Pendapatan Per Kapita Indonesia

6
PENDAPATAN PER KAPITA INDONESIA DAN DUNIA Tugas Mata Pelajaran Ekonomi Semester 1 Disusun Oleh : Wahyu Kurniawan X-1 / 37 SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 3

description

Resume mengenai pendapatan per kapita Indonesia

Transcript of Pendapatan Per Kapita Indonesia

Tugas Ekonomi

PENDAPATAN PER KAPITA

INDONESIA DAN DUNIA

Tugas Mata Pelajaran Ekonomi Semester 1

Disusun Oleh :

Wahyu Kurniawan X-1 / 37

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 3

MALANG

2005

TANGGAPAN DAN SOLUSI

Dari data pendapatan per kapita negara-negara di dunia, Indonesia masuk pada peringkat ke 138 dengan pendapatan per kapita 1.140 dollar Amerika. Dengan pendapatan per kapita sebesar itu, Indonesia termasuk dalam golongan negara menengah ke bawah. Hal ini tentu saja sangat memprihatinkan mengingat wilayah negara kita yang begitu luas dan mengandung bermacam-macam sumber daya alam yang melimpah jumlahnya. Dengan adanya sumber daya alam yang melimpah harusnya negara kita menjadi makmur karena secara otomatis pendapatan negara akan bertambah pula melalui pengolahan dan pengeksporan sumber daya alam tersebut.

Tetapi sumber daya alam yang melimpah tidak akan bermanfaat jika yang mengelolanya tidak mempunyai sumber daya manusia yang tinggi. Selama ini bangsa kita menderita sumber daya manusia yang rendah dan korupsi yang kian merajalela. Korupsi adalah penggunaan uang/kekayaan negara untuk kepentingan individu atau golongan. Pejabat-pejabat pemerintah banyak melakukan korupsi sehingga kekayaan negara semakin habis. Dampak dari hal ini yaitu perekonomian negara merosot dan krisis moneter yang pada intinya menyebabkan ketidakmakmuran rakyat.

Jadi, untuk meningkatkan perekonomian negara juga dibutuhkan sumber daya manusia yang tinggi pula. Dengan sumber daya manusia yang tinggi bangsa Indonesia akan dapat mengolah kekayaan negara dengan sebaik-baiknya untuk kemakmuran rakyat.

Menurut saya, solusi untuk menangani pendapatan per kapita Indonesia yang rendah antara lain dengan :

Meningkatkan kualitas sumber daya manusia

Meningkatkan mutu pendidikan dengan menggalakkan program wajib belajar sembilan tahun, melengkapi dan memperbaiki fasilitas-fasilitas pendidikan

Meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat dengan menambah sarana kesehatan

Menekan angka pengangguran dengan meningkatkan jumlah lapangan kerja

Menekan laju pertumbuhan penduduk dengan program Keluarga Berencana

Meningkatkan jumlah dan menggunakan produk dalam negeri

Meningkatkan ekspor dan mengurangi jumlah impor

DAFTAR PUSTAKA

www.worldbank.org/World Development Indicator database/GNI per Capita

KATA PENGANTAR

Assalamu`alaikum wr. wb

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas limpahan berkah dan rahmatnya, saya dapat menyelesaikan Tugas Ekonomi ini dengan baik dan lancar serta senantiasa dalam perlindungan-Nya.

Terselesainya tugas ini tentu saja tidak selesai begitu saja tanpa bantuan dari orang lain. Oleh karena itu saya ucapkan terima kasih kepada :

1. Ibu Sriwahyuni selaku pembimbing

2. Keluarga saya yang telah membantu dan menyediakan fasilitas-fasilitas untuk mengerjakan tugas ini

3. Teman-teman saya di SMAN 3 Malang

Dan kepada semua pihak yang telah membantu terselesainya tugas ini, saya ucapkan terima kasih.

Tentu saja masih banyak kekurangan dalam penulisan tugas ini. Oleh karena itu saya sangat mengharapkan kritik dan saran dari pembaca agar saya dapat menyempurnakannya pada lain kesempatan. Semoga isi dari tugas ini bermanfaat bagi pembaca. Akhir kata saya ucapkan terima kasih.

Wassalamu`alaikum wr. wb.

Malang, 26 Agustus 2005

Penulis