Kepmen KP IKU Setjen 2015-2019 (1) (1) -...

4
KEPUTUSAN MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR /KEPMEN-KP/2015 TENTANG PENETAPAN INDIKATOR KINERJA UTAMA SEKRETARIAT JENDERAL KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN 2015-2019 DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA, Menimbang : a. bahwa dalam rangka pengukuran dan peningkatan kinerja serta lebih meningkatkan akuntabilitas kinerja Kementerian Kelautan dan Perikanan dan sebagai tindak lanjut Pasal 4 ayat (1) Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor PER/09/M.PAN/5/2007 Pedoman Umum Penetapan Indikator Kinerja Utama di Lingkungan Instansi Pemerintah, perlu menetapkan indikator kinerja utama di lingkungan Sekretariat Jenderal tahun 2015-2019; b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, perlu menetapkan Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan tentang Penetapan Indikator Kinerja Utama Sekretariat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2015-2019; Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4421); 2. Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 118, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4433), sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 154, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5073); 3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437), sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 4. Undang-Undang… DRAFT

Transcript of Kepmen KP IKU Setjen 2015-2019 (1) (1) -...

 

 

 

 

 

 

KEPUTUSAN

MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR /KEPMEN-KP/2015

 

TENTANG  

PENETAPAN INDIKATOR KINERJA UTAMA SEKRETARIAT JENDERAL KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN 2015-2019

 DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA,

 Menimbang : a. bahwa dalam rangka pengukuran dan peningkatan kinerja

serta lebih meningkatkan akuntabilitas kinerja Kementerian Kelautan dan Perikanan dan sebagai tindak lanjut Pasal 4 ayat (1) Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor PER/09/M.PAN/5/2007 Pedoman Umum Penetapan Indikator Kinerja Utama di Lingkungan Instansi Pemerintah, perlu menetapkan indikator kinerja utama di lingkungan Sekretariat Jenderal tahun 2015-2019;

 

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, perlu menetapkan Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan tentang Penetapan Indikator Kinerja Utama Sekretariat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2015-2019;

   Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem

Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4421);

 

2. Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 118, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4433), sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 154, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5073);

3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437), sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844);

 

4. Undang-Undang…

DRAFT  

2    

 

4. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Perencanaan pembangunan Jangka Panjang Tahun 2005 sampai 2025 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 68, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4725);

 

5. Peraturan Presiden Nomor 47 Tahun 2009 tentang Pembentukan dan Organisasi Kementerian Negara, sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2013 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2013 Nomor 125);

 

6. Peraturan Presiden Nomor 24 Tahun 2010 tentang Kedudukan, Tugas, dan Fungsi Kementerian Negara Serta Susunan Organisasi, Tugas, dan Fungsi Eselon I Kementerian Negara Republik Indonesia, sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Nomor 56 Tahun 2013 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2013 Nomor 126);

 

7. Keputusan Presiden Nomor 84/P Tahun 2009, sebagaimana telah diubah dengan Keputusan Presiden Nomor 60/P Tahun 2013;

 

8. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor PER.23/MEN-KP/2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan;

 

9. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor PER.25/MEN-KP/2015 tentang Rencana Strategis Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2015-2019;

10. Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor PER.25/

MEN/2012 tentang Pembentukan Peraturan Perundang- undangan di Lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2013 Nomor 1)

   

MEMUTUSKAN:    Menetapkan : KEPUTUSAN MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN

TENTANG PENETAPAN INDIKATOR KINERJA UTAMA SEKRETARIAT JENDERAL KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN 2015-2019

KESATU : Menetapkan Indikator Kinerja Utama Sekretariat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2015-2019.

KEDUA : Indikator Kinerja Utama Sekretariat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan sebagaimana dimaksud diktum KESATU, sebagaimana tersebut dalam Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Menteri ini.

KETIGA : Pejabat eselon II di lingkungan Sekretariat Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan menyusun Indikator Kinerja Utama untuk unit kerja di bawah tanggung jawab dan kewenangannya. KEEMPAT…

3    

KEEMPAT : Indikator Kinerja Utama untuk unit kerja eselon II sebagaimana dimaksud diktum KETIGA, disusun dan dilaporkan kepada Sekretaris Jenderal Kelautan dan Perikanan paling lambat satu bulan sejak berlakunya Keputusan Menteri ini untuk ditetapkan.

