LAPORAN KASUS PMTCT

9
A. LAPORAN KASUS Identitas Pasien Nama : Ny. V Usia : 28 tahun Alamat : Jl. Argerejo, RT 4 / RW 5 , Sunan Kuning Pekerjaan : Wanita Pekerja Seksual Agama : Islam Pendidikan : SD Status obstetri : G 3 P 1 A 1 Identitas Suami Nama : Tn.M Usia : 40 tahun Alamat : Jl. Argerejo, RT 4 / RW 5 , Sunan Kuning Pekerjaan : Wiraswasta Status perkawinan : Menikah Pendidikan : SLTP Keluhan Utama : - Riwayat Penyakit Sekarang : Pasien hamil G 3 P 1 A 1 dengan usia kehamilan saat ini 16 - 17 minggu. ANC 1x di Bidan. Pasien mengaku selama kehamilannya

description

FK

Transcript of LAPORAN KASUS PMTCT

Page 1: LAPORAN KASUS PMTCT

A. LAPORAN KASUS

Identitas Pasien

Nama : Ny. V

Usia : 28 tahun

Alamat : Jl. Argerejo, RT 4 / RW 5 , Sunan Kuning

Pekerjaan : Wanita Pekerja Seksual

Agama : Islam

Pendidikan : SD

Status obstetri : G3P1A1

Identitas Suami

Nama : Tn.M

Usia : 40 tahun

Alamat : Jl. Argerejo, RT 4 / RW 5 , Sunan Kuning

Pekerjaan : Wiraswasta

Status perkawinan : Menikah

Pendidikan : SLTP

Keluhan Utama : -

Riwayat Penyakit Sekarang :

Pasien hamil G3P1A1 dengan usia kehamilan saat ini 16 - 17 minggu. ANC 1x di

Bidan. Pasien mengaku selama kehamilannya pasien memiliki keluhan mual dan sakit kepala.

Keluhan muntah disangkal pasien. Nafsu makan pasien baik. Keluhan keputihan disangkal

pasien.

Page 2: LAPORAN KASUS PMTCT

Riwayat Penyakit Dahulu

Riwayat hipertensi sebelum dan saat kehamilan disangkal

Riwayat infeksi selama kehamilan disangkal

Riwayat keputihan patologis disangkal

Riwayat asma disangkal

Riwayat penyakit jantung disangkal

Riwayat transfusi disangkal

Riwayat Obstetri

Pasien hamil G3P1A1 dengan usia kehamilan saat ini 16 - 17 minggu. ANC 1x di

Bidan.

Anak pertama : perempuan, usia 3 tahun, lahir normal, ditolong oleh bidan, berat lahir

3200 gram.

Anak kedua : Hamil ini.

Pasien mengatakan bahwa selama hamil kondisi pasien dan anak yang dikandungnya dalam

kondisi baik

Riwayat Ginekologi

Usia pasien saat pertama kali haid adalah 12 tahun. Haid teratur, tidak ada nyeri saat

haid. Pasien mengatakan sebelum hamil pasien pernah memiliki keluhan keputihan, terutama

saat sebelum dan sesudah haid. Menurut pasien, keputihannya dahulu warnanya jernih, tidak

gatal, tidak berbau dan tidak mengganggu aktifitas sehari-hari. Rasa nyeri saat berkemih

maupun riwayat nyeri di daerah pinggang disangkal.

Riwayat Kebiasaan dan Pekerjaan

Pasien Pasien merokok, terkadang minum-minuman beralkohol namun tidak

pernah mengkonsumsi obat-obatan terlarang yang di minum maupun disuntik. Pasien

memiliki pekerjaan sebagai Wanita Pekerja Seks (WPS) di daerah resosialisasi Sunan

Kuning. Pekerjaan ini telah dilakukan selama 4 tahun. Pasien dan mitra seksualnya tidak

pernah menggunakan kondom saat melakukan hubungan seksual. Selain hubungan

Page 3: LAPORAN KASUS PMTCT

seksual secara pervaginam, kadang kala pasien mengaku berhubungan seksual dengan

cara peroral.

.

Menurut pasien, suami pasien merokok, tidak minum minuman beralkohol dan tidak

pernah mengkonsumsi obat-obatan terlarang yang di minum maupun disuntik. Suami pasien

juga belum pernah menerima transfusi darah selama hidupnya. Suami pasien bekerja sebagai

wiraswasta, pergi kerja jam 7 pagi dan pulang jam 5 sore.

Riwayat pernikahan

Pasien baru menikah sekali. Pernikahan saat pasien berusia 20 tahun, pernikahan telah

berlangsung selama 8 tahun. Sebelum menikah pasien dan suami tidak menjalani konseling

pra-nikah termasuk pemeriksaan kesehatan. Hubungan intim dilakukan pertama kali setelah

menikah dengan frekuensi 4-5x/ minggu tanpa menggunakan pengaman (kondom).

Pengetahuan

Pasien cukup mengetahui tentang Penyakit Infeksi Menular Seksual dan HIV/AIDS,

bagaimana gejalanya, bagaimana cara penularannya dan cara pencegahan. Namun pasien

tidak mengetahui tentang komplikasi dari HIV/AIDS.

