PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN...

27
PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI (STUDI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2017) RINGKASAN SKRIPSI Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana Chairiah Ulfah 1115 27845 PROGRAM STUDI AKUNTANSI SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI YAYASAN KELUARGA PAHLAWAN NEGARA YOGYAKARTA 2019

Transcript of PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN...

Page 1: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP

KEPUTUSAN INVESTASI

(STUDI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR

INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI

BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2017)

RINGKASAN SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

sarjana

Chairiah Ulfah

1115 27845

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI

YAYASAN KELUARGA PAHLAWAN NEGARA

YOGYAKARTA

2019

Page 2: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi
Page 3: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN

INVESTASI

(STUDI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI

BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK

INDONESIA TAHUN 2014-2017)

Chairiah Ulfah

STIE YKPN Yogyakarta, e-mail: [email protected]

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisa apakah rasio profitabilitas

yang diwakili oleh return on assets, net profit margin, earning per share dan

return on equity, baik secara parsial maupun secara simultan mempengaruhi

keputusan investasi pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2017. Penelitian ini

menggunakan metode purposive sampling, sehingga diperoleh 40 perusahaan

sebagai sampel dengan mengakses laporan keuangan dan laporan tahunan melalui

situs www.idx.co.id. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini

adalah metode regresi linear berganda.

Berdasarkan hasil dari pengolahan data dengan menggunakan metode

regresi linear berganda dengan software SPSS, diperoleh informasi bahwa rasio

profitabilitas yang diwakili oleh return on assets, net profit margin, earning per

share dan return on equity tidak berpengaruh baik secara parsial maupun simultan

terhadap keputusan investasi pada tingkat signifikansi 5%.

Kata kunci : Keputusan Investasi, Return On Assets, Net Profit Margin, Earning

Per Share dan Return On Equity.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 4: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

ABSTRACT

This research aim to test and analyze whether profitability ratios represented by

return on assets, net profit margin, earning per share dan return on equity both

partially and simultaneously affect investment decision in the manufaturing

company consumer goods industry sector listed on The Indonesian Stock

Exchange from 2014 to 2017. This research uses purposive sampling method, so

that 40 companies are obtained as samples by accessing fiancial reports and

annual reports through the website www.idx.co.id. The data analysis method used

in this research is multiple linear regression method.

Based on the results of data processing using multiple linear regression

methods with SPSS software, information is obtained that the profitability ratios

represented by return on assets, net profit margins, earnings per share and return

on equity have no effect either partially or simultaneously n investment decisions

at the 5% significance level.

Keywords : Investment Decision, Return On Assets, Net Profit Margin, Earning

Per Share dan Return On Equity.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 5: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

PENDAHULUAN

Menurut UU No. 8 tahun 1995 tentang Pasar Modal, memberi definisi pasar

modal sebagai “kegiatan yang bersangkutan dengan Penawaran Umum dan

perdagangan Efek, Perusahaan Publik yang berkaitan dengan Efek yang

diterbitkannya, serta lembaga dan profesi yang berkaitan dengan Efek”. Investasi

di pasar saham adalah kegiatan penanaman modal berupa pembelian surat

berharga yang juga disebut saham perusahaan. Pembelian surat berharga tersebut,

diperoleh keuntungan seperti capital gain atau keuntungan dari setiap naiknya

harga saham.

Menurut Sutrisno (2003), “Keputusan investasi adalah keputusan yang

sering disebut dengan capital budgeting, yaitu keseluruhan proses perencanaan

dan pengambilan keputusan mengenai pengeluaran dan yang jangka waktu

kembalinya dana tersebut melebihi satu tahun”. Dalam melakukan pengambilan

keputusan investasi, tentu investor perlu mengetahui hal-hal yang dapat

mempengaruhi pengambilan keputusan investasi, salah satunya adalah risiko.

Menurut Griffin (2002), “Risiko adalah ketidakpastian tentang peristiwa masa

depan atas hasil yang diinginkan atau tidak diinginkan”. Akan tetapi perlu

diketahui bahwa risiko searah dengan imbal hasil, yaitu semakin tingginya tingkat

toleransi dari risiko maka semakin besarlah potensi imbal hasil yang akan dicapai

dan begitupun sebaliknya.

Usaha investor dalam meminimalisir risiko agar dapat memastikan harapan

yang diinginkan bisa tercapai, membutuhkan informasi keuangan atau informasi

akuntansi perusahaan. Seluruh informasi keuangan yang dibutuhkan untuk

mengambil langkah tepat dalam pengambilan keputusan investasi tersebut, ada

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 6: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

pada laporan tahunan perusahaan (annual report). Laporan tahunan perusahaan

mencakup infomasi perihal keadaan perusahaan selama periode satu tahun. Dari

data-data yang terlampir di laporan keuangan tersebut, dapat diperoleh informasi

yang akan dibutuhkan untuk menghitung rasio keuangan. Hasil dari perhitungan

ini, akan menggambarkan seberapa efektif dan efisien sebuah perusahaan

mengalokasikan dana yang dimiliki. Menurut Susan Irawati (2005), “Rasio

keuangan merupakan teknik analisis dalam bidang manajemen keuangan yang

dimanfaatkan sebagai alat ukur kondisi keuangan suatu perusahaan dalam periode

tertentu”.

