KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas...

71
Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 i KATA PENGANTAR Puji Syukur kita panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa yang telah melimpahkan berkat dan karunia-Nya sehingga laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara Tahun 2017 dapat tersusun, sebagai bentuk akuntabilitas pelaksanaan tugas dan fungsi yang dipercayakan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan atas target kinerja dan penggunaan anggaran tahun 2017. Penyusunan Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 merupakan tindak lanjut Peraturan Presiden Nomor 29 tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah. Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 menggambarkan sejumlah capaian kinerja yang telah dicapai dibandingkan dengan target kinerja yang telah ditetapkan untuk tahun 2017 beserta analisisnya. Berbagai kebijakan dan upaya telah ditempuh merupakan langkah untuk mewujudkan Minahasa Tenggara yang Berdaulat, Berdikari, dan Berkepribadian dengan Mewujudkan Pengelolaan sumber daya Kelautan dan Perikanan yang berdikari dan berbasis kepentingan Minahasa Tenggara. Permasalahan dan kendala

Transcript of KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas...

Page 1: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 i

KATA PENGANTAR

Puji Syukur kita panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa yang

telah melimpahkan berkat dan karunia-Nya sehingga laporan Kinerja

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara Tahun

2017 dapat tersusun, sebagai bentuk akuntabilitas pelaksanaan tugas dan

fungsi yang dipercayakan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan atas

target kinerja dan penggunaan anggaran tahun 2017. Penyusunan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 merupakan

tindak lanjut Peraturan Presiden Nomor 29 tahun 2014 tentang Sistem

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan Peraturan Menteri

Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53

Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan

Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017

menggambarkan sejumlah capaian kinerja yang telah dicapai

dibandingkan dengan target kinerja yang telah ditetapkan untuk tahun

2017 beserta analisisnya. Berbagai kebijakan dan upaya telah ditempuh

merupakan langkah untuk mewujudkan Minahasa Tenggara yang

Berdaulat, Berdikari, dan Berkepribadian dengan Mewujudkan

Pengelolaan sumber daya Kelautan dan Perikanan yang berdikari dan

berbasis kepentingan Minahasa Tenggara. Permasalahan dan kendala

Page 2: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 ii

yang dihadapi akan menjadi rencana tindak lanjut untuk perbaikan kinerja

ke depan.

Kami berharap dengan telah disusunya Laporan Kinerja Dinas

Kelautan dan Perikanan Tahun 2017, akan dapat diperoleh manfaat

umpan balik bagi perbaikan dan peningkatan kinerja bagi seluruh UPT

dan personil di lingkungan Dinas Kelautan dan Perikanan. Masukan dan

saran perbaikan yang bersifat membangun sangat kami harapkan untuk

penyempurnaan di masa yang akan datang.

Ratahan, Januari 2018Kepala Dinas

Kelautan dan Perikanan,

Ir. VENLY V. J. MONIGIR, MEPEMBINA Tkt. I

NIP. 196705121993031015

Page 3: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 iii

D A F T A R I S I

HalamanKATA PENGANTAR.................................................................................... i

DAFTAR ISI.................................................................................................... iii

DAFTAR TABEL........................................................................................... iv

DAFTAR GAMBAR...................................................................................... vi

DAFTAR LAMPIRAN................................................................................... vii

IKHTISAR EKSEKUTIF............................................................................... viii

I. PENDAHULUANA. Latar Belakang............................................................................ 1

B. Maksud dan Tujuan................................................................... 2

C. Gambaran Umum....................................................................... 3

D. Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi.................................. 5

E. Struktur Organisasi.................................................................... 6

F. Sumber Daya Manusia............................................................. 9

G. Sistematika Penyajian............................................................... 11

II. PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJAA. RPJMD 2013 - 2018.................................................................. 13

B. Rencana Strategis DKP Tahun 2013 - 2018....................... 16

C. Perjanjian Kinerja Tahun 2017............................................... 19

III. AKUNTABILITAS KINERJAA. Capaian Kinerja.......................................................................... 27

B. Realisasi Anggaran................................................................... 48

IV. PENUTUPA. Kesimpulan ............................................................................. 52

B. Permasalahan dan Saran Tindak Lanjut........................... 53

LAMPIRAN

Page 4: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 iv

D A F T A R T A B E L

Tabel Halaman

Tabel 1.1. Keterlibatan Masyarakat Pada Sektor Perikanan di Kab.Minahasa Tenggara................................................................... 4

Tabel 1.2. Jumlah Pegawai Berdasarkan Jenis Kelamin..................... 9

Tabel 1.3. Jumlah Pegawai Berdasarkan Tingkat Pendidikan........... 9

Tabel 1.4. Jumlah Pegawai Berdasarkan Golongan............................. 10

Tabel 1.5. Jumlah Pegawai Berdasarkan Jabatan Struktural............. 10

Tabel 2.1. Indikator Kinerja Utama Bupati Minahasa Tenggara BerkaitanDengan Tupoksi SKPD Dinas Kelautan dan Perikanan .. 21

Tabel 2.2. Perjanjian Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017........................................................................................................ 21

Tabel 3.1. Capaian Kinerja Tahun 2017 .................................................. 26

Tabel 3.2. Capaian Produksi Perikanan Tangkap Tahun 2017......... 27

Tabel 3.3. Komoditi Hasil Perikanan Tangkap Tahun 2017................ 28

Tabel 3.4. Perkembangan Jumlah Produksi Perikanan Tangkap Tahun2014 - 2017................................................................................. 29

Tabel 3.5. Capaian Produksi Perikanan Budidaya Ikan Tahun 2017........................................................................................................ 29

Tabel 3.6. Komoditi Hasil Perikanan Budidaya Ikan Tahun 2017 ..... 34

Tabel 3.7. Perkembangan Jumlah Produksi Perikanan Budidaya IkanTahun 2014 - 2017.................................................................... 35

Tabel 3.8. Capaian Produksi Benih Ikan Tahun 2017.......................... 38

Tabel 3.9. Produksi Benih Ikan Tahun 2017 ........................................... 39

Tabel 3.10 Perkembangan Jumlah Produksi Benih Ikan Tahun 2014 -2017............................................................................................... 40

Page 5: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 v

Tabel 3.11. Capaian Produksi Olahan Hasil Perikanan Tahun 2017.. 43

Tabel 3.12. Produks Olahan Hasil Perikanan Tahun 2017................... 44

Tabel 3.13. Perkembangan Jumlah Produksi Olahan Hasil PerikananTahun 2014 - 2017.................................................................... 45

Tabel 3.14. Realisasi Anggaran Per Program Tahun 2017................... 49

Tabel 3.15 Rincian Realisasi Program dan Kegiatan Menurut SasaranStrategis Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 ..... 50

Page 6: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 vi

D A F T A R G A M B A R

Gambar Halaman

1.1. Struktur Organisasi Dinas Kelautan dan PerikananKabupaten Minahasa Tenggara........................................ 8

3.1 Aktivitas Perikanan Tangkap.............................................. 32

3.2. Aktivitas PerikananBudidaya.............................................. 38

3.3. Aktivitas di Unit Perbenihan Ikan...................................... 42

3.4. Aktivitas Pengolhan Hasil Perikanan............................... 47

Page 7: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 vii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1 Perjanjian Kinerja Dinas Kelautan dan PerikananTahun 2017............................................................................ 54

Page 8: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 viii

IKHTISAR EKSEKUTIF

Tahun 2017 adalah tahun ketiga pelaksanaan RPJMD Kabupaten

Minahasa Tenggara Tahun 2013 – 2018 di bawah kepemimpinan Bupati

Minahasa Tenggara James Sumendap SH dan Wakil Bupati Minahasa

Tenggara Ronald Kandoli. Sesuai dengan fungsinya Dinas Kelautan dan

Perikanan melaksanakan melaksanakan satu dari lima misi Kabupaten

Minahasa Tenggara yaitu Misi 3: Perekonomian Daerah.

Pembangunan Kelautan dan Perikanan dilaksanakan dalam rangka

mewujudkan visi “Mewujudkan Pengelolaan sumber daya Kelautan

dan Perikanan yang berdaulat, berdikari dan berbasis kepentingan

Masyarakat Minahasa Tenggara” dan misi “Ketersediaan” dan

“Kesejahteraan”. Selanjutnya dalam pengelolaan kinerjanya, Dinas

Kelautan dan Perikanan menggunakan 2 Sasaran Strategis (SS) dan 4

Indikator Kinerja Utama (IKU).

Dari hasil penilaian kinerja DKP tahun 2017, secara umum

menunjukkan hasil capaian kinerja ke 4 IKU DKP cukup baik. Namun

demikian masih terdapat beberapa IKU yang belum mencapai target

Perjanjian Kinerja (PK) DKP Tahun 2017 sebanyak 2 (dua) Indikator, yaitu:

(i) Peningkatan produksi perikanan tangkap;

(ii) Peningkatan produksi olahan hasil perikanan

Page 9: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 1

I. P E N D A H U L U A N

A. Latar Belakang

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara telah

melaksanakan berbagai program dan kegiatan Pembangunan Kelautan dan

Perikanan dengan empat pilar pembangunannya yaitu pro-poor

(pengentasan kemiskinan), pro-job (penyerapan tenaga kerja), pro-growth

(pertumbuhan) dan pro-environment (pemulihan dan pelestarian lingkungan)

dan mendorong investasi di bidang kelautan dan perikanan (pro-business).

Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan

selama ini lebih kepada pendayagunaan sumberdaya kelautan dan

perikanan untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi (Kemakmuran);

pemerataan kesejahteraan (Keadilan Sosial): pengentasan kemiskinan;

perlindungan usaha dan penciptaan lapangan kerja bagi para nelayan,

pembudidaya, pengolah dan pemasar ikan serta masyarakat pesisir lainnya,

dengan tetap menjaga terpeliharanya daya dukung ekosistem perairan dan

stok sumberdaya hayati yang terdapat di dalamnya seimbang.

Sebagai acuan yang mengarahkan Pembangunan Kelautan dan

Perikanan adalah Dokumen Rencana Strategis (Renstra) pembangunan

jangka menengah yang disusun secara periodik lima tahun. Sampai Tahun

2017 sebagai acuan strategis program dan kegiatan lingkup Dinas Kelautan

dan Perikanan yaitu Renstra Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2013 –

2018. Dalam dokumen perencanaan tersebut, diantaranya memuat

Page 10: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 2

indikator sasaran dan targetnya yang diurai per tahun serta rencana alokasi

pembiayaannya sebagai penjabaran dari target RPJMD.

Sebagai sandaran peraturan penerapan akuntabilitas mengacu pada

Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 Tentang Sistem Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dan Peraturan Menteri

Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53

Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja

dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah, setiap

instansi pemerintah wajib menyusun Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP).

Atas dasar hal-hal tersebut di atas, Dinas Kelautan dan Perikanan

sebagai salah satu SKPD di Kabupaten Minahasa Tenggara, telah

menetapkan target kinerja tahun 2016 dilanjutkan dengan melakukan

monitoring dan pengukuran kinerja yang telah dicapai, kemudian

dituangkan ke dalam susunan LAKIP Dinas Kelautan dan Perikanan

sebagai wujud akuntabilitas dari mandat yang diemban.

B. Maksud dan Tujuan

Maksud penyusunan LAKIP Dinas Kelautan dan Perikanan tahun

2017 adalah sebagai bentuk pertanggung jawaban Kepala Dinas Kelautan

dan Perikanan (Penerima amanah) kepada Bupati Minahasa Tenggara

(Pemberi Amanah) atas pengelolaan anggaran dan pelaksanaan

program/kegiatan dalam rangka mencapai visi dan misi yang telah

ditetapkan. Adapun tujuan penyusunan LAKIP adalah

1. Untuk menilai dan mengevaluasi pencapaian kinerja dan sasaran

Dinas Kelautan dan Perikanan, :

Page 11: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 3

2. Memberikan informasi kinerja terukur kepada pemberi mandat

atas kinerja yang telah dan seharusnya dicapai.

3. Sebagai upaya perbaikan berkesinambungan bagi instansi

pemerintah untuk meningkatkan kinerja.

Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan, kemudian dirumuskan

beberapa rekomendasi yang dapat menjadi salah satu masukan dalam

menetapkan kebijakan dan strategi yang akan datang sehingga dapat

meningkatkan kinerja pembangunan kelautan dan perikanan.

C. Gambaran Umum

Kabupaten Minahasa Tenggara adalah merupakan salah satu

Kabupaten di Propinsi Sulawesi Utara yang telah dimekarkan dari wilayah

Kabupaten Minahasa Selatan sesuai dengan UU No. 9 tahun 2007 dan

ditetapkan sebagai kabupaten yang baru pada tanggal 2 januari 2007.

Letak geografis wilayah teritorial Kabupaten Minahasa Tenggara

berada pada posisi tengah jazirah Provinsi Sulawesi Utara yang secara

administratif terletak di sebelah selatan bagian Tenggara Kabupaten

Minahasa dan terletak di bagian Timur Kabupaten Minahasa Selatan

dengan batas-batas wilayah sebagai berikut :

Sebelah Utara : Berbatasan dengan Kecamatan Amurang Kabupaten

Minahasa Selatan dan Kecamatan Langowan

Kabupaten Minahasa.

Sebelah Timur : Berbatasan dengan Kecamatan Langowan Kabupaten

Minahasa dan Laut Maluku.

Page 12: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 4

Sebelah Selatan : Berbatasan dengan kecamatan Kotabunan Kabupaten

Bolaang Mongondow

Sebelah Barat : Berbatasan dengan Kecamatan Kumelembuai dan

Kecamatan Motoling Kabupaten Minahasa Selatan

Kabupaten Minahasa Tenggara mempunyai luas wilayah 1.414,56

km2 dan panjang garis pantai ± 95 km. Menurut data kependudukan hingga

Tahun 2014 jumlah penduduk di kabupaten Minahasa Tenggara 120.196

jiwa. Dari 12 (dua belas) kecamatan, 3 (tiga) kecamatan merupakan daerah

pesisir dengan jumlah penduduk 49.047 jiwa atau 40,81% dari total

penduduk Kabupaten Minahasa Tenggara. Kecamatan Pusomaen 9.636,

Kecamatan Belang 17.354 dan Ratatotok 14.339 jiwa.

Tabel 1.1. Keterlibatan Masyarakat Pada Sektor Perikanan di Kab.Minahasa Tenggara.