Penilaian Risiko

Individu

Saat ini pasien hamil 16 – 17 minggu

Berhubungan seksual tanpa menggunakan kondom

Kelompok

Bukan merupakan potensial risti

Lingkungan sekitar tempat tinggal termasuk lingkungan yang berisiko tinggi

Rekomendasi

Memberikan informasi tentang IMS, HIV beserta cara penularan, pencegahan, dan

komplikasi, serta cara menjaga higiene alat reproduksi dengan cara direct education

oleh petugas kesehatan.

Memotivasi ibu hamil untuk memeriksakan kehamilannya pada pelayanan kesehatan

terdekat (bidan atau puskesmas) dengan frekuensi sesuai dengan masa kehamilannya

Page 4: LAPORAN KASUS PMTCT

Memotivasi ibu hamil untuk melakukan skrining IMS dan VCT ulang

Memotivasi ibu hamil untuk menganjurkan pasangannya untuk melakukan skrining

IMS dan VCT

Praktik persalinan aman dengan menggunakan operasi caesar di tempat pelayanan

kesehatan yang memadai jika hasil VCT pada saat kehamilan positif

Page 5: LAPORAN KASUS PMTCT

B. LAPORAN KASUS 3

Identitas Pasien

Nama : Ny. D

Usia : 17 tahun

Alamat : Jln. Gayam Sari RT 04/ RW 03

Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga

Agama : Islam

Pendidikan : SD

Status Perkawinan : Menikah

Status obstetri : G1P0A0

Identitas Suami

Nama : Tn. D

Usia : 24 Tahun

Alamat : Jln. Gayam Sari RT 04/ RW 03

Pekerjaan : Karyawan

Status pernikahan : Menikah

Pendidikan : SLTA

Keluhan Utama : -

Riwayat Penyakit Sekarang :

Pasien hamil G1P0A0 dengan usia kehamilan saat ini 28 - 29 minggu. ANC 5x di

Bidan

Riwayat Penyakit Dahulu

Page 6: LAPORAN KASUS PMTCT

Riwayat hipertensi sebelum dan saat kehamilan disangkal

Riwayat infeksi selama kehamilan disangkal

Riwayat keputihan patologis disangkal

Riwayat asma disangkal

Riwayat penyakit jantung disangkal

Riwayat transfusi disangkal

Riwayat Obstetri

G1P0A0. Hamil saat ini, ANC 5x di bidan.

Riwayat Ginekologi

Usia pasien saat pertama kali haid adalah 12 tahun. Haid teratur, tidak ada nyeri saat

haid. Pasien mengatakan sebelum hamil pasien pernah memiliki keluhan keputihan, terutama

saat sebelum dan sesudah haid. Menurut pasien, keputihannya dahulu warnanya jernih, tidak

gatal, tidak berbau dan tidak mengganggu aktifitas sehari-hari. Rasa nyeri saat berkemih

maupun riwayat nyeri di daerah pinggang disangkal.

Riwayat Kebiasaan dan Pekerjaan

Pasien tidak merokok, tidak minum minuman beralkohol dan tidak pernah

mengkonsumsi obat-obatan terlarang yang di minum maupun disuntik. Pasien tidak pernah

melakukan sex bebas dan hanya setia pada satu pasangan. Pasien juga belum pernah

menerima transfusi darah. Pasien sebagai ibu rumah tangga.

Menurut pasien, suami pasien merokok, tidak minum minuman beralkohol dan tidak

pernah mengkonsumsi obat-obatan terlarang yang di minum maupun disuntik. Suami pasien

juga belum pernah menerima transfusi darah selama hidupnya. Suami pasien bekerja sebagai

Karyawan, pergi kerja jam 7 pagi dan pulang jam 5 sore.

Riwayat pernikahan

Pasien baru menikah sekali. Pernikahan saat pasien berusia 17 tahun, pernikahan telah

berlangsung selama 11 Bulan. Sebelum menikah pasien dan suami tidak menjalani konseling

pra-nikah termasuk pemeriksaan kesehatan. Hubungan intim dilakukan pertama kali setelah

menikah dengan frekuensi 4-5x/ minggu tanpa menggunakan pengaman (kondom).

Page 7: LAPORAN KASUS PMTCT

Pengetahuan

Pasien cukup mengetahui tentang HIV/AIDS, bagaimana gejalanya, bagaimana cara

penularannya dan cara pencegahan. Namun pasien tidak mengetahui tentang komplikasi dari

HIV/AIDS.

Penilaian Risiko

Individu

Saat ini pasien hamil 28 - 29 minggu

Kelompok

Termasuk potensial risti

Lingkungan sekitar tempat tinggal termasuk lingkungan yang berisiko tinggi

Rekomendasi

Memberikan informasi tentang IMS, HIV beserta cara penularan, pencegahan, dan

komplikasi, serta cara menjaga higiene alat reproduksi dengan cara direct education

oleh petugas kesehatan.

Memotivasi ibu hamil untuk memeriksakan kehamilannya pada pelayanan kesehatan

terdekat (bidan atau puskesmas) dengan frekuensi sesuai dengan masa kehamilannya

Memotivasi ibu hamil untuk melakukan skrining IMS dan VCT ulang

Memotivasi ibu hamil untuk menganjurkan pasangannya untuk melakukan skrining

IMS dan VCT

Praktik persalinan aman dengan menggunakan operasi caesar di tempat pelayanan

kesehatan yang memadai jika hasil VCT pada saat kehamilan positif