laju reaksi

16
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN IDENTITAS MATA PELAJARAN Sekolah : SMA Negeri 1 Sanggau Kelas : X(sepuluh) Semester : Genap Mata Pelajaran : Kimia Materi : Faktor-faktor yang memegaruhi laju reaksi (luas permukaan dan konsentrasi) A. Kompetensi Inti. KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya KI 2 :Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif, dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia KI 3 :Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang

description

RPP KIMIA

Transcript of laju reaksi

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANIDENTITAS MATA PELAJARAN

Sekolah

: SMA Negeri 1 Sanggau Kelas

: X(sepuluh)Semester

: Genap

Mata Pelajaran

: KimiaMateri

: Faktor-faktor yang memegaruhi laju reaksi (luas permukaan dan konsentrasi)A. Kompetensi Inti.KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya

KI 2:Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif, dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia

KI 3 :Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalahKI 4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuanB. Kompetensi Dasar Dan Indikator.

KD dari KI 1 :1.1 Menyadari adanya keteraturan struktur partikel materi sebagai wujud kebesaran Tuhan YME dan pengetahuan tentang struktur partikel materi sebagai hasil pemikiran kreatif manusia yang kebenarannya bersifat tentative

KD dari KI 2 :

2.3Menunjukkan preilaku responsive, dan proaktif serta bijaksana sebagai wujud kemmapuan memecahkan masalah dan membuat keputusan

Indikator

2.3.1Menampilakan perilaku responsive

2.3.2Menunjukkan perilaku berani dalam menyampaikan pendapat dan opini

2.3.3Menunjukkan perilaku aktif selama proses pembelajaran berlangsung

KD dari KI 3 :

3.7Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi

Indikator

3.7.1Menjelaskan pengaruh luas permukaan bidang sentuh terhadap laju reaksi

3.7.2Menjelaskan pengaruh konsentrasi pereaksi terhadap laju reaksi

KD dari KI 4

4.7Merancang, melakukan dan menyimpulkan serta menyajikan hasil percobaan faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi

Indikator

4.7.1Menentukan reaksi yang berjalan lebih cepat berdasarkan luas permukaan bidang sentuh

4.7.2Menentukan reaksi yang berjalan lebih cepat berdasarkan konsentrasi pereaksi

4.7.3Memberi contoh proses dalam kehidupan sehari-hari mengenai laju reaksi berkaitan dengan luas permukaan bidang sentuh

C. Tujuan Pembelajaran.

1. Dengan percobaan sederhana siswa dapat menjelaskan pengaruh luas permukaan bidang sentuh2. Dengan demonstrasi siswa dapat menjelaskan pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi

3. Dengan metode diskusi kelompok siswa dapat menentukan reaksi yang berjalan lebih cepat berdasarkan luas permukaan bidang sentuh dan konsentrasi pereaksi .D. Materi Pembelajaran.

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi

1. Luas Permukaan Bidang Sentuhan

Semakin kecil ukuran suatu zat padat maka luas permukaan bidang sentuh zat padat tersebut semakin besar sehingga semakin cepat reaksi berlangsung. Bubuk zat padat biasanya menghasilkan reaksi yang lebih cepat dibandingkan sebuah bongkahan zat padat dengan massa yang sama, karena bubuk padat memiliki luas permukaan bidang sentuh yang lebih besar daripada sebuah bongkahan zat padat. Suatu zat akan bereaksi hanya jika zat tersebut bercampur atau bersentuhan dan terjadi tumbukan. Tumbukan tersebut terjadi antar luas permukaan bidang sentuh dari masing-masing molekul.

Suatu reaksi mungkin banyak melibatkan pereaksi dalam bentuk padatan. Bila kita mempunyai kubus dengan ukuran panjang, lebar dan tinggi masing-masing 1cm. Luas permukaan kubus bagian depan 1 cm x 1 cm = 1 cm2. Luas permukaan bagian belakang, kiri, kanan, atas dan bawah, masing-masing juga 1cm2. Jadi luas permukaan seluruhnya 6 cm2.