No KecamatanP E K E R J A A N

Nelayan Pembudidaya Pedagang/Tibo PengolahTradisional

1. Ratahan - 362 - -2. Ratahan Timur - 150 - -3. Pasan - 350 - -4. Belang 4.500 290 486 895. Pusomaen 1.800 530 287 476. Ratatotok 2.500 70 385 657. Tombatu - 750 - -8. Tombatu Timur - 500 - -9. Tombatu Utara - 410 - -10. Silian Raya - 280 - -11. Touluaan - 270 - -12. Touluaan Selatan - 75 - -

J u m l a h 8.800 4.037 1.158 201

Page 13: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 5

D. Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi

Berdasarkan Peraturan Bupati Minahasa Tenggara Nomor 58 Tahun

2016 tentang Susunan Organinsasi dan Tata Kerja Dinas Kelautan dan

Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara, maka Kedudukan, Tugas dan

Fungsi, dan tata kerja Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa

Tenggara adalah sebagai berikut :

1. Kedudukan

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara

dipimpin oleh Kepala Dinas yang berada di bawah dan bertanggung

jawab kepada Bupati Minahasa Tenggara melalui Sekretaris Daerah.

2. Tugas Pokok

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara diberi

tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di

bidang Kelautan dan Perikanan yang menjadi kewenangan daerah dan

melaksanakan tugas pembantuan yang diberikan kepada Dinas

Kelautan dan Perikanan.

3. Fungsi

Untuk melaksanakan tugas tersebut, Dinas Kelautan dan Perikanan

Kabupaten Minahasa Tenggara mempunyai fungsi sebagai berikut :

Page 14: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 6

1. Perumusan kebijakan teknis di Bidang Kelautan an Perikanan;

2. Pelaksanaan kebijakan teknis di Bidang Kelautan dan Perikanan;

3. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di Bidang Kelautan dan

Perikanan;

4. Pelaksanaan administrasi dinas sesuai dengan lingkup tugasnya;

5. Pelaksanaan fungsi lain yang yang diberikan oleh bupati terkait

dengan tugas dan fungsi Dinas Kelautan dan Perikanan.

E. Struktur Organisasi

Struktur organisasi dan tata kerja Dinas Kelautan dan Perikanan

Kabupaten Minahasa Tenggara diatur sesuai tugas pokok dan fungsi Dinas

Kelautan dan Perikanan yang terdiri dari :

(1) Susunan Organisasi Dinas Kelautan dan Perikanan adalah :

1. Kepala Dinas

2. Sekretaris Dinas

a. Kasubag Umum dan Kepegawaian;

b. Kasubag Perencanaan dan Keuangan;

3. Kepala Bidang Perikanan Tangkap, Pengolahan dan Pemasaran

Hasil Perikanan;

a. Seksi Penangkapan Ikan;

b. Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikan

c. Seksi Pengembangan Sarana dan Prasarana Penangkapan dan

Pengolahan

Page 15: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 7

4. Kepala Bidang Pengolahan Pesisir, Pengawasan, dan Pengendalian

Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (SDKP);

a. Seksi Pengawasan dan Pengendalian SDKP

b. Seksi Pengelolaan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil

c. Seksi Kelembagaan dan Konservasi

5. Kepala Bidang Perikanan Budidaya

a. Seksi Budidaya Ikan

b. Seksi Sarana dan Prasarana Budidaya Ikan

c. Seksi Pengembangan Usaha Budidaya Ikan

6. Unit Pelaksana Teknis

PPI Belang

a. Kepala UPT

b. Kepala Sub Bagian Tata Usaha

BBI Pasan

c. Kepala UPT

d. Kepala Sub Bagian Tata Usaha

7. Kelompok Jabatan Fungsional

(2) Masing - masing bidang dipimpin oleh seorang kepala bidang yang

berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Dinas;

(3) Masing – masing UPT dipimpin oleh seorang Kepala UPT yang berada

dibawah dan bertanggung jawab kepada kepala Kepala Dinas;

(4) Sekretariat dan Bidang dibantu oleh 7 (tujuh) orang staf (fungsional

umum) dan bertanggung jawab kepada Sekretaris dan Kepala Bidang.

Page 16: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 8

KEPALA DINAS

SEKRETARIS DINAS

KASUBAGUMUM DAN

KEPEGAWAIAN

KASUBAGPERENCANAAN DAN

KEUANGAN

KEPALA BIDANGPERIKANAN TANGKAP,

PENGOLAHAN DANPEMASARAN HASIL

KEPALA BIDANGPENGELOLAAN PESISIR,

PENGAWASAN DANPENGENDALIAN SDKP

KEPALA BIDANGPERIKANANBUDIDAYA

KEPALA SEKSIPENANGKAPAN

IKAN

KEPALA SEKSIPENGOLAHAN DANPEMASARAN HASIL

PERIKANAN

KEPALA SEKSIPENGEMBANGAN SARANA

DAN PRASARANAPENANGKAPAN DAN

PENGOLAHAN

KEPALA SEKSIPENGAWASAN DAN

PENGENDALIAN SDKP

KEPALA SEKSIPENGELOLAAN PESISIR

DAN PULAU-PULAU KECIL

KEPALA SEKSIKELEMBAGAAN DAN

KONSERVASI

KEPALA SEKSIBUDIDAYA IKAN

KEPALA SEKSISARANA DANPRASARANA

BUDIDAYA IKAN

KEPALA SEKSIPENGEMBANGANUSAHA BUDIDAYA

IKAN

Gambar 1.1. Struktur Organisasi Dinas Kelautan dan Perikanan KabupatenMinahasa Tenggara

Sumber : Sub Bagian Umum DKP Minahasa Tenggara, Januari 2017

KEPALA UPT PPIBELANG

KEPALA UPT BBI PASAN

KTU UPT BBI PASAN KTU UPT PPI BELANG

Page 17: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 9

F. Sumber Daya Manusia (SDM)

Guna memperlancar pelaksanaan tugas pemerintahan dan pembangunan

Kelautan dan Perikanan, maka Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten

Minahasa Tenggara didukung oleh potensi sumber daya manusia (SDM)

sebanyak 26 orang personel (Data sampai Desember 2017). Secara rinci kondisi

sumber daya manusia di Dinas Kelautan dan Perikanan dapat dilihat pada tabel

berikut:

Tabel 1.2. Berdasarkan Jenis Kelamin

No. Jenis Kelamin Jumlah

1. Laki - laki 15 Orang

2. Perempuan 11 Orang

Total 26 Orang

Tabel 1.3. Berdasarkan Tingkat Pendidikan

No. Unit Kerja S2 S1 /D4

DIPL.III

SLTA SLTP

JUM

1 Kepala Dinas 1 - - - - 1

2 Sekretariat 1 5 1 1 - 8

3

Bidang Perikanan Tangkap,

Pengolahan dan Pemasaran

Hasil Perikanan

- 4 - - - 4

4

Bidang Kepala Bidang

Pengolahan Pesisir,

Pengawasan, dan

Pengendalian Sumberdaya

Kelautan dan Perikanan

(SDKP)

1 3 - - - 4

5 Bidang Perikanan Budidaya 1 4 - - 5

Page 18: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 10

6 UPT - 4 - - - 4

Jumlah 4 20 1 1 - 26

Tabel 1.4. Berdasakan Golongan

Tabel 1.5. Berdasakan Jabatan Struktural

No Unit Kerja ESELON JumlahII.B III.A III.B IV.A IV.B Pelak

1 Kepala Dinas 1 - - - - - 12 Sekretaris - 1 - - - - 13 Kepala Bidang - - 3 - - - 3

4 Kepala SubBagian - - - 2 - - 2

5 Kepala Seksi - - - 9 - - 96 Staf - - - - - 6 67 UPT - - - 2 2 - 4

Jumlah 1 1 3 13 2 6 26

No Unit Kerja Golongan JumlahIV III II I1 Kepala Dinas 1 - - - 1

2 Sekretaris 1 - - - 1

3 Kepala Bidang 2 1 - - 3

4Kepala Sub

Bagian - 2 - - 2

5 Kepala Seksi - 9 - - 9

6 Staf 2 1 3 - 6

7 UPT - 4 - - 4Jumlah 6 17 3 - 26

Page 19: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 11

G. Sistematika Penyajian

Sistematika penyajian Laporan Akuntabilitas Kinerja Dinas Kelautan

dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara berpedoman pada

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi

Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian

Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja

Instansi Pemerintah. Berdasarkan hal tersebut maka sistematika penyajian

adalah sebagai berikut:

Ikhtisar Eksekutif, pada bagian ini berisi ringkasan secara menyeluruh

LAKIP Dinas Kelautan dan Perikanan.

Bab I Pendahuluan

Menjelaskan secara ringkas latar belakang, kedudukan, tugas

pokok dan fungsi, struktur organisasi dan sistematikan penyajian.

Bab II Rencana Strategis dan Penetapan Kinerja

Menjelaskan secara ringkas dokumen perencanaan yang

menjadi dasar pelaksanaan program, kegiatan dan anggaran

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara

Tahun Anggaran 2017 meliputi RPJMD 2013 – 2018, Rencana

Strategis Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2013 – 2018 dan

Penetapan Kinerja Tahun 2017.

Bab III Akuntabilitas Kinerja

Menjelaskan Capaian Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan

Kabupaten Minahasa Tenggara untuk setiap perjanjian dengan

hasil pengukuran kinerja dengan cara :

Page 20: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 12

1. Membandingkan antara target dan realisasi kinerja tahun ini;

2. Membandingkan antara realisasi kinerja serta capaian kinerja

tahun ini dengan tahun lalu dan beberapa tahun terakhir;

3. Membandingkan realisasi kinerja sampai dengan tahun ini

dengan target jangka menengah yang terdapat dalam

perencanaan strategis organisasi;

4. Membandingkan realisasi kinerja tahun ini dengan standar

nasional;

5. Analisis penyebab keberhasilan / kegagalan atau peningkatan

/ penurunan kinerja serta alternative solusi yang telah

dilakukan;

6. Analisis atas efisiensi penggunaan sumber daya;

7. Analisis program / kegiatan yang menunjang keberhasilan /

kegagalan pencapaian kinerja

Bab IV Penutup

Menjelaskan simpulan umum atas Laporan Akuntabilitas Kinerja

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara

Tahun 2017 dan menguraikan rekomendasi atau langkah-

langkah yang diperlukan bagi perbaikan kinerja di masa yang

akan datang.

Lampiran

Page 21: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 13

II. PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA

Berdasarkan Pasal 4 Peraturan Bupati Minahasa Tenggara Nomor 15 Tahun

2008, Dinas Kelautan dan Perikanan diberikan tugas melaksanakan urusan

pemerintahan daerah di bidang Kelautan dan Perikanan berdasarkan asas otonomi dan

tugas pembantuan.

Untuk menyelenggarakan tugas tersebut, Dinas Kelautan dan Perikanan

menyelenggarakan fungsi :

1. Perumusan kebijaksanaan teknis di bidang Kelautan dan Perikanan;

2. Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum di bidang

kelautan dan perikanan sesuai dengan lingkup tugas;

3. Pembinaan dan pelaksanaan tugas di bidang kelautan dan perikanan;

4. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan bupati sesuai dengan tugas dan

fungsinya.

Dalam rangka melaksanakan tugas pokok dan fungsinya agar efektif, efisien

dan akuntabel, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara

berpedoman pada dokumen perencanaan yang terdapat pada :

1) RPJMD 2013 – 2018

2) Rencana Strategi Dinas Kelautan dan Perikanan 2013 – 2018

3) Perjanjian Kinerja Tahun 2017

A. RPJMD 2013 - 2018

Pembangunan Kabupaten Minahasa Tenggara khususnya pada Dinas Kelautan

dan Perikanan pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)

tahun 2013 – 2018 merupakan tahapan kedua dan ketiga dari Rencana Pembangunan

Page 22: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 14

Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Minahasa Tenggara tahun 2005 – 2025

yakni tahap pemantapan dan tahap ekselerasi.

RPJMD Tahun 2013 – 2018 berusaha mengakomodir semua isu-isu strategis

yang berkaitan dengan pelaksanaan tugas dan fungsi. Isu-isu tersebut yaitu:

1. Degradasi sumber daya ikan di Perairan Laut dan Perairan Umum;

2. Rendahnya produktivitas nelayan dan Pembudidaya Kabupaten Minahasa

Tenggara;

3. Kurangnya sarana dan prasarana pendukung produksi dan pemasaran;

4. Kurangnya PAD dari sektor Kelautan dan perikanan;

5. Kurang optimal kegiatan pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan;

6. Adanya konflik dalam pemanfaatan sumber daya kelautan dan perikanan.

RPJMD 2013 – 2018 ditujukan untuk lebih memantapkan dan mempercepat

pembangunan di kabupaten Minahasa Tenggara di era Bupati dan Wakil Bupati hasil

pemilihan umum kepala daerah 13 Juni 2013 lalu. Berkaitan dengan hal ini di tetapkan

kerangka Visi Kabupaten Minahasa Tenggara 2013 – 2018 yaitu:

Visi Kabupaten Minahasa Tenggara kemudian dijabarkan di dalam Misi 2013 –

2018. Misi ini adalah rumusan dari usaha-usaha yang diperlukan untuk mencapai visi

tersebut. Misi Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara 2013 – 2018 diarahkan untuk

menjadikan kabupaten Minahasa Tenggara yang maju di Sulawesi Utara melalui

pelibatan secara langsung masyarakat dan pelaku bisnis bersama-sama dengan

pemerintah dalam perencanaan dan proses pembangunan daerah serta mengelola dan

“MITRA YANG BERDAULAT, BERDIKARI, DANBERKEPRIBADIAN”

Page 23: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 15

memanfaatkan sumber daya berkelanjutan menuju masyarakat berbudaya, inovatif dan

berdaya saing tinggi.

Misi tersebut atau yang dikenal dengan 5 yaitu:

1. Sukses Pemerintahan

Mewujudkan kepemerintahan yang menunjang supremasi hukum,

demokratis, profesional, melayani rukun dan damai;

2. Sukses Pemberdayaan Masyarakat

Mewujudkan pelayanan pendidikan dan kesehatan yang semakin

berkualitas, serta memberdayakan masyarakat;

3. Sukses Perekonomian Daerah

Mewujudkan Perekonomian yang handal berbasis potensi bahari, pertanian

(kelapa) dan pariwisata serta iklim investasi dan kesempatan berusaha yang

semakin kondusif;

4. Sukses Pembangunan

Mewujudkan Infrastruktur Publik yang berkualitas, meningkatkan

aksesibilitas transportasi, telekomunikasi, energi listrik, air bersih, serta

pemerataan pembangunan hingga ke perkampungan dan pesisir;

5. Sukses Lingkungan Hidup

Mewujudkan lingkungan hidup yang asri, lestari, serta aman dari berbagai

resiko bencana.

