Makalah PIDATO

13
BAB 1 PENDAHULUAN I.I Latar belakang Pidato merupakan suatu bentuk perbuatan berbicara dalam situasi tertentu dan dengan pendengar tertentu pula. Pidato merupakan salah satu bentuk komunikasi lisan. Oleh sebab itu, unsur-unsur yang berupa intonasi (tempo, tekanan, dan panjang pendek ucapan), gerak-gerik, dan mimik merupakan faktor-faktor yang sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pidato. Pidato berbeda dengan ceramah. Perbedaan tersebut antara lain: Pidato • Pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak. • Pembawa pidato tidak diwajibkan mengarahkan audiens untuk memahami sungguh- sungguh masalah yang disampaikan. • Tidak ditindaklanjuti dengan tanya jawab. • Lebih bersifat umum Ceramah • Pidato oleh seseorang dihadapan banyak pendengar yang membicarakan suatu hal, pengetahuan, dan sebagainya. • Pembawa pidato berkewajiban mengarahkan audiens untuk memahami sungguh-sungguh masalah yang disampaikan. • Diakhiri dengan tanya jawab. • Lebih bersifat khusus Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 1

Transcript of Makalah PIDATO

Page 1: Makalah PIDATO

BAB 1

PENDAHULUAN

I.I Latar belakang

Pidato merupakan suatu bentuk perbuatan berbicara dalam situasi

tertentu dan dengan pendengar tertentu pula. Pidato merupakan salah

satu bentuk komunikasi lisan. Oleh sebab itu, unsur-unsur yang

berupa intonasi (tempo, tekanan, dan panjang pendek ucapan), gerak-

gerik, dan mimik merupakan faktor-faktor yang sangat berpengaruh

terhadap keberhasilan pidato. Pidato berbeda dengan ceramah.

Perbedaan tersebut antara lain:

Pidato

• Pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan

kepada orang banyak.

• Pembawa pidato tidak diwajibkan mengarahkan audiens untuk

memahami sungguh- sungguh masalah yang disampaikan.

• Tidak ditindaklanjuti dengan tanya jawab.

• Lebih bersifat umum

Ceramah

• Pidato oleh seseorang dihadapan banyak pendengar yang

membicarakan suatu hal, pengetahuan, dan sebagainya.

• Pembawa pidato berkewajiban mengarahkan audiens untuk

memahami sungguh-sungguh masalah yang disampaikan.

• Diakhiri dengan tanya jawab.

• Lebih bersifat khusus

I.II Tujuan

Pidato umumnya melakukan satu atau beberapa hal berikut ini :

1. Mempengaruhi orang lain agar mau mengikuti kemauan kita dengan suka rela.

2. Memberi suatu pemahaman atau informasi pada orang lain.

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 1

Page 2: Makalah PIDATO

3. Membuat orang lain senang dengan pidato yang menghibur sehingga orang lain senang dan

puas dengan ucapan yang kita sampaikan

BAB II

PEMBAHASAN

Pengertian Pidato

Pidato merupakan suatu bentuk perbuatan berbicara dalam

situasi tertentu dan dengan pendengar tertentu pula. Pidato

merupakan salah satu bentuk komunikasi lisan. Oleh sebab itu,

unsur-unsur yang berupa intonasi (tempo, tekanan, dan panjang

pendek ucapan), gerak-gerik, dan mimik merupakan faktor-faktor

yang sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pidato. Pidato

berbeda dengan ceramah. Perbedaan tersebut antara lain:

Pidato

• Pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan

kepada orang banyak.

• Pembawa pidato tidak diwajibkan mengarahkan audiens untuk

memahami sungguh-sungguh masalah yang disampaikan.

• Tidak ditindaklanjuti dengan tanya jawab.

• Lebih bersifat umum

Ceramah

• Pidato oleh seseorang dihadapan banyak pendengar yang

membicarakan suatu hal, pengetahuan, dan sebagainya.

