Makalah Miniature Tesla Coil

15
LAPORAN PRAKTIKUM LABOR FISIKA SEKOLAH MINIATURE TESLA COIL Disusun Oleh: NAMA/NIM : Muhammad Rahfiqa Zainal JURUSAN : Fisika PRODI : Pendidikan Fisika DOSEN PEMBIMBING : 1. Drs. Asrul, Ma 2. Renol Afrizon Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

description

tesla koil...

Transcript of Makalah Miniature Tesla Coil

LAPORAN PRAKTIKUM LABOR FISIKA SEKOLAH

Disusun Oleh:NAMA/NIM : Muhammad Rahfiqa ZainalJURUSAN : FisikaPRODI : Pendidikan FisikaDOSEN PEMBIMBING : 1. Drs. Asrul, Ma2. Renol Afrizon Jurusan FisikaFakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan AlamUniversitas Negeri Padang2015Miniature Tesla Coil(MTC)A. Tujuan1. Membuktikan percobaan Nicola Tesla tentang Transfer Energi Jarak Jauh2. Menjelaskan gelombang elektromagnetik yang disebarkan oleh MTCB. Kajian TeoriTesla coil adalah salah satu media pembangkit tegangan tinggi dengan frekuensi tinggi, sehhinngga dengan arus yang kecil mampu menghasilkan tegangan yang besar. Pada awalnya tesla coil dirancang olehNikola Tesla yakni ilmuwan yang meneliti tentang arus bolak balik AC. Nikola tesla ingin membuat tesla coil untuk sarana sumber daya listrik tanpa kabel tapi saat ini di luar negeri tesla coil selain digunakan untuk hoby percobaan tegangan tinggi (persobaan inovatif dalam pencahayaan tinggi, fosforesensi, mesin elektrostatik, X-ray generasi, Elektroterapi, dan Transmisi energy tanpa kebel) ternyata tesla coil digunakan untuk senjata pertahanan militer Amerika Serikat misalnya Death Ray akan menembakan partikel dan menimbulkan listrik dengan jarak tertentu dan jika didekati akan disambar listrik buatan dengan tegangan 30.000 volt atau setara dengan tegangan petir. Penerapan Tesla coil pada Death Ray yang digunakan oleh militer Amerika telah mengalami kemajuan karena partikel yang tersebar bisa diarahkan pada koordinat dunia, sehingga mampu menghancurkan sebuah daerah atau negara. Perhatikan gambar 1 terlihat senjata Death Ray buatan militer Amerika yang telah diarahkan pada suatu daerah.

Sumber : https://oediku.files.wordpress.com/2011/03/100623_ilustrasi-death-ray-buatan-tesla.jpg?w=400&h=250 Gambar 1. Death Ray

Sumber : http://windowstorussia.com/wp-content/uploads/2010/08/Nikola-Tesla-Death-Ray.jpgGambar 2. Tesla Coil di laboratorium Nikola TeslaTesla coil menghasilkan gelombang listrik disekitarnya dan akan mempengaruhi atom-atom disekitar yang akan menyebabkan badai dan petir. Terlihat pada gambar 2 ada loncatan partikel dari coil dengan tegangan yang sangat tinggi. Hal ini bukan berarti baik bagi manusia yang hidup disekitar Tesla coil karena petir yang dihasilkan tidak terkontrol sehingga menyebar kemanapun. Dampak lain dari Tesla koil yakni kebakaran karena konsleting peralatan elektronik yang dirusak oleh gelombang elegtromagnetik dari Tesla Coil. Miniature Tesla Coil yakni tesla coil tiruan yang tegangan masukan sekitar 9volt dan mampu menyalakan lampu neon karena gelombang elektromagnetik yang dihasilkan MTC akan menggerakkan atom-atom pada lampu neon. Prinsip kerja alat MTC hanya menggunakan kumparan dawai primer dan sekunder yang beresonansi seperti pada trafo, tapi pada dawai primer salah satu ujung bagian atas dipotong dan dilepaskan ke alam. Medan elektromagnet yang dihasilkan oleh kumparan sekunder akan terinduksikan ke kumparan primer. Dari bagian atas kumparan primer terdapat logam Aluminium (Al) yang berfungsi menyebarkan gelombang. Kumparan primer beresonansi karena salah satu ujung jika frekuensi resonansi kumparan primer dan logam Al cukup dekat dengan frekuensi rangkaian primer maka pada logam akan terbangkitkan tegangan cukup menghidupkan lampu neon. Lampu akan meredup bila kumparan sekunder ditarik keatas dan akan terang jika ditarik kebawah serta mati jika dilepaskan dari kumparan sekunder. Untuk miniature tesla coil diperlukan kumparan primer sekitar 275 lilitan dan kumparan sekunder hanya 3 lilitan.