Dari setiap misi ditetapkan Kebijakan Umum dan Program Pembangunan

Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara Tahun 2013 – 2018 dan telah dituangkan

dalam RPJMD 2013 – 2018. Berdasarkan Kebijakan Umum dan Program tersebut,

terdapat 1 (satu) misi yang sangat terkait dengan tugas dan fungsi Dinas Kelautan dan

Page 24: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 16

Perikanan yaitu Misi 3 : Sukses Perekonomian Daerah dengan sasaran yang akan

dicapai Terwujudnya Perekonomian yang handal berbasis potensi bahari,

pertanian (kelapa) dan pariwisata serta iklim investasi dan kesempatan berusaha

yang semakin kondusif.

B. Rencana Strategis Tahun DKP 2013 - 2018

Rencana Strategis (Renstra) Dinas Kelautan dan Perikanan 2013 – 2018

merupakan perencanaan jangka menengah Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten

Minahasa Tenggara yang berisi tentang gambaran sasaran atau kondisi hasil yang akan

dicapai dalam kurun waktu lima tahun oleh Dinas Kelautan dan Perikanan beserta

strategi yang akan dilakukan untuk mencapai sasaran sesuai tugas, fungsi, dan peran

yang diamanahkan.

Penyusunan Rencana Strategis mengacu pada RPJMD tahun 2013 – 2018

yang telah ditetapkan khususnya terkait dengan misi untuk Menyukseskan

Perekonomian Daerah. Proses penyusunan juga telah dilakukan secara partisipatif

antara bidang-bidang dan UPTD di bawah Dinas Kelautan dan Perikanan maupun

Stakeholder Kelautan dan Perikanan yang menjadi Mitra selama ini.

1. VISI

Visi Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara adalah:

Mewujudkan pengelolaan sumber daya kelautan dan perikanan yang

berdaulat dimaksudkan ke depan sumber daya kelautan dan perikanan bebas

““Mewujudkan Pengelolaan sumber daya Kelautan dan Perikananyang berdaulat, berdikari, dan berbasis kepentingan

Masyarakat Minahasa Tenggara”

Page 25: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 17

dari Illegal, Unreported, dan Unregulated (IUU) Fishing serta tindakan illegal

lainnya yang merusak potensi sumberdaya kelautan dan perikanan. Dengan

tidak adanya IUU Fishing dan lainnya, kelestarian sumber daya kelautan dan

perikanan tetap terjaga dan lestari. Berdikari dimaksudkan Minahasa Tenggara

menjadi maju, kuat, dan berdaya saing dengan dapat mengelola sumber daya

kelautan dan perikanan sesuai kemampuan sumber daya manusia (SDM) yang

ada untuk mencapai kesejahteraan masyarakat yang tinggi dan merata. Selain

itu mempunyai kemampuan dalam meningkatkan petumbuhan ekonomi dari

pengelolaan potensi sumber daya kelautan dan perikanan dan menumbuhkan

wawasan dan budaya bahari. Berbasis kepentingan Minahasa Tenggara

dimaksudkan adalah mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya kelautan dan

perikanan secara berkelanjutan untuk kesejahteraan masyarakat.

2. MISI

Mengacu pada Tugas, Fungsi dan Wewenang yang telah dimandatkan

lewat peraturan yang ada kepada Dinas Kelautan dan Perikanan, dan penjabaran

dari Visi dan Misi Kabupaten Minahasa Tenggara, maka terdapat 2 pilar yang

menjadi misi Dinas Kelautan dan Perikanan yakni:

1. Ketersediaan (Availability), yakni menunjang ketersediaan pangan sektor

perikanan sebagai penunjang kedaulatan pangan daerah.

2. Kesejahteraan (Prosperity), yakni mewujudkan masyarakat kelautan dan

perikanan yang sejahtera ekonomi dan sejahtera pangan yang maju, mandiri,

serta berkepribadian.

Page 26: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 18

Kesejahteraan diartikan bahwa pengelolaan sumber daya kelautan dan

perikanan adalah untuk sebesar-besarnya kemakmuran masyarakat Minahasa

Tenggara. Dalam hal ini Dinas Kelautan dan Perikanan memberikan perhatian penuh

terhadap seluruh stakeholders kelautan dan perikanan, yakni nelayan, pembudidaya

ikan, pengolah/pemasar hasil perikanan, petambak garam, dan masyarakat kelautan

dan perikanan lainnya. Ketersediaan dimaksudkan untuk mengelola secara optimal

sumber daya kelautan dan perikanan yang ramah lingkungan dari sektor perikanan

tangkap, budidaya maupun olahan hasil perikanan dalam hal menopang ketersediaan

pangan daerah.

3. TUJUAN

Menjabarkan misi pembangunan Kelautan dan Perikanan sebagaimana

tertuang dalam RPJMD kemudian dituangkan dan dijabarkan dalam Renstra, maka

tujuan pembangunan Kelautan dan Perikanan kabupaten Minahasa Tenggara Tahun

2013-2018 adalah:

TUJUAN INDIKATOR TUJUAN

Meningkatkan ketersediaan

pangan sektor perikanan

Peningkatan produksi sektor

perikanan

4. SASARAN STRATEGIS

Sasaran strategis pembangunan Kelautan dan Perikanan tahun 2013 – 2018

merupakan kondisi yang diinginkan dapat dicapai oleh Dinas Kelautan dan Perikanan

Kabupaten Minahasa Tenggara sebagai outcome/impact dari beberapa program yang

dilaksanakan. Dalam penyusunannnya Dinas Kelautan dan Perikanan menjabarkan 2

misi yakni “Keberlanjutan”, dan “Kesejahteraan”. Berdasarkan misi dan tujuan,

Page 27: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 19

sasaran strategis yang akan dicapai yaitu:

Sasaran Strategis 1: Terpenuhinya kebutuhan perikanan masyarakat, dengan

indikator kinerja:

a. Peningkatan Produksi Perikanan Tangkap (ton)

b. Peningkatan Produksi Perikanan Budidaya (ton)

c. Peningkatan Produksi Benih Ikan (ekor)

Sasaran Srategis 2: Optimalisasi pengelolaan sumberdaya perikanan, dengan indikator

kinerja:

a. Peningkatan Produksi Olahan Hasil Perikanan (ton)

C. Perjanjian Kinerja Tahun 2017

Perjanjian Kinerja (PK) adalah perjanjian kinerja berupa lembar/dokumen

yang berisikan penugasan dari pimpinan instansi yang lebih tinggi kepada

pimpinan instansi yang lebih rendah untuk melaksanakan program/kegiatan yang

disertai dengan indikator kinerja. Melalui perjanjian kinerja, terwujudlah

komitmen penerima amanah dan kesepakatan antara penerima dan pemberi

amanah atas kinerja terukur, tertentu berdasarkan tugas, fungsi dan wewenang

serta sumber daya yang tersedia.

Kinerja disepakati tidak dibatasi pada kinerja yang dihasilkan atas kegiatan

tahun bersangkutan, tetapi termasuk kinerja (outcome) yang seharusnya terwujud

akibat kegiatan tahun-tahun sebelumnya. Dengan demikian target kinerja yang

diperjanjikan juga mencakup outcome yang dihasilkan dari kegiatan tahun-tahun

sebelumnya, sehinga terwujud kesinambungan kinerja setiap tahunnya.

Tujuan penjanjian kinerja yaitu:

Page 28: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 20

1. Sebagai wujud nyata komitmen antara penerima dan pemberi amanah untuk

meningkatkan integritas, akuntabilitas, tranparansi dan kinerja aparatur;

2. Menciptakan tolok ukur kinerja sebagai dasar evaluasi kinerja aparatur;

3. Sebagai dasar penilaian keberhasilan/kegagalan pencapaian tujuan dan

sasaran organisasi dan sebagai dasar pemberian reward atau penghargaan

dan sanksi;

4. Sebagai dasar bagi pemberi amanah untuk melakukan monitoring, evaluasi

dan supervisi atas perkembangan/kemajuan kinerja penerima amanah;

5. Sebagai dasar dalam penetapan sasaran kinerja pegawai.

Dinas Kelautan dan Perikanan telah membuat Perjanjian Kinerja tahun

2017 secara berjenjang sesuai dengan kedudukan, tugas dan fungsi yang ada.

Perjanjian Kinerja telah mengacu pada Renstra Dinas Kelautan dan Perikanan

serta RPJMD tahun 2013 – 2018. Oleh karena itu indikator-indikator kinerja dan

target tahunan yang digunakan dalam Perjanjian Kinerja adalah indikator Kinerja

Utama tingkat SKPD yang telah ditetapkan dan telah diintegrasikan dalam

Renstra Dinas Kelautan dan Perikanan tahun 2013 - 2018.

Perjanjian Kinerja tingkat Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017

berdasarkan pada Rencana Stategis, masih mengacu pada format Permenpan

Nomor 53 Tahun 2014, Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan

Kinerja dan Tata Cara Reviu atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah. Sebagai

penjabaran dari sasaran yang hendak dicapai dalam pembangunan kelautan dan

perikanan telah ditetapkan target-target sasaran IKU yang tertuang di dalam

Perjanjian Kinerja tahun 2016.

Indikator Kinerja Utama Dinas Kelautan dan Perikanan Berdasarkan IKU

Page 29: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 21

Bupati Minahasa Tenggara yaitu :

Tabel 2.1. Indikator Kinerja Utama Bupati Minahasa Tenggara Berkaitan

Dengan Tupoksi SKPD Dinas Kelautan dan Perikanan

No Sasaran Strategi Arah Kebijakan Indikator BidangUrusan

1. Terpenuhinyakebutuhanperikananmasyarakat

Optimalisasisumberdayaperikanan

Meningkatkankualitas sumberdaya,pereknomian,kelembagaan dansarana prasaranasektor perikanan.

PeningkatanProduksiPerikananTangkapdanBudidaya

Kelautan

dan

Perikanan

Secara terinci, IKU Pembangunan Kelautan dan Perikanan di Dinas

Kelautan dan Perikanan dari Sasaran Strategis di atas beserta targetnya pada

tahun 2017, sebagaimana pada tabel di bawah ini:

Tabel 2.2. Perjanjian Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017

No Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

1 2 3 4

1 Terpenuhinya KebutuhanPerikanan Masyarakat

Peningkatan PoduksiPerikanan Tangkap (ton)

38.200

Peningkatan ProduksiBudidaya Ikan (ton)

3.750

Peningkatan ProduksiBenih Ikan (ekor)

684.288

2 Optimalisasi PengelolaanSumberdaya Perikanan

Peningkatan ProduksiOlahan Hasil Perikanan(ton)

475

Perjanjian Kinerja ini telah ditandatangani Bupati Minahasa Tengggara dan

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tengggara pada

bulan Februari 2017 setelah menerima Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA)

Page 30: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 22

Tahun 2017.

Perjanjian Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan tahun 2017 tersebut

diimplementasikan melalui 4 (empat) program utama yang diuraikan sebagai

berikut:

1) Program Pengembangan Perikanan Tangkap

Tujuan program ini adalah meningkatnya produksi dan produktivitas usaha

perikanan tangkap berbasis pengelolaan sumber daya ikan yang

berkelanjutan; meningkatnya kesejahteraan nelayan. Sasarannya adalah

meningkatnya produksi perikanan tangkap dan kesejahteraan nelayan

berbasis kelestarian sumber daya ikan. Untuk mencapai tujuan dan sasaran

tersebut, kegiatan yang dilaksanakan adalah:

1. Pengadaan Kapal Penangkap Ikan di Bawah 3 GT;

2. Pengadaan Mesin Katinting;

3. Pembangunan Tambatan Perahu Nelayan;

4. Pembangunan Tambatan Perahu di Ratotok Timur (lanjutan);

5. Pengadaan Alat Penangkap Ikan / Bagan;

Penanggung jawab program ini adalah Bidang Perikanan Tangkap,

Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan, dengan pagu anggaran yang

dialokasikan tahun 2017 sebesar Rp 2.313.548.300.

2) Program Optimalisasi Pengelolaan dan Pemasaran Produksi Perikanan

Tujuan program ini adalah meningkatnya produksi olahan hasil perikanan

berbasis pengelolaan sumber daya ikan yang berkelanjutan; menunjang

ketahanan pangan daerah. Sasarannya adalah meningkatnya produksi olahan

hasil perikanan berbasis kelestarian sumber daya ikan. Untuk mencapai

tujuan dan sasaran tersebut, kegiatan yang dilaksanakan adalah:

Page 31: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 23

1. Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemar Ikan);

Penanggung jawab program ini adalah Bidang Perikanan Tangkap,

Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan, dengan pagu anggaran yang

dialokasikan tahun 2017 sebesar Rp 30.000.000.

3) Program Pengembangan Budidaya Perikanan

Tujuan program ini adalah meningkatnya produksi budidaya perikanan

dengan mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya yang tersedia, dengan

sasaran peningkatan produksi perikanan budidaya (produksi benih ikan)

sehingga pendapatan pembudidaya meningkat. Untuk mencapai tujuan dan

sasaran tersebut kegiatan yang dilakukan yaitu:

1. Pembinaan dan Pengembangan Budidaya Perikanan;

2. Pengadaan Benih dan Pakan;

Penanggung jawab program ini adalah Bidang Perikanan Budidaya,

dengan pagu anggaran yang dialokasikan tahun 2017 sebesar Rp 140.000.000,-

4) Program Pengembangan Kawasan Budidaya Laut, Air Payau dan Air Tawar.

Tujuan program ini adalah meningkatnya produksi budidaya perikanan

dengan mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya yang tersedia, dengan

sasaran peningkatan produksi perikanan budidaya (dalam ton) sehingga

pendapatan pembudidaya meningkat. Untuk mencapai tujuan dan sasaran

tersebut kegiatan yang dilakukan yaitu:

1. Percontohan Budidaya Air Laut;

Penanggung jawab program ini adalah Bidang Perikanan Budidaya, dengan

pagu anggaran yang dialokasikan tahun 2017 sebesar Rp 420.000.000,-.

5) Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pesisir

Tujuan Program adalah meningkatnya pemanfaatan sumber daya pesisir dan

Page 32: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 24

pulau-pulau kecil sebagai sumber pertumbuhan ekonomi, dengan sasaran

meningkatnya kesejahteraan masyarakat pesisir. Untuk mencapai tujuan dan

sasaran tersebut kegiatan yang dilaksanakan yaitu:

1. Pembinaan dan Pengembangan Ekonomi Kelompok Masyarakat Pesisir;

2. Kegiatan Peringatan Hari Nusantara;

Penanggung jawab program adalah Bidang Pengelolaan Pesisir, Pengawasan

dan Pengendalian SDKP, dengan jumlah pagu anggaran yang dialokasikan

tahun 2017 sebesar Rp 41.500.000,-.

