Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

6
Inovasi untuk Jutaan Keluarga Bayar angsuran mudah , aman dan bebas biaya PermataBebas PROTEKSI + Buka Tabungan PermataBebas PROTEKSI + dan dapatkan banyak keuntungannya.

Transcript of Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

Page 1: Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

Inovasi untuk Jutaan Keluarga

Bayar angsuranmudah, aman

dan bebas biaya

PermataBebas PROTEKSI+

Buka Tabungan PermataBebas PROTEKSI+

dan dapatkan banyak keuntungannya.

Page 2: Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

Pendebitan rekening dilakukan sesuai jumlah tagihan angsuran ACC setiap bulannya, termasuk perhitungan denda (bila ada). Bila dana pada rekening tidak mencukupi, maka tidak dilakukan pendebitan tagihan.

Satu hari sebelum jatuh tempo pembayaran angsuran ACC Anda, agar dipastikan jumlah dana pada rekening mencukupi untuk pembayaran angsuran ACC dan dengan memperhitungkan pula saldo minimum di rekening sebesar Rp100.000,- (seratus ribu rupiah).

Pendebitan rekening akan dilakukan pada tanggal yang sudah ditentukan oleh Nasabah. Apabila pada tanggal tersebut dana tidak tersedia di rekening, maka pendebitan akan dicoba ulang (re-try) selama 3 hari kerja Bank berturut-turut setelahnya. Apabila dana baru tersedia setelah tanggal pendebitan (di hari percobaan ulang ke-1, ke-2 atau ke-3), jumlah yang akan didebit sudah akan termasuk nilai denda dari ACC. Dengan demikian bila pembayaran angsuran ACC masih tidak berhasil didebit setelah percobaan debit ulang sampai dengan 3 hari kerja, disarankan agar Anda segera melakukan pembayaran angsuran langsung ke cabang ACC untuk menghindari nilai denda yang lebih besar.

Bila tanggal pendebitan bertepatan dengan hari libur Bank, maka proses pendebitan akan dimajukan pada hari kerja Bank sebelumnya dan apabila dana tidak tersedia pada tanggal pendebitan tersebut, PermataBank akan mencoba ulang (re-try) untuk mendebit rekening selama 3 hari kerja Bank berturut-turut setelahnya.

Yang Perlu Diperhatikan

Bebas biaya transaksi layanan Autodebit angsuran ACC sepanjang masa pembiayaan.1

Tidak perlu repot mengingat tanggal jatuh tempo selama dana tersedia di rekening.2

Tidak perlu menghabiskan waktu untuk ke counter pembayaran.

• Bebas biaya premi Asuransi Kecelakaan (Personal Accident)• Bebas biaya transaksi layanan Autodebit angsuran kredit

Astra Credit Companies (ACC)• Bebas biaya transaksi layanan SMS Navigator• Bebas biaya administrasi rekening bulanan• Bebas biaya administrasi PermataDebit

3

Buka rekening PermataBebas PROTEKSI+ dan daftarkan No. kontrak ACC Anda untuk aktivasi layanan Autodebit melalui cabang PermataBank atau hubungi PermataTel di 1 500 111.

Untuk pembayaran angsuran Astra Credit Companies (ACC) dengan PermataBebas PROTEKSI+ tanpa dikenakan biaya.

Keuntungan layanan Autodebit dengan PermataBebas PROTEKSI+:

Segera Gunakan Layanan Autodebit Anda!

Dapatkan berbagai keuntungan PermataBebas PROTEKSI+:

Page 3: Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

Keistimewaan utama dari rekeningPermata Bebas PROTEKSI+

Bebas biaya premi perlindungan asuransi kecelakaan (Personal Accident) dengan manfaat:

(*) Manfaat Pertanggungan Asuransi berlaku pada tanggal 1 (satu) bulan berikutnya setelah pembukaan rekening Tabungan PermataBebas PROTEKSI+ dilakukan apabila Nasabah masih tercatat sebagai pemilik rekening PermataBebas PROTEKSI+.