E. Kemudian kubus tersebut kita pecah jadi dua, maka luas permukaan salah satukubus hasil pecahan tadi adalah 2(1 cm x 1 cm) + 4 (0,5 cm x 1 cm) = 4 cm2. Berarti luas dua kubus hasil pecahan adalah 8 cm2. Apa yang dapat kita simpulkan mengenai hal ini? Jadi makin kecil pecahan tersebut, luas permukaannya makin besar dan permukaan sentuh tadi bereaksi dengan cairan atau gas. Hal ini merupakan contoh bagaimana penurunan ukuran partikel dapat memperluas permukaan sentuh zat. Suatu reaksi antara logam magnesium dengan larutan asam seperti asam hidroklorida. Reaksi melibatkan tumbukan antara atom magnesium dengan ion hidrogen.

F. Apa hubungannya dengan tumbukan? makin luas permukaan atom magnesium makin luas bidang sentuh atom magnesium dengan asam klorida, sehingga jumlah tumbukannya juga makin besar. Artinya makin kecil ukuran, makin luas permukaannya, makin banyak tumbukan, makin cepat terjadinya reaksi

Pengaruh luas permukaan banyak diterapkan dalam industri, yaitu dengan menghaluskan terlebih dahulu bahan yang berupa padatan sebelum direaksikan. Ketika kita makan, sangat dianjurkan untuk mengunyah makanan hingga lembut, agar proses reaksi di dalam lambung berlangsung lebih cepat dan penyerapan sari makanan lebih sempurna. 2. Konsentrasi

Larutan dengan konsentrasi yang besar (pekat) mengandung partikel yang lebih banyak, jika dibandingkan dengan larutan encer. Semakin tinggi konsentrasi berarti semakin banyak molekul-molekul dalam setiap satuan luas ruangan, akibatnya tumbukan antar molekul makin sering terjadi dan reaksi berlangsung semakin cepat. Semakin tinggi konsentrasi suatu larutan, makin besar laju reaksinya.G. Metode Pembelajaran.

1. Pendekatan

:Saintifik

2. Metode Pembelajaran:Praktikum, diskusi, dan tanya jawab.

3.Model Pembelajaran:Kooperatif STADH. Media, Alat dan Sumber Belajar.

Buku kimia SMA kelas XI Erlangga

Internet

Spidol

Power Point

Panduan Praktikum

Alat dan bahan praktikum(gelas,air,sendok,asam cuka,cangkang telur)I. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran.

Pertemuan Pertama :1. Kegiatan Awal

KegiatanAlokasi waktu

1. Guru mengucapkan salam

2. Guru meminta siswa untuk memimpin doa

3. Guru mengecek kehadiran siswa4. Guru memberikan apersepsi dengan bertanya mengenai materi minggu lalu Masih ingatkah kalian dengan laju reaksi?Apa yang dimaksud dengan laju reaksi?Adakah hubungannya dengan teori tumbukan? berikan contohnya dalam kehidupan kita sehari-hari5. Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa

6. Guru menyampaikan topic yang akan dipelajari siswa

7. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.5 Menit

2. Kegiatan Inti

No

KegiatanKeterangan Alokasi waktu

1. Guru mengorganisasikan siswa ke dalam kelompok-kelompok dan membagikan alat dan bahan percobaan serta Lembar Kerja Siswa (LKS) .2. Siswa diberikan waktu untuk untuk melakukan percobaan secara berkelompok dan mengeksplor kemampuannya serta bekerjasama dalam mengerjakan LKS3. Guru meminta salah satu kelompok untuk mempresentasikan hasil jawaban LKS yang dibagikan4. Guru mengulas soal LKS dan jawaban yang benar bersama siswa.5. Guru memberikan penguatan kepada siswa dan kelompok siswa dengan memberikan umpan balik yang positif (pemberian Reward).6. Guru meminta 2 orang siswa untuk melakukan demonstrasi didepan kelas dimana 2 buah cangkang telur yang berukuran sama besar akan di tuangkan larutan cuka dengan konsetrasi yang berbeda.7. Siswa mengamati demonstrasi8. Guru bertanya kepada siswa Cangkang telur pada gelas yang mana yang terlebih dahulu bereaksi?Mengapa demikian jika dikaitkan dengan konsentrasi dan teori tumbukan? Jadi apa pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi?9. Guru memberi penguatan atas jawaban siswa

