KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”....

15
1

Transcript of KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”....

Page 1: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

1

Page 2: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

2

KHITBAH IDUL ADHA 1439 H

المعليكمورحمةاهللوبركاتهالس اهللاكبراهللاكبراهللاكبر اهللاكبراهللاكبراهللاكبر اهللاكبراهللاكبراهللاكبر

و ر ي ب ك ك دم ح ال ا و ر ي ث هلل هد ح و اهللاا له ا ال ي ص ا و ة ر ك باهلل ان ح ب سا م زاه و هد ن جزاع ا و هد ب ع ر ص ن و هد ع و ق د ص اهللاا له ا هد ح و اب ز ح ا اهللو اهللاا له ا .ن و راف ك ال ه ر ك و ل و ن ي الد هل ن ي ص ل خ ماهياا اا دبع ن و ي هلل دم ح ل ا .دم لح ا هلل و ر ب ك ا هللا رب ك ا ء ا ب ن ع م ة ن ا ع ل ي الاذ ىا ن ع م م ان

ال م ل ه هللا اله ن ا ده ش ا .واء س ش ر ي ك ه د عب د ماح مناا ده ش ا و و ح هدامن د ي ىس ل ع ل ص ماهلل ا .هولسر و بعد:ن ي ع م ج ا ه ب ح ص و ه ل ىا ل ع و د ماح ا ام ا

ن و مل س مم تن ا و اا ناتو مت و ه ات ق ت قاات قوااهللح …ياي هاالن اس

Allahuakbar 3X Walillahilhamd

Masyiral Muslimin Wazumratal Mu’minin

Rahimakumullah

Sebagai pembuka pertemuan pagi ini, khatib

mengajak kaum muslimin-muslimat untuk senantiasa

bertakwa kepada Allah SWT, dengan cara memenuhi

apa saja yang menjadi perintah Allah dan menjauhi apa

saja yang dilaranganNya. Hanya dengan takwa itulah

Page 3: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

3

kehidupan kita di dunia dan akhirat akan menjadi

selamat.

Allahuakbar 3X Walillahilhamd

Kaum muslimin Muslimat yang dirahmati Allah

Hari ini kita lebaran lagi, setelah dua bulan yang

lalu kita ber-idul fitri, kini kita beridul adha. Pagi-pagi

kita gemakan takbir, tahmid dan tahlil, kita pergi

menuju mushalla, tanah lapang, atau masjid, dengan

menundukkan wajah untuk mengungkapkan rasa syukur

mendalam kepada Yang Maha Kuasa.

Kiranya semua umat Islam mempunyai perasaan

yang sama, bahwa pada saat Idul Adha seperti pagi ini -

kita teringat tokoh yang sangat besar dalam dunia Islam,

ialah Ibrahim alaihi salam. Seorang Rasul Allah yang

menjadi bapak para Nabi, termasuk Nabi Muham-mad

saw. mempunyai garis keturunan kepadanya. Karena

begitu mulianya Ibrahim, shalawat yang kita baca selain

untuk Nabi Muhammad sekaligus juga untuk Nabi

Ibrahim dan keluarganya yang kita kenal dengan nama

shalawat Ibrahimiyah.

Page 4: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

4

Firman Allah dalam al-Qur’an surat al-Baqarah

ayat 131, men-ceritakan tentang perintah Allah pada

Ibrahim, tentang Islam. Ayat tersebut berbunyi sebagai

berikut:

ال ع ال م ي ن )البقرة: تل ر ب ل م ا س ل م ق ال ا س ل هر به (131ا ذ ق ال Artinya: Ketika Allah, Tuhannya Ibrahim berfirman

kepadanya: “Tunduk patuhlah!”, Dia menjawab: “Aku

tunduk patuh kepada Tuhan semesta alam”.

Ibnu Katsir dan Imam Jalalain mengemukakan

tafsir ayat ini bahwa nabi Ibrahim diperintah oleh Allah

untuk ikhlas (beramal) kepada Allah dengan tunduk dan

kepatuhan, sedangkan Qurais Syihab menafsirkannya

bahwa Ibrahim setelah menerima perintah ia lang-sung

menjawab dengan ucapan dan tindakan. Ini artinya

bahwa Islam itu tidak hanya sekedar Iman di hati dan

pernyataan lisan semata, akan tetapi Islam adalah iman

di hati, pernyataan dengan lisan dan amal perbuatan

yang nyata untuk menunjukkan kepasrahan dan

kepatuhan terhadap aturan Allah.