Meninggal dunia akibat kecelakaan

Santunan 5x saldo rata-rata bulanan pada rekening Tabungan PermataBebas PROTEKSI+ pada bulan sebelum terjadinya kejadian yang dipertanggungkan

Meninggal dunia akibat kecelakaan pada hari libur nasional atau saat menggunakan transportasi umum

Santunan 10x saldo rata-rata bulanan pada rekening Tabungan PermataBebas PROTEKSI+ pada bulan sebelum terjadinya kejadian yang dipertanggungkan

Maksimum akumulasi Manfaat Pertanggungan Asuransi yang dapat dibayarkan Penanggung untuk

setiap Nasabah atas produk PermataBebas PROTEKSI+ adalah sebesar Rp500.000.000,- (lima ratus juta rupiah)

1

Bebas biaya administrasi rekening bulanan.2

Bebas biaya adminstrasi PermataDebit.3

Bebas biaya transaksi layanan SMS navigator secara real time untuk memantau transaksi debit dan kredit pada rekening Anda dengan nominal transaksi mulai dari Rp500.000,- (lima ratus ribu rupiah).

4

Bebas biaya transaksi tarik tunai di ATM seluruh Indonesia (yang tergabung dalam jaringan ALTO, ATM Bersama dan PRIMA) dan ATM di seluruh dunia (yang tergabung dalam jaringan Visa/PLUS) bila saldo sebelum transaksi minimal Rp5.000.000,- (lima juta rupiah).

5

Kejadian YangDipertanggungkan

Manfaat PertanggunganAsuransi*

Page 4: Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

WNI: KTP/SIM/Paspor

WNA: Paspor & KITAS/KITAP/KIMSNPWP (Jika memiliki)Formulir Pembukaan Produk Terpadu & FATCAUsia Nasabah pada saat pembukaan rekening PermataBebas PROTEKSI+ minimal 18 tahun tetapi dibawah 61 tahun

Untuk calon Nasabah yang sumber dananya dari pihak lain, seperti ibu rumah tangga, wajib membawa dokumen dari sumber dana berupa fotokopi KTP juga Kartu Keluarga/Akta Nikah dan NPWP (jika ada)

Setoran Awal: Rp0,- (nol rupiah)

Saldo Minimum: Rp100.000,- (seratus ribu rupiah)Setoran Minimum Berikutnya: Rp10.000,- (sepuluh ribu rupiah)

Syarat dan Ketentuan Pembukaan Rekening

(*) Manfaat Pertanggungan Asuransi berlaku pada tanggal 1 (satu) bulan berikutnya setelah pembukaan rekening Tabungan PermataBebas PROTEKSI+ dilakukan apabila Nasabah masih tercatat sebagai pemilik rekening PermataBebas PROTEKSI+.

Bebas biaya transfer online ke bank lain yang tergabung dalam jaringan ALTO, ATM Bersama dan PRIMA melalui Permatae-Banking (PermataATM, PermataMobile, PermataTel, dan PermataNet) bila saldo sebelum transaksi minimal Rp5.000.000,- (lima juta rupiah).

6

Melengkapi persyaratan dan dokumen pendukung pembukaan rekening sesuai ketentuan yang berlaku di Bank, antara lain:

1

Ketentuan Rekening dan Saldo Minimum2

Bebas Biaya Administrasi Rekening Bulanan

Bebas biaya administrasi PermataDebit Biaya Tutup Rekening: Rp100.000,- (seratus ribu rupiah)

Premi Asuransi: Dibayarkan oleh Bank(Biaya dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti ketentuan Bank dan perubahaan disampaikan kepada Nasabah paling lambat 30 hari kerja sebelum efektif berlakunya perubahan)

Biaya-biaya3

Page 5: Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

Perlindungan asuransi kecelakaan untuk Produk PermataBebas PROTEKSI+

ini bukan merupakan produk PermataBank maupun bagian dari produk PermataBank sehingga tidak menimbulkan kewajiban apapun bagi PermataBank dan tidak dijamin oleh PermataBank atau afiliasi-afiliasinya, serta tidak termasuk dalam program penjaminan sebagaimana dimaksud dalam ketentuan perundang-undangan mengenai Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Penggunaan logo dan/atau atribut PermataBank lainnya dalam dokumen pemasaran perlindungan asuransi kecelakaan untuk produk PermataBebas PROTEKSI+ hanya bertujuan untuk menunjukkan adanya kerjasama pemasaran produk asuransi antara PermataBank dengan Astra Life, dan tidak dapat diartikan bahwa perlindungan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+ merupakan produk bersama atau hasil kerjasama antara PermataBank dengan Astra Life.