• Pembawa pidato berkewajiban mengarahkan audiens untuk

memahami sungguh-sungguh masalah yang disampaikan.

• Diakhiri dengan tanya jawab.

• Lebih bersifat khusus.

Jenis-Jenis Pidato

Berdasarkan pada sifat dari isi pidato, pidato dapat dibedakan

menjadi :

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 2

Page 3: Makalah PIDATO

a. Pidato Pembukaan, adalah pidato singkat yang dibawakan oleh

pembaca acara atau mc.

b. Pidato pengarahan adalah pdato untuk mengarahkan pada suatu

pertemuan.

c. Pidato Sambutan, yaitu merupakan pidato yang disampaikan

pada suatu acara kegiatan atau peristiwa tertentu yang dapat

dilakukan oleh beberapa orang dengan waktu yang terbatas secara

bergantian.

d. Pidato Peresmian, adalah pidato yang dilakukan oleh orang yang

berpengaruh untuk meresmikan sesuatu.

e. Pidato Laporan, yakni pidato yang isinya adalah melaporkan

suatu tugas atau kegiatan.

f. Pidato Pertanggungjawaban, adalah pidato yang berisi suatu

laporan pertanggungjawaban.

Kerangka pidato

Secara garis besar, kerangka pidato dibagi menjadi 3 bagian, yaitu

* Pendahuluan / Pembuka

Pendahuluan / pembuka bertujuan untuk mempersiapkan

pendengar pada pokok permasalahan yang hendak dikemukakan.

Pendahuluan berisi sapaan kepada pendengar, ucapan syukur, dan

latar belakang masalah.

* Isi

Bagian isi berisi gagasan pokok atau materi yang hendak

disampaikan.

* Penutup

Berisi rangkuman, seruan, maupun penegasan kembali. Penutup

berupa kesimpulan, saran, dan ucapan terima kasih.

Tujuan Pidato

Ada beberapa macam tujuan pidato, yaitu :

a. Informatif / instruktif

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 3

Page 4: Makalah PIDATO

Pidato informatif bertujuan untuk menyampaikan informasi /

keterangan kepada pendengar. Topik yang tepat antara lain : “cara

bertanam secara hidroponik”.

b. Persuasif

Pidato persuasif bertujuan ingin mengajak / membujuk atau

mempengaruhi kepada pendengar agar mau menerima ajakan

secara sukarela. Contohnya adalah pidato kampanye dan pidato

keagamaan. Topik yang tepat antara lain :

* Toleransi beragama kunci persatuan nasional.

* Menabung untuk masa depan.

c. Argumentatif

Pidato argumentatif bertujuan ingin meyakinkan pendengar. Topik

yang tepat antara lain :

* Pentingnya perkembangan pariwisata.

* Pupuk buatan meningkatkan pendapatan petani.

d. Deskriptif

Pidato deskriptif bertujuan ingin melukiskan / menggambarkan

suatu keadaan. Tema yang tepat antara lain :

* Suasana peringatan sumpah pemuda

e. Rekreatif

Pidato rekreatif bertujuan ingin menggembirakan / menghibur

pendengar. Biasanya terdapat dalam jamuan-jamuan, pesta-pesta,

perayaan-perayaan.

Metode Pidato

Menurut ada tidaknya persiapan sesuai dengan cara yang dilakukan

waktu persiapan ada empat macam pidato, antara lain:

a. Impromptu (serta merta)

Metode ini merupakan pidato yang apabila Anda menghadiri pesta

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 4

Page 5: Makalah PIDATO

dan tiba-tiba dipanggil untuk menyampaikan pidato. Misalnya/, bila

anda menghadiri sebuah acara kumpulan yang diadakan keluarga besar anda, ketika

itu anda baru saja datang dari berpergian jauh ataupun anda baru saja menyelesaikan

kuliah anda, maka biasanya tanpa terlebih dahulu memberi tahu kepada anda.