Pengertian rasio profitabilitas ialah rasio keuangan yang dapat memaparkan

kecakapan suatu entitas bisnis dalam mendapatkan labanya. Menurut Susan

Irawati (2006), menyatakan bahwa “profitability ratios adalah rasio yang

digunakan untuk mengukur efisiensi penggunaan aktiva perusahaan atau

merupakan kemampuan suatu perusahaan untuk menghasilkan laba selama

periode tertentu (semester, triwulan dan lain-lain) untuk melihat kemampuan

perusahaan dalam beroperasi secara efisien”. Terdapat beberapa ukuran yang

dipergunakan untuk pengukuran rasio profitabilitas pada penelitian ini,

diantaranya seperti earning per share (EPS), return on assets (ROA), net profit

margin (NPM) dan return on equity (ROE). Jadi keterkaitan profitabilitas dengan

keputusan investasi merupakan alokasi anggaran dan gambaran dari laba sebuah

perusahaan.

Berdasarkan penjelasan uraian dari latar belakang tersebut, maka penelitian

ini akan dituangkan dalam skripsi dengan menggunakan judul “PENGARUH

RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI (STUDI

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 7: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI BARANG

KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN

2014-2017)”.

KAJIAN PUSTAKA DAN PERUMUSAN HIPOTESIS

Signalling Theory dalam Pengambilan Keputusan Investasi

Menurut Suwardjono (2005),”signal theory (teori sinyal) adalah informasi yang

berupa sinyal yang akan diperlukan oleh para investor dan calon invetsor untuk

memperhitungkan dan memutuskan, apakah akan menanamkan modalnya pada

perusahaan yang terkait”. Calon pemegang saham dan pelaku bisnis lainnya

menganggap informasi ialah bagian paling penting, karena informasi dapat

membantu investor dalam memprediksi kelangsungan hidup dari suatu

perusahaan.

Informasi yang diutamakan oleh calon investor dalam mengambil keputusan

investasi adalah informasi yang memenuhi kriteria seperti akurat, reliable, tepat

waktu dan relevan serta lengkap agar dapat dipergunakan sebagai alat untuk

menganalisis dalam pengambilan keputusan investasi. Prinsip dari signaling

theory adalah adanya asymmetric information atau keadaan pihak satu

mempunyai kelengkapan informasi yang lebih dari pada pihak yang lain.

Agency Theory (Teori Keagenan)

Agency theory ialah teori yang menguraikan tentang hubungan perjanjian atau

komitmen principals dengan agents. “Pihak principal adalah pihak yang

mempunyai hak untuk memerintahkan kepada agent, agar menjalankan semua

kegiatan atas perintah pihak principal dalam perannya sebagai pengambil

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 8: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

keputusan” (Sinkey, 1992; Jensen dan Smith, 1984). Dalam teori keagenan

menguraikan tentang keadaan dimana dua pelaksana ekonomi yang saling

berlawanan yaitu prinsipal dan agen. “Teori keagenan (agency theory) lebih

menjelaskan mengenai cara untuk mengatasi dua permasalahan yang dapat terjadi

dalam hubungan keagenan” (Eisenhardt, 1989).

Menurut Stephen Ross (1973) menyebutkan bahwa, “hubungan keagenan

timbul di antara dua (atau lebih) bagian, dimana salah satu pihak berperan sebagai

agen yang bertindak atas nama atau sebagai perwakilan untuk pihak lain yang

merupakan investor (pemegang saham) dalam perusahaan (principal)”.

Perusahaan besar pasti melaksanakan pemecahan tugas dari setiap fungsi

kepemilikan dan pengelolaan perusahaan. Keadaan ini menyebabkan timbulnya

perbedaan kepentingan antar kedua pihak yaitu pihak manajer perusahaan dan

pihak pemegang saham.

Pengertian Laporan Keuangan

Menurut M. Sadeli (2002), “Laporan keuangan adalah hasil dari proses akuntansi

dan merupakan informasi historis”. Laporan keuangan yang dibuat setiap

tahunnya, merupakan bentuk dari pertanggungjawaban sekaligus dapat menjadi

acuan karena menggambarkan seberapa baik perusahaan dalam beroperasi pada

periode bersangkutan. Dari laporan keuangan, dapat diperoleh informasi apakah

perusahaan tersebut termasuk perusahaan yang dapat survive dalam jangka waktu

yang lama ataukah tidak. Menurut SFAC No. 1 tentang Objective of Financial

Reporting by Business Enterprises, salah satu tujuan pelaporan keuangan adalah

“menyediakan informasi yang berguna bagi investor, kreditor, dan pengguna

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 9: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

potensial lainnya dalam membantu proses pengambilan keputusan yang rasional

atas investasi, kredit dan keputusan lain yang sejenis”.

Analisis Laporan Keuangan

Analisis laporan keuangan adalah suatu prosedur dalam menjabarkan serta

mempelajari informasi berupa data-data keuangan yang tertera pada sebuah

laporan keuangan agar bisa dimengerti dan dengan mudah diteliti untuk

memahami keadaan perusahaan melalui kondisi keuangan, kegiatan operasional

dan perkembangan perusahaan. Menurut Soemarso S.R (1996), “analisis laporan

keuangan merupakan hubungan antara suatu angka dalam laporan keuangan

dengan angka yang lain, dimana hal ini menjelaskan arah perubahan (trend) dari

suatu fenomena”.

