makalah geografi

download makalah geografi

of 12

Transcript of makalah geografi

TUGAS GEOGRAFI

HUBUNGAN IKLIM EKSTREM TERHADAP KEHIDUPAN MANUSIA

Disusun oleh :Boris Yohanes (06)Giovani Bagas (11)Marsella Agatha (19)Salwaa Syifa (28)

KATA PENGANTAR

Puji dan snyukur kami haturkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karna karunia serta berkatnya kami dapat menyelesaikan makalah ini dengan baik.Makalah ini dibuat untuk mengetahui gejala gejala yang terjadi di bumi, yang kami bahas adalah Hubungan Iklim Extreme Terhadap Kehidupan Manusia.Geografi merupakan ilmu yang mempelajari tentang bumi dan fenomena atau gejala yang terjadi di bumi.Fenomena geografi berpengaruh banyak terhadap kehidupan yang terjadi di bumi.Terimakasih untuk narasumber yang telah mendukung pembuatan makalah ini.Semua materi yang telah kami ambil sangat bermanfaat untuk pembuatan tugas kami ini.Semoga makalah ini dapat membantu dan menambah pengetahuan untuk para pelajar.Mohon maaf jika ada kesalahan materi dan penulisan dalam makalah ini.Untuk membantu menyempurnakan makalah ini kami mohon kritik dan saran dari para pembaca.

A. Pendahuluan1. Latar Belakanga. Untuk menambah ilmu pengetahuan tentang fenomena geosferb. Untuk membantu para pembaca dalam memahami fenomena geosfer di permukaan bumic. Menganalisis masalah fenomena geosfer yang sedang terjadi

2. Tujuan Penulisana. Mengemukakan berbagai keadaan di masyarakat/ kalangan tertentu yang berhubungan dengan masalah yang akan di telitib. Mengemukakan salah satu fenomena geosfer di permukaan bumic. Mengemukakan kondisi yang terjadi terhadap objek yang akan di teliti beserta buktid. Mengemukakan pentingnya penulisan permasalahan dan latar belakang

3. MetodeDeduktif

4. Sumbera. Internetb. Buku geografi kelas X

B. Permasalahan

1. Apa peranan iklim dalam kehidupan ?2. Kenapa iklim ekstrem dapat terjadi ?3. Apa pengaruh iklim ekstrem terhadap kehidupan manusia ?4. Apa saja dampak dari iklim yang ekstrem ?5. Bagaimana cara mengimbangi iklim yang ekstrem dengan daya tahan tubuh ?6. Apa saja bukti iklim ekstrem yang sedang terjadi saat ini ?

C. Pembahasan MasalahIklim sangat berpengaruh dalam kehidupan di muka bumi ini. Iklim di setiap bagian bumi berbeda-beda,iklim dapat dipengaruhi oleh cuaca yang telah memiliki hasil dan sudah diperkirakanMacam-macam iklim :1. Iklim berdasarkan pengaruh dari cahaya mataharia. Iklim tropis yang dipengaruhi oleh cahaya matahari.

Iklim tropis merupakan iklim yang dipengaruhi oleh cahaya matahari, yang terletak di antara garis lintang 0 sampai 231/2 LU/LS. Iklim tropis yang mempengaruhi bumi hampir sekitar 40%.Iklim tropis mempengaruhi bumi yang memiliki ciri-ciri dengan memiliki suhu udara yang rata-rata tinggi.Hal ini disebabkan karena letak matahari yang selau vertikal.Suhu udara pada daerah yang memiliki iklim tropis, yaitu di antara 20 C sampai dengan 23C.

Pada daerah-daerah tertentu, iklim tropis memiliki suhu udara tahunan yang rata-rata mencapai 30C.Iklim tropis memiliki jumlah amplitudo yang berbeda-beda.Iklim tropis memiliki amplitudo harian lebih besar dibandingkan dengan amplitudo suhu rata-rata tahunan.Iklim tropis pada amplitudo dan suhu rata-rata tahunan yang terletak di daerah katulistiwa antara 1C sampai dengan 5C. Daerah yang memiliki iklim tropis akan memiliki tekanan udara yang rendah, perubahan yang terjadi juga secara perlahan dan secara beraturan. Ciri selanjutnya, yaitu memiliki curah hujan yang lebih banyak dibandingkan dengan daerah lainnya.

b. Iklim subtropis yang dipengaruhi oleh cahaya matahari.