Biasanya anda disuruh menyampaikan pidato, pidato yang anda lakukan adalah pidato

impromtu. Pidato seperti ini tidak didahului dengan persiapan yang panjang.

Keuntungan :

1) lebih mengungkapkan perasaan pembicara yang sebenarnya, karena

pembicara tidak terlebih dahulu memilkirkan pendapat yang disampaikan

2) gagasan datang secara spontan, sehingga tampak segar dan

hidup

3) memungkinkan Anda terus berpikir

Kerugian :

1) menimbulkan kesimpulan yang mentah

2) mengakibatkan penyampaian tidak lancer

3) gagasan yang disampaikan ngawur

4) demam panggung

b. Manuskrip

Merupakan pidato dengan naskah. Di sini tidak berlaku istilah

‘menyampaikan pidato’ tapi ‘membacakan pidato’. Manuskrip

dibutuhkan oleh tokoh nasional, sebab kesalahan sedikit saja dapat

menimbulkan kekacauan nasional.

Keuntungan :

1) kata-kata dapat dipilih sebaik-baiknya

2) pernyataan dapat dihemat

3) kefasihan bicara dapat dicapai

4) tidak ngawur

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 5

Page 6: Makalah PIDATO

5) manuskrip dapat diperbanyak

Kerugian :

1) komunikasi pendengar akan berkurang karena pembicara tidak

berbicara langsung pada mereka

2) pembicara tidak dapat melihat pendengar dengan baik

3) pembuatannya lebih lama

c. Memoriter

Merupakan pesan pidato ditulis kemudian diingat kata demi kata.

Keuntungan :

1) kata-kata dapat dipilih sebaik-baiknya

2) gerak dan isyarat yang diintegrasikan dengan uraian

Kerugian :

1) komunikasi pendengar akan berkurang karena pembicara beralih

pada usaha untuk mengingat kata-kata

2) memerlukan banyak waktu

d. Ekstemporan

Merupakan pidato sudah dipersiapkan sebelumnya berupa garis

besar dan pokok penunjang pembahasan (supporting points), tetapi

pembicara tidak berusaha mengingatnya kata demi kata.

Keuntungan :

1) komunikasi pembicara dengan pendengar lebih baik

2) pesan dapat fleksibel

Kerugian :

1) kemungkinan menyimpang dari garis besar

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 6

Page 7: Makalah PIDATO

2) kefasihan terhambat karena kesukaran memilih kata-kata

Persiapan sebelum pidato

Ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum berpidato,

yaitu :

a) Menentukan tema dan menyempitkan tema pembicaraan.

Pembicara perlu meyempitkan tema pembicaraan yang

terlalu luas dan disesuaikan dengan kemampuan pembicara

b) Menentukan tujuan pidato. Apakah menyampaikan informasi,

menghibur, atau mempengaruhi pendengar.

c) Menganalisis suasana pendengar. Pembicara harus mengetahui

suasana / medan pidato, di dalam ruangan / di lapangan,

menggunakan pengeras suara / tidak, dilaksanakan pada waktu

siang, sore, atau malam hari, serta usia, pendidikan dan pekerjaan

pendengar.

d) Mempersiapkan dan mengumpulkan bahan. Pembicara dapat

mencari bahan dari buku, artikel, ensiklopedi, wawancara dengan

tokoh, dan lain-lain.

e) Menyusun kerangka. Agar pidato dapt disajikan secara

sistematis, materi pidato harus disusun menjadi kerangka yang

mudah dkembangkan menjadi materi pidato. Kerangka disusun

mulai dari bagian pendahuluan, isi, dan penutup.

f) Mengembangkan kerangka pidato. Kerangka yang sudah disusun

kemudian dkembangkan menjadi materi pidati yang siap disajikan.

g) Latihan dengan suara nyariang. Bahan pidato yang telah

disiapkan perlu dipraktekkan dalam latihan dengan suara nyaring.

