Makalah ekologi umum

8
MAKALAH TINGKATAN ORGANISASI MAKHLUK HIDUP ROSYANI ADA 913 04 002 AGROTEKNOLOGI SEKOLAH TINGGI ILMU PERTANIAN WUNA TAHUN AKADEMIK 2013/2014

Transcript of Makalah ekologi umum

Page 1: Makalah ekologi umum

MAKALAH

TINGKATAN ORGANISASI MAKHLUK HIDUP

ROSYANI ADA

913 04 002

AGROTEKNOLOGI

SEKOLAH TINGGI ILMU PERTANIAN WUNA

TAHUN AKADEMIK 2013/2014

Page 2: Makalah ekologi umum

KATA PENGANTAR

Dengan kebesaran Allah SWT. Yang maha pengasih lagi maha penyayang, penulis panjatkan rasa

puji syukur atas hidayahnya,yang telah melimpahkan rahmat,nikmat,dan inayahnya kepada penulis,

sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah ilmiah biologi”tingkatan organisasi makhluk hidup”.

Adapun makalah “tingkatan organisasi makhluk hidup” ini telah penulis usahakan dapat disusun

dengan sebaik mungkin dengan mendapat bantuan dari berbagai pihak, sehingga penulisan makalah ini

dapat diselesaikan dengan tepat waktu.Untuk itu penulis tidak lupa untuk menyampaikan banyak

terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu penulis dalam penulisan makalah ini.

Terlepas dari upaya penulis untuk menyusun makalah ini dengan sebaik-baiknya,penulis tetap

menyadari bahwa tentunya selalu ada kekurangan,baik dari segi penggunaan kosa kata,tata bahasa

maupun kekurangan-kekurangan lainnya. Oleh karena itu,kritik dan saran sangat penulis harapkan demi

membuat makalah ini lebih baik lagi.

Penulis berharap semoga makalah “tingkatan organisasi makhluk hidup” ini bermanfaat, bagi para

pembaca.

Bangkali,April 2014

Penulis

Page 3: Makalah ekologi umum

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

BAB 1 PENDAHULUAN

a.latar belakang

b.rumusan masalah

c.tujuan

BAB 2 PEMBAHASAN

a.individu

b.populasi

c.komunitas

d.ekosistem

BAB 3 PENUTUP

a.kesimpulan

DAFTAR PUSTAKA

Page 4: Makalah ekologi umum

BAB 1

PENDAHULUAN

A.Latar belakang

Makhluk hidup selalu erat kaitannya dengan lingkungan. Lingkungan tersebut terbagi menjadi

lingkungan biotic dan lingkungan abiotik. Lingkungan biotik meliputi semua makhluk hidup yang terbagi

atas mikroorganisme,tumbuhan,hewan,dan manusia. Lingkungan abiotik meliputi factor kimia dan fisika

yang penting bagi makhluk hidup,seperti air,temperature,sinar matahari dan tanah.

Dalam ruang lingkup biologi,organism yang dipelajari,khususnya makhluk hidup terdiri atas

berbagai tingkatan organisasi kehidupan. Tingkatan organisasi yang dipelajari dimulai dari yang paling

sederhana hingga tingkatan yang kompleks. Tingkatan organisasi kehidupan di mulai dari

molekul,sel,jaringan,organ,system organ,individu,populasi,ekosistem,hingga ke tingkat bioma.

B.Rumusan Masalah

Permasalahan dari makalah ini adalah apa yang dimaksud dengan individu,populasi,komunitas dan

ekosistem?

C.Tujuan

Adapun tujuan dari makalah ini adalah untuk memenuhi tugas mata kuliah ekologi umum.

Page 5: Makalah ekologi umum

BAB 2

PEMBAHASAN

A.Individu

Individu merupakan organisme tunggal,contohnya:seekor kucing,sebatang pohon kelapa dan

seorang manusia.

B.Populasi

Populasi merupakan kumpulan individu sejenis yang hidup pada suatu daerah dan waktu tertentu.