-Mengasosiasi-Mengamati

-Mengumpul kan data

-Menyajikan

-Mengamati

-Menanya10 Menit

3. Kegiatan Akhir

KegiatanAlokasi waktu

1. Guru meminta siswa untuk menyimpulkan pengaruh luas permukaan bidang sentuh dan konsentrasi terhadap laju realsi dan memberikan contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari

2. Guru memberikan penguatan terhadap jawaban siswa

3. Guru menutup kegiatan pembelajaran

5 Menit

LAMPIRAN 1 (PENILAIAN AFEKTIF)NoNamaAspek yang DinilaiTotal Skor

Kerja samaBerpendapatTeliti

123123123

1

2

Dst

Pedoman Penilaian

NoAspek yang dinilaiSkorPenjabaran

1Kerjasama3jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan diskusi kelompok secara terus menerus dan konsisten.

2jika menunjukkan sudah ada sedikit usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan diskusi kelompok tetapi masih belum akonsisten.

1jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan diskusi kelompok.

2Berpendapat3Jika siswa dapat mengemukakan pendapat lebih dari 2 kali.

2Jika siswa dapat mengemukakan pendapat 2 kali.

1Jika siswa dapat mengemukakan pendapat kurang dari 2 kali.

3.Teliti

(dalam melakukan percobaan)3jika siswa selalu menunjukkan sikap telitidalam melakukan percobaan

2jika siswa mulai menunjukkan sikap teliti dalam melakukan percobaan

1jika siswa tidak menunjukkan sikap teliti dalam melakukan percobaan

Nilai : x 100LAMPIRAN 2 (RUBRIK PENILAIAN ASPEK PSIKOMOTOR)

No.Keterampilan yang dinilaiSkor yang diberikan

ABCD

1Penuangan zat ke dalam larutan (zat berbentuk serbuk dan bongkahan)

2Pengamatan terhadap reaksi yang terjadi

3Penggunan stopwatch yang baik dan benar

4Pencatatan hasil data pengamatan

5Penyimpulan dari percobaan yang telah dilakukan

Penjabaran Skor dari Aspek Psikomotorik

No.SkorDeskripsi

1AMemasukkan zat tanpa ada yang tumpah, tidak menempel pada dinding gelas/tabung, dan spontan

BMemasukkan zatada yang tumpah sedikit, tidak menempel pada dinding gelas/tabung, dan spontan

CMemasukkan zat banyak yang tumpah, ada yang menempel pada dinding gelas/tabung, dan spontan

DMemasukkan zat banyak yang tumpah, menempel pada dinding gelas/tabung, dan kurang spontan

2AMengamati dengan seksama dan penuh perhatian terhadap perubahan akibat reaksi yang tampak

BMengamati dengan kurang seksama namun masih perhatian terhadap perubahan akibat reaksi yang tampak dengan sungguh-sungguh

CMengamati dengan kurang seksama dan kurang perhatian terhadap perubahan akibat reaksi yang tampak

DSama sekali tidak mengamati dengan seksama ataupun penuh perhatian terhadap perubahan akibat reaksi yang tampak

3ADapat menggunakan dan mengoperasikan stopwatch dengan baik dan benar untuk mengukur waktu terjadinya reaksi

BDapat menggunakan dan mengoperasikan stopwatch dengan baik namun belum benar untuk mengukur waktu terjadinya reaksi

