PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR...

22
PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT BUMI KHATULISTIWA MANDIRI RANTAU LURUS KECAMATAN TULUNG SELAPAN KABUPATEN OGAN KOMERING ILIR SKRIPSI Nama : Kharisma Putri Utami NIM : 212016187 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS 2020

Transcript of PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR...

Page 1: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ORGANISASI

TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT BUMI KHATULISTIWA

MANDIRI RANTAU LURUS KECAMATAN TULUNG SELAPAN

KABUPATEN OGAN KOMERING ILIR

SKRIPSI

Nama : Kharisma Putri Utami

NIM : 212016187

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

2020

Page 2: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

ii

PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ORGANISASI

TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT BUMI KHATULISTIWA

MANDIRI RANTAU LURUS KECAMATAN TULUNG SELAPAN

KABUPATEN OGAN KOMERING ILIR

SKRIPSI

Untuk Memenuhi Salah Satu

Persyaratan Memperoleh Gelar

Sarjana Ekonomi

Nama : Kharisma Putri Utami

NIM : 212016187

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

2020

Page 3: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

i

Page 4: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

ii

Page 5: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

iii

ABSTRAK

Kharisma Putri Utami / 212016187 / 2020 / Pengaruh Faktor Individu dan Faktor Organisasi

Terhadap Kinerja Karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan

Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir / Manajemen Sumber Daya Manusia.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Pengaruh Faktor Individu dan Faktor

Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan

Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir. Tujuan penelitian ini yaitu Untuk Mengetahui

Pengaruh Faktor Individu dan Faktor Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan PT Bumi Khatulistiwa

Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir.

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif. Penelitian ini menggunakan

Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian ini data yang

digunakan adalah data primer dengan sampel yang diambil sebanyak 69 responden dan metode

pengambilan sampel simple random sampling. Metode Pengumpulan Data yang digunakan dalam

penelitian ini adalah kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif yang di

kuantitatifkan dengan teknik analisis regresi linier berganda.

Hasil penelitian menunjukkan 1) Uji F (simultan) terdapat pengaruh secara signifikan

Faktor Individu dan Faktor Organisasi terhadap Kinerja Karyawan. 2) Uji t (parsial) terdapat

pengaruh secara signifikan Faktor Individu dan Faktor Organisasi terhadap Kinerja Karyawan.

Kata Kunci : Faktor Individu, Faktor Organisasi dan Kinerja Karyawan.

Page 6: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

iv

PRAKATA

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Alhamdulillahirabbil’alamin. Segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT

yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat

menyelesaikan penyusunan skripsi dengan judul Pengaruh Faktor Individu dan

Faktor Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri

Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir. Tidak

lupa juga penulis haturkan shalawat dan salam kepada junjungan kita Nabi besar

Muhammad SAW. beserta para keluarga, sahabat dan pengikut beliau hingga akhir

zaman.

Ucapan terima kasih yang tiada tara untuk kedua orang tua ku yaitu Bapak

Anjas Siswanto dan Mama Leviana, yang menjadi orang tua terhebat, yang selalu

memberikan dukungan, motivasi, nasehat, cinta, perhatian, dan kasih sayang serta

doa yang tentu takkan bisa ku balas. Penulis menyadari bahwa dalam proses

penulisan skripsi ini banyak mengalami kendala, namun berkat bantuan,

bimbingan, kerja sama dari berbagai pihak dan berkah dari Allah SWT. sehingga

kendala-kendala yang dihadapi tersebut dapat teratasi, tentunya kritik dan saran dari

pembaca sangat diharapkan untuk memperbaiki kekurangan pada skripsi ini.

Dengan kerendahan hati perkenankanlah penulis mengucapkan terima kasih

sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu penulis dalam

penyusunan skripsi ini, tidak lupa penulis mengucapkan terima kasih sebesar-

besarnya kepada yang terhormat:

Page 7: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

v

1. Bapak Dr. Abid Djazuli, S.E, M.M selaku rektor Universitas Muhammadiyah

Palembang.