Tujuan dari analisis laporan keuangan tidak hanya untuk menilai kinerja

manajemen pada tahun berjalan, akan tetapi ada tujuan lain seperti untuk

mengetahui perkembangan keuangan suatu perusahaan pada periode tertentu,

memahami kelebihan dan kekurangan yang dimiliki perusahaan, memikirkan

bagaimana cara penanggulangan yang harus dilakukan kedepannya berkaitan

dengan keadaan keuangan dan kinerja perusahaan, serta mengevaluasi kinerja

manajemen perusahaan kedepannya. Analisis laporan keuangan juga

dipergunakan sebagai pembanding antar entitas bisnis sejenis mengenai hasil

yang telah dicapai.

Rasio Profitabilitas

Menurut Sudana (2012), “pengertian profitabilitas adalah rasio untuk mengukur

kecakapan suatu perusahaan dalam mendapatkan keuntungan dengan

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 10: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

memanfaatkan sumber daya yang dimiliki perusahaan seperti aktiva, modal atau

penjualan perusahaan. Rasio ini juga dapat memberikan ukuran tingkat efektivitas

manajemen perusahaan yang dapat di tunjukkan dari laba yang diperoleh dari

penjualan atau dari pendapatan investasi”. Investor jangka panjang memiliki

kepentingan dengan analisa profitabilitas.

Tujuan menggunakan rasio ini yaitu untuk diperolehnya informasi mengenai

seberapa besar ukuran laba yang telah didapatkan selama periode tersebut,

memerhatikan posisi laba tahun berjalan dengan tahun sebelumnya, memperoleh

informasi mengenai pertumbuhan laba dari setiap periode dan juga besarnya laba

bersih setelah dikurangkan pajak dan dibagi dengan modal sendiri serta untuk

mengetahui sampai dimana perusahaan dapat produktif dalam mengalokasikan

dana secara keseluruhan, baik modal sendiri maupun modal pinjamaan. Beberapa

jenis rasio profitabilitas yang dimanfaatkan untuk mengukur kecakapan perusahan

dalam menciptakan laba yang antara lain marjin laba bersih, margin laba kotor,

return on investment, return on capital employed, return on equity dan return on

assets, serta earning per share.

Konsep Laba

Menurut Horngren (1997), laba merupakan selisih total pendapatan dibandingkan

dengan total bebannya. Dalam SFAC No. 1 disebutkan bahwa, “informasi laba

merupakan komponen laporan keuangan yang tersedia dengan tujuan untuk

membantu menyediakan informasi yang akan digunakan untuk menilai kinerja

manajemen, mengestimasi kemampuan laba yang representative dalam jangka

panjang dan menaksir resiko dalam investasi atau kredit”. “Teori laba akuntansi

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 11: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

bermula dari konsep laba ekonomi yang dikembangkan oleh para ahli ekonomi

klasik” (Safitri, 2005).

Menurut Muhammad Yusuf, dkk (2002) “menyebutkan bahwa informasi

laba harus dikaitkan dengan persepsi pengambilan keputusan. Karena kualitas dari

suatu informasi laba ditentukan oleh kemampuannya dalam memotivasi individu

dan membantu pengambilan keputusan yang tepat dan efektif”. Keadaan ini

ditunjang oleh FASB yang menerbitkan SFAC No. 1, yang menganggap bahwa

“laba akuntansi merupakan pengukuran yang baik atas prestasi perusahaan dan

oleh karena itu laba akuntansi hendaknya dapat digunakan dalam memprediksi

arus kas dan laba di masa yang akan datang”.

Pengertian Investasi

Investasi adalah pilihan seorang investor dalam menanamkan sejumlah uang lebih

yang dimilikinya pada suatu aset selama periode tertentu dan akan memperoleh

hasil di masa yang akan datang. “Investor dapat melakukan investasi pada

berbagai jenis aset riil, maupun aset finansial” (Saragih, 2008). Bentuk-bentuk

investasi antara lain seperti aset riil yaitu tanah, bangunan, mesin dan lain-lain.

Sementara itu aset finansial terbagi menjadi dua macam, yang pertama berupa

investasi yag dilakukan di pasar modal dan yang kedua investasi di pasar uang.

Penggolongan investasi berdasarkan waktu diuraikan menjadi dua yaitu investasi

jangka panjang dan jangka pendek.

Risiko Investasi

Risiko ialah kemungkinan hasil yang menyimpang dari harapan (Husnan, 1996).

Menurut Gitman dalam Principles of Managerial Finances, “risiko adalah ukuran

atau besaran dari sebuah ketidakpastian yang menggambarkan variansi (variansi

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 12: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

adalah perbedaan besaran satu dengan rata-rata nilai) dari imbal hasil sebuah

investasi. Risiko mengindikasikan tingkat potensi kerugian yang timbul karena

hasil investasi yang diharapkan tidak sesuai dengan harapan”.

Para pemegang saham seharusnya bisa mengingat-ingat bahwa disamping

mengharapkan keuntungan dari setiap investasi yang dilakukannya, diperlukan

kesadaran terhadap adanya kemungkinan risiko atau kerugian. Pemegang saham

perlu mengerti betul bahwa terdapat hubungan yang erat antara ukuran return

(imbal hasil) yang diharapkan dengan keumungkinannya terjadinya risiko (risk).