6) Program Pemberdayaan Masyarakat dalam Pengawasan dan Pengendalian

Sumber Daya Kelautan dan Perikanan.

Tujuan program ini adalah meningkatnya pengawasan terhadap penangkapan

ikan, perlindungan sumber daya ikan, budidaya ikan, pengawasan mutu hasil

perikanan serta sertifikasi mutu dan pengawasan pengoperasian sarana dan

prasarana penangkapan ikan, dengan sasaran tingkat kesadaran masyarakat,

dengan sasaran meningkatnya kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam

pengawasan dan pengendalian sumber daya kelautan dan perikanan. Untuk

mencapai tujuan dan sasaran tersebut, kegiatan yang dilaksanakan yaitu:

1. Pembinaan Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) SDKP.

Penanggung jawab program adalah Bidang Pengelolaan Pesisir, Pengawasan

dan Pengendalian SDKP, dengan pagu anggaran yang dialokasikan tahun

2017 sebesar Rp 15.000.000,-.

7) Program Peningkatan Kesadaran dan Penegakkan Hukum Dalam

Pendayagunaan Sumberdaya Laut

Tujuan program ini adalah meningkatnya kesadaran hukum masyarakat

dalam pendayagunaan sumberdaya laut baik dalam hal konsumsi maupun

Page 33: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 25

menjaga kelestarian SDKP. Sasarannya adalah meningkatnya meningkatnya

kesadaran hukum masyarakat pesisir berbasis kelestarian sumber daya ikan.

Untuk mencapai tujuan dan sasaran tersebut, kegiatan yang dilaksanakan

adalah:

1. Pengawasan Penangkapan, budidaya, P2HP, Pesisir dan Lingkungan

Hidup.

Penanggung jawab program ini adalah Bidang Pengelolaan Pesisir,

Pengawasan dan Pengendalian SDKP, dengan pagu anggaran yang

dialokasikan tahun 2017 sebesar Rp 11.200.000,-.

Page 34: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 26

III. AKUNTABILITAS KINERJA

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara telah

melaksanakan penilaian kinerja dengan mengacu pada Penatapan Perjanjian

Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Minahasa Tenggara Tahun 2017

yang telah disepakati bersama. Penilaian dilakukan untuk mengevaluasi dan

mengukur tingkat keberhasilan dan kegagalan dalam mencapai tujuan dan

sasaran strategis perangkat daerah yang menunjang tujuan dan sasaran

strategis RPJMD.

Indikator sebagai tolok ukur dari tujuan dan sasaran strategis memiliki

target kinerja yang dapat diukur, dan ditetapkan sebagai Indikator Kinerja

Utama (IKU) Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara

yang menjadi perjanjian kierja Kepala Dinas kepada Bupati. Pengukuran

kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan dilakukan dengan membandingkan

target kinerja dan realisasi kinerja yang tersaji pada Tabel 3.1. di bawah ini.

Tabel 3.1.Capaian Kinerja Tahun 2017

SasaranStrategis

Indikator Kinerja Satuan Target Realisasi %

MeningkatnyaProduksiPerikananTangkap

Peningkatan ProduksiPerikanan Tangkap

Ton 38.200 32.760,79 86

Peningkatan ProduksiPerikanan BudidayaIkan

Ton 3.750 3.685,08 102

Peningkatan ProduksiBenih Ikan

Ekor 684.288 987.000 144

OptimalisasiPengelolaanSumberdayaPerikanan

Peningkatan ProduksiOlahan HasilPerikanan

Ton 475 254 56

Page 35: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 27

A. Capaian Kinerja

1) Sasaran Strategis 1. Terpenuhinya Kebutuhan Perikanan Masyarakat.

Terdapat 2 (dua) indikator dengan prestasi kinerja sebagai berikut.

a) Peningakatan Produksi Perikanan Tangkap (ton)

Hasil produksi perikanan tangkap Tahun 2017 dapat dilihat pada Tabel

3.2. di bawah ini.

Tabel 3.2.Capaian Produksi Perikanan Tangkap Tahun 2017

IndikatorCapaianTargetTahun2016

Tahun 2017 TargetRenstra s.d

AkhirPeriode

2018

CapaianRenstra s.d

Tahun2017 (%)Target Realisasi %

Peningakatanproduksiperikanantangkap

40.250 38.200 32.761,51 85,76 39.000 84

Jumlah produksi perikanan tangkap tahun 2017 mengalami

penurunan, di mana dari 38.200 ton yang ditargetkan hanya mencapai

32.761,51 ton atau 85,76 %. Dibandingkan dengan hasil produksi

perikanan tangkap tahun 2016 yang mencapai angka 40.250 ton maka

nampak telah terjadi penurunan daya tangkapan sebesar 7.489 ton.

Melihat hasil tangkapan ikan pada tahun 2017 ini masih didominasi

oleh ikan pelagis. Komoditi utama dari kelompok ikan pelagis dengan

hasil tangkapan tertinggi adalah Ikan Cakalang, Ikan Tuna, Ikan Tongkol

dan Ikan Layang. Sedangkan untuk hasil tangkapan ikan di perairan

tawar komoditi seperti Ikan Mas dan Belut masih yang terbanyak

diperoleh. Komoditi hasil perikanan tangkap tahun 2017 disajikan pada

Tabel 3.3 di bawah ini.

Page 36: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 28

Tabel 3.3.Komoditi Hasil Perikanan Tangkap Tahun 2017

Pada tahun 2017 hasil tangkapan ikan di laut terbesar adalah Ikan

Cakalang dengan volume sebesar 10.300 ton atau mencapai 31 % dari

total hasil tangkapan di laut. Ikan Cakalang merupakan komoditi terbesar

yang diperoleh setiap tahunnya sebab ikan ini memiliki siklus hidup di

Wilayah Perairan Sulawesi Utara. Selain Ikan Cakalang, komoditi

Jenis Komoditi JumlahProduksi Laut

Jumlah ProduksiSungai

Cakalang 10.300Tuna 6.016Tongkol 8.518Layang 7.709Selar 7,50Kakap Merah 5,71Kerapu 2Kuwe 3Julung - julung 5,5Kembung 5,5Lemadang 5Madidihang 7,5Sardine (Japuh) 6Tindayung 5,5Cendro 4,5Tenggiri 39Teri 20Baronang 33,5Bawal Hitam 8Ekor Kuning 21.5Lobster 8Layar 30Belut 0.2Gabus 0.15Ikan Mas 0.4Ikan Nila 0.04Udang 0.01Ikan LainnyaJumlah Komoditi 32.760,71 0.8

Page 37: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 29

andalan di Wilayah Kabupaten Minahasa Tenggara adalah Ikan Tuna,

Ikan Tongkol dan Ikan Layang yang berperan dalam 99,34 % hasil

tangkapan di laut.

Sebagian besar ikan - ikan hasil tangkapan ini dijual ke luar daerah

Kabupaten Minahasa Tenggara, baik itu perusahaan - perusahaan,

rumah makan atau pun ke pasar - pasar tradisional. Hal ini menunjukan

bahwa hasil perikanan tangkap dari Kabupaten Minahasa Tenggara

membantu dalam ketersediaan logistik ikan di Wilayah Sulawesi Utara.

Untuk hasil tangkapan di perairan daratan atau air tawar belum

maksimal. Umumnya hasil tangkapan ikan air tawar hanya dilakukan

secara kebetulan dan tidak dalam jumlah yang besar.

Meskipun tingginya permintaan ikan dari luar kabupaten namun di

tahun 2017 menunjukkan penurunan produksi perikanan tangkap di

mana hasil tangkapan belum mampu mencapai target yang telah

ditetapkan. Untuk membandingkan hasil kinerja tahun 2017 dengan

tahun - tahun sebelumnya di mana produksi tangkapan meningkat

melebihi target yang telah ditentukan, maka perbandingannya dapat

dilihat pada Tabel 3.4. di bawah ini.

Tabel 3.4Perkembangan Jumlah Produksi Perikanan Tangkap Tahun 2014 - 2017

Tahun 2014 2015 2016 2017 2018Target 35.800 36.600 37.400 38.200 39.000

Capaian 36.600 37.100 40.250 32.761

Kecenderungan jumlah produksi perikanan tangkap meningkat dari

tahun 2014 - 2016. Rata - rata jumlah peningkatan adalah sebesar 1.825

Page 38: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 30

ton setiap tahunnnya atau naik 4,7 % dari total produksi. Setiap tahunnya

menunjukkan capaian yang melebihi target dan tahun 2016 merupakan

tahun dengan kenaikan produksi tertinggi. Namun kondisi berbalik terlihat

pada tahun 2017 di mana produksi perikanan tangkap mengalami

penurunan. Fluktuasi naik turunnya produksi perikanan tangkap dapat

digambarkan pada Grafik 3.1. di bawah ini.

Grafik 3.1. Capaian Produksi Perikanan Tangkap Tahun 2014 - 2017

Penyebab stabilnya kenaikan produksi perikanan tangkap tahun

2014 - 2016 adalah konsistennya armada penangkapan yang beroperasi.

Selain itu bantuan sarana prasarana pemerintah daerah dan pemerintah

pusat cukup banyak yang tersalurkan kepada nelayan di Kabupaten

Minahasa Tenggara.

Adapun penyebab terjadinya penurunan produksi adalah kurangnya

armada penangkapan yang beroperasi dikarenakan mengalami kendala

dalam kelengkapan administrasi izin operasi. Rata - rata izin operasi

Page 39: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 31

armada penangkapan di Kabupaten Minahasa Tenggara telah habis

masa berlakunya di tahun 2017 dan perlu diperpanjang kembali. Selain

itu beberapa armada mengalami kerusakan, diantaranya adalah KM

Wahyu berukuran 91 GT dan KM Karunia 05 berukuran 50 GT di mana

kedua kapal ini sudah tidak dapat beroperasi selama kurang lebih 1

(satu) tahun. Sedangkan beberapa hasil produksi tangkapan tidak

terlaporkan terkendala proses pendataan. Bebarapa faktor di atas

merupakan sebab menurunnya produksi perikanan tangkap tahun 2017

selain itu faktor alam yang masih merupakan salah satu kendala yang

sulit dihindari.

Jika melihat pada Tabel 3.2. tentang target capaian renstra yang

harus dicapai sampai akhir periode tahun 2018 yaitu 39.000 ton, maka

kinerja produksi perikanan tangkap sampai tahun 2017 baru mencapai 84

%. Jika keadaan menurun ini terjadi sampai akhir periode, maka sasaran

strategis yang dirumuskan untuk menjawab isu - isu perikanan dalam hal

peningkatan ekonomi dan produksi perikanan di Kabupaten Minahasa

Tenggara tidak akan tercapai.

Untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi sepanjang tahun

2017, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa Tenggara

melakukan beberapa inisiatif dengan memfasilitasi pelayanan perizinan

kapal ke Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Utara dengan

demikian akan semakin banyak lagi kapal - kapal perikanan yang

beroperasi. Bantuan - bantuan untuk nelayan kecil lebih ditingkatkan

kembali, baik bantuan yang berasal dari daerah maupun pemerintah

Page 40: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 32

pusat tujuannya untuk mendongkrak meningkatnya produksi

penangkapan. Pendataan kartu nelayan lebih intensif untuk memberi

kemudahan bagi nelayan mendapatkan BBM di SPBU agar aktivitas

menangkap ikan di laut lebih sering dilakukan. Serta pendataan asuransi

nelayan yang memberikan jaminan bagi nelayan saat melaut.

Untuk menunjang maksimalnya kinerja perikanan tangkap ke depan,

maka kegiatan di tahun 2017 yang telah dilaksanakan adalah :

1. Pengadaan Kapal di Bawah 3 GT

2. Pembangunan Tambatan Perahu

3. Pengadaan Mesin Katinting

Gambar 3.1. Aktivitas Perikanan Tangkap

Page 41: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 33

b) Peningkatan Produksi Perikanan Budidaya Ikan (ton)

Hasil produksi perikanan budidaya ikan Tahun 2017 dapat dilihat pada

Tabel 3.5. di bawah ini.

Tabel 3.5.Capaian Produksi Perikanan Budidaya Ikan Tahun 2017

Indikator

CapaianTargetTahun2016(Ton)

Tahun 2017 TargetRenstra s.d

AkhirPeriode

2018 (Ton)

CapaianRenstra s.d

Tahun2017 (%)

Target(Ton)

Realisasi(Ton) %

Peningkatanproduksiperikananbudidaya ikan

3959,96 3.600 3.685,08 102,4 3.750 98,3

Perikanan budidaya ikan tahun 2017 mencapai jumlah produksi

3.685,08 ton atau 102,4 % dari target sebesar 3.600 ton. Jika

dibandingkan dengan produksi budidaya ikan tahun 2016 sebesar

3.959,96 ton, produksi di tahun 2017 menurun sebanyak 274,88. Namun

hasil tersebut tidak mempengaruhi kinerja indikator sebab bisa

melampaui target yang ditentukan.

Budidaya ikan yang dilakukan masyarakat Kabupaten Minahasa

Tenggara masih didominasi oleh budidaya air tawar. Untuk komoditi ikan

air tawar dengan volume terbesar adalah Ikan Nila dan Ikan Mas.

Beberapa komoditi lain yang menopang produksi perikanan budidaya

adalah Ikan Bandeng dan Ikan Kuwe. Komoditi ikan dan produksinya

dapat dilihat pada Tabel 3.6. di bawah ini.

Page 42: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 34

Tabel 3.6.Komoditi Hasil Perikanan Budidaya Ikan Tahun 2017

Produksi Ikan Nila dan Ikan Mas merupakan komoditi dengan

kontribusi terbesar terhadap volume produksi perikanan budidaya. Pada

tahun 2017 Produksi Ikan Nila sebesar 2.021,45 ton atau 54,85 %.

Artinya setengah dari jumlah produksi budidaya ikan di Kabupaten

Minahasa Tenggara adalah Ikan Nila. Untuk Ikan Mas dengan jumlah

produksi 1.540,01 ton atau 41,79 % dari total produksi budidaya ikan

selama tahun 2017, hampir mencapai setengah dari jumlah produksi

budidaya. Data ini menunjukkan bahwa 96,65 % produksi budidaya

berasal dari Ikan Nila dan Ikan Mas.