Contohnya: di sebuah kolam ada ikan,teratai,dan lain-lain,populasi pohon kelapa di kelurahan wali pada

tahun 1989 berjumlah 2552 batang.

Ukuran populasi berubah sepanjang waktu. Perubahan ukuran dalam populasi ini disebut dinamika

populasi. Perubahan ini dapat dihitung dengan menggunakan rumus perubahan jumlah dibagi waktu.

Hasilnya adalah kecepatan perubahan dalam populasi.

Penyebab kecepatan rata-rata dinamika populasi ada berbagai hal. Dari alam mungkin disebabkan

oleh bencana alam,kebakaran,serangan penyakit,sedangkan dari manusia misalnya karena tebang pilih.

Namun,pada dasarnya populasi mempunyai karakteristik yang khas untuk kelompoknya yang tidak

dimiliki oleh masing-masing individu anggotanya. Karakteristik ini antara lain:

-Kepadatan (densitas)

-Laju kelahiran (natalitas)

-Laju kematian (mortalitas)

-Potensi biotic

-Penyebaran umur

-Bentuk pertumbuhan.

Dinamika populasi dapat juga disebabkan imigrasi dan emigrasi. Hal ini khusus untuk organism

yang dapat bergerak,misalnya; hewan dan manusia.

C.Komunitas

Komunitas adalah kumpulan dari berbagai populasi yang hidup pada suatu waktu dan daerah

tertentu yang saling berinteraksi dan mempengaruhi satu sama lain. Komunitas memiliki derajat

keterpaduan yang lebih kompleks bila dibandingkan dengan individu dan populasi. Dalam

komunitas,semua organism merupakan bagian dari komunitas dan antara komponennya saling

berhubungan melalui keragamam interaksinya. Contoh komunitas adalah populasi ikan,populasi

ganggang dan populasi hewan di sekitarnya membentuk komunitas terumbu karang,

Page 6: Makalah ekologi umum

D.Ekosistem

Antara komunitas dan lingkungannya selalu terjadi interaksi. Interaksi ini menciptakan kesatuan

ekologi yang disebut ekosistem. Komponen penyusun ekosistem adalah produsen (tumbuhan

hijau),konsumen(herbivore,karnivora,dan omnivora),dan decomposer/pengurai (mikroorganisme).

Ekosistem dibagi menjadi dua yaitu ekosistem alami dan ekosistem buatan. Ekosistem alami adalah

ekosistem yang terbentuk secara alami tanpa adanya campur tangan manusia. Ekosistem alami dibedakan

menjadi dua,yaitu ekosistem darat dan ekosistem perairan. Contoh ekosistem darat adalah ekosistem

hutan. Contoh ekosistem perairan adalah ekosistem danau,ekosistem rawa dan lain sebagainya.

Sedangkan ekosistem buatan adalah ekosistem yang sengaja dibuat oleh manusia. Contoh ekosistem

buatan adalah ekosistem kolam,ekosistem aquarium,ekosistem kebun dan lain sebagainya. Ekosistem

darat yang mencakup daerah luas di sebut bioma. Contohnya adalah bioma hutan hujan tropis,bioma

padang rumput,bioma padang pasir dan bioma tundra. Dapat dikatakan juga bahwa bioma terdidi dari

ekosistem-ekosistem. Semua ekosistem yang ada di bumi beserta atmosfer yang melingkupinya saling

berinteraksi membentuk biosfer atau ekosistem dunia.

Page 7: Makalah ekologi umum

BAB 3

PENUTUP

A.Kesimpulan

-Individu adalah organisme tunggal

-Populasi adalah kumpulan individu sejenis yang hidup pada suatu daerah dan waktu tertentu.

-Komunitas adalah kumpulan dari berbagai populasi yang hidup pada suatu waktu dan daerah

tertentu yang saling berinteraksi dan mempengaruhi satu sama lain.

-Ekosistem adalah hubungan antara komunitas dan lingkungannya dan selalu terjadi interaksi yang

dinamakan interaksi ekologi

Page 8: Makalah ekologi umum

DAFTAR PUSTAKA

www.google.com