Dengan kata lain, semakin tinggi ukuran keuntungan yang diperoleh, juga akan

diimbangi dengan semakin tingginya kemungkinan risiko atau sebaliknya.

Menurut Sugiarto (2011), “risiko investasi saham umunya dipengaruhi oleh

faktor-faktor ekonomi yang bersifat makro dan mikro

Pengaruh Hipotesis

Pengaruh Return On Assets Terhadap Keputusan Investasi

Menurut Hery (2015), “return on assets (ROA) atau tingkat pengembalian aset

adalah rasio yang menggambarkan seberapa besar kontribusi aset dalam

menciptakan laba bersih”. ROA bisa dipergunakan dalam mengukur kecakapan

suatu perusahaan dalam memperoleh laba bersih dari setiap total aset yang

dimilikinya. Perhitungan ROA bisa dilaksanaan dengan cara, laba bersih dibagi

dengan total aset milik perusahaan. Ukuran ROA yang semakin tinggi, maka

perusahaan bisa dinyatakan semakin baik. Karena dengan total aset yang

dimilikinya, perusahaan sanggup memaksimalkan aktivitas operasi dan

menghasilkan laba bersih.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 13: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

H1 = Return On Assets (ROA) berpengaruh positif terhadap Keputusan

Investasi

Pengaruh Net Profit Margin Terhadap Keputusan Investasi

NPM adalah rasio profitabilitas yang dipergunakan dalam mengindikasikan

kecakapan suatu entitas bisnis dalam mendapatkan laba bersih. Menurut Bastian

dan Suhardjono (2006), “net profit margin adalah perbandingan antara laba bersih

dengan penjualan”. Rasio ini dapat menghitung laba bersih setelah pajak pada

penjualan bersih. Semakin tinggi nilai NPM, artinya semakin baik suatu

perusahaan tersebut dalam beroperasi. Sehingga saham pada entitas bisnis tersebut

akan banyak diinginkan investor dan menyebabkan harga saham perusahaan

cenderung akan naik. Dari NPM dapat diperoleh informasi ukuran besarnya laba

dari setiap satu rupiah pada penjualan yang dilakukan perusahaan.

H2 = Net Profit Margin (NPM) berpengaruh positif terhadap Keputusan

Investasi

Pengaruh Earnings Per Share Terhadap Keputusan Investasi

Menurut Fahmi (2012), “Earning per share atau yang disebut juga pendapatan per

lembar saham adalah bentuk pembagian keuntungan yang diberikan kepada para

pemegang saham, dari setiap lembar saham yang dimilikinya”. Menurut

Dictionary of Accounting (Abdultah, 1994), "laba bersih per saham adalah

pendapatan bersih perusahaan selama setahun dibagi dengan jumlah rata-rata

lembar saham yang beredar, dengan pendapatan bersih tersebut dikurangi dengan

saham preferen yang diperhitungkan untuk tahun tersebut".

“Laba merupakan alat ukur dasar kesuksesan suatu perusahaan, maka para

pemodal sering kali memusatkan perhatian pada besarnya earning per share

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 14: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

(EPS) dalam melakukan analisis saham. Semakin tinggi nilai EPS maka semakin

besar pula laba yang disediakan untuk pemegang saham. Hal ini tentu saja

menjadi kabar baik bagi pemegang saham” (Eduardus Tandelilin, 2010).

H3 = Earning Per Share (EPS) berpengaruh positif terhadap Keputusan

Investasi

Pengaruh Return On Equity Terhadap Keputusan Investasi

Menurut Hery (2015), “hasil pengembalian atas modal atau return on equity

(ROE) adalah rasio profitabilitas yang menggambarkan seberapa besar peranan

modal dalam menciptakan laba bersih”. Nilai ROE dinyatakan dalam persentase

(%). ROE acap kali dijadikan sebagai tolak ukur oleh analis saham, untuk menilai

future value atau nilai di masa akan datang sebuah perusahaan. Nilai ROE yang

semakin meningkat, maka menyebabkan nilai perusahaan yang semakin tinggi

pula. Hal ini tentu dapat meningkatkan ketertarikan bagi setiap calon investor

untuk menanamkan modalnya pada perusahaan tersebut.

H4 = Return On Equity (ROE) berpengaruh positif terhadap Keputusan

Investasi

METODE PENELITIAN

Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur sektor industri barang

konsumsi yang listing dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode

tahun 2014-2017. Jenis penelitian ini ialah penelitian deskriptif kuantitatif.

Penelitan ini memiliki tujuan untuk menyelidiki dan memberikan bukti empiris

tentang pengaruh rasio profitabilitas terhadap pengambilan keputusan investasi.

Purposive sampling dipilih sebagai metode pemilihan sampel pada peneltian ini.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 15: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Pemilihan sampel dilakukan pada perusahaan go public yang sudah terdaftar di

BEI selama periode penelitian dengan menggunakan kriteria sebagai berikut :

1. Perusahaan yang terdaftar di BEI, menerbitkan laporan keuangan tahunan

secara beruntun dan lengkap serta telah diaudit.

