PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN...

29

Transcript of PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN...

Page 1: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam
Page 2: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

i

PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SMA/SMK/MA DENGAN KERANGKA TPACK:

TEORI DAN PRAKTIK

Page 3: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

ii

Page 4: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

iii

PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SMA/SMK/MA DENGAN KERANGKA TPACK:

TEORI DAN PRAKTIK

Nur Arifah Drajati, dkk.

Page 5: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

iv

Pembelajaran Bahasa Inggris SMA/SMK/MA dengan Kerangka TPACK: Teori Dan Praktik Copyright © Nur Arifah Drajati, dkk. Hak Cipta Dilindungi Undang-undang All Rights Reserved Cetakan Pertama, Desember 2019

Penulis : Nur Arifah Drajati, dkk. Editor : Nur Arifah Drajati Rancang Sampul : Muhammad Kavid Tata Letak : M. Yoga Oktama, dkk. Pracetak : Wahyu Saputra Okta Dwi Purnama Penerbit: Yuma Pustaka Jl. Samudra Pasai No. 47, Kleco, Kadipiro Surakarta 57136 Telp. 0271-723523. Fax. 0271-654 394, Hunting 081391423540 E-mail: [email protected] Facebook: @Yuma Pustaka

xx + 198 hal, 21 cm x 29 cm ISBN: 978-623-7128-49-6 Percetakan dan Pemasaran: YUMA PRESSINDO E-mail: [email protected] Telp. 0271-9226606/085647031229 Dilarang keras memfotokopi atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi buku tanpa seizin

tertulis dari penulis atau penerbit. Isi diluar tanggungjawab percetakan.

Page 6: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

v

DAFTAR ISI

Halaman Judul ............................................................................................................. i

Daftar Isi ...................................................................................................................... iii

Sambutan Presiden TEFLIN ....................................................................................... xi

Kata Pengantar ............................................................................................................ xiii

Biodata Penulis ............................................................................................................. xv

BAB 1

KONSEP INTEGRASI TEKNOLOGI DAN KERANGKA TPACK PADA

PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS ............................................................... 1

1. Pembelajaran Bahasa Inggris dengan Framework TPACK:

Kesempatan dan Tantangan Guru Abad 21 .......................................... 1

Nur Arifah Drajati

2. Active Learning pada Pembelajaran Bahasa Inggris dengan Kerangka

TPACK .................................................................................................... 13

Hilda Rakerda

3. Inovasi Teknologi dalam Pembelajaran Bahasa Inggris From Stand-

alone Computer to Mobile Phone ........................................................... 22

Gumawang Jati

4. Asesmen TPACK pada Pembelajaran Bahasa Inggris .......................... 35

Muchlas Suseno

5. Keyakinan Guru Terhadap Penerapan Kerangka TPACK dalam

Pembelajaran Bahasa Inggris .................................................................. 43

Lita Liviani Taopan

BAB 2

MENDESAIN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SMA/SMK/MA

DENGAN KERANGKA TPACK ........................................................................... 53

1. Berkreasi dengan Puisi: Pembelajaran Bahasa Inggris SMA dengan

Kerangka TPACK ..................................................................................... 53

Arni Ferra Sinatra dan Dewi Rochsantiningsih

2. Pembelajaran Bahasa Inggris SMK dengan Kerangka TPACK ............ 61

Tri Wardati dan Dyah Setyowati Ciptaningrum

Page 7: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

vi

3. TED ED dan Google Suite for Education untuk Pembelajaran Teks ..... 74

Diki Riswandi dan Sri Haryati

BAB 3

APLIKASI PENDUKUNG PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS ................. 87

1. Socrative ..................................................................................................... 90

Agustina Tyarakanita

2. Speed Reading ............................................................................................ 91

Amanda Ummu Haniah

3. Learn English Through Story ................................................................... 92

Giyaning Rahma

4. 1000 English Stories.................................................................................... 93

Shin Puan Maharani

5. Newsela ....................................................................................................... 94

Surya Agung Wijaya

6. Tinycards .................................................................................................... 95

Surya Agung Wijaya

7. Charades ..................................................................................................... 97

Anggun Mukti Prima Bakti

8. Lingbe ......................................................................................................... 98

Ivan Rifai

9. Babbel ......................................................................................................... 99

Nuzul Qurrota Sukma

10. Neo Study .................................................................................................... 100

Shin Puan Maharani

11. Poro ............................................................................................................. 101

Yohana Eva Mau Kasi

12. Englsih Speaking Practice .......................................................................... 102

Endah Kurtianti

13. Lingodeer .................................................................................................... 104

Aulia Rahma Eka Kusuma Dewi

14. Remind: School Community ...................................................................... 105

Aulia Rahma Eka Kusuma Dewi

Page 8: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

vii

15. English Writing Book ................................................................................. 106

Fransiskus Dinang Raja

16. English Grammar Ultimate........................................................................ 107

Amelia Adityas Farida

17. TEDtube: Study English ............................................................................ 109

Nuzul Qurrota Sukma

18. Podcast British Council .............................................................................. 110

M. Yoga Oktama

19. Cambridge English Listening..................................................................... 111

Fransiskus Dinang Raja

20. Seesaw ........................................................................................................ 113

Adi Irma Suryadi

21. Storybird ..................................................................................................... 114

Amanda Ummu Haniah

22. Kahoot ......................................................................................................... 115

Amelia Adityas Farida

23. Trello ........................................................................................................... 116