Sumber : http://i.ytimg.com/vi/DGk3O-zg2E8/hqdefault.jpgGambar 3. Miniature Tesla Coil (MTC)

C. Alat dan Bahan

D. Persiapan Percobaan1. Siapkan solder, timah, penyedot timah, pcb, pengerat kuku (untuk memotong bagian lebih dari komponen), dan pasta2. Rangkai Resistor 22K, LED, Transistor 2A2222N, Switch, dan Baterai pada papan PCB sesuai dengan rangkaian pada gambar 4 berikut:

Gambar 4. Rangkaian Miniature Tesla Coil3. Lilitkan dawai pada paralon sekitar 275 lilitan serapat mungkin anggap ini kumparan primer, lilitkan juga dawai sekitar 3 lilitan untuk lilitan sekunder jangan lupa ujung dawai diraut dengan pisau agar lapisan dawai hilang agar bisa terhubung. Perhatikan gambar 5

Gambar 5. Rangkaian miniature Tesla4. Setelah rangkaian terhubung, lalu disolder.5. Pastikan rangkaian dalam keadaan tertutup tapi bagian atas kumparan primer paralon diputus untuk resonansi dengan memncarkan gelombang yang akan dihubungkan dengan aluminium foil.6. Lapisi bola pingpong dengan aluminium lalu rekatkan pada pagian atas paralon dengan benang atau lem7. Sekarang untuk bagian tempat, ukur dan potong papan triplek dengan ukuran 10 cm x 10 cm (lebih besar dari papan PCB)8. Lubangi dengan menggunakan bor atau semacamnya : Pertama untuk tempat paralon dengan kumparan supaya berdiri di bagian tepi papan triplek. Kedua untuk melekatkan papan PCB di 4 titik pada triplek dengan seukuran baut/mur. Lalu lekatkan paralon dengan lem dan PCB dengan mur menggunakan obeng (rangkaian telah disolder)

E. Langkah Kerja1. Hidupkan switch sampai LED menyala lalu dekatkan lampu neon di dekat bola pingpong yang dilapisi aluminium foil.2. Perhatikan keadaan lampu apakah menyala atau tidak. Jika menyala jauhkan lampu dari bola tadi smpai lampu mati lalu ukur berapa jaraknya.F. Data pengamatan

G. Manfaat AlatTesla coil berfungsi untuk mengubah tegangan rendah ke tegangan tinggi dan sangat berguna pada inovatif dalam pencahayaan tinggi, fosforesensi, mesin elektrostatik, X-ray generasi, Elektroterapi, dan Transmisi energy tanpa kebel

H. Kesimpulan dan Sarana. Kesimpulan1. Prinsip kerja Tesla Coil yakni resonansi gelombang magnet antara kumparan sekunder dengan kumparan primer mengakibatkan gelombang elektromagnetik disekitar 10 cm dari jarak kumparan yang ditandakan hidupnya lampu neon.2. Tesla Coil merupakan alat transfer energy tanpa kabel atau Nirkabel.3. Gelombang elektromagnetik pada Tesla Coil mempunyai energy yang mampu menggerakkan atom-atom Neon.b. SaranAlat ini masih banyak kekurangan terutama pada aluminium yang dipakai hanya isi kotak rokok jadi kurang menyebarkan gelombang, lalu pada Transistor 2A2222N akan cepat panas jika terlalu lama dinyalakan jadi sarannya agar ditambahkan logam aluminium sebagai pendingin.

Referensihttp://www.ardiyansyah.com/2014/05/nikola-tesla-dan-gempa-bumi-buatan.htmlhttp://teknologi.news.viva.co.id/news/read/191320-mengungkap-penemuan-terbesar-nikola-teslaWww.paksc.orghttp://www.teslacoildesign.com/ http://www.teslaenergy.org/tcoil.htmlhttp://www.pbs.org/tesla/ins/lab_tescoil.htmlhttp://i.ytimg.com/vi/DGk3O-zg2E8/hqdefaulthttp://windowstorussia.com/wp-content/uploads/2010/08/Nikola-Tesla-Death-Ray