2. Perusahaan manufaktur di sektor industri barang konsumsi yang terdaftar

di BEI tahun 2014-2017.

3. Seluruh perusahaan yang akan diteliti, masih beroperasi selama rentang

waktu penelitian yaitu periode tahun 2014-2017.

Variabel Penelitian

Variabel Dependen

Pada penelitian ini, keputusan investasi adalah variabel dependen. Keputusan

investasi merupakan suatu kebijakan dalam memutuskan untuk berinvestasi,

dengan harapan diperolehnya keuntungn di masa yang akan datang. Keputusan

investasi dilakukan melalui pertimbangan-pertimbangan khusus agar dapat

meminimalisir risiko. Menurut Saragih (2008), keputusan investasi dirumusksan

sebagai berikut :

Keterangan :

Total Aktiva t = total aktiva tahun berjalan

Total Aktiva t-1 = total aktiva tahun lalu

Variabel Independen

Return On Assets (ROA)

Keputusan Investasi = Total Aktiva t−Total Aktiva t−1

Total Aktiva t−1

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 16: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Pada penelitian ini, ROA ialah variabel independen (X1). ROA atau yang dikenal

juga dengan rasio pengembalian aset ialah satu dari beberapa rasio profitabilitas.

ROA merupakan rasio profitabilitas yang dipergunakan untuk memperhitungkan

besarnya persentase laba yang didapat perusahaan dari kegiatan operasional,

terkait total asetnya. Sehingga dengan menggunakan ROA, dapat diperoleh

informasi seberapa efisien suatu perusahaan mengelola aset perusahaannya.

Persentase return on assets dapat diperoleh dengan rumus sebagai berikut:

Net Profit Margin (NPM)

Pada penelitian ini NPM merupakan variabel independen (X2). NPM atau biasa

dikenal dengan margin laba bersih ialah salah satu rasio yang digunakan untuk

menaksir besarnya persentase laba bersih yang diperoleh perusahaan, setelah

dikurangkan dengan pajak dari hasil penjualan. NPM digunakan untuk

menentukan perusahaan yang dengan pendapatan tertentu, dapat menghasilkan

laba bersih secara maksimal. Karena perusahaan seperti ini, dianggap lebih efisien

dalam melakukan kegiatan operasionalnya. Adapun rumus yang digunakan untuk

memperoleh hasil dari persentase net profit margin adalah sebagai berikut:

Earning Per Share (EPS)

Pada penelitian ini EPS merupakan variabel independen (X3). EPS adalah rasio

yang dapat menilai bagaimana kecakapan per lembar saham dalam memperoleh

laba bagi perusahaan. EPS dipergunakan untuk mengukur berapa besarnya ukuran

Return On Assets (ROA) = Laba Bersih Setelah Pajak

Total Aset

Net Profit Margin (NPM) = Laba Bersih Setelah Pajak

Penjualan Bersih

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 17: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

laba yang dapat dihasilkan dan berpotensi untuk didistribusikan sebagai dividen

kepada setiap pemegang dari satu lembar saham biasa. Nilai EPS menjadi

parameter keberhasilan bagi suatu perusahaan. Rumus untuk dapat menghitung

dan digunakan untuk memperoleh nilai EPS adalah sebagai berikut :

Return On Equity (ROE)

Pada penelitian ini ROE merupakan variabel independen (X4). ROE atau rasio

pengembalian ekuitas ialah rasio yang dipergunakan untuk menaksir kecakapan

suatu entitas bisnis dalam mengdapatkan laba bersih, dari modal yang

dipercayakan pemegang saham pada perusahaan dan satuanya ialah persentase.

Hasil dari perhitugan ROE, akan memperlihatkan seberapa berhasilnya sebuah

perusahaan dalam mengalokasikan modalnya. Sehingga keuntungannya dapat

dinilai dari investasi pemegang saham perusahaan (investor). ROE adalah

pengukuran yang diperhatikan bagi para investor. Karena dengan menghitung

ROE, diperoleh informasi seberapa efisien sebuah perusahaan dalam

mengalokasikan uang yang telah dipercayakan investor untuk menghasilkan laba.

Rumus ROE adalah sebagai berikut :

Hasil Analisis Data dan Pembahasan

Statistik Deskriptif

Hasil pengujian statistik deskriptif ini, diperoleh informasi mengenai

deskriptif data dengan melihat nilai mean, minimum, maksimum serta nilai

standard deviaton. Berikut adalah hasil uji analisis deskriptif variabel-variabel

yang diteliti :

Return On Equity =Laba Bersih Setelah Pajak

Total Ekuitas

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 18: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Statistik Deskriptif

N Minimum Maximum Mean

Std.

Deviation

ROA 40 -13,52 38,78 8,1463 10,59687

NPM 40 -57,30 32,26 4,9745 13,15331

EPS 40 -152,89 23201,57 1377,9550 4071,90352

ROE 40 -6,80 129,31 19,2745 29,43729

KEPUTUSAN

INVESTASI

40 -0,15 0,35 0,1028 0,10706

Valid N (listwise) 40

1. Variabel Dependen : Keputusan Investasi

Dari tabel ini diperoleh informasi bahwa nilai rata-rata (mean) keputusan investasi

pada perusahaan manufaktur di sektor industri barang konsumsi adalah sebesar

0,1028, dalam kurun waktu empat tahun. Dan nilai sebaran datanya (standar

deviasi) adalah sebesar 0,10706. Dari tabel ini juga dapat dilihat nilai minimum

keputusan investasi sebesar -0,15 dan nilai maksimumnya sebesar 0,35.

