Laporan keuangan perusahaan jasa

16
Laporan keuangan perusahaan jasa Kapan dibuat? Apa saja jenisnya? Apa tujuan pembuatannya? Bagaimana cara penyusunannya?

description

Laporan keuangan perusahaan jasa. Kapan dibuat ? Apa saja jenisnya ? Apa tujuan pembuatannya ? Bagaimana cara penyusunannya ?. Kapan dibuatnya ?. - PowerPoint PPT Presentation

Transcript of Laporan keuangan perusahaan jasa

Page 1: Laporan keuangan perusahaan jasa

Laporan keuangan perusahaan jasa

Kapan dibuat?Apa saja jenisnya?

Apa tujuan pembuatannya?Bagaimana cara penyusunannya?

Page 2: Laporan keuangan perusahaan jasa

Kapan dibuatnya?

• Laporan keuangan dibuat pada setiap akhir periode akuntansi. (akhir periode akuntansi tidak mesti akhir tahun) Jadi periode akuntansi ditentukan oleh manajemen dalam perusahaan.

Page 3: Laporan keuangan perusahaan jasa

Apa saja jenisnya?

• Laporan keuangan terdiri dari 5 laporan antara lain :1. laporan laba rugi2. laporan perubahan modal3. laporan neraca4. laporan arus kas5. laporan catatan laporan keuanganDari kelima laporan yang akan kita pelajari adalah laporan laba rugi, perubahan modal dan neraca

Page 4: Laporan keuangan perusahaan jasa

Laporan laba rugi (income statement)

• Pengertian : adalah laporan yang berisi rincian semua rekening pendapatan dan beban (rekening nominal) yang terjadi pada suatu perusahaan dalam satu periode akuntansi.

Page 5: Laporan keuangan perusahaan jasa

• Unsur-unsur laporan laba-rugi, yaitu:1. Pendapatan2. Beban

B. Bentuk Laporan Laba-RugiLaporan Laba-Rugi dapat dibuat dalam dua bentuk, yaitu:

• 1. Bentuk Single Step atau Langsung• Semua pendapatan dikelompokkan tersendiri di bagian atas dan

dijumlahkan, kemudian semua beban dikelompokkan tersendiri di bagian bawah dan dijumlahkan. Jumlah pendapatan dikurangi jumlah beban, selisihnya merupakan laba bersih atau rugi bersih.

• 2. Bentuk Multiple Step atau Tidak Langsung• Pendapatan dibedakan menjadi pendapatan usaha dan pendapatan di luar

usaha, demikian juga beban dibedakan menjadi beban usaha usaha dan beban di luar usaha. Pendapatan dan beban usaha disajikan pertama, pendapatan dan beban di luar usaha disajikan kemudian.

Page 6: Laporan keuangan perusahaan jasa

 Langkah-langkah Penyusunan Laporan Laba-Rugi

• Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam menyusun Laporan Laba-Rugi:

• 1. Judul Laporan• Menuliskan nama perusahaan, nama laporan, dan periode

laporan di tengah atas halaman• 2. Isi Laporan• Bentuk single step:

* Menuliskan semua pendapatan* Menuliskan semua beban* Menghitung selisih pandapatan dan beban, jika pendapatan lebih besar dari pada beban maka selisihnya disebut laba bersih dan jika sebaliknya maka selisihnya disebut rugi bersih.

Page 7: Laporan keuangan perusahaan jasa

Bentuk multiple step:

* Menuliskan pendapatan usaha* Menuliskan beban usaha

* Menghitung selisih pandapatan dan beban usaha, jika pendapatan usaha lebih besar dari pada beban usaha maka selisihnya disebut laba usaha dan jika sebaliknya maka selisihnya disebut rugi usaha.

Page 8: Laporan keuangan perusahaan jasa

Lanjutan…..

Menuliskan pendapatan di luar usaha* Menuliskan beban di luar usaha* Menghitung selisih pendapatan dan beban di luar usaha, jika

pendapatan di luar usaha lebih besar dari pada beban di luar usaha maka selisihnya disebut laba di luar usaha dan jika sebaliknya maka selisihnya disebut rugi di luar usaha.

* Menghitung laba (rugi) usaha dengan laba (rugi) di luar usaha, hasilnya disebut laba (rugi) bersih sebelum pajak.

* Laba bersih sebelum pajak dikurangi dengan pajak penghasilan yang dikenakan dan hasilnya disebut laba bersih setelah pajak.

Page 9: Laporan keuangan perusahaan jasa

Single step Ralat unuk tanggal penyusunan menggunakan “periode yang berakhir”

Page 10: Laporan keuangan perusahaan jasa

Multiple step : Ralat unuk tanggal penyusunan menggunakan “periode yang berakhir”

Page 11: Laporan keuangan perusahaan jasa

Laporan Perubahan Ekuitas / Modal ( Statement of Owner’s Equity)suatu ikhtisar yang melaporkan perubahan modal / ekuitas pemilik yang terjadi selama periode waktu tertentu.Bentuk :

Bengkel Mobil “Hadian Putra”

LAPORAN PERUBAHAN MODALUntuk Tahun yang Berakhir 31 Desember 19xx

• Modal , 1 Jan 19xx Rp. xxx• Laba / Rugi Bersih tahun 19xx Rp. 710.000• Prive Tahun 19xx (Rp. xxx)

(penabah/pengurang modal) Rp. xxx• Modal , 31 Desember 19xx Rp. xxx

Page 12: Laporan keuangan perusahaan jasa

Neraca

• Pengertian Neraca• Neraca adalah suatu bentuk laporan keuangan

yang menyajikan informasi mengenai perubahan posisi keuangan berupa harta, utang, dan modal pada tanggal tertentu

• Unsur-unsur neraca:1. Harta (aktiva)2. Utang (kewajiban)3. Modal (ekuitas)

Page 13: Laporan keuangan perusahaan jasa

Bentuk Neraca

• Bentuk skontroNeraca disusun menjadi dua sisi sebelah-menyebelah, sisi kiri (debit) untuk mencatat harta perusahaan dan sisi kanan (kredit) untuk mencatat utang dan modal perusahaan.

• Bentuk staffelNeraca disusun dari atas ke bawah secara berurutan mulai dari harta kemudian diikuti utang dan modal.

Page 14: Laporan keuangan perusahaan jasa

Langkah penyusunan neraca

• Judul LaporanMenuliskan nama perusahaan, nama laporan, dan tanggal laporan di tengah atas halaman

• Isi LaporanHarta disusun berdasarkan tingkat likuiditas, artinya yang paling lancar ditulis terlebih dahulu, disusul oleh harta yang mudah dicairkan dan akhirnya harta tetap.Utang disusun berdasarkan tanggal jatuh tempo, artinya utang yang lebih dahulu jatuh temponya ditulis lebih dahulu, sedangkan utang jangka panjang ditulis berikutnya.Modal disusun berdasarkan lama tidaknya tertanam di perusahaan, artinya modal yang paling lama tertanam pada perusahaan ditulis paling akhir.

Page 15: Laporan keuangan perusahaan jasa

Neraca sekontro

Page 16: Laporan keuangan perusahaan jasa

Neraca staffel