Perusahaan Asuransi tidak akan membayar klaim atas manfaat asuransi kecelakaan dalam Produk PermataBebas PROTEKSI+ atas informasi Nasabah yang tidak sesuai dengan kondisi sesungguhnya dan apabila peserta/tertanggung meninggal dunia karena tindakan melanggar hukum atau kejahatan yang dilakukan oleh Pemegang Polis dan/atau Peserta (Tertanggung) dan/atau Penerima Manfaat untuk mendapatkan manfaat Asuransi, upaya bunuh diri baik dalam keadaan sadar atau tidak, penggunaan alkohol atau obat-obat terlarang, cedera tubuh karena kecelakaan sebelum berlakunya asuransi, kehamilan, kelahiran atau keguguran dan komplikasi yang terjadi sebagai akibatnya, infeksi bakteri atau virus walaupun diperoleh secara tidak sengaja serta pengecualian lainnya yang selengkapnya dapat dibaca pada sertifikat asuransi. Pengecualian-pengecualian tersebut berlaku, kecuali dinyatakan lain oleh Astra Life secara tertulis.

PermataBank bertanggungjawab atas produk tabungan yang merupakan bagian dari produk integrasi PermataBebas PROTEKSI+.

Proses klaim atas perlindungan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+ mengikuti dan tunduk pada ketentuan, yang dijelaskan lebih rinci di dalam sertifikat asuransi yang akan diterima oleh Tertanggung.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Produk PermataBebas PROTEKSI+

dapat menghubungi PermataTel 1 500 111 atau terkait dengan perlindungan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+, dapat menghubungi contact center dari Hello Astra Life 1 500 (AVA) 282.

Perlindungan asuransi kecelakaan pada produk tabungan PermataBebas PROTEKSI+ merupakan produk asuransi dari PT Astra Aviva Life (Astra Life). Perusahaan yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan yang bekerja sama dengan PermataBank, oleh karenanya Astra Life bertanggung jawab penuh atas perlindungan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+.

Informasi Penting Terkait PerlindunganAsuransi Kecelakaan pada produk PermataBebas PROTEKSI+:

Page 6: Lihat Tabungan Bebas Proteksi +

Apabila pada bulan November terjadi risiko meninggal dunia karena kecelakaan, maka Penerima Manfaat akan mendapatkan manfaat pertanggungan sebesar lima kali saldo rata-rata bulanan pada bulan Oktober yaitu sebesar Rp20.000.000,- (dua puluh juta rupiah).Namun apabila terjadi risiko meninggal dunia karena kecelakaan saat menggunakan transportasi umum, maka Penerima Manfaat akan mendapatkan manfaat pertanggungan sebesar sepuluh kali saldo rata-rata bulanan pada bulan Oktober yaitu sebesar Rp40.000.000,- (empat puluh juta rupiah).

Illustrasi Manfaat Pertanggungan Asuransi

PT Bank Permata Tbk, terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.Info PermataTel 1500111 | www.PermataBank.com

Saldo akhir hari tabungan PermataBebas PROTEKSI+ Nasabah sebagai Peserta (tertanggung) selama tanggal 1 Oktober s/d 15 Oktober adalah Rp2.000.000,- (dua juta rupiah) dan 16 Oktober s/d 31 Oktober adalah Rp5.875.000,- (lima juta delapan ratus tujuh puluh lima ribu rupiah) maka perhitungan saldo rata-rata bulanan adalah sbb:

Brosur ini bukan merupakan polis ataupun sertifikat asuransi dari perlindungan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+.

Polis dan sertifikat asuransi dari perlindungan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+ diterbitkan dan dikeluarkan oleh Astra Life, oleh karenanya Astra Life bertanggung jawab penuh atas segala ketentuan dan jaminan yang tercantum dalam polis dan sertifikat asuransi dari perlindungan dan asuransi kecelakaan dalam produk PermataBebas PROTEKSI+, dan PermataBank tidak bertanggung jawab atas isi polis dan sertifikat asuransi tersebut.

Calon peserta perlindungan asuransi kecelakaan PermataBebas PROTEKSI+ wajib terlebih dahulu mempelajari dan memahami ketentuan-ketentuan yang tercantum dalam dokumen atau media penjelasan perlindungan asuransi kecelakaan PermataBebas PROTEKSI+.

Sehingga didapatkan saldo rata-rata bulan Oktober adalah Rp4.000.000,- (empat juta rupiah).

Saldo Rata-rataBulanan =

Jumlah saldo akhir hari yang tercatat di Bank dalam 1 bulan yang sama

Jumlah hari yang tercatat di Bank dalam 1 bulan yang sama

=

(15 x Rp2.000.000,-) + (16 x Rp5.875.000,-)

31