2. Variabel Independen : Return On Assets

Berdasarkan tabel diatas diperoleh informasi bahwa, nilai rata-rata ROA pada

perusahaan manufaktur di sektor industri barang konsumsi adalah sebesar 8,1463,

dalam kurun waktu empat tahun. Dan nilai sebaran datanya (standar deviasi)

adalah sebesar 10,59687. Dari tabel juga dapat diamati bahwa nilai minimum dari

ROA adalah -13,52 dan maksimumnya adalah 38,78.

3. Variabel Independen : Net Profit Margin

Berdasarkan tabel diperoleh informasi bahwa nilai rata-rata NPM pada perusahaan

manufaktur di sektor industri barang konsumsi adalah sebesar 4,9745 dalam kurun

waktu empat tahun. Dan nilai sebaran datanya (standar deviasi) adalah sebesar

13,15331. Dari tabel ini juga diketahui bahwa nilai minimum dari NPM sebesar -

57,30 dan nilai maksimumnya sebesar 32,26.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 19: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

4. Variabel Independen : Earning Per Share

Berdasarkan tabel diperoleh informasi bahwa, nilai rata-rata EPS pada perusahaan

manufaktur di sektor industri barang konsumsi sebesar 1377,9550 dalam kurun

waktu empat tahun. Dan nilai sebaran datanya (standar deviasi) adalah sebesar

4071,9. Dari tabel ini, juga dapat dilihat jika nilai minimum dari EPS adalah -

152,89 dan nilai maksimumnya adalah 23201,57.

5. Variabel Independen : Return On Equity

Berdasarkan tabel diperoleh informasi bahwa, nilai rata-rata ROE pada

perusahaan manufaktur di sektor industri barang konsumsi sebesar 19,2745 dalam

kurun waktu empat tahun. Dan nilai sebaran datanya (standar deviasi) adalah

sebesar 29,43729. Dari tabel tersebut juga dapat terlihat nilai minimum dari ROE

sebesar -6,80 dan nilai maksimumnya sebesar 129,31.

Hasil Pengujian Asumsi Klasik

Uji Normalitas

Parameter Hasil

Jumlah sampel data 40

Kolmogorov-Smirnov Z 0,663

Asymp. Sig. (2-tailed) 0,772

Uji Multikolinearitas

Variabel

Independen

Colinearity Statistic Kesimpulan

Tolerance VIF

ROA 0,286 3,492 Tidak terjadi multikolinearitas

NPM 0,494 2,022 Tidak terjadi multikolinearitas

EPS 0,584 1,713 Tidak terjadi multikolinearitas

ROE 0,318 3,141 Tidak terjadi multikolinearitas

Uji Heteroskedastisitas

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 20: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Variabel Independen Sig. Kesimpulan

ROA 0,450 Tidak terjadi heteroskedastisitas

NPM 0,475 Tidak terjadi heteroskedastisitas

EPS 0,562 Tidak terjadi heteroskedastisitas

ROE 0,810 Tidak terjadi heteroskedastisitas

Uji Autokorelasi

Model R R Square Adjusted R

Square

Std. Error

of the

Estimate

Durbin-

Watson

1 0,306 0,094 -0,010 0,10758 1,789

Hasil Uji Hipotesis

Variabel Koefisien

Regresi t Hitung Sig. Keterangan

(constant) 0,097

ROA -0,003 -0,944 0,352 Tidak berpengaruh

NPM 0,003 1,611 0,116 Tidak berpengaruh

EPS -0,000000383 0,069 0,945 Tidak berpengaruh

ROE 0,001 0,672 0,506 Tidak berpengaruh

Adjusted R Square

R Square

F Hitung

Sig. F

N

-0,010

0,094

0,906

0,471

40

Pengaruh Return On Assets terhadap Keputusan Investasi

ROA dinilai dapat menggambarkan besarnya jumlah laba yang didapat

perusahaan dari kegiatan operasional terkait total asetnya. Dari hasil pengujian

parsial yang telah dilaksanakan, menunjukkan bahwa keputusan investasi tidak

dapat dipengaruhi oleh ROA. Pernyataan tersebut didapat setelah mengamati hasil

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 21: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

uji parsialnya yang memiliki hasil sebesar 0,352 (sig. < 0,05). Dapat disimpulkan

bahwa secara parsial, ROA tidak berpengaruh secara parsial terhadap keputusan

investasi atau dengan kata lain H1 ditolak dan Ho diterima. Hal ini terjadi karena

dalam pengambilan keputusan investasi para pemegang saham tidak hanya

memperhatikan internal perusahaan saja dalam memperoleh keuntungan, akan

tetapi juga mempertimbangkan keadaan pasar dan risiko eksternal seperti inflasi

dan adanya perubahan kebijkan ekonomi serta politik.