Hal ini bertujuan untuk mengetahui dan melatih intonasi, ekspresi,

dan volume suara dengan baik.

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 7

Page 8: Makalah PIDATO

Petunjuk untuk memulai pidato

* Mulailah dengan setenang mungkin.

* Berpikirlah sesuatu yang positif untuk melenyapkan rasa takut.

* Jangan memulai pidato dengan membaca dan terikat pada teks,

tetapi berbicaralah dengan bebas.

* Jangan memulai dengan meminta maaf.

* Berusaha untuk menarik perhatian pendengar dan menciptakan

kontak dengan mereka.

* Bernafaslah dengan sedalam-dalamnya sebelum memulai

berbicara.

* Mulailah berbicara jika seluruh ruangan sudah tenang.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam berpidato

*) Bahan / topik pidato

• Topik pidato harus dikuasai dan diuraikan secara sistematis.

• Sesuai dengan tingkat pendidikan para pendengar.

• Sesuai dengan situasi dan status sosial.

*) Sikap

Harus wajar, tidak dibuat-baut dalam penyampaiannya dan harus

percaya diri.

*) Situasi

Pendengar harus membuat keadaan yang tenang dan sakral.

Teknik penyampaian pidato

* Pidato disampaikan dengan bahasa yang baik dan tidak terlalu

sukar serta

komunikatif.

* Suara pembicara harus jelas.

* Nada suara teratur dan baik (tidak monoton)

* Aksentuasi (penekanan kata-kata penting)’

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 8

Page 9: Makalah PIDATO

Ada 3 bagian penekanan :

Ketepatan pengucapan / lafal

Ketepatan intonasi

Ketepatan isi

* Selingi humor yang tepat suasana

* Kewajaran dan kelancaran / kecepatan saat berbicara

* Pidato disampaikan dengan semangat dan berwibawa

* Bahasa harus baik dan benar

* Penyampaian dibatasi dengan waktu

* Penampilan seperti cara berpakaian yang sopan, harus tenang dan

simpatik.

Cara menarik perhatian

Ada beberapa cara menarik perhatian pendengar, antara lain :

o Kuasai bahan pidato

o Bahan pidato harus menarik sesuai :

a.Tingkat pendidikan dan kebudayaan pendengar

b.Situasi dan kondisi saat pidato

o Perhatikan penampilan lahiriyah dan penampilan kedalam ilmu

pengetahuan

o Usahakan agar pendengar kagum dan yakin akan kemampuan

berbicara

o Perhatikan intonasi yang tidak monoton

o Berpidatolah dengan penuh semangat dan sisipkan dengan humor

o Jangan menggunakan kalimat yang panjang dan berbelit-belit,

tetapi gunakan kalimat yang efektif dan menarik.

o Pandangan harus menyebar keseluruh pendengar

Faktor pendukung dalam pidato

a.Bahasa

- Sopan

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 9

Page 10: Makalah PIDATO

- Tidak menyinggung orang lain

- Komunikatif (mudah dimengerti)

- Sesuai dengan topik audience

b.Situasi / Kondisi

- Gembira / suka

Pidato yang disajikan dapat mengimbangi kegembiraan tanpa

menghilangkan kegembiraan tersebut.

- Sedih / duka

Pidato yang disajikan dapat mengurangi beban / duka pendengar

serta memberikan solusi.

- Perseteruan

Pidato yang disajikan dapat mngurangi ketegangan yang terjadi.

c. Pendengar

-Bila pendengar adalah orang dewasa, maka bahasa yang

digunakan sebaiknya bahasa yang baku dan sopan.

-Bila pendengar adalah remaja, dapat menggunakan bahasa-

bahasa yang lazim digunakan oleh anak muda.

-Bila pendengar adalah ilmuwan, maka dapat menggunakan

bahasa yang berbobot sesuai bidangnya.

d. Pakaian

-Sopan

-Rapi

-Sesuai dengan tema acara

Program Studi Farmasi Universitas Pakuan Page 10