CDapat menggunakan dan mengoperasikanstopwatch dengan benar namun kurang baik saat mengukur waktu terjadinya reaksi

DBelum dapat menggunakan dan mengoperasikan dengan baik dan benar untuk mengukur waktu terjadinya reaksi

4

AMencatat data hasil pengamatan secara objektif sesuai dengan hasil demonstrasi/percobaan yang telah dilakukan

BMencatat data hasil pengamatan secara objektif namun kurang sesuai dengan hasil demonstrasi/percobaan yang telah dilakukan

CMencatat data hasil pengamatan tidak secara objektifdan kurang sesuai dengan hasil demonstrasi/percobaan yang telah dilakukan

DTidak mencatat data hasil pengamatan secara objektif sesuai dengan hasil demonstrasi/percobaan yang telah dilakukan

5AMenyimpulkan hasil percobaan/demonstrasi yang telah dilakukan dengan bahasa yang baik, benar, runtut, mudah dipahami dan sesuai dengan teori

BMenyimpulkan hasil percobaan/demonstrasi yang telah dilakukan dengan bahasa yang baik, benar, runtut, mudah dipahami namun kurang sesuai dengan teori

CMenyimpulkan hasil percobaan/demonstrasi yang telah dilakukan tidak dengan bahasa yang baik, benar, runtut, mudah dipahami dan kurang sesuai dengan teori

DTidak menyimpulkan hasil percobaan/demonstrasi yang telah dilakukan dengan bahasa yang baik, benar, runtut, mudah dipahami dan sesuai dengan teori

SKOR : A: 9-10

B: 7-8C: 4-6D: 1-3

LKS PERCOBAAN

Kelas

:

Kelompok

:

AnggotaKelompok:1.

2.

3.

4.

5.

Judul : Pengaruh Luas Permukaan Sentuh terhadap Laju Reaksi

Alat dan Bahan:

2 (dua) buah gelas aqua

1 (satu) buah tablet jesscool dan 1 (satu) buah serbuk jesscool dengan massa yang sama yaitu 4,5 gram

400 mL air dingin

1 (satu) buah stopwatch

Prosedur Percobaan:

1. Masukkan air kedalam 2 gelas aqua,masing-masing 200 mL.

2. Masukkan tablet jesscool ke dalam gelas aqua yang telah berisi air dan serbuk jesscool ke dalam gelas aqua yang lain secara bersamaan sambil dilihat waktunya.

3. Pakailah stopwatch untuk mengamati waktu yang diperlukan saat bereaksinya jesscool.

4. Amati, apa yang terjadi.

Hasil Pengamatan

NoPereaksiWaktu bereaksi

( detik )

1Jesscool tablet + air .....................

2Jescool serbuk + air .....................

Tugas

Jawablah pertanyaan di bawah ini:

1. Dalam percobaan di atas, manakah yang lebih cepat bereaksi, jescool yang berbentuk serbuk atau tablet?

2. Berdasarkan hasil percobaan, simpulkan bagaimana pengaruh luas permukaan bidang sentuh terhadap laju reaksi? Jelaskan secara ringkas!Jawaban :1. Jescool serbuk,karena luas permukaan bidang sentuhnya lebih besar dari pada jesscool tablet.(skor 10)

2. Semakin besar luas permukaan bidang sentuh antar partikel, maka tumbukan yang terjadi semakin banyak, sehingga menyebabkan laju reaksi semakin cepat. Begitu juga, apabila semakin kecil luas permukaan bidang sentuh, maka semakin kecil tumbukan yang terjadi antar partikel, sehingga laju reaksi pun semakin kecil. Karakteristik kepingan yang direaksikan juga turut berpengaruh, yaitu semakin halus kepingan itu, maka semakin cepat waktu yang dibutuhkan untuk bereaksi; sedangkan semakin kasar kepingan itu, maka semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk bereaksi.(skor 40)