Anggi Purwa Lestarina

24. Teacher Class 123 ....................................................................................... 117

Dedy Yulianto

25. Quizizz ........................................................................................................ 118

Fatimah Zahro Assidiq

26. Cakap .......................................................................................................... 119

Febry Khunto Sasongko

27. Edmodo ....................................................................................................... 120

Joan Nofila Nurlinita1

28. ClassDojo .................................................................................................... 121

Latifah Fatmawati

29. Facebook ..................................................................................................... 122

M. Yoga Oktama

30. Hellotalk ...................................................................................................... 123

Nito Majid Mujtahid

31. Hello Pal ...................................................................................................... 124

Pradhita Ramadhani

Page 9: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

viii

32. E-Learning App .......................................................................................... 125

Yohana Eva Mau Kasi

33. Tandem ....................................................................................................... 126

Zahrotul Lutfiana

34. Clapp ........................................................................................................... 127

Dyah Retno Wulan

35. EWA: Learning EnglishLanguage ............................................................. 128

Anggi Purwa Lestarina

36. Mondly Languages ..................................................................................... 129

Anggun Mukti Prima Bakti

37. Improve English ......................................................................................... 130

Dedy Yulianto

38. Hello English ............................................................................................... 131

Pradhita Ramadhani

39. Quizlet ......................................................................................................... 132

Latifah Fatmawati

40. Learn English Daily .................................................................................... 133

Febry Khunto Sasongko

41. Beelingualapp ............................................................................................. 134

Joan Nofila Nurlinita

42. Duolingo ...................................................................................................... 135

Zahrotul Lutfiana

43. Voscreen ...................................................................................................... 136

Fatimah Zahro Assidiq

44. ABA English ............................................................................................... 137

Ivan Rifai

45. Busu............................................................................................................. 138

Giyaning Rahma

46. Google Expedition ...................................................................................... 139

Agustina Tyarakanita

47. Lingualia ..................................................................................................... 140

Dyah Retno Wulan

48. Olalla ........................................................................................................... 141

Endah Kurtianti

Page 10: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

ix

49. Fun Easy Learn .......................................................................................... 142

Nito Majid Mujtahid

50. English Central ........................................................................................... 143

Adi Irma Suryadi

BAB 4

WEBSITE PENDUKUNG PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS .................. 144

1. FluentU (www.fluentu.com) ...................................................................... 145

Nuzul Qurrota Sukma

2. Wordsmile (www.wordsmile.com) ............................................................. 146

M. Yoga Oktama

3. Learn A Language (www.learnalanguage.com) ........................................ 147

Nito Majid Mujtahid

4. Perfectly Spoken (perfectlyspoken.com) .................................................... 149

Amelia Adityas Farida

5. Speaky (www.speaky.com) ........................................................................ 150

Zahrotul Lutfiana

6. Grammarly (www.grammarly.com) .......................................................... 152

Amelia Adityas Farida

7. Tlk.io ........................................................................................................... 153

