Pengertian sakit

5
PENGERTIAN SAKIT (illness) Sakit merupakan proses dimana fungsi individu dalam satu atau lebih dimensi yang ada mengalami perubahan atau penurunan bila dibandingkan dengan kondisi individu sebelumnya. Sakit adalah keadaan dimana fisik, emosional, intelektual, sosial, perkembangan, atau seseorang berkurang atau terganggu, bukan hanya keadaan terjadinya proses penyakit. Oleh karena itu sakit tidak sama dengan penyakit. Sebagai contoh pasien dengan Leukemia yang sedang menjalani pengobatan mungkin akan mampu berfungsi seperti biasanya, sedangkan pasien lain dengan kanker payudara yang sedang mempersiapkan diri untuk menjalani operasi mungkin akan merasakan akibatnya pada dimensi lain, selain dimensi fisik. Perilaku sakit merupakan perilaku orang sakit yang meliputi: cara seseorang memantau tubuhnya; mendefinisikan dan menginterpretasikan gejala yang dialami; melakukan upaya penyembuhan; dan penggunaan sistem pelayanan kesehatan. Seorang individu yang merasa dirinya sedang sakit perilaku sakit bisa berfungsi sebagai mekanisme koping. PENGERTIAN PENYAKIT (disease) disease dimaksudkan gangguan fungsi atau adaptasi dari proses- proses biologik dan psikofisiologik pada seorang individu. PENGERTIAN PERAN SAKIT (sickness)

Transcript of Pengertian sakit

Page 1: Pengertian sakit

PENGERTIAN SAKIT (illness)

Sakit merupakan proses dimana fungsi individu dalam satu atau lebih dimensi yang ada mengalami

perubahan atau penurunan bila dibandingkan dengan kondisi individu sebelumnya.

Sakit adalah keadaan dimana fisik, emosional, intelektual, sosial, perkembangan, atau seseorang

berkurang atau terganggu, bukan hanya keadaan terjadinya proses penyakit.

Oleh karena itu sakit tidak sama dengan penyakit. Sebagai contoh pasien dengan Leukemia yang

sedang menjalani pengobatan mungkin akan mampu berfungsi seperti biasanya, sedangkan pasien lain

dengan kanker payudara yang sedang mempersiapkan diri untuk menjalani operasi mungkin akan

merasakan akibatnya pada dimensi lain, selain dimensi fisik.

Perilaku sakit merupakan perilaku orang sakit yang meliputi: cara seseorang memantau tubuhnya;

mendefinisikan dan menginterpretasikan gejala yang dialami; melakukan upaya penyembuhan; dan

penggunaan sistem pelayanan kesehatan.

Seorang individu yang merasa dirinya sedang sakit perilaku sakit bisa berfungsi sebagai mekanisme

koping.

PENGERTIAN PENYAKIT (disease)

disease dimaksudkan gangguan fungsi atau adaptasi dari proses-proses biologik dan

psikofisiologik pada seorang individu.

PENGERTIAN PERAN SAKIT (sickness)

Peran adalah suatu pola tingkah laku, kepercayaan, nilai, sikap yang diharapkan oleh masyarakat

muncul dan menandai sifat dan tindakan si pemegang kedudukan

sickness dimaksudkan reaksi personal, interpersonal dan kultural terhadap penyakit atau perasaan

kurang nyaman

Manfaat Peran Sakit

Page 2: Pengertian sakit

Pada umumnya anggota masyarakat ingin menjadi orang sehat, atau lebih menyukai sehat

daripada sakit Di pihak lain, peran sakit sebagai “penyimpangan”, merupakan bentuk perilaku

adaptif yang dapat diterimamasyarakat. Sebagian anggota masyarakat memanfaatkan peran sakit

untuk mengurangi konflik antara kebutuhan pribadi dengan tuntutan peran.

HUBUNGAN ANTARA SICKNESS, ILLNESS, DISEASE.

Para dokter mendiagnosis dan mengobati disease, sedangkan. Pasien menderita illness. Kedua

pengertian ini tidak identik. Illness dapat disebabkan oleh disease, tetapi tidak selalu illness.

disertai dengan adanya kelainan organik maupun fungsional dari tubuh. Pengertian illness

dibentuk oleh faktor-faktor kultural, yang dipengaruhi oleh persepsi, pemberian nama,

penjelasan, dan proses penilaian dari pengalaman yang tidak menyenangkan. Semua hal ini

dibentuk dalam lingkungan keluarga, sosial dan kulturaL Dengan demikian dapat dikatakan,

bahwa pengertian illness adalah pengertian yang merupakan konstruk kultural. Dalam perbedaan

antara kedua.