Iklim subtropis merupakan iklim yang dipengaruhi oleh cahaya matahari, yang terletak di antara 231/2 sampai dengan 40 LU/LS. Iklim subtropis merupakan iklim yang terjadi berdasarkan peralihan antara iklim tropis dengan iklim sedang.Iklim subtropis memiliki ciri-ciri, yaitu memiliki batas yang tidak dapat ditentukan dan tegas.Iklim subtropis terdiri atas empat musim.Empat musim yang terdapat pada musim subtropis, yaitu seperti musim panas, musim dingin, musim semi, dan musim gugur.Pada daerah subtropis, jika terjadi musim panas maka suhunya tidak terlalu panas, sebaliknya jika terjadi musim dingin maka suhunya tidak terlalu dingin. Iklim subtropis, pada tiap tahunnya mengalami suhu yang tidak terlalu panas dan suhu tidak terlalu dingin. Pada iklim subtropis, terdapat istilah daerah iklim mediterania dan daerah iklim tiongkok.Daerah iklim mediterania merupakan daerah yang mengalami iklim subtropis dengan terjadinya musim panas yang kering dan musim hujan yang terjadi pada musim dingin, sedangkan daerah iklim tiongkok merupakan daerah terjadinya musim dingin yang kering, hujan turun pada musim panas.

c. Iklim sedang yang dipengaruhi oleh cahaya matahari.Iklim sedang merupakan iklim yang dipengaruhi oleh cahaya matahari dengan memiliki garis lintang yang terletak antara 40 sampai dengan 661/2 LU/LS.Iklim sedang memiliki beberapa ciri, yaitu seperti memiliki amplitudo suhu tahunan yang lebih besar dibandingkan dengan amplitudo suhu harian yang kecil.Iklim sedang memiliki gerakan-gerakan udara siklonal yang lebih banyak, memiliki arah angin, tekanan udara yang berubah-ubah. Daerah yang memiliki iklim sedang secara tiba-tiba akan sering terjadi badai yang besar dan menakutkan.

d. Iklim dingin yang dipengaruhi oleh cahaya matahari.Iklim dingin atau iklim kutub merupakan iklim yang dipengaruhi oleh cahayamatahariyang terdapat pada daerah kutub.Iklim dingin dibedakan menjadi dua iklim, yaitu iklim es dan iklim tundra.Iklim tundra memiliki ciri khas dengan memiliki musim panas yang sejuk dan berlangsung secara singkat.Pada musim dingin, iklim tundra berlangsung lama.Iklim tundra memiliki tanah yang beku sepanjang tahun dan memiliki udara yang kering.Pada musim panas banyak ditemukan rawa karena akibat dari es yang mencair, sebaliknya pada musim dingin tanah akan selalu bersalju. Daerah yang mengalami iklim tundra yaitu seperti pulau-pulau utara Kanada, pantai utara Siberia, pantai selatan Greenland, dan Amerika Utara.Vegetasi yang sering ditemukan pada iklim tundra, yaitu semak-semak dan lumut.Pada Iklim es memiliki suhu yang sangat rendah sekali.Akibat dari suhu yang semakin rendah, membuat daerah kutub memiliki salju abadi.Daerah yang memiliki iklim es yaitu berada pada Antartika kutub selatan, kutub utara, dan Greenland.Demikian beberapa iklim yang dipengaruhi oleh cahaya matahari, dan memiliki pengaruh yang besar terhadap daerah permukaan bumi.

2. Iklim yang dipengaruhi oleh keadaan alam/ iklim fisisa. Iklim darat/ kontinenPengaruh dari daratan yang luasb. Iklim laut/ maritimePengaruh dari lautanc. Iklim dataran tinggiPengaruh dari anginad. Iklim musimPengaruh dari curah hujane. Iklim gunungPengaruh dari relief bumi

Penyebab Iklim Ekstremcuaca ekstrem yang melanda sebagian besar wilayah Tanah Air adalah dampak dari terhambatnya siklus hidrologi.

"Banyangkan, sirkulasi air yang seharusnya tidak pernah berhenti dari atmosfer ke bumi dan kembali ke atmosfir melalui kondensasi, presipitasi, evaporasi dan transpirasi kini terasa kian tersendat sehingga terjadi penumpukan penguapan yang akhirnya menyebabkan kondisi ekstrem di berbagai wilayah Tanah Air," kata Ariful di Pekanbaru, Jumat (6/1).