2. Bapak Drs. H. Fauzi Ridwan, S.E, M.M selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Universitas Muhammadiyah Palembang

3. Ibu Maftuhah Nurahmi, S.E, M.Si dan ibu Dr. Diah Isnaini Asiati, S.E M.M

selaku Ketua Program dan Sekretaris Program Studi Manajemen Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Palembang.

4. Ibu Dr. Trisniarty AM, S.E, M.M dan Bapak Amidi, S.E, M.Si yang telah

banyak membantu dan meluangkan waktu untuk membimbing sampai skripsi

ini selesai.

5. Pimpinan yang telah memberikan izin untuk penelitian dan karyawan yang

telah bersedia mengisi kuesioner di PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau

Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir.

6. Pihak-pihak lain yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.

Semoga Allah SWT membalas budi baik kalian semua. Akhirul kalam

dengan segala kerendahan hati, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada

semua pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan skripsi ini, semoga amal

ibadah yang dilakukan mendapat balasannya. Amiiin.

Wa’alaikumsalam Wr. Wb

Palembang, Februari 2020

Kharisma Putri Utami

Page 8: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

vi

DAFTAR ISI

Sampul Depan

Halaman Judul

Halaman Pernyataan Bebas Plagiat .......................................................................... i

Halaman Pengesahan Skripsi .................................................................................. ii

Halaman Persembahan Dan Motto......................................................................... iii

Halaman Prakata .................................................................................................... iv

Halaman Daftar Isi ................................................................................................. vi

Halaman Daftar Tabel .......................................................................................... viii

Halaman Daftar Gambar .......................................................................................... x

Halaman Daftar Lampiran...................................................................................... xi

Abstrak .................................................................................................................. xii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ............................................................................... 1

B. Rumusan Masalah ........................................................................................ 8

C. Tujuan Penelitian ......................................................................................... 9

D. Manfaat Penelitian ....................................................................................... 9

BAB II KAJIAN KEPUSTAKAAN, KERANGKA PEMIKIRAN DAN

HIPOTESIS

A. Kajian Kepustakaan .................................................................................... 11

B. Penelitian Sebelumnya ............................................................................... 22

C. Kerangka Pemikiran ................................................................................... 25

D. Hipotesis ..................................................................................................... 26

Page 9: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

vii

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian......................................................................................... 27

B. Lokasi Penelitian ...................................................................................... 28

C. Operasional Variabel ............................................................................... 28

D. Populasi dan Sampel ................................................................................ 29

E. Data yang Diperlukan .............................................................................. 32

F. Metode Pengumpulan Data ...................................................................... 32

G. Uji Instrumen ........................................................................................... 33

H. Analisis Data dan Teknik Analisis ........................................................... 37

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian ........................................................................................ 44

B. Pembahasan Hasil Penelitian ................................................................... 69

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan .................................................................................................. 82

B. Saran ........................................................................................................ 82

Daftar Pustaka

Lampiran

Page 10: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian
Page 11: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Salah satu hal terpenting dalam suatu organisasi adalah sumber daya

manusia yang berkualitas. Sumber daya manusia berperan sebagai objek yang

menjalankan organisasi itu. Sehingga baik buruknya suatu organisasi

dipandang dan dinilai masyarakat dari sumber daya manusianya. Maka dari itu

untuk mendapatkan nilai yang positif dari masyarakat, suatu organisasi tersebut

harus memiliki manajemen yang baik untuk mencapai hasil yang optimal dan

juga kinerja yang telah ditetapkan perusahaan.

Kinerja merupakan prestasi kerja, yaitu perbandingan antara hasil kerja

dengan standar yang ditetapkan. Dessler (dalam Bintaro dan Daryanto,

2017:106). Kinerja adalah hasil kerja baik secara kualitas maupun kuantitas

yang dicapai oleh seseorang dalam melaksanakan tugas sesuai tanggung jawab

yang diberikan. Mangkunegara (dalam Bintaro dan Daryanto, 2017:106).

Kinerja pegawai juga dipengaruhi oleh faktor individu, faktor psikologis dan

faktor organisasi. Simamora (dalam Bintaro dan Daryanto, 2017:116).