Anggun Mukti Prima Bakti

8. Schoology (www.schoology.com)................................................................ 154

Aulia Rahma Eka Kusuma D

9. Unilang (forum.unilang.org) ...................................................................... 155

Endah Kurtianti

10. Edublogs (www.edublogs.com) .................................................................. 156

Adi Irma Suryadi

11. Moodle (moodle.org) .................................................................................. 157

Giyaning Rahma

12. Coggle (coggle.it) ........................................................................................ 158

Pradhita Ramadhani

13. Fanfiction (www.fanfiction.net) ................................................................. 159

Surya Agung Wijaya

Page 11: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

x

14. Esl-Lab (www.esl.lab.com) ......................................................................... 161

Surya Agung Wijaya

15. TED (www.ted.com) ................................................................................... 162

Aulia Rahma Eka Kusuma D

16. Slideshare (www.slideshare.com) ............................................................... 164

Febry Khunto Sasongko

17. Zenius (www.zenius.net)............................................................................. 165

Febry Khunto Sasongko

18. Futurelearn (www.futurelearn.com).......................................................... 166

Zahrotul Lutfiana

19. Englishpage (www.englishpage.com) .......................................................... 167

Yohana Eva Mau Kasi

20. Memrise (www.memrise.com) .................................................................... 168

Pradhita Ramadhani

21. EWE (www.easyworldofenglish.com) ........................................................ 169

Yohana Eva Mau Kasi

22. ESOL Courses (www.esolcourses.com ....................................................... 170

Latifah Fatmawati

23. Educreations (www.educreations.com)...................................................... 171

Latifah Fatmawati

24. Hinative (www.hinative.com) .................................................................... 172

Joan Nofila Nurlinita

25. Khan Academy (id.khanacademiy.org) ..................................................... 173

Joan Nofila Nurlinita

26. Open Culture (www.openculture.com ....................................................... 174

Ivan Rifai

27. Listen and Write (www.listen-and-write.com) .......................................... 175

Franciskus Dinang Raja

28. Interpals (www.interpals.net) .................................................................... 176

Ivan Rifai

29. Basic English Speaking (basicenglishspeaking.com) ................................ 177

Franciskus Dinang Raja

Page 12: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xi

30. Brainly (brainly.com) ................................................................................. 178

Fatimah Zahro Assidiq

31. Learn English Online (learn-english-online.org) ....................................... 179

Fatimah Zahro Assidiq

32. VOA Learning English (learningenglish.voanews.com) ........................... 180

Anggun Mukti Prima Bakti

33. English Grammar (englishgrammar.org) .................................................. 181

Dedy Yulianto

34. Cloud School (www.cloudschool.com) ...................................................... 182

Dedy Yulianto

35. Transparent (education.transparent.com .................................................. 183

Endah Kurtianti

36. Scratch (scratch.mit.edu) ........................................................................... 184

Agustina Tyarakanita

37. English Club (www.englishclub.com) ........................................................ 185

Agustina Tyarakanita

38. Vocabulary (www.vocabulary.com) ........................................................... 186

Nito Majid Mujathid

39. Classroom Google (classroom.google.com) ................................................ 187

Anggi Purwa Lestarina

40. News in Levels (www.newsinlevels.com) .................................................... 188

Anggi Purwa Lestarina

41. ESL Partyland (www.eslpartytown.com) .................................................. 189

Shin Puan Maharani

42. Hot Potatoes (hotpot.uvic.ca) ..................................................................... 190

Shin Puan Maharani

43. English Grammar 101 (www.englishgrammar101.com) ........................... 191

Amanda Ummu Haniah

44. Islcollective (en.islcollective.com) ............................................................... 192

Amanda Ummu Haniah

45. Talk English (www.talkenglish.com) ......................................................... 193

Dyah Retno Wulan

46. Italki (www.italki.com) ............................................................................... 194

Dyah Retno Wulan

Page 13: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xii

47. Many Things (www.manythings.org) ........................................................ 195

M. Yoga Oktama

48. BBC (www.bbc.co.uk) ................................................................................ 196

Nuzul Qurrota Sukma

49. Ego4u (www.ego4u.com) ............................................................................ 197

Giyaning Rahma

50. Alison (www.alison.com) ............................................................................ 198

Adi Irma Suryadi

Page 14: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xiii

SAMBUTAN PRESIDEN TEFLIN

.

Puji syukur kepada Allah SWT untuk segala rahmat Nya sehingga buku ini dapat diterbitkan.

Buku Panduan Pembelajaran Bahasa Inggris dengan Kerangka TPACK (Technological

Pedagogical and Content Knowledge) ini merupakan himpunan tulisan dari dosen, peneliti,

guru dan mahasiswa di bawah naungan TEFLIN (The association of Teaching English as a

Foreign Language in Indonesia) yang memiliki ketertarikan terhadap pengintegrasian

teknologi dalam bidang pembelajaran bahasa Inggris.

Sejalan dengan fokus TEFLIN yang mengutamakan pengembangan profesionalisme anggota,

maka penerbitan buku ini merupakan bukti konkrit bahwa anggota TEFLIN selalu berupaya

untuk meningkatkan kapasitas diri sebagai pengajar bahasa Inggris di Indonesia. Penerbitan

buku ini juga merupakan upaya untuk mempersiapkan para pengajar bahasa Inggris di

Indonesia dalam menghadapi era globalisasi.

Buku ini berisi konsep dan implementasi kerangka kerja TPACK dalam pembelajaran bahasa

Inggris di Indonesia. Selain menyajikan kajian teoretis, buku ini juga menyajikan kisah para

guru bahasa Inggris di SMA tentang bagaimana mengaplikasikan kerangka kerja TPACK

dalam pembelajaran bahasa Inggris. Semoga buku ini bermanfaat bagi semua pihak demi

tercapainya pembelajaran bahasa Inggris yang lebih berkualitas.

Prof. Dr. Joko Nurkamto, M.Pd

Page 15: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xiv

Page 16: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xv

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa. Berkat limpahan

karunia-Nya, kami dapat menyelesaikan penulisan buku ‘TPACK: Teori dan Praktek’ bagi

Pembelajaran Bahasa Inggris SMA/SMK/MA. Buku ini bertujuan memberikan pengenalan

dan pengetahuan bagi guru dan calon guru bahasa Inggris. Buku ini diharapkan dapat

memberikan pengetahuan tentang TPACK (Technological, Pedagogical, dan Content

Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam pembelajaran bahasa Inggris,

dan mendesain pembelajaran bahasa Inggris dengan kerangka TPACK.

Buku ini terdiri dari tiga bagian yaitu tentang teori kerangka TPACK, contoh desain

pembelajaran TPACK di SMA/SMK/MA, dan pengetahuan tentang aplikasi dan website

yang dapat diakses dan dimanfaatkan oleh guru bahasa Inggris dan siswanya. Pembelajaran

Bahasa Inggris dengan kerangka TPACK ini akan terus dikembangkan seiring dengan waktu

dan hasil penelitian yang kami akan laksanakan dalam beberapa tahun ke depan. Oleh karena

itu kritik dan saran dari berbagai pihak akan sangat bermanfaat guna penyempurnaan buku

selanjutnya dimasa mendatang.