Page 5: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

5

Berangkat dari gambaran tafsir ayat 131 surat al-

Baqarah se-bagaimana tersebut di atas, pada

kesempatan yang indah ini khatib akan membahas

perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”.

Allahuakbar 3X Walillahilhamd

Muslimin Muslimat yang berbahagia

Ayat di atas menunjukkan sebuah kisah bahwa

Nabi Ibraham yang diperintah oleh Allah untuk ber-

Islam, artinya untuk pasrah dan patuh kepada Allah

semata. Berkaitan dengan ini ada sebuah pertanyaan,

bukankah Nabi Ibrahim itu adalah orang yang sangat

pasrah dan patuh kepada Allah, bahkan sampai

diperintah untuk mengorbankan anak kesayangannya

saja dilakukan dengan penuh keridhaan, kenapa masih

diperintah untuk pasrah dan patuh?. Untuk menjawab

pertanyaan ini dapat dikemukakan keterangan Imam

Thabathaba’i, tentang tingkat keislaman seseorang.

Menurutnya setiap orang itu memiliki perbedaan tingkat

kepasrahan dan ketaatan terhadap aturan Allah SWT.

Page 6: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

6

Tingkat pertama; seorang Muslim adalah orang

yang mene-rima, mematuhi perintah dan menjauhi

larangan dengan membaca dua kalimah syahadat, tidak

jadi persoalan penting, apakah iman sudah memasuki

hatinya atau belum. Maknanya bahwa siapa saja yang

mau mengucapkan dua kalimah syahadat sudah

termasuk golongan kaum muslimin demikian

pandangan Ahlussunnah.

Tingkat kedua; rasa iman dan kepasrahan hati

seorang muslim diikuti dengan amal-amal shalih,

sekalipun suatu waktu mungkin saja Ia berbuat

kesalahan. Pada tingkat ini orang sudah mempunyai

keyakinan yang penuh kepada hakekat agama, orang

merasa perlu terhadap kehadiran agama dan merasa

perlu pula untuk hadir sebagai pemeluk agama.

Tingkat ketiga; jiwa seorang muslim telah

dipenuhi oleh rasa iman, maka Ia akan mulai berakhlak

berdasarkan keimananya itu, akhirnya Ia mampu

menundukkan semua nafsu hewani, yaitu kecen-

derungan yang berlebihan terhadap godaan duniawi.

Page 7: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

7

Pada tahap ini, seorang Muslim akan menyembah Allah

seakan melihatNya sekalipun Ia tidak melihatNya, Ia

pun senantiasa merasa selalu dilihat dan diawasi oleh

Allah dalam segala gerak-geriknya. Maka pada

tingkatan ini seorang muslim akan mengisi hidupnya

dengan keridhaan, kepasrahan, keteguhan hati,

kesabaran dalam mentaati perintah Allah, termasuk Ia

akan mencintai atau membenci sesuatu karena Allah

semata.

Tingkat keempat; merupakan kelanjutan tingkat

ketiga, pada tingkat ini seorang muslim benar-benar

merasakan bahwa kepemilik-an dan kekuasaan Allah

atas segala sesuatu. Maka seorang muslim sebenarnya

akan senantiasa merasa dalam genggaman kekuasaan

Allah, dan tidak sesuatupun dapat memiliki kecuali

karena Allah. Maka seorang Muslim pada tingkatan ini

merasa bukan apa-apa, karenanya Ia senantiasa tunduk

dalam kuasa Allah, maka seluruh gerak-geriknya,

seluruh langkahnya hanya mengikuti kemauan Allah

semata. Gambaran muslim pada tingkatan keempat ini

Page 8: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

8

diwujudkan dalam bentuk doanya Nabi Ibrahim sebagai

berikut:

ل م ع ل ن امس ا راب ان او اج و ة ل ك ل م ذر يات ن ااماة مس م ن و ر ن اي ن ل ك ي م)البقرة: الت او ابالراح ا ن ت ن اا ناك ع ل ي ك ن او تب (121م ن اس

Artinya: Ya Tuhan kami, jadikanlah kami berdua orang

yang tunduk patuh kepada Engkau dan (jadikanlah)

diantara anak cucu kami umat yang tunduk patuh kepada

Engkau dan tunjukkanlah kepada kami cara-cara ibadah

kami, dan terimalah taubat kami. Sesungguhnya

Engkaulah Yang Maha Penerima taubat lagi Maha

Penyayang.