Tabel 3.9. juga menunjukkan adanya produksi beberapa komoditi

tambahan seperti Ikan Bandeng 14,60 ton, Ikan Kuwe 11,05 ton dan ikan

lainnya 97,97 ton. Produksi Ikan Bandeng mencapai 0,4 % dari total

produksi budidaya ikan. Budidaya Ikan Bandeng di hulu belum dapat

dimaksimalkan sebab mengalami kenadala dalam hal ketersediaan Benih

Ikan Bandeng berkualitas belum memadai karena pasokan benih masih

No. Jenis Ikan Capaian Produksi (Ton)

1. Ikan Bandeng 14,60

5. Ikan Nila 2.021,45

7. Ikan Mas 1.540,01

8. Ikan Kuwe 11,05

10. Ikan lainnya 97,97

Jumlah Produksi Tahun 2017 3.685,08

Page 43: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 35

diambil di alam. Kendala lainnya adalah tingginya biaya produksi

khususnya harga pakan yang tinggi.

Untuk membandingkan hasil kinerja tahun 2017 dengan tahun -

tahun sebelumnya di mana produksi budidaya ikan meningkat melebihi

target yang telah ditentukan, maka perbandingannya dapat dilihat pada

Tabel 3.7. di bawah ini.

Tabel 3.7.Perkembangan Jumlah Produksi Perikanan Budidaya Ikan Tahun 2014 -

2017

Tahun 2014 2015 2016 2017 2018Target 2746 3242 3450 3600 3750

Capaian 11.567,95 4.841 3959,96 3.685,08

Dari data pada Tabel 3.10. menunjukkan trend menurun produksi

perikanan budidaya ikan dengan rata - rata penurunan 2.627,62 ton

setiap tahun. Produksi tertinggi terjadi pada tahun 2014 dimana produksi

budidaya ikan mencapai 11.567,95 ton. Penyebab tingginya volume

budidaya adalah selain produksi Ikan Mas dan Ikan Nila, produksi

beberapa komoditi pendukung yang memberi kontribusi diantaranya Ikan

Bandeng, Ikan Kuwe, Ikan Kerapu dan Lobster Laut, di mana masih ada

beberapa pembudidaya yang aktif dalam membudidayakan komoditi

tersebut . Sedangkan di tahun 2017 Ikan Kerapu dan Lobster Laut sudah

tidak dibudidaya lagi. Hal ini disebabkan sentra produksi Benih Kerapu di

Desa Mangkit Kecamatan Belang yang dikelola CV. Mitra Usaha tidak

lagi beroperasi, sehingga suplai benih ke para pembudidaya kerapu tidak

ada dan kegiatan budidaya kerapu dihentikan.

Page 44: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 36

Namun demikian, produksi perikanan budidaya masih menunjukkan

kinerja yang baik karena bisa mencapai target produksi yang ditetapkan.

Jumlah produksi perikanan budidaya ikan dari tahun 2014 - 2017 dapat

dilihat pada Grafik 3.3. di bawah ini.

.

Grafik 3.3. Capaian Produksi Perikanan Budidaya Ikan Tahun 2014 - 2017

Produksi perikanan budidaya yang menunjukkan trend menurun dari

tahun 2014 - 2017, meskipun masih dapat melampaui target, disebabkan

belum maksimalnya produksi komoditi seperti Ikan Bandeng dan Ikan

Kuwe. Sulitnya mendapatkan bibit ikan unggul, sarana prasarana

budidaya yang terbatas, serta SDM yang masih kurang sehingga

pembudidaya masih mengalami kendala dalam pembudidayaan kedua

jenis ikan tersebut.

Meskipun demikian produksi Ikan Mas dan Ikan Nila mampu

mendongkrak volume produksi budidaya ikan yang ada di Kabupaten

Minahasa Tenggara sehingga dapat mencapai target yang ditetapkan.

Namun beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah mahalnya harga

Page 45: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 37

pakan yang mempengaruhi biaya produksi budidaya, sulitnya mencari

bibit ikan unggul dan serangan hama / penyakit ikan secara intensif di

kolam maupun KJA.

Untuk menganitsipasi masalah tersebut di atas, pemerintah daerah

melalui Dinas Kelautan dan Perikanan telah melakukan beberapa upaya

yang sedang dan nanti akan dilakukan, yaitu dengan memberikan subsidi

pakan ikan bagi pembudidaya, bersamaan dengan dikembangkannya

usaha pakan mandiri di mana sudah ada 2 (dua) unit mesin pembuat

pakan sebagai bantuan dari pemerintah pusat. Adanya bantuan benih

ikan dan percontohan budidaya Ikan Lele sebagai salah satu program

pemerintah pusat. Selain itu sedang dikembangkannya kawasan

budidaya minapadi yang diharapkan dapat lebih meningkatkan produksi

budidaya.

Kegiatan penunjang perikanan budidaya ikan yang telah

dilaksanakan di tahun 2017, diantaranya :

1. Pembinaan dan pengembangan perikanan budidaya

2. Pengadaan benih dan pakan

3. Percontohan Budidaya Air Laut

Page 46: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 38

Gambar 3.2. Aktivitas Perikanan Budidaya

c) Peningkatan Produksi Benih Ikan (ekor)

Hasil produksi benih ikan Tahun 2017 dapat dilihat pada Tabel 3.8. di

bawah ini.

Tabel 3.8.Capaian Produksi Benih Ikan Tahun 2017

Indikator

CapaianTargetTahun2016(Ton)

Tahun 2017 TargetRenstra s.d

AkhirPeriode

2018 (Ton)

CapaianRenstra s.d

Tahun2017 (%)

Target(Ton)

Realisasi(Ton) %

Peningkatanproduksiperikananbudidaya ikan

845.000 684.288 987.000 120,2 821.146 144

Pada tahun 2017, produksi benih ikan mencapai 987.000 ekor sedikit

lebih tinggi dari target yaitu 684.288 ekor, atau bisa dikatakan produksi

benih ikan mencapai 144 % dari target yang ditetapkan. Tahun 2016

Page 47: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 39

produksi benih mencapai 845.000 ekor, artinya terjadi peningkatan

produksi benih ikan di tahun 2017 sebanyak 142.000 ekor.

Data produksi benih ikan diperoleh dari Balai Benih Ikan (BBI) Air

Tawar Pasan, Unit Perbenihan Ikan (UPR) dan Hatchery Skala Rumah

Tangga (HSRT). Volume produksi benih tertinggi diperoleh dari 6 (enam)

UPR yang masih aktif beroperasi. Sedangkan untuk BBI Air Tawar Pasan

produksi benih belum maksimal dikarenakan biaya operasional untuk

UPT masih terbatas. Selain itu dibutuhkan beberapa tenaga kerja yang

handal untuk dapat mengelola aktivitas perbenihan di UPT BBI Air Tawar

Pasan. Produski benih ikan selama tahun 2017 dapat dilihat pada Tabel

3.9. di bawah ini.

Tabel 3.9.Produksi Benih Ikan Tahun 2017

No. Produksi BenihIkan Mas Ikan Nila

1. BBI Pasan 20.000 30.0002. UPR Penabur, Desa

Tombatu 360.000

3. UPR Esa Taar, DesaTomabtu

75.000 80.000

4. UPR Dungarungan,Desa Mundung

65.000 55.000

5. UPR Bukit Hermon,Desa Mundung I

85.000 30.000

6. UPR Mitra Lestari, DesaTatengesan I

50.000 40.000

7. UPR Mapihok 25.0008. HSRT 86.000 286.000Jumlah Produksi Benih Ikan 466.000 521.000

Page 48: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 40

Jika melihat dari data produksi benih ikan, hanya berasal dari benih

Ikan Nila dan Ikan Mas. Pada umumnya UPR dan HSRT lebih tertarik

untuk memproduksi benih Ikan Nila dan Ikan Mas dikarenakan

permintaan akan kedua benih ini lebih banyak. Di BBI Air Tawar Pasan

sendiri baru menyediakan benih Ikan Nila dan Ikan Mas oleh karena

fasilitas perkolaman yang belum memadai untuk mengembangkan benih

ikan lainnya.

Untuk membandingkan hasil kinerja tahun 2017 dengan tahun -

tahun sebelumnya di mana produksi benih ikan meningkat melebihi

target yang telah ditentukan, maka perbandingannya dapat dilihat pada

Tabel 3.10. di bawah ini.

Tabel 3.10.Perkembangan Jumlah Produksi Benih Ikan Tahun 2014 - 2017

Tahun 2014 2015 2016 2017 2018Target 396.000 475.200 570.240 684.288 821.146

Capaian 805.000 811.000 845.000 987.000

Dari data pada Tabel 3.13. menunjukan peningkatan yang stabil dari

tahun ke tahun. Rata - rata peningkatan benih ikan setiap tahunnya

adalah 50.666 ekor. Dengan demikian peningkatan produksi benih ikan

dapat digambarkan melalu Grafik 3.4. di bawah ini.

Page 49: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 41

Grafik 3.4. Capaian Produksi Benih Ikan Tahun 2014 - 2017

Grafik capaian jumlah produksi benih ikan menunjukkan peningkatan

dari tahun ke tahun. Meskipun Balai Benih Ikan (BBI) Air Tawar yang ada

di Kabupaten Minahasa Tenggara belum berproduksi secara maksimal,

namun ketersediaan benih ikan dapat diperoleh dari UPR - UPR yang

telah dibangun di beberapa kecamatan. Selain itu adanya usaha

perbenihan skala rumah tangga mampu meningkatkan volume benih ikan.

Meskipun demikian, volume produksi benih ikan dapat ditingkatkan

lagi mengingat Kabupaten Minahasa Tenggara memiliki BBI Air Tawar.

Namun dana untuk mendukung operasional BBI yang terbatas dan SDM

yang memiliki keahlian teknis perbenihan masih kurang merupakan

kendala yang dihadapi saat ini. Bebarapa upaya yang telah dilakukan

adalah peningkatan biaya operasional BBI setiap tahunnya, penambahan

jumlah personil tenaga teknis perbenihan atau setidaknya tenaga harian

lepas yang dapat membantu aktivitas perbenihan, dan pengembangan

UPR dengan memfasilitasi pengadaan sarana prasaran perbenihan.

Page 50: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 42

Gambar 3.3. Aktivitas di Unit Perbenihan Ikan

Page 51: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 43

Sasaran Strategis 2. Optimalisasi Pengelolaan Sumberdaya Perikanan.

Terdapat 1 (satu) indikator dengan prestasi kinerja sebagai berikut.

b) Peningkatan Produksi Olahan Hasil Perikanan (ton)

Hasil produksi olahan hasil perikanan Tahun 2017 dapat dilihat pada

Tabel 3.11. di bawah ini.

Tabel 3.11.Capaian Produksi Olahan Hasil Perikanan Tahun 2017

IndikatorCapaianTargetTahun2016

Tahun 2017 TargetRenstra s.d

AkhirPeriode

2018

CapaianRenstra s.d

Tahun2017 (%)Target Realisasi %

Peningkatanproduksi olahanhasil perikanan

512 450 254 56,44 475 53,47

Jumlah produksi olahan hasil perikanan tahun 2017 mengalami

penurunan, di mana dari 450 ton yang ditargetkan hanya mencapai 254

ton atau 56,44 %. Dibandingkan dengan hasil produksi perikanan

tangkap tahun 2016 yang mencapai angka 512 ton maka nampak telah

terjadi penurunan hasil produksi sebesar 258 ton.

Produksi olahan di Kabupaten Minahasa Tenggara masih didominasi

oleh produk Cakalang Fufu, selain beberapa produk yang ikut serta

berkontribusi pada volume produksi olahan ikan seperti abon ikan, ikan

garam, bakso ikan dll. Jenis produk olahan tahun 2017 dapat dilihat pada

Tabel 3.12. di bawah ini.

Page 52: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 44

Tabel 3.12.Produk Olahan Hasil Perikanan Tahun 2017

Jenis Olahan Jumlah Produksi

Ikan Asap / Fufu 162

Ikan Kering / Garam 70

Bakso Ikan 40

Abon Ikan 2

Olahan lain - lain 1

Total Produksi Olahan Ikan 275

Produk olahan Ikan Asap / Ikan Fufu adalah sebesar 162 ton atau

58,9 % dari total olahan selama tahun 2017. Sedangkan separuh dari

total produk olahan merupakan akumulasi beberapa produk yang olahan

seperti Ikan Kering / Garam, Bakso Ikan, Abon Ikan dan produk lainnya.

Di lihat dari Tabel 3.6. menunjukkan bahwa belum banyak produk olahan

yang dikembangkan di Kabupaten Minahasa Tenggara. Bahkan tidak

adanya olahan ikan segar yang dihasilkan meskipun telah tersedia

sarana seperti Cold Storage dan Miniplant. Hal ini menjadi salah satu

foktor utama mulai menurunnya produksi olahan hasil perikanan selain

faktor ketersediaan bahan baku.

Untuk membandingkan hasil kinerja tahun 2017 dengan tahun -

tahun sebelumnya di mana produksi olahan hasil perikanan meningkat

melebihi target yang telah ditentukan, maka perbandingannya dapat

dilihat pada Tabel 3.7. di bawah ini.

Page 53: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 45

Tabel 3.12.Perkembangan Jumlah Produksi Olahan Hasil Perikanan Tahun 2014 -

2017

Tahun 2014 2015 2016 2017 2018Target 400 400 425 450 475

Capaian 445 500 512 254

Data di atas menunjukkan kecenderungan produksi olahan hasil

perikanan meningkat dari tahun 2014 - 2016. Rata - rata jumlah

peningkatan adalah sebesar 33,5 ton setiap tahunnnya atau naik 6,6 %

dari total produksi. Setiap tahunnya menunjukkan capaian yang melebihi

target dan tahun 2015 merupakan tahun dengan kenaikan produksi

tertinggi. Namun kondisi terbalik terlihat pada tahun 2017 di mana

produksi olahan hasil perikanan mengalami penurunan. Fluktuasi naik

turunnya produksi perikanan tangkap dapat digambarkan pada Grafik

3.2. di bawah ini.

Grafik 3.1. Capaian Produksi Olahan Hasil Perikanan Tahun 2014 - 2017

Page 54: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 46

Capaian produk olahan hasil perikanan tahun 2014 - 2016

menunjukkan kinerja yang baik dengan peningkatan yang stabil dari

tahun ke tahun. Di mana produksi perikanan tangkap berperan dalam

menunjang ketersediaan bahan baku untuk olahan. Selain itu bantuan

pemerintah untuk pengolah hasil perikanan masih intens dilakukan

selama tahun 2014 - 2016.

