Makalah Reforming Bab 1

3
BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG Minyak bumi merupakan energi yang tak terbarukan. Beberapa teori menyatakan bahwa minyak bumi berasal dari mikro organisme yang mengalami perubahan komposisi dan struktur karena proses biokimia di bawah pengaruh tekanan dan suhu tertentu dalam rentang waktu yang sangat panjang sehingga butuh waktu yang lama untuk bisa terbentuk kembali. Sementara itu tingginya tingkat ketergantungan masyarakat dunia pada minyak bumi. Mendorong eksplorasi yang besar-besaran sehingga menyebabkan cepat habisnya cadangan minyak bumi. Minyak bumi memiliki peran penting dalam kehidupan kita. Ia digunakan untuk bahan bakar dan bahan baku industri kimia. Kendaraan bermotor yang lalu lalang di jalan menggunakan bahan bakar hasil olahan minyak bumi. Minyak bumi dan turunannya digunakan untuk membuat obay- obatna, pupuk, pelengkapan makan, plastik, bahan bangunan, cat, pakaian, dan untuk pembangkit listrik. Minyak bumi dan gas alam merupakan senyawa hidrokarbon. Rantai karbon yang menyusun minyak bumi dan gas alam memiliki jenis yang beragam dan tentunya dengan sifat dan karakteristik masing-masing. Sifat dan karakteristik dasar minyak bumi inilah yang menentukan 1

description

reforming

Transcript of Makalah Reforming Bab 1

Page 1: Makalah Reforming Bab 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Minyak bumi merupakan energi yang tak terbarukan. Beberapa teori

menyatakan bahwa minyak bumi berasal dari mikro organisme yang mengalami

perubahan komposisi dan struktur karena proses biokimia di bawah pengaruh tekanan

dan suhu tertentu dalam rentang waktu yang sangat panjang sehingga butuh waktu

yang lama untuk bisa terbentuk kembali. Sementara itu tingginya tingkat

ketergantungan masyarakat dunia pada minyak bumi. Mendorong eksplorasi yang

besar-besaran sehingga menyebabkan cepat habisnya cadangan minyak bumi.

Minyak bumi memiliki peran penting dalam kehidupan kita. Ia digunakan

untuk bahan bakar dan bahan baku industri kimia. Kendaraan bermotor yang lalu

lalang di jalan menggunakan bahan bakar hasil olahan minyak bumi. Minyak bumi

dan turunannya digunakan untuk membuat obay-obatna, pupuk, pelengkapan makan,

plastik, bahan bangunan, cat, pakaian, dan untuk pembangkit listrik.

Minyak bumi dan gas alam merupakan senyawa hidrokarbon. Rantai karbon

yang menyusun minyak bumi dan gas alam memiliki jenis yang beragam dan tentunya

dengan sifat dan karakteristik masing-masing. Sifat dan karakteristik dasar minyak

bumi inilah yang menentukan perlakuan selanjutnya bagi minyak bumi itu sendiri

pada pengolahannya. Hal ini juga akan mempengaruhi produk yang dihasilkan dari

pengolahan minyak tersebut.

Sumber Hidrokarbon uama di alam adalah minyak bumi penggunaan minyak

bumi sangat luas, terutama bahan bakar dan juga bahan baku di industri petrokimia.

Bagaimana sebenarnya proses pembentukan minyak dan gas alam serta pengolahan

sampai jadi produk yang berguna? Minyak mentah mengandung berbagai senyawa

hidrokarbon dengan berbagai sifat fisiknya. Untuk memperoleh materi-materi yang

berkualitas baik dan sesuai dengan kebutuhan, perlu dilakukan tahapan pengolahan

minyak mentah yang meliputi proses distilasi, cracking, reforming, polimerisasi,

treating, dan blending.

1

Page 2: Makalah Reforming Bab 1

2

1.2 RUMUSAN MASALAH

Adapun rumusan masalah yang dibahas dalam makalah ini adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana proses pengolahan minyak bumi?

2. Apa yang dimaksud dengan reforming pada minyak bumi dan proses

reforming?

3. Bagaimana proses thermal reforming dan catalityc reforming pada minyak

bumi?

1.3 TUJUAN

Tujuan dari penulisan makalah ini adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui pengolahan proses dari minyak bumi

2. Dapat memahami proses reforming pada minyak bumi

1.4 MANFAAT

Adapun manfaaat dari pembuatan makalah ini adalah dengan mengatahui

pembahasan mengenai proses pengolahan minyak bumi khususnya reforming process,

kita dapat memahami bagaimana proses reforming yang ada pada minyak bumi.