Pada tahapan yang keempat inilah seorang

Muslim benar-benar menyadari tidak ada sesuatupun

yang luput dari Allah, dan tidak ada peristiwa apapun

tanpa seizin Allah, bahkan daun jatuh sekalipun

senantiasa dalam izin Allah. Karena itulah, mereka tidak

merasa berduka cita oleh sebab sesuatu hal yang dibenci

menimpa mereka, sehingga hidupnya hanya dipenuhi

dengan upaya mendekat dan berserah diri kepada yang

Maha Kuasa.

Page 9: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

9

Allahuakbar 3X Walillahilhamd

Hadirin yang berbahagia

Untuk menjadi muslim yang sebenarnya memang

harus melalui tahapan-tahapan di atas, namun demikian,

hal itu tidaklah mudah untuk dilakukan. Banyak

godaannya, dan banyak pula rintangan yang

menghalanginya. Maka Ibadah haji seperti yang

dilakukan oleh saudara-saudara kita saat ini di Makkah

Mukaromah, sebenarnya merupakan tahapan bagi

seorang muslim untuk menapaki jejak para Nabi, para

shalihin, dan para muttakin menuju tahapan sebagai

muslim yang sebenarnya.

Pada hari tasyrek, jamaah haji sedang melempar

jumrah, pertanda seorang muslim harus melakukan

perlawanan terhadap godaan syetan. Seorang muslim

harus mampu mengalahkan perlawanan syetan

sebagaimana nabi Ibrahim pun juga mampu

mengalahkannya. Namun harus diingat, sekalipun

syetan mampu dikalahkan, mereka tidak akan mati,

suatu saat akan terus menggoda dan menggoda, maka

Page 10: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

10

seorang muslim harus selalu waspada. Syetan dapat saja

datang dalam bentuk yang bermacam-macam; bisa

dalam bentuk sahabat, bisa dalam bentuk jabatan, istri,

anak, bahkan juga bisa dalam bentuk nafsu sendiri.

Itulah sebabnya, Haji mabrur dijanjikan surga oleh nabi,

karena kepribadian seorang haji mabrur sebenarnya

adalah pribadi-pribadi yang telah mampu mengalahkan

godaan syetan, pribadi yang mampu mencampakkan

sifat-sifat hewaniah dan menyerap sifat-sifat Ilahiyah,

karena hatinya mampu meninggalkan rumah-rumah

sendiri yang kotor dan beristirahat di rumah Allah yang

suci.

Bagi yang tidak berhaji, pada tanggal sepuluh

Dzulhijjah dan hari tasyrek, disunnahkan menyembelih

hewan kurban. Suatu ritual peribadatan yang merupakan

simbul perlawanan terhadap diri sendiri, perlawanan

terhadap egoisme, perlawanan terhadap sikap

mementing-kan diri sendiri. Maka hakekat kurban yang

sebenarnya adalah membuang segala sesuatu yang bisa

melemahkan keimanan, menyingkirkan segala sesuatu

Page 11: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

11

yang menghalangi perjalanan iman dan Islam, mencabut

segala sesuatu yang menutupi telinga dan mata yang

mengakibatkan sulit mendengar kebenaran dan melihat

keagungan Tuhan, dan mengubur dalam-dalam segala

sesuatu yang menjadi peyebab melarikan diri dari

kebenaran Islam. Maka pribadi orang yang berkurban

adalah pribadi berbudi dan berperangai yang tunduk dan

patuh terhadap tuntunan Ilahi.

Hadirin Hadirat yang dimuliakan Allah

Mengakhiri khutbah ini, dapat dikemukakan

sebuah inti pem-bicaraannya sebagai berikut:

1. Tingkatan kemusliman seseorang antara satu dengan

yang lain berbeda, semuanya ditentukan oleh

bagaimana tingkat ketunduk-kan, ketaatan dan

kepasrahannya terhadap aturan atau syariat Allah.

2. Ibadah haji merupakan sebuah tahapan dan manhaj

atau cara dalam menapaki jejak para Nabi, shalihin,

dan muttakin untuk menjadi seorang muslim yang

sebenarnya, muslim yang taat, tunduk dan pasrah -

Page 12: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

12

yang mampu mencampakkan sifat-sifat hewaniah dan

menyerap sifat-sifat Ilahiyah.

3. Untuk menjadi muslim yang sebenarnya, seseorang

harus melalui suatu tahapan demi tahapan, dari

tingkat bawah menuju tingkat di atasnya, melalui

latihan dan perlawanan terhadap semua peng-

halangnya yaitu syetan, baik syetan itu berada di luar

diri kita atau yang bersemayam didalam diri kita

sendiri.