Kinerja karyawan dapat di pengaruhi oleh faktor individu. Setiap

individu memiliki karakteristik yang dieksplor atau dikembangkan masing-

masing individu dalam menggali kemampuan yang ada untuk diaplikasikan ke

dalam suatu pekerjaan yang sesuai. Oleh karena itu, seorang pimpinan harus

memiliki penguasaan sumber daya manusia yang baik sehingga dapat

1

Page 12: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

2

mengelola karyawan sesuai dengan kemampuan. Jika penempatan karyawan

tepat maka kepuasan kerja akan dirasakan masing-masing pihak yang

bersangkutan dalam suatu perusahaan atau organisasi. (Bintaro dan Daryanto,

2017:02)

Selain faktor individu, kinerja karyawan juga dapat dipengaruhi oleh

faktor organisasi. Organisasi sebagai, kesatuan sosial yang dikoordinasikan

secara sadar yang memungkinkan anggota mencapai tujuan yang tidak dapat

dicapai melalui tindakan individu secara terpisah, Hardjito (dalam Muhammad

Busro, 2018:03). Organization is a system of cooperative activities of two or

more persons something intangible and impersonal largely a matter of

relationship (organisasi adalah sebagai suatu sistem tentang aktivitas kerja

sama dua orang atau lebih dari sesuatu yang tidak terwujud dan tidak pandang

bulu, yang sebagian besar tentang persoalan silaturahmi), Kuntjoro (dalam

Muhammad Busro, 2018:03). Organisasi merupakan suatu sistem yang mapan

dari sekumpulan orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama,

melakukan jenjang kepangkatan dan pembagian, Mangkunegara (dalam

Muhammad Busro, 2018:03).

Perkebunan kelapa sawit merupakan bagian penting dari sistem

pendapatan keuangan masyarakat guna kelancaran kegiatan perekonomian

suatu masyarakat. Perkebunan kelapa sawit merupakan alternatif bagi

masyarakat dalam memilih pekerjaan yang sesuai dengan dasar kemampuan

masyarakat. Perkebunan kelapa sawit juga terbukti dapat bertahan dalam

kondisi krisis ekonomi Indonesia dalam akhir dekade lalu, dan sebagai

Page 13: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

3

alternatif terhadap sistem kapitalis dan sistem sosialis. Perkebunan kelapa

sawit dapat menghasilkan keuntungan besar sehingga banyak hutan dan

perkebunan lama dikonversikan menjadi perkebunan kelapa sawit.

PT. Bumi Khatulistiwa Mandiri adalah perusahaan yang bergerak di

bidang pengolahan kelapa sawit. Lokasi PT. Bumi Khatulistiwa Mandiri yakni

berada di Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan

Komering Ilir, Sumatera Selatan. Letak perkebunan PT. Bumi Khatulistiwa

Mandiri sendiri terletak di tiga bagian, yaitu di Rantau Lurus, Lebong Itam dan

Sungai Lumpur. Wilayah kantornya sendiri terletak di Rantau Lurus.

Jumlah keseluruhan karyawan di PT. Bumi Khatulistiwa Mandiri

Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir

tahun 2019 yaitu 224 orang. Dimana menurut wawancara dengan staff

personalia yang merangkap menjadi wakil HRD (Human Resource

Departement) bahwa jumlah karyawan dan jabatannya sering berubah-ubah

tergantung pada tingkat kemampuan, penguasaan dalam bidang pekerjaan

masing-masing dan hasil kinerja setiap karyawan.