Apresiasi dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada berbagai pihak yang telah

turut berpartisipasi dalam penyusunan dan penyempurnaan buku ini.

Semoga buku ini dapat memberikan manfaat.

Surakarta, Januari 2020

Nur Arifah Drajati dan Tim Penyusun

Page 17: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xvi

Page 18: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xvii

Biodata Penulis

Nur Arifah Drajati menyelesaikan kuliah S1 di pendidikan Bahasa Inggris dari Universitas Sebelas Maret (UNS) pada tahun 1999. Pada tahun 2008, ia menyelesaikan pendidikan S2 di Universitas Negeri Jakarta dan menyelesaikan gelar doktornya dalam Pendidikan Bahasa Inggris di universitas yang sama pada tahun 2013. Minat penelitiannya meliputi teknologi dalam pembelajaran bahasa dan literasi.

Arni Ferra Sinatra. Menyelesaikan pendidikan S1 pada jurusan Bahasa Inggris FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta dan S2 pada program Pasca Sarjana di universitas yang sama. Pernah meraih medali emas dalam Olimpiade Guru Tingkat Nasional (OGN) pada tahun 2017. Menerima Seaqil Grant untuk praktik baik pembelajaran berbasis HOTS pada tahun 2018. Berkesempatan mengikuti short course tentang Pedagogy – 21st century learning di Queensland University, Australia pada tahun 2019.

Dewi Rochsantiningsih. Mengajar di Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, FKIP Universitas Sebelas Maret sejak tahun 1986. Pendidikan S2nya dilaksanakan di Sydney University, Australia dan S3nya diselesaikan di Macquarie University, Australia. Minat dan ketertarikannya ada pada teacher professional development, teacher identity, dan penerapan teknologi dalam pendidikan.

Dyah Setyowati Ciptaningrum adalah dosen di Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) sejak 2005. Studi S2nya diselesaikan di Monash University, Australia, lalu menerima gelar Ed.D. dari Flinders University, Australia. Thesis, penelitian dan karya ilmiahnya berfokus pada penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pembelajaran dan pengajaran bahasa Inggris, TPACK, dan pembelajaran profesional guru (teacher professional learning).

Page 19: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xviii

Gumawang Jati adalah dosen senior Bahasa Inggris di Fakultas Seni dan Desain ITB. Dia menyelesaikan gelar S1 dari IKIP Sanata Dharma pada tahun 1987, dan menyelesaikan gelar M.A. dari University of Warwick pada tahun 1989 dengan spesialisasi dalam CALL. Gumawang Jati mengikuti kursus singkat Manajemen di ELT di Universitas Leeds pada tahun 1992. Ia memperoleh gelar doktor dari Universitas Pendidikan Indonesia pada tahun 2010 dengan spesialisasi di bidang Pendidikan dan TIK.

Hilda Rakerda menyelesaikan kuliah S1 di pendidikan Bahasa Inggris dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) PGRI Pontianak pada tahun 2016. Saat ini, ia sedang menempuh pendidikan masternya di pendidikan Bahasa Inggris dari Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Jawa Tengah. Minat Penelitiannya meliputi teknologi dalam pembelajaran bahasa dan literasi.

Lita Liviani Taopan, M.Pd menyelesaikan pendidikan S1 Pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Nusa Cendana Kupang pada tahun 2012. Kemudian memperoleh beasiswa Magister dalam Negeri dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia melalui Lembaga Pengelola Dana Pendidikan Republik Indonesia (LPDP RI) dan melanjutkan pendidikan di Universitas Sebelas Maret Surakarta. Tahun 2019 menyelesaikan studi Magister pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Sebelas Maret. Minat penelitian meliputi teknologi integrasi dalam

pengajaran bahasa inggris dan juga tentang pengajaran Bahasa Inggris di daerah 3T.

Muchlas Suseno adalah dosen senior pada Program Studi S2 Magister Pendidikan Bahasa Inggris dan Program Studi S3 bidang Penelitian dan Evaluasi Pendidikan (PEP) di Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Dia menyelesaikan pendidikan tingkat Doktor (S3) di bidang PEP dan tingkat Magister (S2) bidang Pembelajaran Bahasa di UNJ. Sedangkan pendidikan tingkat Sarjana (S1) jurusan Pendidikan Bahasa Inggris diselesaikan di IKIP Jakarta. Minat penelitiannya, antara lain tentang Pembelajaran, dan Evaluasi Program Pendidikan & Latihan (Diklat) Pengembangan Sumber Daya Pendidik dan Tenaga Kependidikan.

Page 20: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

xx

Page 21: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

34

4. Asesmen TPACK pada Pembelajaran Bahasa Inggris

Muchlas Suseno

Universitas Negeri Jakarta

[email protected]

Pendahuluan

Kompetensi guru dalam mengintegrasikan Teknologi Informasi Komunikasi (TIK)

dengan konten materi ajar serta keterampilan pedagogi atau Technological

Pedagogical Content Knowledge (TPACK) dapat diukur atau dievaluasi pada seluruh

aspek kegiatan pembelajaran sejak tahap perencanaan, yaitu saat guru menulis

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) atau Lesson Plan, saat pelaksanaan

kegiatan pembelajaran dan terakhir pada kegiatan pengetesan atau evaluasi. Pada

dimensi lain, kompetensi tersebut juga dapat diukur lebih awal, yaitu di luar atau

terpisah dari rangkaian kegiatan pembelajaran. Dalam dimensi ini, salah satu aspek

yang diukur misalnya berkaitan dengan ranah afeksi dari guru.

