majalah bisnis.

Page 5: Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

b. Matching of Audience and Media Characteristics

Pendekatan lainnya untuk memilih media adalah dengan menentukan

target khalayak lalu membandingkan karakteristiknya dengan karakteristik

berbagai media Prosedurnya adalah sebagai berikut :

1) Mengumpulkan data-data rinci tentang pelanggan (siapa, dimana,

kapan, dan bagaimana).

2) Mempelajari cakupan (coverage) suatu media.

3) Membandingkan kedua informasi di atas. Hasilnya baru merupakan

pemilihan media pendahuluan, karena hanya didasari aspek cakupan.

4) Mengkaji pemilihan media pendahuluan itu dari aspek lainnya seperti

aspek kebiasaan target khalayak terhadap media, jenis produk, bentuk

pesan, dan biaya penggunaan media.

5) Anggaran iklan dialokasikan ke media-media yang dipilih, termasuk

sarana media masing-masing.

6) Saran media yang dipilih harus memperhitungkan aspek-aspek

berikut :

7) Tiras atau sirkulasi, yaitu banyaknya unit fisik penyampai iklan.

8) Khalayak, yaitu jumlah orang atau individu yang dapat dirangkul

suatu sarana media.

9) Khalayak efektif, yaitu sejumlah individu yang benar-benar menjadii

sasaran sarana media tersebut.

10) Effective-ad-exposed audience, yaitu bagian dari khalayak efektif

yang memperhatikan iklan di sarana media tersebut.

7. Bagaimana menentukan segmentasi pasar yang efektif?

Segmentasi pasar yang efektif harus memenuhi kriteria dan syarat

sebagai berikut:

a) Dapat diukur daya belinya.

b) Dapat dijangkau, baik lokasi maupun komunikasinya sehingga dapat

dilayani secara efektif.

c) Cukup besar dan menguntungkan. Suatu kelompok konsumen akan pantas

disebut segmen, jika kelompok tersebut cukup besar dan

menguntungkan.

Page 6: Pertanyaan Dan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan

d) Dapat dilaksanakan sehingga semua program yang disusun dapat

efektif.

e) Dapat dibedakan. Segmen-segmen dapat dibedakan secara konseptual

dan memberikan tanggapan yang berbeda terhadap elemen-elemen dan

program-program bauran pemasaran yang berlainan.

B. Pertanyaan Evaluasi Program Pemasaran Lembaga Kursus Dan Pelatihan :

1. Bagaimana menentukan media yang tepat untuk lembaga pendidikan anda?

2. Buatlah segmentasi pasar sesuai dengan program keahlian yang ada di

lembaga saudara?

3. Buatlah rencana pemasaran untuk program keahlian yang ada di lembaga

saudara?

4. Bagaimana penerapan program bauran pemasaran 7P yang ada di lembaga

saudara jelaskan ?

5. Menurut anda, mengapa konsep pemasaran bergeser menjadi pemasaran

berorientasi konsumen?

6. Apa yang dimaksud dengan manajemen hubungan pelanggan? Bagaimana

anda membina hubungan yang baik dengan pelanggan dan peserta didik?