Namun di tahun 2017, terjadi penurunan produksi olahan hasil

perikanan oleh karena turunnya produksi perikanan tangkap yang

menyuplai bahan baku olahan. Selain itu bantuan pemerintah yang minim

menyebabkan produksi sulit untuk ditingkatkan. Bahkan fasilitas

pengolahan yang sudah terbangun belum dapat dimaksimalkan baik oleh

masyarakat pengolah, kelompok pengolah maupun dinas terkait.

Jika melihat pada Tabel 3.2. tentang target capaian renstra yang

harus dicapai sampai akhir periode tahun 2018 yaitu 475 ton, maka

kinerja produksi olahan hasil perikanan sampai tahun 2017 baru

mencapai 53,47 %. Jika keadaan menurun ini terjadi sampai akhir

periode, maka sasaran strategis yang dirumuskan untuk menjawab isu -

isu perikanan di Kabupaten Minahasa Tenggara tidak akan tercapai,

yaitu program untuk meningkatan kesejahteraan masyarakat pelaku

usaha pengolahan hasil perikanan.

Saat ini Dinas Kelautan dan Perikanan telah melakukan usaha

optimalisasi pengolahan perikanan salah satunya adalah peningkatan

pengadaan sarana prasarana pengolahan. Selain itu intensnya

pembinaan dan monev terhadap UPI skala UMKM yang dilakukan oleh

Page 55: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 47

Dinas Kelautan dan Perikanan dapat lebih meningkatkan aktivitas

produksi olahan yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara.

Gambar 3.4. Aktivitas Pengolahan Hasil Perikanan

Page 56: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 48

B. Realisasi Anggaran

Berdasarkan catatan realisasi sampai akhir tahun 2017, realisasi

keuangan untuk belanja langsung sebesar mencapai Rp 3.375.158.586 atau

79,8 % dari pagu anggaran sebesar Rp 4.229.457.300. Pagu anggaran ini

dialokasikan untuk 12 (dua belas) program Dinas Kelautan dan Perikanan.

Berdasarkan jenis belanja, pagu anggaran DKP dibagi menjadi belanja tidak

langsung (belanja pegawai) dan belanja langsung (belanja barang dan jasa,

belanja modal) pada Sekretariat, Bidang Tangkap, Pengolahan dan

Pemasaran Hasil Perikanan, Bidang Perikanan Budidaya, dan Bidang

Pengelolaan Pesisir, Pengawasan dan Pengendalian SDKP.

DKP pada tahun 2017 memperoleh pagu anggaran sebesar Rp

7.549.511.679,40 yang terdiri dari belanja tidak langsung Rp

3.265.054.379,40 dan belanja langsung Rp 4.275.457.300,-. Melihat realisasi

anggaran DKP tahun 2017, terdapat sisa anggaran sebesar Rp

1.268.549.614,40. Beberapa hal yang menyebabkan sisa anggaran tahun

2017 adalah:

a) Tidak terealisasinya kegiatan pembangunan tambatan perahu di Desa

Tumbak akbiat kelalain pihak ketiga dalam pengerjaan pembangunan

tambatan perahu sehingga penyerapan anggaran baru terlaksanan 30 %.

b) Terdapat anggaran sisa yang berasal dari nilai kontrak, anggaran yang

tidak terserap, padahal sudah direncanakan.

Page 57: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 49

Tabel 3.14. Realisasi Anggaran Per Program Tahun 2017

No Program Pagu Realisasi %

1 Pelayanan administrasiperkantoran

581.955.000 499.310.348 85,8

2 Peningkatan sarana danprasarana aparatur

198.215.000 169.693.138 85,6

3 Peningkatan disiplinaparatur

24.000.000 23.968.000 99,9

4 Peningkatan kapasitassumberdaya aparatur

29.979.000 29.896.200 99,7

5 Peningkatanpengembangan sistempelaporan capaian kinerjadan keuangan

14.900.000 8.673.900 58,1

6 Pemberdayaan ekonomimasyarakat pesisir

41.500.000 41.140.800 99,1

7 Pemberdayaanmasyarakat dalampengawasan danpengendalian sumberdaya kelautan

15.000.000 14.470.000 96,5

8 Peningkatan Kesadarandan Penegakan HukumDalam PendayagunaanSumberdaya Laut

11.200.000 11.200.000 100

9 Pengembangan budidayaperikanan

140.000.000 138.305.300 98,8

10 Pengembangan perikanantangkap

2.313.548.300 1.578.938.900 682

11 Optimalisasi Pengelolaandan Pemasaran ProduksiPerikanan

30.000.000 29.700.000 99

12 Pengembangan kawasanbudidaya laut, air payau,dan air tawar

420.000.000 406.458.000 96,8

13 Pengembangan dansosialisasi sumber dayakelautan dan perikanan

296.500.000 277.998.000 93,8

14 Pengolahan data daninformasi perencanaan

158.660.000 145.280.000 91,6

Jumlah 4.229.457.300 3.375.158.586 79,8

Page 58: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 50

Tabel 3.15. RINCIAN REALISASI PROGRAM DAN KEGIATAN MENURUT SASARAN STRATEGISDINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN

TAHUN 2017

SASARAN INDIKATOR KINERJAUTAMA

PROGRAM / RINCIANPROGRAM PAGU ANGGARAN

REALISASI SUMBERDANA KETKEUANGAN CAPAIAN

(%)1 2 3 4 5 6 7 8

TerpenuhinyaKebutuhanPerikananMasyarakat

Pe ningkatan ProduksiPerikanan Tangkap(ton)

Program PengembanganPerikanan Tangkap- Pengadaan Kapal

Penangkapan Ikan di bawah 3GT

- Pengadaan Mesin Katinting- Pembangunan Tambatan

Perahu Nelayan- Pembangunan Tambatan

Perahu di Ratatotok Timur- Pengadaan Alat penangkap

Ikan / Bagan

Rp 1.041.560.000

Rp 40.000.000Rp 951.000.000

Rp 34.280.300

Rp 246.708.000

Rp 980.000.000

Rp 39.875.000Rp 273.075.600

Rp 34.280.300

Rp 246.708.000

93,73

99,6828,71

100

100

DAK

DAUDAU

DAU

DAU

Program PemberdayaaEkonomi Masyarakat Pesisir- Pembinaan dan

Pengembangan EkonomiKelompok Masyarakat Pesisir

- Kegiatan Peringatan HariNusantara

Rp. 30.000.000

Rp. 11.500.000

Rp. 29.800.000

Rp. 11.340.000

99,3

98,6

DAU

DAU

Program Pemberdayaanmasyarakat dalam pengawasandan pengendalian sumber dayakelautan- Pembinaan Kelompok

Masyarakat PengawasSumberdaya Kelautan danPerikanan

Rp. 15.000.000 Rp. 14.470.000 96,47 DAU

Program PeningkatanKesadaran dan PenegakanHukum Dalam PendayagunaanSumberdaya Laut- Pengawasan Penangkapan,

Budidaya, P2HP, Pesisir, danRp. 11.200.000 Rp. 11.200.000 100 DAU

Page 59: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 51

Lingkungan Hidup

Peningkatan ProduksiPerikanan Budidaya(ton)

Program PengembanganKawasan Budidaya Laut, AirPayau dan Air Tawar- Percontohan Budidaya Air

LautRp 420.000.000 Rp 406.584.000 96,81 DAK

Peningkatan ProduksiBenih Ikan (ekor)

Program PengembanganBudidaya Perikanan- Pembinaan dan

Pengembangan PerikananBudidaya

- Pengadaan Benih dan Pakan

Rp. 20.000.000

Rp. 120.000.000

Rp 18.600.000

Rp 119.705.300

93

99,75

DAU

DAU

OptimalisasiPengelolaanSumberdayaPerikanan

Peningkatan ProduksiPengolahan HasilPerikanan (ton)

Program OptimalisasiPengelolaan dan PemasaranProduksi Perikanan- Gerakan Memasyarakatkan

Makan Ikan (Gemar Ikan)Rp 30.000.000 Rp 29.700.000 99 DAU

Page 60: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 52

IV. P E N U T U P

A. Kesimpulan

Capain kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 secara

umum belum bisa dikatakan lebih baik dari capaian kinerja tahun 2016,

disebabkan karena 2 (dua) dari 4 (empat) indikator tidak mencapai target

yang telah ditetapkan di tahun 2017. Di mana kedua indikator tersebut

berasal dari sasaran strategis yang sama dan saling terkait satu dengan

yang lain. Kedua indikator tersebut adalah jumlah produksi perikanan

tangkap dan jumlah produk olahan hasil perikanan.

Dari analisis capain kinerja menunjukkan produksi perikanan

tangkap sebesar 85,76 % dan jumlah produk olahan hasil perikanan

adalah 56,44 %. Perikanan tangkap mengalami penurunan jumlah

penangkapan, selain foktor alam juga dipengaruhi oleh masalah

administrasi di laut di mana beberapa kapal perikanan memiliki kendala

dalam kelengkapan izin operasi. Hasil produksi tangkapan tersebut

berpengaruh pada ketersediaan bahan baku untuk olahan produk

perikanan sehingga produk olahan mengalami penurunan sebanyak 258

ton dari tahun 2016.

Kontribusi Dinas Kelautan dan Perikanan dalam pencapain target

kinerja RPJMD ada pada 2 (dua) indikator yaitu jumlah produksi perikanan

budidaya dan jumlah produksi benih ikan. Kedua indikator tersebut dari

sasaran strategis yang sama.

Page 61: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 53

B. Permasalahan dan Saran Tindak Lanjut

Walaupun tingkat pencapaian sasaran sebagian tercapai, namun

masih perlu ditingkatkan lagi karena belum sepenuhnya sesuai dengan

yang diharapkan dan direncanakan. Banyak faktor yang

mempengaruhi/menghambat pencapaian sasaran tersebut, antara lain:

(a) Belum maksimalnya kinerja aparatur dalam menjalankan tugas

dan fungsinya karena terbatasnya sumberdaya manusia yang

dimiliki dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minahasa

Tenggara;

(b) Kurangnya pendampingan monitoring dan evalusi kepada

penerima bantuan, sehingga terjadi konflik intern antara sesama

pengurus kelompok penerima bantuan, sehingga terjadi konflik

yang berimbas pada tidak maksimalnya pemanfaatan terhadap

bantuan yang diberikan;

(c) Ketersediaan bibit ikan unggul yang masih terbatas.

(d) Ketergantungan masyarakat terhadap bantuan pemerintah.

Ketika tidak adanya bantuan pemerintah, tidak ada aktifitas bidang

perikanan.

Berbagai permasalahan atau kendala diatas diusahakan untuk

diatasi atau paling tidak dikurangi tingkat pengaruhnya agar tidak

menghambat pencapaian sasaran.

Untuk meningkatkan kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan tahun

2017, rencana tindaklanjut yang akan dilakukan antara lain:

Page 62: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 54

a. Penyesuaian/rekonsiliasi target produksi sehingga tidak terlalu

tinggi dan memperhatikan kondisi sebenarnya di lapangan;

b. Menganggarkan dan memaksimalkan kegiatan monev untuk

pembinaan/pendampingan kepada kelompok kelautan dan

perikanan;

c. Perluasan jaringan pemasaran ikan di luar wilayah Minahasa

Tenggara melalui penggalian informasi peluang pemasaran ikan

di Sulawesi Utara dan sekitarnya serta diluar propinsi; Seluruh

sentra produksi memiliki komoditas unggulan yang menerapkan

teknologi inovatif dengan kemasan dan mutu terjamin, serta

seluruh desa memiliki pasar yang mampi memfasilitai penjualan

hasil perikanan;

d. Melaksanakan kegiatan sesuai dengan kondisi alam;

e. Peningkatan produksi benih dengan memperhatikan kualitas dan

kontinuitas serta pengadaan induk unggul, serta memaksimalkan

peran Balai Benih Ikan (BBI) Pasan;

f. Meningkatkan kompetensi sumber daya aparatur sipil negara di

dinas kelautan dan perikanan dengan cara mengikutsertakan

dalam Diklat teknis terkait pengembangan Kelautan dan

Perikanan;

g. Melakukan berbagai upaya untuk mendapat anggaran, dalam arti

tidak hanya bergantung kepada APBD (DAK dan DAU)

Kabupaten Minahasa Tenggara, tetapi melalui Provinsi Sulawesi

Utara dan Kementerian Kelautan dan Perikanan serta pihak

Page 63: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

Laporan Kinerja Dinas Kelautan dan Perikanan Tahun 2017 55

swasta yang konsern terhadap pembangunan kelautan dan

perikanan.