Sakit belum tentu karena penyakit, akan tetapi selalu mempunyai relevansi psikososial.

Pengertian sakit (illness) berkaitan dengan gangguan psikososial yang dirasakan manusia

(bersifat subyektif), berbeda dengan pengertian penyakit (disease) yang berkaitan dengan

gangguan pada organ manusia (bersifat obyektif)

Peran sakit adalah peran yang harus dilakukan oleh orang sakit dan kaitannya dengan upaya

pencarian pengobatan. Hubungan antara perilaku sehat, perilaku sakit, peran sakit dengan sakit

dan penyakit dapat digambarkan sebagai berikut, Apabila seseorang sakit, maka orang sakit

tersebut bebas dari langgung jawab peran sosialnyakemudian ia atau keluarganya dituntut

mencari pengobatan agar kembali menjadi orang sehat. Dalam analisis Parsons, peran sakit

digambarkan sebagai masalah kontrol sosial. Dalam hal ini dokter dianggap sebagai agen kontrol

sosial yang dapat memberikan kepada seseorang legalitas sakit atau membatasi untuk melakukan

peran sakit Dokter sebagai agen kontrol sosial hams mengetahui orang yang berpura-pura sakit

dan dapatmenolak menyatakan orang itu dalam keadaan sakit, Namun dokter tetap menjalankan

proses pengobatan agar orang yang merasa sakit dapat kembali berperan di masyarakat

Page 3: Pengertian sakit

Penyakit (disease) adalah suatu bentuk reaksi biologis terhadap suatu organisme, benda asing

atau luka (injury). Hal ini adalah suatu fenomena yang objektif yang ditandai oleh perubahan-

perubahan fungsi tubuh sebagai organisme biologis. Sedangkan sakit (illness) adalah penilaian

seseorang terhadap penyakit sehubungan dengan pengalaman yang langsung dialaminya.

Dari batasan kedua pengertian atau istilah yang berbeda tersebut, tampak adanya perbedaan

konsep sehat-sakit yang kemudian akan menimbulkan permasalahan konsep sehat-sakit di dalam

masyarakat. Secara objektif seseorang terkena penyakit, salah satu organ tubuhnya terganggu

fungsinya namun, dia tidak meras sakit. Atau sebaliknya, seseorang merasa sakit bila merasakan

sesuatu di dalam tubuhnya, tetapi dari pemeriksaan klinis tiak diperoleh bukti ia sakit, lebih

penjelasan penjelasan ini dapat digambarkan sebagai berikut:

Penyakit dan sakit kombinasi alternatif

Penyakit (dissease)

Sakit (illness)

Tak hadir

(not present)

Hadir

(Present)

Tak dirasa

(Not perceived)

1 2

Dirasakan

(perceived)

3 4

Area 1 ( satu) menggambarkan bahwa seseorang tidak mengandung atau menderita penyakit dan

juga tidak merasa sakit (no disease and no illness). Dalam keadaan demikian maka orang

tersebut sehat menurut konsep kita ( dari kacamata petugas kesehatan)

Area 2 (dua) menggambarkan seseorang mendapat serangan penyakit (secara klinis), tetapi orang

itu sendiri tidak merasa sakit atau mungkin tidak dirasakan sebagai sakit (disease but no illness).

Oleh karena itu mereka tetap menjalankan kegiatannya sehari-hari sebagaimana orang sehat.

Page 4: Pengertian sakit

Area 3 (tiga) menggambarkan penyakit yang tidak hadir pada seseorang, tetapi orang tersebut

meras sakit atau tidak enak badan (illness but no disease). Pada kenyataannya kondisi ini hanya

sedikit di dalam masyarakat. Orang merasa sakit padahal setelah pemeriksaan baik secara klinis

maupun laboratoris tidak diperoleh bukti bahwa ia menderita sutau penyakit. Hal ini mungkin

karena gangguan-gangguan psikis saja.

Area 4 (empat) ini menggambarkan adanya suatu penyajian yang sama. Seseorang memang

menderita sakit dan juga ia rasakan sebagai rasa sakit (illness with disease). Hal inilah

sebenarnya yang dapat dikatakan benar-benar sakit