Dalam hal ini, ada empat obyek kompetensi TPACK yang dapat diukur, yaitu (1)

persiapan kegiatan mengajar, (2) proses kegiatan mengajar, (3) kegiatan evaluasi

belajar, dan (4) atribut-atribut afektif dari pengajar, misalnya percaya diri atau

keyakinan guru tentang kemampuannya mengintegrasikan TIK dalam pembelajaran.

Empat obyek pengujian tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan teknik-teknik

pengujian berikut ini, yaitu (a) studi dokumen atau artifak (artifact) pembelajaran,

misalnya Rencana Pembelajaran (lesson plan), kurikulum dan/atau silabus

pembelajaran dan (b) observasi tindakan guru saat mengajar atau saat pelaksanaan

evaluasi belajar, dan (c) laporan diri (self-report) dalam bentuk survey atau melalui

interview.

Instrumen yang dipakai pada empat obyek pengujian tersebut berbeda-beda antara

satu dengan lainnya. Instrument yang dipakai pada kegiatan studi dokumen atau

artifak pembelajaran adalah rubrik penilaian. Instrument untuk menguji TPACK

dalam kegiatan pembelajaran dan/atau evaluasi belajar adalah lembar observasi

(observational sheet). Sedangkan untuk menguji atribut afektif yang sifatnya latent

digunakan instrument berupa kuesioner.

Page 22: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

35

Berdasarkan penelusuran literatur, terdapat banyak variasi dari tiga instrumen tersebut

telah dibakukan oleh para pengembangnya. Dalam hal ini, Schmidt, Ann, dan Koehler

(2009) mengidentifikasi beberapa instrument tersebut (Tabel 1).

Tabel 1. Instrument untuk mengukur kompetensi penggunaan TIK dalam pembelajaran

No Instrument Variabel yang diteliti Sumber Rujukan

1 Technology Proficiency Self-Assessment

Teachers’ use of e-mail, Web, integrated applications, and technology integration

Knezek & Christiansen (2004), created in 1999

2

Concerns-Based Adoption Model Stages of Concern (CBAM SoC)

Teachers’ CBAM stage of concern with technology integration as an innovation

Knezek & Christiansen (2004), created in 1999

3

Concerns-Based Adoption Model Levels of Use (CBAM LoU)

Teacher’s CBAM Level of Use of Technology

Knezek & Christiansen (2004), created in 1999

4

Level of Technology Implementation (LoTi) Questionnaire

Teachers’ technology skills, technology integration, stage of instructional development, strategies for technology-related professional development, access to technology

Keller, Bonk, & Hew (2005) adapted Moersch’s (1995) LoTi (both pre-/post- and intervention/control groups)

5

Integrated Studies of Educational Technology (ISET) national survey of U.S. teachers, technology coordinators, principals

Teachers’ technology integration, related professional development implementation and outcomes

SRI International (2002) created survey, complemented with case studies

6 Teaching, Learning, and Computing Survey (TLC)

Teachers’ technology integration, in broader context with approach to teaching, professional engagement, and school-based access to technology

Becker & Riel (2000) created in 1998, complemented with case studies

7

National survey in England of teachers and technology-related professional development providers

Teachers’ technology integration, quality of professional development model and its implementation, school’s engagement with professional development, teacher access to technology

Preston (2004), complemented with case studies

Page 23: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

36

Selanjutnya, bab ini membahas instrument yang dipakai pada tiga jenis pengukuran

sebagaimana dibahas di atas, yaitu rubrik penilaian artifak pembelajaran, rubrik

pengamatan kegiatan pembelajaran, dan kuesioner penilaian atribut afektif. Satu per

satu instrument tersebut dibahas dan diuraikan dengan harapan dapat digunakan untuk

keperluan praktis mengevaluasi kompetensi TPACK para guru di SMA dan SMK.

1) Rubrik penilaian artifak pembelajaran

Instrument dalam bentuk rubrik untuk mengukur artifak pembelajaran masih

tergolong langka. Namun demikian, dari penelusuran di berbagai jurnal dapat

ditemukan satu instrument yang sering digunakan untuk mengevaluasi persiapan

integrasi TIK dalam pembelajaran, yaitu rubrik yang dikembangkan oleh Britten

dan Cassady pada tahun 2005 yang dikenal dengan nama Technology Integration

Assessment Instrument (TIAI) dan telah direvisi oleh Haris, Grandgenett dan

Hofer (2010). Selanjutnya dalam buku ini rubrik TIAI diterjemahkan menjadi

Rubrik Penilaian Integrasi TIK pada kurikulum atu rencana pembelajaran. Namun

demikian, istilah tersebut tidak menghasilkan akronim yang mudah untuk diingat

sehingga istilah TIAI tetap dipergunakan dalam pembahasan selanjutnya.