Berdasarkan wawancara dengan karyawan di PT Bumi Khatulistiwa

Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering

Ilir salah satu permasalahan mendasar yang sedang dihadapi PT Bumi

Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten

Ogan Komering Ilir yaitu adanya permasalahan kinerja karyawan yang

mengakibatkan turunnya hasil kerja yang dilakukan oleh karyawan di PT Bumi

Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten

Page 14: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

4

Ogan Komering Ilir. Berikut data tingkat pemanenan PT Bumi Khatulistiwa

Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering

Ilir, dalam skala 4 bulan terakhir :

Tabel I.1

Estimasi dan Realisasi Produksi Kelapa Sawit Per Bulan

PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Tahun 2019

No

Persentase Produksi Kelapa Sawit Per Bulan (%)

Departemen Juli (8%) Agustus (8%) September (10%) Oktober (11%)

Target Realisasi Target Realisasi Target Realisasi Target Realisasi

1 1 (Satu) 209,2 34,20 209,2 159,13 261,5 141,88 287,65 136,06

2 2 (Dua)

204,88

54,66

204,88

242,03

256,1

545,11

281,71

373,92 204 204 255 280,5

57,28 57,28 71,6 78,76

3 3 (Tiga) 270,00 44,57 270,00 218,05 337,50 192,65 371,25 150,01

4 4 (Empat) 182,52 22,15 182,52 64,83 228,15 97,09 250,96 113,20

5 5 (Lima) 256,95 27,05 256,95 78,81 321,19 97,46 353,30 79,90

6 6 (Enam) 65,856 65,856 560,00 82,32 90,552 4,49

7 7 (Tujuh) 274,64 74,76 274,64 297,68 343,3 145,02 377,63 126,43

8 8 (Delapan)

143,36

155,94

143,36

508,43

179,2

444,84

197,12

280,68 139,84 139,84 174,8 192,28

131,52 131,52 164,4 180,84

9 9

(Sembilan) 0

0

0 0

Total 2.140 413,33 2.140 2.129 2.675 1.664 2.943 1.265

Sumber : PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan

Komering Ilir, 2019

Permasalahan kinerja karyawan di PT Bumi Khatulistiwa Mandiri

Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir

meliputi beberapa faktor yaitu kualitas, kuantitas, ketepatan waktu dan

efektivitas. Permasalahan kualitas kerja karyawan di PT Bumi Khatulistiwa

Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering

Page 15: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

5

Ilir yang kurang baik, yang mengakibatkan turunnya hasil kerja yang dapat

dilihat dari tingkat produksi yang tidak sesuai dengan yang diharapkan

perusahaan, dimana dapat dilihat dari naik turunnya tingkat produksi dari bulan

ke bulan. Dapat dilihat dari tabel I.1 jumlah produksi mengalami naik turun

dari bulan juli jumlah produksi yang dicapai 413,33, bulan Agustus mengalami

penaikan 2.129, bulan September mengalami penurunan 1.664, dan di bulan

Oktober mengalami penurunan 1.265. Hal ini disebabkan karena kemampuan

dan keterampilan karyawan dalam mengelola tanaman sawit dan penggunakan

alat-alatnya, seperti terjadi pada pemupukan yang tidak sesuai dengan dosis

yang dianjurkan dari perusahaan dan penggunaan alat-alat untuk mengukur

kematangan buah kelapa sawit yang tidak sesuai standar kematangan buah

kelapa sawit. Selain itu, kuantitas kerja karyawan di PT Bumi Khatulistiwa

Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering

Ilir yang tidak sesuai dengan yang diharapkan perusahaan, dapat terlihat dari

hasil tinjauan produksi dari perusahaan, bahwa tingkat produksi yang dicapai

tidak mampu mencapai target yang ditetapkan perusahaan, dimana dapat

dilihat dari tabel 1.1 jumlah produksi mengalami naik turun dan semua jumlah

produksi tidak mencapai target perusahaan. Ketepatan waktu yang sering

diabaikan karena tidak adanya penghargaan dari perusahaan membuat

karyawan banyak yang bermalas-malasan dan saat jam kerja banyak karyawan

yang beristirahat sehingga jam operasional kerjanya tertunda dimana jam kerja

dimulai pukul 07.00-15.00 WIB tetapi banyak karyawan yang datang pukul

08.00 WIB dan mereka tidak langsung memulai aktivitas kerja, tetapi

Page 16: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

6

mengobrol atau ke kantin untuk sarapan. Yang mengakibatkan hasil pekerjaan

tidak optimal karena jam kerja tidak digunakan sesuai dengan desain kerja yang

diberikan perusahaan. Efektivitas yang kurang, dimana karyawan tidak

menggunakan sarana dan prasarana dengan maksimal, seperti penggunaan

listrik yang boros, alat tulis yang sering hilang atau tececer, selain itu ruangan

kantor yang tidak dimaksimalkan dengan jumlah karyawan.