Intinya, menurut Ariful, saat ini berbagai bentuk hidrologi di muka bumi sudah tidak memiliki pola yang beraturan atau tidak terwujud seperti layaknya."Hal ini bisa jadi karena alam di wilayah kita tidak lagi terjaga dengan baik dan mengalami kerusakan parah," ujarnya.Iklim mikro tersebut, kata dia, kemudian menyebar di berbagai kawasan, bahkan sudah membentuk suatu tatanan lingkungan yang 'amburadul' atau serba tidak menentu."Nah, hal ini juga diakibatkan ekosistem yang ada diberbagai wilayah Tanah Air tidak bisa memberi jaminan tatanan hidrologi yang kondusif atau tidak reguler lagi," tuturnya.

Bisa jadi pula, kondisi ini disebabkan berbagai hal, yang pertama hutan di sepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS) sudah tidak memadai lagi, ditambah dengan kondisi lingkungan yang kian kritis.Kemudian, kondisi iklim yang terjadi saat ini mengalami kecenderungan monokultur atau tidak lagi bersahabat dengan lingkungan dan penghuninya.

"Sebagai akibatnya, tatanan terhadap hidrologi itu sudah tidak lagi memiliki sistem pusaran yang baik," katanya. Ariful mencontohkan Hutan Tanam Insdustri (HTI), misalnya perluasan kebun sawit yang 'membabi buta', kesumuanya 'merampok' daerah tangkapan air seperti aliran sungai dan anak sungai yang pada akhirnya menyebabkan bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.

Konsekuensi logisnya, ucap dia, perubahan iklim mendera lingkungan, kemudian ditambah lagi sikap pemerintah dalam menangani masalah lingkungan yang tidak realistis."Seharusnya, pemerintah melakukan antisipasi jangka panjang, yakni dengan penghijauan kembali, atau menghidupkan lagi hutan-hutan yang telah dirusak atau beralih fungsi menjadi lahan perkebunan," tuturnya.

Namun upaya tersebut menurut Ariful tetap harus diawali dengan pemetaan daerah tangkapan air, baik itu skala kecil maupun skala besar. "Kalau itu tidak dilakukan secepatnya, atau tidak dimulai dengan pembibitan, penanaman dan penataan, maka akan semakin sulit mengatasi perubahan iklim yang sangat drastis," .

Dampak Iklim Ekstrem

Kondisi ini merupakan dampak dari perubahan iklim yang terjadi di Bumi.Selain suhu yang meningkat, apalagi dampak perubahan iklim pada hidup kita?

1. Harga pangan meningkatUntuk beberapa dekade mendatang, para pakar memprediksi hasil tanaman pangan mulai dari jagung hingga gandum, beras hingga kapas, akan menurun hingga 30 persen. Hasil yang menurun ini berujung pada peningkatan harga pangan. Sebab, akan ada proses, penyimpanan, dan transportasi pangan yang membutuhkan air dan energi lebih.

2. Siklus yang tidak sehatMeningkatnya suhu ditambah dengan populasi global akan mencuatkan permintaan energi. Ini akhirnya berujung pada produksi emisi yang menyebabkan perubahan iklim dan, ironisnya, memicu lebih banyak lagi emisi. Sedangkan curah hujan, diproyeksikan akan menurun sebanyak 40 persen di beberapa lokasi.

3. Rusaknya infrastrukturPerubahan iklim memicu lebih banyak cuaca ekstrem yang menghasilkan bencana. Seperti yang terjadi di DKI Jakarta pada Januari hingga Februari 2013.

Hujan dalam intensitas tinggi menyebabkan banjir besar, Kamis (17/1).Ibu Kota Indonesia ini lumpuh ketika nyaris semua titik jalannya terendam banjir, termasuk pusat pemerintahan di Jakarta Pusat.Jalan dan bus transportasi umum yang merupakan infrastruktur penting bagi warga Jakarta tidak lagi berfungsi.

Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana menyebut, 15.423 jiwa harus mengungsi.Daerah yang terendam meliputi 720 RT, 309 RW, 73 Kelurahan, dan 31 Kecamatan.

4. Berkurangnya sumber airMembludaknya jumlah penduduk menyebabkan tingginya permintaan air. Ini menimbulkan penyedotan besar-besaran terhadap sumber air yang ada.Khusus untuk Jakarta, naiknya muka air laut dapat membuat batas antara air tanah dan air laut semakin jauh ke daratan.Sehingga mencemari lebih banyak sumber air minum.