Rubrik ini digunakan untuk mengukur secara kualitatif kompetensi guru dalam

mengintegrasikan Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) pada kegiatan

pembelajaran yang tampak pada rencana pembelajaran. Dengan kata lain, rubrik

ini digunakan untuk mengukur kompetensi guru dalam merencanakan integrasi

TIK sebagai media pembelajaran dan belum mengukur kompetensi praktik tentang

pemanfaatan TIK sebagai media pembelajaran. Rubrik TIAI pada versi pertama

terdiri dari tujuh komponen, yaitu (1) perencanaan penggunaan TIK, (2) Standar

isi atau jenis TIK, (3) Standar TIK, (4) Diferensiasi, (5) Pemanfaatan TIK untuk

pembelajaran, (6) Pemanfaatan TIK untuk Pengajaran, (7) Pemanfaatan TIK untuk

Asesmen. Namun setelah direvisi, rubrik TIAI diringkas menjadi empat

komponen, yaitu (1) tujuan kurikuler dan pemilihan TIK, (2) strategi

pembelajaran dan pemilihan TIK, (3) tujuan kurikuler, strategi pembelajaran dan

pemilihan TIK, dan (4) keterpaduan (fit) antara tujuan kurikuler, strategi

pembelajaran, materi ajar dengan pemilihan TIK. Hal ini, sebagaimana dijelaskan

oleh Haris, Grandgenett dan Hofer dilakukan untuk memberi bobot keterkaitan

antar komponen dalam TPACK, yaitu komponen pengetahuan tentang teknologi

dan pedagogi (TPK), pengetahuan tentang teknologi dan materi (TCK),

Page 24: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

37

pengetahuan tentang pedagogi dan materi ajar (PCK), serta pengetahuan tentang

pedagogi, materi ajar dan teknologi (TPACK). Di samping itu, dalam rubrik

tersebut juga dimasukkan pengukuran keterkaitan antara tujuan instruksional

dengan teknologi. Rubrik TIAI versi adaptasi dapat dilihat pada lampiran.

Rubrik penilaian TIAI telah dibakukan oleh para pengembangnya melalui

serangkaian pengujian kualitatif maupun empiris kuantitatif. Pengujian kualitatif

dilakukan dengan cara meminta masukan atau feedback dari sejumlah guru yang

telah mempraktikkan pemanfaatan TIK dalam kegiatan pembelajaran. Dalam hal

ini, mereka diundang pada diskusi terpumpun (Focus Group Discussion) untuk

mempelajari lebih lanjut tentang tata cara menggunakan TIAI sebelum mereka

diminta mempraktekkan penggunaan rubrik TIAI untuk mengevaluasi rencana

pembelajaran milik mereka sendiri. Di lain pihak, pengujian secara kuantitatif

dilaporkan untuk mendapatkan hasil koefisien reliabilitas inter-rater 0,857,

reliabilitas konsistensi internal Alpha Cronbach 0,911, dan reliabilitas test-and-

retest 0,87. Validitas yang diuji dengan menggunakan interclass correlation

menghasilkan koefisien kesesuaian sebesar 84,1%. Uraian tentang pembakuan

rubrik TIAI tersebut memberi justifikasi bahwa instrument TIAI layak dijadikan

pedoman untuk mengevaluasi kualitas kompetensi guru dalam merencanakan

integrasi TIK dalam pembelajaran.

Validasi rubrik TIAI versi Bahasa Indonesia hasil adaptasi untuk disesuaikan

dengan situasi di Indonesia telah dilakukan namun baru pada tahap pengujian

empiris sederhana untuk mengukur tingkat validitas muka (face validity) dan

reliabilitas test-and-retest. Rubrik TIAI versi Bahasa Indonesia dapat dilihat di

lampiran 1.

2) Rubrik Pengamatan Kegiatan Pembelajaran

Salah satu rubrik pengamatan tindakan guru dalam mengaplikasikan TPACK

dalam proses belajar-mengajar yang dibahas dalam bagian ini adalah rubrik yang

dikembangkan oleh Hofer, Grandgenett, Harris dan Swan yang diberi nama

TPACK-based observation rubric (Hofer, Grandgenett, Harris, & Swan, 2011).

Bila dicermati, para pengembang rubrik ini adalah juga para pengembang rubrik

TIAI yang telah diuraikan pada bagian sebelumnya, kecuali satu orang tambahan,

yaitu Kathy Swan. Selanjutnya untuk mengetahui kaitan kedua instrument tersebut,

berikut dipaparkan perbandingan tentang kegunaan serta pengujiannya (Tabel 2).

Page 25: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

38

Tabel 2. Perbandingan Rubrik TIAI dan Rubrik Pengamatan Tindakan

No

Aspek Rubrik TIAI Rubrik Pengamatan Tindakan

1 Kegunaan Mengukur kompetensi guru dalam merencanakan pengintegrasian TIK dalam pembelajaran.

Mengukur kompetensi guru dalam implementasi pengintegrasian teknologi dalam pembelajaran

2 Uji Validitas Melibatkan 6 orang ahli TPACK dan 6 orang guru yang berpengalaman tentang TPACK

Melibatkan 7 orang peneliti TPACK dan 12 guru senior yang berepengalaman mengintegrasikan teknologi dalam pembelajaran.