Tabel I.2

Hasil Wawancara Pra Penelitian Penyebab Rendahnya Kinerja Karyawan

di PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan

Kabupaten Ogan Komering Ilir

No. Pernyataan Sampel 30 Karyawan

Ya Tidak

1. Apakah setiap karyawan mempunyai kemampuan sesuai

bidang pekerjaannya?

7 23

2. Apakah pekerjaan yang diberikan sesuai dengan

keterampilan karyawan?

4 26

3. Apakah pegawai berlatar belakang keluarga menengah ke

bawah?

25 5

4. Apakah setiap karyawan bekerja sesuai dengan pengalaman

kerjanya?

5 25

5. Apakah setiap karyawan mempunyai standar pendidikan

yang baik?

13 17

Sumber : Wawancara PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung

Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir, 2019.

Berdasarkan pernyataan data diatas faktor individu mempengaruhi kinerja

setiap karyawan di perusahaan. Dari hasil wawancara yang diperoleh dari

karyawan di PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung

Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir dimana kemampuan karyawan tidak

sesuai bidang pekerjaannya, dilihat dari pengelolaan tanaman sawit yang

Page 17: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

7

kurang baik, seperti tidak sesuai nya dosis untuk pemupukan tanaman sawit

yang tidak pas membuat tingkat keasaman tanah menjadi rusak, sehingga

tanaman menjadi tidak tumbuh secara maksimal dan lambat berbuah. Selain itu

keterampilan karyawan tidak sesuai dengan pekerjaan yang diberikan kepada

karyawan, dimana tidak terampilnya karyawan dalam penggunaan alat-alat

seperti alat pengukuran kematangan buah kelapa sawit yang sering kali

meleset, dan berdampak pada buah yang masih mentah menjadi ikut terpetik.

Karyawan lapangannya juga kebanyakan berlatar belakang dari keluarga

menengah ke bawah, yang memang membutuhkan pekerjaan untuk menunjang

perekonomian mereka. Semakin banyak nya kebutuhan membuat setiap orang

membutuhkaan pekerjaan dengan penghasilan yang bisa menutupi

perekonomiannya. Dan pengalaman kerja yang tidak sesuai dengan bidang

yang dikerjakan karena kurangnya pengetahuan tentang desain pekerjaan yang

di bebankan, sehingga pertumbuhan pohon sawit yang tidak seimbang, dan

hasil kerja yang tidak sesuai dengan yang diharapkan perusahaan, yang

menghambat pemanenan dan pemerataan pemanenan buah sawit sehingga

berdampak buruk terhadap kinerja karyawan.

Selain faktor individu, faktor organisasi juga mempengaruhi kinerja

karyawan. Menurut wawancara kepada staff personalia yang merangkap

menjadi wakil HRD (Human Resource Departement) bahwa dengan tidak

menentunya kenaikan dan penurunan jabatan pada tingkat kemampuan dan

penguasaan dalam bidang masing-masing karyawan membuat struktur

organisasi tidak konsisten dan selalu mengalami perubahan. Desain kerja yang

Page 18: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

8

diberikan juga tidak sesuai dengan tingkat kemampuan karyawan. Seperti

karyawan dibagian administrasi ada yang lulusan dari sarjana pertanian, yang

pada dasarnya tidak memiliki pengetahuan tentang administrasi.

Kepemimpinan dan penghargaan juga berhubungan dengan faktor organisasi.

dimana tidak adanya penghargaan bagi karyawan yang rajin, tepat waktu dan

mengerjakan pekerjaan sesuai dengan desain kerja nya, karena tidak adanya

pengaruh dari kepemimpinan yang ada. Dimana kepemimpinannya tidak

memuaskan karyawan, karena tidak adanya penaikan gaji bagi karyawan yang

yang sudah lama bekerja diperusahaan, kepemimpinannya tidak ramah dan

kurangnya komunikasi antar pemimpin dan bawahan. Sehingga mereka merasa

tidak semangat bekerja, istirahat saat jam kerja dan menjadi malas-malasan.