Pengaruh Net Profit Margin terhadap Keputusan Investasi

NPM adalah total laba bersih yang dibandingkan dengan penjualan bersih

perusahaan. Dari hasil pengujian parsial yang telah dilakukan, memperlihatkan

bahwa keputusan investasi tidak bisa dipengaruhi oleh NPM. Keadaan ini

tercermin dari hasil pengujian parsial bahwa NPM mempunyai nilia signifikansi

sebesar 0,116, dimana angka tersebut > 0,05. Diperoleh kesimpulan bahwa NPM

tidak berpengaruh secara parsial pada keputusan investasi atau dengan kata lain

H2 ditolak dan Ho diterima. Hal ini mengindikasikan kurangnya kemampuan

perusahaan dalam menekan biaya-biaya perusahaan yang berkaitan dengan

aktivitas penjualan. Kondisi ekonomi juga turut andil dalam mempengaruhi

besaran dari NPM, karena ikut menekan kinerja di semua sektor usaha.

Pengaruh Earning Per Share terhadap Keputusan Investasi

Dari hasil pengujian parsial yang telah dilaksanakan, disimpulkan bahwa EPS

tidak berpengaruh pada keputusan investasi. Keadaan ini didukung berupa hasil

dari uji t yaitu signifkansi EPS ialah sebesar 0,945. Dimana angka tersebut > 0,05.

Maka diperoleh kesimpulan bahwa EPS tidak berpengaruh secara parsial pada

keputusan investasi atau dengan kata lain H3 ditolak. Penelitian ini berbanding

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 22: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

lurus dengan apa yang telah diteliti oleh Febi Ary Ramadhan, dkk. (2017), yang

menemukan bahwa EPS tidak berpengaruh secara parsial pada keputusan

investasi. Keadaan ini disebabkan karena laporan keuangan tahunan disusun pada

akhir periode, dimana hasil dari laporan keuangan tersebut tidak menggambarkan

kondisi paling terbaru dari sebuah perusahaan. Adanya permasalahan dalam

pelaporan laba (earning) sehubungan dengan timbulnya konflik kepentingan antar

investor di satu sisi sebagai pengguna laporan keuangan dan manajemen di sisi

lainnya sebagai penyaji laporan keuangan. Dimana investor menginginkan

pelaporan laba yang apa adanya untuk pengambilan keputusan investasi,

sedangkan manajer perusahaan menginginkan pelaporan laba dalam laporan

keuangan dibuat sebagus mungkin.

Pengaruh Return On Equity terhadap Keputusan Investasi

Dari hasil uji parsial yang telah dilaksanakan, didapat hasil bahwa ROE tidak

berpengaruh terhadap keputusan investasi. Keadaan ini didukung berupa hasil dari

pengujian parsial yaitu nilai signifkansi ROE adalah 0,506, dimana angka tersebut

> 0,05. Dapat ditarik kesimpulan bahwa ROE tidak berpengaruh secara parsial

terhadap keputusan investasi atau disimpulkan H3 ditolak dan Ho diterima. Hal ini

karena ROE tidak bisa menunjukkan keadaan yang sebenarnya ketika terjadi

inflasi, karena inflasi tidak dapat mempengaruhi jumlah ekuitas perusahaan. ROE

juga lebih ditekankan kepada unsur pengukuran kinerja keuangan internal

perusahaan saja, tanpa ada campur tangan dari eksternal perusahaan.

PENUTUP

Kesimpulan

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 23: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Penelitian ini dilakukan untuk meneliti tentang bagaimana pengaruh rasio

profitabilitas terhadap pengambilan keputusan investasi. Analisis regresi linear

berganda ialah analisis pada penelitian ini yang dilakukan dengan menggunakan

software SPSS. Penelitian dilakukan pada data sampel perusahaan sebanyak 40

unit perusahaan manufaktur tepatnya di sektor industri barang konsumsi yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2014 sampai dengan tahun 2017.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa rasio profitabilitas yang

diwakili oleh ROA, NPM, EPS, dan ROE tidak berpengaruh terhadap keputusan

investasi. Hal ini dapat disebabkan oleh faktor-faktor eksternal perusahaan, berupa

inflasi dan adanya perubahan pada kebijakan ekonomi serta politik oleh

pemerintah yang ikut mempengaruhi investor dalam pengambilan keputusan

investasi. Jadi diperlukan informasi yang lengkap dan menyeluruh, misalnya

seperti struktur modal, arus kas, leverage, likuiditas, risiko bisnis dan hal-hal lain

yang sekiranya akan membantu investor dalam pengambilan keputusan investasi.

Keterbatasan

Adapun yang menjadi keterbatasan peneliti dalam melaksanakan penelitian ini,

antara lain sebagai berikut :

1. Penelitian ini dilakukan dengan hanya menggunakan sampel yang dibatasi

yaitu hanya mencakup perusahaan manufaktur pada sektor industri barang

konsumsi, yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

2. Penelitian dilaksanakan pada periode yang cukup terbatas, hanya empat tahun

yaitu tahun 2014 sampai 2017, sehingga hasil yang didapatkan dari

melakukan penelitian ini juga dapat dipengaruhi oleh periode waktu yang

terbatas.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 24: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

3. Penelitian ini hanya fokus pada pengujian bagaimana pengaruh rasio

profitabilitas yaitu ROA, NPM, EPS dan ROE terhadap pengambilan

keputusan investasi. Variabel lain seperti struktur modal, cash flow,

likuiditas, leverage, kesempatan investasi, perilaku investor, ukuran

perusahaan dan tingkat inflasi, yang mungkin juga berpengaruh terhadap

keputusan investasi tidak ikut diuji pada penelitian ini.