3 Sumber data Lima belas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).

Dua belas buah rekaman video proses pembelajaran

4 Jenis Validitas yang diuji

Validitas Konstruk dan Validitas Muka

Validitas Konstruk dan Validitas Muka

5 Uji Reliabilitas Tidak disebutkan Melibatkan 12 orang guru yang berpengalaman mengintegrasikan TIK dalam pembelajaran.

6 Tenik pengujian reliabilitas

1) Inter-rater reliability, 2) Internal Consistency, 3) test-retest.

1) Inter-rater reliabilitas, 2) Internal Consistency, 3) test-retest.

7 Hasil Uji Reliabilitas

1. Inter-rater reliablity yakni (a) Korelasi inter-class (0,857); (b) score agreement procedure (84,1%). 2. Internal Consistency Cronbach Alpha (0,911), 3. Test-retest (87%).

1. Inter-rater reliablity yakni ( a) Korelasi inter-class (0,802), (b) score agreement procedure (90,8%). 2. Internal Consistency Cronbach Alpha (0,914), 3. Test-retest (93,9%).

Rubrik pengamatan tindakan juga telah dibakukan oleh para pengembangnya

melalui uji panel pakar dan uji empiris. Sebagaimana tampak pada Table 2, tujuh

pakar ahli dalam bidang TPACK dimintai pendapat dan feed-back dan mereka

sepakat menyatakan bahwa rubrik ini telah memenuhi kualitas validitas konstruk

(construct validity) dan juga validitas muka (face validity). Sementara itu,

reliabilitasnya diuji dengan pengujian Korelasi Intrakelas (Intraclass Correlation)

dan menghasilkan koefisein (0,802) dan nilai kesepakatan antar pakar (score

agreement) sebesar 90,8%. Uji reliabilitas dengan Teknik konsistensi internal

(Internal Consistency) menghasilkan koefisien Cronbach Alpha sebesar 0,914.

Sementara itu, reliabilitas test-and-retest menghasilkan koefisien sebesar 93,9%.

Hasil pengujian ini menunjukkan bahwa rubrik observasi ini dapat dinyatakan

Page 26: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

39

valid dan reliable untuk mengukur kompetensi guru dalam mengintegrasikan TIK

dalam kegiatan pembelajaran. Sejauh ini, Rubrik Pengamatan Tindakan belum

dipublikasikan secara utuh oleh para pengembangnya. Namun penjelasan tentang

aktivitas pembelajaran berbasis TPACK dalam dipahami lebih jauh pada laman

(http://activitytypes.wm.edu/).

3) Technology Proficiency Self-assessment

Technology Proficiency Self-assessment (TPSA) adalah alat ukur atau instrument

berupa kuesioner yang dikembangkan pertama kali oleh Ropp pada tahun 1999

untuk mengukur keyakinan guru tentang kemampuannya dalam kompetensi (self-

efficacy) terkait pemanfaatan TIK dalam pembelajaran (Gençtürk, Gökçek, &

Günes, 2010). Selanjutnya, kuesioner TPSA disempurnakan oleh Rhonda

Christensen dan Gerald Knezet pada tahun 2014 (Christensen & Knezek, 2014).

Pada awalnya kuesioner TPSA terdiri dari 20 butir yang dikelompokkan menjadi

empat komponen kompetensi TIK, yaitu kompetensi yang berkaitan dengan (1)

email, (2) world wide web (www), (3) aplikasi terintegrasi, dan (4) pemanfaatan

TIK dalam pembelajaran. Dalam perkembangan dan penyempurnaan selanjutnya

peneliti menambah 14 butir baru sehingga jumlah keseluruhan butir kuesioner

menjadi 34. Tambahan butir-butir baru tersebut dimaksudkan untuk menyesuaikan

dengan perkembangan TIK, khususnya terkait dengan teknologi sosial media dan

telepon seluler yang waktu itu belum muncul. Walaupun jumlah butirnya

bertambah, jumlah kelompok komponennya dipertahankan tetap sama seperti

semula.

Dalam instrumen ini, responden diminta menanggapi atau menjawab sesuai

dengan keyakinannya masing-masing terhadap kompetensi tentang TIK pada tiap

butir kuesioner. Kompetensi tersebut dinyatakan dengan kata kerja dan ditulis

pada tiap awal pernyataan butir. Untuk memandu seluruh butir, di awal kuesioner

ditulis pernyataan umum berupa teks rumpang yang terkait dengan kompetensi

pada tiap butir. Pernyataan awal tersebut berbunyi, ‘Saya merasa yakin bahwa

saya mampu memanfaatkan Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) tentang hal-

hal berikut ini: …’ Terjemahan adaptasi dari pernyataan aslinya, ‘I feel confident I

could …. . Pada tiap butir kuesioner terdapat lima alternatif pilihan jawaban

berupa persetujuan dan/atau ketidaksetujuan dengan skala 1 untuk pilihan ‘sangat

tidak setuju’ (strongly disagree) dan skala 5 untuk pilihan ‘sangat setuju’ (strongly

agree).

