ON THIS DAY 10.22 WIB Port-au-Prince, Haiti 1935 Permainan ... filedalam sistem ekonomi yang...

1
1935 Permainan Monopoli Diproduksi secara Luas MONOPOLI merupakan salah satu permainan papan yang paling terkenal di dunia. Tujuan permainan ini adalah menguasai semua petak di atas papan melalui pembelian, penyewaan, dan pertukaran properti dalam sistem ekonomi yang disederhanakan. Setiap pemain melemparkan dadu secara bergiliran untuk memindahkan bidaknya. Apabila mendarat di petak yang belum dimiliki pemain lain, ia dapat membeli petak itu sesuai dengan harga yang tertera. Jika petak itu sudah dibeli pemain lain terlebih dahulu, ia harus membayar uang sewa yang jumlahnya juga sudah ditetapkan kepada pemain tersebut. Sebelumnya, sudah ada permainan yang serupa dengan monopoli, di antaranya The Landlord’s Game yang diciptakan oleh Elizabeth Magie. Selain melalui penjualan, permainan ini juga tersebar dari mulut ke mulut dengan variasi-variasi lain yang mulai berkembang. Salah satunya yang disebut auction monopoly atau kemudian disingkat monopoly. Permainan ini kemudian dipelajari Charles Darrow dan dipatenkan serta dijual kepada Parker Brothers sebagai penemuannya sendiri. Parker mulai memproduksi permainan ini secara luas pada 5 November 1935. 1940 Franklin Delano Roosevelt Terpilih Lagi FRANKLIN Delano Roosevelt, yang lebih dikenal dengan inisial FDR, adalah presiden ke-32 Amerika Serikat. Secara keseluruhan, ia terpilih sebanyak empat kali dalam pemilihan presiden. Franklin D Roosevelt menjabat presiden sejak 1933 sampai 1945. Ia satu-satunya presiden Amerika Serikat yang terpilih lebih dari dua kali masa jabatan. Franklin D Roosevelt menjadi figur sentral abad ke-20, khususnya selama Perang Dunia II dan krisis ekonomi dunia. Pada 1930-an, ketika terjadi krisis ekonomi hebat pasca-Perang Dunia II, ia mencanangkan program New Deal. New Deal memiliki beberapa tujuan penting, antara lain membantu mereka yang tidak memiliki pekerjaan, pemulihan ekonomi, dan pembaruan sistem perbankan dan ekonomi. Salah satu warisan penting dari pemerintahan Franklin D Roosevelt adalah sistem keamanan sosial. 5 November l bbc | history |*| Tim Riset MI K ECEMASAN mende- ra jutaan warga Haiti yang tinggal di tenda- tenda pengungsian menyusul per ingatan pemerintah soal kedatangan badai Tomas dalam waktu dekat. Selama hampir 10 bulan warga terpaksa menem- pati tenda-tenda sederhana ber- atapkan terpal plastik karena rumah mereka hancur akibat gempa bumi 12 Januari. Kondisi ini diperparah de- ngan buruknya komitmen pemerintah untuk mengatasi wabah kolera yang menewas- kan ratusan orang dan lamban- nya proses rekonstruksi pas- cagempa. Pemerintah mengatakan ada lebih dari 1.000 tenda yang kini dihuni warga. Jika mereka tidak segera mencari tempat tinggal yang aman, angin kencang bisa memorak-porandakan tenda- tenda tersebut. “Kami menggunakan radio untuk memberi tahu ancaman badai Tomas dan memerintah- kan warga agar meninggalkan tenda-tenda pengungsian. Jika mereka tidak tahu lagi ke mana harus pergi karena rumah me- reka rusak, mereka bisa tinggal di rumah saudara atau teman,” ujar petugas Departemen Per- lindungan Warga Sipil Nadia Lochard. Badan Koordinasi Urusan Kemanusiaan PBB menegas- kan pemerintah harus segera mendata gedung-gedung yang bisa menjadi tempat tinggal se- mentara bagi para pengungsi selama badai Tomas melanda Haiti. Di sisi lain, jumlah korban tewas terserang wabah kolera di Haiti meningkat tajam. Ha- nya dalam waktu lima hari total korban meninggal bertambah 105 orang, menjadi 442 orang. “Kami menemukan data baru bahwa pasien yang terjangkit kolera melonjak 40%,” ujar ketua tim Pusat Pengawasan Penyakit AS di Haiti, Jordan Tappero, seperti dikutip BBC. Para dokter dan relawan me- dis mengingatkan, hujan lebat yang menyertai badai Tomas bisa membanjiri instalasi sani- tasi dan mengontaminasi air minum. Menteri Kesehatan Hai ti Jocelyn Pierre Louis mengungkapkan sekitar 2.000 orang dirawat di rumah sakit karena positif terinfeksi wabah mematikan itu sejak Sabtu. Hingga kemarin, pemerintah Haiti menemukan sekitar 6.742 kasus kolera. Buruknya sanitasi dan mi- nimnya air bersih di tempat pengungsian dituding sebagai penyebab kembali merebaknya kolera di Haiti. (Mps/AP/I-1) Jagat | 11 ON THIS DAY ON THIS DAY JUMAT, 5 NOVEMBER 2010 | MEDIA INDONESIA KOALISI berkuasa di Malay- sia merayakan kemenangan impresif pada dua pemilu se- la, kemarin. Kemenangan itu menjadi fakta nyata bahwa du- kungan terhadap oposisi telah memudar. Sebaliknya, kemenangan itu memberi semangat baru bagi PM Najib Razak untuk memin- ta dilaksanakannya pemilu lebih awal. Karena, hasil itu membuat moral koalisi Barisan Nasional--yang sedang habis- habisan meraih dukungan pub- lik--meningkat. Pada pemilu 2008, koalisi itu kehilangan lebih dari sepertiga kursinya di parlemen, meskipun akhirnya tetap berkuasa. Dalam dua pemilu sela, ke- marin, Barisan Nasional meraih satu kursi di Sabah. Satu kursi lainnya diraih di Kelantan yang sebelumnya diduduki oposisi pimpinan Anwar Ibrahim. Pemilu selanjutnya belum akan digelar hingga pertengah- an 2013. Namun, analis mem- prediksi Najib akan meminta pemilu dipercepat secara men- dadak. (Yan/AP/I-2) AP/LAI SENG SIN 20.25 WIB Kuala Lumpur Koalisi Berkuasa Menangi Pemilu Sela MENYAMBUT BADAI TOMAS: Pengungsi korban gempa Haiti memperbaiki tenda untuk mempersiapkan datangnya badai Tomas di pengungsian Corail, Port-au-Prince, Rabu (3/11). REUTERS/EDUARDO MUNOZ WIKIMEDIA.ORG AP/HASBRO Ancaman Badai Tomas Membuat Warga Haiti Frustrasi Port-au-Prince, Haiti 10.22 WIB