Berdasarkan latar belakang masalah maka penulis melakukan

penelitian berjudul Pengaruh Faktor Individu dan Faktor Organisasi Terhadap

Kinerja Karyawan PT. Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus Kecamatan

Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir.

B. Rumusan Masalah

1. Adakah pengaruh faktor individu dan faktor organisasi secara simultan

terhadap kinerja karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus

Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir?

2. Adakah pengaruh faktor individu dan faktor organisasi secara parsial

terhadap kinerja karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau Lurus

Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir?

Page 19: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

9

C. Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui pengaruh faktor individu dan faktor organisasi secara

simultan terhadap kinerja karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri

Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir.

2. Untuk mengetahui pengaruh faktor individu dan faktor organisasi secara

parsial terhadap kinerja karyawan PT Bumi Khatulistiwa Mandiri Rantau

Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir.

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Penulis

Sebagai referensi dan bahan pertimbangan serta sumber informasi

khususnya untuk pengembangan ilmu pengetahuan yang berhubungan

dengan upaya meningkatkan kinerja pegawai.

2. Bagi Perusahaan

Sebagai bahan informasi dan masukan bagi perusahaan dalam

meningkatkan kinerja pegawai dan menentukan kebijakan secara tepat

guna mencapai produktivitas kerja perusahaan pada PT. Bumi Khatulistiwa

Mandiri Rantau Lurus Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan

Komering Ilir.

Page 20: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

10

3. Bagi Almamater

Hasil penelitian dapat menjadi salah satu sumber referensi untuk

peneliti selanjutnya, khususnya penelitian yang memiliki topik relatif sama.

Page 21: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

11

DAFTAR PUSTAKA

A.A Istri Winda Novitasari, Made Antara, I Made Sudarma (2016) Peranan Faktor

Karakteristik Individu dan Faktor Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Dinas

Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Bali 5 (1) 1-10

Bintoro dan Daryanto. 2017. Manajemen Penilaian Kinerja Karyawan. Yogyakarta

: Gava Media.

Busro. 2018. Teori-Teori Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta :

Prenadamedia Group.

Danang Sunyoto. 2014. Praktik Riset Pelaku Konsumen. Jakarta : PT Buku Seru.

Endi Sarwoko (2007) Peranan Faktor Individu, Budaya Organisasi, dan Perilaku

Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Radio Swasta Nasional di Malang 3 (1) 12-27

Endi Sarwoko (2007) Peranan Faktor Individu, Budaya Organisasi dan Perilaku

Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Radio Swasta Nasional di Malang 3 (1) 12-27

Erni Tisnawati dan Kurniawan Saefullah. 2019. Pengantar Manajemen. Jakarta :

prenadamedia Group.

Fitriya Fauzi, dkk. 2019. Metodologi Penelitian untuk Manajemen dan Akuntansi.

Jakarta : Salemba Empat.

Hasibuan, Melayu S. P. 2018. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta : PT

Bumi Aksara.

Iqbal Hasan. 2019. Pokok-Pokok Materi Statistik 2 (Statistik Inferensif). Jakarta:

PT Bumi Aksara.

Mangkunegara, Anwar Prabu. 2008. Perilaku Organisasi dan Budaya Organisasi.

Bandung : PT. Refika Aditama.

Nasrul Waton dan Zulian Yamit (2005) Pengaruh Faktor Individu, Budaya

Organisasi dan Perilaku Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Kantor Pelayanan

Pajak Yogyakarta Dua 111-127

Page 22: PENGARUH FAKTOR INDIVIDU DAN FAKTOR ...repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6775/1/212016187...Variabel Faktor Individu, Faktor Organisasi, dan Kinerja Karyawan. Dalam penelitian

12

Simamora, Henri. 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi 3. Yogyakarta:

STIE YKPN.

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Bisnis. Bandung : Alfabeta.