Page 27: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

40

Kuesioner TPSA telah dibakukan atau distandarisasi oleh pengembangnya melalui

serangkaian pengujian empiris dan dinyatakan bahwa instrumen ini dapat dan

layak dipakai untuk mengukur kompetensi guru tentang pengintegrasian TIK

dalam pembelajaran. Uji validitas konstruk menyatakan bahwa semua butir

memiliki factor loading > 0,50 sehingga dinyatakan valid sedangkan uji

reliabilitas konsistensi internal menghasilkan koefisien Cronbach-Alpha untuk 20

butir (TPSA versi 1) sebesar 0,93. Hasil untuk 14 butir tambahan menghasilkan

koefisien Cronbach-Alpha berturut-turut (1) dimensi email = 0,85, (2) dimensi

www = 0,87, (3) dimensi integrasi aplikasi = 0,81, dan (4) dimensi pemanfaatan

TIK dalam pembelajaran 0,84. Hal ini dapat disimpulkan bahwa kuesioner TPSA

memiliki tingkat reliabilitas tinggi. Kuesioner TPSA versi Bahasa Indonesia

dilampirkan pada bagian akhir buku ini agar dapat dimanfaatkan untuk mengukur

keyakinan para guru tentang kompetensinya dalam hal TPACK. Uji validitas dan

reliabilitas TPSA versi Indonesia sudah dilakukan walaupun baru pada tahap uji

sederhana (Lampiran 3).

Berikut sekilas uraian singkat tentang langkah dan prosedur yang ditempuh dalam

melakukan adaptasi Kuesioner TPSA. Pertama, kuesioner TPSA yang telah

disempurnakan yang terdiri dari 34 butir (versi orisinil dalam Bahasa Inggris)

diberikan kepada tiga orang ahli bidang Teknologi Pendidikan. Tiga buah

pertanyaan tentang kuesioner TPSA diberikan kepada ketiga ahli tersebut yaitu (1)

apakah butir-butir kuesioner TPSA telah mewakili serta menggambarkan

kompetensi TIK dalam pembelajaran, (2) apakah pengelompokan butir-butir

pernyataan dalam kuesioner telah sesuai, (3) apakah penyebutan contoh pada

beberapa butir telah memadai. Kedua, penerjemahan yang dilakukan setelah

kuesioner tersebut mendapatkan masukan dari tiga orang ahli bidang Teknologi

Pendidikan. Penerjemahan dilakukan sendiri oleh penulis. Ketiga kuesioner TPSA

versi Bahasa Indonesia kemudian diberikan kepada tiga orang pakar tersebut

untuk mendapatkan komentar dan saran dari mereka.

Dalam proses penerjemahannya, semua unsur yang ada pada kuesioner TPSA

diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, yaitu butir-butir TPSA yang berjumlah

34 dan pernyataan pengantar (leading statement) yang dijadikan dasar oleh para

responden untuk memberikan tanggapan atas butir-butir tersebut. Pernyataan

pengantar dalam Bahasa Inggris ‘I feel confident I could ….’ diterjemahkan secara

Page 28: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam

41

kontekstual menjadi ‘Saya merasa yakin bahwa saya mampu memanfaatkan

Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) tentang hal-hal berikut ini …’.

Di samping itu, dalam penerjemahan adaptasi ini, beberapa istilah baku yang telah

umum digunakan dalam TIK, misalnya kata-kata email, home page, podcasts,

audio books, dan bookmarks tidak diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia.

Sedangkan beberapa kata lainnya yang juga dikategorikan sebagai istilah baku dan

umum dalam TIK namun bila diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia

diperkirakan dapat menimbulkan kendala maka yang dilakukan dalam

penerjamahan adaptasi ini adalah menerjemahkan kata-kata tersebut dan juga

menuliskan kata aslinya langsung setelah kata kata tersebut misalnya kata

‘subscribe’ diterjemahkan dengan kata ‘mendaftar’ (subscribe); kata ‘search

engine’ diterjemahkan ‘mesin pencari tautan’ (search engine). Hal ini dilakukan

atas saran para ahli yang dimintai pendapatnya dalam proses validasi dan adaptasi

TPSAi.

Daftar Pustaka

Christensen, R., & Knezek, G. (2014). The Technology Proficiency Self-Assessment Questionnaire ( TPSA ): Evolution of a Self-Efficacy Measure for Technology Integration, 311–318. Retrieved from http://creativecommons.org/licenses/by-nc-nd/3.0/

Gençtürk, E., Gökçek, T., & Günes, G. (2010). Reliability and validity study of the technology proficiency self-assessment scale. Procedia Social and Behavioral Sciences, 2, 2863–2867. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2010.03.429

Harris, J., Grandgenett, N., & Hofer, M. J. (2010). Testing a TPACK-Based Technology Integration Assessment Rubric.

Hofer, M. J., Grandgenett, N., Harris, J., & Swan, K. (2011). Testing a TPACK-Based Technology Integration Observation Rubric Testing a TPACK-Based Technology Integration Observation Instrument.

Schmidt, D. A., Thompson, A. D., Koehler, M. J., & Shin, T. S. (2009). Technological Pedagogical Content Knowledge ( TPACK ): The Development and Validation of an Assessment Instrument for Preservice Teachers. JRTE, 42(2), 123–149.

Page 29: PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS TEORI DAN PRAKTIKsipeg.unj.ac.id/repository/upload/peerreview/C.1_.b_.2... · 2020. 7. 6. · Knowledge), mengenal aplikasi yang dapat digunakan dalam