Transcript of ON THIS DAY 10.22 WIB Port-au-Prince, Haiti 1935 Permainan ... filedalam sistem ekonomi yang...

1935 Permainan Monopoli Diproduksi secara Luas

MONOPOLI merupakan salah satu permainan papan yang paling terkenal di dunia. Tujuan permainan ini adalah menguasai semua petak di atas papan melalui pembelian, penyewaan, dan pertukaran properti dalam sistem ekonomi yang disederhanakan.

Setiap pemain melemparkan dadu secara

bergiliran untuk memindahkan bidaknya. Apabila mendarat di petak yang belum dimiliki pemain lain, ia dapat membeli petak itu sesuai dengan harga yang tertera. Jika petak itu sudah dibeli pemain lain terlebih dahulu, ia harus membayar uang sewa yang jumlahnya juga sudah ditetapkan kepada pemain tersebut.

Sebelumnya, sudah ada permainan yang serupa dengan monopoli, di antaranya The Landlord’s Game yang diciptakan oleh Elizabeth Magie.

Selain melalui penjualan, permainan ini juga tersebar dari mulut ke mulut dengan variasi-variasi lain yang mulai berkembang. Salah satunya yang disebut auction monopoly atau kemudian disingkat monopoly. Permainan ini kemudian dipelajari Charles Darrow dan dipatenkan serta dijual kepada Parker Brothers sebagai penemuannya sendiri. Parker mulai memproduksi permainan ini secara luas pada 5 November 1935.

1940 Franklin Delano Roosevelt Terpilih Lagi

FRANKLIN Delano Roosevelt, yang lebih dikenal dengan inisial FDR, adalah presiden ke-32 Amerika Serikat. Secara keseluruhan, ia terpilih sebanyak empat kali dalam pemilihan presiden. Franklin D Roosevelt menjabat presiden sejak 1933 sampai 1945.

Ia satu-satunya presiden Amerika Serikat yang terpilih lebih dari dua kali masa jabatan. Franklin D Roosevelt menjadi figur sentral abad ke-20, khususnya selama Perang Dunia II dan krisis ekonomi dunia.

Pada 1930-an, ketika terjadi krisis ekonomi hebat pasca-Perang Dunia II, ia mencanangkan program New Deal. New Deal memiliki beberapa tujuan penting, antara lain membantu mereka yang tidak memiliki pekerjaan, pemulihan ekonomi, dan pembaruan sistem perbankan dan ekonomi. Salah satu warisan penting dari pemerintahan Franklin D Roosevelt adalah sistem keamanan sosial.