Demikianlah para hadirin khutbah yang bisa

khatib sampaikan pada pertemuan kali ini, semoga ada

guna dan manfaatnya bagi kita semua untuk melangkah

menjadi seorang muslim yang sebenarnya. Akhir kata,

atas nama pribadi, keluarga, Pengurus MWC NU

Kecamatan Ngunut dan Ta’mir Masjid mengucapkan

“Selamat Idul Adha 1439 H” semoga kita menjadi

muslim yang mampu mewujudkan ketundukan dan

kepasrahan terhadap syariat Allah SWT, amiin.

Akhiru Qouli Haadza Istaghfiruu Rabbakum Innahu

kaana Ghafaara.

Page 13: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

13

KHUTHAH TSANI

هللا كب راهللا كب راهللا كب را ا هللا كب راهللا كب راهللا كب ر

ا هللا كب راله الاهللو اهللا كب را هللا كب رو هللال مد ل

و ن عوذباهللا ل مدهلل نهو ن ست غفره ن ست عي و ن م ده روا ن فسن او ه ا يضللف ل ضلل هو ي هدىل هف ل ل هس يئ اتا عم الن ا دي

ه دا نم مد اهللو ا اله ال ه دا نل اع بدهو سا لع ل ولهاللهه او اهلل عب اد بعد: ها ا ا ج عي حبه و ا له وع ل م مد س يدن ا ي

ت ع ال ق ال . ون ت رح ل ع ل و ط اع ته اهلل بتقو ى الله :و ن فس إنت ه ئ ل لواو نوا آ الذي ت سليم ايص لون ع ل النبي اأ ي ه ا ع ل يهو س لموا

حبها ج عي لع ل س يدن ام مدو ع ل ا لهو اهلل0اللهه سبح ان الع ل الع رشالع ظي ا ل مدللهه ب ن سئ ب . و ع ائ مي ح ت ب و ل

ل ن ت د ع ل اث كل و س ل بر كل و الغ ني م ال غفر ت ذ ن ب ا اض االق ض يت ل هي ا ح ت هو ل ه االف ر اا ح ه اي غ ف رت هو ل

ي ان بال ن ا ي انو السل مو ا حيي بال ع لن ا الله ا . ما للهه الراحي و السل ال ات ا للهه اخشرن اب ن ابس ت و ا ع لن ابالستق ا الهالاهللا أ هلل

ح ق او م م ن اال ق ا لاهللله اهللعليهوسل .ا لله سو ق ن اد ا

Page 14: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

14

تن اب ه.ي اا هللي ا ق ن اا و ا ن االب اطل ب اطل ا ي ااهللي ااتب اع ها للهه حن او ذ ا و ا ا عي حي . ب ن اه بل ن ا ا ا.ي تن اق رة ع لن اللمتقي ا و ا

ن ا ا و ل سلم يتن اا ذ و ل سلم ي ع لن ا ب ن او ا الت و ابالرحي ا نت ن اان ن او تبع ل ي ن اس

ن اتو المسلمي و المسلم اتا للهه اغفر ني و المؤ ه للمؤ ن ا ل حي اي بر ح ت و ب ره ا ب ره ا ب ا غ ا و ال ض ق ش ا و ات ا ح و ال ا

و فال ن ي اح س ن آتن افالد . بنا .خر الرحي النا و قن اع ذ اب ةح س ن الع ل سوال ات ن سئ ال ات و ن عوذب حس ن سئ ل و الع افي فو

م مدو ع ل ل اهللع ل يس يدن ا و الدن ي او الخر ة و ي الهفالد حبه الع ال مي .و وسل وال مدهلل ب

ر اهلل ي أ و ي ن ه ع عب اد اهللان بالع دلو الحس انو اي ت اذىالقرب ا ف اذكروا ت ذ كرون ل ع ل و الب غ ي عظ ر و المن هلل الع ظي الف خش ا

دك و ل ذكراهللا كب ي روهع ل نع مهي ذكرك و ا والسهلمعلي وحاهللوبركاته

Page 15: KHITBAH IDUL ADHA 1439 H - alittihad.or.id · perihal “Menapaki Jejak Menjadi Muslim”. Allahuakbar 3X Walillahilhamd Muslimin Muslimat yang berbahagia Ayat di atas menunjukkan

15

PENGURUS MAJELIS WAKIL CABANG

NAHDLATUL ULAMA (MWC NU)

KECAMATAN NGUNUT

MENGUCAPKAN

SELAMAT IDUL ADHA 1439 H.

SYURIYAH

KH. AHMAD SHODIQ K. KHOIRUL ANAM Rois Katib

TANFIDZIYAH

Drs. ZAENAL FANANI KOMARODIN, M.Pd.I.

Ketua Sekretaris