5. Meningkatnya penyakit pernapasanPerubahan iklim juga menyebabkan polusi udara yang akhirnya menurunkan fungsi dari paru-paru. Di kota besar seperti New York City, Amerika Serikat, kasus asma akan meningkat sebanyak sepuluh persen.

6. Bencana hidrologiBencana alam, hasil dari perubahan iklim, meningkatkan badai dan cuaca ekstrem. Hanya beberapa kota di dunia yang mempunyai sistem penanggulan yang cukup baik untuk bencana-bencana tersebut.

Solusi Dari Iklim Ekstrem-Memastikan puncak emisi pada 2015 dan akan menurunhingga ke titik nol setelah itu Negara maju harus mengurai 40%emisi tahun 1990 di tahun 2020 Negara-negara berkembang harus mengurangi pertumbuhan emisinya sebesar 15-30% ditahun 2020 dengan dukungan dari Negara-negara industry melindungi hutan-hutan tropis dengan mekanise pendanaan forests for climate mengganti bahan bakar fosil dengan energy yang bersih dan cerdas Menolak eergi nuklir sebagai salah satu solusi perubahan iklim

Bukti Dari Iklim Ekstrembadai salju dan suhu dingin ekstrem yang melanda Eropa akhir-akhir ini adalah efek langsung dari pemanasan global. Anomali iklim tersebut masih mengakibatkan gangguan transportasi hingga Rabu (22/12/2010), pada saat jutaan warga Eropa bersiap mudik untuk merayakan Natal di kampung halaman.Para peneliti dari Potsdam Institute for Climate Impact Research (Potsdam-Institut fr Klimafolgenforschung/PIK) di Jerman mengatakan, musim dingin ekstrem yang terjadi berturut-turut di benua Eropa dalam 10 tahun belakangan ini adalah akibat mencairnya lapisan es di kawasan Artik, dekat Kutub Utara, akibat pemanasan global.Hilangnya lapisan es membuat permukaan laut di Samudra Artik langsung terkena sinar matahari.Energi panas matahari, yang biasanya dipantulkan lagi ke luar angkasa oleh lapisan es berwarna putih, kini terserap oleh permukaan laut, membuat laut di kawasan kutub itu memanas dan mengubah pola aliran udara di atmosfer.Dalam model komputer, yang dibuat PIK dan dimuat di Journal of Geophysical Research awal bulan ini, terlihat kenaikan suhu udara di lautan Artik tersebut menimbulkan sistem tekanan tinggi.Sistem tekanan tinggi inilah yang membawa udara dingin kutub ke daratan Eropa.Anomali ini bisa melipat tigakan probabilitas terjadinya musim dingin yang ekstrem di Eropa dan Asia utara, ungkap Vladimir Petoukhov, fisikawan dan peneliti utama PIK.Petoukhov menambahkan, efek aliran udara dingin dari kutub utara itu akan makin parah saat terjadi gangguan pada arus udara panas yang melintasi Samudra Atlantik dan perubahan aktivitas matahari.Itulah yang terjadi saat ini.Para pakar cuaca mengatakan, saat ini arus udara hangat dari pantai timur AS (Gulf Stream) terhalang dan berbelok arah di tengah-tengah Atlantik.Hal itu membuat aliran udara dingin dari Artik dan Eropa Timur tak terbendung masuk ke Eropa Barat. Saat arus dingin ini melintasi Laut Utara dan Laut Irlandia, uap air dari laut tersebut diubah menjadi salju dalam skala sangat besar dan menyebabkan badai salju parah di negara-negara Eropa Barat.

Teori ini didukung oleh klimatologi, karna klimatologi ialah ilmu yang mempelajari tentang iklim dipermukaan bumi.

D. Kesimpulan dan Saran1. Kesimpulan Iklim ekstrem adalah iklim yang sangat berbahaya terhadap kehidupan di permukaan bumi.Iklim ekstrem yang akhir akhir ini terjadi disebabkan oleh ulah manusia yang tidak memperhatikan alam sekitarnya.Pemanasan global ialah salah satu bentuk dari munculnya iklim ekstrem saat ini, dampaknya adalah sering terjadi bencana alam yang membuat kehidupan menjadi kacau balau.Bukti dari iklim ekstrem yg terjadi adalah sering munculnya fenomena alam yang sangat berbahaya bagi kehidupan.

2. Saran Seharusnya manusia lebih memperhatikan alam sekitarnya supaya tidak terjadi kerusakan alam yang menimbulkan bencana alam.

Terimakasih:D