5 November l bbc | history |*| Tim Riset MI

KECEMASAN mende-ra jutaan warga Haiti yang tinggal di tenda-

tenda pengungsian menyusul per ingatan pemerintah soal ke da tangan badai Tomas dalam waktu dekat. Selama hampir 10 bulan warga terpaksa menem-pati tenda-tenda sederhana ber-a tapkan terpal plastik karena rumah mereka hancur akibat gempa bumi 12 Januari.

Kondisi ini diperparah de-ngan buruknya komitmen pe merintah untuk mengatasi wabah kolera yang menewas-kan ratusan orang dan lamban-ny a proses rekonstruksi pas-cagempa.

Pemerintah mengatakan ada lebih dari 1.000 tenda yang kini dihuni warga. Jika mereka tidak segera mencari tempat tinggal yang aman, angin kencang bisa memorak-porandakan tenda-tenda tersebut.

“Kami menggunakan radio untuk memberi tahu ancaman badai Tomas dan memerintah-kan warga agar meninggalkan tenda-tenda pengungsian. Jika mereka tidak tahu lagi ke mana harus pergi karena rumah me-reka rusak, mereka bisa tinggal di rumah saudara atau teman,” ujar petugas Departemen Per-lindungan Warga Sipil Nadia Lochard.

Badan Koordinasi Urusan Ke manusiaan PBB menegas-kan pemerintah harus segera

men data gedung-gedung yang bisa menjadi tempat tinggal se-mentara bagi para pengungsi selama badai Tomas melanda Haiti.

Di sisi lain, jumlah korban tewas terserang wabah kolera di Haiti meningkat tajam. Ha-nya dalam waktu lima hari total korban meninggal bertambah 105 orang, menjadi 442 orang.

“Kami menemukan data baru

bahwa pasien yang terjangkit kolera melonjak 40%,” ujar ke tua tim Pusat Pengawasan Pe nyakit AS di Haiti, Jordan Tap pero, seperti dikutip BBC.

Para dokter dan relawan me -dis mengingatkan, hujan lebat yang menyertai badai Tomas bisa membanjiri instalasi sani-ta si dan mengontaminasi air minum. Menteri Kesehatan Hai ti Jocelyn Pierre Louis

meng ungkapkan sekitar 2.000 orang dirawat di rumah sakit karena positif terinfeksi wabah mematikan itu sejak Sabtu. Hing ga kemarin, pemerintah Hai ti menemukan sekitar 6.742 kasus kolera.

Buruknya sanitasi dan mi-nim nya air bersih di tempat peng ungsian dituding sebagai penyebab kembali merebaknya kolera di Haiti. (Mps/AP/I-1)

Jagat | 11

ON THIS DAYON THIS DAY

JUMAT, 5 NOVEMBER 2010 | MEDIA INDONESIA

KOALISI berkuasa di Malay-sia merayakan kemenangan im presif pada dua pemilu se-la, kemarin. Kemenangan itu menjadi fakta nyata bahwa du-kungan terhadap oposisi telah memudar.

Sebaliknya, kemenangan itu memberi semangat baru bagi PM Najib Razak untuk memin-ta dilaksanakannya pemilu le bih awal. Karena, hasil itu mem buat moral koalisi Barisan Nasional--yang sedang habis-ha bisan meraih dukungan pub-lik--meningkat. Pada pe milu 2008, koalisi itu kehilangan lebih dari sepertiga kursinya di parlemen, meskipun akhirnya tetap berkuasa.

Dalam dua pemilu sela, ke-marin, Barisan Nasional meraih satu kursi di Sabah. Satu kursi lainnya diraih di Kelantan yang sebelumnya diduduki oposisi pimpinan Anwar Ibrahim.

Pemilu selanjutnya belum akan digelar hingga per tengah-an 2013. Namun, ana lis mem-pre diksi Najib akan meminta pe milu dipercepat secara men-dadak. (Yan/AP/I-2)

AP/LAI SENG SIN

20.25 WIB Kuala Lumpur

Koalisi Berkuasa Menangi Pemilu Sela

MENYAMBUT BADAI TOMAS: Pengungsi korban gempa Haiti memperbaiki tenda untuk mempersiapkan datangnya badai Tomas di pengungsian Corail, Port-au-Prince, Rabu (3/11).

REUTERS/EDUARDO MUNOZ

WIKIMEDIA.ORG

AP/HASBRO

Ancaman Badai TomasMembuat Warga Haiti Frustrasi

Port-au-Prince, Haiti10.22 WIB