KELIMA : Pengukuran kinerja terhadap program pembangunan kelautan dan perikanan di lingkungan Sekretariat Jenderal yang telah dianggarkan dan dilaksanakan pada Tahun anggaran 2015 s.d. 2019 akan dihitung pencapaiannya secara berkala dan dipantau oleh Sekretaris Jenderal Kelautan dan Perikanan.

KEENAM : Keputusan Menteri ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.      

Ditetapkan di Jakarta pada tanggal September 2015

 

a.n. MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA, SEKRETARIS JENDERAL

     

ttd.      

SJARIEF WIDJAJA

 

LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI KELAUTAN DAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR /KEPMEN-KP/2015 TENTANG PENETAPAN INDIKATOR KINERJA UTAMA SEKRETARIAT JENDERAL KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN 2015-2019

INDIKATOR KINERJA UTAMA SEKRETARIAT JENDERAL KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

TAHUN 2015-2019

SASARAN STRATEGIS URAIAN INDIKATOR KINERJA

1. Terwujudnya aparatur sipil negara KKP yang kompeten, profesional dan berkepribadian

1 Indeks kompetensi dan integritas KKP

2. Tersedianya manajemen pengetahuan yang handal dan mudah diakses

2 Persentase unit kerja yang menerapkan sistem manajemen pengetahuan yang terstandar

3. Terwujudnya birokrasi KKP yang efektif, efisien dan berorientasi pada layanan prima

3 Nilai kinerja RB KKP

4. Terkelolanya anggaran pembangunan secara efisien dan akuntabel

4 Nilai Kinerja anggaran KKP 5 Opini atas LK KKP

5. Tersedianya kebijakan pembangunan KP yang partisipatif

6 Indeks efektivitas kebijakan pemerintah

6. Terwujudnya kerjasama internasional dan antarlembaga yang implementatif

7 Jumlah perjanjian yang telah diimplementasikan

7. Terselenggaranya penempatan SDM KKP Berbasis kompetensi

8 Persentase unit kerja yang mengimplementasikan penempatan SDM KKP berbasis kompetensi dibanding total unit kerja yang ada di KKP

8. Terintegrasinya sistem informasi KKP 9 Persentase Teknologi Informasi & Komunikasi (TIK) yang terintegrasi dibanding total TIK yang ada

9. Terselenggaranya RB KKP sesuai roadmap RB KKP

10 Persentase program dan kegiatan RB yang dilaksanakan dibanding jumlah program dan kegiatan yang harus dilaksanakan sesuai roadmap RB per tahun

10. Terselenggaranya pengelolaan anggaran yang optimal

11 Persentase pengendalian dokumen anggaran 12 Persentase ketepatan waktu penyampaian LK

(bulanan, triwulanan, semester, tahunan) 11. Terselenggaranya publikasi dan pelayanan

komunikasi dengan media dan lembaga yang optimal

13 Persentase terpublikasinya program dan kegiatan KKP melalui media dibanding jumlah publikasiprogram dan kegiatan KKP

14 Persentase jumlah sosialisasi program dan kegiatan KKP pada lembaga/stakeholder dibanding jumlah kegiatan sosialisasi yang ada

12. Terlaksananya pengembangan dan pembinaan kerjasama internasional dan antarlembaga bidang KP

15 Jumlah dokumen kerja sama dan perjanjian internasional bidang KP yang disepakati

16 Jumlah Kerja Sama Teknik bidang KP 17 Jumlah dokumen pedoman delegasi republik

indonesia 13. Tersedianya ASN lingkup Setjen yang

kompeten, profesional dan berkepribadian 18 Indeks kompetensi dan integritas SETJEN

14. Tersedianya manajemen pengetahuan SETJEN yang handal dan mudah diakses

19 Persentase unit kerja SETJEN yang menerapkan sistem manajemen pengetahuan yang terstandar

15. Terwujudnya birokrasi SETJEN yang efektif, efisien dan berorientasi pada layanan prima

20 Nilai kinerja RB Setjen

16. Terkelolanya anggaran pembangunan SETJEN secara efisien dan ekuntabel

21 Nilai kinerja anggaran Setjen 22 Persentase tingkat kepatuhan SAP lingkup Setjen

Ditetapkan di Jakarta pada tanggal September 2015

a.n. MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN

REPUBLIK INDONESIA, SEKRETARIS JENDERAL ttd .

SJARIEF WIDJAJA