4. Pada penelitian ini digunakan pertumbuhan total aset perusahaan sebagai

variabel dependen, yang sebaiknya digunakan ukuran lain seperti tindakan

beli oleh investor agar dapat lebih mencerminkan bagaimana keputusan

investasi di pasar modal.

Saran

Dari penelitian yang telah dilakukan, diajukan beberapa saran seperti berikut :

1. Peneliti menyarankan agar perusahaan - perusahaan yang akan dipilih

menjadi sampel, tidak hanya perusahaan manufaktur sektor industri barang

konsumsi saja, tetapi ada baiknya dilakukan pada sampel yang lebih besar.

Agar hasilnya dapat lebih mencerminkan populasi yang sebenarnya.

2. Sangat disarankan sebaiknya periode yang dilakukan dalam penelitian

selanjutnya diperpanjang agar dapat memberikan gambaran yang lebih luas

terhadap topik yang akan diteliti.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 25: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Bagi calon peneliti yang akan melakukan penelitian selanjutnya dan dengan topik

yang serupa, disarankan memakai variabel independen lain yang lebih beragam

agar bisa memperoleh temuan baru.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 26: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

DAFTAR PUSTAKA

Abdultah. 1994. Dictionary of Accounting. BPFE,. Yogyakarta

Ary Ramadhan, Febi., dkk,. 2017, Pengaruh Return On Assets, Earning Per Share,

Dividend Per Share, Debt To Assets Ratio Dan Current Ratio Terhadap

Keputusan Investasi Pemegang Saham. E-proceeding of Management :

Vol. 4, No. 3.

Bastian dan Suhardjono. 2006. Akuntansi Perbankan. Edisi 1. Jakarta : Salemba

Empat.

Eisenhardt, K. M. 1989, Agency theory: An assessment and review, Academy of

management review, 14 (1), Hal 57-74.

Fahmi, Irham. 2012. Analisis Laporan Keuangan. Cetakan Ke-2. Bandung:

Alfabeta

Gitman, J, Lawrence. 2012. Principles Of Managerial finance. 13th Edition.

Pearson Education, Inc. United States.

Griffin, R.W. 2002. Management jilid 1. Jakarta: Erlangga.

Hery. 2015. Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: CAPS.

Horngren. 1997, Akuntansi di Indonesia, Buku Satu, Edisi Pertama, Jakarta:

Salemba Empat.

Husnan, Suad. 1996. Dasar-Dasar Teori Portofolio Dan Analisis Sekuritas. Edisi

Ketiga, Yogyakarta:UPP AMP YKPN

Irawati, Susan. 2005. Manajemen Keuangan. Bandung: Penerbit Pustaka.

Irawati, Susan. 2006. Manajemen Keuangan. Bandung : Penerbit Pustaka.

Jensen, Michael C. and Clifford H. Smith Jr., eds. 1984. The Modern Theory of

Corporate Finance. McGraw-Hill.

Ross, A Stephen. 1973. The Economic Theory of Agency: The Pricipal‟s

Problem. American Economics Review 63(2): 134-139.

Sadeli, H. Lili M. 2002. Dasar-dasar Akuntansi. Cetakan kelima. Jakarta:PT.

Bumi Aksara.

Safitri, F. E. 2005. Konsep Laba Menurut Tujuan Dasar Laporan Keuangan

Akuntansi Syariah. Tesis. Universitas Brawijaya: Malang

Saragih, Joana L. 2008. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Investasi

Pada Perusahaan Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia. Tesis.

Pascasarjana Universitas Sumatera Utara. Medan.

SR. Soemarso. 1996. Akuntansi Suatu Pengantar. Jakarta: Salemba Empat.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 27: PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN …repository.stieykpn.ac.id/606/1/RINGKASAN SKRIPSI Chairiah Ulfah... · pengaruh rasio profitabilitas terhadap keputusan investasi

Sudana, I Made. 2012. Manajemen Keuangan Perusahaan Teori dan Praktik.

Jakarta: Erlangga.

Sugiharto, Totok, Eno L. Inanga dan Roy Sembel. 2011. Sebuah Survei Persepsi

Investor Sekarang dan Penilaian Pendekatan di Bursa Efek Jakarta.

International Research Journal of Finance and Economics.

Sutrisno, 2003, Manajemen Keuangan (Teori, Konsep, dan Aplikasi), Edisi

Pertama, Cetakan Kedua, EKONISIA, Yogtakarta.

Suwardjono, 2005. Teori Akuntansi: Perekayasaan Pelaporan Keuangan (Edisi

III). Yogyakarta: BPFE.

Tandelilin, Eduardus. 2010. Portofolio dan Investasi: Teori dan Aplikasi.

Yogyakarta: BPFE.

The Statement of Financial Accounting Concept (SFAC) No.1. 1978. Financial

Accounting Standards Board (FSAB).

Yusuf, Muhammad dan Soraya. 2004. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi

Praktik Perataan Laba Pada Perusahaan Asing dan Non Asing Di

Indonesia. Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia.

www.idx.co.id

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id