Ratahan, Januari 2018Kepala Dinas

Kelautan dan Perikanan,

Ir. VENLY V. J. MONIGIR, MEPEMBINA Tkt. I

NIP. 196705121993031015

Page 64: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

PROGRAM, KEGIATAN SERTA TARGET KINERJA DAN PENGANGGARAN TAHUN 2013 - 2018DINAS KELAUTAN DAN PERIKANANKABUPATEN MINAHASA TENGGARA

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 16Meningkatkan Ketersediaan Pangan Sektor Perikanan

Terpenuhinya Kebutuhan Perikanan Masyarakat

Peningkatan Produksi

Perikanan Tangkap

PROGRAM PELAYANAN ADMINISTRASI PERKANTORAN

Presentase Pencapaian Standar Pelayanan Administrasi Perkantoran Dalam Mendukung Kelancaran Tugas dan

100% 100 % 348.000 100 % 370.000 100 % 474.000 100 % 619.000 100 % 810.500 100 % 2.621.500

1 PENYEDIAAN KEBUTUHAN ADMINISTRASI UMUM

- Honor Non PNS 12 Bln 17 Org 235.000 4 Org 240.000 5 Org 250.000 8 Org 300.000 10 Org 350.000 60 Bln 1.375.000

Peningkatan Produksi

Perikanan Budidaya

- Alat Tulis Kantor 100 Item 100 Item 100 Item 100 item 100 item

- Alat Listrik 1 Pkt 1 Pkt 1 Pkt 1 Thn 1 Pkt

- Materai 500 Lembar 500 Lembar 1000 Lembar 1200 Lembar 1200 Lembar

-Peralatan dan Bahan Pembersih

1 Thn 1 Thn 1 Thn 1 Thn 1 Pkt

Peningkatan Produksi

Benih Ikan

-Jasa Kantor (Listrik, Air, Internet)

12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln

- Surat Kabar / Majalah 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln

- Pajak Kendaraan 13 Unit 13 Unit 13 Unit 13 Unit 15 Unit

Optimalisasi Pengelolaan Sumberdaya Perikanan

Peningkatan Produksi

Olahan Hasil Perikanan

- Cetak & Penggandaan 3 Jenis 3 Jenis 3 Jenis 3 Jenis 3 Item

-Makanan dan Minuman Rapat

1 Thn 1 Thn 1 Thn 1 Thn 1 Thn

2 PENYEDIAAN KEBUTUHAN ADMINISTRASI KEUANGAN

- Honorarium Pengelola Keuangan

12 Bln 12 Bln 23.000 12 Bln 20.000 12 Bln 25.000 12 Bln 30.000 12 Bln 50.000 60 Bln 148.000

-Terselenggaranya Kegiatan Realisasi Keuangan

3 PENYEDIAAN KEBUTUHAN ADMINISTRASI

- Honorarium Satuan Pengelolaan Barang Jasa, Panitia Pengelola Barang

12 Bln 12 Bln 10.000 12 Bln 10.000 12 Bln 14.000 12 Bln 30.000 12 Bln 50.000 60 Bln 114.000

-Terselenggaranya Pengelolaan Aset / Persediaan Yang Baik4 PENYEDIAAN

KEBUTUHAN ADMINISTRASI

Terlaksananya Pelayanan Administrasi Kepegawaian Yang Optimal

12 Bln 12 Bln - 12 Bln - 12 Bln 2.000 12 Bln 3.500 12 Bln 3.500 60 Thn 9.000

5 PENATAAN KEARSIPAN

Tersusunnya Dokumen Arsip Yang Tertib, Teratur dan Mudah Diakses

12 Bln 12 Bln - 12 Bln - 12 Bln 3.000 12 Bln 5.500 12 Bln 7.000 60 Bln 15.500

6 PELAKSANAAN RAPAT KOORDINASI DAN KONSULTASI

Terlaksananya Kegiatan Koordinas dan Konsultasi di Dalam dan Luar Daerah

12 Bln 12 Bln 80.000 12 Bln 100.000 12 Bln 180.000 12 Bln 250.000 12 Bln 350.000 60 Bln 960.000

PROGRAM PENINGKATAN SARANA DAN PRASARANA APARATUR

Persentasi Ketersediaan Sarana Prasarana Aparatur Dalam Mendukung Kelancaran Tugas dan Fungsi Perangkat Daerah

60% 65 % 355.000 68 % 260.250 70 % 262.000 73 % 302.000 75 % 385.000 75 % 1.564.250

1 PENGADAAN KENDARAAN DINAS

Jumlah Kendaraan Dinas Dalam Rangka Menunjang Operasional Kantor

12 Unit 0 Unit - 0 Unit - 0 Unit - 0 Unit - 1 Unit 30.000 1 Unit 30.000

2 PENGADAAN PERLENGKAPAN GEDUNG KANTOR

Terlaksananya Pengadaan Perlengkapan Gedung Kantor Penunjang Operasional Kantor

5 Pkt 50.000 5 Pkt 55.000 5 Pkt 60.000 5 Pkt 70.000 5 Pkt 90.000 25 Pkt 325.000

3 PENGADAAN PERALATAN GEDUNG KANTOR

Tersedianya Peralatan Kantor Pada Setiap Bagian / Bidang Sebagai Penunjang Kinerja Perangkat Daerah

60 % 50.000 60 % 150.000 60 % 150.000 70 % 150.000 70 % 150.000 70 % 650.000

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 65: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 164 PEMELIHARAAN

RUTIN / BERKALA KENDARAAN DINAS / OPERASIONAL

Terlaksananya Kegiatan Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas / Operasional

12 Bln 50.000 12 Bln 50.000 12 Bln 50.000 12 Bln 75.000 12 Bln 100.000 60 Bln 325.000

5 PEMELIHARAAN RUTIN / BERKALA PERLENGKAPAN GEDUNG KANTOR

Terlaksananya Pemeliharaan Rutin / Berkala Perlengkapan Gedung Kantor

1 Pkt 1.000 1 Pkt 1.000 1 Pkt 2.000 1 Pkt 2.000 1 Pkt 5.000 5 Pkt 11.000

6 PEMELIHARAAN RUTIN / BERKALA PERALATAN GEDUNG KANTOR

Terlaksananya Pemeliharaan Rutin / Berkala Peralatan Gedung Kantor

2 Jenis 4.000 2 Jenis 4.250 4 Pkt - 5 Pkt 5.000 10 Unit 10.000 10 Unit 23.250

7 REHABILITASI SEDANG / BERAT GEDUNG KANTOR

Terlaksananya Rahabilitasi Gedung Kantor Yang Memadai

0% 1 Pkt 200.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 200.000

8 PENGADAAN PERLENGKAPAN GEDUNG KANTOR UNTUK KANTOR / POS PENGAWASAN

Tersedianya Perlengkapan Kantor di Gedung Pos Pengawasan

0 Pkt - 1 Pkt 70.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 70.000

9 PENGADAAN MESIN ABSENSI

Terlaksananya Pengadaan Mesin Absensi di Dinas dan UPT

0 Unit 1 Unit 8.000 0 Unit - 1 Unit 8.000 1 Unit 8.000 0 Unit - 3 Unit 24.000

10 PENGADAAN PERLENGKAPAN GEDUNG KANTOR DI SENTRA PENGOLAHAN

Tersedianya Perlengkapan Gedung Kantor Sentra Pengolahan

0 Pkt 0 Pkt - 1 Pkt 300.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 300.000

PROGRAM PENINGKATAN DISIPLIN APARATUR

Tingkat Kedisiplinan ASN Dalam Penggunaan Pakaian Dinas

100% 100 % 22.000 100 % 30.000 100 % 40.000 100 % 50.000 100 % 60.000 100 % 202.000

1 PENGADAAN PAKAIAN DINAS BESERTA PERLENGKAPANNYA

Jumlah ASN dan Pegawai Non ASN Yang Memperoleh Pakaian Dinas dan Perlengkapannya

30 Org 0 Org - 4 Org 8.000 30 Org 18.000 30 Org 25.000 30 Org 30.000 30 Org 81.000

2 PENGADAAN PAKAIAN KHUSUS HARI - HARI TERTENTU

Jumlah ASN dan Pegawai Non ASN Yang Memperoleh Pakaian Khusus Hari - hari Tertentu

0 Org 40 Org 22.000 30 Org 22.000 30 Org 22.000 30 Org 25.000 30 Org 30.000 30 Org 121.000

PROGRAM PENINGKATAN KAPASITAS

Meningkatnya Sumberdaya ASN Berkualitas

1 Org 0 Org - 0 Org - 1 Org 50.000 2 Org 50.000 3 Org 50.000 3 Org 150.000

1 PENDIDIKAN DAN PELATIHAN FORMAL

Jumlah ASN Yang Mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Formal

- - - 0 org - 1 org 50.000 2 org 50.000 3 org 50.000 4 org 150.000

PROGRAM PENINGKATAN PENGEMBANGAN SISTEM PELAPORAN

Dokumen Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

5 Dok 6 Dok 19.000 6 Dok 19.500 6 Dok 20.000 6 Dok 21.000 8 Dok 51.000 32 Dok 132.300

1 PENYUSUNAN LAPORAN CAPAIAN KINERJA DAN IKHTISAR REALISASI KINERJA SKPD

- Dokumen LKIP 1 Dok 2 Dok 8.000 2 Dok 8.500 2 Dok 9.000 2 Dok 9.500 2 Dok 10.000 10 Dok 45.000

-Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan

- Laporan Evaluasi

2 PENYUSUNAN PELAPORAN KEUANGAN SEMESTERAN

Tersusunnya Laporan Keuangan Semesteran

1 Dok 1 Dok 3.000 1 Dok 3.000 1 Dok 3.000 1 Dok 3.000 0 Dok - 4 Dok 12.000

3 PENYUSUNAN PELAPORAN KEUANGAN AKHIR TAHUN

Tersusunnya Laporan Keuangan Tahunan

1 Dok 1 Dok 3.000 1 Dok 3.000 1 Dok 3.000 1 Dok 3.500 0 Dok - 4 Dok 12.500

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 66: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 164 PENYUSUNAN

PELAPORAN PROGNOSIS REALISASI ANGGARAN

Tersusunnya Prognosis Realisasi Anggaran

1 Keg 1.800 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 1.800

5 PENYUSUNAN PELAPORAN KEUANGAN

- Laporan Keuangan Tahunan 0 Dok 0 Dok - 0 Dok - 0 Dok - 0 Dok - 2 Dok 3.000 2 Dok 3.000

- Laporan Keuangan Semester

-Rekonsiliasi Internal Keuangan dan Persediaan / Aset

0 Bln 0 Bln 0 Bln 0 Bln 12 Bln 12 Bln

6 PENYUSUNAN RKA - Rencana Kerja dan Anggaran

1 Dok 2 Dok 5.000 2 Dok 5.000 2 Dok 5.000 2 Dok 5.000 2 Dok 5.000 10 Dok 25.000

-Dokumen Penyelenggaraan Anggaran (DPA)

7 PENYUSUNAN DOKUMEN PERENCANAAN

- Renja / RKPD 0 Dok 0 Dok - 0 Dok - 0 Dok - 0 Dok - 2 Dok 15.000 2 Dok 15.000

- Renstra

8 MONITORING DAN EVALUASI PELAKSANAAN PROGRAM KEGIATAN PERANGKAT DAERAH

Terlaksananya Kegiatan Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Program Kegiatan Perangkat Daerah

0 Thn 0 Thn - 0 Thn - 0 Thn - 0 Thn - 1 Thn 18.000 1 Thn 18.000

PROGRAM PENGEMBANGAN DAN SOSIALISASI SUMBERDAYA KELAUTAN DAN

Tingkat Sosialisasi Terhadap Potensi SDKP di Kab. Minahasa Tenggara

100% 100 % 120.000 100 % 30.000 100 % 85.000 100 % 330.000 100 % 90.000 100 % 655.000

1 KEGIATAN PAMERAN DAN KONFERENSI KELAUTAN DAN PERIKANAN

Terlaksananya Kegiatan Pameran dan Konferensi Kelautan dan Perikanan

5 Keg 1 Keg 120.000 1 Keg 30.000 1 Keg 35.000 1 Keg 70.000 1 Keg 80.000 5 Keg 335.000

2 PEKAN NASIONAL KTNA

Keikutsertaan Nelayan Kab. Mitra Pada KTNA

0 Keg 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 250.000 0 Keg - 1 Keg 250.000

3 RAKERNIS KELAUTAN DAN PERIKANAN SE SULAWESI UTARA

Keikutsertaan DKP Kab. Mitra Pada Rekernis Se-Sulut

0 Keg 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 50.000 1 Keg 10.000 1 Keg 10.000 3 Keg 70.000

PROGRAM PENGOLAHAN DATA DAN INFORMASI PERENCANAAN

Persentase Ketersediaan Data dan Perencanaan Terhadap Kegiatan Penunjang Tugas dan Fungis Kelautan dan Perikanan

100% 100 % 20.000 100 % 75.000 100 % 80.000 100 % 245.000 100 % 270.000 100 % 690.000

1 PENYUSUNAN PROGRAM DAN KEGIATAN DAK

Terlaksananya Kegiatan Penyusunan, Sinkronisasi dan Asistensi Usulan Program dan

0 Keg 1 Keg 20.000 1 Keg 20.000 1 Keg 20.000 1 Keg 80.000 1 Keg 80.000 5 Keg 220.000

2 PENDAMPINGAN PENGOLAHAN DATA STATISTIK

Tersedianya Data Statistik Kelautan dan Perikanan

0 Bulan 0 Bln - 12 Bln 5.000 12 Bln 10.000 12 Bln 15.000 0 Bln - 36 Bln 30.000

3 PENGOLAHAN DATA KELAUTAN DAN PERIKANAN

Tersedianya Data Kelautan dan Perikanan

0 Bulan 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln -

0 Bln - 12 Bln 10.000 12 Bln 10.000

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 67: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 164 JASA KONSULATSI

PERENCANAAN BIDANG PERIKANAN TANGKAP, BUDIDAYA DAN PENGOLAHAN

Tersedianya Jasa Konsultasi Untuk Pengadaan Fisik

0 Pkt 0 Pkt - 1 Pkt 50.000 1 Pkt 50.000 1 Pkt 150.000 1 Pkt 80.000 4 Pkt 330.000

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 68: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 165 MONITORING,

EVALUASI DAN PELAPORAN DAK

Terlaksananya Kegiatan Monev dan Pelaporan Kegiatan DAK

0 Bulan 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 12 Bln 100.000 12 Bln 100.000

Meningkatkan Ketersediaan Pangan Sektor

Terpenuhinya Kebutuhan Perikanan

Masyarakat

Peningkatan Produksi

Perikanan Tangkap

PROGRAM PENGEMBANGAN PERIKANAN TANGKAP

Meningkatnya Jumlah Produksi Perikanan Tangkap

31.715 Ton 35.800 Ton 2.430.000 36.600 Ton 1.700.000 37.400 Ton 2.870.000 38.200 Ton 2.820.000 39.000 Ton 2.785.000 39.000 Ton 12.605.000

1 PENGADAAN KAPAL PENANGKAP IKAN DI BAWAH 3 GT

Jumlah Pengadaan Kapal ≤ 3GT

10 Unit 1.500.000 10 Unit 1.500.000 10 Unit 1.500.000 10 Unit 1.500.000 10 Unit 1.500.000 50 Unit 7.500.000

2 PENGADAAN MESIN KAPAL / PERAHU

Jumlah Pengadaan Mesin Kapal / Perahu

0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 320.000 1 Pkt 320.000 1 Pkt 220.000 3 Pkt 860.000

3 PEGADAAN ALAT PENANGKAP IKAN

Jumlah Alat Penangkap Ikan Berupa Rumpon / Bagan

10 Pkt 500.000 0 Pkt - 4 Pkt 250.000 0 Pkt - 0 Pkt - 14 Pkt 750.000

4 PENGEMBANGAN PPI / TPI BELANG

Terlaksanaya Kegiatan Pengembangan PPI Belang

1 Pkt 400.000 1 Pkt 200.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 2 Pkt 600.000

- Instalasi Listrik- Rehab PPI / TPI

5 PEMBANGUNAN TAMBATAN PERAHU

Jumlah Tambatan Perahu Yang Terbangun

0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 800.000 1 Pkt 1.000.000 1 Pkt 1.000.000 3 Pkt 2.800.000

6 PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN BAGI NELAYAN

Terlaksananya kegiatan pelatihan kewirausahaan bagi nelayan

1 Keg 30.000 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 30.000

7 KEGIATAN PENGEMBANGAN DAN MONEV AKTIVITAS PERIKANAN TANGKAP

Terlaksananya Kegiatan Pengembangan dan Monev Aktivitas Perikanan Tangkap

0 Bln 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 12 Bln 50.000 12 Bln 50.000

8 KARTU NELAYAN Jumlah Nelayan yang memiliki kartu Nelayan

0 Nelayan - - - - - - - - - 0 org - 4000 Nelayan 10.000 4000 Nelayan

10.000

9 PENDATAAN KAPAL PERIKANAN

Data Kapal Perikanan Di Kab. Minahasa Tenggara

0 Keg 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 5.000 1 Keg 5.000

10 PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN BAGI NELAYAN

Terlakasananya Kegiatan Kewiarusahaan Bagi Nelayan

0 Keg 1 Keg 25.000 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 25.000

PROGRAM PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PESISIR

Meningkatnya Jumlah Desa Pesisir Yang Diberdayakan

7 Desa 1 Desa 190.000 2 Desa 700.000 3 Desa 175.000 4 Desa 60.000 5 Desa 60.000 5 Desa 1.185.000

1

PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN EKONOMI KELOMPOK MASYARAKAT PESISIR

Terlaksananya Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Ekonomi Kelompok Masyarakat Pesisir

1 Keg 120.000 1 Keg 20.000 1 Keg 25.000 1 Keg 30.000 1 Keg 30.000 5 Keg 225.000

2

PENDAMPINGAN PENGEMBANGAN EKONOMI KELOMPOK MASYARAKAT PESISIR

Jumlah Fasilitas Sarana / Prasarana di Wilayah Pesisir

1 Pkt 15.000 1 Pkt 550.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 2 Pkt 565.000

3PERINGATAN HARI NUSANTARA

Terlaksananya Kegiatan Peringatan Hari Nusantara

0 Keg - 1 Keg 30.000 1 Keg 30.000 1 Keg 30.000 1 Keg 30.000 4 Keg 120.000

4

KEGIATAN PENCADANGAN LOKASI KAWASAN KONSERVASI PERAIRAN KAB.

Terlaksananya Kegiatan Konservasi di Perairan Kab. Minahasa Tenggara

0 Keg - 1 Keg 100.000 1 Keg 120.000 0 Keg - 0 Keg - 2 Keg 220.000

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 69: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 16

5

KEGIATAN PELATIHAN TRANSPLANTASI TERUMBU KARANG

Terlaksanananya Kegiatan Transplantasi Terumbu Karang

1 Keg 30.000 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 30.000

6PELATIHAN USAHA PENGOLAHAN GARAM RAKYAT

Terlaksananya Kegiatan Pelatihan Usaha Pengolahan Garam Rakyat

1 Keg 25.000 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 25.000

PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENGAWASAN DAN PENGENDALIAN SUMBERDAYA KELAUTAN

Peningkatan Jumlah Kelompok Masyarakat Pengawas

4 Pokmaswas 6 Pokmaswas

372.000 7 Pokmaswas

612.000 8 Pokmaswas

237.000 9 Pokmaswas

62.000 10 Pokmaswas

25.000 10 Kel 1.308.000

1 PEMBENTUKKAN KELOMPOK MASYARAKAT SWAKARSA PENGAMANAN SUMBERDAYA KELAUTAN

Jumlah Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) yang Dibentuk

0 Pokmaswas

- 0 Pokmaswas

- 4 Pokmaswas

25.000 0 Pokmaswas

- 6 Pokmaswas

5.000 10 Pokmaswas

30.000

2 PEMBINAAN KELOMPOK MASYARAKAT PENGAWAS SUMBERDAYA KELAUTAN DAN PERIKANAN

Terlaksananya Kegiatan Pembinaan Kelompok Masyarakat Pengawas Sumberdaya Kelautan dan Perikanan

1 Keg 62.000 1 Keg 62.000 1 Keg 62.000 1 Keg 62.000 0 Keg - 4 Keg 248.000

3 PENINGKATAN PENGAWASAN SUMBERDAYA KELAUTAN DAN PERIKANAN

Jumlah Sarana Prasarana Penunjang Pengawasan SDKP

0 Pkt - 1 Pkt 550.000 1 Pkt 150.000 0 Pk - 0 Pkt 2 Pkt 700.000

4 PENGADAAN PERALATAN PENGAWASAN

Jumlah Pokmaswas Penerima Bantuan Peralatan Pengawasan

1 Pokmaswas

310.000 0 Pokmaswas

- 0 Pokmaswas

- 0 Pokmaswas

- 0 Pokmaswas

- 1 Pokmaswas

310.000

5 SOSISALISASI PENGAWASAN SUMBERDAYA KELAUTAN DAN PERIKANAN

Terlakdsananya Kegiatan Sosialisasi Pengawasan Terhadap Sumberdaya Kelautan dan Perikanan

0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 20.000 1 Keg 20.000

PROGRAM PENINGKATAN KESADARAN HUKUM DALAM PENDAYAGUNAAN SUMBERDAYA LAUT

Presentasi wilayah perairan bebas IUU fishing dan kegiatan yang merusak SDKP

5% 5 % - 10 % 20.000 15 % - 20 % 35.000 30 % 60.000 30 % 115.000

1 PENYULUHAN HUKUM DALAM PENDAYAGUNAAN SUMBERDAYA LAUT

Terlaksananya Kegiatan Penyuluhan Hukum Dalam Pendayagunaan Sumberdaya Laut

0 Keg 1 Keg 20.000 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 20.000 2 Keg 40.000

2 PENGAWASAN PENANGKAPAN, BUDIDAYA, P2HP, PESISIR DAN LINGKUNGAN HIDUP

Terlaksananya Kegiatan Pengawasan Terhadap Aktivitas Penangkapan, Budidaya, P2HP, Pesisir dan Lingkungan Hidup

0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 12 Bln 35.000 12 Bln 40.000 24 Bln 75.000

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 70: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 16Peningkatan

Produksi Perikanan Budidaya

PROGRAM PENGEMBANGAN KAWASAN BUDIDAYA LAUT, AIR PAYAU DAN AIR TAWAR

Peningkatan Produksi Perikanan Budidaya

2000 2746 Ton 1.593.000 3242 Ton 1.503.000 3450 Ton 1.458.000 3600 Ton 1.458.000 3750 Ton 1.388.000 3750 Ton

1 PERCONTOHAN BUDIDAYA AIR LAUT

Jumlah Kelompok Penerima Paket Rumput Laut

0 Kelompok 3 Kelompok

150.000 3 Kelompok

160.000 10 Kelompok

400.000 12 Kelompok

500.000 0 Kelompok

- 28 Kelompok

1.210.000

2 PERCONTOHAN BUDIDAYA AIR TAWAR

Jumlah Kelompok Penerima Paket Percontohan Budidaya Air Tawar

1 Pokdakan

8.000 1 Pokdakan

8.000 1 Pokdakan

8.000 1 Pokdakan

8.000 1 Pokdakan

8.000 5 Pokdakan

40.000

3 PENGADAAN KARAMBA JARING APUNG PERCONTOHAN BUDIDAYA AIR LAUT

Terlakasananya Pengadaan KJA Air Laut

1 Pkt 85.000 1 Pkt 85.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 2 Pkt 170.000

4 PENGADAAN KARAMBA JARING APUNG PERCONTOHAN BUDIDAYA AIR TAWAR

Terlakasananya Pengadaan KJA Air Tawar

6 Pkt 600.000 5 Pkt 500.000 3 Pkt 300.000 2 Pkt 200.000 2 Pkt 200.000 18 Pkt 1.800.000

5 PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN BUDIDAYA LAUT, AIR PAYAU DAN AIR TAWAR

Terlaksanaya Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Budidaya Laut, Air Payau dan Air Tawar

0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 100.000 1 Keg 100.000

6 PEMBANGUNAN DAN PENGEMBANGAN UPR / HSRT

Jumlah UPR / HSRT Yang Dibangun / Dikembangkan

1 UPR 250.000 1 UPR 250.000 1 UPR 250.000 1 UPR 250.000 1 UPR 250.000 5 UPR 1.250.000

7 PENGEMBANGAN DAN MONEV AKTIVITAS BUDIDAYA PERIKANAN

Terlaksananya Kegiatan Pengembangan dan Monev Aktivitas Perikanan Tangkap

0 Bulan 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 12 Bln 30.000 12 Bln 30.000

8 PERCONTOHAN BUDIDAYA IKAN DENGAN PADI

Terlaksananya Kegiatan Percontohan Budidaya Ikan Dengan Padi

0 Kelompok 5 Kelompok

200.000 5 Kelompok

200.000 5 Kelompok

200.000 5 Kelompok

200.000 15 Kelompok

500.000 35 Kelompok

1.300.000

9 JALAN PRODUKSI Tersedianya Jalan Produksi di Sentra Budidaya

0 Pkt 1 Pkt 300.000 1 Pkt 300.000 1 Pkt 300.000 1 Pkt 300.000 1 Pkt 300.000 5 Pkt 1.500.000

Peningkatan Produksi

Benih Ikan

PROGRAM PENGEMBANGAN BUDIDAYA PERIKANAN

Meningkatnya Jumlah Produksi Benih Ikan

300.000 Ekor 396.000 Ekor 1.715.003 475.200 Ekor 405.000 570.240 Ekor 275.000 684.288 Ekor 175.000 821.146 Ekor 565.000 821.146 Ekor 3.135.003

1PENGEMBANGAN BIBIT IKAN UNGGUL

Terlaksananya Aktivitas Pengemabangan Bibit Ikan Unggul

1 Keg 550.000 1 Keg 255.000 0 Keg -

0 Keg -

1 Keg 150.000

3 Keg 955.000

2PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN PERIKANAN BUDIDAYA

Terlaksananya Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Perikanan Budidaya

0 Keg - 1 Keg 1 Keg 25.000 1 Keg 25.000 1 Keg 25.000 4 Keg 75.000

3PENGEMBANGAN BALAI BENIH IKAN

Terlaksananya Kegiatan Pengembangan Balai Benih Ikan

1 Keg 700.000 1 Keg 150.000 1 Keg 100.000 - Keg - 1 Keg 60.000 1.010.000

4 PENGADAAN CALON INDUK DAN PAKAN IKAN

Terlaksananya Pengadaan Calon Induk dan Pakan Untuk UPR dan BBI

5 Pkt 230.000 0 Pkt - 2 Pkt 150.000 0 Pkt - 2 Pkt 30.000 9 Pkt 410.000

5PENGADAAN BENIH DAN PAKAN

Jumlah Pokdakan Penerima Benih dan Pakan Ikan

10Pokdakan

200.000 0Pokdakan

- 0Pokdakan

- 10Pokdakan

150.000 25Pokdakan

300.000 45Pokdakan

650.000

6PENGADAAN BENIH IKAN KUWE DAN KERAPU

Terlaksananya Pengadaan Benih Ikan Kuwe dan Kerapu Untuk Pokdakan

0 Pokdakan 2Pokdakan

35.000 0Pokdakan

- 0Pokdakan

- 0Pokdakan

- 0Pokdakan

- 2Pokdakan

35.000

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018

Page 71: KATA PENGANTAR - mitrakab.go.id · Penekanan Kebijakan Pembangunan Kelautan dan Perikanan ... tugas untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di ... Seksi Pengolahan dan

KODESasaran Strategis

PROGRAM DAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA PROGRAM (Outcome) &

KEGIATAN (output)

DATA CAPAIAN PADA TAHUN

AWAL PERENCANAAN

TARGET KINERJA PROGRAM DAN KERANGKA PENDANAANKONDISI KINERJA PADA AKHIR

PERIODE RENSTRATujuan Indikator 2014 2015 2016 2017 2018

TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000 TARGET x Rp. 1000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 15 16Optimalisasi Pengelolaan Sumberdaya Perikanan

Peningkatan Produksi

Olahan Hasil Perikanan

PROGRAM OPTIMALISASI PENGELOLAAN DAN PEMASARAN PRODUKSI PERIKANAN

Peningkatan Produksi Pengolahan & Pemasaran Hasil Perikanan

375 400 ton 45.000 400 ton 340.000 425 ton 20.000 450 ton 50.000 475 ton 150.000 475 ton 605.000

Nilai Tukar Nelayan Konsumsi Ikan 35 % 40 % 45 % 50 % 55 % 55 %

1 OPTIMALISASI PENGELOLAAN DAN PEMASARAN PRODUKSI PERIKANAN

Jumlah Poklasar Penerima Peralatan P2HP

0 Pkt - 1 Pkt 180.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 180.000

2 REHABILIATSI TEMPAT PENGOLAHAN HASIL PERIKANAN

Terlaksananya Rehabilitasi Tempat Pengolahan Hasil Perikanan

0 Pkt - 1 Pkt 140.000 0 Pkt - 0 Pkt - 0 Pkt - 1 Pkt 140.000

3 GERAKKAN MEMASYARAKATKAN MAKAN IKAN (GEMAR IKAN)

Telaksananya Kegiatan Sosialisasi Tentang Pentingnya Makan Ikan

0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 30.000 1 Keg 50.000 2 Keg 80.000

4 PENGADAAN PERALATAN PENGOLAHAN DAN PEMASARAN HASIL PERIKANAN

Jumlah Poklasar Penerima Peralatan Pengolahan Pemasaran Hasil Perikanan

1 Pokla-sar

20.000 1 Pokla-sar

20.000 1 Pokla-sar

20.000 1 Pokla-sar

20.000 2 Pokla-sar

80.000 6 Pokla-sar

160.000

5 PENGEMBANGAN DAN MONEV PENGOLAHAN DAN PEMASARAN HASIL

Terlaksananya Kegiatan Pengembangan dan Monev Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan

0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 0 Bln - 12 Bln 20.000 12 Bln 20.000

6 PELATIHAN PENGOLAHAN HASIL PERIKANAN

Terlaksananya Kegiatan Pelatihan Pengolahan Hasil Perikanan

0 Keg 1 Keg 25.000 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 25.000

7 PENINGKATAN KUALITAS PRODUKSI PENGOLAHAN DAN PEMASARAN HASIL PERIKANAN

Terlaksananya Kegiatan Peningkatan Kualitas Produksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan

0 Keg 1 Keg 25.000 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 0 Keg - 1 Keg 25.000

Mengetahui Kepala Dinas

Ir. DJONY RONSUL, M.EngPEMBINA UTAMA MUDANIP. 196006101991031006

RENCANA STRATEGIS DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PERIODE 2013 - 2018